Anda di halaman 1dari 3

Pasien S (25 tahun) sudah 3 hari berada di Rumah Sakit Jiwa Sumut.

Diagnosa Medis
pasien adalah Skizofrenia. Diagnosa keperawatan pasien adalah 1) Defisit Perawatan Diri
(Personal Hygiene); 2) Isolasi Sosial Menarik Diri. Perawat Bella yang merawat Ny. S (25
tahun) akhirnya bisa menciptakan hubungan saling percaya dengan pasien pada hari ke-3,
setelah setiap harinya bertemu 2x sehari (Pagi dan Siang). Pada hari ke- 3 pertemuan ke 6,
Perawat Bella membuat kontrak pertemuan hari ke 4 untuk melaksanakan tindakan
keperawatan diagnose ke 1 karena menjadi masalah utama saat ini, yaitu Personal Hygiene:
Mandi.
Pada hari ke 4 pagi harinya, tindakan sudah dilakukan sesuai dengan strategi pelaksanaan
Komunikasi pada pasien dengan diagnose: Defisit Perawatan Diri: Mandi. Kemudian Perawat
Bella ingin melakukan Analisa Proses Interaksi (API) yang telah dilakukannya, untuk
mengevaluasi apakah tujuan keperawatan yang diharapkan sudah tercapai. Berikut ini
merupakan API yang telah dibuat oleh Perawat Bella.

ANALISA PROSES INTERAKSI (API)


Inisial Klien : TN. F (25 tahun)
Status Interaksi : Pertemuan ke-7 (Orientasi, Kerja dan Terminasi)
Lingkungan
a. Tempat interaksi : Kamar pasien
b. Situasi tempat interaksi : Tenang, pasien sedang duduk di tempat tidur sambil
menyenderkan bahu
c. Posisi perawat dgn kien : Pasien duduk menghadap kearah depan, perawat berdiri disisi
sebelah kiri pasien sambil sedikit mencondongkan bedan dengan
batas 50 cm.
Deskripsi klien : Pada saat mendekati pasien sudah tercium bau yang tidak sedap,
agak pesing, bajutidak sesuai dan terlihat tidak pernah diganti,
rambut terlihat kering dan kusam, kulit terlihat kotor dan kuku
kaki tangan panjang dan hitam. Pada pertemuan ke-6 pasien
sudah mau untuk dilakukan tindakan merawat diri yaitu mandi.
Tujuan : Memenuhi kebutuhan peawatan diri pasien (personal hygiene)
Waktu : 07.30 – 08.30 WIB
Tanggal : Senin, 10 Januari 2024
Keterangan :
P : Perawat
K : Klien
ROLEPLAY
P : Selamat pagi Bapak F. Masih ingat dengan saya?
K : ....... Suster Bella
P : Bagus sekali.... Masih ingat janji kita pagi ini?
K : ..... Pasien diam sebentar lalu (pasien menganggukkan kepala)
P : Bagus sekali Bapak masih mengngatnya. Bisa sebutkan kepada suster apa janji kita pagi
ini?
K : Mandi ......
P : Benar sekali. Bapak akan mandi paling lama 10 menit, sampai beres-beresnya semua kira-
kira 30 menit. Tujuannya agar Bapak menjadi segar dan wangi..... Bagaimana? Bapak
maukan melakukannya sekarang?
K : ..... (pasien beranjak dari tempat tidur dan berjalan ke kamar mandi)
P : Nah, sekarang Bapak masuk kekamar mandi. Ini saya berikan alat-alat mandinya. Bapak
bisa sebutkan satu persatu ini apa saja alat-alatnya?
K : Shampo, sabun, sikat gigi, odol, handuk, sikat, pakaian
P : Benar pak, ini shampo untuk keremas rambutnya, ini sabun untuk membersihkan badan dari
daki, nanti bapak gosokan kebagian tubuh terus disikat dengan teratur, ujung ujung tangan,
kaki yang lebih kotor, terus sikat gigi bagian depan, samping, dan bagian dalam. Apa Bapak
mengerti?
K : ...... (pasien menganggukkan kepala tanda mengerti)
P : Sekarang Bapak silahkan mandi (perawat membuka pintu kamar mandi dan menyiapkan
alat-alat)
(pasien masuk kekamar mandi dan perawat menuggu di depan pintu, meminta kalien untuk
tidak mengunci pintu agar bila ada keperluan bisa cepat di atasi, 10 menit kemudian pasien
keluar dari kamar mandi dengan kondisi sudah berganti pakaian)
P : Sudah selesai pak? Ayok kita ketempat ngobrol tadi di samping tempat tidur bapak,
(setelah sampai di tempat tidur rambut pasien disisir dan di lanjutkan interaksi)
P : Nah, sekarang bagaimana perasan bapak setelah mandi? Coba ceritakan kepada suster
K : Enak segar…
P : Segar ya? Wangi lagi kira-kira bapak mau gak melakukanya nanti sore dan besok paginya
dan seterusnya?
K : ...... (pasien menganggukkan kepala tanda mau)
P : Bagus sekali (perawat tersenyum)
P : Nah saya sekarang ingin tahu apa bapak bisa ulangi lagi apa saja alat-alat yang di pakai
untuk mandi? Supaya nanti kalau mandi tidak ada kesalahan lagi.
K : Sikat gigi dan odol dari depan belakang meyikatnya, sabun untuk badan, handuk untuk lap
P : Bagus sekali, nanti sore bapak mandi lagi ya? Karna tadi kita janjiya sampai selesai mandi
30 menit dan waktunya sudah habis.
P : Saya tinggal dulu, sekarang Bapak bisa istirahat. Selamat pagi (perawat tersenyum)
K : Selamat pagi.

Anda mungkin juga menyukai