Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)


TAHUN PELAJARAN 2024-2025

YAYASAN PENDIDIKAN DAN SOSIAL ISLAM (YPSI)


SMK AHMAD YANI GURAH
Jl. Dr. Sutomo No. 47 Telp. (0354) 545698
Gurah – Kediri
YAYASAN PENDIDIKAN DAN SOSIAL ISLAM GURAH
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN AHMAD YANI
GURAH KEDIRI
Jl. Dr. Sutomo No 47 Telp. (0354) 545 698 Kediri
NSS. 344051311005 * NPSN. 20511966

Kepada Yth.
Pimpinan Ahass Sutrisno Motor
Jl. Joyoboyo Ds. Mukuh Kec. Kayen Kidul
Kediri

SURAT PENGANTAR

Nomor : 108.2 /SMK A.Yani/I/2024

No. Jenis yang dikirim Banyaknya Keterangan

1. Proposal Praktik Kerja Langan (PKL) 1 (satu) bendel Dikirim dengan hormat
SMK Ahmad Yani Gurah Tahun untukmemenuhi persyaratan

2024/2025 dan kami ucapkan banyak


terima kasih.

Diterima tanggal………………….. Kediri, 19 Januari 2024


Yang menerima, Kepala Sekolah,

…………………………… SONY PRASETYO WASONO, S.Pd

KATA PENGANTAR
Puji dan Syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas selesainya Proposal Praktik Kerja Lapangan
Sebagai Mata Pelajaran Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka. Panduan ini disusun dalam rangka
memberikan inspirasi dalam penyusunan proposal Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada Kurikulum
Merdeka.
Pendidikan di dalam Kurikulum Merdeka berorientasi kepada kebutuhan peserta didik. Berbagai
macam upaya dilakukan oleh pemangku kepentingan dalam sistem pendidikan untuk menjadikan
peserta didik menjadi pelajar yang memiliki kompetensi sesuai dengan bidangnya berkarakter yang
baik demi terwujudnya tujuan pendidikan. Dalam Kurikulum Merdeka dimana PKL menjadi mata
pelajaran yang harus diikuti oleh peserta didik SMK, oleh sebab itu proposal ini menjadi acuan bagi
satuan pendidikan dalam penyusunan maupun pelaksanaan PKL. “Proposal Praktik Kerja Lapangan
Sebagai Mata Pelajaran Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka” merupakan dokumen yang berisi
prinsip, implementasi PKL dalam Kurikulum Merdeka, tata cara pelaksanaan PKL, dan tata cara
evaluasi program PKL. Dalam proposal ini dijelaskan tentang penyusunan proposal PKL, kegiatan
PKL diharapkan membantu satuan pendidikan. “Proposal Praktik Kerja Lapangan Sebagai Mata
Pelajaran Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka” bersifat dinamis dan akan disesuaikan di
kemudian hari berdasarkan perkembangan dan situasi. Saya mengucapkan selamat dan terima kasih
kepada seluruh tim penyusun, penelaah, dan kontributor yang telah bekerja dengan sepenuh hati untuk
menyiapkan panduan ini.

Gurah, 17 Januari 2024


Kepala Sekolah

SONY PRASETYO WASONO, S.Pd

PENDAHULUAN
I. LATAR BELAKANG
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) merupakan satuan pendidikan yang bertujuan untuk
menghasilkan lulusan yang kompeten untuk bekerja sesuai dengan keahliannya. Keterserapan
lulusan di dunia kerja1 menjadi salah satu tantangan yang harus dihadapi oleh SMK beserta
pemangku kepentingan (stakeholder) pendidikan. Penguatan keterampilan teknis (hard skills)
dan keterampilan non-teknis (soft skills) merupakan kunci untuk meningkatkan angka
kebekerjaan lulusan SMK. Pembelajaran langsung di dunia kerja menjadi kebutuhan peserta
didik SMK agar dapat mengasah kompetensi dan menguatkan budaya kerja. Oleh karena itu,
penting sekali dibangun kerja sama antara SMK dengan dunia kerja.
Berdasarkan Permendikbud Nomor 50 Tahun 2020 tentang Praktik Kerja Lapangan Bagi
Peserta Didik, Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah pembelajaran bagi peserta didik Sekolah
Menengah Kejuruan (SMK)/Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK) yang dilaksanakan melalui
praktik kerja di dunia kerja dalam jangka waktu tertentu sesuai dengan kurikulum dan
kebutuhan kerja. Selanjutnya pada Kepmendikbudristek Nomor 262/M/2022 tentang Perubahan
Atas Kepmendikbudristek Nomor 56/M/2022 tentang Pedoman Penerapan Kurikulum Dalam
Rangka Pemulihan Pembelajaran yang kemudian disebut Kurikulum Merdeka, ditetapkan
bahwa PKL merupakan salah satu mata pelajaran sebagai wahana pembelajaran di dunia kerja
(termasuk teaching factory). Pada Kurikulum Merdeka, PKL menjadi mata pelajaran yang harus
diikuti oleh seluruh peserta didik SMK dengan ketentuan sekurang-kurangnya 6 bulan (792 jam
pelajaran) di kelas XII pada SMK program 3 tahun dansekurang-kurangnya 10 bulan (1.368 jam
pelajaran) di kelas XIII pada SMK program 4 tahun. Mata pelajaran PKL dilaksanakan di
satuan pendidikan dan dunia kerja. Sesuai dengan ketentuan Kepmendikbudristek tersebut,
SMK/MAK bersama dengan mitra dunia kerja berkewajiban untuk membuat perencanaan
pembelajaran yang meliputi: Tujuan Pembelajaran (TP), Alur Tujuan Pembelajaran (ATP), dan
Perencanaan Pembelajaran sesuai dengan Capaian Pembelajaran (CP) pada Keputusan Kepala
Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kemendikbudristek Nomor
033/H/KR/2022. Pada CP tersebut ditegaskan bahwa PKL merupakan penyelarasan akhir atau
kulminasi dari seluruh mata pelajaran pada jenjang SMK. Pembelajaran PKL diselenggarakan
berbasis proses bisnis dan mengikuti Prosedur Operasional Standar (POS) yang berlaku di dunia
kerja. Sebagai mata pelajaran, pelaksanaan PKL mengacu pada Panduan Pembelajaran dan
Asesmen Kurikulum Merdeka. Untuk pembelajaran PKL yang lebih dominan dilaksanakan di
dunia kerja perlu dibuatkan panduan PKL yang secara khusus mengacu pada Permendikbud
Nomor 50 Tahun 2020 guna memandu sekolah dan pihak-pihak lain yang terlibat dalam
pelaksanaannya.

II. MAKSUD DAN TUJUAN


Praktek Kerja Industri tersebut dimaksudkan agar siswa dapat mengerti, memahami, dan
mampu mengikuti proses yang diterapkan dalam suatu perusahaan. Diharapkan siswa
dapat mencoba dan menerapkan apa yang telah didapatkan secara teori sehingga dapat
lebih mudah untuk beradaptasi dengan lingkungan kerja yang akan dihadapi.

Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam pelaksanaan Kerja Praktek ini adalah sebagai
berikut :
1) Untuk memperoleh gambaran nyata tentang penerapan atau implementasi dari ilmu
atau teori yang selama ini diperoleh di sekolah dan membandingkannya dengan
kondisi nyata yang ada di lapangan dan sekaligus menguji ilmu yang diperoleh
tersebut.
2) Untuk melakukan analisis mengenai kegiatan-kegiatan yang dilakukan serta sistem
yang berjalan di lapangan.
3) Untuk melatih siswa berpikir secara praktis dan sistematis dalam menghadapi suatu
persoalan dalam bidang komputer di lapangan yang sebenarnya.
4) Menguji kemampuan pribadi dalam tata cara komunikasi baik secara lisan maupun
tertulis dalam struktur keorganisasian perusahaan atau instansi terkait.
5) Menguji kemampuan dan pengetahuan pribadi dalam tata cara hubungan masyarakat
di lingkungan kerja dan organisasi.
6) Menambah pelajaran dan pengalaman kerja yang belum diajarkan di sekolah

IV. BENTUK KEGIATAN


Bentuk kegiatan siswa dalam melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini adalah :
1) Pengenalan dasar terhadap Perusahaan, baik pengenalan bentuk perusahaan, susunan
organisasi, dan objek lainnya dalam perusahaan.
2) Siswa terlibat langsung dalam kegiatan perusahaan.
3) Siswa terlibat langsung dalam membantu pekerjaan perusahaan dalam bidang–bidang
khusus.
4) Siswa diwajibkan untuk membuat Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL).

