Anda di halaman 1dari 8

Ciri-ciri utama suku dan contoh jenis pada

anak kelas Magnoliidae dan Ciri-ciri utama


suku dan contoh jenis pada anak kelas
Hamamelidae

Oleh
Kelompok IV
A. Kelas Magnoliidae
Magnoliidae atau magnoliids menurut sistem klasifikasi APG
adalah sekelompok tumbuhan berbunga yang mencakup sekitar
9,000 jenis tumbuhan berciri sama: memiliki bunga trimer(simetri
tiga), serbuk sari, dengan satu pori, dan dengan urat daun yang
biasanya bercabang. Subclassis ini terdiri dari 8 ordo, 39 Famili
dan 12.000 spesies. Habitus dari subclassis ini sangat beragam,
mulai dari pohon yang berkayu sampai herba

Subkelas magnoliidae memiliki karasteristik yang sangat beragam


misalnya
 Perhiasan bunga ada yang berupa perigonium, ada yang bisa
dibedakan antara kaliks dan korolla, ada juga yang tidak mempunyai
perhiasan bunga, begitu juga pada karasteristik yang lain akan tetapi
sub kelas magnoliidae ini mempunyai beberapa karasteristika yang
menunjukan keprimitan yang umum polennya termasuk uniaperture,
gynoecium apokarpnya dan berstamen banyak dalam rangkaian
sentripetal
 Habitusnya mulai dari pohon sampai herba.
CONTOH TUMBUHANNYA

1. Michelia champaka

Regnum Plantae
Divisio Angiospermae
Clasis Magnoliopsida
Sub kelas Magnoliidae
Ordo Magnoliales
Familia Magnoliaceae
Genus Michelia
Species Michelia champaka

Michelia champaka adalah salah satu contoh spesies dari ordo Magnoliales familia Magnoliaceae. Spesies ini memiliki
habitus pohon dengan pola percabangan simpodial. Memiliki daun tunggal dengan duduk daun tersebar dan sudah memiliki
pola pertulangan daun yakni Brachidodromous. Cempaka ini adalah tumbuhan yang biseksual dan termasuk berumah satu
(monocieus) dengan perbungaan tunggal, kaliks dan korolanya lepas-lepas begitu juga dengan stamennya memiliki simetri
bunga yang aktinomorf. Pistilumnya banyak dan lepas-lepas, kedudukan ovariumnya adalah superum. Perlekatan karpel ini
apokarp dengan tipe plasenta yang marginalis dan memiliki buah dengan jenis buah ganda. Rata-rata umur tumbuhan ini
adalah tahunan
2. Persea Americana

Regnum Plantae
Divisio Angiospermae
Clasis Magnoliopsida
Sub kelas Magnoliidae
Ordo Laurales
Familia Lauraceae
Genus Persea
Species Persea Americana

Morfologi
Tanaman berupa pohon dengan percabangan jenis daun tunggal, duduk daun tersebar,
pertulangan daun brachidrodromous, perbungaan majemuk jenis kelamin biseksual,
calix atau corolla perigonium, stamennya lepas, pistilum (karpel) stigmanya bersatu, ovariumnya superum,
simetri bunga aktinomorf, kelamin tumbuhan monoceous, pelekatan karpel, jenis buah ganda,
tipe plasenta basalis dan umur tumbuhan tahunan.
3. Piper battle
Regnum Plantae
Divisio Angiospermae
Clasis Magnoliopsida
Sub kelas Magnoliidae
Ordo Paperales
Familia Paperaceae
Genus Paper
Species Piper battle

Morfologi
Tumbuhan berupa liana dengan pola percabangan simpodial. Jenis daun
tunggal, duduk daun berseling, Pertulangan campilodromous, perbunggaan majemuk, jenis kelamin
biseksual, calix atau corolla tanpa perhiasaan, stamen lepas, pistilum, karpel bersatu,
ovarium superum, simetri bunga Zigomorf, kelamin tumbuhan monoceous, pelekatan karpel
synkarp, Jenis buah tunggal, tipe plasenta basalis dan umur beberapa tahunan.
B. Kelas Hamamelidae
Hamamelidae merupakan tumbuhan dikotiledon berhabitus pohon dan herba.Jaringan
pembuluh dengan skalariform atau perforasi sederhana. Memiliki tannin dengan ellagic acid/asam
elagik dengan plastida tipe-S. Daun tunggal, kadang-kadang majemuk pinatus atau palmatus.
Bunga umumnya anemophilous (penyerbukan dengan bantuan udara), tapi tidak jarang yang
entomophilous (penyerbukan dengan bantuan serangga). Bunga seringkali kecil dan tidakmenarik
perhatian (tereduksi) umumnya apetal (tidak bermahkota)tanpa perianth kadangkala seperti sisik,
petal kalau ada jelas terlihat. Terdapat 2stamen kadang juga sering dengan perpanjangan. Polen
(Serbuk sari) berinti dua(binukleat) atau serbuk sari berinti tiga (trinucleate).
1. Artocarpus heterophyllus

Regnum Plantae
Divisio Magnoliophyta
Classis Magnoliopsida
Sub kelas Hamamelidae
Ordo Urticalas
Familia Moraceae
Genus Tocarpus
Species Artocarpus heterophyllus

Morfologi
Habitus merupakan pohon yang bergetah putih pada bagian seluruh tubuhnya, jarang ber upaterna. Pohon
Artocarpus heterophyllus umumnya sedang, sampai sekitar 20 meter tingginya. Batang simpodial dengan segi
empat penampang yang bulat silindris. Daun Artocarpus heterophyllus tunggal, filotaksis tersebar, bentuk daun
bulat telur terbalik hingga lonjong memanjang yang lebar yang dengan daun-daun penumpu yang lebar yang
kadang-kadang memeluk batang. Bunga Artocarpus heterophyllus berkelamin tunggal dengan perbungaan
ramemosa (spadiks), perbungaan muncul pada ketiak daunnya.
TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai