Anda di halaman 1dari 23

MAKALAH KEPERAWATAN TENTANG

“ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN ANAK DENGAN NEFROTIK SYNDROM ”

DOSEN PENGAMPU MK:

Veronika S.Kep.,Ns

DISUSUN OLEH ANGGOTA KELOMPOK 13 :

1. MARLIN 2B
2. SRIYENI 2B
3. OKTOVINA L.OYAITOU 2A

PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN

AKADEMI KESEHATAN SINAR KASIH TORAJA

TAHUN AKADEMIK 2022/2023


KATA PENGANTAR

Puji syukur kami ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat dan karuniaNya
sehingga kita dapat terselesaikannya Tugas Makalah yang berjudul “ASUHAN KEPERAWATAN
PADA PASIEN ANAK DENGAN NEFROTIK SYNDROM“. Berkat bimbingan pengarahan dan
bantuan dari berbagai pihak maka tugas ini dapat terselesaikan. Kami menyadari keterbatasan
pengetahuan dan kekurangan dari makalah ini masih jauh dari kata sempurna.Oleh karena itu kritik
dan saran dari pembaca sangat kami harapkan untuk perbaikan selanjutnya. Semoga Makalah ini
dapat memberikan wawasan yang lebih luas kepada pembaca. Walaupun Makalah ini memiliki
kelebihan dan kekurangan. Penyusun mohon untuk saran dan ktiriknya.

Makale,21 Agustus 2023

Kelompok 13
DAFTAR ISI

Cover.......................................................................................................................................................i

Kata Pengantar.....................................................................................................................................ii

Daftar Isi...............................................................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN......................................................................................................................1

A.Latar Belakang....................................................................................................................................1

B.Rumusan Masalah................................................................................................................................2

C.Tujuan..................................................................................................................................................2

BAB II PEMBAHASAN.......................................................................................................................3

A.Konsep Teori Penyakit Nefrotik Syndrom..........................................................................................3

1.Definisi.................................................................................................................................................3

2.Etiologi.................................................................................................................................................4

3.Klasifikasi.............................................................................................................................................5

4.Patofisiologi.........................................................................................................................................6

5.Manifestasi Klinis................................................................................................................................7

5.Tanda dan Gejala..................................................................................................................................8

6.Pemeriksaan Penunjang........................................................................................................................9

7.Penatalaksana.....................................................................................................................................10

8.Prognosis............................................................................................................................................11
BAB III KONSEP KEPERAWATAN..............................................................................................12

1.Diagnosa............................................................................................................................................12

2.Luaran dan Intervensi........................................................................................................................13

3.Evaluasi.............................................................................................................................................13

BAB IV PENUTUP............................................................................................................................14

A.Kesimpulan ......................................................................................................................................14

B.Saran.................................................................................................................................................14

DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................................................15

LAMPIRAN...............................................................................................................................................16
BAB I

PENDAHULUAN

A.Latar Belakang

Di Era Globalisasi ini kita sering mendengar istilah syndrom nefrotik, hal ini lumrah terjadi di
kehidupan kita, tetapi kadang kita tidak mengetahui apa syndrom nefrotik itu sebenarnya. Sekarang
melalui makalah ini kami akan membahas mengenai syndrom nefrotik.

Syndrome Nefrotik merupakan keadaan klinis yang ditandai dengan


proteinuria,hipoalbuminemia, hiperkolesterolemia, dan adanya edema. Kadang-kadang disertai
hematuri, hipertensi dan menurunnya kecepatan filtrasi glomerulus. Sebab pasti belum jelas,
dianggap sebagai suatu penyakit autoimun.

Secara umum etiologi dibagi menjadi nefrotiksyndrom bawaan, sekunder,idiopatik dan


sklerosis glomerulus. Penyakit ini biasanya timbul pada 2/100000 anak setiap tahun. Primer terjadi
pada anak pra sekolah dan anak laki-laki lebih banyak daripada anak perempuan.

Peran perawat dalam memberikan asuhan keperawatan sangat penting karena pada pasien
syndromnefrotik sering timbul berbagai masalah yang berkaitan dengan pemenuhan kebutuhan
manusia. Perawat diharapkan memiliki pengetahuan dan keterampilan yang memadai. Fokus asuhan
keperawatan adalah mengidentifikasi masalah yang timbul, merumuskan diagnosa keperawatan,
membuat rencana keperawatan, melaksanakan dan mengevaluasi tindakan yang telah diberikan
apakahsudah diatasi atau belum atau perlu modifikasi.
B.Rumusan Masalah

Dari latar belakang di atas, masalah yang dapat kami kaji dalam makalah ini diantaranya:

1.Bagaimana konsep dasar teori penyakit syndromnefrotik ?

2.Bagaimana asuhan keperawatan syndromnefrotik ?

C.Tujuan

Dalam pembuatan tugas ini, adapun tujuan yang hendak dicapai penulis yaitu:

1.Untuk mengetahui konsep teori dasar penyakit syndrom nefrotik ?

2.Untuk mengetahui asuhan keperawatan syndrom nefrotik ?


BAB II

PEMBAHASAN

A.Konsep Dasar Teori Penyakit Syndrom Nefrotik

1.Definisi

a.Sindrom Nefrotik adalah Status klinis yang ditandai dengan peningkatan permeabilitas membran
glomerulus terhadap protein, yang mengakibatkankehilangan protein urinaris yang massif (Donna L.
Wong, 2004 : 550).

b.Sindrom Nefrotik merupakan kumpulan gejala yang disebabkan oleh injuriglomerular yang terjadi
pada anak dengan karakteristik; proteinuria,hipoproteinuria, hipoalbuminemia, hiperlipidemia, dan
edema (Suriadi dan RitaYuliani, 2001: 217).

c.Sindroma Nefrotik adalah penyakit ginjal yang mengenai glomerulus (ginjal terdiri dari tubulus,
glomerulus dll.) dan ditandai proteinuria (keluarnya protein melalui air kencing) yang masif,
hipoalbuminemia (kadar albumin di dalam darah turun), edema (bengkak) disertai hiperlipidemia
(kadar lipid atau lemak dalam darah meningkat) dan hiperkolesterolemia (kadar kolesterol darah
meningkat) Jadi, sindrom nefrotik adalah penyakit dengan gejala edema,
proteinuria,hipoalbuminemia, dan hiperkolesterolemia. Kadang-kadang terdapat hematuria,hipertensi
dan penurunan fungsi ginjal.
3. Etiologi

Menurut pembagian berdasarkan etiologi (penyebab) dibagi menjadi :

a.Sindroma nefrotik primer yang atau disebut juga Sindroma nefrorik Idiopatik,yang diduga ada
hubungan dengan genetik, imunoligik dan alergi. Meliputi :

1) Nefropati lesi minimal (minimal change disease)


2) Nefropati membranosa (membranous nephropathy)
3) Glomerulo-sklerosis fokal segmental (focal segmental glomerulosclerosis)
4) Glomerulonefritis membrano-proliferatif(membrano proliferative glomerulonephritis)

b. Sindroma nefrotik sekunder yang penyebabnya berasal dari ekstra renal (diluar ginjal). Penyebab
SN sekunder adalah sangat banyak, diantaranya ialah:

1) Infeksi yang disebabkan oleh virus hepatitis B (HBV),HIV, infeksi streptococcal, serta
endokardtitis.
2) Neoplasma seperti limfoma, leukemia, serta karsinoma (kanker).
3) Obat-obatan seperti penicillamine, captopril, heroin.
4) Penyakit sistemik, contohnya SLE, amiloidosis, kencing manis (Diabetes), dll
5) Obesitas dan penyakit-penyakit metabolik serta penyakit-penyakit multisistem lainnya.

c.Sindrom Nefritik bawaan Diturunkan sebagai resesif autosomal atau karena reaksi maternofetal.
Resisten terhadap suatu pengobatan. Gejala edema pada masa neonatus. Pernah dicoba
pencangklokan ginjal pada neonatus tetapi tidak berhasil. Prognosis buruk biasanya pasien meninggal
pada bulan-bulan pertama kehidupannya.
3.Klasifikasi

Whaley dan Wong (1999 : 1385) membagi tipe-tipe sindrom nefrotik:

1.Sindrom Nefrotik Lesi Minimal ( MCNS : minimal change nephrotic syndrome).

Kondisi yang sering menyebabkan sindrom nefrotik pada anak usia sekolah. Anak dengan sindrom
nefrotik ini, pada biopsi ginjalnya terlihat hampir normal bila dilihat dengan mikroskop cahaya.

2.Sindrom Nefrotik Sekunder

Terjadi selama perjalanan penyakit vaskuler seperti lupus eritematosus sistemik, purpura anafilaktik,
glomerulonefritis, infeksi system endokarditis, bakterialis dan neoplasma limfoproliferatif

3.Sindrom Nefrotik Kongenital

Factor herediter sindrom nefrotik disebabkan oleh gen resesif autosomal. Bayi yang terkena sindrom
nefrotik, usia gestasinya pendek dan gejala awalnya adalah edema dan proteinuria. Penyakit ini
resisten terhadap semua pengobatan dan kematian dapat terjadi pada tahun-yahun pertama kehidupan
bayi jika tidak dilakukan dialysis.
4. Patofisiologi

Manifestasi primer sindrom nefrotik adalah hilangnya plasma protein, terutama albumin, ke dalam
urine.

Meskipun hati mampu meningkatkan produksi albumin, namun organ ini tidak mampu untuk terus
mempertahankannya jika albumin terus menerus hilang melalui ginjal.Akhirnya terjadi
hipoalbuminemia.Hipoalbuminemia disebabkan oleh hilangnya albumin melalui urin dan peningkatan
katabolisme albumin di ginjal menyebabkan edema. Sintesis protein di hati biasanya
meningkat( namun tidak memadai untuk mengganti kehilangan albumin dalam urin). Hipotesis
menunjukan kehilangan albumin mengakibatkan penurunan tekanan onkotik dalam saluran darah.Ini
mengakibatkan kebocoran cairan dari dalam darah ke intestitium. Isi dari cairan yang berkurang
dalam saluran darah seterusnya akan mengaktifkan renin- angiotensin- aldosteron sistem. Hormon
vasopresin(ADH) akan dirembes untuk menstabilkan kandungan cairan dalam saluran darah seperti
sediakala. Meskipun demikian, pengumpulan cairan ini menyebabkan kehilangan cairan yang terus-
menerus ke interstitium karena protein terus – menerus hilang kedalam urin diikuti dengan kerusakan
pada membran basal glomerulus.Ini menyebabkan penumpukan cairan secara berlebih dalam jaringan
dan mengakibatkan edema. Hilangnya protein dalam serum menstimulasi sintesis lipoprotein di hati
dan peningkatan konsentrasi lemak dalam darah (hiperlipidemia) hal ini menyebabkan intake nutrisi
berkurang sehingga menyebabkan terjadinya malnutrisi. Menurunnya respon imun karena sel imun
tertekan, kemungkinan disebabkan oleh karena hipoalbuminemia, hyperlipidemia
5.Manifestasi Klinis

Adapun manifestasi klinis menurut Brunner & Suddarth Edisi 8 Vol. 2 (2001)
Manifestasi utama sindrom nefrotik adalah edema. Edema biasanya lunak dan cekung bila ditekan
(pitting), dan umumnya ditemukan di sekitar mata (periorbital), pada area ekstremitas (sekrum,
tumit, dan tangan), dan pada abdomen (asites). Gejala lain seperti malese, sakit kepala, iritabilitas
dan keletihan umumnya terjadi.

