Anda di halaman 1dari 20

KEHAMILAN EKTOPIK

Oleh
Dr. H. FAUZI MARIDIN, SpOG

RSUD Embung Fatimah Batam


Apa sih kehamilan
ektopik itu?
Definisi
Kehamilan Ektopik adalah kehamilan yang
terjadi bila sel telur dibuahi berimplantasi
dan tumbuh di luar endometrium kavum
uteri
Keadaan gawat → kehamilan ektopik
terganggu.
Penyebab
Gangguan transportasi dari hasil konsepsi
sebagai akibat dari adanya :
 Radang panggul (PID)
 Alat kontrasepsi dalam rahim (IUD)
 Penyempitan lumen tuba akibat tumor
 Pasca tindakan bedah mikro pada tuba
 Abortus
Kelainan hormonal
 Induksi ovulasi
 Fertilisasi in vitro
 Ovulasi yang terlambat
 Transmigrasi ovum
Faktor Risiko
Resiko tinggi
 Operasi pada daerah tuba
 Sterilisasi
 Kehamilan ektopik sebelumnya
 Pemasangan IUD
 Penggunaan kontrasepsi (dietilstilbestrol)
Resiko sedang
 Infertilitas
 Infeksi genital
Resiko ringan
 Operasi abdomen
 Hubungan seksual usia muda (<18 tahun)
Patofisiologi
Kehamilan ektopik → akibat gangguan
transportasi ovum yang telah dibuahi dari tuba
kerongga rahim
Sebagian besar terganggu pada umur
kehamilan 6 – 10 minggu dan dapat terjadi :
 Hasil konsepsi mati dini dan direabsorpsi
 Abortus ke dalam lumen tuba
 Ruptur dinding tuba
 Kehamilan abdominal sekunder
Lokasi kehamilan ektopik
1. Tuba Fallopi (>>>)
 Pars intertisialis
 Isthmus
 Infundibulum
 Fimbria
2. Uterus
 Kanalis servikalis
 Divertikulum
 Kornu
 Tanduk rudimenter
3. Ovarium
4. Intraligamenter
5. Abdominal
6. Kombinasi kehamilan dalam dan luar uterus
Gambaran klinis
Kehamilan ektopik yang belum terganggu
tidak khas
Biasanya terdiagnosis pada → abortus
tuba atau ruptur tuba
Gambaran klinis

Tanda-tanda kehamilan muda.


→ amenorea, mual sampai muntah
Sedikit nyeri di perut bagian bawah.
Uterus teraba membesar dan lembek.
Amenorea diikuti oleh perdarahan.
Gambaran klinis
Nyeri
Perdarahan pervaginam (biasanya
berwarna coklat tua)
Pada ruptura tuba → nyeri perut bagian
bawah, perdarahan → pingsan → syok
Pada abortus tuba → nyeri tidak seberapa
hebat dan terus-menerus.
Diagnosis
Anamnesis
 haid terlambat untuk beberapa waktu
 nyeri perut bagian bawah
 tenesmus
 perdarahan pervaginam
Diagnosis
Pemeriksaan umum
Penderita tampak kesakitan
Pucat (anemis)
Hipotensi
Perut menggumbung, nyeri tekan
Syok
Diagnosis
Pemeriksaan ginekologi
Tanda-tanda kehamilan muda
Nyeri goyang serviks
Uterus teraba sedikit membesar dan
Kadang teraba tumor di samping uterus dengan
batas yang sukar ditentukan.
Cavum Douglas menonjol dan terdapat nyeri
raba.
Suhu kadang-kadang naik.
Pemeriksaan penunjang
1. Pemeriksaan laboratorium
 Tes Kehamilan
 Kadar hemoglobin dan lekosit (Vonstlany
test), →kadar hemoglobin turun dan leukosit
naik.
2. Kuldosentesis
 Untuk mengetahui adanya darah kehitaman
dengan bekuan-bekuan kecil
Pemeriksaan penunjang
4. Laparoskopi
 KE/KET, infeksi pelvic, kista ovarium segera dapat
dibedakan dengan jelas.
5. Ultrasonografi
 Terlihat adanya kantong gestasi di luar kavum uteri
dan / deteksi genangan cairan di kavum Douglas
pada KET.
6. Dilatasi dan Kuretase
 Bila ditemukan desidua tanpa villus koralis yang
diperoleh dari hasil kerokan dapat diduga ke arah
kehamilan ektopik.
DIAGNOSIS BANDING

Salfingitis
Abortus imminens atau abortus inkomplet
Corpus luteum atau kista folikel yang pecah
Torsi kistoma ovarii
Appendisitis
Gastroenteritis
Metrorargia karena kelainan ginekologi atau
organic lainnya.
Radang panggul
Penatalaksanaan
Perbaiki KU → transfusi darah dan pemberian
cairan
Laparotomi segera setelah diagnosis
ditegakkan
Kehamilan tuba segera dilakukan salfingektomi
Kehamilan kornu dilakukan salfingooforektomi
dan
 Histerektomi bila umur >35 tahun
 Fundektomi bila masih muda untuk kemungkinan
masih bisa haid
 Insisi bila kerusakan pada kornu kecil dan kornu
dapat direparasi
Penatalaksanaan
Salfingektomi dapat dilakukan dalam
beberapa kondisi yaitu :
 Kondisi penderita buruk, misalnya syok
 Kondisi tuba buruk
 Penderita menyadari kondisi fertilitasnya
 Penderita tidak ingin mempunyai anak lagi.
Prognosis

Kehamilan ektopik merupakan sebab kematian


yang penting maka diagnosa harus cepat
Kematian karena kehamilan ektopik terganggu
cenderung menurun dengan diagnosis dini dan
persediaan darah.
Pada umumnya, kelainan yang menyebabkan
kehamilan ektopik bersifat bilateral.
Angka kematian ektopik yang berulang
dilaporkan antara 0 – 14,6%.
Terima kasih

Anda mungkin juga menyukai