V. PENEMPATAN
Perusahaan hendaknya menyediakan tempat bagi siswa yang berpedoman pada jenis
Praktek Kerja Lapangan yang akan dilakukan oleh Siswa, Demikian pula dengan Siswa
hendaknya menyesuaikan antara kemampuan dan keinginan dari perusahaan.

VI. WAKTU DAN PELAKSANAAN


Waktu pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan telah ditetapkan pelaksanaanya oleh sekolah,
yakni selama 6 bulan, yang berlangsung mulai tanggal 24 Juni s/d 30 November
2024, namun waktu pelaksanaan tersebut dapat diubah sesuai dengan permintaan
perusahaan dimana siswa tersebut Praktek, namun dengan asumsi pelaksanaan Praktek
Kerja Industri minimal dilakukan siswa selama 6 bulan. Sedangkan untuk jadwal
pelaksanaan sehari-hari menyesuaikan kebijakan perusahaan.

VII. MANFAAT
A. BAGI PERUSAHAAN
1) Perusahaan mendapat tenaga tambahan.
2) Perusahaan Industri atau Jasa dapat memanfaatkan pengetahuan serta ketrampilan
siswa.
3) Perusahaan dapat meningkatkan Effisiensi, Produktivitas.

B. BAGI SISWA
1) Dapat mengerti lingkungan kerja secara nyata.
2) Mendapatkan kesempatan meningkatkan efisiensi dan produktivitas.
3) Mendapatkan ilmu yang baru berdasarkan aktivitas perusahaan.
4) Memperoleh pengalaman tentang bagaimana dunia kerja yang sesungguhnya,
sehingga siswa nantinya akan memiliki profesionalitas yang tinggi dalam bekerja.
VIII. KEWAJIBAN
Agar pelaksanaan praktek tersebut dapat memperoleh hasil yang maksimal, maka
masing–masing pihak mempunyai kewajiban yang harus dilaksanakan yaitu :

A. SISWA
1) Mematuhi peraturan dan prosedur yang ditetapkan Perusahaan, serta peraturan
sekolah yang bersangkutan.
2) Mempersiapkan diri dengan materi kerja.
3) Menjaga nama baik sekolah.
4) Menjaga nama baik perusahaan tempat PKL.
5) Menyusun laporan praktek kerja.

B. SEKOLAH
1) Memberikan penjelasan umum mengenai cara pelaksanakan Praktek Kerja.
2) Membekali siswa dengan pengetahuan penulisan laporan kerja.

C. PERUSAHAAN
1) Menunjuk seorang Staff/ Pegawai yang akan ditugasi sebagai pembimbing.
2) Menunjukkan tempat/ Unit divisi dalam perusahaan yang akan dijadikan tempat
pelaksanaan praktek kerja.
3) Menunjuk jenis pekerjaan yang harus dilakukan siswa.
IX. PESERTA
Peserta dalam praktek kerja ini merupakan siswa SMK AHMAD YANI GURAH Kompetensi
Keahlian Teknik dan Bisnis Sepeda Motor, yaitu :

No. Lokasi Jumlah Siswa Keterangan


1. Bima Saputra
2. Dwi Rangga Prasetyo
1. Ahass Sutrisno Motor 4 Siswa 3. Herlambang Asrul Saputro
4. Mukhamad Ari Widayanto

X. PENUTUP
Demikian proposal permohonan praktek kerja industri ini kami susun, besar harapan
kami untuk terkabulnya permohonan ini.Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu
melimpahkan Rahmat dan petunjuk-Nya kepada kita semua. Atas perhatian dan kerja
sama semua pihak yang terkait kami ucapkan terimakasih.

Kepala Sekolah,

SONY PRASETYO WASONO, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai