Anda di halaman 1dari 11

BAHASA TUBUH SISWA

PENENTU KEBERHASILAN
PEMBELAJARAN
Disusun Oleh:
Azka Amalina
Silfi Gania Fauziah
BAHASA TUBUH
Bahasa tubuh adalah komunikasi pesan nonverbal (tanpa kata-
kata). Bahasa tubuh merupakan proses pertukaran pikiran dan gagasan
dimana pesan yang disampaikan dapat berupa isyarat, ekspresi wajah,
pandangan mata, sentuhan, artifak (lambang yang digunakan), diam,
waktu, suara, serta postur dan gerakan tubuh.
BAHASA TUBUH MENURUT PARA AHLI
• Alo Liliweri
Dalam buku “Komunikasi Verbal dan Nonverbal” menjelaskan
bahwa bahasa tubuh adalah gerakan tubuh yang merupakan sebagian
perilaku nonverbal yang dapat disampaikan melalui simbol komunikasi
kepada orang lain. Perilaku itu sangat tergantung dari erat tidaknya
hubungan dengan orang lain.
• David Cohen
Dalam buku “Bahasa Tubuh Dalam Pergaulan” mengungkapkan
bahwa bahasa tubuh mampu menyingkapkan topeng-topeng kita. Apa
yang dapat menerobos topeng yang kita pakai adalah “isyarat yang
bocor”, isyarat yang sebenarnya tidak ingin kita berikan namun tidak
dapat terkontrol.
PENTINGNYA MEMAHAMI BAHASA TUBUH
Berbeda dengan komunikasi verbal yang dapat dimengerti secara
otomatis, komunikasi nonverbal membutuhkan upaya latihan dan
pengamatan yang cermat karena bahasa tubuh bukanlah ilmu pasti yang
setiap gerakannya memiliki beberapa arti. Karena itu, ketidaktahuan
maksud-maskud implisit dari sinyal tersebut akan mengundang respons
yang beragam dari lawan bicara. Penting bagi guru untuk memahami
dan peka terhadap perubahan bahasa tubuh siswanya. Alasannya adalah,
dengan memahami bahasa tubuh dari siswanya, pembelajaran yang
dilakukan di kelas akan mencapai tujuan.
Pembelajaran adalah bukan tentang guru, tapi tentang
siswanya itu sendiri. Jadi, guru diusahakan dapat
memahami bahasa tubuh siswanya dan tidak memaksakan
kehendaknya sendiri dalam pembelajaran.
BAHASA TUBUH SISWA
Bahasa tubuh siswa berpengaruh pada keefektifan proses
pembelajaran. Pemahaman tentang bahasa tubuh siswa bertujuan untuk
mengetahui tindakan apa yang harus di lakukan oleh guru dalam
pembelajaran
CARA MEMAHAMI
BAHASA TUBUH
Memfokuskan
Memperhatikan
kontak mata saat
bahasa tubuh siswa
berbicara

Memperhatikan Mempelajari ilmu


ekspresi wajah psikologi dasar
Macam-macam bahasa tubuh ketika di kelas
• Ketika siswa sulit memahami pelajaran misalnya, siswa akan
menggaruk-garuk kepala.
• Ketika siswa sering menatap keluar kelas, menguap, atau mengantuk,
itu menunjukkan bahwa konsentrasi siswa tersebut memburuk.
• Kemudian jika ada siswa yang cemberut itu berarti suasana hatinya
sedang tidak baik.
• Siswa yang menatap kosong kepada guru yang sedang mengajar ini
berarti ada sesuatu yang sedang dipikirkan oleh siswa tersebut
MANFAAT
Bagi siswa:
• Mendapatkan pembelajaran yang tepat

Bagi guru:
• Lebih mudah menyesuaikan dengan keadaan siswa dan
menyampaikan materi dalam setiap pembelajaran
Proses pembelajaran akan menyenangkan apabila guru memiliki
kepekaan yang baik. Pembelajaran pun akan mencapai keberhasilan jika
siswa tidak memiliki beban. Sebaliknya kepekaan guru yang kurang
menyebabkan siswa jenuh, bosan, mengantuk, tidak memahami
pelajaran dengan baik dan lain-lain

Anda mungkin juga menyukai