Anda di halaman 1dari 35

LAPORAN PELAKSANAAN

KULIAH KERJA NYATA

PENERAPAN GROOMING PADA PETUGAS TICKETING

DI DESA WISATA PONGGOK UMBUL KAPILALER DAN

UMBUL SIGEDHANG KABUPATEN KLATEN

DISUSUN OLEH:

ELANG RINO PRABANDARU

NIM.21120006

AKADEMI PARIWISATA MANDALA BHAKTI

SURAKARTA

2022
i
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Kuliah Kerja Nyata ini disusun oleh :

Nama : Elang Rino Prabandaru

Nim : 21120006

Program studi : D3 - Perhotelan

Judul :Penerapan Grooming pada Petugas Ticketing

Telah berhasil dipertahankan di hadapan Dewan Penguji dalam Seminar KKN pada

Program Studi D3 - Perhotelan

Hari / Tanggal :

Mengesahkan

Dewan Penguji

….………………………

Ditetapkan di :

Tanggal :

Mengetahui,

Direktur, AKPARTA Mandala Bhakti Surakarta

Septi Wulandari, S.Si., M.Pd

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan YME. atas dilimpahkan rahmat dan hidayah Nya
kepada Kita semua, sehingga program Kuliah Kerja Nyata (KKN) pada tahun 2022
di Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler Desa Wisata Ponggok, Kecamatan
Polanharjo, Kabupaten Klaten dapat terlaksana dengan lancar dan baik.
Adapun tujuan laporan KKN ini, dibentuk untuk memberikan gambaran dan
keterangan tentang program kerja yang telah mahasiswa laksanakan selama 3 bulan
di Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler Desa Wisata Ponggok, Kecamatan
Polanharjo, Kabupaten Klaten.
Kami menyadari bahwa keberhasilan dan terlaksananya program-program kerja
yang telah penulis lakukan bukan karena keberhasilan individual namun penulis
mengucapkan banyak terimakasih kepada:
1. Ibu Septi Wulandari, S.Si., M.Pd selaku Direktur AKPARTA Mandala Bhakti
Surakarta.
2. Erna Wigati, S.Pd., M.Pd selaku Wakil Direktur AKPARTA Mandala Bhakti
Surakarta.
3. Arnes Anandita, S.Pd., M.M selaku Ketua Program Studi dan selaku
Pembimbing 1.
4. Triyono selaku Pembimbing 2.
5. Kelompok Pokdarwis 5 dan 6, Desa Wisata Ponggok (Umbul Kapilaler dan
Umbul Sigedhang), Desa Umbul Sari, Ponggok, Kecamatan Polanharjo,
Kabupaten Klaten.
6. Kedua orang tua dan keluarga yang selalu memberikan doa, restu, dan
dukungannya
Kami menyadari bahwa kami masih banyak kekurangan dalam penyusunan
laporan. Oleh karna itu kami membutuhkan kritik dan saran yang membangun
untuk penyusunan laporan yang lebih baik lagi selanjutnya.

Surakarta, November 2022

Penulis
iii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL........................................................................................ i
LEMBAR PENGESAHAN............................................................................ ii
KATA PENGANTAR................................................................................... iii
DAFTAR ISI...................................................................................................iv
BAB I PENDAHULUAN.................................................................................1
A. Maksud dan Tujuan KKN......................................................................1
B. Manfaat KKN.........................................................................................2
C. Tujuan KKN...........................................................................................2
BAB II GAMBARAN KONDISI WILAYAH KKN.....................................3
A. Kondisi Geografis...................................................................................3
B. Batas Wilayah.........................................................................................4
C. kondisi Ekonomi.....................................................................................4
D. Kondisi Sosial Budaya...........................................................................5
E. Sejarah Umbul Sigedhang Dan Umbul Kapilaler...................................6
F. Keunikan Umbul Sigedhang Dan Umbul Kapialer.................................7
G. Struktur organisasi di Umbul Kapilaler..................................................8
BAB III PELAKSANAAN PROGRAM KERJA KKN.............................11
A. Pemilihan Program KKN.....................................................................11
B. Pelaksanaan Program KKN .................................................................12
C. Hasil Kegiatan......................................................................................13
D. Pembahasan .........................................................................................16
BAB IV PENUTUP........................................................................................19
A. Simpulan..............................................................................................19
B. Saran.....................................................................................................20
LAMPIRAN....................................................................................................23

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 peta lokasi desa umbul............................................................................