(Sumber: Irapanussa, 2015) (Sumber: nursingbegin.com, 2010)

(Sumber: ujeuji.blogspot.co.id) (Sumber: pakarobatherbal.com)


5.Tanda dan Gejala

1) Proteinuria > 3,5 g/hari pada dewasa atau 0,05 g/kg BB/hari pada anak-anak
2) Hipoalbuminemia< 30 g/l
3) Edema anasarka. Edema terutama jelas pada kaki, di sekitar mata (periorbital), asites, dan
efusi pleura.
4) Hiperlipidemia
5) Hiperkoagulabilitas, yang akan meningkatkan risiko trombosis arteri dan vena

6.Pemeriksaan penunjang

1) Urinalisa (protein, eritrosit, silinder)


2) Protein urin – meningkat
3) Urinalisis – cast hialin dan granular, hematuria
4) Dipstick urin – positif untuk protein dan darah
5) Berat jenis urin – meningkat
6) Clearance kreatinin (BUN / SC)
7) Uji darah
8) Albumin serum – menurun
9) Kolesterol serum – meningkat
10) Hemoglobin dan hematokrit – meningkat (hemokonsetrasi)
11) Laju endap darah (LED) – meningkat
12) Elektrolit serum – bervariasi dengan keadaan penyakit perorangan
13) Biopsi ginjal-Biopsi ginjal merupakan uji diagnostik yang tidak dilakukan secara rutin
7.Penatalaksanaan

a.Sindrom nefrotik serangan pertama.

1.Perbaiki keadaan umum penderita :

1) Diet tinggi kalori, tinggi protein, rendah garam, rendah lemak. Rujukan ke bagian gizi
diperlukan untuk pengaturan diet terutama pada pasien dengan penurunan fungsi ginjal.
2) Tingkatkan kadar albumin serum, kalau perlu dengan transfusi plasma atau albumin
konsentrat.

2.Berantas infeksi:

1) Lakukan work-up untuk diagnostik dan untuk mencari komplikasi.


2) Berikan terapi suportif yang diperlukan: Tirah baring bila ada edema anasarka. Diuretik
diberikan bila ada edema anasarka atau mengganggu aktivitas. Jika ada hipertensi, dapat
ditambahkan obat antihipertensi.
3) Terapi prednison sebaiknya baru diberikan selambat-lambatnya 14 hari setelah diagnosis
sindrom nefrotik ditegakkan untuk memastikan apakah penderita mengalami remisi spontan
atau tidak. Bila dalam waktu 14 hari terjadi remisi spontan, prednison tidak perlu diberikan,
tetapi bila dalam waktu 14 hari atau kurang terjadi pemburukan keadaan, segera berikan
prednison tanpa menunggu waktu 14 hari.

b.Sindrom nefrotik kambuh (relapse)

Berikan prednison sesuai protokol relapse, segera setelah diagnosis relapse ditegakkan.
c.Sindrom nefrotik kambuh tidak sering

Adalah sindrom nefrotik yang kambuh < 2 kali dalam masa 6 bulan atau < 4 kali dalam masa 12
bulan.

1) Induksi
Prednison dengan dosis 60 mg/m2/hari (2 mg/kg BB/hari) maksimal 80 mg/hari, diberikan
dalam 3 dosis terbagi setiap hari selama 3 minggu.
2) Rumatan
Setelah 3 minggu, prednison dengan dosis 40 mg/m2/48 jam, diberikan selang sehari dengan
dosis tunggal pagi hari selama 4 minggu. Setelah 4 minggu, prednison dihentikan.

Sindrom nefrotik kambuh sering Adalah sindrom nefrotik yang kambuh > 2 kali dalam masa 6 bulan
atau > 4 kali dalam masa 12 bulan.

3) Induksi
Prednison dengan dosis 60 mg/m2/hari (2 mg/kg BB/hari) maksimal 80mg/hari, diberikan
dalam 3 dosis terbagi setiap hari selama 3 minggu.
4) Rumatan
Setelah 3 minggu, prednison dengan dosis 60 mg/m2/48 jam, diberikan selang sehari dengan
dosis tunggal pagi hari selama 4 minggu. Setelah 4 minggu, dosis prednison diturunkan
menjadi 40 mg/m2/48 jam diberikan selama 1 minggu, kemudian 30 mg/m 2/48 jam selama 1
minggu, kemudian 20 mg/m2/48 jam selama 1 minggu, akhirnya 10 mg/m2/48 jam selama 6
minggu, kemudian prednison dihentikan

Pada saat prednison mulai diberikan selang sehari, siklofosfamid oral 2-3 mg/kg/hari diberikan setiap
pagi hari selama 8 minggu. Setelah 8 minggu siklofosfamid dihentikan. Indikasi untuk merujuk ke
dokter spesialis nefrologi anak adalah bila pasien tidak respons terhadap pengobatan awal, relapse
frekuen, terdapat komplikasi, terdapat indikasi kontra steroid, atau untuk biopsi ginjal.
8.Prognosis

Prognosis umumnya baik, kecuali pada keadaan-keadaan sebagai berikut :

1) Menderita untuk pertamakalinya pada umur di bawah 2 tahun atau di atas 6 tahun.
2) Disertai oleh hipertensi.
3) Disertai hematuria.
4) Termasuk jenis sindrom nefrotik sekunder.
5) Gambaran histopatologik bukan kelainan minimal.

Pada umumnya sebagian besar (+ 80%) sindrom nefrotik primer memberi respons yang baik
terhadap pengobatan awal dengan steroid, tetapi kira-kira 50% di antaranya akan relapse berulang
dan sekitar 10% tidak memberi respons lagi dengan pengobatan steroid.
BAB III

KONSEP KEPERAWATAN

1.Diagnosa

1) Kelebihan volume cairan berhubungan dengan gangguan mekanisme regulasi ditandai


dengan Edema Ansietas,Gangguan pola nafas,Penambahan berat badan dalam waktu
singkat,Perubahan berat jenis urine
2) Ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh berhungan dengan faktor biologis
(hipoproteinemia) dan kurang asupan makanan (anoreksia) ditandai dengan cepat kenyang
setelah makan,Gangguan sensasi rasa,Kurang minat pada makanan
3) Gangguan citra tubuh berhungan dengan penyakit (edema) ditandai dengan Menghindari
melihat tubuh,Menghindari menyentuh tubuh,Menyembunyikan bagian tubuh,Takut
reaksi orang lain
4) Ketidakefektifan perfusi jaringan perifer berhungan dengan penekanan tubuh terlalu
dalam akibat edema ditabdai dengan Perubahan karakteristik kulit (warna, elastisitas,
rambut, kelembapan, kuku, sensasi, suhu),Warna tidak kembali ke tungkai saat tungkai
diturun,Edema
5) Ketidakefektifan pola nafas berhubungan dengannafas tidak adekuat ditandai dengan
Perubahan kedalaman pernapasan,Penurunan tekanan
ekspirasi,Bradipnea,Dipsnea,Penurunan ventilasi semeniit
6) Intoleransi aktivitas berhubungan dengan kelemahan umum ditandai dengan
Ketidaknyamanan setelah beraktivitas,Dipsnea setelah beraktivitas,Menyatakan merasa
letih,Menyatakan merasa lemah
2.Luaran dan Intervensi

Tujuan &
No.
Intervensi Rasional
Dx.
Kriteria Hasil
1. Setelah dilakukan Timbang berat badan setiap hari dan Estimasi penurunan edema tubuh
tindakan keperawatan monitor status pasien
evaluasi harian keberhasilan
selama Jaga intake/asupan yang akurat dan
terapi dan dasar penentuan
2x24jam,diharapkan catat output
tindakan
kelebihan volume
cairan tidak terjadi
menentukan intervensi lebih
dengan kriteria hasil :
lanjut
Terjadi penurunan Kaji lokasi dan luasnya edema
edema dan ascites mencegah edema bertambah
Tidak terjadi parah
peningkatan berat Berikan cairan dengan tepat
Diberikan dini pada fase
badan
oliguria untuk mengubah ke fase
Berikan diuretik yang diresepkan oleh
nonoliguria, dan meningkatkan
dokter
volume urine adekuat

