Anda di halaman 1dari 4

Cara Menjaga Kesehatan Jantung yang Harus Diketahui

8060
dr. Ardi Iswara - RS Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita Jakarta

Berdasarkan laporan Kemenkes RI, penyakit jantung menjadi penyebab kematian kedua di

Indonesia setelah penyakit stroke. Banyak yang menganggap bahwa penyakit ini menyerang

pada usia tua, namun penerapan gaya hidup yang tidak sehat dapat menyebabkan penyakit ini

timbul pada usia muda. Kalau begitu, bagaimanakah seharusnya kita menjaga kesehatan jantung?

1. Jaga kesehatan mulut

Masalah di jantung bisa terjadi ketika terjadi gejala penyakit gusi, mulut, dan gigi yang parah

dan tidak mendapatkan perawatan. Pada keadaan penyakit di ruongga mulut yang parah, bakter

maupun jamur dapat berpindah ke aliran darah sehingga dapat menyebabkan peradangan pada
pembuluh darah sekitar jantung. Oleh karena itu, cara yang paling mudah untuk menjaga

kesehatan jantung adalah dengan menjaga kesehatan mulut. Rajinlah untuk menggosok gigi 2

kali sehari secara rutin.

2. Batasi komsumsi makanan asin

Makanan asin dan gurih memang enak, tapi jika berlebihan dapat mengakibatkan tekanan darah

tinggi (hipertensi) yang merupakan salah satu factor risiko penyakit jantung. Saat tekanan darah

kita tinggi, kerja jantung dalam memompa darah akan semakin berat dan ini dapat mengganggu

kesehatan jantung.

Batas asupan garam (natrium) per hari bagi seseorang dengan usia 19-49 tahun adalah 1500 mg.

Kita dapat mengurangi konsumsi garam dengan membatasi penggunaan garam saat memasak. Di

samping itu, batasi juga makanan tinggi garam yang sudah dikemas, seperti dagung, snack,

ataupun junk food.

3. Cukup tidur

Cara lain untuk menjaga kesehatan jantung yang perlu kita lakukan adalah dengan menjaga

kualitas tidur. Jangan biasakan tidur larut malam dan bangun siang hari. Jika kita sering tidur

larut malam atau kebiasaan begadang, makan jam biologis tubuh akan rusak. Kondisi ini

megakibatkan naiknya tekanan darah dan peradangan, sehingga dapat meningkatkan risiko

penyakit jantung.

4. Hindari duduk terlalu lama


Seharian duduk menghadap computer tidak hanya membuat badan kita menjadi pegal, namun

juga menurunkan kesehatan jantung. Hal ini dikarenakan, duduk terlalu lama dapat

menyebabkan penggumpalan darah yang dapat memperburuk sirkulasi darah pada tubuh.

Jika kita ingin menghabiskan waktu dengan posisi duduk yang lama, jangan lupa melakukan

gerakan peregangan.

5. Berhenti merokok dan menghirup asap rokok

Merokok dapat merusak kesehatan, termasuk kesehatan jantung. Hal ini dikarenakan rokok

mengandung bahan kimia yang dapat mendorong terbentuknya plak pada pembuluh arteri di

jantung. Plak ini dapat menumpuk seiring waktu dan menyumbat aliran darah sehingga dapat

menyebabkan penyakit jantung.

6. Memperbanyak makan sayur dan buah

Sayur dan buah merupakan sumber vitamin dan mineral yang berguna untuk tubuh kita. Jenis

makanan ini juga mengandung zat antioksidan yang dapat mencegah peradangan, kaya serat, dan

rendah kalori. Kandungan nutrisi ini sangar membantu memelihara kesehatan jantung.

7. Batasi makanan berlemak

Lemak adalah merupakan sesuatu yang dibutuhkan oleh tubuh kita sebagai cadangan sumber

energy dan membantu menyerap nutrisi pada makanan. Namun, tidak semua lemak baik untuk

kesehatan. Ada jenis lemak yang harus dibatasi asupannya, yaitu lemak jenuh. Lemak jenuh

dapat menyebabkan kadar kolesterol dalam tubuh menjadi meningkat, dan semakin lama akan
membentuk plak pada pembuluh darah jantung. Dengan demikian, cara untuk menjaga kesehatan

jantung terkait hal ini adalah dengan membatasi makanan yang mengandung lemak jenuh.

8. Olahraga rutin

Olahraga menyehatkan tubuh secara menyeluruh, mulai dari ujung rambut hingga kaki kita,

termasuk jantung. Manfaat olahraga untuk jantung sangat banyak. Aktivitas fisik ini membanty

menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan kadar kolesterol baik. Ada berbagai macam jenis

olahraga yang menyehatkan jantung, seperti lari, bersepeda, berenang, jogging, atau senam

jantung. Lakukan olahraga paling sedikit 30 menit setiap harinya.

9. Kelola stres dengan baik

Stres merupakan salah satu penyebab dari penyakit jantung. Saat seseorang mengalami stres

berat, tekanan darah bisa meningkat. Stress juga mempengaruhi kualitas tidur seseorang

sehingga dapat memperburuk kesehatan jantung.

Ditambah lagi banyak orang yang menjadikan minuman beralkohol, merokok, dan makan

berlebihan sebagai cara menghilangkan stres yang dihadapi. Padahal, tindakan tersebut justru

menurunkan kesehatan jantung.

Oleh karena itu, kita perlu tahu bagaimana cara mengelola stres. Ada berbagai macam cara untuk

mengelola stres, contohnya adalah berolahraga, melakukan teknik pernapasan dan meditasi, atau

melakukan aktivitas yang disukai. Apabila stres tidak juga teratasi, jangan ragu untuk melakukan

konsultasi ke psikolog.

Anda mungkin juga menyukai