Anda di halaman 1dari 18

ASAS-ASAS

MANAJEMEN
Pertemuan Ke : 2
Semester : I / Ganjil
PJ Mata Kuliah : H. Damay Rusli, M.Pd
M. Ibrahim Sahupala, S.Sos., M.Si

Prodi S1 Ilmu Pemerintahan STISIP Tasikmalaya


Materi/Bacaan Perkuliahan
• Handoko, T. Hani. Manajemen (edisi II). Yogyakarta : BPFE, 1990
• Hasibuan, Malayu S.P. Manajemen : Dasar, Pengertian dan Masalah. Jakarta : CV Haji
Masagung, 1987
• Husnan, Suad. Manajemen : Pokok-pokok Pengertian dan Soal Jawab. Yogyakarta : BPFE,
1989
• Kadarman, A. M dan Jusuf Udaya, Pengantar Ilmu Managemen. Jakarta: Gramedia Pustaka
Utama, 1991.
• Koontz, Horald, Cyrill O’Donnell dan Heinz Weihrich. Management. Singapore: McGraw-Hill,
Inc., 1984.
• Manulang, M. Organisasi dan Management. Medan: BKLM, 1981.
• Sigit, Soehardi. Teori Manajemen (Seri Manajemen). Yogyakarta : PAAP FE UGM, tanpa tahun
• Stoner, James A.F. dan Charles Wankel (terjemahan). Manajemen. Jilid I. Jakarta CV
Intermedia, 1986
• Suparman, Aris. Dasar-dasar Manajemen. Yogyakarta : Akub
• Sukarna. Dasar-dasar Organisasi. Yogyakarta : Gadjah Mada University Press, 1987
• Suwatno. 2001. Asas-Asas Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung: Penerbit Suci Press.
• Terry, George R. Principles of Management. Homewood, Illinois : Richard D. Irwin, Inc., 1960
Manusia makhluk sosial, makhluk bermasyarkat
(homo socius, social animal, zoon politicon), tidak
mungkin dapat hidup sendiri, cenderung
bermasyarakat atau berkelompok (gregariousness).
 
Keperluan Manusia
(Abraham Maslow)
Keperluan fisik (physical need);
Keperluan rasa aman dan selamat (safety need);
Keperluan sosial (social needs);
Keperluan akan harga diri (esteem needs);
Keperluan aktualisasi diri (self realization needs).
Keperluan (needs) -------- Keinginan
(wants) memenuhi keperluan ---------
tindakan (action) memenuhi keperluan
------- pencapaian tujuan (objektives)

Tidak semua keperluan (needs) dapat


dipenuhi seorang diri untuk itu
perlu Organisasi
(Berorganisasi).
Sebagai bentuk setiap perserikatan
orang-orang untuk mencapai suatu
tujuan bersama (Organization is the form of
every human association for the attainment of
common purpose). James Mooney
Sebagai kerangka struktur dimana
pekerjaan dari beberapa orang
diselenggarakan untuk mewujudkan
suatu tujuan bersama (Organization is the
structural framework within which the work of
many individuals is carried on for the realization of
common purpose). John Millet
Sebagai suatu kelompok orang yang
bersatu dalam tugas-tugas, terikat pada
lingkungan tertentu, menggunakan alat
teknologi dan patuh pada peraturan.
Malinowski
Tindakan mengusahakan hubungan-
hubungan kelakuan yang efektif antar
orang untuk bekerjasama dalam
melaksanakan tugas tertentu dalam
lingkungan tertentu guna mencapai tujuan
tertentu. Terry
Organisasiialah suatu
wadah atau tempat
untuk melakukan
kegiatan bersama, agar
dapat mencapai tujuan
yang telah ditetapkan
terdiri daripada dua orang atau lebih
ada kerjasama
ada komunikasi antar satu anggota dengan
yang lain (Pengaturan Hubungan)
ada tujuan yang ingin dicapai
adanya unsur-unsur Organisasi
Unsur Unsur Organisasi (7)
(Malayu S.P. Hasibuan)
O baru ada jika ada
Manusia (Human Factor),
unsur manusia yang bekerjasama, ada
pemimpin&ada yang dipimpin;
Tempat Kedudukan, O baru ada, jika ada tempat
kedudukannya;
Tujuan, O baru ada jika ada tujuan yang ingin dicapai;
Pekerjaan, O baru ada jika ada pekerjaan&pembagian
kerja
Struktur, O baru ada jika hubungan&kerja sama antar
manusia
Administrasi
•Administrasi berasal dari kata “Ad” dan “Ministro” (latin)
yang berarti “melayani” atau “menyelenggarakan”
(Webster, 1974). 
•Administrasi adalah pengkoordinasian dan pengarahan
sumber-sumber tenaga manusia dan material untuk
mencapai tujuan yang diinginkan (John M. Phiffner dan RV
Presthus dalam buku Public Administration).
•Administrasi adalah pengarahan, kepemimpinan, dan
pengendalian dari usaha-usaha kelompok orang dalam
rangka pencapaian tujuan yang umum atau pokok (William
H. Newman dalam buku Administration Action).
•Administrasi ialah proses kerja sama secara rasional
untuk mencapai tujuan secara efisien dan efektif.
•Administrasi menekankan kepada kegiatan
pengkoordinasian orang-orang yang berkerjasama, alat-
alat dan dana yang digunakan untuk mencapai tujuan yang
inginkan.
Pelaksana administrasi adalah seorang yang disebut
administrator. Ketika organisasi belum maju dan belum
terlalu kompleks, seorang administrator melaksanakan
fungsi perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan.
Tetapi ketika kegiatannya telah maju dan bersifat
kompleks, maka tugas administrator lebih ditumpukan
kepada pengawasan dan koordinasi.
Tugas seorang administrator dalam melakukan
administrasi mencakup koordinasi dan
pengawasan/pengendalian.
Pada saat kegiatan administrasi telah maju, maka
pelaksanaan administrasi dilaksanakan oleh orang-orang
yang bekerjasama dalam melaksanakan tugas untuk
mencapai tujuan bersama, dan untuk itulah diperlukan
organisasi dan manajemen.
MANAJEMEN
ETIMOLOGI

Management (Manajemen):

Manus = Tangan
Agere = Melakukan
Manus+Agere = Manage = Mengurus (Inggris)
Manus+Agere = Managiere = Melatih (Latin)
Ordway Tead

Proses dan perangkat


yang mengarahkan serta
membimbing kegiatan
suatu organisasi dalam
mencapai tujuan yang
telah ditetapkan.
Manajemen adalah seni melaksanakan suatu pekerjaan melalui orang-
orang (Mary Parker Follet). Atau sebagai pengaturan atau pengelolaan
sumberdaya yang ada sehingga hasilnya maksimal.
Manajemen adalah Proses yang khas yang terdiri dari tindakan-tindakan
planning, organizing, actuating, dan controlling dimana pada masing-
masing bidang digunakan baik ilmu pengetahuan maupun keahlian dan
yang diikuti secara berurutan dalam rangka usaha mencapai sasaran yang
telah ditetapkan semula. (George R. Terry)
Manajemen selalu digunakan dalam hubungannya dengan orang-orang
yang menjalankan kepemimpinan di dalam suatu organisasi. manajemen
didefenisikan sebagai suatu proses kegiatan manajer dalam mengambil
keputusan, mengkoordinasikan usaha-usaha kelompok, dan kepemimpinan
(J. G. Longenecker).
Manajemen meliputi koordinasi orang-orang dan koordinasi sumber-
sumber material untuk mencapai tujuan organisasi (Kast & Rosenzweig).
Sedangkan Henry L. Sisk mendefenisikan manajemen sebagai koordinasi
dari semua sumber (tenaga manusia, dana, material, waktu, metode kerja
dan tempat) melalui proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan,
dan pengendalian supaya dapat mencapai sasaran yang diinginkan.
Prinsip-prinsip Organisasi dan Manajemen:
1. Pembagian tugas/pekerjaan (spesialisasi);
2. Kewenangan dan tanggung jawab;
3. Disiplin;
4. Kesatuan komando;
5. Kesatuan arah;
6. Kepentingan pribadi tunduk kepada kepentingan organisasi;
7. Imbalan jasa;
8. Sentralisasi;
9. Rantai skala;
10. Ketertiban (the right man in the right place on the right time);
11. Kewajaran;
12. Kestabilan organisasi;
13. Inisiatif;
14. Kebanggaan kesatuan (I’espirit de corps).
ADMINISTRASI

MANAJEMEN

ORGANISASI

KEPEMIMPINAN

KOMUNIKASI

Cara baca: manajemen inti


dari administrasi,
organisasi inti dari
manajemen,
pemimpin/kepemimpinan
inti dari organisasi,
komunikasi inti dari
pemimpin/kepemimpinan
(Prof. Dr. Sondang P.
Siagian, dan Dr. Kartini
Kartono

Anda mungkin juga menyukai