Anda di halaman 1dari 2

Nama: Rosa Indria Kurniawati

NIM: K1221068

Kelas: 5B

UAS Penelitian Kualitatif

Pengajaran Bahasa Indonesia di Australia

Pembelajaran bahasa Indonesia di sekolah Australia, beberapa memiliki sekolah yang


mewajibkan mempelajari bahasa Indonesia. Pendidikan bahasa Indonesia ini dimulai pada
tingkatan SMA. Ketiga sekolah ini memiliki pengajaran yang berbeda. Sekolah tersebut
meliputi:

 Glenwood High School: sudah menerapkan digitalisasi untuk pembelajaran bahasa


Indonesia
 Burwood Girls High School: memiliki kecenderungan belajar dengan cara project yang
berhubungan dengan Indonesia
 Nsw School of Languages: memiliki fokus untuk memperkenalkan bahasa Indonesia
dengan keseniannya.

Siswa dari ketiga sekolah tersebut tak jarang melanjutkan pembelajaran bahasa Indonesia ke
perguruan tinggi. Salah perguruan tinggi di Australia yang memiliki program studi bahasa
Indonesia adalah University of Sydney. Dalam pembelajaran di tingkat ini biasanya yang
digunakan salah satunya model problem best learning. Misalnya dengan mencari tahu tentang
Indonesia baik dari segi ekonomi ataupun segi politik budaya dan sosial. Kemudian dari
temuan itu peserta didik akan diminta untuk saling berargumen menggunakan bahasa
Indonesia. Merekan diwajibkan untuk berbicara bahasa Indonesia dalam kegiatan sehari-hari.

Adanya sekolah dan universitas yang menyediakan pembelajaran Indonesia, membuktikan


bahwa hubungan kerjasama Australia dan Indonesia sangatlah kuat. Dukungan terbesar
Australia kepada Indonesia adalah dukungan pada saat perjuangan kemerdekaan Indonesia di
PBB pada tahun 1940. Indonesia dan Australia selalu terhubung satu sama lain dalam berbagai
bidang penting, seperti: politik, keamanan, komersial dan juga hubungan antar masyarakat.
Ketika pembelajar bahasa Indonesia jika ditanyai apa alasannya untuk memperlajari bahasa
Indonesia faktor utamnya adalah letak geografis. Namun ada beberapa alasan lain yakni:

 Indonesia mempunyai kekuatan di Asia Tenggara


 Bali, menjadi tujuan liburan orang Australia
 Indonesia adalah bahasa yang mudah dipelajari bagi penutur bahasa Inggris,
 Huruf-huruf Bahasa Indonesia sama dengan Bahasa Inggris.

Meski pembelajaran bahasa Indonesia di Australia sudah ada sejak lama dan masih relatif
diminati tetapi pengajaran bahasa Indonesia di Australia juga memiliki hambatan. Hambatan
tersebut yakni:

 Meski wajib mempelajari bahasa apa pun dalam kurikulum sekolah di Australia, namun
kebijakan sekolah tetap berhak memilih apakah sekolah tersebut akan menawarkan Bahasa
Indonesia sebagai salah satu bahasa wajib atau bahasa pilihan.
 Selain itu, sangat sulit untuk mencari guru-guru bahasa Indonesia. Sulitnya mencari guru
bahasa Indonesia menyebabkan kecenderungan pengajaran dilakukan oleh bukan orang
Indonesia.
 Rata-rata pengajar hanya merupakan orang lulusan dari prodi kajian Indonesia University
of Sydney.
 Kemudian kebanyakan siswa lebih tertarik dengan pembelajaran bahasa Cina dan Korea.

Berdasarkan hambatan tersebut maka kerjasama antara Indonesia dan Australia dalam hal ini
perlu lebih ditingkatkan. Diperlukan kerjasama yang lebih konsisten antar sekolah-sekolah di
Australia salah satunya adalah semacam Summer Course, yang kedua adalah kembali aktif
untuk mengikuti kegiatan sekaligus menjadi salah satu mitra AICICIS Study Indonesia,
kemudian pemberian kesempatan magang bagi para guru bahasa Indonesia dari Indonesia di
sekolah-sekolah Australia dengan bantuan KBRI Canberra, serta dorongan bagi siswa
Indonesia untuk terlibat dalam kegiatan di Australia.

Anda mungkin juga menyukai