Anda di halaman 1dari 12

MIXING

Pengadukan dan
pencampuran
Tujuan Pembelajaran
 Mendeskripsikan pengertian
pencampuran bahan kimia
 Mendeskripsikan tujuan pencampuran
bahan kimia
 Mendeskripsikan faktor-faktor yang
mempengaruhi pencampuran bahan
kimia
 Mendeskripsikan pemilihan alat-alat
untuk pencampuran bahan kimia
Pengertian pengadukan dan
pencampuran
Pengadukan adalah operasi yang
menciptakan terjadinya gerakan dari
bahan yang diaduk seperti molekul-
molekul, zat-zat yang bergerak atau
komponennya menyebar (terdispersi)
Pencampuran adalah peristiwa
menyebarnya bahan-bahan secara acak
Proses Pencampuran Dan Pengadukan

Secara umum dalam proses pengolahan bahan, Tujuan dari proses


pengadukan adalah:
1) Untuk membuat suatu suspensi dari zat padat.
2) Untuk mencampur zat cair yang mampu campur satu dengan
yang lain.
3) Untuk proses pendispresian antara 2 fluida yang berbeda massa
jenisnya.
4) Untuk proses pembuatan emulsi atau koloid.
5) Untuk proses perpindahan panas baik antar zat cair sendiri
sehingga
mencapai suhu tertentu.
6) Untuk menyebarkan panas dari alat perpindahan panas seperti
mantel H. E atau yang lain.
Pencampuran fasa
 Pencampuran antara cairan yang saling
tercampur (miscible)
 Pencampuran antara cairan yang tidak
tercampur atau tercampur
sebagian(immiscible)
 Pencampuran fasa cair yang pekat seperti
lelehan, pasta, dsb
 Pencampuran fasa padat seperti bubuk kering
 Pencampuran fasa gas
Faktor-faktor yang mempengaruhi proses
pengadukan dan pencampuran
Faktor-faktor yang mempengaruhi  proses
pengadukan dan pencampuran diantaranya adalah :
 Perbandingan antara geometri tangki dengan
geometri pengaduk
 bentuk dan jumlah pengaduk
 Posisi sumbu pengaduk
 Kecepatan putaran pengaduk
 Penggunaan sekat dalam tangki
 Properti fisik fluida yang diaduk
yaitu densitas dan viskositas
Jenis-jenis pengaduk

 Pengaduk jenis dayung (paddle)

 Pengaduk jenis baling-baling (propeller)

 Pengaduk jenis turbin (Turbine)


 Pengaduk Helical-Ribbon

Ket : pengaduk jenis (a), (b) & (c) Hellical Ribbon,


(d) semi-spiral
Letak posisi batang pengaduk terhadap tangki

Dalam proses pengadukan hal yang biasa


dihindari adalah proses terjadinya vortex.
Apa itu vortex?
Sekat dalam Tangki
 Sekat(Baffle) adalah lembaran vertikal
dasar yang ditempel pada dinding
tangki. Tujuan dipasang sekat untuk
memecah terjadinya vortek. Lebar sekat
yang digunakan sebaiknya 1/12
diameter tangki
Kecepatan Pengaduk
 Kecepatan putaran rendah
Berkisar pada kecepatan 400 rpm. Kecepatan ini
umumnya digunakan untuk minyak kental dan
lumpur
 Kecepatan putaran sedang

Berkisar pada kecepatan 1150 rpm. Umumnya


digunakan untuk larutan sirup kental
 Kecepatan putaran tinggi

Berkisar pada kecepatan 1750 rpm. Umumnya


digunakan untuk fluida dengan viskositas rendah
Test Formatif
1. Jelaskan pengertian pencampuran
bahan kimia
2. Sebutkan tujuan dari proses
pencampuran
3. Sebutkan faktor-faktor yang
mempengaruhi proses pencampuran
4. Gambarlah beberapa jenis pengaduk
dan fungsinya (sebutkan jenis fluida
yang akan dicampurkan dan kecepatan
yang digunakannya)

Anda mungkin juga menyukai