Gambar 3.1 bagan struktur organisasi desa wisata ponggok......................................

Gambar 3.2 dokumentasi penyerahan dan serah terima mahasiswa KKN.................

Gambar 3.3 mahasiswa membantu ibu-ibu petugas tiket……………………………

v
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Struktur Organisasi Pokdarwis Wanua Tirta..............................................

Tabel 3.1 Loogbook KKN...........................................................................................

vi
BAB I

PENDAHULUAN

A. Maksud dan Tujuan KKN

Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu bentuk

kegiatan yang memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa untuk hidup

ditengah-tengah masyarakat di luar kampus. Sekaligus sebagai proses

pembelajaran serta bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat banyak

dan secara langsung mengidentifikasi serta menangani masalah-masalah yang

sedang di hadapi masyarakat khususnya di Desa Ponggok Kabupaten Klaten.

KKN merupakan salah satu tridarma perguruan tinggi yang wajib

dilaksanakan oleh semua mahasiswa sebagai salah satu syarat utama kelulusan

dalam mencapai predikat diploma, oleh karena itu mahasiswa harus siap

beradaptasi dengan masyarakat untuk melakukan pelayanan langsung dalam

menerapkan program yang sudah di rancang oleh kampus untuk menguji

kemampuan dalam beradaptasi dilingkungan yang baru yang dapat mengasah

kemampuan mahasiswa dalam dunia kerja langsung.

Oleh karna itu, diharapkan program KKN dapat memberikan manfaat

yang baik kepada masyarakat dan mahasiswa, karna diadakannya KKN selain

membantu masyarakat menyelesaikan masalah juga memberikan manfaat ilmu

dan pengalaman kepada mahasiswa bagaimana cara bersosialisasi memiliki

kepribadian yang sosial dan berakhlak ketika melayani masyarakat langsung.

1
B. Manfaat KKN

1. Memberikan pengalaman belajar bagi mahasiswa tentang bagaimana

bersosialisasi langsung denga masyarakat luas di Desa Umbul Sigedhang

dan Umbul Kapilaler.

2. Memberikan wawasan lebih kepada mahasiswa tentang pariwisata di Desa

Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler.

3. Memacu masyarakat untuk melaksanakan perubahan pelayanan yang baik

untuk Wisata Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler.

4. Mahasiswa mendapatkan ilmu yang didapatkan dari bersosialisasi dengan

masyarakat untuk di praktikan ke kampus atau ke dunia kerja.

C. Tujuan KKN

1. Membentuk empati serta kepedulian mahasiswa terhadap permasalahan

yang nyata dihadapi masyarakat.

2. Melaksanakan Program Kerja yang sudah dibenuk oleh mahasiswa untuk

mengikut sertakan masyarakat melakukan pembangunan di Desa Ponggok

(Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler).

3. Mahasiswa dapat meningkatkan jiwa kepemimpinan serta keorganisasian,

dan menerapkan kerjasama yang konkrit antara mahasiswa dengan

masyarakat.

4. Membangun nilai kepribadian kualitas kerja mahasiswa dalam pembuatan

program yang berpengaruh untuk masyarakat.

2
BAB II

GAMBARAN KONDISI WILAYAH KKN

A. Kondisi Geografis

Secara geografis Desa Ponggok terletak di bagian timur laut kota

Klaten jika diambil dari garis lurus, dan terletak tepat di barat stasiun Delanggu.

Desa Ponggok termasuk bagian dari Kecamatan Polanharjo. Jika melalui jalur

kota Boyolali hendak ke kota Klaten maka salah satu jalur yang dilalui adalah

jalur Desa Ponggok. Desa Ponggok memiliki 1.488 jiwa pada tahun 2017. Desa

Ponggok memiliki potensi air yang cukup melimpah, sehingga saat ini telah

dikembangkan menjadi desa wisata air, dan memiliki beberapa umbulnya yaitu

Umbul Besuki, Umbul Sigedhang, Umbul Kapilaler, Umbul Ponggok, serta

Umbul Cokro. Pada sepanjang mata memandang terdapat pemandangan alam

yang sangat indah serta air yang jernih, didukung dengan suasana desa yang asri

dan juga sejuknya udara disekitar Umbul karena rindangnya pepohonan

membuat udara terasa nyaman. Keterangan Umum desa:

a. Luas : 77.2255 Ha

b. Jumlah Penduduk : 1.488 Jiwa

c. Kepadatan : 1.748 Jiwa/Km2

3
B. Batas Wilayah

1. Utara : Desa Cokro, Kecamatan Tulung

2. Selatan : Desa Njeblag, Kecamatan Karanganom

3. Barat : Desa Dalangan, Kecamatan Tulung

4. Timur : Desa Nganjat, Kecamatan Polanharjo

Gambar 2.1 peta lokasi desa umbul

C. Kondisi Ekonomi

Sumber mata air Sigedhang dimanfaatkan untuk perairan

sebagai media bercocok tanam para petani di Desa Ponggok mayoritas budaya

penanaman padi ini membuahkan hasil, karena sebagian besar penduduk Desa

Ponggok adalah petani. Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler dikelola dengan

baik oleh penduduk sekitar, sehingga membuat penduduk sadar wisata ini

4
membuat kelompok sadar wisata (pokdarwis) di Umbul Sigedhang dan Umbul

Kapilaler, penduduk sekitar bisa ikut mengelola umbul dengan berbagai

kebutuhan wisata lain seperti pos ticket, UKM, dan pedagang. Karna wisata

Umbul Sigedhang memiliki potensi yang besar di Umbul Umbulnya yang

eksotis, maka pada Oktober tahun 2016 Desa Ponggok berhasil mengantungi

pendapatan sebesar RP. 8,2 Milliar. Membuat kondisi ekonomi Desa Ponggok

menjadi sejahtera.

D. Kondisi Sosial Budaya

Desa Umbul Ponggok adalah desa wisata yang terletak 40 km dari

Yogyakarta, berada di Kecamatan Polanharjo. Desa ini termasuk BUMDES

(Badan Usaha Manajemen Desa) terbaik ditingkat nasional serta banyak

mendapatkan penghargaan dari pemerintahan sebagai Desa Trendy. Desa Umbul

yang awalnya desa yang kurang sejahtera sekarang menjadi desa yang sejahtera,

karena berhasil menciptakan sumber pemasukan dari objek wisata Umbul ini.

Menjadikan Desa Ponggok berpenghasilan cukup besar berkat umbul umbul

yang ada di Desa Ponggok. Dampak kepada masyarakat berupa kemajuan nilai

kehidupan masyarakat, awalnya matapencaharian masyarakat dari petani menjadi

pegawai jasa wisata, hal ini membuat pendapatan masyarakat mengalami

peningkatan tingkat pendidikan dan pengalaman serta kesejahteraan masyarakat

yang berada di Desa Umbul Sigedhang dan umbul Kapilaler. Masyarakat juga

membantu untuk ide, kreatifitas serta ketrampilan dalam hal membuka serta

mengelola usaha yang telah mereka bangun.

5
E. Sejarah Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler

Sejarah Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler, dulunya merupakan

daerah industri gula, dan Pabrik Gula Ponggok, pada saat itu Desa Ponggok

sudah dikenal selama 100 tahun lalu, keluarga-keluarga Belanda banyak yang

tinggal di Desa Ponggok karena sebagian karyawan pabrik merupakan warga

belanda. Namun pada tahun 1930-an terjadi krisis ekonomi di dunia dan

perjuangan kemerdekaan Indonesia. Akhirnya pabrik gula ditutup dan hanya

menyisakan Umbul Ponggok. Umbul Kapilaler dulunya merupakan penampung

air untuk pabrik gula pada masa Kolonial Belanda, untuk mengalirkan airnya

dibuat saluran atau terowongan air sampai ke pabrik gula, saluran ini melewati

sawah, pemukiman, bahkan sungai, dibuatlah bendungan untuk melewati sungai

pada masa itu disebut dengan capillaire maka penduduk lokal memudahkan

pelafalannya menjadi Kapilaler. Sampai sekarang kolam yang menjadi hulu

sungai buatan itu disebut dengan Umbul Kapilaler dan Umbul Sigedhang.

F. Keunikan Umbul Sigedhang Dan Umbul Kapilaler

Umbul sigedhang dan umbul kapilaler merupakan objek wisata yang

banyak dilirik oleh orang bahkan dari luar daerah karena keunikan dari

Umbulnya yang memang memiliki daya tarik tertinggi, pengelola umbul

sigedhang dan umbul kapilaler juga selalu menyumbangkan ide dan inovasi

untuk membangun desa wisata ponggok umbul sigedhang dan umbul kapilaler,

salah satu ide pengembangan yaitu pada menu produk UKM yang baru,

6
begitupula karna masyarakat yang tergabung dalam Kelompok Sadar Wisata

(Pokdarwis) melaksanakan beberapa perubahan untuk beberapa wilayah Umbul

seperti halnya keindahan spot foto didalam air, penataan layout yang terbilang

cukup bagus dan lain lain begitu pula yang terjadi dalam hal ini Umbul

Sigedhang dan Umbul Kapilaler mendapatkan keunikan dan estetika tersendiri

sebagai penarik wisatawan.

7
G. Struktur Organisasi di Desa Wisata Ponggok

Pengurus Kelompok Sadar Wisata Wanua Tirta Desa Ponggok, Kecamatan

Polanharjo.

Gambar 3.1 bagan struktur organisasi desa wisata ponggok.

8
Tabel 2.2 Struktur Organisasi Pokdarwis Wanua Tirta

9
No Jabatan Nama

1. Pembina Kadinas Parbudpora Kab. Klaten

2. Pelindung Kepala Desa Ponggok

3. Penasehat G. Junaedhi Mulyono,SH

4. Ketua Triyono

5. Wakil Ketua Rusmadi, S.Ag

6. Sekretaris Sholeh Budi S

7. Bendahara Handli Aji Kristal

8. Seksi - Seksi

Pokja I 1. Agung Pambudi

2. Aris Munandar

3. Rahmat Safarianto

4. Abu Hassan

5. Agus Sugiarto

Pokja II 1. Agung Wahyu Hartono

2. Andramahardika

3. Sentot Adi N.

4. M. Abdurrahman

5. Hendrik Syahroni

Pokja III 1. Ali Umar

2. Rohmat K. W.

3. Lili Sukojo

Pokja IV 1. Nur Cholis

2. Suharno

3. Efendi C. H.

Pokja V 1. Nur Sahid

2. Adi Susanto
10
3. Jadi Mustofa

Pokja VI 1. Teguh Kuat

2. Sugito
BAB III

PEMBAHASAN

Pada tanggal 4 Oktober 2022 dosen, staff, lalu peserta melakukan serah

terima kepada pengurus dan POKDAWIS desa wisata Umbul Sigedhang dan

Umbul Kapilaler untuk melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN)

mahasiswa AKPARTA Mandala Bhakti Surakarta Semester 3 yang

beranggotakan 12 orang ( 4 laki-laki, 8 perempuan). Setelah serah terima, di hari

yang sama diagendakan penyampaian program kerja yang akan dilakukan selama

2 bulan di Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler, serta membahas menu untuk

pelatihan memasak dan produk yang ditawarkan kepada masyarakat. Kegiatan

yang dilakukan oleh peserta KKN ada beberapa yaitu membuat desain mmt

untuk Umbul Sigedhang, memberikan inovasi produk UKM, lalu memberikan

pelatihan memasak kepada masyarakat terutama pengelola UKM di Umbul

Sigedhang dan Umbul Kapilaler.

A. Pemilihan Program KKN

Kegiatan observasi untuk melaksanakan kegiatan proker (program kerja)

yang dilaksanakan untuk membangun serta memajukan Desa Wisata di dunia

pariwisata, tepatnya di Desa Wisata Ponggok Umbul Sigedhang dan Umbul

Kapilaler. Oleh karna itu metode dalam pelaksanaan program kerja KKN di Desa

Ponggok Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler, Polanharjo, Kabupaten Klaten

sebagai berikut :

11
1. Program KKN yang dilaksanakan setepat mungkin melalui hasil

penelitian di Desa Wisata supaya menghasilkan program kerja

yang maksimal untuk peserta KKN di Desa Wisata Ponggok.

2. KKN dilaksanakan sesuai dengan kebutuhan masyarakat,

maupun pemerintahan desa, dan anggota Kelompok Sadar

Wisata (POKDARWIS).

3. Pelaksanaan program KKN dilaksanakan sesuai dengan gagasan

antara pihak kampus dan pemerintahan desa, juga dengan

kelompok sadar wisata desa ponggok.

B. Pelaksanaan Program KKN

Pada pelaksanaan program KKN di Desa Umbul Sigedhang dan Umbul

Kapilaler telah dilaksanakan sebagai berikut:

1. Pada hari senin tanggal 06 oktober peserta dosen serta

masyarakat melakukan upacara pembukaan.

2. Pada hari selasa mahasiswa melaksanakan program kerja yang

sudah dirancang oleh pihak kampus dan desa.

3. Program penerapan grooming di bagian ticketing juga

dikerjakan pada setiap pos yang terdiri dari 1 sapai 4 pos.

Masing masing pos diberi pemahaman tentang etika di dalam

petugas ticketing dalam dunia pariwisata.

12
C. Hasil Kegiatan KKN

Pada tanggal 4 Oktober 2022 tepatnya dihari selasa kegiatan yang


dilakukan yaitu pengerahan dan serah terima mahasiswa KKN di desa
Umbulsari, Ponggok,Polanharjo,Klaten.
NO HARI/TANGGAL NAMA KEGIATAN

1. Selasa, 4 Oktober 1. penyerahan / serah terima

2022 2. Penyampaian proker

3. Membahas pelatihan memasak

4. Istirahat

5. Berbaur dengan masyarakat desa

2. Rabu, 5 Oktober 1. Kegiatan pagi hari bebersih posko KKN

2. Sarapan pagi serta memfoto UKM Umbul

Sigedhang

3. Kamis, 6 Oktober 1. Membantu dalam pembuatan konsep design MMT

2. Koordinasi dengan tim bu Peni

4. Jumat, 7 Oktober 1. Bersih bersih posko KKN

2. Koordinasi kegiatan masak yang dilaksanakan

pada hari senin mengenai peralatan masak dan

juga bahan yang dgunakan

3. Mengikuti rapat

5. Sabtu, 8 Oktober 1. Membantu aktivitas pengelolaan Umbul

Sigedhang dan Umbul kapilaler mulai dari pos

tiket, serta membantu tim lain di bagian kantin

13
UKM

2. Evaluasi & pemberian saran kepada bapak Triyono

dari aktivitas yang dilakukan oleh pengelola

tiketing dan UKM

6. Minggu, 9 Oktober 1. Membantu aktivitas pengelolaan Umbul

Sigedhang dan Umbul kapilaler

2. Evaluasi bersama Pak Triyono dari aktivitas yang

telah dilaksanakan

7. Senin, 10 Oktober 1. Praktek memasak 3 menu yaitu Bomboloni, kroket

dan nasi bakar bersama ibu pengelola UKM dan

warga

2. Melaksanakan promosi produk dan testimoni

kepada pengunjung Umbul

8. Selasa, 11 Oktober 1. Sosialisasi tentang pelatihan tata kelola dan layout

serta paket wisata yang disampaikan oleh dosen

2. Membantu menyiapkan snack

3. Izin pulang sakit

9. Rabu, 12 Oktober 1. Libur karena sakit

10. Kamis, 13 Oktober 1. Persiapan kembali ke posko KKN

2. Ikut pelatihan mahasiswa UNS

3. Istirahat

11. Jumat, 14 Oktober 1. Membantu dalam pengambilan dokumentasi untuk

minuman dan makanan di UKM Umbul

14
Sigedhang

12. Sabtu, 15 oktober 1. Berkegiatan di posko KKN

2. Berenang di Umbul Sigedhang

13. Minggu, 16 Oktober 1. Jadwal pulang

14. Senin, 17 Oktober 1. Persiapan kembali ke posko KKN

15. Selasa, 18 Oktober 1. Kembali ke posko KKN

2. Merapihkan posko KKN

3. Kembali memantau kegiatan di Umbul

16. Rabu, 19 Oktober 1. Bersih Posko KKN

2. Mengunjungi Umbul Sigedhang

17. Kamis, 20 Oktober 1. Aktivitas di posko KKN

2. Bersih Posko KKN

3. Membagikan surat undangan penutupan KKN

4. Persiapan penutupan KKN

18. Jumat, 21 Oktober 1. Penutupan KKN

2. Merapikan posko KKN dan mengembalikan alat

dan perlengkapan yang digunakan selama KKN

Tabel 3.1 Loogbook KKN

15
Gambar 3.2 dokumentasi penyerahan dan serah terima mahasiswa KKN

Setelah itu mahasiswa melaksanakan program kerja KKN yang telah


disepakati bersama, salah satunya yaitu kegiatan praktek masak untuk inovasi
produk UKM di kantin UKM wisata Umbul Sigedang dan Umbul Kapilaler,
yang dilaksanakan pada hari senin tanggal 10 Oktober 2022 dengan 3 menu
makanan yaitu bomboloni, kroket dan nasi bakar.

D. Pembahasan

Ticketing merupakan sesuatu yang dapat memudahkan perusahaan


dalam menampung, mengola, dan melacak permintaan pelanggan, sebagaimana
mestinya ticketing di pariwisata seperti yang diketahui untuk mendapatkan akses
masuk tempat wisata membutuhkan tiket, biasanya disebut dengan karcis. Karcis
bisa di definisikan sebagai sebuah surat kecil sebagai tanda telah membayar. Di
Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler sendiri juga terdapat 4 pos yang
menyediakan pelayanan untuk ticketing, wisatawan biasanya membeli karcis di
salah satu pos, biasanya wisatawan membeli ticket masuk seharga Rp. 10.000 per
16
orang juga mendapatkan 1 botol vitamin c lalu 1 air mineral aqua, setelah itu
wisatawan bisa menikmati wisata yang ada di Umbul Sigedhang dan Umbul
Kapilaler. Petugas yang berada di pos melayani para wisatawan dengan SOP
yang berlaku di dunia pariwisata, para petugas juga melaksanakan 3S (senyum,
sapa, salam) kepada para wisatawan.
Serta penulis membantu menerapkan grooming yang sesuai untuk
pengelola dan petugas tiket di masing masing pos (terdiri dari 4 pos). grooming
sendiri biasa disebut dengan personal grooming yang bertujuan untuk
meningkatkan percaya diri, kepedulian diri serta menjadi sebuah bentuk usaha
untuk mendapatkan tanggapan positif dari sekitar.

17
Gambar 3.3 mahasiswa membantu ibu-ibu petugas tiket

18
BAB IV
PENUTUP

A. Simpulan
Inti dari pelaksanaan KKN Di Desa Ponggok Umbul Sgedhang dan

Umbul Kapilaler adalah sebagaimana mahasiswa bisa terjun langsung ke dalam

masyarakat membantu mewujudkan perubahan dalam bidang pariwisata di Desa

Umbul dan Desa Sigedhang. Oleh karna itu deprogram KKN secara tidak

langsung memberikan tanggung jawab penuh kepada mahasiswa sebagai acuan

berlatih mahasiswa ketika terjun langusng dalam membrikan pelayanan kepada

masyarakat Desa Ponggok dan itu memberikan manfaat bagi mahasiswa karena

meberikan pengalaman baru dan pengetahuan dalam dunia pariwisata di Desa

Ponggok.

Karena mahasiswa melihat dan merasakan langsung bagaimana proses

dalam pelaksanaan pelayanan di Desa Wisata Ponggok maka mahasiswa dapat

menarik kesimpulan dari KKN Desa Ponggok ini sebagai berikut:

1. Mahasiswa KKN di Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo


Kabupaten Klaten, mendapatkan respon yang sangat baik dari
masyarakat Desa Ponggok.
2. Dengan adanya KKN di Desa Ponggok ini menjadi hubungan
antara lembaga perguruan tinggi dan lembaga kepariwisataan
di Desa Ponggok menjadi lebih dekat dan semakin baik.
3. Program KKN di Desa Wisata Ponggok memerlukan kesiapan
yang cukup matang, baik itu dari fisik maupun mental, serta
fasilitas penginapan dan perlengkapan yang memadai.

19
B. Saran
1. Bagi Mahasiswa Peserta KKN

a. Lebih meningkatkan kerjasama dan gotong-royong antar peserta

mahasiswa KKN Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo

Kabupaten Klaten.

b. Lebih meningkatkan efektifitas waktu saat pelaksanaan tugas di

masing masing tempat di objek wisata Umbul Sigedhang dan

Umbul Kapilaler Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo.

c. Meningkatkan hubungan dengan masyarakat Desa Ponggok

serta berinteraksi dengan warga, lalu ikut kegiatan warga seperti

gotong royong, dll.

2. Bagi Masyarakat

a. Masyarakat diharapkan mampu membangun Desa Wisata

Umbul Sigedhang dan Umbul Kapilaler menjadi lebih baik lagi.

b. Masyarakat diharapkan dapat membaur dengan mahasiswa KKN

supaya dapat menjalin hubungan yang haarmonis dan kerjasama

yang baik.

c. Masyarakat diharapkan mengerti dengan program kerja KKN

yang dilaksanakan oleh peserta KKN Desa Ponggok Kecamatan

Polanharjo Kabupaten Klaten.

3. Bagi Pihak Kampus AMBS

a. Bagi jumlah anggota peserta KKN diharapkan dapat

diperbanyak lagi agar dalam pelaksanaan program kerja dapat

mencapai efektif dan efisien.


20
b. Diharapkan pihak kampus dapat memfasilitasi berupa sembako

untuk mahasiswa supaya kegiatan KKN dapat terlaksana dengan

baik.

4. Bagi POKDARWIS Di Desa Ponggok

a. Diharapkan dapat melakukan pembangunan untuk wisata Umbul

Sigedhang dan Umbul Kapilaler Desa Ponggok Kec. Polanharjo

Kab. Klaten.

21
DAFTAR PUSTAKA

Pratama.2022. Personal Grooming Meningkatkan Negosiasi Pekerjaan Menjadi

Lebih Mudah. Laporan. Malang Universitas Negri Malang.

Wikipedia.Desa Wisata, https://id.wikipedia.org/wiki/Ponggok,_Polanharjo,_Klaten,

13:26 18 November 2022

WisataPonggok.DesaPonggok,https://wisataponggok.umbulponggok.co.id/desa-ponggok-
yang-memiliki-mata-air-alami-dengan-debit-besar/
09:20 20 November 2022

Berdesa. Mencapai Rp 9 Milyar Cara BUMDesa Tirta Mandiri,


https://www.berdesa.com/umbul-ponggok-menciptakan-pendapatan-fantastis-cara-bumdesa/
20:19 02 Desember 2022

22
LAMPIRAN - LAMPIRAN

23
24
Lampiran 2.1 Loogbook KKN di desa wisata Umbul Sigedhang & Kapilaler

25
Lamiran 2.2 rapat koordinasi pokdarwis dan beberapa mahasiswa dari UNS

Lampiran 2.3 kegiatan makan malam bersama dengan warga

26
Lampiran 2.4 praktek dan inovasi produk UKM yang dijelaskan langsung
kepada masyarakat

27
28

Anda mungkin juga menyukai