Anda di halaman 1dari 9

Teori, Konsep, dan Aplikasi

AKUNTANSI SEKTOR
PUBLIK

Abdul Halim
Muhammad Syam Kusufi
BAB 3
ANGGARAN SEBAGAI OBJEK
AKUNTANSI SEKTOR PUBLIK
PENDAHULUAN

 Anggaran merupakan pernyataan mengenai estimasi kinerja yang hendak dicapai


selama periode waktu tertentu yang dinyatakan dalam ukuran finansial (Mardiasmo,
2009).
 Secara teoretis, anggaran merupakan managerial plan for action untuk memfasilitasi
tercapainya tujuan organisasi (Mardiasmo, 2009).
 Dalam organisasi sektor publik, anggaran menjadi rencana manajerial untuk
menerapkan strategi organisasi untuk mencapai tujuan organisasi sektor publik, yaitu
penyediaan pelayanan publik yang prima.
 Oleh karena itu, proses penganggaran pada organisasi sektor publik dimulai ketika
proses perumusan strategis dan perencanaan strategis dilakukan.
 Apabila organisasi sektor publik mampu merumuskan dan merencanakan strategi
dengan baik, maka diharapkan tujuan organisasi sektor publik akan tercapai.

www.penerbitsalemba.com
KETERKAITAN KEUANGAN NEGARA DAN DAERAH DENGAN
AKUNTANSI SEKTOR PUBLIK

 Keuangan negara adalah semua hak dan kewajiban negara yang


dapat dinilai dengan uang, demikian pula segala sesuatu baik
yang berupa uang maupun barang yang dapat dijadikan milik
negara sehubungan dengan pelaksanaan hak dan kewajiban
dimaksud (Sugijanto dkk., 1995).
 Keterkaitan keuangan negara dengan anggaran negara
(pemerintah) memang sangat erat karena bertambah atau
berkurangnya keuangan negara berdasarkan pelaksanaan
anggaran negara sehingga pengurusan keuangan negara juga
dilaksanakan pada pelaksanaan anggaran negara.

www.penerbitsalemba.com
SISTEM AKUNTANSI KEUANGAN SEBAGAI BAGIAN DARI
PENGANGGARAN SEKTOR PUBLIK

 Sebelum membahas tentang sistem akuntansi, perlu terlebih


dahulu melihat kembali definisi atau pengertian akuntansi. Halim
(2010: 3) memberikan pengertian bahwa akuntansi sebagai
sebuah proses pengidentifikasian, pengukuran, pencatatan, dan
pelaporan atas transaksi keuangan suatu entitas yang digunakan
sebagai informasi pengambilan keputusan ekonomi untuk pihak
internal maupun eksternal.
 Output dari akuntansi adalah berupa laporan keuangan yang
berisi tentang informasi akuntansi yang digunakan untuk
membantu pengambilan keputusan ekonomis.

www.penerbitsalemba.com
KESIMPULAN

 Anggaran merupakan managerial plan for action untuk


memfasilitasi tercapainya tujuan organisasi (Mardiasmo, 2009).
 Anggaran dalam sektor publik sering kali juga disebut dengan
anggaran publik yang merujuk pada anggaran pemerintah.
Anggaran publik berisi rencana kegiatan yang direpresentasikan
dalam bentuk rencana perolehan pendapatan dan belanja dalam
satuan moneter (Mardiasmo, 2009).
 Anggaran menjadi informasi keuangan yang paling penting dalam
organisasi sektor publik (Halim dan Kusufi, 2012) dan merupakan
bagian utama dari akuntansi pemerintahan (Sugijanto dkk., 1995).

www.penerbitsalemba.com
 Anggaran dalam akuntansi sektor publik tidak hanya masuk
dalam bidang akuntansi manajemen, melainkan juga akuntansi
keuangan dengan adanya laporan realisasi anggaran (LRA) yang
merupakan bagian dari laporan keuangan pemerintah untuk pihak
eksternal.

www.penerbitsalemba.com
Kunjungi

www.penerbitsalemba.com
Fan Page
www.facebook.com/penerbit.salemba
Follow Us On
@penerbitsalemba
Follow Us On
penerbitsalemba
Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai