Anda di halaman 1dari 4

Jurnal ADHUM Vol. VIII No.

2, Juli 2018 1

ASPEK MAKNA DALAM LAGU SAM SMITH


DALAM ALBUM “IN THE LONELY HOUR”

Ina Okviana Risyadi, Erik Candra Pertala*), Ramdan Sukmawan *),


Program Studi Sastra Inggris,
Universitas Muhammadiyah Sukabumi
Email: inaokvianarisyadi@yahoo.com

ABSTRAK
Judul penelitian ini adalah “Aspek Makna Dalam Lagu Samsmith Dalam Album In The Lonely Hour”.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aspek-aspek makna dan jenis-jenis makna pada sepuluh lagu
Sam Smith. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif analisis dengan pendekatan Semantik. Teori
relevan yang peneliti gunakan yaitu teori Aspek makna Shipley (1962), Palmer (In fatimah 2013) dan Pateda
(2010), serta teori jenis-jenis makna Leech (1981). Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan aspek makna
pengertian, aspek makna perasaan yang menunjukkan rasa sedih, gelisah dan kesa. Aspek makna nada
Tinggi dan nada rendah, serta aspek makna tujuan di antaranya memohon, memerintah dan membuktikan.
Kemudian ditemukan lima jenis makna yaitu makna konotatif. stilistik, afektif, reflektif dan tematik.

Kata kunci: Aspek Makna, Jenis Makna, Sam Smith, In The Lonely Hour

I. PENDAHULUAN Leave Your Lover, I’m Not the Only One, I’ve
Kehidupan manusia tidak terlepas dari Told You Now, Like I Can, Life Support, Not in
bahasa, kegiatan itu dimulai saat manusia terjaga That Way, Lay Me Down.
dalam tidur hingga akan tertidur kembali. Ketika Berdasarkan latar belakang penulis akan
seseorang diam atau termenung terhadap suatu mengkaji Aspek Makna dan Jenis Makna apa saja
hal, sebenarnya orang tersebut sedang melakukan yang terdapat pada lagu Sam Smith dalam album
kegiatan berbahasa dalam diamnya tersebut, “In The Lonely Hour”. Tujuan dari penelitian ini
seperti mengajukan sebuah pertanyaan atau yaitu untuk mendeskripsikan Aspek Makna dan
pemikiran terhadap apa yang ia dengar. Jenis Makna apa saja yang terdapat pada lagu
Begitupun dengan Makna, banyak sekali makna- Sam Smith dalam album “In The Lonely Hour”.
makna yang terkadang tidak diungkapkan secara Adapun manfaat dari penelitian ini yaitu
langsung sehingga dikenal dengan istilah adanya dapat memperkaya hasanah pengkajian Semantik
makna tersirat dan tersurat. Berbicara tentang dalam Aspek Makna dan Jenis-jenis Makna pada
makna kita dapat menemukan makna dalam lagu Sam Smith dalam album “In The Lonely
sebuah lagu, karena Lagu merupakan salah satu Hour”, serta dapat memberi manfaat untuk
karya sastra hasil cipta manusia yang dapat penulis dalam menambah wawasan melalui
memberikan hiburan dan juga nilai, baik itu nilai pengaplikasian teori Aspek Makna dan Jenis-jenis
keindahan maupun nilai-nilai ajaran hidup. Makna terhadap lirik lagu.
Makna yang akan dianalisis pada penelitian ini
yaitu aspek makna dan jenis-jenis makna, yang II. TINJAUAN PUSTAKA
diantaranya terdapat aspek makna perasaan, Semantik dijelaskan oleh Leech (1981:1)
pengertian, tone, dan tujuan. Pada penelitian ini, :Semantics is central to the study of
lagu menjadi objek yang menarik untuk dianalisis communication ; and as communication becomes
penulis dapat mengaplikasikan ilmu yang telah more and more a crucial factor in social
dipelajari selain itu juga dapat memahami makna organization , the need to understand it becomes
dari lagu tersebut, yaitu 10 lagu Sam Smith dalam more and more pressing. SedangkanPalmer
album “In The Lonely Hour”. berpendapat bahwa semantic merupakan istilah
Album “In The Lonely Hour” itu sendiri yang mengacu pada ilmu mengenai makna bahasa
merupakan album perdana yang dinyanyikan oleh dan semantic adalah salah satu cabang linguistik.
penyanyi sekaligus penulis lagu yang berasal dari Makna yang dijelaskan oleh Lyons (1968 :
London yaitu Samuel Frederick Smith atau biasa 136) menyatakan “meaning are ideas or concept,
dipanggil Sam Smith pada 26 Mei 2014. Album which can be transferred from the mind of the
dengan gendre pop ini terinspirasi dari kisah language or another”. Menurut lyons makna
pribadi yang dialami Sam Smith akan cintanya merupakan suatu ide atau konsep yang dapat
yang tak terbalas terhadap seorang pria, dengan dialihkan dari pemikiran penutur ke pikiran
mengetahui cerita dibalik album “In The Lonely pendengar yang mewujudkannya sebagaimana
Hour” penulis merasa tertarik untuk adanya dalam suatu bentuk satu bahasa yang
menganalisisnya. Penulis akan meneliti 10 lagu lainya.
yang ada dalam album tersebut di antaranya Adapun berbagai ujaran manusia yang
adalah Money on My Mind,Good Thing,Stay mengandung makna yang utuh, dan keutuhan
with Me,
2 Jurnal ADHUM Vol. VIII No. 2, Juli

makna itu merupakan sebuah perpaduan dari 4) Makna Afektif


empat aspek makna yang dinyatakan oleh Palmer Merupakan makna yang mencerminkan
(Dalam Fatimah 2013: 3) bahwa aspek makna perasaan pribadi dari seorang pembicara terhadap
terbagi menjadi empat di antaranya: (1) lawan bicara atau terhadap objek pembicaraan.
Pengertian (sense); (2) Perasaan (feeling);
(3)Nada (tone), dan 5) Makna reflektif
(4) Tujuan (Intention). Makna yang mengandung satu makna
1) Aspek Makna Pengertian konseptual dengan konseptual yang lain atau
Shipley (1962:263) menyatakan “Sense. biasa disebut dengan makna konseptual ganda.
We use words to direct our hearer's attention
upon some state of affairs, to present some items 6) Makna kolokatif
for consideration and to excite some thoughts Makna yang lebih berhubungan dengan
about these items”. Bahwa ketika seseorang penempatan makna dalam frase sebuah bahasa,
mengatakan sesuatu yaitu untuk mengarahkan terdiri atas asosiasi-asosiasi yang diperoleh suatu
perhatian pendengar pada suatu hal, agar adanya kata, yang disebabkan oleh makna kata yang
pemahaman serta beberapa pemikiran tentang hal sudah ada dalam sebuah lingkungan.
tersebut.
7) Makna Tematik
2) Aspek Makna Perasaan Suatu makna yang dikomunikasikan
Nilai rasa (feeling) merupakan aspek menurut cara seorang penutur atau penulis menata
makna yang berhubungan dengan nilai rasa pesanya dan fokus terhadap penekanan
berkaitan dengan sikap pembicara terhadap hal
yang dibicarakan (palmer 1976). III. METODE PENELITIAN
Objek yang digunakan dalam penelitian
3) Aspek Makna Nada ini yaitu 10 lagu Sam Smith dalam album “In The
Aspek makna nada merupakan sikap Lonely Hour” diantaranya Money on My
seorang pembicara terhadap pendengar, atau sikap Mind,Good Thing,Stay with Me, Leave Your
penulis terhadap pembaca. Aspek makna ini Lover, I’m Not the Only One, I’ve Told You Now,
mempunyai hubungan dengan aspek makna Like I Can, Life Support, Not in That Way, Lay
perasaan, dengan kata lain hubungan antara Me Down. Dalam penelitian ini penulis
pembicara dengan pendengar akan menentukan menggunakan metode kualitatif deskriptif
sikap yang tercermin dalam kata-kata yang sebagaimana dijelaskan oleh Djajasudarma
digunakan. (1933:10-11) yang menyatakan bahwa
metodologi kualitatif merupakan prosedur yang
4) Aspek Makna Tujuan menghasilkan data deskriptif berupa data tertulis
Aspek makna tujuan (intention) yaitu atau lisan di masyarakat bahasa.
untuk menjelaskan maksud atau tujuan agar saat
seseorang berbicara terdapat pemahaman bahwa “Secara Deskriptif peneliti dapat memberikan
adanya sesuatu yang dilaksanakan atau ciri-ciri, sifat-sifat, serta gambaran data melalui
bermaksud kepada suatu hal. pemilihan data yang dilakukan pada tahap
pemilihan data setelah data terkumpul. Dengan
Beberapa jenis makna dikemukakan oleh demikian, peneliti akan selalu
para ahli di antaranya Leech (1974) yang mempertimbangkan data dari segi watak data itu
membagi makna menjadi tujuh. sendiri, dan hubungannya dengan data lainya
1) Makna Konseptual secara keseluruhan.” (Djajasudarma 2010:17)
Makna yang menekankan pada makna
logis atau dikatakan dengan mengacu pada logika Pendekatan yang digunakan dalam
penelitian ini yaitu pendekatan semantik yang
2) Makna Konotatif sesuai dengan pengertiannya yaitu memahami
Makna yang bersifat sindiran dengan makna juga sebagai pusat penelitian pikiran
denotasi yang mengalami penambahan, dapat manusia, dimana di dalamnya terdapat proses
dikatakan nilai komunikatif dari suatu ungkapan yang kadang terlihat rumit namun semua
menurut apa yang diacu, melebihi dari isinya. tergantung dari bagaimana seseorang
menyampaikan pengalamannya
3) Makna stilistika melalui bahasa (Leech, 1981:1).
Makna kata yang digunakan berdasarkan Teknik pengumpulan data yang digunakan
keadaan atau situasi dan lingkungan sosial dalam penelitian ini yaitu teknik simak dan teknik
pengguna suatu bahasa. catat. Seperti yang diungkapkan (Mahsun, 2005:
92 ) bahwa metode simak tidak hanya berkaitan
dengan penggunaan bahasa secara lisan tetapi
juga penggunaan bahasa secara tertulis.
Selanjutnya
Jurnal ADHUM Vol. VIII No. 2, Juli 2018 3

yaitu teknik catat yang merupakan sebuah teknik D. Tujuan


lanjutan yang dilakukan setelah menerapkan Data dari lirik “can I lay by your side”
metode simak. Kemudian penulis mengambil selain mengandung aspek makna nada juga
langkah-langkah sebagai berikut: mengandung aspek makna tujuan yang bersifat
1) Membaca dan memahami 10 Lirik lagu memohon. Sam Smith memohon agar ia dapat
Sam Smith dalam album “In The Lonely menemani kekasihnya dengan kata lain berharap
Hour” agar dapat berbaring di samping orang yang
2) 2)Teknik catat dilakukan dengan cara begitu ia cintai, tujuan dari permintaan Sam
mencatat data-data yang mengandung Smith tersebut, diperjelas dengan lirik lanjutan
aspek makna pengertian, perasaan, nada yaitu “and make sure you’re alright” yang mana
dan tujuan, selain itu data-data yang maksudnya untuk memastikan kekasihnya selalu
mengandung jenis makna konseptual, dalam keadaan baik-baik saja.
konotatif, stilistik, afektif, reflektif,
kolokatif, dan tematik juga dicatat. 4.2. Jenis Makna Pada lagu Sam Smith
Analisis data merupakan salah satu cara dalam Album “In The Lonely Hour”
menganalisis sebuah data yang telah a. Makna Konotatif
dikumpulkan. Menurut Miles dan Huberman Data pertama dari lagu Stay with me yaitu
(1994: 10-11) terdapat beberapa teknik analisis bagian lirik One night stand yang mengandung
data kualitatif yaitu reduksi data, Coding atau aspek makna pengertian, termasuk kedalam jenis
pengkodean, penyajian data dan penarikan makna konotatif, makna yang tidak stabil atau
kesimpulan. dapat berubah, dengan kata lain makna yang
bukan sebenarnya. Dapat dilihat dari One night
IV. PEMBAHASAN Stand itu sendiri bukan memiliki makna berdiri
4.1. Aspek Makna Pada Lagu Sam Smith semalam namun teman satu malam.
dalam Album “In The Lonely Hour”
A. Pengertian A. Makna Stilistik
Data pertama yaitu bagian lirik What use is Data pertama dari laguI’m not the only one
money when you need someone to hold. Data ini yaitu lirik pertama dan kedua “You and me we
tersebut mengandung aspek makna pengertian made a vow, For better or for worse” Kutipan ini
yang di dalamnya menjelaskan bahwa uang dan mengandung aspek makna pengertian yang
kekuasaan bukanlah segalanya, Sam Smith termasuk kedalam jenis makna Stilistik atau
menggambarkan bahwa uang tidak berarti sama sebuah makna yang digunakan berdasarkan situasi
sekali jika tidak bisa merasakan kebahagiaan dan lingkungan, dimana kata vow biasanya
sebenarnya, seperti halnya ketika kita tidak bisa diucapkan atau terjadi diantara orang-orang yang
bersama dengan orang yang kita kasihi. menikah dan membuat ikrar satu sama lain, yang
diperjelas dengan lirik selanjutnya bahwa
B. Perasaan perjanjian tersebut menjelaskan akan tetap
Data selanjutnya yaitu aspek makna bersama dalam suka maupun duka.
perasaan yang ditunjukkan dengan kutipan lirik
And it’s so hard, the days just seem so dark, The B. Makna Afektif
moon, and the stars, are just nothing without you, Data Why am I so emotional?, yang
Kata “hard” pada lirik lagu Lay me down bait mengandung aspek makna perasaan, frasa
pertama baris ke empat, mengandung aspek tersebut termasuk ke dalam jenis makna Afektif
makna perasaan yang jika melihat arti sebenarnya yang mencerminkan perasaan pembicara
adalah “sulit”, maksud dari sulit pada lirik terhadap lawan bicaranya. Maka dari itu frasa
tersebut yaitu ungkapan rasa sedih yang dialami Why am I so emotional? Menggambarkan adanya
Sam Smith dalam mencintai seseorang yang tidak perasaan gelisah karena tidak seperti biasanya.
ada di sampingnya. Cinta satu malam yang kali ini dirasakan oleh
Sam Smith begitu melekat sampai-sampai ia tidak
C. Nada ingin berpisah sedangkan biasanya cinta satu
Selain data di atas, ada pula aspek makna malam berlangsung sesuai dengan namanya yaitu
nada yang ditunjukkan dengan data can I lay by hanya berlangsung selama satu malam saja.
you side, Lirik tersebut mengandung aspek makna
nada, aspek makna nada ini ditandai dengan C. Makna Reflektif
intonasi yang meninggi dan sangat menyayat hati Data selanjutnya yaitu lirik “Oh the truth
seakan dinyanyikan penuh penghayatan dengan spills out” lirik ini mengandung aspek makna
ungkapan ketulusan yang diujarkan oleh Sam nada yang termasuk ke dalam jenis makna
Smith pada saat ia menyanyikannya, dengan reflektif, dimana pada bagian lirik tersebut
tujuan bahwa ia ingin menunjukkan apa yang diawali dengan kata “oh” yang biasanya muncul
dirasakannya kepada pendengar. saat seseorang merespon sesuatu yang baru saja ia
lihat.
4 Jurnal ADHUM Vol. VIII No. 2, Juli

D. Makna Tematik terdapat makna konotatif, makna stilistik, makna


Untuk data selanjutnya yaitu “can I lay by afektif, makna reflektif dan makna tematik.
your side” termasuk ke dalam jenis makna tematik,
karena data tersebut menunjukkan adanya
penekanan. Disampaikan oleh Sam Smith dengan *) Dosen Program Studi Sastra Inggris UMMI
menata lirik sebaik mungkin sehingga
menimbulkan nilai komunikasi yang baik pula DAFTAR PUSTAKA
terhadap pendengarnya, ditandai dengan intonasi Djajasudarma. T, Fatimah. 2013. Semantik 2: Relasi
yang meninggi saat dinyanyikan serta Makna Paradigmatik, Sintagmatik, dan
memberikan efek yang seakan terasa menyayat Derivasional. Bandung: PT. Refrika Aditama.
hati. Selain itu “can I lay by your side” juga Djajasudarma, Fatimah 1993. Metode Linguistik:
menunjukkan permintaan Sam Smith terhadap Ancangan Metode Penelitian dan Kajian. Jakarta:
kekasihnya agar dapat menemani dengan tujuan Refika Aditama.
memastikan kekasihnya selalu dalam keadaan Mahsun. 2007. Metode Penelitian Bahasa (Tahapan
baik-baik saja. Strategi, Metode, dan Teknik). Jakarta: PT. Raja
Grafindo Persada.
Dari hasil analisis, terdapat jumlah data
sebanyak 65 data yang terbagi ke dalam dua Miles, Matthew dan Huberman. A.M. 1992. Analisis
rumusan masalah. Hasil dari analisis tersebut Data Kualitatif. Penerjemahan Tjetjep Rohendi
Rohidi. Jakarta: Universitas Indonesia-preaa.
dapat ditunjukkan melalui tabel di bawah ini:
Palmer. 1981. Semantics. USA: Cambridge University.
Tabel 4.1. Hasil Data Aspek Makna Pateda, Mansoer. 2010. Semantik Leksikal. Jakarta:
PT.Rineka Cipta.
Jumlah Persentase
No Aspek Makna Kategori
Data (%) Shipley, Joseph T. 1970. Dictionary of World Literary
25 25 Terms. United States Of America.
1 Pengertian - 9 % %
14
Sedih 5 %
kesal 2 5% 31
2 Perasaan
%
12
Gelisah 4 %
Tinggi 3 9% 18
3 Nada
Rendah 3 9% %
Memoh 12
4
on %
Perinta 26
4 Tujuan 3 9%
h %
Buktika
2 5%
n

Tabel 4.2. Tabel Hasil Data Jenis Makna


Jumla Persenta
No. Jenis Makna
h Data se (%)
Makna 8
1 27%
Konotatif
2 Makna Stilistik 1 3%
3 Makna Afektif 12 40%
4 Makna Reflektif 2 7%
5 Makna Tematik 7 23%

V. SIMPULAN
Dari hasil analisis, terdapat jumlah data
sebanyak 65 data yang terbagi ke dalam dua
rumusan masalah. Aspek makna yang di
dalamnya terdapat aspek makna pengertian, aspek
perasaan yang terbagi menjadi tiga yaitu rasa
sedih, kesal dan gelisah, aspek makna nada yang
terbagi menjadi nada tinggi dan nada rendah, serta
aspek makna tujuan yang terbagi menjadi tiga
yaitu memohon, memerintah dan membuktikan.
Begitu pula dengan jenis makna yang di
dalamnya

Anda mungkin juga menyukai