Anda di halaman 1dari 20

5

4
3
2
1
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
MANAJEMEN
MUTU
PENDIDIKAN
Standart Qualitas Total Quality
Management

Dosen Pengampu : Dr. H. Zakariyah, M.Pd.


Niswatur Rohmah
Nur Rohmah
Moh. Faizin
Latar Belakang
1. Dalam dunia pendidikan persoalan mutu bukan saja
menyangkut input, proses, dan output, tapi juga
outcome
2. Ukuran bermutu tidaknya suatu Output adalah pada
terpenuhi tidaknya harapan dan kebutuhan masyarakat.
Semakin tinggi tuntutan maka semakin tinggi kualitas
mutu tersebut
3. Total Quality Management (TQM) hadir sebagai jawaban
atas kebutuhan akan mutu tersebut. TQM adalah strategi
manajemen yang ditujukan untuk menanamkan
kesadaran kualitas pada semua proses dalam organisasi
4. Masalah mutu dalam dunia pendidikan merupakan
kebutuhan yang harus disampaikan dan dirasakan oleh
para siswa, guru, orang tua, masyarakat dan para
stakeholders pendidikan (pihak-pihak yang menaruh
kepentingan terhadap pendidikan)
Rumusan Masalah

1 Bagaimana pengertian Total Quality Management?

2 Bagaimana Standar Qualitas Total Quality


Management?

Bagaimana Standar Nasional Pendidikan sebagai


3 acuan Standar Qualitas Total Quality
Management?
Tujuan Penulisan

Untuk mengetahui pengertian Total Quality


1 Management

Untuk mengetahui standar qualitas Total


2
Quality Management

Untuk mengetahui Standar Nasional Pendidikan


3 sebagai acuan Standar Qualitas Total
Management
Pengertian Total Quality Management

Total Quality Management (TQM) berasal dari kata "Total"


yang berarti keseluruhan atau terpadu, "Quality" yang berarti
kualitas, dan "Management" yang telah disamakan dengan
manajemen dalam Bahasa Indonesia yang berarti pengelolaan.
Dalam pengertian mengenai TQM, penekanan utama adalah pada
kualitas yang didefinisikan dengan mengerjakan segala sesuatu
dengan baik sejak awal dengan tujuan untuk memenuhi kepuasan
pelanggan. TQM juga dapat diartikan sebagai strategi manajemen
yang ditujukan untuk menanamkan kesadaran kualitas pada
semua proses dalam organisasi.
Menurut Hadari Nawari (2005:46) Manajemen Mutu Terpadu
adalah manejemen fungsional dengan pendekatan yang secara
terus menerus difokuskan pada peningkatan kualitas, agar
produknya sesuai dengan standar kualitas dari masyarakat yang
dilayani dalam pelaksanaan tugas pelayanan umum (public
service) dan pembangunan masyarakat (community
development).
Pengertian Total Quality Management

Hadari Nawawi (2005 : 127) mengemukakan tentang


karakteristik TQM sebagai berikut :
1. Fokus pada pelanggan, baik pelanggan internal
maupun eksternal
2. Memiliki obsesi yang tinggi terhadap kualitas
3. Menggunakan pendekatan ilmiah dalam pengambilan
keputusan dan pemecahan masalah
4. Memiliki komitmen jangka panjang
5. Membutuhkan kerjasama tim
6. Memperbaiki proses secara kesinambungan
7. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan
8. Memberikan kebebasan yang terkendali
9. Memiliki kesatuan yang terkendali
10.Adanya keterlibatan dan pemberdayaan karyawan.
Pengertian Total Quality Management

Manajemen Mutu Terpadu (TQM) dapat digunakan


untuk membangun aliansi antara pendidikan, bisnis dan
pemerintah.Manajemen Mutu Terpadu dapat membentuk
masyarakat responsif terhadap perubahan tuntutan
masyarakat di era globalisasi. Selain itu untuk menjawab
berbagai permasalahan yang ada di lingkungan pendidikan
khususnya pendidikan Islam terletak pada Manajemen
Mutu Terpadu yang akan memberi solusi para professional
pendidikan untuk menjawab tantangan masa kini dan masa
depan.
Standar Total Quality Management

