Anda di halaman 1dari 15

SISTEM

PENCERNAAN
MANUSIA
Nama Kelompok
NI LUH RAHAYU (203213212)
NI LUH ADE DWI ANTARI (203213214)
PUTU INTAN SATWICA DEVI (203213215)
NI MADE ELIA SANTI (203213217)
NI PUTU DIAH AYUNINGTYAS PUTRIANA (203213221)
KADEK KUSUMA DWIJAYANTI (203213222)
NI MADE AYU SARIASIH (203213232)
ANFIS, KIMIA DAN BIOKIMIA PENCERNAAN

Saluran pencernaan adalah bagian dari organ pencernaan manusia yang terdiri dari enam bagian
yaitu mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, usus besar, rectum dan anus.

A.Anatomi dan Fisiologi

sistem pencernaan atau sistem gastroinstestinal (mulai dari mulut


sampai anus) adalah sistem organ dalam manusia yang berfungsi
untuk menerima makanan, mencernanya menjadi zat-zat gizi dan
energi, menyerap zat-zat gizi ke dalam aliran darah serta
membuang bagian makanan yang tidak dapat dicerna atau
merupakan sisa proses tersebut dari tubuh. Anatomi dan fisiologi
sistem pencernaan yaitu :
1.Mulut

Merupakan suatu rongga terbuka tempat masuknya makanan dan air.


Mulut merupakan bagian awal dari sistem pencernaan lengkap dan jalan
masuk untuk system pencernaan yang berakhir di anus.
2.Tenggorokan (Faring)

Merupakan penghubung antara rongga mulut dan kerongkongan.


Didalam lengkung faring terdapat tonsil (amandel) yaitu kelenjar
limfe yang banyak mengandung kelenjar limfosit dan merupakan
pertahanan terhadap infeksi, disini terletak bersimpangan antara
jalan nafas dan jalan makanan, letaknya dibelakang rongga mulut
dan rongga hidung, didepan ruas tulang belakang keatas bagian
depan berhubungan dengan rongga hidung, dengan perantaraan
lubang bernama koana, keadaan tekak berhubungan dengan
rongga mulut dengan perantaraan lubang yang disebut ismus
fausium.
3.Kerongkongan (Esofagus)

Kerongkongan adalah tabung (tube) berotot pada


vertebrata yang dilalui sewaktu makanan mengalir dari
bagian mulut ke dalam lambung. Makanan berjalan
melalui kerongkongan dengan menggunakan proses
peristaltik. Esofagus bertemu dengan faring pada ruas ke-
6 tulang belakang. Menurut histologi, esofagus dibagi
menjadi tiga bagian yaitu bagian superior (sebagian besar
adalah otot rangka), bagian tengah (campuran otot rangka
dan otot halus), serta bagian inferior (terutama terdiri dari
otot halus).
4.Lambung

Merupakan organ otot berongga yang besar, yang


terdiri dari tiga bagian yaitu kardia, fundus dan
antrium. Lambung berfungsi sebagai gudang
makanan, yang berkontraksi secara ritmik untuk
mencampur makanan dengan enzim-enzim. Sel-sel
yang melapisi lambung menghasilkan 3 zat penting
yaitu lendir, asam klorida (HCL), dan prekusor
pepsin (enzim yang memecahkan protein).
5.Usus Halus ( Intestinum)

Usus halus atau usus kecil adalah bagian dari


saluran pencernaan yang terletak di antara
lambung dan usus besar. Usus halus terdiri dari
tiga bagian yaitu usus dua belas jari (duodenum),
usus kosong (jejunum), dan usus penyerapan
(ileum). Fungsi usus halus yaitu untuk memecah
dan menyerap sari makanan
6.Usus Besar (Kolon)

Usus besar atau kolon adalah bagian usus antara


usus buntu dan rektum. Fungsi utama organ ini
adalah menyerap air dari feses. Usus besar terdiri
dari kolon asendens (kanan), kolon transversum,
kolon desendens (kiri), kolon sigmoid (berhubungan
dengan rektum).
7.Rektum dan Anus

Rektum adalah sebuah ruangan yang


berawal dari ujung usus besar (setelah
kolon sigmoid) dan berakhir di anus.
Organ ini berfungsi sebagai tempat
penyimpanan sementara feses.
B.Proses Pencernaan Dari Awal Hingga Akhir

1.Pencernaan Secara Mekanisme

Proses pencernaan ini dilakukan dengan proses fisik atau mekanis. Misalnya seperti mengunyah makanan di
dalam mulut, atau gerakan meremas-remas (gerakan peristaltic) yang ada di dalam lambung dan tenggorokan.
Fungsi pencernaan mekanis adalah untuk meningkatkan luas permukaan dari makanan.

2.Pencernaan Secara Kimiawi

Merupakan jenis proses pencernaan yang menggunakan bahan kimiawi yang ada di dalam tubuh. Fungsinya
adalah merubah atau melakukan transformasi bentuk makanan yang awalnya besar, menjadi bentuk partikel yang
lebih kecil.
Proses Pencernaan Makanan dalam tubuh manusia
Secara sederhana perjalanan makanan dalam sistem pencernaan manusia
dapat dijelaskan sebagai berikut: Makanan akan masuk ke mulut dan
melalui proses pengunyahan supaya menjadi halus lalu (pencernaan
mekanik) dilanjutkan ke dalam lambung secara sedikit demi sedikit melalui
kerongkongan. Setelah berada di lambung. makanan melakukan proses
pencernaan kimiawi yang dengan menggunakan enzim dalam lambung.
Makanan akan ada pada lambung selama kurang lebih 3 atau 4 jam. Setelah
itu dilanjutkan ke usus halus, pada usus halus inilah nantinya makanan itu
akan diserap kandungannya yang diperlukan oleh tubuh dan sisa makanan.
Sisa makanan kembali dilanjutkan ke dalam usus besar dan diubah menjadi
feses. Sedangkan kandungan makanan yang masih diperlukan oleh tubuh
disebarkan ke berbagai bagian tubuh yang memerlukannya. Setelah sisa
makanan menjadi feses maka akan dilanjutkan ke rektum saat sudah penuh
dan dikeluarkan melalui anus.
C.BIOKIMIAWI SISTEM PENCERNAAN
Pencernaan Karbohidrat

1.Pencernaan Karbohidrat di dalam Mulut dan Lambung


Ketika makanan dikunyah, makanan bercampur dengan saliva, yang terdiri atas enzim
pencernaan ptialin yang terutama disekresikan oleh kelenjar parotis
2.Pencernaan Karbohidrat dalam Usus Halus
Pencernaan oleh amilase pancreas. Sekresi pankreas, seperti saliva, mengandung sejumlah besar
ptialin yang fungsinya hampir mirip dengan ptialin saliva tetapi beberapa kali lebih kuat.
Pencernaan Protein

1.Pencernaan Protein dalam Lambung


Pepsin, enzim peptic lambung yang penting, paling aktif pada pH 2-3 dan tidak aktif pada pH
kira-kira diatas 5. Akibatnya, agar enzim ini dapat melakukan kerja pencernaan terhadap
protein, getah lambung harus bersifat asam.

2.Pencernaan Protein oleh Sekresi Pancreas


Kebanyakan pencernaan protein terjadi didalam usus halus bagian atas, didalam duodenum dan
jejunum, dibawah pengaruh enzim enzim proteolitik dari sekresi pancreas.

3.Pencernaan Lemak di dalam Usus


Sejumlah kecil trigliserida dicerna didalam lambung oleh lipase lingual yang
disekresikan oleh kelenjar lingual didalam mulut dan ditelan bersama dengan saliva.
TERIMA
KASIH

Anda mungkin juga menyukai