Anda di halaman 1dari 192

Menjadi Seorang Sukses Sejati

i
Menjadi Seorang Sukses Sejati

MENJADI
SEORANG
SUKSES SEJATI

Penulis:

Muh. Ibrahim Bakri, S.Pi.

PENERBIT PT. MEDIA PENA PATORANI

ii
Menjadi Seorang Sukses Sejati

MENJADI SEORANG SUKSES SEJATI


Penulis Buku:
Muh. Ibrahim Bakri, S.Pi.

ISBN: 978-623-92206-4-8

Editor:
Abdul Jalil Mattewakkang

Layout dan Tata Letak:


Haeruddin, S.Si., M.Si

Desain Sampul:
Zul dan Andang

Penerbit:
PT. Media Pena Patorani

Redaksi:
Jalan Borongtaipaya No. 18 B
Dusun Kampung Beru Desa Campagaya
Kec. Galesong Kab.Takalar Prov. Sulawesi Selatan
HP. 081342906140-081343629064
Email: mediapenapatorani@gmail.com

Keaslian dan originalitas buku dibawah tanggung


jawab penulis.

Cetakan Pertama, Februari 2020

Hak cipta dilindungi undang-undang


Dilarang memperbanyak karya tulis (buku) ini dalam
bentuk dan dengan cara apapun tanpa izin tertulis dari
penerbit.

iii
Menjadi Seorang Sukses Sejati

KATA PENGANTAR

Bismillahirahmanirahim

Pertama-tama dan paling utama hal yang


paling indah dan sangat patut saya ucapkan adalah
puji syukur kepada Allah SWT. Yang menggenggam
segala kekuasaan dunia dan akhirat, yang memberi
saya Rahmat dan Hidayah serta nikmat kesehatan
dan kesempatan untuk menulis buku ini hingga
selesai.
Sholawat dan tazlim saya kirimkan kepada
Nabiyullah Muhammad SAW yang memberi
petunjuk langsung kepada manusia, yakni petunjuk
dengan jaminan keselamatan dunia dan jaminan
keselamatan akhirat.
Harapan besar buku ini selain semoga
membawa berkah bagi saya tapi juga untuk
menambah wawasan bagi yang peduli akan
kesuksesan, yang peduli pada kebahagian dan
kebaikan saat ini dan masa depan yang lebih baik.
Keinginan untuk menulis sebuah buku telah
lama terkandung dalam niatan bahkan sejak masih
duduk di kelas II bangku SMA, lalu kemudian lebih
menemukan passionnya saat duduk di bangku kuliah
dan yang menarik bagi saya adalah tentang apa
makna hakikat dari sukses itu.

iv
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Seiring berjalannya waktu sebagai aktivis


lingkungan, dengan menyaksikan berbagai
fenomena kehidupan sosial masyarakat menjadikan
saya lebih tertarik untuk menuangkan ide-ide
didalam sebuah buku.
Buku ini mengkaji lebih dalam tentang
bagaimana menjadi seorang sukses yang sejati,
mungkin banyak buku yang memaparkan tentang
bagaimana menjadi orang yang sukses, bagaimana
meraih cita-cita, bagaimana menjadi pejabat dan
menjadi orang yang kaya, buku ini mencoba
menjelaskan sisi lain dari sukses, bahwa menjadi
sukses menjadi orang yang hidup bahagia tak harus
menjadi pejabat maupun orang kaya sebab sukses
adalah tentang cara kita memaknai kehidupan ini.
Namun penulis menyadari sebagai pemula
dalam menulis pasti memiliki banyak kekurangan
karena itulah kritik dan saran sangat diharapkan
demi perbaikan tulisan-tulisan saya dimasa yang
akan datang.

Laikang (Takalar), 25 Januari 2020

Penulis

ttd.

Muh. Ibrahim Bakri, S.Pi.

v
Menjadi Seorang Sukses Sejati

DAFTAR ISI

Halaman Sampul
Halaman Judul …………………………………………………… ii
Kata Pengantar …………………………………………………… iii
Daftar Isi ……………………………………………………………… vi

Bab I
Pengertian Sukses Secara Umum…………………………… 1
A. Defenisi Sukses……………………………………………. 5
B. Sukses Sebagai Tujuan (Visi)……………………….. 6

Bab II
Sukses Menurut Orang-Orang Yang Telah Sukses… 10
A. Sukses Ala Mark Zuckerberg………………………. 14
B. Sukses Ala Anies Baswedan………………………… 29
C. Sukses Ala Prof. Baharuddin Jusuf Habibie… 42
D. Sukses Ala Ir. Soekarno………………………………… 50
E. Sukses Ala Albert Einstein……………………………. 69
F. Sukses Ala Thomas Alva Edison…………………… 80
G. Pembelajaran……………………………………………….. 88

Bab III
Langkah-Langkah Menuju Sukses 98
A. Bangunlah Mimpi Anda………………………………... 100
B. Tuliskan Impian Anda Di Atas Kertas……………. 107
C. Bangun Kepercayaan Diri……………………………… 118

vi
Menjadi Seorang Sukses Sejati

D. Satukan Berbagai Kekuatan………………………….. 128


E. Kerja Dan Kerja, Raih Impian Anda……………….. 133
F. Cintai Terus Impian Anda……………………………… 136
G. Disiplin………………………………………………………….. 141
H. Evaluasi…………………………………………………………. 145
I. Do’a………………………………………………………………. 148

Bab IV
Menjadi Seorang Sukses Sejati 151
A. Syukuri Nikmat…………………………………………….. 155
B. Berhenti Bersikap Dzolim…………………………….. 159
C. Hindari Sikap Takabur………………………………….. 166
D. Tanamkan Karakter Yang Baik……………………… 171
E. Sukses Yang Sejati……………………………………….. 177

DAFTAR PUSTAKA 181


BIODATA PENULIS 182
SINOPSIS 184

vii
Menjadi Seorang Sukses Sejati

BAB 1
2
PENGERTIAN SUKSES
SECARA UMUM
Disaat kita sedang diskusi, membaca atau
bahkan mendengar kata dan kalimat yang terkait
dengan sukses atau kesuksesan, maka yang
terbayang dalam fikiran dan benak sebagian diantara
kita adalah tentang tercapainya sebuah cita-cita,
banyaknya harta yang dimiliki, pangkat, kedudukan
atau jabatan serta tentang kemampuan seseorang
atau tim melewati sebuah rintangan.
Sukses, merupakan kata yang multitafsir,
namun apabila diinterpretasi (diterjemahkan) secara
sederhana akan bermakna seperti berikut ini: Sukses
adalah setelah kita melewati sebuah proses untuk
mencapai tujuan. Dalam proses mencapai tujuan
itulah banyak yang mengalami kegagalan karena
ketidakmampuannya mengatasi berbagai rintangan
yang ada dalam proses tersebut untuk mencapai
tujuan yang telah ditetapkan.

1
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Sulit tidaknya mencapai sukses tergantung


seperti apa rencana yang kita buat, cepat dan
lambatnya kita meraih sukses tergantung dengan
langkah – langkah yang kita rumuskan sendiri, ibarat
hendak menyeberang sungai yang dalam tergantung
kita yang memilih apakah berenang atau naik perahu
atau hal tersulit yang masih mungkin kita lakukan
adalah mencari hulu sungai tersebut lalu
menyeberang, yang jelas pada akhirnya kita bisa
sampai keseberang, dan setelah sampai keseberang
dengan selamat berarti kita telah sukses.
Namun, ada pula yang berpendapat lain dalam
memaknai sukses tersebut, sebagian berpendapat
bahwa sukses adalah adanya ketenangan lahir dan
bathin, tanpa memandang status seseorang, tidak
peduli kaya maupun miskin, tampan maupun jelek
rupa, tak perduli orang barat ataupun orang timur,
berkulit hitam, putih maupun sawo matang.
Pemahaman sukses seperti ini tidak hanya
menetapkan bahwa kesuksesan itu terletak pada
tercapainya tujuan, tercapainya cita-cita, disaat jadi
pejabat dan disaat harta yang dimiliki berlimpah, akan
tetapi semua proses kehidupan harus dijalani dengan
titel sukses.
Persoalan sukses semua orang memiliki
peluang yang sama untuk meraihnya sehingga yang
tidak sukses hanyalah orang-orang yang tidak mau
sukses.

2
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Sukses seperti tersebut diatas melihat bahwa


materi bukan sumber dari segala kebahagiaan atau
ketenangan lahir dan bathin tetapi, hanya sebagai
unsur pendukung, jika materi tersebut terkelola
dengan baik sesuai dengan kaidah-kaidah yang ada,
akan tetapi jika tidak terkelola dengan baik maka
justru orang berlimpah harta terkadang pusing dan
sebagian lagi justru jatuh dalam jurang kemaksiatan
karena hartanya, sebab yang memiliki banyak
uang/harta mendapatkan peluang lebih banyak untuk
berbuat maksiat dibandingkan yang tidak memiliki
banyak uang/harta meski sebaliknya juga lebih
berpeluang berbuat baik apabila hartanya
dibelanjakan sesuai kaidah-kaidah yang ada.
Dan tidak pula melihat bahwa jabatan adalah
sumber dari segala kebahagiaan atau kesuksesan,
karena memang tidak ada jaminan bahwa pejabat
dengan pangkat yang tinggi, orang yang tercapai cita-
citanya pun dalam berbagai bidang dalam kehidupan
ini tidak ada yang terjamin 100% hidup dengan titel
tenang lahir dan bathin, sementara akal fikiran dan
hati dan jiwa kita sesungguhnya membutuhkan kedua
hal tersebut.
Ada begitu banyak fakta yang kadang terjadi
disekitar kita bahwa orang dengan harta yang
berlimpah justru menjadi pusing memikirkan hartanya,
sudah nampak didepan mata kita juga bahwa pejabat
bahkan sampai kepada tingkat menteri sekalipun

3
Menjadi Seorang Sukses Sejati

terlibat dalam konspirasi korupsi, bagi yang tercapai


cita-citanya pun bahkan masih membuat lagi cita- cita
yang lebih tinggi lagi, demikian seterusnya dan
seterusnya, lalu untuk apakah semua itu jikalau hanya
membuat hidup tambah tidak tenang? Apakah kita
hanya hendak bersandiwara saja? dan untuk apa
kesuksesan itu diraih jika hanya akan membebani dan
membuat kita pusing.!! Intinya adalah proses apa pun
dan dalam kondisi apa pun kesuksesan sejatinya
adalah ketenangan lahir dan bathin.
Akan tetapi, saya sebagai penulis sangat perlu
menyampaikan kepada para pembaca yang budiman,
bahwa perlu difahami buku yang sedang anda baca
saat ini tidak hendak menghalangi anda untuk
menjadi kaya, tidak hendak pula menjatuhkan dan
merusak reputasi pejabat bahkan tidak hendak pula
melarang pembaca bercita-cita tinggi, justru
sebaliknya buku ini akan memberikan motivasi untuk
menggapai tangga sukses yang anda impikan dan
bagaimana cara meraihnya namun akan memberi juga
penjelasan bahwa bukan semata-mata itu yang
dibutuhkan dalam meraih sukses yang sesungguhnya.
Tulisan dalam buku ini akan memberi anda
penjelasan bahwa sebanyak apapun harta yang anda
miliki, setinggi apapun kedudukan dan jabatan anda,
bahkan sejauh manapun cita-cita anda, hal itu tidak
menjamin kebahagiaan hidup atau kesuksesan yang

4
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sesungguhnya, ketika anda tidak bisa memaknai


kesuksesan itu secara mendalam.
Persoalan kesuksesan tidak terletak dari harta
yang melimpah, jabatan yang tinggi dan
ketercapaiannya sebuah cita-cita, ibarat komputer
semua itu adalah hardwardnya sedangkan
softwarenya itulah yang akan dibahas dalam buku ini
pada bagian BAB selanjutnya.

A. Defenisi Sukses
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia
sukses adalah keberuntungan atau keberhasilan.
Secara Etimologi sukses berasal dari kata Prancis (the
old France) yang berasal dari bahasa latin, succedere
yang berarti keberuntungan, dalam istilah bahasa
Inggris success diartikan sebagai keberhasilan,
kemudian dalam ajaran Agama Kristen diartikan
bahwa sukses itu adalah berkat atau keberuntungan
dan tidak boleh ditolak karena dengan menolaknya
berarti menghina berkat Allah. Sedangkan dalam kitab
suci Al-Quran yang mengarah pada bahasa sukses
adalah alfaus yang meliputi banyak hal yang diulang
sebanyak 17 kali.
Secara terminology ada beberapa ahli
memberikan pengertian mengenai sukses tersebut.
Memang Begitu banyak pengertian atau yang
memberikan batasan (Defenisi) sukses hampir
sebanyak orang yang memberikan pengertian sukses

5
Menjadi Seorang Sukses Sejati

itu sendiri. Namun yang paling mendekati menurut


penulis adalah defenisi sukses menurut E. Gardner
dari Prancis yang mendefensisikan sukses adalah
ketika seseorang bekerja sesuai dengan passionnya
sehingga bisa unggul di bidang itu dan memberi
manfaat kepada banyak orang. Kemudian MO Al
Adham mendefinisikan bahwa sukses adalah nilai-nilai
positif yang kita miliki pada orang lain.

B. Sukses Sebagai Tujuan (Visi)


Semua orang dipermukaan bumi ini dari kutub
utara ke kutub selatan dan dari barat sampai ke ujung
timur, dari dataran rendah sampai ke puncak, semua
mendambakan predikat sukses melekat dalam
kehidupannya dan untuk kehidupan selanjutnya di
dunia baqa yang kekal selama-selamanya kecuali
Atheis dan zindik, dari sisi pendidikan dimulai dari
anak Play Group sampai perguruan tinggi sekalipun
semuanya ingin meraih sukses, dari sisi karier mulai
dari office boy (OB) sampai pada direktur, dalam
jabatan eksekutif mulai dari jabatan RT sampai kepada
jabatan tertinggi seperti presiden, semua berharap
akan kesuksesan selalu menyertainya, mulai dari
orang gila bahkan sampai kepada orang tercerdas
sekalipun semuanya ingin sukses.
Sukses adalah tujuan semua orang meskipun
meraihnya beragam cara yang digunakan, tergantung
seperti apa kesuksesan yang ingin kita raih dan apa

6
Menjadi Seorang Sukses Sejati

saja kemampuan yang dimiliki, yang jelas cepat atau


lambat tertuju pada apa yang kita cita-citakan yakni
mencapai sebuah kesuksesan.
Namun disisi yang lain tak sedikit diantara
sekian orang yang mengatakan dirinya gagal dalam
meraih apa yang mereka cita-citakan, dalam dunia
usaha misalnya kita sering mendengar bahwa sebuah
usaha sulit berkembang karena kekurangan tetapi kita
kurang mau memahami dan menelusuri bahwa banyak
juga orang bermodal gagal dalam sebuah usaha yang
dilakukan, sehingga muncul pertanyaan “apakah
modal/kapital sebagai faktor utama sebuah
keberhasilan? Jawabannya dalam kondisi tertentu
modal bisa menjadi factor utama namun dalam kondisi
tertentu pula modal tidak menjamin 100% kesuksesan
sebuah usaha.

Banyak factor yang terkadang kita abaikan


dalam menuju suatu tujuan, seperti kurang
memperhatikan alat yang kita gunakan, tidak fokus
pada arah yang kita tuju dan tidak disiplin
memanfaatkan peluang yang ada, rasa cinta terhadap
cita-cita kita sendiri rendah sehingga kita tidak terlalu
banyak mau berkorban sementara waktu terus berlalu
meninggalkan kita tanpa kita sadari waktu kita
semakin berkurang untuk mencapai kesuksesan yang
telah kita cita-citakan. Kesuksesan kita datang dari diri
kita sendiri, kesuksesan itu ada pada diri kita namun

7
Menjadi Seorang Sukses Sejati

jika kita tidak tegas maka kesuksesan-kesuksesan itu


tidak akan kita raih malah kemungkinan kita akan jadi
penonton terbaik bagi orang lain yang bisa
mewujudkan kesuksesan itu dari dalam dirinya sendiri.

Seperti kata pepatah “Bergegaslah


membangun impianmu sebelum orang lain
menyewamu untuk mencapai impiannya”

Jika sukses adalah tujuan maka kita harus


mempersiapkan segala hal agar kita sampai pada
tujuan, contoh yang sangat sederhana ketika kita
hendak pergi ke suatu tempat maka ada beberapa hal
yang perlu kita perhatikan seperti, berapa jarak yang
akan kita tempuh, alat apa yang digunakan untuk
sampai ketempat tersebut, apakah dengan jalan kaki,
naik motor, naik mobil atau naik pesawat? Lalu ketika
kita sudah memilih alat yang digunakan maka
hitungan kita kembali adalah apakah uangnya
mencukupi karena meskipun anda memilih jalan kaki
maka setidaknya anda butuh uang sekedar bekal uang
makan dijalan

Kemudian ketika semua itu sudah kita


persiapkan bagaimana dengan kondisi yang lain
seperti kesehatan kita, kemungkinan lain akan adanya
hambatan dijalan seperti kerusuhan, kemacetan atau
binatang buas yang bisa menerkam jika misalnya kita
berjalan lewat hutan. Jika semua itu sudah siap siaga
sudah mempersiapkan solusi ketika mengalami

8
Menjadi Seorang Sukses Sejati

hambatan maka bersiaplah untuk melakukan


perjalanan karena hanya factor X lah yang bisa
membuat rencana anda tidak berhasil. Faktor X yang
dimaksud adalah ketentuan Tuhan, tapi perlu diingat
kembali bahwa disaat semua telah anda lakukan
dengan baik namun anda tidak berhasil maka
ketahuilah bahwa Tuhan punya rencana lain buat anda
yang lebih indah karena Tuhan bukan penjahat tapi
maha pengasih dan penyayang untuk semua
hambanya dan Dialah maha tahu segalanya dari apa
yang diketahui manusia.

Manusia hanya berhak merancang namun


Tuhanlah yang berhak menentukannya dan hal itu
adalah satu bukti bahwa manusia itu tidak sempurna,
jadi manusia tidaklah harus sempurna tetapi
mendekati kesempurnaan itu adalah penting, salah
satu cara untuk mendekati kesempurnaan adalah
mempersiapkan segala sesuatu dengan baik sebagai
dasar agar yang memiliki kuasa kesempurnaan
memberikan percikan kesempurnaanya kepada apa
yang kita lakukan.

9
Menjadi Seorang Sukses Sejati

BAB 2

SUKSES MENURUT ORANG


YANG TELAH SUKSES
“Hal terbaik dari masa lalu adalah ketika kita
mengambil pelajaran dan menjadikannya sebagai sebuah
pengalaman”
Muh. Ibrahim Bakri

Sebelum pembahasan pada bab ini lebih


panjang, alangkah baiknya kita fahami lebih dulu apa
arti pengalaman itu. Pengalaman berasal dari pangkal
kata alam yang berarti persentuhan antara alam dan
manusia, lalu ditambahkan imbuhan peng – an,
sehingga menjadi pengalaman, yang berarti sudah
mengalami karena sudah melakukan secara langsung.
Pengalaman dilalui dengan panca indera diantaranya

10
Menjadi Seorang Sukses Sejati

telinga untuk mendengar, mata untuk melihat dan


membaca, hati untuk merasakan dan tubuh kita yang
secara keseluruhan melakukan dan merasakannya
secara langsung. Benar kata Albert Einstein bahwa
satu-satunya sumber pengetahuan adalah
pengalaman, sebab berbagai ilmu pengetahuan lahir
dari pengalaman baik yang lahir dari intuisi,
perenungan atau dari sebuah eksperimen (percobaan)
pada suatu hipoteza (dugaan sementara).
Banyak orang yang mau sukses namun tidak
tahu bagaimana cara memulainya, selain itu banyak
diantara mereka tahu caranya tetapi masih dihantui
rasa ketakutan untuk gagal, jika kita tak tahu
bagaimana cara memulai untuk meraih sebuah
kesuksesan maka seharusnya bertanya dan belajar
langsung pada orang yang telah sukses atau
setidaknya membaca referensi orang-orang yang telah
sukses atau orang yang berpengalaman.
Bagi yang tahu namun takut untuk memulainya
maka ketahuilah bahwa jika engkau gagal engkau
hanya akan kecewa tetapi ketika engkau tidak mau
memulai apapun maka kehancuran akan segera

11
Menjadi Seorang Sukses Sejati

menghampirimu dan engkau tidak akan menjad apa-


apa. Hal inilah yang menjadi alasan penulis mengapa
memasukkan perjalanan dan perjuangan orang yang
telah sukses ke dalam buku ini sebagai bagian
terpenting bagi pembaca yang budiman yang bercita-
cita untuk sukses agar menjadi motivasi dalam
mencapai kesuksesannya agar berani mencoba
sebagai meskipun pernah mengalami kegagalan-
kegagalan.
Berikut ini adalah 6 tokoh yang menurut
penulis patut diteladani dalam mencapai
kesuksesannya, diantaranya adalah Mark Zuckerberg
(Penemu Facebook), Anis Baswedan (Tokoh Muda
penuh inspirasi dan Gubernur DKI), Prof. Ir. Baharuddin
Jusuf Habibie (Presiden Ke -3 RI Dan Ahli Pesawat
Terbang), Ir. Soekarno (Proklamator Dan Tokoh
Revolusioner), Albert Einstein (Ilmuwan Dibidang Fisika
Modern) dan Tomas Alva Edison (Penemu Bola Lampu
Pijar Dan 1092 hak paten yang melekat pada dirinya).
Nama-nama tersebut diatas adalah nama-
nama yang mendunia akibat kesuksesannya dibidang
masing-masing. Latar belakang tingkat

12
Menjadi Seorang Sukses Sejati

pendidikannya ada sampai pada level doktor bahkan


bertitel Professor, ada pula yang hanya seorang
mahasiswa, ada penggila politik dan pejuang yang
tegas dan revolusioner ditambah pula ada yang
pendidikannya hanya sampai pada kelas 3 SD.
Ternyata Pendidikan tidak selamanya
berbanding lurus dengan apa yang kita raih karena itu
tidak ada alasan bagi kita untuk tidak sukses karena
sukses tidak mempersyaratkan keutamaan
pendidikan tapi mengutamakan kemauan yang kuat
seperti yang telah dilakukan oleh orang-orang hebat
tersebut diatas.
Berikut penulis paparkan mengenai trik-trik
yang digunakan oleh ke enam orang tersebut diatas
dalam mencapai kesuksesannya, trik yang diluangkan
dalam sebuah kalimat ada yang saya sadur dari
internet dan ada pula dari sebuah buku. Dari kalimat
itu penulis juga melakukan kajian lebih dalam agar apa
yang menjadi maksud kalimat-kalimat tersebut lebih
kita fahami secara menyeluruh (konfrehensif).

13
Menjadi Seorang Sukses Sejati

A. SUKSES ALA MARK ZUCKERBERG


Nama Lengkap : Mark Elliot Zuckerberg
Tempat Dan Tanggal Lahir : New York, 14 Mei 1984
Penemuan /Prestasi : Facebook / Eks Pemuda
Terkaya Di Dunia
Mark Zuckerberg adalah pemuda dengan
kekayaan yang berlimpah, pemuda ini menjadi
milyarder muda setelah sukses menemukan facebook
pada tanggal 04 Februari tahun 2004 yang silam.
Facebook menjadi kegemaran sebagian besar umat
manusia di alam jagad raya ini, dari anak-anak sampai
orang tua, laki laki maupun perempuan dari yang
normal sampai pada penyandang disabilitas sekali pun
mereka semua menggunakan facebook.
Mark Elliot Zuckerberg lahir di kawasan Dobbs
Ferry, Westchester County, kota New York pada tanggal
14 Mei 1984. Anak dari Edward dan Karen Zuckerberg.
Ia merupakan anak kedua dari empat bersaudara dari
orang tua pasangan dokter gigi dan psikiater,
bapaknya adalah seorang dokter gigi dan ibunya
adalah seorang psikiater.

14
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Mark Elliot Zuckerberg


Penemu Akun Facebook

Mark Suckerberg sejak kecil merupakan anak yang


suka mengutak atik komputer, namun karena
kelakuannya itu pada saat berusia 8 tahun ayahnya
membelikannya computer dan pada saat menginjak
bangku SMP Mark Suckerberg bersama temannya
bernama ‘D’Angelou sudah bisa membuat plug-in MP3
Player in Winamp. Plug-in merupakan program
komputer yang bisa berinteraksi dengan aplikasi host
seperti web browser atau email untuk keperluan
tertentu.
Disaat menuju dunia kampus Mark Zuckerberg dan
D’Angelou keduanya harus berpisah karena Mark

15
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Zuckerberg masuk di Universitas Harvard dan


D’Angelou masuk di Caltech. Di Harvard inilah Mark
menemukan ide untuk membuat buku direktori
mahasiswa online karena universitasnya tidak
membagikan face book (buku mahasiswa yang
membuat foto dan identitas mahasiswa di universitas
itu) pada mahasiswa baru sebagai ajang pertemanan
di antara mereka. Tapi setiap kali Mark menawarkan
diri untuk membuat direktori tersebut, Harvard selalu
menolaknya.
Meskipun ditolak, ia selalu mencari cara untuk
mewujudkannya. “Saya ingin menunjukkan kalau hal
itu bisa dilakukannya,” itu yang selalu tertanam dalam
benak Mark Zuckerberg.
Mark mula-mula membuat akun bernama
Facemash di kampusnya, karena kelihaiannya
mengutak atik data di kampusnya sehingga dia bisa
mengambil foto- foto mahasiswa baru dikampusnya
lalu ditampilkan di dalam akun facemashnya, setelah
pihak kampus mengetahui hal tersebut, pihak kampus
langsung memutuskan jaringan internet dan Mark
diperkarakan karena dianggap telah mencuri data-

16
Menjadi Seorang Sukses Sejati

data kampus, namun Mark muda meminta maaf


terlepas dari tuntutan kampus.
Setelah Mark Zuckerberg gagal dalam
mengembangkan akun Facemashnya dia tidak
berhenti sampai disitu malah Mark berkata “suatu saat
aku akan membuat sesuatu yang lebih besar daripada
akun facemash“ dari sinilah Mark selalu memendam
untuk membuat sebuah akun yang lebih baik sehingga
pada tanggal 04 Februari tahun 2004 mark mampu
mewujudkan yang lebih baik dari akun facemash yakni
facebook.
Ada banyak kiat sukses Mark, yang patut kita tiru
bahkan pada ulang tahunnya yang ke 30 yakni 14 Mei
2014 yang silam salah seorang penggemar Mark
menulis 30 macam kiat suksesnya namun hanya
beberapa yang akan saya kutip dan saya intrepretasi
berikut ini:
a). Lakukan Hal Penting Yang Bisa Kamu Lakukan
Mark menjalani hari-harinya dengan membuat
skala prioritas tentang hal yang akan dilakukannya.
Menurut pengakuannya hampir setiap hari dia

17
Menjadi Seorang Sukses Sejati

terbangun dengan pertanyaan “Apakah aku telah


melakukan hal penting yang bisa aku lakukan?”.
Membuat skala prioritas itu penting karena hal
itulah yang akan membuat kita fokus terhadap hal-hal
yang membutuhkan perhatian terlebih dulu sehingga
waktu kita tidak terbuang begitu saja hanya dengan
mengurusi hal-hal yang sepele dan mengabaikan hal
penting yang ada didepan mata. Jika selama ini kita
belum membuat skala prioritas dalam menjalani hari
hari kita maka mulai saat ini tidak ada salahnya kita
meniru Mark.
Dan jika saat ini kita termasuk orang-orang
yang memimpikan sebuah kesuksesan besar ataupun
kecil maka marilah mulai dari sekarang, kita tulis apa
yang akan kita lakukan, bagaimana melakukannya,
kapan hal itu dilakukan dan bersama siapa kita
melakukan kegiatan tersebut serta apa saja yang
engkau butuhkan dalam mencapai apa yang menjadi
impianmu, jika menuliskan saja kita tidak bisa,
bagaimana mungkin kita melakukan hal lain yang lebih
rumit.

18
Menjadi Seorang Sukses Sejati

b). Ingatlah Bahwa Sukses Ada Setelah Kegagalan


Sebelum Mark terkenal dengan akun
facebooknya Mark telah lebih dulu membuat situs
bernama Facemash, namun Facemash ini tidak
berkembang bahkan bisa dikatakan gagal. Namun
Mark justru bangkit dari kegagalannya dan berinovasi
dan belajar dari pengalamannya dan membuat
facebook yang sekarang sudah mendunia.
Saya teringat ketika Presiden kita yang pertama
di asingkan ke flores oleh Belanda pada tahun 1932,
disaat beliau diasingkan ditempat ini para tokoh
pergerakan nasional hampir saja melupakannya,
namun karena semangat beliau yang begitu membara
sehingga beliau tidak berputus asa, beliau masih
berusaha berkomunikasi dengan tokoh pergerakan
meskipun itu hanya lewat surat.
Jika kita memiliki spirit yang kuat untuk maju
mencapai cita-cita maka halangan dan rintangan harus
kita jadikan sebagai bumbu-bumbu perjalanan kita
karena kalau tidak dengan cara seperti ini kita akan
cenderung mundur dan tidak akan mampu bertahan
atas segala cobaan yang kita hadapi dalam menuju

19
Menjadi Seorang Sukses Sejati

kesuksesan yang kita cita-citakan/impikan, seperti


itulah Mark yang pantang menyerah dan tetap
berusaha sampai visinya tercapai.
Berdiam diri dan tak tahu mau melakukan apa
adalah hal yang sering kita alami, jika kita berada
dalam kondisi ini maka kondisi seperti itulah yang
seharusnya menjadi dasar untuk memulai sesuatu
jangan bungkam dan terpaku pada kondisi seperti itu,
gunakanlah waktu anda sebaik mungkin seperti halnya
Mark yang telah berhasil membuat akun terbesar
dunia padahal waktu itu masih berumur 19 tahun.

Begitu banyak orang di dunia ini yang mau hidup dalam bingkai
kesuksesan namun sayang sekali masih lebih banyak yang
menggunakan waktunya pada hal – hal yang tak berguna
Muh. Ibrahim Bakri

c). Persiapkan dirimu dari berbagai kritik

Setelah meyakini prinsip dan kata hatimu maka


kamu harus mulai siap untuk dikritik, baik itu kritikan
yang menyerang maupun kritikan yang membangun.
Facebook tidak bisa besar seperti sekarang jika

20
Menjadi Seorang Sukses Sejati

seandainya Mark tidak siap dikritik hingga pelarangan


situs facebook dari berbagai penjuru dunia.

Jangan pernah takut untuk dikritik atau kalau


perlu mari kita berterima kasih kepada orang yang
telah berani mengkritik kita, karena bisa saja apa yang
disampaikan itu benar dan hal itu hanya kita yang tahu
karena kelemahan dan kekuatan hanya kita sendiri
yang tahu lebih dalam. Guru saya waktu masih duduk
dibangku SMA mengatakan “Jangan marah jika ada
orang yang menjelek-jelekkan kamu, kalau memang
kamu jelek, dan jangan juga marah kalau kamu
memang tidak jelek karena bukan engkau yang
dimaksud oleh pembicaraan tersebut “

Jikalau kita memiliki tujuan-tujuan mulia yang


suatu saat akan bermanfaat untuk kita maupun untuk
orang lain, maka jangan pernah membiarkan orang
lain merampasnya lewat kritikannya, seperti kata
pepatah yang sudah sering terngiang ditelinga kita
“anjing menggonggong kapilah tetap berlalu“ Sejatinya
memang anjing adalah menggonggong begitu pun
keberadaan kita jika kita dikritik hal itu menunjukkan

21
Menjadi Seorang Sukses Sejati

bahwa kita ada karena orang lain tidak akan


mengkritisi hal yang tidak ada, jangan membiarkan
emosi-emosi anda mengalahan kecerdasan anda dan
akhirnya mengubur apa yang anda impikan.

Untuk menjadi sukses seseorang harus


memiliki komitmen yang kuat untuk tetap berada pada
jalur yang telah ditetapkan untuk menjadi sukses, jika
komitmen kuat dengan perencanaan dan implentasi
yang baik, yakinlah tak ada satu pun yang bisa
menghalangi kecuali ketentuan TUHAN.

d). Jangan Takut Ambil Resiko

Pada awal berdirinya, facebook memiliki motto


“Larilah dan jangan takut menjadi beda“ (run and don’t
be afraid diverse)“ motto ini ditanamkan Mark pada
pegawai-pegawainya dan dengan budaya “trial and
error“ kini facebook berkembang pesat dan menjadi
salah satu situs terbesar di dunia.

Banyak orang yang sukses hanya karena berani


mengambil resiko dan tidak banyak orang yang sukses
hanya karena takut mengambil resiko kecuali orang-
orang yang mendapatkan warisan kekayaan dari orang

22
Menjadi Seorang Sukses Sejati

tuanya dan yang mendapatkan keajaiban, hidup ini


butuh prinsip sebagai pegangan agar tidak terombang
ambing mengarungi kehidupan.

Oleh karena itu dalam rangka menuju tangga


sukses jika kesuksesan adalah tujuan kita maka
persiapkan armada yang kuat untuk mengarungi
lautan luas yang resikonya luar biasa karena jika
engkau tetap berlayar maka ada kemungkinan engkau
akan sampai keseberang tetapi jika engkau tak
berlayar maka engkau tidak akan pernah sampai ke
seberang meskipun dalam kondisi seperti itu situasi
dan kondisi harus diperhitungkan.

Memulai sesuatu saat ini dengan segala


konsekwensi yang patut kita aminkan masih lebih baik
daripada tak berbuat sesuatu namun beresiko,
resikonya adalah kita tidak akan mengalami kemajuan
apa-apa ketika tidak berbuat sesuatu yang bermanfaat
untuk diri kita dan kemungkinan kita hidup dengan
membebani orang lain karena kita tidak memiliki apa-
apa padahal tangan diatas lebih baik daripada tangan
dibawah, memberi masih lebih menyenangkan

23
Menjadi Seorang Sukses Sejati

daripada hanya selalu saja menerima. Tangan-tangan


yang memberi masih jauh lebih baik daripada mulut
yang hanya sekedar berdo’a.
e). Bekerjasamalah dengan orang-orang yang
melengkapi kelebihanmu
. Mark memahami bahwa sukses tidak bisa
dicapai seorang diri dan memang tidak bisa sukses
dengan begitu cepat tanpa bantuan orang lain. Oleh
karena itu Mark menyarankan agar sebisa mungkin
kita bekerjasama dengan rekan yang mampu
melengkapi kelebihan yang kita miliki bukan yang
justru bisa melemahkan kekuatan yang kita miliki.

Baginda Nabi Muhammad SAW pun yang


dijamin keselamatannya oleh Allah SWT. masih
membutuhkan kerjasama orang lain dalam
menyebarkan agama Islam, dalam kitab Fadillah Amal
yang ditulis oleh K.H Khandalawi rahmatullah alaih,
dijelaskan bahwa dengan keIslaman Sahabat Umar
Bin Khattab, penduduk Mekkah berlomba-lomba
masuk Islam atas perintah Umar karena Umar adalah
salah satu tokoh yang sangat disegani pada masa itu
di Mekkah padahal sebelumnya Umar bin khattab

24
Menjadi Seorang Sukses Sejati

adalah sangat memusuhi Islam bahkan sempat


berkegendak membunuh Nabi Muhammad SAW.

Selain Umar Bin Khattab, Abu Bakar As-siddiq,


Usman Bin Affan, Ali Bin Abi Thalib. Baginda Nabi SAW
masih memiliki banyak sahabat setia lainnya yang
membantu beliau menuju kejayaan agama Islam, itu
berarti Baginda Nabi SAW tahu betul bahwa kerjasama
itu penting dalam mencapai tujuan, apa lagi dengan
kita sebagai manusia biasa yang memiliki banyak
kekurangan sudah pasti kita harus banyak berteman
dengan orang yang bisa melengkapi kelebihan kita dan
menutupi segala kekurangan kita.

f). Menyelesaikan sesuatu lebih baik daripada


mencari kesempurnaan
Mark lebih cenderung untuk menyelesaikan
sesuatu daripada menunggu dan menunggu untuk jadi
sempurna tapi tidak selesai-selesai, hal ini dilakukan
karena Mark faham betul bahwa di dunia ini tidak ada
yang sempurna, lebih baik kita fokus untuk
menyelesaikan pekerjaan kita dan setelah itu kita bisa

25
Menjadi Seorang Sukses Sejati

bersantai sambil melihat kekurangan yang meski kita


perbaiki.

Jika kita memaknai kalimat diatas tidak lebih


seperti ini “lebih baik kita kerjakan saja dulu apa yang
bisa kita kerjakan meskipun tidak begitu sempurna
daripada kita tidak bekerja sama sekali.“

Takut mencoba berarti takut berhasil, cobalah karena dari


mencoba engkau belajar, salah pun menjadikanmu semakin
mengerti, bahwa manusia tak lepas dari kesalahan
Muh. Ibrahim Bakri

g). Kamu Tidak Sebaik Dan Seburuk Apa Yang


Dikatakan Orang Kepadamu
Ingatlah baik-baik bahwa kamu tidaklah sebaik
dan seburuk apa yang dikatakan orang kepadamu,
apapun yang mereka katakan ambil sebagai bahan
pembangun agar kamu bisa melakukannya lebih baik
lagi, janganlah cepat puas disaat orang sedang
memuji kamu karena jika engkau cepat puas kamu
akan masuk pada zona nyaman yang mengakibatkan
kamu berhenti berinovasi yang pada akhirnya
merugikan dirimu sendiri, begitupun sebaliknya ketika

26
Menjadi Seorang Sukses Sejati

mendapatkan kritikan janganlah jadikan alasan untuk


berputus asa dan berhenti mencoba.

Kritikan orang lain bisa saja ada karena mereka


iri karena sudah ada titik terang yang mereka bisa lihat
dari apa yang kita lakukan sementara orang tersebut
tidak mau kalah dengan kita entah itu tak mau kalah
dalam hal harta, tahta maupun hal lainnya.

Janganlah pernah takut untuk dikritik tapi


maknai kritikan itu sebagai dasar untuk berbuat lebih
baik, jangan karena kritikan sehingga membuat
semangat kita berkurang untuk berkarya, anggaplah
kritikan itu sebagai guru special atau guru private buat
anda agar anda berbuat lebih baik saat ini dan di masa
yang akan datang. Tak ada manusia yang terlahir
sempurna sehingga pantaslah kalau manusia itu
mendapat kritikan sebagai perwujudan hakikatnya
sebagai manusia yang tak sempurna.

Patutlah kita belajar pada Mark yang dikritik


namun tetap berjuang untuk menggapai tujuannya,
mental kita harus betul-betul seperti baja agar tak

27
Menjadi Seorang Sukses Sejati

mudah dipatahkan oleh kondisi yang kurang


menguntungkan yang hendak menjatuhkan kita.

Cobalah dulu baru


cerita Pahamilah dulu,
baru menjawab. Pikirlah
dulu, baru berkata.
Dengarlah dulu, baru
beripenilaian.
sss
Bekerjalah
dulu, baru berharap.
Socrates
S
o
c
r
a
t
e
s

B
i
28
Menjadi Seorang Sukses Sejati

B. SUKSES ALA ANIES RASYID BASWEDAN


Nama Lengkap : Anies Rasyid Baswedan
Tempat, Tgl Lahir : Jogjakarta, 07 Mei 1969
Penemuan/Prestasi : Pendiri Indonesia Mengajar

Mendengar atau membaca nama Anis


Baswedan, kira-kira apa yang terbayang dalam fikiran
kita? Apakah title Menterinya, Program Indonesia
Mengajar atau kecerdasannya yang mampu
menembus 100 Tokoh Intelektual Muda Dunia Versi
Majalah Foreign Policy dari Amerika serikat pada tahun
2008? dan predikat Rektor termuda indonesia yang
pernah disandangnya? Atau predikat Gubernur DKI nya
pokoknya banyak hal baik yang bisa dikaitkan dengan
tokoh yang satu ini.

Anis Baswedan yang akrab disapa Anis lahir


pada tanggal 7 Mei tahun 1969 di Jogjakarta. Anis
Baswedan terlahir dari seorang pendidik, ayah dan
ibunya merupakan seorang dosen dan guru besar
disalah satu universitas di Jogjakarta. Anis Baswedan
merupakan keturunan pejuang dan Jurnalis.

29
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Anies Rasyid Baswedan


Pendiri Indonesia Mengajar
Kakeknya Abdurrahman Baswedan Merupakan
tokoh pejuang kemerdekaan Indonesia dan pernah
menjadi Menteri penerangan di masa orde lama
(1946).

Anis Baswedan yang tumbuh dalam keluarga


pendidik mulai memperlihatkan kemampuannya
waktu masih duduk dibangku SMA 2 Jogjakarta disaat
terpilih sebagai peserta dalam program pertukaran
pelajar AFS yang diselenggarakan oleh Bina Antar
Budaya selama setahun di Mill Waukee, Wiconsin
Amerika Serikat (1987 -1988).

30
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Kemudian semasa kuliah Anis Baswedan aktif


di organisasi kemahasiswaan dan karena keaktifannya
dan kepiawaiannya Anies pun terpilih menjadi ketua
umum Senat mahasiswa UGM. Pada kongres 1992,
pada saat menjadi senat Anis membentuk Badan
Eksekutif Mahasiswa (BEM) sebagai lembaga
eksekutif dan memposisikan senat sebagai lembaga
legislasi, masa kepemimpinannya juga ditandai
dengan dimulainya gerakan berbasis riset.

Anis yang berdarah pejuang pernah juga meng-


inisiasi sebuah aksi unjuk rasa atau demonstrasi
melawan penerapan sistem dana Sosial Berhadiah
pada bulan November 1993 di Jogjakarta, suatu
keberanian dimana seperti yang kita ketahui bersama
bahwa aksi demonstrasi di masa orde baru bukan
sesuatu yang lazim, butuh keberanian tersendiri untuk
melakukannya.

Dari perjalanan beliau yang dikelilingi oleh


prestasi mengantarkannya sampai pada kasta
tertinggi perjuangannya, saat ini sedang menjabat
sebagai menteri pendidikan dan kebudayaan, suatu

31
Menjadi Seorang Sukses Sejati

posisi yang sangat strategis bagi beliau untuk


menjadikan Indonesia cerdas dan terdidik sesuai
mimpi-mimpinya.

Dari berbagai prestasi yang melekat pada


dirinya kita patut mencontoh apa yang menjadi prinsip
yang beliau pegang sehingga prestasinya melejit
seolah tanpa batas. Saya sebagai penulis buku ini
tidak pernah menemukan langsung tulisan atau kiat-
kiat menjadi sukses menurut Anis Baswedan, akan
tetapi ada beberapa kalimat beliau yang bisa menjadi
inspirasi buat kita yang saya baca dari beberapa blog
di Internet.

1. Pendidikan adalah Kunci untuk Meraih Perubahan

Pendidikan adalah eskalator sosial ekonomi.


Pendidikan adalah resep untuk mendapatkan janji
kemerdekaan. Karena itulah saya percaya kemajuan di
Indonesia bisa kita raih jika keterdidikan sudah
menjadi kewajaran.

Mengenai pendidikan di Indonesia ada


beberapa hal yang penting untuk diperhatikan
menurut Anies yakni:

32
Menjadi Seorang Sukses Sejati

1) Perbaiki Nasib dan kualitas Guru


2) Kepemimpinan Kepala Sekolah
Anis Baswedan beranggapan bahwa jika mau
berubah meraih kesejahteraan maka pendidikanlah
tangga utamanya dan itu bisa diraih jika pendidikan di
Indonesia sudah ada dalam posisi yang wajar.

Saya sebagai penulis yang kadang juga


mengkritisi sistem pendidikan mencoba
menginterpretasi pernyataan tersebut diatas.
Pendidikan di Indonesia memang bisa diraih jika Nasib
dan kualitas guru menjadi baik sebab logika
sederhannya adalah bagaiamana mungkin siswa
menjadi cerdas jika gurunya sendiri tidak pintar atau
sebutan halusnya tidak memiliki kapasitas yang
mumpuni untuk menjadi guru.

2. Berhenti Kutuki Kegelapan, Mulailah Nyalakan Lilin


Jangan meratapi masa lalu yang penuh dengan
kegagalan, tetapi mulailah merancang, merencanakan
sesuatu agar anda menemukan solusi dari
permasalahan yang anda hadapi. Jangan berhenti
hanya karena 1, 2 ,3 bahkan lebih kegagalan yang

33
Menjadi Seorang Sukses Sejati

anda hadapi karena semua manusia pernah


mengalami kegagalan baik orang kaya dan cerdas
sekalipun. Bahkan Albert Einstein juga pernah
mengatakan “saya tidak pintar atau jenius saya hanya
mampu bertahan menghadapi masalah” itu artinya
Albert Einstein juga pernah mengalami masalah
bahkan bisa saja masalahnya lebih besar daripada kita
akan tetapi dia mampu bertahan menghadapinya.

Jika kita mencontoh bagaimana biji kurma itu


ditanam, ternyata biji kurma waktu ditanam diberi batu
diatasnya, kemudian ketika biji kurma mulai muncul
naik kepermukaan pemilik dari tanaman kurma ini
belum mengangkat batu tersebut nanti berselang
beberapa hari baru diangkat

Ternyata jika dibandingkan antara biji kurma


dengan perlakuan diletakkan batu diatasnya ketika
ditanam memiliki perbedaan per akaran yang lebih
kuat dibandingkan dengan yang tidak diletakkan batu
diatasnya.

Patut juga kita belajar sama biji kurma yang


tetap memaksakan untuk tumbuh keatas meskipun

34
Menjadi Seorang Sukses Sejati

ada beban berat yang bertumpu kepadanya begitu juga


manusia yang mampu dan terbiasa dengan tantangan,
beban maupun kegagalan akan lebih bertahan dan
lebih kuat untuk berjalan menuju tujuan akhir.

Nah, untuk meraih kesuksesan jika sukses


adalah tujuan kita maka persiapkanlah berbagai resep
untuk menghadapi segala rintangan. Jangan meratapi
kesalahan tapi segeralah cari cara agar mampu keluar
dari permasalahan agar cepat sampi pada tujuan.

Kegagalan itu adalah ujian, dan ujian itu adalah untuk


meningkatkan kualitas dirimu agar bisa jauh lebih sukses dari
apa yang kamu cita – citakan saat ini.
Muh. Ibrahim Bakri

2. Kekayaan Terbesar Sebuah Bangsa adalah


Manusianya, bukan Sumber Ddaya Alamnya.
Menurut Anis Baswedan untuk menuju
masyarakat Indonesia yang sejahtera harus dimulai
dari manusianya, oleh karena itu Negara harus
memberikan pendidikan kepada rakyatnya agar
menjadi manusia unggul yang mampu mengelola
sumberdaya alam secara baik

35
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Suatu pembelajaran bahwa untuk menuju


tangga kesuksesan maka kita harus belajar karena
sebenarnya kekayaan itu ada pada kita, badan yang
sehat yang disertai dengan akal fikiran yang diberikan
Tuhan kepada kita setidaknya menjadi alat yang harus
kita manfaatkan dengan baik agar hidup kita berubah
kearah yang lebih baik.

Menurut Hasan Basri “masih belum sempurna


agama seseorang sebelum akalnya sempurna dan
tidaklah sekali-kali Allah membekali seseorang dengan
akal, melainkan suatu hari akalnya akan
menyelamatkannya“ jadi persoalan menggunakan
akal adalah suatu keniscayaan karena dengan
menggunakan akal pada jalan yang lurus atau kepada
hal-hal yang positif maka InsyaAllah kita akan selamat

Jadi untuk menjadi sukses maka mari kita


belajar dan pelajari dengan menggunakan akal sehat
kita dengan baik karena meskipun sumberdaya alam
itu melimpah kalau kita tidak memiliki ilmu untuk
memanfaatkannya maka hanyalah sebuah kesia –
siaan dan meskipun peluang didepan kita terpajang

36
Menjadi Seorang Sukses Sejati

dengan begitu lebar tetapi kita tidak mau berfikir untuk


bagaimana memanfaatkan peluang tersebut maka
tidak ada juga gunanya peluang tersebut untuk kita

Ada pesan yang sangat bijak yang disampaikan


oleh Awadh Bin Muhammad Al-Qarni, beliau berkata
“akal fikiran selalu bergerak terus menerus, tidak bisa
berhenti. Jika akal fikiran tidak digunakan untuk
kebaikan, maka ia akan dimanfaatkan oleh
kebhatilan. Bila kita tidak memanfaatkannya untuk
kemaslahatan maka kejahatanlah yang akan
memanfaatkan otak kita.“

Hal tersebut sejalan dengan fitrah penciptaan


manusia, perlu diingat kembali bahwa manusia
diciptakan dari dua unsur yakni unsur baik (taat) dan
unsur perusak makanya ketika manusia taat kepada
perintah sang penciptanya maka derajatnya akan lebih
tinggi di atas malaikat karena malaikat diciptakan
semuanya dari unsur kebaikan, jadi wajar kalau tidak
berbuat salah, nah kita yang memiliki unsur perusak
harus lihai sehingga otak atau akal kita benar-benar
akan menyelamatkan kita seperti yang dikatakan

37
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Hasan Basri di atas, menyelamatkan kita di dunia


menuju kesuksesan dan menyelamatkan kita di
akhirat menuju surga Allah SWT.

Kita bisa saja miskin harta tapi jangan pernah miskin akal
sehat.
Muh. Ibrahim Bakri

3. Berhenti Mencoba Merupakan Kesalahan Terbesar


dalam Hidup Anda.
Kemauan mencoba dan terus melakukan
perbaikan adalah kunci utama untuk maju dan
berkreasi. Telah banyak ilmuwan maupun orang
sukses lainnya mengatakan bahwa jangan pernah
takut mencoba, jangan takut untuk bermimpi untuk
sukses laksana mimpinya Andrea Hirata, yang disuatu
ketika di sekolahnya yang sudah reot bahkan hampir
roboh, muridnya sebelas orang serta gurunya pun
hanya satu orang pokoknya sarana dan prasana
pendidikannya pun sangat terbatas.

Suatu ketika disaat hujan turun begitu lebat


yang disertai sesekali petir sedangkan andrea hirata
bersama teman-temannya di sekolahnya yang atapnya

38
Menjadi Seorang Sukses Sejati

bocor dan gedungnya pun sepertinya sudah mau roboh


sementara menunggu kehadiran gurunya yang selalu
sabar mengajar di sekolah ini yakni bu muslimah,
didalam penantian disaat hujan begitu deras disertai
angin maka datanglah sang guru tercinta dengan
berpayungkan pelepah daun pisang, saat inilah Andrea
Hirata Kecil berkata. Saya harus menjadi orang sukses
bisa kuliah diluar negeri dan menuliskan kisah ini
menjadi sebuah novel. Hasilnya sangat luar biasa, saat
ini mimpi yang ditanamkan Andrea Hirata sejak dulu
terwujud ia bisa kuliah di Prancis dan novel Laskar
pelangi hasil karyanya menjadi novel best seller.
Royalti dari penerbitan novelnya bernilai miliaran
rupiah.

Kesuksesan Andrea Hirata diatas hanya


terletak pada keberaniannya membangun mimpi,
keberaniannya mencoba untuk berkarya yang disertai
ketegaran untuk mewujudkannya, nah apakah kita
sudah pernah mencoba membangun mimpi kita
ataukah kita selama ini sedang berkhayal sebab mimpi
dan berkhayal itu hampir sama letak, perbedaannya
adalah kalau bermimpi setelah kita merancang apa

39
Menjadi Seorang Sukses Sejati

yang menjadi tujuan kita setelah itu kita lakukan aksi


nyata sedangkan berkhayal hanya sekedar merancang
saja setelah itu kita tidak berbuat apa-apa.

Membangun mimpi berarti membangun harapan, dengan


harapan hidupmu akan bergairah, dan teruslah bergairah
sampai engkau menggapai mimpimu.
Muh. Ibrahim Bakri

40
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Manusia yang unggul


ibarat kereta listrik
yang melaju lebih
cepat, untuk menjadi
manusia yang unggul
jawabannya adalah
harus belajar, berani
mencoba dan
mempraktikkan hasil
pembelajarannya
sampai berhasil.
Muh.Ibrahim Bakri

41
Menjadi Seorang Sukses Sejati

C. SUKSES ALA Prof. Ir. BAHARUDDIN JUSUF HABIBIE


Nama Lengkap : Prof. Ir. BJ. Habibie
Tempat, Tgl Lahir : Pare-Pare (Sul – Sel)
Penemuan : Ahli Sayap Pesawat
Prestasi : Mantan Presiden RI Ke 3
BJ Habibie merupakan mantan presiden ketiga
RI. Presiden BJ Habibie merupakan presiden pertama
disaat zaman reformasi dimulai setelah zaman orde
baru telah runtuh yang dikuasai oleh Soeharto selama
32 tahun pada tanggal 21 Mei 1998.
Selain itu BJ Habibie merupakan ahli pesawat
terbang yang keahliannya sudah diakui seluruh dunia.
Namun ketika ditanya tentang arti sukses beliau hanya
menjawab bahwa Ada 5 Cinta diantaranya.
1. Cinta sesama
Cinta pertama menurut BJ Habibie adalah cinta
sesama manusia terutama cinta pada keluarga
terdekat, masyarakat, bangsa dan ummat manusia.
Cinta jenis pertama ini dia praktikkan pada sang istri
kesayangan, Ainun Habibie. Dia bercerita, di Jerman
dulu, sering pulang malam lantaran keasyikan kerja

42
Menjadi Seorang Sukses Sejati

dan meneliti soal pesawat. Ainun langsung


menelponnya meminta dia pulang.

"Bu Ainun tidak mau makan, kalau saya belum


pulang. Tapi memang sesampainya di rumah, saya
rasakan cinta pada manusia, membuat saya bahagia,"

Cinta sesama terutama pada keluarga dekat


kita memang sangat penting karena perlu disadari
bahwa salah satu factor keberhasilan berasal dari
keluarga sendiri apalagi kalau kita bisa mencintai
sesama tanpa memandang perbedaan karena tidak
ada yang bisa memastikan bahwa siapapun yang kenal
kita bisa saja suatu waktu merupakan bagian dari
keberhasilan kita

2. Cinta Karya Orang Lain


Cinta kedua, adalah cinta hasil karya sesama
manusia. Meski dihasilkan orang yang berseberangan
secara ideologi maupun kepercayaan, asal temuan itu
berguna bagi kemasalahatan, manusia harus
mengapresiasi dan mempelajarinya. Hasil karya dari
tangan dinginnya, Indonesia mampu membuat
pesawat CN-235 milik yang diproduksi oleh IPTN.

43
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Prof. Bj. Habibie


Ahli Sayap Pesawat

Cinta karya Orang Lain kalau memang


bermanfaat bagi ummat manusia maka mau tidak mau
suka atau tidak suka maka kita harus
mengapresiasinya karena karya orang lain bisa saja
menjadi inspirasi bagi kita untuk berbuat sesuatu yang
lebih baik dan bermanfaat ,contoh nya dengan
ditemukannya listrik oleh Thomas Alva Edison maka
beragam penemuan setelah itu yang ternyata
menggunakan aliran listrik sebagai modal utama sebut
saja komputer yang saat ini menjadi teknologi yang
sangat membantu aktivitas manusia .
Terkadang memang karena melihat
keberhasilan orang lain sehingga kia termotivasi pula
mencapai keberhasilan tetapi bukan berarti kita iri

44
Menjadi Seorang Sukses Sejati

karena kita hanya sama-sama mau berhasil bukan


menginginkan keberhasilan orang lain berpindah ke
kita.

Akan tetapi menghargai karya orang lain bukan


sekedar menghargai dan menjadikannya motivasi
begitu saja tetapi hal terpenting adalah mau
mengambil sikap untuk melangkah untuk menggapai
kesuksesan yang telah ditanamkan.

3. Cinta Pekerjaan

Ketiga, cinta pada pekerjaan yang diamanatkan


padanya. Habibie mengaku, prinsip ini dia terapkan
selama belajar di Jerman.Saat kuliah, saya tidak mau
kalah dengan siapa saja di bidang yang saya dalami.
Saya bertekad harus menguasai ilmu itu sampai detail,
serta langsung menuntuaskan setiap pekerjaan

Cinta pada pekerjaan merupakan salah satu


cara untuk sukses karena dengan mencintai pekerjaan
kita maka kita akan focus pada pekerjaan itu, tidak
menjadikan pekerjaan sebagai beban akan tetapi
menjadikan pekerjaan sebagai suatu kesenangan
disaat bekerja. Menurut Dr. Howard E. Gardner sukses

45
Menjadi Seorang Sukses Sejati

adalah keberhasilan seseorang dalam menemukan


potensi keunggulan dirinya untuk bisa menjadi yang
terbaik di bidangnya sehingga berguna bagi diri sendiri
dan orang lain, hasil pengamatan Gardner yang
menemukan banyak orang yang dikatakan sukses
secara financial, namun hidupnya tidak bahagia,
ternyata hal ini disebabkan karena orang tersebut
memilih pekerjaan/profesi yang tidak sesuai dengan
keinginan hati dan potensi terpendam yang dimilikinya.

Apa pun yang kita lakukan semestinya sesuai


dengan passion (gairah) kita sebab bekerja tanpa
sesuai dengan passion (gairah) kita maka
kemungkinan yang terjadi adalah cepat bosan, tidak
fokus dan pada akhirnya menuai kegagalan.

Di Negara-negara maju para orang tua


berusaha mengenali apa yang menjadi bakat anak-
anaknya atau kesukaan anak anaknya bukan
memaksakan untuk memasuki sebuah sekolah
kejuruan yang belum tentu menjadi bakat atau
kesukaannya, intinya anaknya yang bersekolah tetapi

46
Menjadi Seorang Sukses Sejati

orang tuanya yang bercita-cita, semoga hal ini tidak


terjadi lagi.

4. Cinta Kepada Alam dan Lingkungan

Cinta pada lingkungan tempat manusia itu


tinggal. Peduli pada kondisi lingkungan akan membuat
kehidupan semakin harmonis. Habibie lama
menghabiskan waktu untuk belajar dan bekerja di
Jerman. Namun, dia tetap cinta pada Tanah Airnya.
Terbukti, ketika diminta pulang kampung ke Indonesia,
Habibie kembali dan membaktikan diri pada Tanah Air.

5. Cinta Kepada TUHAN


Habibie mengatakan, cinta yang utama adalah
pada Tuhan Yang Maha Esa. Jika disinergikan dengan
budaya lokal, maka hasilnya adalah sumber daya
manusia yang unggul. Proses sinergi itu di dalamnya
implisit ajaran Tuhan Yang Maha Esa. Agama dan
budaya bersinergi positif menghasilkan orang yang
berkualitas, bermoral, terdidik, bertanggung jawab,
ramah, bisa kerja sama dengan siapa saja tapi tetap
rasional."

47
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Agama memang harus bersinergi dengan


budaya dengan catatan budaya tidak boleh mengatur-
atur agama karena seharmonis apapun kehidupan itu
berlangsung jika agama dikesampingkan maka pada
akhirnya nilai-nilai agama yang akan menurun dan
moralitas bangsa akan semakin tak terarah namun
bukan berarti budaya itu dikesampingkan justru nilai-
nilai budaya harus didorong sebagai perekat bangsa
dan sebagai bentuk pembuktian bahwa kita hidup
dalam kebhinnekaan.

48
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Manusia adalah
Khalifah (Pemelihara)
tiga poin penting yang
harus dipelihara adalah
hubungan kepada
Allah, Hubungan
sesama manusia dan
hubungan terhadap
lingkungan.
Muh Ibrahim Bakri

49
Menjadi Seorang Sukses Sejati

D. SUKSES ALA Ir. SOEKARNO


Nama Lengkap : Ir. Soekarno
Tempat, Tgl Lahir : Blitar Jawa Timur, 06 Juni 1901
Penemuan : Bapak Proklamator Bangsa
Ir. Soekarno merupakan Presiden pertama
Republik Indonesia, terkenal karena ketegasan,
pemikirannya yang revolusioner serta ide-ide
kebangsaan yang beliau miliki yang sangat luar biasa.
Soekarno yang terlahir dengan nama Koesno
Sosrodihardjo pada tanggal 06 Juni tahun 1901 di
Blitar Jawa Timur adalah anak dari Raden Soekemi
Sosrodihardjo dan ibunya Ida Ayu Nyoman Rai, nama
Koesno yang merupakan pemberian lahir dari kedua
orang tuanya diganti karena koesno sering sakit-
sakitan, sehingga namanya diganti dengan nama
Soekarno yang berasal dari kata Sukarna. Karna
merupakan nama perang dalam cerita Bharatayudha
sedangkan “su” berarti baik namun dalam bahasa
Jawa huruf a cenderung menjadi o sehingga nama
Sukarna menjadi Soekarno.

50
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Soekarno
Dimasa Remaja

Soekarno memulai pendidikannya di


Tulungagung Jawa Timur kemudian pindah ke
Mojokerto karna ikut dengan ayahnya yang ditugaskan
disana. Di Mojokerto, Soekarno masuk di Sekolah
Eerste Inlandse School, setelah lulus di Sekolah ini
Soekarno melanjutkan pendidikannya ke HBS (Hogere
Burger School) di Surabaya. Disinilah Soekarno mulai
di kenal dengan orang hebat pada masa itu karena di
Surabaya beliau tinggal di pemondokan HOS
Cokroaminoto dan bertemu dengan para pemimpin

51
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Sarekat Islam seperti Alimin, Musso, Dharsono, Haji


Agus Salim, dan Abdul Muis.
Kemudian disinilah Soekarno mulai mengenal
organisasi. Organisasi pertama yang beliau geluti
adalah Tri Koro Darmo (Tiga Tujuan) yang dibentuk
sebagai organisasi Boedi Oetomo cikal bakal Jong Java
pada tahun 1918.
1. Dunia Arsitektur
Setelah menyelesaikan studinya di HBS
(Hogere Burger School) Soekarno muda melanjutkan
pendidikannya ke Jawa Barat tepatnya di Technische
Hoogeschool te Bandoeng (Sekarang Institut Teknologi
Bandung) dengan mengambil jurusan teknik sipil.
Meskipun pernah bercita-cita ingin sekolah di Negeri
Belanda tapi orang tuanya tidak merestuinya, tak
heran jika sampai sekarang masih banyak gedung-
gedung peninggalan Soekarno yang masih berdiri
megah seperti Masjid Istiqlal (terbesar di Asia
Tenggara), Hotel Indonesia, Monumen Nasional, Tugu
Selamat Datang, Wisma Nusantara dan masih banyak
yang lagi yang lainnya.

52
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Bukan hanya dalam negeri pada Tahun 1955 Ir.


Soekarno menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci dan
sebagai seorang arsitek, Soekarno tergerak
memberikan sumbangan ide arsitektural kepada
pemerintah Arab Saudi agar membuat bangunan
untuk melakukan sa’i menjadi dua jalur dalam
bangunan dua lantai. Pemerintah Arab Saudi akhirnya
melakukan renovasi Masjidil Haram secara besar-
besaran pada tahun 1966, termasuk pembuatan
lantai bertingkat bagi umat yang
melaksanakan sa’i menjadi dua jalur dan lantai
bertingkat untuk melakukan tawaf.

2. Dunia Organisasi dan Pergerakan Nasional

Lain di dunia arsitektur lain pula di dunia


organisasi perjuangan kemerdekaan ,Soekarno yang
mula-mula bergabung di organisasi Tri Koro Darmo
Surabaya akhirnya mendirikan juga organisasi
bernama PNI (Persatuan Nasional Indonesia) pada
tahun 1927, aktivitasnya dalam organisasi ini
dianggap mengancam keberadaan Belanda di
Indonesia sehingga pada tanggal 9 Desember 1929

53
Menjadi Seorang Sukses Sejati

beliau ditangkap di Jogjakarta dan esok harinya


dipindahkan ke Bandung, untuk dijebloskan ke dalam
Penjara Banceuy. Pada tahun 1930 ia dipindahkan
ke Sukamiskin dan di pengadilan Landraad Bandung
18 Desember 1930 ia membacakan pledoinya yang
fenomenal yakni Indonesia Menggugat, sehingga
beliau dibebaskan tepat pada tanggal 31
Desember 1931.

Pada bulan Juli 1932, Soekarno bergabung


dengan Partai Indonesia (Partindo), yang merupakan
pecahan dari PNI. Soekarno kembali ditangkap pada
bulan Agustus 1933, dan diasingkan ke Flores. Di sini,
Soekarno hampir dilupakan oleh tokoh-tokoh nasional.
Namun semangatnya tetap membara seperti tersirat
dalam setiap suratnya kepada seorang
Guru Persatuan Islam bernama Ahmad Hasan. Pada
tahun 1938 hingga tahun 1942 Soekarno diasingkan
ke Provinsi Bengkulu. Soekarno baru kembali bebas
pada masa penjajahan Jepang pada tahun 1942.

54
Menjadi Seorang Sukses Sejati

3. Masa Penjajahan Jepang


Pada saat Jepang berhasil mengusir Belanda di
tanah pertiwi Indonesia pada tahun 1942 pada saat itu
pula Jepang sudah resmi menjajah Indonesia saat itu
jepang hadir dengan semboyan “Jepang cahaya asia,
jepang pelindung asia dan jepang.” Untuk menarik
simpati rakyat Indonesia walaupun akhirnya ibarat
keluar dari mulut harimau dan masuk di mulut singa,
kesadisan Jepang jauh lebih hebat dibanding sadisnya
penjajahan Belanda.

Disaat Jepang sudah pasti menguasai


Indonesia akibat menyerahnya pasukan Belanda
dibeberapa tempat kepada Jepang maka orang
pertama yang mereka temui adalah Soekarno,
meskipun pada waktu itu soekarno masih dalam
kategori pembuangan yang dilakukan oleh Belanda
terhadapnya, pada saat itu Soekarno sedang berada di
padang Sumatera, setelah sehari pasukan Jepang di
Padang komandan Jepang bernama Sakaghuci
langsung menemui bung karno di rumah sahabatnya
bernama Waworuntu.

55
Menjadi Seorang Sukses Sejati

“est ce vouz pouvz parler Francais? Apakah


anda bisa berbahasa Francis? Tanya komandan
Jepang itu pada Bung Karno dalam bahasa Francis.

“oui Je suis Francais. Ya saya bisa bahasa


Francis.
“Je suis Sakaghuci. Saya Sakaghuci
“Bon” Baiklah jawab bung Karno
Kedatangan komandan Jepang itu adalah awal
mula Jepang untuk menjalin kerjasama yang baik
dengan pemimpin besar Indonesia karena awalnya
Jepang dianggap oleh sebagian besar rakyat Indonesia
sebagai penyelamat apalagi Jepang masih dalam satu
Benua Dengan Indonesia, meskipun belakangan hari
kenyataannya tidak demikian.

4. Persiapan Kemerdekaan Indonesia


Kedekatan antara pembesar Jepang dan tokoh-
tokoh berpengaruh di Indonesia semakin erat saja
sehingga sebelumnya Jepang sudah menjanjikan
kemerdekaan dikemudian hari kepada Indonesia tapi
sebagai antisipasi tokoh pergerakan di Indonesia
terpecah menjadi dua bagian yakni gerakan kooperatif

56
Menjadi Seorang Sukses Sejati

dan non koperatif, ada yang selalu menjaga hubungan


baik terus-menerus dengan Jepang dan ada pula yang
melakukan pergerakan bawah tanah guna melakukan
antisipasi kemungkinan yang tidak diinginkan.

Dengan cara tersebut pembentukan BPUPKI


(Badan Penyelidik Persiapan Kemerdekaan Indonesia)
berjalan lancar dengan anggota 8 orang dan panitia
kecil lainnya terdiri dari 9 orang dan panitia ini yang
melahirkan piagam Jakarta (Pancasila) dan dilengkapi
PPKI (Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia).

Setelah dianggap periapan sudah lengkap


untuk proklamasi Kemerdekaan Indonesia presiden
Soekarno menemui Marsekal Terauchi d Dalat
Vietnam, terjadilah peristiwa Rengasdengklok pada
tanggal 16 Agustus1945. Soekarno dan Mohammad
Hatta dibujuk oleh para pemuda untuk menyingkir ke
asrama pasukan Pembela Tanah Air Peta
Rengasdengklok. Tokoh pemuda yang membujuk
antara lain Soekarni, Wikana, Singgih serta Chairul
Saleh. Para pemuda menuntut agar Soekarno dan
Hatta segera memproklamasikan kemerdekaan

57
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Indonesia, karena di Indonesia terjadi kevakuman


kekuasaan. Ini disebabkan karena Jepang sudah
menyerah dan pasukan Sekutu belum tiba.

Namun Soekarno, Hatta dan para tokoh


menolak dengan alasan menunggu kejelasan
mengenai penyerahan Jepang. Alasan lain yang
berkembang adalah Soekarno menetapkan momen
tepat untuk kemerdekaan Indonesia yakni dipilihnya
tanggal 17 Agustus 1945 saat itu bertepatan dengan
bulan Ramadhan, bulan suci kaum muslim yang
diyakini merupakan bulan turunnya wahyu pertama
kaum muslimin kepada Nabi Muhammad SAW yakni Al
Qur-an.

Pada tanggal 18 Agustus 1945, Soekarno dan


Mohammad Hatta diangkat oleh PPKI menjadi
Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia. Pada
tanggal 29 Agustus 1945 pengangkatan menjadi
presiden dan wakil presiden dikukuhkan oleh KNIP.
Pada tanggal 19 September 1945 kewibawaan
Soekarno dapat menyelesaikan tanpa pertumpahan
darah peristiwa Lapangan Ikada tempat 200.000

58
Menjadi Seorang Sukses Sejati

rakyat Jakarta akan bentrok dengan pasukan Jepang


yang masih bersenjata lengkap.

Pada saat kedatangan Sekutu (AFNEI) yang


dipimpin oleh Letjen. Sir Phillip Christison, Christison
akhirnya mengakui kedaulatan Indonesia secara de
facto setelah mengadakan pertemuan dengan
Presiden Soekarno. Presiden Soekarno juga berusaha
menyelesaikan krisis di Surabaya. Namun akibat
provokasi yang dilancarkan pasukan NICA (Belanda)
yang membonceng Sekutu (di bawah Inggris),
meledaklah Peristiwa 10 November 1945 di Surabaya
dan gugurnya Brigadir Jenderal A.W.S Mallaby.

Karena banyak provokasi di Jakarta pada


waktu itu, Presiden Soekarno akhirnya memindahkan
Ibukota Republik Indonesia dari Jakarta ke Yogyakarta.
Diikuti wakil presiden dan pejabat tinggi negara
lainnya.

59
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Ir. Soekarno
Proklamator Bangsa Indonesia
5. Masa Kemerdekaan
Pada masa kemerdekaan Presiden Soekarno
yang fenomenal disegani di negeri sendiri sampai pada
dunia internasional, membangun bangsa Indonesia
dengan jiwa yang revolusioner dan juga memerhatikan
nasib bangsa dibelahan dunia yang masih belum
berdaulat seperti beberapa Negara di Afrika dan
sebagaian di Asia, hal inilah yang mendorong Soekarno
mengadakan konferensi Asia Afrika pada tahun 1955
di Bandung.

60
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Membahas sejarah yang mengagumkan dari


Soekarno mungkin tidak cukup sampai 100 halaman
bahkan 1 buku dengan ketebalan sampai 200
halaman sehingga disini saya menulis hanya sedikit
saja dari perjalan kehidupan hidup dari sang
proklamator yang sangat disegani tersebut. Untuk
mengingatkan kepada kita bahwa kehebatan soekarno
itu disebabkan oleh banyak hal dan inilah yang bisa
menjadi pembelajaran buat kita sehingga Berikut saya
tuliskan beberapa pesan yang disampaikan dengan
lantang dan tegas oleh Soekarno.
a) Jangan Sekali-kali Lupakan Sejarah (JASMERAH)
Kalimat ini Disampaikan pada pidato HUT RI
yang ke 21 pada tahun 1966 di halaman merdeka dan
memang merupakan judul pada peringatan tersebut,
apa makna dari pernyataan tersebut, boleh jadi
Soekarno selalu ingin dikenang sehingga sejarah itu
jangan sampai dilupakan karena mereka adalah aktor
utama sejarah bangsa Indonesia dalam menggapai
kemerdekaan.
Akan tetapi bisa pula diartikan bahwa jangan
sekali-kali melupakan sejarah karena dalam sejarah

61
Menjadi Seorang Sukses Sejati

ada banyak pembelajaran yang bisa kita peroleh,


menjadi pembelajaran masa kini untuk menata masa
depan yang baik.
Menurut K.H zainuddin MZ kesalahan yang kita
perbuat satu kali itu biasa karena memang tidak biasa
tetapi kesalahan yang kedua kalinya itu namanya
goblok, sehingga belajar dari masa lalu, belajar dari
kesalahan itu penting untuk saat ini demi menata
kehidupan yang lebih baik dimasa yang akan datang.

Masa sekarang dan masa depan tak mungkin merubah masa


lalu, tapi masa lalu bisa merubah masa depan asalkan sekarang
kita mau belajar
Muh. Ibrahim Bakri

b) Jika ada orang yang masih malu untuk melakukan


suatu kebaikan maka jaminan untuk orang itu
adalah tidak ada kemajuan sedikit pun

Memulai sesuatu terkadang kita menemukan


kesulitan-kesulitan entah karena tidak mau dikatakan
gila, malu-malu, tidak mau diejek karena harga diri kita
tidak mau dijatuhkan ataukah kita sendiri yang takut
mengambil resiko dengan keraguan yang selalu
terbayang dalam fikiran kita.

62
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Jika tetap terus seperti itu maka jaminan untuk


kita adalah tidak akan maju selangkahpun malah kita
akan tergerus oleh waktu dan tak mampu berbuat apa-
apa, tidak ada salahnya kita mencoba karena
pengalaman itu akan memberi kita pelajaran, mari
memulai jadikan kegagalan sebagai tangga untuk
menuju tangga berikutnya yang semakin mendekatkan
kita pada tangga kesuksesan.
Sebuah kisah nyata yang saya alami sendiri
disaat saya tergerak untuk menulis buku ini
sebelumnya laptop saya yang bermerek ELEVO sudah
rusak hardisknya, kemudian yang merek ACER masih
bisa terpakai tetapi ketika baru saja tulisan saya dua
halaman akhirnya keyboardnya tidak mau berfungsi,
saat itu saya agak kebingungan sementara semangat
saya untuk menulis sangat menggebu-gebu sehingga
pada akhirnya saya memutuskan untuk pergi ke rumah
teman pinjam laptopnya untuk beberapa hari kedepan
sehingga pada akhirnya buku “Menjadi Seorang
Sukses Sejati“ ini menjadi sebuah buku yang sedang
anda baca sekarang.

63
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Seandainya pada waktu itu saya tidak ngotot


untuk tetap bisa menulis maka bisa saja apa yang saya
fikirkan pada waktu itu belum bisa terealisasi sampai
sekarang dalam bentuk sebuah buku tetapi, saya juga
percaya bahwa hidup seorang manusia itu tergantung
dari fikirannya seperti yang disampaikan Nancy
Aurelius kalau kita berfikir bahwa kita tidak bisa maka
otak kita mengamininya namun ketika kita berpikir
bahwa saya bisa maka yakinlah bahwa malaikat pun
ikut meng aminkan sepanjang apa yang kita pikirkan
itu masih tergolong dalam batas-batas kewajaran.
“Orang yang terlalu memikirkan akibat dari
suatu keputusan atau tindakan, sampai bilapun dia
tidak akan menjadi orang yang berani.”

c) Berikan aku 10 pemuda maka akan kuguncang


dunia

Inilah kalimat yang paling populer yang pernah


dilontarkan loleh Sokearno sampai sekarang, apa sih
keistimewaan seorang pemuda sehingga sinonim kata
yang dialamatkan kepadanya begitu tinggi, tersirat

64
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sebuah kekuatan dan keberanian, ada apa dengan


pemuda?
Dimasa lalu sejak 20 Mei tahun 1908 pemuda
telah memberikan warna perjuangan yang begitu
hebat hal ini ditandai dengan berdirinya organisasi
perjuangan bernama Boedi oetomo. Kejadian ini
dijadikan bangsa Indonesia sebagai hari kebangkitan
Nasional dan 20 tahun kemudian lahirlah soempah
poemuda pada tanggal 28 Oktober 1928, para
pemuda dimasa lalu sebelum berjuang untuk
membela tanah airnya mereka berjuang dulu
menyatukan persepsi, menyamakan pendapat dari
semua unsur pemuda pada waktu dimana sebelumnya
para pemuda hanya berjuang yang sifatnya
kedaerahan sehingga mereka mudah dilemahkan oleh
penjajah.
Sehingga saya ingin mengatakan bahwa
sesungguhnya ketika kita masih muda, energik dan
masih memiliki banyak waktu luang maka saatnya
anda raih kesuksesan itu meskipun kita masih minim
pengalaman tapi setidaknya harus ada keberanian
untuk mencoba jangan pernah mau terpaku dengan

65
Menjadi Seorang Sukses Sejati

keadaan bangunlah mimpi-mimpimu mulai dari


sekarang maka esok hari minimal anda sudah punya
mimpi yang harus engkau raih dan dimasa yang akan
dating engkau akan berbahagia dengan mimpi-
mimpimu itu.

Pemuda itu minim pengalaman maka dari itulah pemuda tidak


tawarkan masa lalu tapi menawarkan masa depan
Anies Rasyid Baswedan

d) Aku lebih suka lukisan samudera yang


gelombangnya menggebu-gebu daripada lukisan
sawah yang adem ayem tentram

Suatu pernyataan yang menunjukkan sebuah


keberanian yakni keberanian menghadapi rintangan,
karena memang dalam mencapai tujuan mau tidak
mau suka atau tidak kita akan diperhadapkan dengan
berbagai tantangan Soekarno yang berjuang dengan
bebagai tantangan dan rintangan untuk menuju
Indonesia merdeka patut kita teladani walaupun
sekarang kita tidak berjuang untuk kemerdekaan tapi
paling tidak berjuang menggapai apa yang menjadi

66
Menjadi Seorang Sukses Sejati

cita-cita mulia kita yang selain berdampak baik bagi diri


kita sendiri dan juga untuk orang lain, bukankah
sebaik-baik diantara kita itu adalah yang bermanfaat
untuk orang lain?
Itulah Soekarno bapak revolusi yang terkenal
dan disegani oleh bangsa lain namun kita ketahui
bersama bahwa tidak begitu saja Soekarno dihormati
dan disegani, perjuangan Soekarno melelahkan,
menyedihkan dan mengharukan, penjara yang kelam,
pembuangan yang berpindah-pindah dan dalam
pembuangannya diawali dengan menghindarnya
masyarakat di tempat dimana ia dibuang, tapi keadaan
seperti ini bisa dilalui Soekarno meskipun penuh
dengan tetesan air mata yang memilukan namun
bukan putra sang fajar namanya kalau dia akan redup
begitu saja dan apada akhirnya Soekarno pun berhasil
meraih cita-citanya yakni merdeka.

67
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Kegagalan merupakan
kesempatan untuk memulai
kembali dengan cara yang
lebih cerdas, ketika
mengalami kegagalan
janganlah menganggap
bahwa itu adalah akhir dari
perjalanan hidup kita lalu
“bunuh diri” tetapi dengan
adanya kegagalan, kita
mempunyai kesempatan
untuk memulai kembali
dengan lebih bijak.
Henry Ford
H
e
68
n
r
y
Menjadi Seorang Sukses Sejati

E. SUKSES ALA ALBERT EINSTEIN


Nama Lengkap : Albert Einstein
Tempat, Tgl Lahir : 14 Maret 1879
Penemuan : Teori Relativitas
Prestasi : Peraih Nobel Fisika
Tahun 1921

Albert Einstein Meruapakan ahli fisika yang lahir


pada tanggal 14 Maret tahun 1879 dan wafat pada
tangal 18 April 1955. Albert Einstein merupakan
ilmuwan teoritis terbesar pada abad ke -20. Dengan
kejeniusannya beliau mampu mengemukakan banyak
teori fisika seperti teori relativitas, mekanika kuantum,
kosmologi dan mekanika statistik, dari teori-teori ini
sehingga akhirnya meraih hadiah nobel pada tahun
1921.

69
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Albert Einstein
Ahli Fisika Modern

Teori relativitas mengakibatkan einstein mulai


dikenal banyak orang, ilmuwan yang sejak kecilnya ini
merupakan anak kecil yang pemalu dan susah bicara
bahkan sempat menjadi ilmuwan paling tenar dimasa
tuanya, tetapi disebabkan oleh adanya hadiah kompas
yang diberikan oleh bapaknya diusianya yang kelima
tahun itu menjadikan einstein semakin dekat untuk
membuka misteri di alam jagad raya ini.
Meskipun Einstein hanya seorang guru SMA
karena ditolak waktu menawarkan diri jadi asisten

70
Menjadi Seorang Sukses Sejati

dosen tetapi penemuannya sangat memukau, lalu


bagaimana Einstein bisa melakukan itu semua?
berikut beberapa tips yang bisa menginspirasi kita
1. Buntuti Terus Rasa Ingin Tahu Anda
“Saya bukan memiliki bakat khusus. Hanya selalu
menikmati rasa ingin tahu saja.” Membaca kutipan
Einstein di atas membuat kita bertanya-tanya. Seperti
apa rasa ingin tahu itu? Saya selalu bertanya-tanya
mengapa ada orang sukses, sementara banyak lainnya
gagal?
Karena itu banyak-banyaklah menghabiskan
banyak waktu membaca banyak bahan. Mencari tahu
koneksi berbagai hal terhadap kata ‘sukses’. Mengejar
jawaban rasa ingin tahu Anda adalah kunci rahasia
kesuksesan.

2. Tekun itu Tak Ternilai


“Saya bukannya pintar, boleh dikatakan hanya
bertahan lebih lama menghadapi masalah.”
Bayangkan seekor kura-kura di tengah rimba gunung,
sementara dia ingin menuju pantai. Atau, apakah Anda

71
Menjadi Seorang Sukses Sejati

setekun tunas mangga terus-menerus bertumbuh,


berkembang sehingga akhirnya berbuah?
Ada ungkapan bagus yang popular di kalangan
pegawai pos, ‘Selembar prangko menjadi bernilai
hanya karena ketika dia menempel pada surat hingga
mengantarnya sampai ke tujuan.’ Jadilah seperti
prangko, selesaikan apa yang sudah Anda mulai.

3. Fokus pada saat ini.


“Seorang pria yang bisa menyetir dengan aman
sementara mencium gadis cantik, sebenarnya tidak
memberi penghargaan yang layak untuk ciumannya
itu.” Pengertian yang bisa disimpulkan atas kata-kata
tersebut adalah, ‘Seseorang bisa melakukan banyak
hal, tapi bukan semua hal sekaligus.’
Belajar untuk ‘berada di sini, saat ini’, berikan
perhatian kepada apa yang sedang Anda kerjakan.
Energi terfokus adalah sumber kekuatan. Itulah
perbedaan antara kesuksesan dan kegagalan.
Terkadang kita tidak focus terhadap apa yang
kita kerjakan karena dalam diri kita terlalu banyak
keinginan, untung kalau semua keinginan kita tersebut

72
Menjadi Seorang Sukses Sejati

tercapai semua tetapi kalau tidak, berarti kita telah


menyia-nyiakan waktu, meskipun berkeinginan itu
tidak dilarang tapi kalau menurut Albert Einstein
janganlah kita melakukan itu sekaligus tapi lakukanlah
secara bertahap.
Tetapi mungkin karena kita terlalu bernafsu
sehingga kita terkadang menggebu –gebu didalam
mencapai sebuah tujuan, padahal ini bisa menjadi
penyebab ketidak berhasilan anda.

4. Imaginasi adalah kekuatan


“Imaginasi adalah segalanya. Imaginasi adalah
penarik masa depan. Imaginasi lebih penting daripada
pengetahuan.” Ungkapan Einstein ini sangat terkenal.
Apakah Anda berimajinasi setiap hari? Imaginasi lebih
penting dari pengetahuan! Imaginasi memainkan satu
babak awal dalam pentas hidup masa depan Anda.
Lagi, kata Einstein, “Tanda kejeneniusan
sesungguhnya bukanlah pengetahuan melainkan
imaginasi.”
Sekali lagi, apakah Anda sudah melatih otot-
otot imaginasi Anda setiap hari? Jangan biarkan otot-

73
Menjadi Seorang Sukses Sejati

otot itu menjadi kurus dan sakit-sakitan. Hidup tanpa


imajinasi seperti mengikuti aliran sungai, pasrah
mengikuti apapun kemauan dan ke mana arahnya. Tak
memiliki kuasa atas apapun terhadap pilihan ataupun
keinginan. Menyedihkan.

5. Buat Kesalahan
“Seseorang yang tidak pernah membuat
kesalahan sebenarnya tak pernah mencoba sesuatu
yang baru.” Einstein tak pernah takut dengan
kesalahan. Tak perlu alergi dengan kesalahan. Catat
baik-baik, KESALAHAN bukan KEGAGALAN.Dua hal tadi
berbeda. Kesalahan-kesalahan dapat membantu Anda
menjadi lebih baik, lebih cepat, lebih cerdas, jika Anda
menggunakannya dengan tepat tentunya. Carilah
sesuatu berbau baru (something new) dari kesalahan
Anda. Seperti sudah dibilang sebelumnya, jika ingin
sukses, belajar lebih banyak dari kesalahan Anda.

6. Hidup pada saat ini


“Saya tak pernah memikirkan masa depan itu
akan datang sesaat lagi.” Satu-satunya jalan agar

74
Menjadi Seorang Sukses Sejati

hidup Anda baik dimasa depan adalah hidup dengan


baik pada saat sekarang. Ah, lagi-lagi nasehat bijak
untuk menyikapi waktu dengan tepat oleh pakar fisika
quantum Einstein. Sangat tak mungkin mengubah
kemarin karena sudah terjadi. Yang bisa Anda lakukan
sekarang adalah mengubah cara pandang Anda saat
ini tentang kemarin agar menjadi lebih baik.
Anda juga tidak bisa mengubah besok menjadi
lebih baik, kecuali jika Anda melakukan yang terbaik
pada saat ini. Masalahnya hanya tentang waktu, dan
waktu tidak pernah ke mana-mana kok.

7. Hargai diri Anda


“Berusahalah dengan keras bukan untuk
menjadi sukses, tapi untuk menjadi lebih berharga.”
Tak perlu lah banting tulang untuk menjadi
lebih sukes. Luangkan waktu Anda untuk menaikkan
nilai diri Anda. Jika Anda memang bernilai, sukses akan
datang menghampiri Anda. Apakah Einstein bekerja
lebih keras untuk sukses? Mungkin dia hanya terus
menerus berinvestasi untuk meningkatkan nilai
dirinya. Sukses datang sendiri kepadanya. Kenali

75
Menjadi Seorang Sukses Sejati

bakat dan berkah karunia-Nya kepada Anda.


Belajarlah mengasah mereka menjadi lebih tajam,
gunakan untuk memberi manfaat sebanyak-
banyaknyak kepada orang lain.
Bekerjalah untuk menjadi bernilai, sukses akan
mengejar Anda. Apakah berlian harganya sama
dengan kerikil? Anda punya jawabannya. Keduanya
mengalami tekanan berbeda sehingga membedakan
nilainya.

8. Jangan mengharapkan Hasil Berbeda


“Kegilaan, adalah melakukan sesuatu dengan
cara sama berulang-ulang dan mengharapkan hasil
berbeda.”
Nasehat bijak Enstein di atas adalah favorit
saya. Anda jangan mengharapkan hasil menjadi lebih
baik jika Anda masih bertahan dengan cara yang Anda
pakai sekarang.
Dengan ungkapan lain, Anda mimpi
mengharapkan otot bisep Anda menjadi lebih ‘seksi’
jika masih mengangkat barbel ringan terus menerus.
Jika ingin hidup Anda berubah, Anda harus berubah.

76
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Mengubah cara pikir, cara pandang dan cara


melakukan sesuatu. Ketika Anda mengubah pikiran
Anda, mengubah sudut pandang Anda, mengubah
tindakan Anda, hidup Anda akan berubah dengan
sendirinya.
Bayangkan hal berikut; Ada seorang gadis
manis tepat di depanmu. Bandingkan kedua aksi
berikut. Pertama, kamu senyum tulus, reaksi si gadis
adalah membalas senyummu. Kedua, kamu melotot
padanya, bisa ditebak apa reaksi si gadis?

9. Pengetahuan terasah melalui Pengalaman


“Informasi bukanlah pengetahuan. Satu-
satunya sumber pengetahuan adalah pengalaman.”
Pengetahuan itu berasal dari pengalaman. Anda bisa
mendiskusikan sebuah proyek, tapi diskusi itu hanya
akan memberi Anda informasi. Anda harus melakukan
proyek tersebut untuk ‘tahu’ apakah proyek tersebut
berjalan dengan benar atau tidak. Anda harus
melakukannya untuk mengatasi munculnya masalah-
masalah ditengah proyek berjalan. Itu membuat Anda
memiliki pengalaman baru dan bermanfaat.

77
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Apa pesan Einstein? Carilah pengalaman!


Jangan habiskan waktumu nonton sinetron cinta
sementara dirimu setengah mati menginginkan pacar,
misalnya. Keluar dari duniamu sekarang dan
pengalaman tak ternilai menunggumu di luar sana.

10. Pahami Aturan Main, Lalu Bermainlah Lebih Baik


“Anda harus memahami aturan permainan.
Kemudian Anda harus bermain lebih baik daripada
pemain lain.”

Pemuda itu minim pengalaman maka dari itulah pemuda tidak


tawarkan masa lalu tapi menawarkan masa depan
Anies Rasyid Baswedan

78
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Belajar dari kegagalan Thomas


Alva Edison sebanyak 9.994
kali, kegagalan Abraham
Lincoln beberapa kali hingga
akhirnya jadi Presiden Ke-16
Amerika Serikat. Mereka
adalah bagian dari orang-orang
yang menganggap bahwa
kegagalan adalah sukses yang
tertunda.
Patutlah kita belajar darinya.

79
Menjadi Seorang Sukses Sejati

F. SUKSES ALA THOMAS ALVA EDISON


Nama Lengkap : Thomas Alva Edison
Tempat, Tgl Lahir : Ohio Amerika Serikat,
11 Februari 1847
Penemuan : Lampu Pijar
Prestasi : Sebanyak 1092 HAKI
Lahir 11 Februari 1847 dan meninggal 18
Oktober 1931 pada umur 84 tahun, adalah penemu
dan pengusaha yang mengembangkan banyak
peralatan penting. Si Penyihir Menlo Park ini
merupakan salah seorang penemu pertama yang
menerapkan prinsip produksi massal pada proses
penemuan.
Ia lahir di Milan, Ohio, Amerika Serikat pada
tanggal 11 Februari 1847. Pada masa kecilnya di
Amerika Serikat, Edison selalu mendapat nilai buruk di
sekolahnya. Oleh karena itu ibunya
memberhentikannya dari sekolah dan mengajar
sendiri dirumah. Di rumah dengan leluasa Edison kecil
dapat membaca buku-buku ilmiah dewasa dan mulai
mengadakan berbagai percobaan ilmiah sendiri.

80
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Dimasa kecil Thomas Alva Edison memang


selalu bertanya tentang sesuatu yang agak aneh
misalnya dia bertanya kepada gurunya “Bu mengapa
ayam berbulu dan manusia tidak,” mengapa bulu
ayam dan manusia beda ya?” disaat Edison
dikeluarkan disekolahnya dan dikurung dalam
rumahnya disitupun ia berprilaku aneh namun logis
disaat dia bertemu Mary gadis sebayanya sekaligus
tetangganya.
Mary : Apa yang kamu lakukan?
Edison : Saya sedang mengerami telur ayam
Mary : Apakah kamu yakin bahwa telur itu akan
menetas?
Edison : Bagaimana aku tahu menetas atau tidak
kalau aku tidak mencobanya.

Percakapan diatas menunjukkan bahwa Edison


memiliki rasa keinginan tahuannya dan cerdas dalam
bertanya dan cerdas pula dalam menjawab.
Pada Usia 12 tahun ia mulai bekerja sebagai
penjual koran, buah-buahan dan gula-gula di kereta
api. Kemudian ia menjadi operator telegraf, Ia pindah
dari satu kota ke kota lain. Di New York ia diminta
untuk menjadi kepala mesin telegraf yang penting.

81
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Mesin-mesin itu mengirimkan berita bisnis ke seluruh


perusahaan terkemuka di New York.
Pada tahun 1870 ia menemukan mesin
telegraf yang lebih baik. Mesin-mesinnya dapat
mencetak pesan-pesan di atas pita kertas yang
panjang. Uang yang dihasilkan dari penemuannya itu
cukup untuk mendirikan perusahaan sendiri. Pada
tahun 1874 ia pindah ke Menlo Park, New Jersey.
Disana ia membuat sebuah bengkel ilmiah yang besar
dan yang pertama di dunia. Setelah itu ia banyak
melakukan penemuan-penemuan yang penting.
Pada tahun 1877 ia menemukan Gramofon.
Dalam tahun 1879 ia berhasil menemukan lampu
listrik kemudian ia juga menemukan proyektor untuk
film-film kecil. Tahun 1882 ia memasang lampu-lampu
listrik di jalan-jalan dan rumah-rumah sejauh satu
kilometer di kota New York. Hal ini adalah pertama
kalinya di dunia lampu listrik di pakai di jalan-jalan.
Pada tahun 1890, ia mendirikan perusahaan General
Electric. Pada tahun 1928 ia menerima penghargaan
berupa sebuah medali khusus dari Kongres Amerika
Serikat.

82
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Sebanarnya THOMAS ALVA EDISON tidak


meninggalkan nasehat-nasehat khusus untuk meraih
tangga kesuksesannya akan tetapi ada beberapa Kata
kata bijak yang bisa dikenang dari Thomas Alva Edison
dan bisa dijadikan pembelajaran untuk meraih tangga
kesuksesan. Berikut adalah kalimat-kalimatnya yang
saya coba interpretasikan.
1. “Jenius adalah 1 % inspirasi dan 99 % keringat.
Tidak ada yang dapat menggantikan kerja keras“
Hampir sama yang diucapkan Albert Einstein
bahwa keberhasilan itu adalah 1% berfikir dan 99%
Adalah kerja keras. Saya kira apa yang disampaikan
Tomas Alva Edison tersebut diatas tidak begitu susah
untuk kita interpretasi bahwa berfikir hanya sumber
inspirasi atau sekedar petunjuk saja tetapi yang
terpenting adalah kerja keras untuk mencapai apa
yang menjadi tujuan yang telah kita tetapkan
berdasarkan hasil fikiran kita.

2. “Keberuntungan adalah sesuatu yang terjadi ketika


kesempatan bertemu dengan kesiapan“

Kalimat ini bermakna bahwa keberuntungan tidak


datang begitu saja tetapi meski didukung oleh dua hal

83
Menjadi Seorang Sukses Sejati

yakni antara kesempatan dan kesiapan, untuk


mendapatkan keberuntungan maka mari kita jadikan
diri kita menjadi orang yang pantas memperoleh
keberuntungan itu ketika kita sudah pantas berarti kita
sudah siap tinggal bagaimana kita menunggu
momentum atau kesempatan itu datang. Perlu
dipahami bahwa keajaiban itu selalu ada tetapi orang
yang pantas menerima keajaiban sudah sangat
kurang.
Makanya Albert Einstein berkata “Tak perlu lah
banting tulang untuk menjadi lebih sukes. Luangkan
waktu Anda untuk menaikkan nilai diri Anda. Jika Anda
memang bernilai, sukses akan datang menghampiri
Anda.“

3. Saya tidak patah semangat, karena setiap usaha


yang salah adalah satu langkah maju

Patah semangat identik dengan kata putus asa,


bagi THOMAS ALVA EDISON patah semangat maupun
putus asa tidak berlaku baginya, justru ketika
mendapati sebuah kesalahan didalam hidupnya
dijadikannya satu langkah maju.

84
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Kesalahan yang kita lakukan apabila dicatat


dengan baik maka kita akan bisa lihat kembali
sebelum melakukan kegiatan yang sama dengan
kegiatan sebelumnya sehingga kita akan mengenali
apa yang akan kita lakukan dan apa yang seharusnya
kita tidak lakukan karena akan menjadi sia-sia saja.
Disaat orang-orang mulai meragukan mengenai
penemuannya untuk lampu listrik maka Thomas alva
Edison pun menjawab bahwa “saya akan sukses
setelah cara yang salah yang telah aku lakukan telah
habis.”

4. Saya tidak pernah bekerja Sehari pun, dalam hidup


saya, semuanya adalah keasikan

Bekerja dalam keasikan sangat penting karena


pekerjaan tidak menjadi beban sehingga akan lebih
focus dan total dalam membuat kreativitas dan
bertahan pada hambatan yang dihadapi dalam bekerja
karena hambatan pun bagian dari keasikan, bekerja
dalam keasikan bisa kita lakukan jika apa yang kita
kerjakan merupakan bidang yang sangat sesuai
dengan bakat kita bukan karena keterpaksaan untuk

85
Menjadi Seorang Sukses Sejati

bekerja ditempat tersebut sehingga dari awal para


orang tua harus mengenali apa yang menjadi bakat
anak-anaknya atau kita yang sudah besar harus
mengenali apa yang menjadi potensi dan bakat kita.
Seperti yang dikatakan Dr. Howard E. Gardner
bahwa banyak orang yang sukses secara financial
namun mereka tidak bahagia karena mereka bekerja
bukan pada tempat yang sesuai dengan bakatnya.

Tomas Alva Edison


Penemu Bola Lampu Pijar

Edison dipandang sebagai salah seorang


pencipta paling produktif pada masanya, memegang
rekor 1.093 paten atas namanya. Ia juga banyak
membantu dalam bidang pertahanan pemerintahan

86
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Amerika Serikat. Beberapa penelitiannya antara lain;


mendeteksi pesawat terbang, menghancurkan
periskop dengan senjata mesin, mendeteksi kapal
selam, menghentikan torpedo dengan jaring,
menaikkan kekuatan torpedo, kapal kamuflase, dan
masih banyak lagi. Ia meninggal pada usianya yang ke-
84, pada hari ulang tahun penemuannya yang
pertama.

Kegagalan yang paling fatal


dalam kehidupan ini adalah
ketika kita tidak berani
untuk memulai dari apa
yang kita impikan.
Muh Ibrahim Bakri

Saya akan berhasil setelah


cara-cara gagal saya telah
habis
Thomas Alva Edison

87
Menjadi Seorang Sukses Sejati

G. Pembelajaran
Dari enam orang hebat diatas, ada beberapa
pembelajaran positif yang patut kita petik, diantaranya:
1. Integritas
Salah satu hal penting yang sangat dibutuhkan
dalam berbagai hal dalam kehidupan ini adalah
integritas, dalam konteks kepemimpinan integritas
adalah hal pokok yang sangat dibutuhkan seorang
pemimpin dalam menjalankan kepemimpinannya
sehingga apa yang dilakukan sesuai dengan aturan-
aturan yang telah disepakati, apa yang dijanjikan
seperti juga yang ia lakukan.
Sebagai pribadi yang hendak menuju tangga
sukses, suatu keharusan untuk memiliki integritas
yang tinggi, jadikanlah apa yang telah anda cita-citakan
sebagai aturan sehingga anda jangan pernah lari dari
aturan itu, salah satu bentuk pelarian anda dan
melanggar aturan adalah ketika anda tidak fokus pada
cita-cita anda bahkan anda mulai cuek dan melupakan
cita-cita anda sendiri .ingat!! integritas adalah bentuk
kesetiaan anda kepada kata-kata anda sendiri, jika
kata-kata tersebut anda buat untuk anda sendiri lalu

88
Menjadi Seorang Sukses Sejati

anda mengingkarinya berarti anda telah mengingkari


sendiri kata-kata anda dan kemungkinan besar hanya
akan merugikan anda ,akan tetapi jika apa yang anda
katakan itu anda lemparkan kepada banyak orang dan
kemudian anda ingkari berarti anda telah mengingkari
harapan banyak orang. Karena itu integritas sangatlah
dibutuhkan dalam mengarungi hidup ini, baik untuk
diri sendiri maupun untuk orang lain.

2. Optimis
Orang-orang hebat yang pernah ada adalah
orang-orang yang selalu mengalami kegagalan,
kesulitan hidup bahkan diantaranya ada pula yang
diancam jiwanya serta intimidasi-intimidasi lainnya
yang harus mereka hadapi dengan mental baja, akan
tetapi karena rasa optimisme yang tinggi sehingga
mereka tetap bertahan dan berjuang demi satu hal
yakni tercapainya cita-cita atau kesuksesan yang
mereka dambakan.
Bagi mereka kegagalan adalah suatu langkah
maju, bukan bentuk kesialan atau perbuatan sia sia,
semua itu adalah pengalaman yang mereka jadikan

89
Menjadi Seorang Sukses Sejati

patokan untuk rencana selanjutnya, mereka tak


pernah berhenti berharap bahwa kalau tidak berhasil
hari ini maka esok atau lusa dan seterusnya mereka
akan berhasil.
Sepertinya mengeluh bagi mereka laksana
sebuah aib, mengeluh adalah kata yang harus dibuang
jauh ke dalam jurang yang amat dalam, karena
mengeluh hanya akan melahirkan energy negative
dalam diri sehingga optimisme semakin terkikis.

3. Kerja Keras
“Jenius adalah 1 % inspirasi dan 99 % keringat.
Tidak ada yang dapat menggantikan kerja keras“
Thomas Alva Edison

“berfikir itu 1% selebihnya adalah kerja keras”


Albert Einstein
Sungguh luar biasa meskipun Thomas alva
Edison melekat pada dirinya 1092 haki (hak
intelektual) namun dia masih mengatakan dengan
tegas bahwa kerja keras diatas segala-galanya
sejenius apapun anda. Jika Thomas alva Edison

90
Menjadi Seorang Sukses Sejati

jeniusnya tak diragukan lagi bekerja keras meraih


kesuksesan dirinya, lalu bagaimana dengan anda yang
mungkin belum memiliki apa-apa, masihkah mau
menghabiskan waktu kepada hal-hal yang tak
berguna? semoga tidak, mulai saat ini bekerja
keraslah sejenius apapun anda.
Lain Thomas alva Edison lain pula Albert
Einstein, dia sebagai fisikiawan modern dan
terkemuka pada masanya namun tetap mengakui
bahwa kerja keras diatas segala-galanya fikiran
hanyalah 1%.
Sungguh pada tahun 2016 yang lalu saya
terkagum pada seorang anak laki-laki yang berumur
10 tahun namun telah menghafal 30 Jus Al qur-an,
bukan hanya itu anak laki laki tersebut mampu
menyambungkan ayat darimanapun dimulai meskipun
diacak, kemudian dia bisa menterjemahkannya
bahkan bisa ia jelaskan tentang asbabun nuzulnya
(sebab turunnya ayat alqur-an) tersebut.
Mungkin hal tersebut diatas sudah banyak
anak seusianya yang bisa melakukan hal itu, namun
saya tidak melihat dari banyak tidaknya yang telah

91
Menjadi Seorang Sukses Sejati

menghafal Alqur - an akan tetapi saya hanya yakin dan


sangat percaya bahwa anak tersebut telah bekerja
keras, meskipun masih usia yang sangat dini namun
telah menghasilkan hal yang luar biasa,
Setelah saya menyaksikan tayangan tersebut
beberapa kali saya lalu intropeksi diri, dan ternyata
saya belum bekerja keras untuk mencapai tujuan saya,
kemudian dari tayangan tersebut saya menyadari
bahwa apa yang saya miliki saat ini tidak ada apa-
apanya dibandingkan anak tersebut.

4. Berani Mengambil Resiko


Satu kesalahan yang dilakukan berarti telah
mengalami satu langkah maju, jangan sekali-kali malu
berbuat jika hal itu adalah kebaikan, lukisan samudera
yang berombak lebih saya sukai daripada lukisan
sawah yang adem ayam, persiapkanlah dirimu untuk
dikritik, berlarilah dan jangan pernah berhenti, “Saya
bukannya pintar, boleh dikatakan hanya bertahan
lebih lama menghadapi masalah.” itulah ungkapan
orang yang telah mencapai kesuksesan dan diakui
oleh dunia. Keberanian mereka mengambil resiko

92
Menjadi Seorang Sukses Sejati

telah menghadirkan hasil yang fantastik bahkan


hebatnya lagi adalah hasil dari kesuksesan mereka
masih kita nikmati sampai sekarang.
Ungkapan orang-orang hebat tersebut diatas
adalah gambaran kegigihan yang tidak takut
mengambil resiko demi mencapai sebuah tujuan.
“Jika ada orang yang terlalu memikirkan akibat
dari sesuatu maka sampai bilapun orang itu tidak akan
menjadi pemberani”.
Ali Bin Abi Thalib.
5. Pantang menyerah
Mark Zuckerberg adalah salah satu contoh
pemuda yang tidak menyerah begitu saja, meskipun
pada saat mencoba membuat buku direktori di
kampusnya dia mendapatkan masalah bahkan
sempat dikabarkan untuk dilaporkan pada pihak yang
berwajib, namun karna Mark memiliki karakter
pantang untuk menyerah malah justru dia semakin giat
mencari berbagai cara agar akun bernama facebook
itu bisa ia ciptakan.
Kegagalan adalah bagian dari langkah menuju
kesuksesan, kegagalan adalah bagian dari pintu untuk

93
Menjadi Seorang Sukses Sejati

menuju pintu selanjutnya yakni, pintu kesuksesan,


kegagalan adalah pembelajaran agar kita tidak
mengulangi perbuatan yang sama ,kegagalan justru
seharusnya membuat mental pantang menyerah itu
semakin kuat bekerja .Sebenarnya ketika diri kita ini
mengalami masalah maka otak akan menyiapkan
beberapa opsi (pilihan) semakin kita sangat
mendalami apa yang menjadi masalah kita maka otak
juga semakin kuat memberikan pilihan.
Salah satu contoh ketika ada orang yang dalam
kondisi ketakutan dan dikejar maka biasanya tembok
yang agak tinggi pun bisa dia lompati yang menurut
pandangan mata normal kita tidak mungkin ia lakukan,
akan tetapi otak tertekan memberikan opsi maka
terjadilah sebuah kekuatan yang luar biasa, sama
halnya ketika kita menetapkan suatu tujuan, ketika
kita menetapkan tujuan kita secara mendalam, otak
kita senantiasa membuka jalan agar apa yang dicita-
citakan bisa tercapai.
Namun perlu diketahui!! bahwa dalam kondisi
tertentu otak kita memberikan opsi agar kita
menyerah, biasanya jika tujuan-tujuan yang kita

94
Menjadi Seorang Sukses Sejati

tetapkan adalah tujuan yang mulia maka setan pun


tidak segan untuk mencari celah agar otak kita juga
menyiapkan opsi negative yang pasti tujuannya adalah
agar kita berhenti memperjuangkan tujuan kita.
Menurut Hasan Basri “masih belum sempurna
agama seseorang sebelum akalnya sempurna, dan
tidaklah sekali-kali Allah membekali seseorang dengan
akal, melainkan suatu hari akalnya akan
menyelamatkannya.“

Menyerah berarti telah membatasi diri dari kemampuan yang


kita miliki

Muh. Ibrahim Bakri

6. Bekerja Dengan Keasyikan


Saya kutip ulang kembali salah satu
kesimpulan penelitian Dr. Howard E.Gardner yang
menerangkan bahwa sukses adalah keberhasilan
seseorang dalam menemukan potensi keunggulan
dirinya untuk bisa menjadi yang terbaik di bidangnya
sehingga berguna bagi diri sendiri dan orang lain, hasil
pengamatan Gardner yang menemukan banyak orang
yang dikatakan sukses secara financial, namun

95
Menjadi Seorang Sukses Sejati

hidupnya tidak bahagia, ternyata hal ini disebabkan


karena orang tersebut memilih pekerjaan/profesi yang
tidak sesuai dengan keinginan hati dan potensi
terpendam yang dimilikinya.
Sementara ilmuwan lainnya seperti Habibie
mengungkapkan bahwa “Saat kuliah, saya tidak mau
kalah dengan siapa saja di bidang yang saya dalami.
Saya bertekad harus menguasai ilmu itu sampai detail,
serta langsung menuntuaskan setiap pekerjaan, itu
karena Habibie cinta pada pekerjaannya, sementara
Thomas Alva Edison mengatakan “Saya tidak pernah
bekerja Sehari pun, dalam hidup saya, semuanya
adalah keasikan.“
Keasyikan dalam bekerja merupakan factor
terpenting dalam mencapai tujuan, karena bagaimana
mungkin kita bisa bekerja dengan baik kalau tidak
dalam kondisi damai dan tenteram bagaimana
mungkin tindakan yang kita lakukan maksimal
sementara fikiran kita tidak fokus dan tak bergairah
melakukan pekerjaan tersebut. Oleh karena itu
tanamkanlah cinta anda kepada pekerjaan yang anda

96
Menjadi Seorang Sukses Sejati

lakukan insya Allah anda akan mendapatkan hasil


maksimal.

Kesuksesan adalah apa


yang bisa kita lakukan
secara berulang – ulang
Aristoteles

Tidak ada orang lain yang


akan menjadikan dirimu
sukses kecuali anda
menerima warisan, karena
itu berusahalah sendiri
semaksimal mungkin
Muh. Ibrahim Bakri

97
Menjadi Seorang Sukses Sejati

BAB 3
LANGKAH–LANGKAH
2
MENUJU SUKSES
“Niat baik, Keinginan dan kerja keras tanpa perencanaan
yang baik adalah sia-sia”
Muh. Ibrahim Bakri

Sebagian diantara kita dari awal sejak sebelum


menjadi sukses sudah merancang bahwa ketika suatu
saat setelah mereka sukses maka mereka akan
membantu keluarganya, orang miskin maupun orang
lain yang butuh pertolongan dan hal ini patut kita
aminkan sebab semua itu merupakan suatu niat yang
baik. Mereka berharap suatu saat bisa memiliki mobil
mewah, jabatan dan kedudukan yang tinggi yang pada
akhirnya kondisi seperti itu mereka akan dihormati
oleh orang lain dan itu semua mereka lakukan demi
tercapainya keinginan mereka, yaitu sukses.

98
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Lalu dengan niat dan keinginan itu mereka


bekerja keras sekuat tenaga bahkan pada kondisi ini
banyak yang kadang gelap mata sehingga
menghalalkan berbagai cara agar tujuannya tercapai,
mereka yang menghalalkan berbagai cara berprinsip
“berteman setan pun jadi yang penting menang”. Akan
tetapi, baik niat yang baik maupun niat buruk jika tidak
dilakukan dengan cara-cara yang benar pada akhirnya
akan mengalami kegagalan juga. Pertanyaannya
mengapa mereka gagal? Jawabannya sangat
sederhana, yakni tidak matang dari sisi perencanaan.
Tidak matang dari sisi perencanaan lalu
melakukan aksi berarti perbuatan tersebut bisa
dikatakan sebagai perbuatan nekad. Nekad berarti
melakukan sesuatu tanpa perhitungan yang matang
dan titel tepat bagi mereka yang seperti ini adalah
orang yang ceroboh.
Banyak kegagalan terjadi hanya karena korelasi
antara apa yang diinginkan/dicita-citakan tidak sesuai
dengan potensi dan kapasitas yang dimiliki, jika hal ini
terjadi berarti perencanaan kita belum matang,
sehingga sebaik apapun strategi kita dan sekeras apa

99
Menjadi Seorang Sukses Sejati

pun kerja keras yang dilakukan, tanpa perencanaan


yang baik maka kerja-kerja kita masih berpeluang
besar berakhir sia-sia.
Oleh karena itu perencanaan yang didalamnya
terdapat langkah-langkah jitu adalah sangat
diperlukan agar apa yang kita niatkan, apa yang kita
inginkan berakhir dengan sebuah kesuksesan. Untuk
itulah berikut ini penulis sajikan langkah-langkah yang
bisa menjadi rujukan dalam menuju kesuksesan anda.
A. Bangunlah Mimpi Anda
Membangun mimpi atau menetapkan suatu
tujuan adalah bagian paling mendasar yang harus
anda lakukan, karena hal inilah yang menjadi alasan
pembenaran mengenai langkah-langkah yang akan
anda lakukan selanjutnya, mimpi anda sebagai
motivator, jadikanlah mimpi anda sebagai idola
sehingga anda tidak mudah berpaling ataupun cuek
begitu saja, anda harus bekerja, bekerja dan bekerja
demi mimpi yang telah anda bangun, namun anda
harus faham dengan benar apakah yang dimaksud
dengan mimpi tersebut, jangan sampai anda cuma
berkhayal.

100
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Menurut buku yang ditulis Mohammad Noer


dengan judul Software pembelajaran, menjelaskan
bahwa ada tiga bentuk mimpi, Pertama, ketika kita
bermimpi dimalam hari. Ketika lelap tertidur kita
bermimpi kemudian kita terbangun dari tidur
membuka mata dan menggerakkan tubuh dari kiri ke
kanan, seiring dengan terbangunnya fisik yang kita
miliki mimpi pun hilang begitu saja namun terkadang
kita masih mengingatnya dan bisa menceritakan
beberapa bagian bahkan secara keseluruhan dari
mimpi itu. Inilah yang disebut sebagai bunga tidur.
Kedua, kita memimpikan kebahagiaan hidup,
kesenangan, keistimewaan, kewibawaan, kemulian
dan kejayaan, punya rumah mewah, mobil mewah
serta fasilitas lainnya yang serba wah, tetapi kita hanya
sebatas memimpikannya tidak mau tergerak
melakukan proses untuk mencapai mimpi itu. Inilah
bentuk mimpi yang dikenal dengan khayalan. Ketiga,
kita bermimpi seperti bentuk mimpi yang kedua lalu
setelah itu kita tergerak dan berusaha sekeras
mungkin untuk mewujudkannya, inilah yang disebut
cita-cita yang mulia.

101
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Dengan keberadaan mimpi atau cita-cita mulia


yang kita miliki maka hidup ini akan semakin
bergairah, adanya harapan keberhasilan dimasa yang
akan datang dengan penuh keyakinan yang dibarengi
kerja keras akan membuat otak anda bekerja keras
untuk mewujudkan apa yang anda mimpikan. Kita
harus menjadikan mimpi menjadi patokan utama
dalam kehidupan kita sebelum berhasil karena jika
tidak menjadi patokan utama maka kesuksesan atau
mimpi yang hendak dicapai akan terganggu dengan
aktivitas lain yang bisa saja menjadi penghambat
terwujudnya cita-cita mulia yang anda mimpikan,
jangan pernah cita-cita mulia kita terembel-embeli
dengan hal lain yang tidak begitu berarti. Apa yang
anda cita-citakan adalah hak anda untuk
mencapainya, jangan biarkan keadaaan dan kondisi
tertentu merampas cita-cita mulia anda, perkuat
mental untuk menghadapi segala kondisi karena kita
ini adalah makhluk terbaik ciptaan Allah SWT.
Menurut Solihin dalam buku yang ditulis oleh
Muhammad Noer dengan judul Sofware Pembelajaran

102
Menjadi Seorang Sukses Sejati

membagi empat kriteria ciri orang yang sangat


berpotensi mencapai impiannya.
1) Cita-cita adalah ciri kemuliaan. Orang mulia adalah
orang yang memiliki cita cita sebab cita-cita akan
membentuk kepribadian yang kokoh. Orang yang
memiliki cita-cita tidak gentar menghadapai
masalah dan tidak jera menghadapi kegagalan
sebaliknya bagi yang tidak punya cita-cita
cenderung menjadi pengecut, penakut dan
pecundang.
2) Cita-cita besar ibarat dynamo. Cita-cita besar akan
menggerakkan arus positif dan mengendalikan arus
negative yang mengontrol tubuh kita. Cita-cita besar
ibarat bahan bakar yang menyulut semangat kita.
3) Cita-cita besar adalah pintu, pintu kebahagiaan,
pintu kesuksesan dan pintu kesempurnaan Cita-cita
besar adalah pintu gerbang untuk menikmati
keindahan alam yang memesona tiada tara.
4) Cita-cita besar adalah obat; obat penghilang
kelemahan, obat penghapus kemalasan dan obat
penyembuh kesedihan. Dengan cita-cita besar

103
Menjadi Seorang Sukses Sejati

itulah segala kehinaan, kerendahan, dan


keterpurukan bisa disembuhkan.
Begitu mulia dan hebatnya orang yang bercita-
cita mulia, suatu kehormatan sudah bisa kita raih
hanya dengan membuat mimpi saja, mimpi bukan
khayalan ataupun bunga tidur, suatu reputasi yang
diperoleh tanpa membayar, hal ini sejalan dengan
fitrahnya manusia bahwa manusia ketika sudah
berniat baik maka dicatat oleh malaikat sebagai suatu
amalan baik.
Oleh karena itu bermimpilah karena impian hari
ini adalah kenyataan hari esok, dan kenyataan hari ini
adalah buah impian kita dari kemarin.
(Syekh Syahid Hasan Al Banna).
Baginda Nabi Muhammad SAW pernah
bersabda; “hari ini harus lebih baik dari hari kemarin,
dan hari esok harus lebih baik dari hari ini“ Hadist ini
bermakna bahwa kita harus selalu memperbaiki
kualitas kehidupan kita. Untuk memperbaiki kualitas
kehidupan setiap saat atau setiap hari, kita harus
selalu mendekati apa yang menjadi cita-cita besar atau
mimpi yang telah kita tanamkan, sebab mimpi kita

104
Menjadi Seorang Sukses Sejati

adalah mimpi menuju kepada hal yang lebih baik,


menjadikan diri kita lebih berkualitas dari sebelumnya
sehingga kita sesuai dengan hadist tersebut diatas
bahwa kita terus menerus harus lebih baik dari
sebelumnya.
Membangun mimpi adalah bagian yang sangat
penting karena hal inilah dasar/pondasi perjalanan
anda, hal ini pula menjadi motivasi dan sekaligus
menjadi alasan kuat tentang apa yang anda lakukan.
Saat ini pun anda bisa membangun mimpi anda
karena anda tidak akan membayar tidak ada juga yang
akan menegur, dan hebatnya lagi anda bisa
melakukannya kapan saja dan dimana saja, pokoknya
membangun mimpi itu adalah area bebas (free area)
maka bangunlah mimpi anda sekarang juga!!!

Ingat tiga hal pertama, waktu yang tak akan pernah terulang,
kedua kesempatan tidak akan terulang ketiga, waktu anda
semakin berkurang

Muh. Ibrahim Bakri

105
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Bangunlah mimpimu segera


mungkin, buktikan bahwa
anda bukanlah orang yang
berharap keajaiban dan
bukan pula sebagai orang
yang berharap kesuksesan
dengan rasa cemas.
Memulai hari ini satu langkah
adalah sangat lebih baik
daripada tidak melakukan
sesuatu sama sekali
Muh. Ibrahim Bakri

106
Menjadi Seorang Sukses Sejati

B. Tuliskan Impian Anda Diatas Kertas


Setelah anda membangun mimpi atau telah
menetapkan tujuan maka langkah selanjutnya adalah
menuliskannya dengan baik diatas kertas. Menurut
sebuah riwayat bahwa setelah Allah SWT.
Bersemayam diatas Arsy, yang pertama DIA ciptakan
adalah pena guna menulis hal-hal yang terkait dengan
jagad ini sampai kiamat.
Kita tahu bahwa Allah SWT saja yang Al Aziz
menguasai segalanya masih menulis tapi bukan
berarti Allah menulis lalu dianggap sebagai sebuah
kelemahan tapi Allah SWT. Menyuruh malaikatnya
menulis untuk membuat ketetapan pada makhluknya
dimasa yang akan datang, apalagi kita sebagai
makhluk ciptaan yang terbatas kemampuannya maka
menulis itu sangatlah penting selain untuk
menetapkan sebuah tujuan tapi dengan menuliskan
apa yang kita lakukan menjadi lebih berkesan, bisa
diulang atau dilihat kembali.
Dengan menuliskan mimpi atau tujuan diatas
kertas akan berkesan pada otak, hal itu juga telah
membuktikan bahwa anda serius ingin berhasil

107
Menjadi Seorang Sukses Sejati

mencapai tujuan anda sehingga otak pun akan


berusaha untuk mewujudkan apa yang telah anda
tuliskan. Saking pentingnya tulisan ini sehingga dalam
hukum pidana dan perdata surat adalah salah satu
alat bukti dalam pengungkapan kebenaran sebuah
kasus dan ternyata ijazah kita yang ada dirumah yang
kita perjuangkan selama bertahun-tahun merupakan
sebuah tulisan, ternyata tulisan itu penting, maka dari
itu tuliskanlah impianmu diatas kertas dengan rapi dan
mendetail supaya mudah anda fahami karena dengan
pemahaman yang baik maka akan mudah juga dalam
proses pencapaiannya.
Salah seorang guru teladan dari Massachusetts
Negara bagian Amerika Serikat berkata “saya
mengajarkan kepada murid-murid saya bahwa
langkah pertama untuk meraih kesuksesan adalah
dengan menuliskannya terlebih dahulu diatas kertas.“
Buku yang ada ditangan anda tidak bakal
menjadi sebuah buku seandainya tidak dituliskan
kerangkanya sebelum ditulis dan disusun menjadi
sebuah buku, oleh karena ada kerangkanya sehingga
menyusunnya pun tidak begitu kesulitan hanya dengan

108
Menjadi Seorang Sukses Sejati

mencari berbagai referensi, analisa penulis tentang


apa yang ditulisnya dan memperbaiki redaksinya
sehingga tulisannya semakin lengkap sesuai dengan
judulnya, sama halnya dengan meraih sebuah impian
atau cita-cita, menyusunnya diatas kertas adalah
sangat penting karena anda lebih mudah mengontrol
sejauh mana impian atau cita-cita anda berada,
apakah sudah ada kemajuan signifikan, stagnan atau
malah mengalami kemunduran.
Orang yang pergi berperang sudah pasti harus
mengetahui kondisi daerah dimana mereka akan
berperang sebab jika hal itu tidak ia ketahui sedikit pun
maka kemungkinan besarnya adalah mengalami
kekalahan dalam perang tersebut, bagi mereka yang
akan berperang harus memiliki strategi berdasarkan
kondisi yang ada, harus membaca seperti apa
kekuatan lawan, berapa banyak orang dan alat apa
saja yang digunakannya semua itu perlu hitungan
untuk menghindari perbuatan konyol dan sia-sia,
karena untuk apa berperang jika kita sudah
mengetahui bahwa kita akan kalah, disinilah
pentingnya menulis dan merumuskan apa saja yang

109
Menjadi Seorang Sukses Sejati

diperlukan dalam mencapai apa yang telah kita


impikan .
Berikut sebuah kisah yang terdapat dalam buku
Road to Success yang saya sadur dari buku
Muhammad Noer berjudul Software Pembelajaran,
mungkin ada yang pernah membaca atau masih
mengingat tentang seorang murid yang diberi nilai F
oleh gurunya? Berikut kisahnya:
Di dalam sebuah kelas pada sekolah tingkat
menengah, seorang guru memberikan tugas pada
siswanya. Tugas tersebut adalah menuliskan cita-cita
yang akan mereka raih di masa yang akan datang serta
rencana yang akan mereka kerjakan ketika dewasa
nanti. Dalam kelas tersebut ada seorang siswa berasal
dari keluarga yang sangat miskin. Ayahnya bekerja
sebagai seorang pelatih kuda. Memang di dekat
sekolah tersebut terdapat areal peternakan yang
memiliki rumah kuda dengan luas 4.000 kaki persegi.
Malam harinya, sang anak mulai memikirkan
rencana dan cita-cita yang akan dikerjakan saat
dewasa kelak. Akhirnya, ia mulai bermimpi memiliki
sebuah peternakan kuda sebesar peternakan kuda

110
Menjadi Seorang Sukses Sejati

tempat ayahnya bekerja. Malam itu, ia menuliskan


impiannya tersebut diatas kertas sebanyak tujuh
halaman. Ia menuliskannya secara mendetail. Ketika
menuliskan dunia mimpinya, ia benar-benar
menghayatinya, ia bagaikan berada dalam dunia
mimpinya. Bahkan ia menggambarkan sebuah peta
yang melukiskan peternakan kuda seluas 200 hektar
lengkap dengan petunjuk letak masing-masing
gedung, kandang, dan jalan yang ada di peternakan
tersebut. Tidak hanya itu, perhatian anak tersebut juga
sangat mendetail. Dalam melukiskan impiannya, ia
menggambarkan lantai sebuah rumah seluas 4.000
kaki persegi yang akan dibangun di area peternakan
seluas 200 hektar tersebut.
Sampai larut malam, ia tetap asyik
mengerjakan tugas dari gurunya, ia mengerjakannya
dengan sepeenuh hati dan jiwa. Keesokan harinya, ia
menyerahkan tugas tersebut kepada gurunya.
Beberapa hari kemudian, ia menerima hasil kerjanya
kembali. Di halaman pertama karyanya terdapat
sebuah huruf F merah besar yang berarti gagal

111
Menjadi Seorang Sukses Sejati

(Failure) dengan sebuah catatatan yang berbunyi


“temui saya setelah pelajaran usai.“
Ini merupakan pukulan telak bagi siswa miskin
itu, dan setelah pelajaran usai ia pergi menemui
gurunya dan bertanya “mengapa saya mendapat nilai
F bu, guru?” gurunya menjawab “ini adalah impian
yang tidak mungkin bagi seorang laki-laki miskin
seperti kamu.“ Kamu tidak memiliki uang dan
sumberdaya apa apa “kamu berasal dari latar
belakang keluarga yang sangat miskin. Memiliki
peternakan kuda membutuhkan banyak uang tidak
ada peluang bagi kamu menjadikannya kenyataan.“
Kemudian guru tersebut menambahkan bahwa dia
akan menambahkan nilai tambah jika mau
memperbaiki impiannya supaya lebih realistis.
Anak laki-laki itu pulang sambil menangis dan
menceritakan kejadian tersebut kepada ayahnya.
Lantas ia bertanya kepada ayahnya “ayah apa yang
seharusnya saya lakukan? Ayahnya menjawab dengan
bijak, Anakku itu adalah hidupmu. Kamulah yang harus
menyusun fikiranmu sendiri. Namun demikian, kamu
harus berfikir keras tentang impianmu ini jika ia

112
Menjadi Seorang Sukses Sejati

memang merupakan sebuah keputusan yang amat


penting bagimu “Lalu anak laki-laki itu berfikir keras
tentang segala sesuatu mengenai impiannya. Akhirnya
ia berani membuat keputusan penting yang sebagian
besar orang tidak bisa melakukannya.
Minggu berikutnya. Anak laki-laki itu
menyerahkan kertas yang sama kepada gurunyanya. Ia
tidak mengubahnya sedikitpun. Di halaman depan
kertas tugasnya ia menulis “bu, guru saya
memutuskan untuk tetap setia pada impian saya. Dan
bu, guru bisa saja memberiku nilai F.“
Beberapa tahun berlalu, ada seorang guru
sekolah yang mengajak semua siswanya untuk
melakukan sebuah karya wisata, berkemah di sebuah
peternakan selama satu minggu. Peternakan tersebut
seluas 200 hektar dan dilengkapi bangunan tempat
tinggal yang sangat indah. Ketika guru dan para siswa
tersebut akan meninggalkan peternakan, manajer
peternakan memanggilnya dan berkata “bu, pemilik
peternakan ingin bertemu dengan anda dan siswa
anda “Kemudian pemilik peternakan keluar menemui
sang guru dan siswa-siswanya. Setelah memberikan

113
Menjadi Seorang Sukses Sejati

jamuan, pemilik peternakan bertanya kepada guru


tersebut,” Apakah bu, gur mengenal saya?” sang guru
sama sekali tidak mengenalinya. Kemudia ia berkata
“Bu, Guru, saya adalah anak laki-laki yang telah anda
beri nilai F KARENA IMPIANNYA TIDAK REALISTIS. Anda
dulu tetap memberikan nilai F kepada saya dan saya
pun tetap berpegang teguh mempertahankan impian
saya. Dan, ini semua adalah peternakan saya, hasil
dari impian saya dulu.”
Kisah ini memberikan pelajaran bagi kita
bahwa memang penting bahwa ketika hendak
menggapai mimpi-mimpi seharusnya kita tuliskan
diatas kertas, tapi tidak hanya sampai disitu yang
terpenting lagi adalah menghayati atau menjiwai apa
yang kita tulis, apa yang kita tulis adalah yang terpatri
kuat dalam hati bukan karena embel-embel lain, akan
tetapi karena keyakinan kuat akan keberhasilan, jika
kita telah memilih apa yang akan kita raih dimasa yang
akan datang, menulis diatas kertas bukan hanya
menggoreskan tinta diatas kertas putih, tetapi yang
terpenting adalah konsisten pada apa yang telah kita
tulis.

114
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Dengan menuliskan mimpi diatas kertas berarti


kita sudah melangkah empat kali lebih maju daripada
kita hanya menyimpannya di dalam otak saja,
kemajuan yang saya maksud tersebut adalah,
Pertama, apa yang anda mimpikan akan lebih
berkesan di otak anda, Kedua, dengan menuliskannya
diatas kertas maka anda bisa melihatnya secara
mendetail dan lebih mudah mengoreksi hasil fikiran
anda, Ketiga, bisa anda lihat kembali jika anda
melupakan sebgian yang telah anda tulis, akan
berbeda jika hanya disimpan didalam otak saja,
Keempat akan menjadi motivasi jika sekali-kali anda
membacanya kembali.
Akan tetapi, ada juga sebagian pihak yang
seperti malu-malu menuliskan cita-citanya, entah malu
karena hasil fikirannya bisa saja dilihat dan dibaca oleh
orang lain atau mungkin pula malu terhadap diri
sendiri dan tak yakin bisa meraihnya. Jika anda masih
dalam kondisi seperti itu, mulailah saat ini membuang
jauh-jauh fikiran seperti itu dari kehidupan anda.
Ingat!! Sang praklamator revolusioner kita Bung Karno
pernah mengatakan “Jika ada orang yang masih malu

115
Menjadi Seorang Sukses Sejati

melakukan kebaikan maka jaminan untuk orang itu


adalah tak ada kemajuan sedikit pun untuk dirinya.“
Setelah visi ditetapkan, hal selanjutnya yang
harus anda dilakukan adalah menetapkan misi. Misi
merupakan alat yang digunakan untuk mencapa
tujuan (Visi) dan diantara alat yang harus kita gunakan
untuk mencapai tujuan.

116
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Sebuah tulisan yang


disertai langkah pasti
adalah sebuah pembuktian
bahwa si penulis tersebut
bukanlah penghayal. Salah
satu perbedaan antara
penghayalan dan pemimpi
adalah dari langkah -
langkah yang ia lakukan,
penghayal berharap cemas
pemimpi berharap dengan
kepastian.
Muh. Ibrahim Bakri

117
Menjadi Seorang Sukses Sejati

C. Bangun Kepercayaan Diri


Setelah anda membangun mimpi atau
menetapkan tujuan yang dituliskan diatas kertas
dengan baik, langkah selanjutnya yang harus anda
lakukan adalah bangun kepercayaan diri anda.
Membangun kepercayaan diri merupakan
syarat mutlak yang harus dimiliki untuk menggapai
kesuksesan yang telah anda bangun dan anda catat
diatas kertas, karena percaya akan diri sendiri akan
keberhasilan yang akan kita capai akan memacu alam
bawa sadar anda untuk mengimplementasikan apa
yang anda impikan. Inilah yang selalu dikatakan
“berfikir positif“ atau sebutan lainnya “berprasangka
baik“ Berfikir positif atau berprasangka baik harus
selalu anda tanamkan untuk menciptakan energi-
energi positif untuk membantu meningkatkan motivasi
dalam diri. Anda harus berfikir bahwa saya akan
menjadi orang sukses sesuai apa yang telah saya
tuliskan, tak perduli dengan celoteh miring orang lain
yang jelas anda percaya 100% bahwa anda akan
menjadi orang yang berhasil dengan cara anda sendiri.

118
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Di dalam diri manusia terdapat dua tuan, yakni


tuan menang dan tuan kalah tinggal tuan mana yang
anda inginkan menguasai diri anda, jika anda selalu
mengatakan dengan serius bahwa saya bisa berhasil
maka tuan menang akan terus berusaha untuk
memperlihatkan kepada anda bahwa anda memang
pemenang dan jika anda selalu ragu-ragu bahkan
selalu berpikir bahwa anda tidak akan bisa berhasil
maka tuan kalah juga tidak kalah hebatnya dengan
tuan menang untuk selalu bekerja untuk
memperlihatkan kepada anda bahwa anda memang
harus kalah, anda harus fahami dan menyadari
dengan benar bahwa otak anda bekerja terus menerus
dan merekam segala sesuatunya, jika anda selalu
berpikir positif dan berprasangka baik maka itulah
yang tersimpan di dalam otak anda dan anda pula
tidak sadari bahwa dari sinilah awal mula munculnya
karakter keseharian anda dan begitu pun sebaliknya
jika pikiran anda selalu diliputi pikiran negatif,
berprasangka buruk terhadap diri sendiri, maka itu
pulalah yang akan tertanam dalam pikiran anda dan
anda selalu bersikap pengecut dan menyalahkan

119
Menjadi Seorang Sukses Sejati

keadaan, padahal kita tak pantas menyalahkan


keadaan.
Keadaan yang ada adalah pemberian Tuhan
makanya kitalah yang diharapkan beradaptasi
mengalahkan segala keadaan dengan segala alat yang
diberikan kepada kita yakni badan yang bisa bergerak,
akal dan pikiran serta hati di jiwa yang selalu menyertai
kita dalam menjalani hari hari yang kita lewati,
makhluk yang bernama manusia kompleks, lalu
pantaskah menyalahkan keadaan? sekali kali lagi
tidak pantas .kita hanya perlu terpaan agar segala
potensi yang ada dalam diri kita bangkit menuju
kesuksesan yang telah kita bangun dalam mimpi
dengan beralaskan kepercayaan diri yang tinggi.
Menurut David J. Schwartz ada 5 cara untuk
membangun kepercayaan diri.
1) Selalu Duduk Terdepan
Selalu tampil di bagian terdepan akan
menghadirkan suasana baru untuk anda, selain itu
anda juga memiliki peluang lebih besar berkenalan
dengan orang-orang besar yang ada dalam sebuah
kegiatan yang berlangsung tersebut. Duduk di bagian

120
Menjadi Seorang Sukses Sejati

terdepan akan mendekatkan aura orang orang yang


telah sukses kepada anda karena umumnya orang-
orang yang duduk di depan setidaknya adalah orang-
orang yang telah sukses dan percaya diri. Duduk di
bagian terdepan setidaknya membiasakan mental
anda berhadapan dengan orang-orang hebat.
Seorang pembimbing mahasiswa di sebuah
institusi budidaya terbesar di sebuah provinsi di
Indonesia pernah mengatakan kepada saya saat
sedang melakukan kegiatan Praktek Kerja Lapang
(PKL) “kamu semua disuruh memberi pakan kepada
udang di tambak agar kamu punya kontak langsung
dengan udang tersebut, agar kamu bisa mengenali
lebih dalam tentang bagaimana budidaya udang yang
sesungguhnya.”
2) Biasakanlah Mengadakan Kontak Mata
Biasakanlah mengadakan kontak mata.
Pandangan mata merupakan perwakilan gejolak
dalam dada, pepatah mengatakan bahwa “dari
pandangan mata turun ke hati”. Ketika kita selalu
menghindari pandangan mata lawan bicara berarti
rasa percaya diri kita sangatlah rendah. Hal ini

121
Menjadi Seorang Sukses Sejati

disebabkan oleh kondisi psikologis anda yang selalu


khawatir, merasa bersalah, minder dan selalu merasa
rendah diri, jika hal ini anda alami maka tataplah
setiap lawan bicara anda dengan penuh simpati bukan
tatapan melotot bukan juga tatapan yang sifatnya
merayu jika lawan bicara anda adalah seorang
perempuan atau sebaliknya.
3) Berjalanlah 25% lebih cepat
Langkah kaki anda menggambarkan kondisi
anda, jika cara jalan anda ibarat cara jalan sang
pengantin, jalan anda lesuh, tunduk tak bergairah, hal
itu menggambarkan bahwa anda sedang punya
masalah, jika anda dalam keadaan seperti ini terus, itu
menunjukkan bahwa keberadaan anda kemungkinan
besar tidak memiliki arah yang jelas kemana arah yang
akan dituju. Jika mulai saat ini anda berjalan 25% lebih
cepat berarti anda telah menciptakan 25% kemajuan
buat diri anda dan setidaknya anda harus tetap
konsisten pada pendirian ini dan jangan pernah
mundur ke belakang agar anda lebih cepat 25%
sampai kepada tujuan anda.

122
Menjadi Seorang Sukses Sejati

4) Berbicaralah Terus Terang


Nabi Muhammad SAW bersabda: Katakanlah
yang hak meskipun itu pahit.
Bicara terus terang meskipun terkadang pahit
dan tak enak bagi telinga orang lain adalah lebih baik
daripada berbohong, jika anda bicara terus terang
maka anda hanya merasakan kesulitan tidak begitu
lama, mungkin kesulitan anda adalah ketika mau
mengatakan yang sebenarnya tapi bisa saja menyakiti
perasaan lawan bicara, tapi hanya sampai disitu
setelah anda menjelaskannya dengan baik maka anda
akan terlepas dari beban apa isi dari pembicaraan
anda, sebaliknya jika anda berbohong berarti anda
harus menutupi kebohongan anda selanjutnya
memang anda aman-aman saja jika kebohongan tidak
terbongkar, tetapi tiga beban melekat pada diri anda,
Pertama, anda harus selalu berusaha untuk menutupi
keohongan anda dan cara yang anda lakukan adalah
cara berbohong juga sehingga kebohongan anda
terakumulasi, kedua, ketersiksaan bathin anda akan
selalu hadir menyertai diri anda, selalau was-was
apakah kebohongan saya terbongkar atau tidak ya?

123
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Banyak pertanyaan-pertanyaan membanyangi anda


sehingga mengakibatkan kepercayaan diri anda
bermasalah apalagi jika kebohongan anda terbongkar
maka rusaklah nama baik anda. Ketiga, anda akan
terbebani dengan dosa jika selalu berbohong dan jika
terus saja berbohong maka dosa anda juga akan
terakumulasi.
5) Tersenyumlah Lebar
“Senyum itu ibadah “
Tersenyum bukan semata-mata untuk
kepentingan orang lain tapi juga untuk kepentingan
diri sendiri, karena itu tersenyumlah.
Memberikan senyum kepada orang lain
menunjukkan rasa keceriaan dan kedamaian kepada
orang lain, senyum mudah dilakukan karena tidak
meminta bayaran namun justru bisa pula
menyelamatkan anda ,senyuman anda akan
memberikan efek positif bagi diri anda sendiri maupun
bagi orang lain, akan berbeda jika anda bersikap datar
bahkan bersikap takabur dan sombong, ketahuilah
bahwa apa yang kita lakukan kepada orang lain
kemungkinan besar juga itulah perilaku yang akan

124
Menjadi Seorang Sukses Sejati

ditunjukkan orang lain kepada kita “semakin keras


aksi makin keras juga reaksi “itu (Hukum aksi Reaksi
Isaac Newton).
Cara anda bersikap kepada orang lain disekitar
anda seperti itulah juga cara atau sikapnya kepada
anda, semua itu ada dalam genggaman anda karena
itu mulai dari sekarang jika seandainya anda bukan
orang yang suka tersenyum sedikit pun maka
tersenyumlah kepada orang lain mulai sekarang, jika
anda orang sudah suka tersenyum, pertahankanlah
itu, karena hal itu sudah menjadi suatu modal yang
baik bagi diri anda.
Membangun kepercayaan diri bukan berarti
bahwa ketika kita percaya diri dan mampu
membangun diri beranggapanlah bahwa kita inilah
yang terbaik yang pada akhirnya merendahkan orang
lain, membangun kepercayaan diri bertujuan agar
potensi-potensi positif dalam diri mampu
mengarahkan pada impian atau kesuksesan yang
telah anda tetapkan, membangun kepercayaan diri
secara positif adalah untuk mengalahkan tumbuhnya
pengaruh pengaruh negatif alias sifat yang selalu

125
Menjadi Seorang Sukses Sejati

mengalah dan putus asa hadir menyertai kehidupan


anda dalam menuju kesuksesan yang telah anda
rencanakan. Membangun kepercayaan diri tidak hanya
sekedar harus tampil pede, boleh saja anda tampil
pede tapi penampilan anda tidak hanya sampai disitu,
kepedean anda isinya harus lebih berkualitas karena
jika anda mau tampil hanya dengan modal kemauan
dan kepedean yang over maka bisa saja anda
dikatakan sebagi orang yang nekad.

126
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Salah satu musibah


dalam diri anda adalah
ketika anda tidak
percaya terhadap diri
sendiri.
Bagaimanakah cara kita
meyakinkan orang lain
sedangkan kita sendiri
ragu dari hasil tindakan
diri sendiri.
Muh. Ibrahim Bakri

127
Menjadi Seorang Sukses Sejati

D. Satukan Berbagai Kekuatan


Masih ingat dengan kalimat pepatah yang satu
ini? Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh. Persatuan
adalah hal yang banyak diteriakkan manusia di muka
bumi ini, karena persatuan selalu membawa
kemenangan, tetapi disini kita tidak berbicara tentang
bagaimana menyatukan berbagai manusia tetapi
bagaimana menyatukan kekuatan yang dimiliki
manusia secara individu agar bisa memberikan hal-hal
yang positif bagi dirinya dan pada akhirnya bisa
berdampak luas terhadap orang lain.
Manusia yang diturunkan dimuka bumi ini
sebagai khalifah (pemelihara) memiliki kekuatan yang
tidak dimiliki oleh makhluk lainnya, manusia memiliki
akal pikiran qalbu dan badan yang kompleks dengan
panca inderanya, jika semuanya bisa dimaksimalkan
oleh manusia itu sendiri baik secara individu maupun
berkelompok maka hadirlah manusia dengan
sumberdaya yang hebat dan ini menjadi sebuah
kekuatan. Kemudian jika Sumber Daya Manusia (SDM)
hebat atau cerdas, tinggal bagaimana meramu

128
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sumberdaya alam yang ada sebagai kekuatan


tambahan dalam mencapai tujuan.
Salah seorang teman saya pensiunan Pegawai
Negeri Sipil (PNS) yang pernah berkunjung ke Jepang
pada tahuan 80-an mengatakan dalam sebuah
training bahwa “orang Jepang mengatakan kepada
saya“ seandainya Indonesia mau berganti Negara
dengan Jepang maka hanya dalam waktu 15 tahun
saya bisa menjadikan Indonesia selevel dengan
Negara Jepang saat ini “Selanjutnya dia menjelaskan
bahwa ada dua poin penting dalam membangun
sebuah Negara yakni sumber daya manusia yang
unggul dan yang kedua adalah sumberdaya alam yang
melimpah.
Di Indonesia sepah mangga yang dibuang
begitu saja bertumbuh dengan baik seolah tongkat
ditanam pun tetap tumbuh sedangkan di Negara
Jepang itu tidak akan tumbuh begitu akibat iklimnya
berbeda, Indonesia hanya butuh sumberdaya manusia
yang unggul, ini adalah gambaran umum dengan
keberhasilan yang lebih luas berbeda dengan

129
Menjadi Seorang Sukses Sejati

kesuksesan yang direncanakan oleh individu namun


tetap mengacu pada SDM dan SDA
1) Sumberdaya Manusia Sebagai Kekuatan
Manusia yang diciptakan secara kompleks
merupakan kekuatan untuk manusia itu sendiri,
menjadi kekuatan jika mampu memanajemen dirinya
kearah positif namun bisa pula menjadi kekuatan
untuk meraih hal-hal yang negatif. Manusia yang
diciptakan dengan dua unsur yakni perusak dan unsur
baik selalu diberi dua pilihan yakni baik atau yang
buruk.
Namun umat manusia yang dianugerahi akal
pikiran seharusnya selalu mengedepankan akal
sehatnya dalam bertindak sehingga nuansa yang lahir
adalah nuansa-nuansa positif yang akan
membimbingnya pada tujuan yakni meraih
kesuksesan dengan menggunakan kekuatan positif,
karena anda harus percaya bahwa segala sesuatu
yang dilakukan dengan kebohongan itu sifatnya
lemah, mari menuju kesuksesan dengan
menggunakan cara- cara positif dalam meraihnya, jadi
mulai saat ini jika anda ingin meraih sebuah cita-cita

130
Menjadi Seorang Sukses Sejati

atau impian yang telah anda tanamkan, gunakanlah


kekuatan-kekuatan secara positif bukan negatif yang
malah menjatuhkan anda kedalam jurang yang
terdalam.
Kita berhak menuju kesuksesan yang telah kita
bangun dan tuliskan diatas kertas dengan
kepercayaan diri yang kita yakini dengan segala
kekuatan yang di miliki, keberhasilan ada ditangan
anda karena kekuatan itu ada didalam genggaman.
Kalau memang kita tercipta dari unsur baik dan unsur
buruk, tinggal satu langkah yang harus kita lakukan
untuk berhasil yakni dengan menyingkirkan hal-hal
yang bersifat merusak urusan kita menuju
kesuksesan. Tidak ada yang tidak mungkin sepanjang
kita mau berusaha dan sepanjang apa yang kita
rencanakan tidak menyalahi kodrat Tuhan, yang saya
maksud menyalahi kodrat Tuhan adalah jika anda
hendak berbuat sesuatu diluar kemampuan anda
misalnya anda hendak membuat roh manusia dan
sebagainya.
Lalu apalagi kira-kira yang menghalangi kita
untuk berhasil, kemungkinan hanya dengan orang

131
Menjadi Seorang Sukses Sejati

yang dipenuhi berbagai alasan yang tidak akan


berhasil, hanya yang dipenuhi kegelisahan,
kerendahan diri yang tidak akan mencapai kesuksesan
padahal kekuatan dan peluang itu selalu ada tinggal
bagaimana semua itu dimanfaatkan.
Selain itu, kemampuan manusia berkomunikasi
merupakan kekuatan yang sangat super dalam
mencapai kesuksesannya, magisnya kata-kata mampu
menyilaukan mata dan mengelabui hati yang terdalam
seperti yang sering kita lihat pada ahli-ahli sulap
dimana seseorang mengikuti perkataan sang pesulap.
Kemampuan berkomunikasi adalah kekuatan untuk
meningkatkan jaringan dan pertemanan untuk
memuluskan rencana atau impian yang telah kita
rencanakan, cuma jangan pernah menggunakan
kebohongan dalam berkomunikasi karena hal itu akan
merugikan diri anda sendiri.
2) Sumber Daya Alam sebagai Kekuatan Pendukung
Sumber daya alam yang melimpah merupakan
berkah tersendiri bagi sebuah Negara dan bagi warga
Negara namun hal itu tidak berlaku bagi Negara

132
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Singapura meskipun luas wilayahnya sangat sempit


namun menjadi Negara yang maju di Benua Asia.

Ibarat sebuah lidi ketika berdiri sendiri seolah tak ada gunanya
dan akan mudah dipatahkan namun ketika dikumpulkan dan
sudah bernama sapulidi akan menjadi berguna dan semakin
sulit pula untuk mematahkannya. Satukanlah berbagai
kekuatanmu agar kamu tak mudah dikalahkan

E. Kerja Dan Kerja, Raih Impian Anda


Jika impian anda telah terbangun, dicatat
diatas kertas dengan kepercayaan diri yang tinggi yang
didukung oleh kekuatan SDM dan SDA, proses
selanjutnya adalah melaksanakan semua yang telah
anda tulis dengan persiapan pendukungnya untuk
membuktikan bahwa apa yang anda cita-citakan itu
akan anda raih. Disinilah anda dituntut untuk tetap
konsisten karena anda sedang dalam proses menuju
keberhasilan anda, dalam proses ini andalah penentu
segalanya jika anda mampu bertahan dengan
menerapkan apa yang telah anda tulis maka
kesuksesan itu semakin hari semakin mendekati anda

133
Menjadi Seorang Sukses Sejati

kecuali jika faktor X tidak memihak pada apa yang


anda rencanakan tapi bukan berarti Tuhan tidak ridho
kepada anda hanya karena Tuhan punya rencana lain
untuk anda yang lebih baik, Tuhan maha tahu
segalanya.
Dalam proses implemetasi ini anda tetap harus
pro aktif dalam melengkapi berbagai hal yang bisa
mendukung tujuan anda jangan menutup diri dengan
konsep anda sendiri karena bisa saja konsep anda
memiliki kekurangan tetapi anda tidak sadari, oleh
karena itu terbuka kepada semua pihak yang memiliki
pengetahuan dan pengalaman adalah hal yang terus
harus anda lakukan, ciptakan jaringan demi
keberhasilan anda, ciptakan segala hal yang bisa
mendukung kesuksesan anda karena pada tahap ini
adalah tahap paling penting untuk membuktikan
kepada diri anda, keluarga anda, kepada orang lain
bahwa anda bisa berhasil

134
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Jenius adalah 1 % inspirasi


dan 99 % keringat.
Tidak ada yang dapat
menggantikan kerja keras
Thomas Alva Edison

Keberhasilan itu adalah


1% berfikir dan 99%
adalah kerja keras

Albert Einstein

135
Menjadi Seorang Sukses Sejati

F. Cintai Terus Impian Anda


Terkadang rasa jenuh, bosan dan bahkan
stress melanda seseorang sehingga mengaburkan apa
yang telah diimpikannya yang akan mengantarkannya
pada predikat sukses, hal ini terkadang sulit dihindari
pada diri setiap Insan, oleh karena itu dibutuhkan
bahan pengikat atau tameng agar rasa itu tak hadir
mengelabui dan mengaburkan impian kita, caranya
adalah dengan memupuk terus dan menerus apa yang
telah kita impikan.
Bertahan pada satu cinta memang butuh
pengorbanan sebagai bentuk kesetiaan, ibarat
seorang remaja yang jatuh cinta, memang awalnya
setia bahkan sampai pada ajakan makan tetap di SMS
pacarnya “sayang apa kamu sudah makan ya?” saking
sayangnya sampai ke toilet pun dia tetap mengingat
pacarnya. Namun biasanya hal itu tidak berlangsung
lama mungkin hal itu hanya berlangsung 1 minggu, 1
bulan atau 1 tahun, setelah itu mulai ada rasa jenuh
alasannya pun terkadang tidak jelas. Hal ini bisa terjadi
akibat cinta diantara keduanya tidak tulus sampai
benar-benar terasa dalam jiwa, penulis tidak tahu pasti

136
Menjadi Seorang Sukses Sejati

apakah yang seperti ini yang dimaksud sebagai cinta


monyet. Akan tetapi disisi lain kita juga menemui
seseorang yang sangat saling mencintai bahkan rela
mati demi cintanya karena cintanya benar-benar
ikhlas.
Cinta itu akan selalu hadir jika keberadaanya
terus menjanjikan, memberi pengharapan yang baik,
jadi untuk tetap mencintai cita-cita atau impian kita
harus tanamkan dalam hati bahwa apa yang kita
lakukan apa yang kita kerjakan hari ini akan
memberikan kesuksean di masa yang akan datang
seperti kata pepatah “senjata paling ampuhnya
sebuah percintaan adalah pernikahan.“ Dan bagi kita
senjata yang paling ampuhnya usaha kita adalah
kesuksesan. Kesuksesan yang telah kita tuliskan
harus kita rindukan, kesetiaan dan perhatiaan kita
curahkan kepadanya, ibarat setianya Romeo dan Julie.
Terlepas dari itu semua anda memang harus
sadari bahwa cinta membutuhkan pengorbanan,
karena itu berkorbanlah sepenuhnya untuk impian
anda karena semakin banyak anda berkorban maka
semakin timbullah cinta itu dan anda berpikir dua

137
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sampai tiga kali untuk melupakannya karena anda


sudah banyak menghabiskan waktu untuk itu, ibarat
sebuah prinsip pelaut orang Makassar “sekali layar
terkembang pantang biduk surut kepantai
“kualleangngangi tallanga natoalia“ (lebih baik
tenggelam daripada kembali sebelum berhasil) Jika
anda sudah mencintai lalu kemudian telah berkorban
namun anda berhenti ditengah perjalanan maka yang
anda dapatkan adalah perbuatan sia-sia, tidak ada
salahnya anda melanjutkan jika memang toh pada
akhirnya gagal maka setidaknya hal itu menjadi
pembelajaran buat anda selanjutnya, Albert Einstein
sendiri berkata “saya bukanlah seorang jenius saya
hanya mampu bertahan pada segala keadaan“ dan
Bruce Lee juga berkata “janganlah berdo’a untuk
mendapatkan kemudahan hidup tetapi berdo’alah
untuk tetap bertahan menghadapi tantangan hidup .
Persoalan cinta kepada apa yang kita cita-
citakan maupun apa yang sedang kita kerjakan adalah
soal yang penting sebab ada pula yang
mendefenisikan bahwa sukses adalah ketika kita telah

138
Menjadi Seorang Sukses Sejati

bekerja dengan senang sesuai dengan bakat yang kita


miliki.
Menurut Dr. Howard E. Gardner sukses adalah
keberhasilan seseorang dalam menemukan potensi
keunggulan dirinya untuk bisa menjadi yang terbaik di
bidangnya sehingga berguna bagi diri sendiri dan orang
lain, hasil pengamatan Gardner yang menemukan
banyak orang yang dikatakan sukses secara finansial,
namun hidupnya tidak bahagia, ternyata hal ini
disebabkan karena orang tersebut memilih
pekerjaan/profesi yang tidak sesuai dengan keinginan
hati dan potensi terpendam yang dimilikinya.
Di negara-negara maju para orang tua
berusaha mengenali apa yang menjadi bakat anak-
anaknya atau kesukaan anak anaknya bukan
memaksakan untuk memasuki sebuah sekolah favorit
dan kejuruan yang belum tentu menjadi bakat atau
kesukaannya.

139
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Hidup adalah kegelapan


jika tanpa hasrat dan
keinginan, dan semua
hasrat dan keinginan
adalah buta jika tidak
disertai pengetahuan, dan
pengetahuan adalah
hampa pelajaran dan
semua pelajaran akan
berakhir sia-sia tanpa
disertai rasa cinta
Kahlil Gibran

140
Menjadi Seorang Sukses Sejati

G. Disiplin
Waktu terus berlalu, seiring berlalunya waktu
tanpa kita sadari bahwa waktu kita telah berkurang,
tapi ada juga yang tidak sadari hal tersebut namun
yang lebih parah lagi adalah ada yang pura-pura tidak
tahu alias bermasa bodoh dengan waktu, padahal
umur kita telah berkurang bahkan waktu kita pun
untuk menuju apa yang telah kita impikan telah
berkurang juga. Jika kita sadari hal ini maka tidak ada
alasan untuk tidak disiplin memanfaatkan waktu untuk
bekerja demi teracapainya cita-cita yang telah kita
tetapkan. Sesungguhnya di dunia ini tidak ada orang
yang malas, sebab manusia itu aktif (tidak passif)
manusia hanya terkadang tidak menempatkan
keaktifannya pada hal yang positif untuk membuat
dirinya lebih baik dari sebelumnya.
Salah satu contohnya bahwa manusia itu aktif
(tidak malas) misalnya dia lebih suka main game
daripada mencangkul tanah di sawah, sebenarnya
main game menunjukkan bahwa manusia aktif alias
tidak malas karena perlu kita ketahui bahwa ketika
main game otaknya jalan terus berpikir untuk

141
Menjadi Seorang Sukses Sejati

bagaimana bisa memenangkan game dan pada saat


berpikir itu lebih banyak menghabiskan energi
dibandingkan mencangkul tanah di sawah, jadi
manusia itu sesungguhnya rajin hanya saja kerajinan
itu disalah tempatkan dan disalah gunakan.
Kedisiplinan dalam menjalankan semua
prosedur dalam mencapai impian adalah salah satu
kunci untuk meraih impian anda, karena tidak ada
artinya impian yang telah anda bangun lalu anda
tuliskan diatas kertas dengan kepecayaan diri tinggi
yang disertai dengan kekuatan SDM–SDA dan cinta
jika pada akhirnya anda tidak disiplin menjalankan
semua prosedurnya, jangan karena hal-hal yang sepele
sehingga anda meninggalkan dan mengabaikan apa
yang telah anda impikan, terus bekerja dengan baik
dalam mencapai tujuan dengan terus melihat
ketentuan-ketentuan yang telah anda tetapkan sendiri
dalam mencapai impian anda, jangan tertekan apalagi
stress karena tidak ada orang lain yang akan
menuntun anda dan itu adalah kekuatan sekaligus
kelemahan, kekuatan karena anda bebas berkreasi

142
Menjadi Seorang Sukses Sejati

dan kelemahan karena tidak ada unsur luar yang bisa


memberi anda peringatan.
Karena itu yakin dan percayalah pada diri anda
sendiri bahwa disiplin adalah hal yang patut, wajib
anda lakukan untuk keberhasilan anda sendiri yakni
berhasil mencapai impian anda sendiri dengan cara
anda sendiri namun hasilnya berbagai keluarga
maupun orang lain yang berhak anda beri luapan
kebahagiaan dari kesuksesan anda nantinya. Dengan
begitu anda akan merasakan kepuasan dan
penghormatan akan jatuh kepada anda bukan jatuh
pada orang yang anda beri luapan kesuksesan, inilah
bukti bahwa kesuksesan itu ada dalam genggaman
dan semuanya bisa kita raih hanya karena kita bisa
menjadikan diri menjadi pribadi yang disiplin atas
perintah diri sendiri.
Begitu penting yang namanya disiplin sehingga
persoalan ini diterapkan disetiap instansi terutama
sekali dalam instansi ketentaraan, bahkan tidak
tanggung-tanggung hukuman yang didapatkan apabila
ada anggota angkatan yang tidak disiplin, dan buktinya
Tentara Nasional Indonesia (TNI) masih tetap solid

143
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sampai sekarang, sebuah bukti bahwa disiplin itu


membawa kita pada kemenangan, membawa kita
pada keberhasilan dan kesuksesan, andaikan saja kita
mau meniru dengan serius sebagian besar sistem
dalam ketentaraan ini maka kita akan sukses.
Dan hal ini muda saja jika kita mau menirunya,
jadikanlah batang tubuh anda sebagai prajurit dan
akal serta qalbu sebagai penasehat dan panca indera
sebagai komandannya dan jika batang tubuh
melanggar maka panca inderalah sang komandan
yang menghukum, cara menghukumnya adalah
mencaci maki diri sendiri, mencaci maki dengan
mengungkapkan segala kekurangan dan kelemahan
sang batang tubuh tapi setelah itu hadirkanlah sang
penasehat yakni akal dan qalbu, sang penasehat akan
bijak mengatakan kesalahan anda yang sesungguhnya
namun dibalik itu semua akan mengungkapkan
keperkasaan anda sehingga menunjukkan kepada
anda bahwa kelemahanmu sangat bisa ditutupi oleh
kekuatan keperkasaanmu.
Yang fatal adalah jika anda tidak mau mengakui
kesalahan anda sendiri sehingga menutup peluang

144
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sang penasehat diri anda berfungsi sebagaiamana


mestinya dan jika hal ini terjadi sepertinya nafsu-nafsu
jahat lebih dominan dalam diri anda dan mulai
sekarang hal demikian harus anda tinggalkan jika ingin
impian-impian anda tercapai.

Buah dari perilaku disiplin adalah berjalannya rencana sesuai


waktunya. Waktu bukanlah uang namun waktu adalah
kesempatan yang digunakan untuk mendapatkan uang
Karena itu gunakanlah waktu dengan baik
Muh. Ibrahim Bakri

H. Evaluasi
Evaluasi berarti menilai atau melihat kembali,
untuk mengukur sejauh mana perkembangan dan
perjalanan sebuah rencana perlu dilakukan evaluasi,
sesuatu yang telah kita jalankan perlu untuk dilihat
kembali apakah berjalan sesuai rel atau justru sudah
jauh keluar dari rel yang telah dipasang karena jika hal
demikian terjadi kemungkinan besar kereta apinya
akan terglincir dan kita akan mengalami kerugian
besar.

145
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Evaluasi diperlukan untuk menemu kenali


variabel apa saja yang berjalan efektif dan variabel apa
saja yang kurang efektif yang pada akhirnya kita bisa
mengambil sikap untuk mengabaikan variabel-variabel
yang tidak efektif dan memperkuat variable-variabel
yang efektif sehingga tidak terjadi hal-hal yang tak
berguna yang kita lakukan dalam mencapai impian
kita, inilah fungsinya evaluasi. Selain itu evaluasi yang
kita lakukan akan memberikan gambaran sejauh
mana proses pencapaian yang telah dilakukan apakah
sesuai rencana, melebihi ataukah sangat melenceng
dari rencana yang telah kita buat.
Evaluasi juga adalah bagian dari kesadaran kita
bahwa kita ini adalah makhluk yang memiliki
kekurangan sehingga apa yang telah kita lakukan
harus kita lihat kembali, ini adalah bagian dari
intropeksi yang akan menjauhkan kita dari sifat
takabur.
“Tak ada alasan bagi kita untuk tidak berhasil
kecuali jika kita termasuk pemalas, tidak kreative dan
mudah putus asa.” Muh. Ibrahim Bakri

146
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Intropeksi diri adalah bagian


dari kesadaran manusia atas
kekurangannya, manusia
yang menyadari
kekurangannya adalah
manusia bijak yang hendak
membimbing dirinya ke arah
yang lebih baik.
Muh. Ibrahim Bakri

147
Menjadi Seorang Sukses Sejati

I. Do’a
Langkah yang satu ini adalah langkah yang
paling mudah anda lakukan sebab bisa dilakukan
kapan saja, dimana saja dengan bahasa apapun
sepanjang sopan, orang berdo’a juga menunjukkan
bahwa mereka tidak sombong karena menyadari
kekurangan dirinya sehingga membutuhkan
pertolongan pihak lain.
Nah, dari 9 langkah tersebut diatas penulis
mencoba menyederhanakan melalui sketsa/bagan,
sketsa ini bukanlah sketsa yang baru ditemukan tetapi
secara umum digunakan dalam merumuskan sebuah
tujuan.

148
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Sketsa Menuju Sukses

INPUT PROSES KELUARAN


Input Proces Out Put

Achievement
Consept

Technis

 Tujuan (Visi)  Menyatukan  Sukses


 Kepercayaan kekuatan  Bahagia
diri  Mencintai terus  Menang
 Pantang impian  Kharismatik
menyerah  Kerja keras
 Disiplin
 Evaluasi
 Do’a

Gambar 1. Sketas Menuju Sukses

149
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Janganlah berdo’a untuk


diberikan kemudahan hidup
tetapi berdo’alah untuk dapat
bertahan menghadapi tantangan
hidup
Bruce Lee
B

Do’a adalah sandaran terbaik


setelah kita berusaha
Muh.Ibrahim Bakri

150
Menjadi Seorang Sukses Sejati

BAB 4
2
MENJADI SEORANG SUKSES
SEJATI
Begitu banyak umat manusia di permukaan
bumi ini mau menjadi orang yang sukses, sebab
menurut mereka kesuksesan merupakan tangga
menuju kebahagiaan, kesuksesan merupakan jalan
untuk menjadi orang yang dihormati dan disegani baik
dalam keluarga maupun dalam masyarakat, tapi
faktanya tidak sedikit diantara mereka yang telah
meraih kesuksesan menurut pandangannya malah
tidak hidup bahagia justru banyak yang telah sukses
meraih cita-citanya malah menjadi dilecehkan, tak
dihormati bahkan ada pula yang harus masuk bui
sebab tidak amanah terhadap jabatan yang
diembannya. Bukannya mereka bahagia malah
masalah mereka bertambah rumit.

151
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Salah satu berita terhangat saat buku ini ditulis


adalah seorang pengusaha properti yang sukses di
Amerika serikat bernama Stephen Paddock malah
menciptakan kegaduhan dengan melakukan
penembakan brutal di sebuah konser musik yang
menewaskan 59 orang dan melukai ratusan orang
lainnya, lalu setelah itu dia bunuh diri padahal
Stephen Paddock diketahui adalah orang yang sukses
dalam bisnis propertinya. Pertanyaannya, apakah yang
menjadikan dia berbuat demikian? padahal dia adalah
orang yang sukses dalam usahanya. Apakah dengan
melakukan penembakan brutal tak
berprikemanusiaan lalu kemudian bunuh diri adalah
bagian dari sebuah kebahagiaan? Penulis kira tidak!!!
Sebab rata-rata yang bunuh diri adalah oarang yang
sedang depresi. (data penelitian)
Fakta lain adalah banyak pejabat di Indonesia
yang membangun karir dari awal sampai ia meraih
jabatan yang begitu tinggi atau sudah bisa dikatakan
sebagai orang sukses namun pada akhirnya masuk
bui. Pertanyaannya apakah di bui itu adalah sebuah
kebahagiaan yang diinginkan? Penulis kira tidak!!!

152
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Sebab rata-rata yang ada dalam bui saat ini pasti mau
keluar menghirup udara bebas, yang kedua adalah
masuk bui dengan status korupsi dan sebagainya
adalah sebuah kehinaan, yang ketiga adalah jika kita
adalah orang yang masih bisa berkarir panjang maka
akan menjadi masalah jika ingin berkarir kembali
sebab ada undang-undang tersendiri yang mengatur
tentang orang yang telah dijatuhi pidana oleh
pengadilan.
Fakta diatas memberikan gambaran dan
pembelajaran buat kita semua bahwa kesuksesan
maupun kekayaan atau jabatan tidak menjamin
sebuah kebahagiaan malah bisa saja persoalan
tersebut menjadikan hidup kita justru menjadi
semakin susah dan rumit, padahal umumnya kita
bercita-cita, mendambakan sebuah profesi dengan
berharap dengan profesi itu kita mendapatkan uang,
lalu bisa memiliki materi/harta kemudian dengan
harta itu kita merancang bahwa kita akan hidup
bahagia padahal banyak fakta tidak bicara demikian.
Hal inilah yang penulis akan kupas dalam Bab terakhir
ini sebagai intisari dari bab-bab sebelumnya.

153
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Jika sukses yang anda perjuangkan selama ini


hanya berorientasi pada bagaimana mencapai sebuah
tujuan lalu setelah itu berharap bahkan yakin akan
hidup bahagia berarti anda termasuk orang yang
menunda kebahagiaan itu datang kepada anda. Jika
kesuksesan yang anda impikan selama ini untuk
mendapatkan harta yang melimpah dan jabatan yang
tinggi lalu setelah itu meyakini akan hidup bahagia
maka anda sedang dalam kekeliruan, sebab tidak ada
jaminan orang yang memiliki jabatan dan memiliki
harta yang melimpah hidupnya akan bahagia.
Jika pikiran kita mengatakan hidup saya akan
bahagia setelah mendapatkan ini dan itu, berarti anda
telah menjauhkan kebahagiaan itu dari diri anda
sendiri.
Untuk meraih sukses yang sejati (hakikat) yang
menghadirkan kebahagiaan sejati pada diri anda tidak
perlu membuat tahapan panjang tentang apa yang
harus anda lakukan, tidak mesti melakukan analisa
SWOT sebab sukses itu sangat dekat, kebahagiaan itu
sangat dekat, tidak membutuhkan waktu yang lama
dan modal yang banyak, yang dibutuhkan adalah

154
Menjadi Seorang Sukses Sejati

kesadaran yang disertai dengan kemampuan


menterjemahkan secara hakikat apa yang ada pada
diri anda dan apa yang terjadi di sekitar anda, sebab
jika ini sudah bisa anda lakukan maka anda akan
mendapatkan kesuksesan yang sejati yang melahirkan
kebahagiaan sejati, inilah yang penulis sebut sebagai
sukses yang sejati.
Beberapa hal yang harus anda terjemahkan
untuk meraih sukses yang sejati (hakikat) ini adalah
sebagai berikut:
A. Syukuri Nikmat
Bersyukur adalah ketika kita mampu secara
ikhlas menerima apa yang terjadi pada diri kita baik
atau buruk namun dibalik itu kita tetap berusaha agar
kehidupan kita tetap lebih baik. Ada begitu banyak
nikmat Allah yang patut kita syukuri namun kita kadang
melupakannya, diantaranya adalah:
1. Kesehatan
Kesehatan adalah nikmat Allah SWT. Yang
paling sering dilupakan oleh manusia bahkan
Mahatma Ghandi pernah berkata “aku heran
kepada manusia sebab mengorbankan kesehatan

155
Menjadi Seorang Sukses Sejati

demi mendapatkan uang tetapi mengorbankan


uang untuk mendapatakan kesehatan”
Kesehatan adalah satu hal yang sangat
dibutuhkan agar kita bisa beribadah dengan baik
kepada Allah SWT. Bisa bekerja untuk mencari
nafkah buat kehidupan kita tapi kadang kita lupa
bahwa kesehatan adalah kebahagiaan terindah dan
paling nikmat, sebab disaat sehat saja anda tidak
bisa bahagia bagaimana mungkin anda
melakukannya disaat anda sakit.
2. Sakit
Jika sebaliknya kita dalam kondisi sakit
maka disaat itu pula kita harus bersyukur karena
bisa saja dengan sakit yang anda derita dosa-dosa
anda diampuni atau bisa saja anda sedang diuji
dengan penyakit itu apakah sabar atau malah
mengeluh.
3. Kaya
Andaikan saat ini anda adalah orang yang
hidup mewah alias berlimpah harta maka andalah
yang paling harus bersyukur atas nikmat-nikmat
Allah SWT. Sebab tidak semua orang bisa hidup

156
Menjadi Seorang Sukses Sejati

seperti anda saat ini namun sebaliknya kelolalah


dengan baik amanah Allah tersebut.
Jika kekayaan yang anda miliki disadari
sebagai sebuah ujian maka sudah pasti anda akan
berhati-hati dan akan membelanjakan kekayaan
yang anda miliki ke jalan yang benar, salah satu
teladan terbaik orang terkaya di dunia adalah Nabi
Sulaiman dengan kekayaannya yang meliputi
banyak hal malah Nabi Sulaiman mengatakan “ini
semua adalah ujian dari Allah apakah saya
bersyukur atau malah menjadi orang yang kufur”
Dan sebaliknya jangan pernah seperti Qorun yang
kaya raya namun justru mendapat laknat dari Allah
ke dalam tanah sebab dia kikir tak mau
membelanjakan hartanya sesuai dengan petunjuk-
petunjuk yang ada tapi malah rakus yang disertai
rasa kikir.
Sebab itu berhati-hatilah terhadap harta
anda tidak semua harta bisa mendatangkan
kebahagiaan bahkan bisa saja yang datang adalah
malapetaka.“

157
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Milikilah harta hanya sampai dibibir saja jangan masukkan


dihati sehingga tidak menjadi beban pikiran yang bisa saja
membuat anda gelisah”.
Muh. Ibrahim Bakri

4. Miskin
Andaikan hari ini anda termasuk orang yang
miskin maka bersyukurlah orang miskin lebih
duluan masuk syurga daripada orang kaya jika ia
termasuk orang-orang yang beriman kemudian
anda harus pahami bahwa orang miskin adalah
orang yang dijaga oleh Allah SWT. Agar tidak
memiliki kesempatan yang banyak untuk
melakukan maksiat. Berbeda dengan orang kaya
yang berperangai buruk mereka semaunya bisa ke
tempat maksiat sebab ia memiliki segalanya untuk
berbuat demikian berbeda dengan si miskin yang
tak punya peluang untuk itu, itulah salah satu bukti
bahwa Allah hendak menjaga hambanya agar tidak
berbaut maksiat. Sehingga Kemiskinan tidak boleh
menjadi alasan agar tidak berbuat abaik, tidak
menjalankan perintah Allah SWT. Sebab justru

158
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sebaliknya anda adalah orang yang di jaga oleh


allah SWT. Jangan justru berpikir bahwa saya
bernasib buruk dan sebaginya, satu hal yang harus
difahami si miskin bahwa Allah bukanlah penjahat
bagi Hambanya tapi DIA adalah maha pengasih dan
penyayang, apa yang terjadi pada diri anda saat ini
pasti ada rencana lain yang lebih baik dari Allah,
sepanjang anda jangan pernah berhenti untuk
melakukan yang tebaik agar menjadi lebih baik.

B. Berhenti Bersikap Dzolim


Ada banyak diantara kita berbuat dzolim tapi
tidak memahami bahwa ia sedang berbuat dzolim baik
kepada Allah, kepada orang lain maupun terhadapa
diri sendiri tetapi yang paling umum terjadi adalah
orang-orang yang dzolim terhadap diri sendiri.
Diantara sikap dzolim terhadap diri sendiri adalah
sebagai berikut:
1. Dzolim Terhadap Tubuh
Dzolim terhadap tubuh adalah sengaja tidak
makan pada siang hari padahal ia tidak sedang
berpuasa, padahal makanan tersedia hanya

159
Menjadi Seorang Sukses Sejati

mungkin karena terlalu sibuk dengan pekerjaannya


atau sedang malas mengambil makan sehingga ia
tidak makan berarti ia sudah dzolim terhadap
tubuhnya sebab makanannya tubuh adalah
makanan.
Namun sebaliknya jika kita makan
berlebihan atau minum-minuman keras berarti kita
juga mendzolimi tubuh kita sendiri, berarti larangan
Allah SWT. Tentang miras bukan semata-mata
karena memabukkan tetapi ternyata kita
mendzolimi diri sendiri jika terus-menerus minum
miras (minuman keras).
2. Dzolim Terhadap Akal
Orang yang dzolim terhadap akal adalah
mereka yang tidak mau belajar tentang ilmu
terutama terhadap ilmu agama, sebab makanannya
otak adalah ilmu. Banyak yang kita temui terkadang
dalam hal agama misalnya tidak sholat katanya
karena belum tahu cara sholat yang tepat, alasan
lainnya adalah belum dapat hidayah, alasan lainnya
lagi adalah nanti setelah kaya atau sudah tua.

160
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Alasan tidak tahu tidak diterima dihadapan


Allah SWT. Alasan belum dapat hidayah juga tidak
menjadi alasan sebab terbit dan tenggelamnya
matahari saja adalah sebuah hidayah hanya kadang
kita tidak menghiraukannya bahwa siapa yang
mengatur itu semua, jika anda menjalankan pikiran
atau akal anda akan lahir kesimpulan bahwa jika
semua ini ada yang mengatur berarti hidup anda
juga ada yang mengatur yang pernah tiada lalu ada.
Melihat orang berbondong-bondong pergi ke masjid
juga merupakan hidayah tetapi pernahkah anda
menegur orang tersebut dengan mengatakan
tunggu aku juga mau ikut ke masjid.
Alasan kaya juga tidak diterima sebab Nabi
termiskin saja di dunia yakni Nabi Nuh AS tetap
mengabdi kepada Allah bagaimanapun kayanya
Nabi Sulaiman tetapi tetap mengabdi kepada Allah
justru lebih hebat ibadahanya kepada Allah SWT.
Selanjutnya jika alasan nanti tua baru taubat
berarti anda hendak mengakal akali diri anda
sendiri sebab tidak ada yang menjamin anda hidup
sampai tua bukankah anda sering melihat disekitar

161
Menjadi Seorang Sukses Sejati

anda orang yang belasan tahun bahkan bayi


kembali kehadirat Allah SWT?
Jadi jangan kita hendak mengakal-akali diri
anda sendiri dengan berbagai alasan apalagi alasan
tidak tahu, Nabi Muhammada SAW bersabda:
menuntut ilmu adalah wajib bagi laki- laki dan
perempuan (HR Ibnu Majah).
Menuntut ilmu adalah kewajiban yang jika
ditinggalkan akan menjadi berdosa bagi pelakunya
sebab amalan tanpa ilmu yang akan kita lakukan
maka tidak ada gunanya. Contohnya kita mau sholat
tapi tidak tahu cara wudhu berarti ilmu itu menjadi
fardhu.
Dalam riwayat yang lain Nabi Muhammad
SAW bersabda: Tuntutlah ilmu walaupun sampai ke
negeri China. (HR. Bukhari & Muslim)
3. Dzolim Terhadap Hati Dan Jiwa
Orang yang dzolim terhadap hati dan
jiwanyanya adalah orang-orang yang tidak mau
melaksanakan sholat dan berdzikir kepada Allah
SWT. Sebab makanannya hati dan jiwa adalah
sholat dan berdzikir kepada Allah SWT.

162
Menjadi Seorang Sukses Sejati

4. Dzolim Terhadap Sesama Manusia


Dzolim terhadap sesama manusia dibagi
menjadi beberapa bagian.
 Dzolim secara fisik
Memukul orang lain tanpa alasan yang
dibenarkan berarti kita telah mendzolimi
sesama manusia yang mungkin terjadi hanya
karena soal sepele dan kita membenarkan diri
karena keegoisan kita sehingga menciptakan
alasan untuk melakukan pelampiasan dengan
memukul bahkan kadang hal seperti ini
berujung kematian seseorang.
 Dzolim Terhadap Akal Manusia
Mengajari seseorang ke jalan yang sesat
padahal kita sendiri mengetahui bahwa jalan itu
salah berarti kita telah mendzolimi akal dan
fikiran seseorang.
 Fitnah
Memfitnah seseorang adalah perbuatan
dzolim, sebab fitnah akan menjadikan yang
terfitnah akan terkucilkan secara sosial karena
reputasinya menjadi buruk bahkan hal terburuk

163
Menjadi Seorang Sukses Sejati

yang bisa diterimanya adalah diusir dari tempat


dimana ia tinggal dan yang terburuk adalah
bisa berujung pada kematian.
Seperti kisah ZOYA kisah seorang
pemulung dan tukang servis ampli yang dibakar
hidup-hidup oleh massa sebab dituduh mencuri
ampli di sebuah Mushollah dimana ia sholat
Ashar, ceritanya begini.
Zoya adalah suami dari seorang istri 1
anak yang sedang hamil, sebagai pekerjaan
Zoya adalah mengumpulkan barang-barang
elektronik yang kadang dibuang di tempat
sampah untuk diperbaiki, kadang pula Zoya
mendapat pesanan untuk memperbaiki ampli
dan ketika dapat pesanan itu ia bawa pulang ke
rumah lalu di rumah ia perbaiki lalu
dikembalikan kepada yang punya lalu disitulah
Zoya dapat uang karena gajinya sebaga jasa
tukang servis.
Pada suatu hari Zoya berangkat pagi-
pagi dari rumahnya menuju tempat dimana ia
sering memulung dan disalah satu tempat

164
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sampah ia mendapat ampli bekas yang dibuang


oleh pemiliknya lalu Zoya mengambil ampli itu
sebab ia melihat masih ada harapan untuk
diperbaiki lalu dijual kembali, dia ambillah
ampli bekas itu dan dalam perjalanan tibalah
waktunya sholat ashar lalu Zoya masuk disalah
satu mushollah untuk sholat ashar namun zoya
membawa ampli bekas itu masuk ke masjid
dengan harapan lebih aman kalau disimpan
dalam masjid daripada diluar di parkir sama
motor.
Singkat ceritanya setelah sholat ashar
Zoya lama berdoa di musholllah jamaah lain
sudah keluar dan disaat Zoya keluar diambil
amplinya sendiri yang ia bawa masuk namun
pas keluar ada warga yang mencurigai bahwa
Zoya mencuri ampli masjid padahal yang ia
bawa adalah amplinya sendiri tanpa
komunikasi yang banyak Zoya digebukin oleh
massa yang pada akhirnya Zoya dibakar hidup
hidup oleh masyarakat setempat (Massa).
Hikmah / Faidah Dari Cerita Ini

165
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Dalam Islam untuk membuktikan


sebuah perbuatan itu salah maka harus
mendatangkan minimal 4 saksi, jadi
pembelajarannya adalah janganlah cepat
memfitnah atau menuduh seseorang sebab hal
itu sangatlah lebih kejam daripada
pembunuhan, tidak ada salahnya melakukan
komunikasi dengan baik jika ada hal yang kita
curigai tidak baik.
Kebahagiaan sejati (hakiki) yang kita
dambakan tidak akan kita dapati jika kita selalu
berfikir negatif (negative thingking) atau
sebutan lainnya zu’udzon terhdapa orang lain
yang ada disekitar kita, jangan terlalu banyak
mengurusi persoalan sepele yang bisa
mendatangkan kegelisahan dan masalah buat
anda selalu lah bersikap dan berpikir positif,
minimalisir hal-hal tak berguna dan
maksimalkan hal-hal yang berguna.
C. Hindari Sikap Takabur
Andaikan anda sudah bisa mensyukuri apa
yang ada, telah mampu menghindari sifat dzolim

166
Menjadi Seorang Sukses Sejati

terhadap diri anda sendiri maka jangan pernah hal itu


anda umbar-umbarkan kepada orang lain, jangan
mengatakan bahwa anda telah begini dan begitu tetapi
sampaikanlah bahwa untuk mendapatkan
kebahagiaan sejati dalam hidup ini jalurnya seperti ini,
jangan pernah terbesit dalam hati anda bahwa anda
adalah yang terbaik, tercerdas dan terhebat sebab
pada saat itulah anda telah bersikap takabur, siapa
yang takabur berarti ia telah mengambil bagian dari
sifat-sifat Allah SWT. Dan siapa yang bersikap seperti
ini berarti ia telah menantang Allah SWT. Sang
penguasa seru sekalian alam.
Ada banyak sikap takabur selama ini
berkeliaran ada yang kita sadari ada pula yang tidak
kita sadari. diantara sikap-sikap itu adalah sebagai
berikut:
1) Takabur dengan fisik
Pamer dengan kecantikan dan kegantengan
seseorang yang ia miliki berarti ia telah takabur dan
jika terbesit dalam dirinya bahwa dirinyalah yang
paling cantik dan terganteng diantara orang-orang
yang ada disekitarnya berarti ia telah takabur.

167
Menjadi Seorang Sukses Sejati

2) Takabur karena keturunan


Sering kali kita mendengar seseorang berbicara
lantang tentang keturunannya yang kadang diakhir
cerita bahwa keturunannyalah yang terhebat, tidak
salah membicarakan suatu kehebatan keturunan
kita jika hanya bermaksud ada pembelajaran
penting yang patut kita ambil dari cerita tersebut.
3) Takabur Karena Perilaku
Diantara kita juga banyak yang takabur dengan
perilaku entahkah takabur karena ia adalah orang
yang telah berprilaku baik ataukah membanggakan
perilaku-perilaku keluarganya demi ingin
mendapatkan reputasi yang baik dalam masyarakat
sekitarnya. Takabur ini dalam sebutan khususnya
adalah orang yang riya’ berbuat karena hendak
dipuji bukan berbuat karena memang sebagai
sebuah kewajiban ataukah karena sebuah aturan
yang telah disepakati secara umum dalam
bermasyarakat.
4) Takabur Karena Ilmu
Selain takabur karena fisik, keturunan dan karena
perilaku akan tetapi ada juga orang takabur karena

168
Menjadi Seorang Sukses Sejati

ilmunya, membanggakan ilmu yang ia miliki dengan


maksud bahwa hanya ilmunyalah yang terbaik,
hanya ilmunya yang paling cerdas dan yang lain
dianggap bodoh dan tidak faham adalah suatu
perbuatan yang takabur.
5) Takabur Karena Harta
Takabur yang paling banyak terjadi adalah mereka
yang takabur karena harta, mengapa demikian
sebab harta bisa dimiliki oleh semua orang tidak
perlu orangnya berilmu yang tinggi, berprilaku yang
baik, ganteng ataupun tidak ganteng, peluang untuk
menjadi orang takabur lewat harta besar
peluangnya bagi semua orang, pada harta hanyalah
titipan sekaligus ujian apakah kita bersyukur atau
malah kufur.
6) Takabur Karena Jabatan
Takabur terakhir adalah takabur karena jabatan,
sebagian dari mereka yang tidak menyadari dengan
baik bahwa jabatan adalah amanah menjadikan hal
ini sebagai sebuah tempat bahwa mereka lebih
tinggi lebih hebat dari orang lain yang ada
disekitarnya bahkan terkdanag pula jabatan

169
Menjadi Seorang Sukses Sejati

dimanfaatkan kepada hal-hal lain yakni melakukan


korupsi, kolusi dan nepotisme.
Hal tersebut diatas begitu banyak terjadi di
negeri ini yang menjadikan negeri ini menjadi
negara yang sepertinya salah urus, itu karena
sebagian dari pejabantanya sombong dan tidak
amanah.
Sifat takabur perlu dijauhi jika hendak menjadi
orang yang sukses yang mendapatkan kebahagiaan
sejati dalam hidupnya dan perlu disadari dengan
baik bahwa salah satu tujuan agama itu hadir untuk
manusia tujuannya adalah agar kita tidak takabur
terutama takabur kepada Allah dan salah satu satu
sikap takabur yang kadang kita tidak sadari adalah
ketika kita tidak mau menyembah dan bersujud
kepada Allah, padahal tujuan agama ini datang
adalah agar manusia tidak takabur, sifat takabur
adalah sifatnya Allah manusia sama sekali tidak
berhak memilikinya sebab ia ciptaan bukan
pencipta.

170
Menjadi Seorang Sukses Sejati

D. Tanamkan Karakter Yang Baik


Seorang kepala sekolah teringat dengan
kalimat yang ada pada pintu utama kelasnya waktu
masih bersekolah, kata-katanya terukir seperti berikut
ini:
Hati-hati dengan pikiran anda,
pikiran anda menjadi kata-kata anda.

Hati-hati dengan kata-kata anda,


Kata-kata anda menjadi perbuatan anda.

Hati-hati dengan perbuatan anda,


Perbuatan anda menjadi kebiasaan anda.

Hati-hati dengan kebiasaan anda,


Kebiasaan anda menjadi karakter anda.

Hati-hati dengan karakter anda,


Karakter anda menjadi takdir anda.

Apa itu karakter?


Salah satu hal terpenting yang harus kita miliki
untuk meraih kebahagiaan yang hakikat adalah

171
Menjadi Seorang Sukses Sejati

meleburkan diri pada nilai-nilai yang kita yakini baik,


semua langkah-langkah yang kita lakukan adalah
menuju pada cita-cita yang kita impikan sehingga tidak
ada lagi keragu-raguan terhadap apa yang kita yakini.
Nyoto seorang anggota PKI masih bersyair
indah dan meyakinkan diri disaat ia telah dijatuhi
hukuman mati, Buya Hamka yang pernah menulis
kejadian ini mengatakan bahwa Nyoto bersikap
demikian sebab ia mampu melebur dengan cita-cita
yang ia yakini benar sehingga ia tak goyah apa pun
yang terjadi pada perjuangannya.
Dari gambaran diatas jika kita yakini bahwa kita
percaya akan adanya Tuhan yang menyuruh kita
tunduk menyembah kepadanya.

Tidak Ada Yang Kekal


Bagaimana kegantengan Nabi Yusuf, tetapi toh
pada akhirnya ia wafat juga, bagaimana cantiknya
Merlyn Monroe tapi akhirnya meninggal dunia juga,
Qorun yang kunci untuk menyimpan hartanya saja
segudang pada akhirnya dilenyapkan kedalam tanah,
bagaimana takaburnya Fir’aun yang mengakui dirinya

172
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sebagai Tuhan bahkan Fir’aun sebagaimana


digambarkan dalam Alqur‘an pada surat Annaziat ayat
24 pernah berkata ”ana Rabbukumul a’la“ Akulah
Tuhanmu yang paling tinggi” akhirnya dia tenggelam di
lautan. Semua tak ada yang kekal yang kekal adalah
TuhanMu Allah SWT. Yang dengan mendekatinya kita
akan mendapatkan kebahagiaan kekal baik di dunia
maupun diakhirat.
Mungkin sebagian dari pembaca buku ini ada
yang berpikir bahwa buku ini seolah-olah mau
menggambarkan dunia ini tanpa kejahatan padahal
pada jaman rasul saja banyak penjahat sedangkan
disisinya hidup seorang Nabi, jika masih ada yang
berpikir demikian maka saya akan sampaikan sebuah
data penelitian yang dilakukan oleh seorang psikolog
bernama John Lickona di 208 negara. Ia pernah
melakukan penelitian untuk mengetahui kejujuran
suatu negara, metode yang ia lakukan bersama timnya
adalah menaruh dompet dibeberapa tempat yang
isinya uang yang dilengkapi dengan kartu nama
lengkap dengan nomor teleponnya, dompet-dompet itu
ditaruh diberbagai tempat yang berbeda seperti mall,

173
Menjadi Seorang Sukses Sejati

restauran, di tempat layanan telepon lalu


mengawasinya setelah ditaruh.
Hasilnya menakjubkan, ternyata pada waktu
penelitian ini berlangsung ada dua negara di dunia ini
100% mengembalikan dompet itu sesuai dengan
alamat yang tertera di dompet itu negara tersebut
adalah negara Norwegia dan Denmark padahal
disisinya tidak hidup seorang nabi penduduknya pun
hanya sedikit sekali beragama Islam. Negara Islam
malah diatas 30-an, Malaysia urutan 37 Arab Saudi
urutan 100 dan Indonesia urutan 140.
Penelitian tersebut diatas saya interpretasi
bahwa tanpa didampingi oleh seorang nabi atau pun
malaikat sepanjang telah tertanam dalam diri kita
bahwa mencuri atau mengambil hak orang lain itu
tidak baik maka kita tidak akan melakukannya. Sama
halnya dengan kita andaikan sudah tertanam dalam
diri kita bahwa sukses atau bahagia itu dekat, sukses
itu saat ini, bukan dimasa yang akan datang apalagi di
masa lalu, maka mulai sekarang anda bisa dikatakan
sebagai orang sukses sejati, sebab jika anda berpikir
bahwa sukses itu akan ada dimasa yang akan datang

174
Menjadi Seorang Sukses Sejati

berarti anda telah menetapkan sesuatu yang tidak


pasti. Adakah yang menjamin bahwa anda akan masih
hidup 10 hari atau bahkan 24 jam kedepan? Maka
nikmatilah kebahagiaan itu saat ini.

175
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Tidak ada penyesalan bisa


merubah masa lalu dan
tidak ada kekhawatiran
bisa merubah masa depan
Umar Bin Khattab

Tindakan paling bodoh


adalah ketika terlalu
mengkhawatirkan masa
depan namun tak berbuat
apa-apa saat ini.
Muh. Ibrahim Bakri

176
Menjadi Seorang Sukses Sejati

E. Sukses Yang Sejati


Sukses yang sejati adalah ketika anda mampu
mensyukuri apa yang ada saat ini lalu belajar dan
bekerja untuk menjadi lebih baik.
Allah SWT. Berfirman dalam Al qur an “Dan
ingatlah ketika Tuhanmu memaklumkan,
sesungguhnya Jika kamu bersyukur, niscaya akan
kutambahkan (nikmatku) kepadamu tapi jika kamu
mengingkari (Nikmat Ku), maka pasti azab Ku sangat
berat” (QS. Ibrahim ayat 7).
Jadi sukses yang sejati adalah bukan tentang
nanti apalagi tentang masa lalu, sukses yang sejati
adalah tentang bagaimana anda saat ini menerima
keadaan namun kemudian belajar dengan baik,
intropeksi diri tentang apa yang lebih baik untuk anda
lakukan karena bukan berarti bersyukur itu adalah
menerima semua keadaan tanpa harus berusaha,
justru menerima keadaan tanpa banyak kekhawatiran
menjadikan anda lebih matang berpikir menghadapi
masa yang akan datang.
Namun didalam semua proses-proses
kehidupan anda kewajiban anda memenuhi makanan

177
Menjadi Seorang Sukses Sejati

buat tubuh, akal, hati dan jiwa anda haruslah anda


lakukan, jangan takabur, tanamkan sifat dan sikap
positif sebab tanpa anda lakukan semua itu
kebahagian atau kesuksesan apapun itu hanyalah
bersifat semu. Jadi kesuksesan sejati adalah
kesuksesan yang sangat mengedepankan ketenangan
saat ini dan dihari kemudian (akhirat).
Jadi mulailah saat ini kejar duniamu dan kejar
akhiratmu secara seimbang sebagaimana Nabi
Muhammad Saw. Bersabda “tuntutlah duniamu
seolah-olah engkau akan hidup selamanya dan
tuntutlah akhiratmu seolah-olah engkau akan mati
besok” (HR. Bukhari & Muslim).
Jadi sukses yang sejati tentang keseimbangan,
tentang penerimaan keadaan tanpa harus berlarut-
larut menghadapi suatu masalah, dan tentang
pemikiran bagaimana menjalankan kehidupan ini
dengan ketenangan lahir dan bathin, dan tentang
keselamatan di dunia ini dan keselamatan di akhirat.
Orang cerdas sebenarnya adalah orang yang
tidak hanya memikirkan suatu masalah dengan satu

178
Menjadi Seorang Sukses Sejati

sudut pandang tapi memikirkan suatu hal dengan


berbagai sudut pandang.
Menjadi seorang sukses sejati adalah ketika
kita benar-benar memandang bahwa adanya hidup
pasti ada mati dan mati adalah bagian dari
pertanggungjawaban saat kita masih hidup.

179
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Sukses yang sejati adalah


kemampuan mensyukuri
apa yang ada namun
tetap belajar dan bekerja
untuk menjadi lebih baik
Muh. Ibrahim Bakri

Hanya takdir Tuhan yang tak


bisa kita lawan, karena itu
tetaplah berusaha untuk
hidup yang lebih baik
Muh. Ibrahim Bakri

180
Menjadi Seorang Sukses Sejati

DAFTAR PUSTAKA

 Abu Nabiel Ridha. Do’a-Do’a Pemikat


Kebahagiaan. Yogyakarta: PT. Pustaka Madani.

 Dahlan Iskan. 2012. Tidak Ada Yang Tidak Bisa.


Jakarta. PT Elex Media Komputindo

 Fadhail A’mal. Maulana Muhammad Zakariyyah Al


Kandalawhi, Ra. Yogyakarat: Ash-shaff

 Hamdan Juhannis. 2013. Melawan Takdir.


Alauudin University P ress.

 Ir. Amrah Husma, MP. 2011. Ilmu Disiplin Ilmu.


Makassar: Arafah Press Makassar.

 Nuryanti Ramadani. 2012. Wujudkan Mimpi Untuk


Sukses. Bandung: CV Amalia Book.

 Muhammad Noer. 2009. Sofware Pembelajaran.


Jogjakarta: PT. Pustaka Madani.

 Muhammad Quraish Shihab. 2005. Logika dan


Agama. Jakarta: Lentera Hati.

 Prof. Dr. Sutardjo A. Wiramihardja, P.Si. Pengantar


Filsafat. Bandung: Refika Aditama.

 Tuti Tresnawati. 2012. Mengubah Ketakutan


Menjadi Keuatan. Bandung: CV Gema Buku
Nusantara

181
Menjadi Seorang Sukses Sejati

BIODATA PENULIS

Muh. Ibrahim Bakri Lahir di Laikang pada


tanggal 15 Juni 1985. Laikang adalah salah satu desa
pesisir di Kabupaten Takalar Provinsi Sulawesi
Selatan. Lahir dan dibesarkan di daerah pesisir
menjadikan Baim (panggilan akrabnya) memiliki
karakter yang kuat, layaknya karang di laut, tak
mudah mengalah begitu saja akan sebuah keadaan.
Setelah menyelesaikan Pendidikan S1
Perikanan di Uiversitas Muslim Indonesia (UMI)
Makassar pada tahun 2018, penulis tetap
menjalankan kesibukannya sebagai penulis, aktivis
lingkungan dan sebagai organisatoris. Namun selain
itu penulis juga banyak terlibat di pemerintahan desa
terutama dalam memanfaatkan dan melindungi
sumberdaya pesisir agar tetap lestari.

182
Menjadi Seorang Sukses Sejati

Selain itu penulis dikenal sebagai pembicara


di bidangnya bahkan sudah beberapa kali tampil di
layar kaca sebagai pembicara, kadang mewakili
komunitas masyarakat pesisir dan sebagai pemerhati
lingkungan di daerah pesisir.

183
Menjadi Seorang Sukses Sejati

SINOPSIS BUKU

“MENJADI SEORANG SUKSES SEJATI”


Ada begitu banyak pengertian sukses, hampir
sebanyak orang yang memberikan pengertian itu sendiri,
mulai dari orang awam, pelajar, ilmuwan, filosof hingga
pada politisi yang pernah berkuasa dan berpengaruh di
dunia ini, itulah sebabnya sukses menjadi sebuah hal yang
diartikan secara relatif.
Buku ini menjelaskan bahwa tidak ada jaminan
orang yang sukses meraih cita-citanya hidup bahagia, yang
sukses menjadi pejabat belum tentu bahagia serta yang
bergelimangan harta sekalipun belum tentu hidup dalam
kondisi bahagia, malah kadang yang terjadi adalah hal
sebaliknya, padahal dibalik semua hal yang hendak kita
capai karena kita berfikir bahwa ada kebahagiaan,
kenyamanan dan hal baik lainnya yang menyertai hal yang
kita perjuangkan.
Buku yang ada dihadapan anda ini menjelaskan
tentang bagaimana menjadi seorang sukses sejati yang
hidup bahagia tanpa harus menjadi pejabat, tanpa harus
harus bergelimangan harta serta tanpa wajib meraih cita-
cita. Jabatan, kekayaan dan predikat lainnya hanyalah
bagian dari alat yang dibutuhkan untuk menjadi seorang
sukses yang sejati
Buku ini juga mengulas bagaimana pendapat orang-
orang yang telah sukses yang disertai dengan kalimat-
kalimat motivasi yang diinterpretasi lebih mendalam oleh
penulis. Buku ini pula mengulas tentang bagaimana
menyusun langkah-langkah agar bisa menjadi orang yang
sukses sejati.

184
Menjadi Seorang Sukses Sejati

185

Anda mungkin juga menyukai