TQM dalam pendidikan adalah filosofi tentang


perbaikan secara terus menerus, yang dapat memberikan
seperangkat alat praktis kepada setiap institusi
pendidikan dalam memenuhi kebutuhan, keinginan, dan
harapan para pelanggannya, saat ini dan masa yang akan
datang.
TQM dalam bidang pendidikan haruslah
mengutamakan pemenuhan kebutuhan pelanggan
pendidikan dengan cara mengadakan perbaikan secara
berkesinambungan terhadap seluruh aspek spesifik yang
ada dalam lembaga pendidikan, terutama bidang
kurikulum yang terkait dengan kegiatan belajar mengajar
bagi siswa, dengan melibatkan seluruh unsur pimpinan
dan staf yang ada dalam suatu lingkungan lembaga
pendidikan atau sekolah.
Standar Total Quality Management

Keberhasilan TQM dalam pendidikan adalah


memposisikan produk sebagai titik sentral untuk
tercapainya tujuan dan pencapaian organisasi. Mutu dalam
produk tidak akan dihasilkan tanpa pengendalian mutu di
dalam proses. Mutu di dalam proses tidak akan terjamin
tanpa organisasi yang tepat dan efektif. Organisasi yang
tepat dan efektif tidak ada artinya tanpa pemimpin yang
memadai. Komitmen dari semua komponen organisasi, dari
bawah ke atas merupakan pilar pendukung bagi semua
komponen lainnya.
Standar Total Quality Management

TQM dalam pendidikan berkaitan dengan adanya


penciptaan budaya kualitas dengan menempatkan
pelanggan sebagai fokus utama melalui keterlibatan seluruh
karyawan dan staf bidang pendidikan serta perbaikan
secara terus menerus, demi tercapainya organisasi
pendidikan yang bermutu, yang mampu bersaing dan tetap
bertahan dalam era perkembangan zaman.
Standar Total Quality Management

Memperoleh sebuah tanda atau standar mutu tidak


berarti sudah menjamin keberadaan mutu dengan
sendirinya. Walaupun demikian, tanda atau standar mutu
dapat menegakkan kedisipilinan, penilaian eksternal, dan
proses yang jelas untuk memperoleh mutu. Tanda atau
standar tersebut juga memiliki nilai publisitas potensial
luar biasa dalam sebuah institusi dan publik umum.
Sebagai pemasaran internal mutu, pesan merupakan hal
yang sangat penting. Dan mendapatkan standar nasional
maupun internasional merupakan nilai tambah yang bisa
dipergunakan dalam penyampaian pesan tersebut
Standar Nasional Pendidikan sebagai acuan Standar
Qualitas Total Quality Management

Acuan mutu yang digunakan untuk pencapaian atau


pemenuhan mutu pendidikan pada satuan pendidikan
adalah Standar Nasional Pendidikan (SNP) dan standar-
standar lain yang disepakati oleh kelompok masyarakat.
Standar nasional pendidikan adalah standar yang dibuat
oleh pemerintah, sedangkan standar lain adalah standar
yang dibuat oleh satuan pendidikan dan/atau lembaga lain
yang dijadikan acuan oleh satuan pendidikan. Standar-
standar lain yang disepakati oleh kelompok masyarakat
digunakan setelah SNP dipenuhi oleh satuan pendidikan
sesuai dengan kekhasan jalur, jenjang, dan jenis
pendidikan.
Standar Nasional Pendidikan sebagai acuan Standar
Qualitas Total Quality Management

Terdapat Delapan SNP


1. Standar Kompetensi Lulusan
2. Standar Isi
3. Standar Proses
4. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan
5. Standar Sarana dan Prasarana
6. Standar Pengelolaan
7. Standar Pembiayaan
8. Standar Penilaian Pendidikan
Terima Kasih

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai