Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )

Sekolah : SMK Negeri 1 Cianjur


Kompetensi Keahlian : Akuntansi dan Keuangan Lembaga
Mata Pelajaran : Praktikum Akuntansi Perusahaan Jasa, Dagang,
dan Manufaktur
Materi Pokok : Pencatatan Transaksi Pengeluaran Kas Pada
Perusahaan Manufaktur
Kelas / Semester : XII / 1 ( Satu )
Alokasi Waktu : 180 menit (1 x 4 JP)

A. Kompetensi Dasar
3.22. Menerapkan pencatatan transaksi pengeluaran kas untuk pembelian bahan, membayar
biaya tenaga kerja langsung, biaya overhead pabrik, biaya administrasi umum dan
pemasaran, melunasi utang dagang, dan utang lainnya ke dalam buku jurnal khusus
4.22. Melakukan pencatatan transaksi pengeluaran kas untuk pembelian bahan, membayar
biaya tenaga kerja langsung, biaya overhead pabrik, biaya administrasi umum dan
pemasaran, melunasi utang dagang, dan utang lainnya ke dalam buku jurnal khusus

B. Tujuan Pembelajaran
Melalui tahapan pembelajaran model pembelajaran Problem Based Learning, dengan metode
diskusi, praktik dan presentasi, peserta didik mampu:
1. Mengidentifikasi transaksi yang harus dicatat ke dalam jurnal pengeluaran kas dengan
percaya diri
2. Menerapkan jurnal pengeluaran kas diterapkan
3. Mencatat transaksi pelunasan utang ke dalam jurnal pengeluaran kas dengan teliti
4. Mencatat transaksi pembelian tunai dan transaksi lainnya ke dalam jurnal pengeluaran kas
dengan teliti

C. Materi Pembelajaran
Jurnal Pengeluaran Kas:
1. Fungsi dan bentuk jurnal pengeluaran kas pada perusahaan manufaktur
2. Tahapan dalam mencatat transaksi ke dalam jurnal pengeluaran kas

D. Pendekatan, Model, dan Metode Pembelajaran


 Pendekatan : Scientific
 Model : Problem Based Learning
 Metode : Ceramah, diskusi, penugasan, serta praktik

E. KegiatanPembelajaran
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Pembelajaran
Waktu
Pendahuluan  Guru masuk kelas tepat waktu dan mengucapkan salam 15 menit
 Guru menanyakan kondisi peserta didik saat ini
 Ketua kelas memimpin doa saat pembelajaran akan dimulai
 Peserta didik memperhatikan kebersihan kelas sebelum pembelajaran
dimulai.
 Guru mengisi agenda kelas dan mengecek kehadiran peserta didik
 Peserta didik menyimak informasi mengenai kompetensi, materi, dan
tujuan pembelajaran, serta penilaian kompetensi peserta didik.
 Peserta didik duduk berkelompok
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Pembelajaran
Waktu
Inti 1. Mengidentifikasi masalah 150 menit
 Peserta didik menyimak tayangan video dan slide mengenai
permasalahan dalam jurnal pengeluaran kas perusahaan manufaktur.
 Peserta didik saling melakukan tanya jawab mengenai tayangan yang
diberikan
2. Menetapkan Masalah
 Setiap kelompok diberikan handout slide presentasi dan bukti transaksi
untuk diamati bersama-sama
 Peserta didik menentukan letak permasalahan yang harus diselesaikan
berdasarkan tayangan yang diberikan.
 Peserta didik mengumpulkan informasi dengan berdiskusi dan membaca
berbagai literatur mengenai permasalahan transaksi pengeluaran kas
pada perusahaan manufaktur.
3. Mengembangkan solusi
 Peserta didik berdiskusi mengecek pandangan dan bertukar pikiran
dengan teman kelompoknya mengenai permasalahan yang sedang
dibahas berdasarkan literatur dan pengetahuan yang dimilikinya.
 Peserta didik berdiskusi dalam kelompok tentang solusi yang terbaik
dalam menyelesaikan permasalahan yang dihadapi
4. Melakukan tindakan strategis
 Salah satu kelompok tampil untuk mempresentasikan hasil diskusinya,
berkaitan dengan jurnal pengeluaran kas perusahaan manufaktur dalam
menyelesaikan permasalahan melalui solusi yang disimpulkan oleh
kelompoknya
 Peserta didik di kelompok lain memperhatikan proses presentasi.
 Peserta didik lain diberikan kesempatan untuk bertepuk tangan setelah
presentasi selesai
5. Melihat ulang dan mengevaluasi
 Peserta didik dipersilahkan untuk memberikan komentar terhadap hasil
presentasi temannya dan dipersilahkan mengoreksi bila ada kesalahan
 Peserta didik berlatih dalam menerapkan dan mencatat transaksi di
jurnal pengeluaran kas perusahaan manufaktur
Penutup  Peserta didik membuat rangkuman materi belajar dengan metode tanya 15 menit
jawab
 Guru melakukan refleksi sebagai penguatan dari kegiatan pembelajaran
hari ini
 Peserta didik menyimak motivasi dari guru untuk tetap semangat serta
diingatkan agar mempelajari materi baru yang lebih menantang dalam
rangka mempersiapkan diri menghadapi tantangan abad 21
 Peserta didik menerima informasi materi pembelajaran untuk
pertemuan selanjutnya.
 Peserta didik dipersilahkan untuk berdoa, menutup kegiatan
pembelajaran hari ini

F. Alat dan Bahan


Alat dan bahan yang digunakan : Papan Tulis, Spidol, LCD, Google Class Room, Google Meet.

G. Sumber Belajar
1. PAJDM KK Akuntansi dan Keuangan Lembaga untuk SMK (Bumi Aksara)
2. Akuntansi Perusahaan Manufaktur untuk SMK/MAK (Armico)
3. Buku 5 Akuntansi untuk SMTA (Salemba Empat)
4. Praktikum Akuntansi Perusahaan Manufaktur Kelas XII (Erlangga)

H. Penilaian Pembelajaran, Remedial dan Pengayaan


1. Teknik penilaian
a. Pengamatan kegiatan diskusi
b. Hasil presentasi kelompok
c. Penilaian pengetahuan dan keterampilan
2. Instrument Penilaian (Terlampir)
3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan

1. Penilaian Pengetahuan dan Keterampilan


a. Kisi-Kisi dan Soal
Jenis
Kompetensi Dasar Indikator Indikator Soal Soal
Soal
3.20. Menerapkan 1. Transaksi yang 1. Mampu Esai Ter
pencatatan transaksi harus dicatat ke mengidentifikasi la
pengeluaran kas dalam jurnal transaksi yang harus m
untuk pembelian pengeluaran kas dicatat ke dalam jurnal pir
bahan, membayar diidentifikasi pengeluaran kas
biaya tenaga kerja dengan tepat 2. Mampu menerapkan
langsung, biaya 2. Jurnal jurnal pengeluaran kas
overhead pabrik, pengeluaran kas 3. Mampu mencatat
biaya administrasi diterapkan transaksi pelunasan
umum dan dengan tepat utang perusahaan Prakti
pemasaran, melunasi 3. Transaksi manufaktur k
utang dagang, dan pelunasan utang 4. Mampu mencatat
utang lainnya ke dicatat ke dalam transaksi pembelian
dalam buku jurnal jurnal tunai dan transaksi
khusus pengeluaran kas lainnya dokumen
4.22 Melakukan pencatatan dengan teliti pendukung perusahaan
transaksi pengeluaran kas 4. Transaksi manufaktur
untuk pembelian bahan, pembelian tunai
membayar biaya tenaga dan transaksi
kerja langsung, biaya lainnya dicatat ke
overhead pabrik, biaya dalam jurnal
administrasi umum dan penerimaan kas
pemasaran, melunasi utang dengan teliti
dagang, dan utang lainnya
ke dalam buku jurnal
khusus
b. Rubrik Penilaian Presentasi
No
Komponen Bobot Skor Nilai
.
1 Penguasaan Materi
a. Kemampuan konseptualisasi 15
b. Kemampuan menjelaskan 15
c. Kemampuan berargumentasi 20
2 Penyajian
a. Sistematika penyajian 15
b. Visualisasi 15
3 Komunikasi Verbal
a. Penggunaan bahasa 10
b. Intonasi dan tempo 10
Jumlah 100

Mengetahui, Cianjur, Juli 2022


Kepala sekolah Guru Mata Pelajaran

Ir. Wawan Mawardi, M.M.Pd A. Rahmat Dimyati, M.Pd


NIP. 196603262006041003 NIP. 19880611 201101 1 001

Anda mungkin juga menyukai