2. Setelah dilakukan Monitor kalori dan asupan makanan Membantu dan mengidentifikasi
tindakan keperawatan defisiensi dan kebutuhan diet
selama 2x24
jam,diharapkan Mulut yang bersih dapat
ketidakseimbangan Lakukan atau bantu pasien terkait meningkatkan nafsu makan
nutrisi kurang dari perawatan mulut sebelum makan
kebutuhan tubuh Meningkatkan selera dan nafsu
tidak terjadi, dengan Pastikan makanan disajikan secara makan
kriteria hasil : menarik dan pada suhu yang paling
Nafsu makan klien cocok untuk konsumsi secara optimal
meningkat
Tidak terjadi
hipoproteinemia
Anjurkan pasien terkait dengan
porsi makan yang
kebutuhan diet untuk kondisi sakit
dihidangkan
Pasien dapat kooperatif dan
dihabiskan
Kolaborasi dengan ahli gizi untuk melakukan apa yang dianjurkan
mengatur diet yang diperlukan
Diet yang tepat dapat
meningkatkan status nutrisi
pasien

3. Setelah dilakukan Monitor apakah anak bisa melihat Mengidentifikasi respon anak
tindakan keperawatan bagian tubuh mana yang berubah terhadap perubahan tubuhnya
selama 2 x 24 jam,
diharapkan gangguan Identifikasi strategi-strategi
citra tubuh dapat penggunaan koping oleh orangtua Respon orangtua menentukan
teratasi, dengan dalam berespon terhadap perubahan bagaimana persepsi anak
kriteria hasil : penampilan anak terhadap tubuhnya
Citra tubuh positif
Mendeskripisikan Bangun hubungan saling percaya
secara faktual dengan anak Memudahkan komunikasi
perubahan fungsi personal dengan anak
tubuh Gunakan gambaran mengenai
Mempertahankan gambaran diri Mekanisme evaluasi dari
interaksi sosial persepsi citra diri anak

Ajarkan untuk melihat pentingnya Membantu meningkatkan citra


respon mereka terhadap perubahan tubuh anak
tubuh anak dan penyesuaian di masa
depan, dengan cara yang tepat.
4. Setelah dilakukan Monitor respirasi dan status O2 Data dasar dalam menentukan
tindakan keperawatan intervensi lebih lanjut
selama 2 x 24 jam,
diharapkan bersihan Suara nafas tambahan
Auskultasi suara nafas. Catat adanya
jalan nafas dapat mengidentifikasikan ada
suara nafas tambahan
efektif, dengan sumbatan dalam jalan nafas
kriteria hasil :
Klien mampu Mencegah edema bertambah
bernafas dengan parah
Atur intake untuk cairan
mudah
Mampu Memaksimalkan ventilasi
Posisikan pasien semifowler
mengidentifikasi dan
Lakukan fisioterapi dada jika perlu
mencegah faktor Membantu mengeluarkan secret
yang dapat
menghambat jalan
nafas
5. Setelah dilakukan Monitor jumlah pernapasan, Mengetahui status pernapasan
tindakan keperawatan
penggunaan otot bantu pernapasan,batuk, bunyi
selama 2x 24 jam,patanda vital, warna kulit, AGD
diharapkan pola nafas
Mempertahankan oksigen arteri
dapat efektif, dengan Berikan oksigen sesuai program
kriteria hasil :
Pasien dapat Atur posisi pasien fowler Meningkatkan pengembangan
mendemonstrasikan
pola pernapasan yang Alat-alat emergensi disiapkan dalam Kemungkinan terjadi kesulitan
efektif keadaan keadaan baik bernapas akut
Pasien merasa lebih
nyaman dalam
bernafas
6. Setelah dilakukan Monitor keterbatasan aktivitas, Merencanakan intervensi dengan
tindakan keperawatan
kelemahan saat aktivitas
selama 2 x 24 jam,
diharapkan intoleran Catat tanda vital sebelum dan sesudah Megkaji sejauh mana perbedaan
aktivitas dapat peningkatan selama aktivitas
teratasi, dengan
kriteria hasil :
Kelemahan yang Lakukan istirahat yang adekuat setelah Membantu mengembalikan
berkurang latihan dan aktivitas
Mempertahankan
kemampuan aktivitas Berikan diet yang adekuat dengan Metabolisme membutuhkan
semaksimal mungkin
kolaboras ahli diet

3.Evaluasi

Setelah mendapat intervensi keperawatan, maka pasien dengan sindrom nefrotik diharapkan sebagai
berikut:

1) Kelebihan volume cairan teratasi


2) Meningkatnya asupan nutrisi
3) Meningkatnya citra tubuh
4) Bersihan jalan nafas efektif
5) Pola nafas efektif
6) Aktivitas dapat ditoleransi
BAB IV

PENUTUP

A.Kesimpulan

Dari penjelasan diatas, diperoleh beberapa kesimpulan diantaranya:

Nefrotik Syndrom adalah Status klinis yang ditandai dengan peningkatan permeabilitas membran
glomerulus terhadap protein, yang mengakibatkan kehilangan protein urinaris yang massif (Donna L.
Wong, 2004 : 550).

Nefrotik Syndrom merupakan kumpulan gejala yang disebabkan oleh injuri glomerular yang terjadi
pada anak dengan karakteristik; proteinuria, hipoproteinuria, hipoalbuminemia, hiperlipidemia, dan
edema (Suriadi dan Rita Yuliani, 2001: 217).

B.Saran

Dalam pembuatan makalah ini penulis menyadari bahwa masih terdapat banyak kesalahan,
kekurangan serta kejanggalan baik dalam penulisan maupun dalam pengonsepan materi. Untuk itu,
penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun agar kedepan lebih baik dan penulis
berharap kepada semua pembaca mahasiswa khususnya, untuk lebih ditingkatkan dalam pembuatan
makalah yang akan datang.
DAFTAR PUSTAKA

Brunner & Sudarth. 2001.Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah edisi :8 vol:3.Jakarta: EGC

Donna L, Wong. 2004. Pedoman Klinis Keperawatan Anak, alih bahasa: Monica

Doengoes, Marilyinn E, Mary Frances Moorhouse. 2000. Nursing Care Plan: Guidelines for
Planning and Documenting Patient Care (Rencana Asuhan Keperawatan Pedoman Untuk
Perencanaan dan Pendokumentasian Perawatan Pasien), alih bahasa: I Made Kariasa. Jakarta:
EGC.

Linda Juall Carpenito-moyet. 2006. Buku Saku Diagnosis Keperawatan Edisi 10. EGC: Jakarta

Mutaqqin, Arif dan Sari, Kumala. 2011. Asuhan Keperawatan Gangguan Sistem Integumen. Jakarta:
Salemba Medika

Ngastiyah. 2005. Perawatan Anak Sakit Edisi 2. ECG: Jakarta.

Nurarif, Amin Huda & Kusuma, Harif.2013.Aplikasi Asuhan Keperawatan Berdasarkan Diagnosa
Mediadan NANDA NIC-NOC Jilid 2.Yogyakarta: Med Action Publishing

Syaifuddin.2011.Anatomi Fisiologi Kurikulum Berbasis Kompetensi untuk Keperawatan dan


Kebidanan Edisi 4.Jakarta: EGC

Sloane Ethel.2003.Anatomi dan Fisiologi.Jakarta.EGC


LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai