Anda di halaman 1dari 10

Laporan

Hari/Tanggal : Senin, 20 Oktober 2014

Penyusunan Kelayakan Industri Pangan

PJ Praktikum : Dwi Yuni, STP, DEA

PENGEMBANGAN INDUSTRI KUE PIA


PaDePia
Nafila Novita Sari

J3E113020

Nidya Azetvica

J3E113017

Putri Balkhis

J3E213109

SUPERVISOR JAMINAN MUTU PANGAN


PROGRAM DIPLOMA
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
2014

I.
1.1

HASIL

Data Wawancara
1.

Sejak kapan usaha pia didirikan?

Usaha pia ini didirikan sejak tahun 2009, pada tahun 2009-2012 brand
nya adalah piapiaku.
Pada tahun 2012 kami mengganti nama menjadi papapia.

2.

Apa keunggulan papapia dibandingan dengan pia lain?

Keunggulan pia dari papapia sendiri yaitu, pianya tahan lama tanpa
bahan pengawet, kulit yang kering dan renyah, ukuran lebih besar, isi
lebih banyak serta padat dan kami menginovasi varian rasanya. Kini
tidak hanya kacang ijo tetapi ada variasi rasa lain diantaranya coklat,
keju, kacang merah, durian, dan talas.

3.

Bagaimana cara pemasaran dari produk papapia?

Kami memasarkannya dengan cara distribusi dan reseller sistemnya


kemitraan dan papaia sendiri sudah banyak ditemukan di outlet pusat
oleh-oleh khas Bogor.

4.

Berapa jumlah karyawan yang bekerja di PapaPia?

Jumlah karyawan untuk saat ini ada 16.

5.

Berapa banyak pia yang dapat dihasilkan dalam sehari?

Dalam sehari kami dapat menghasilkan pia sebanyak 400 box dengan
6 varian rasa.

6.

Apa latar belakang pendidikan bapak?

Sebelumnya saya bekerja di sebuah apartemen bagian front Office.


Saya kuliah mengambil jurusan Manajemen Perhotelan.

7.

Apakah selama ini ada kendala saat memproduksi pia?

Kendala yang dalami yaitu bahan baku sulit didapat, karena salah satu
dari varian rasa papaia berbahan import. Selain berbahan import, ada
juga bahan isi varian yang dapat didapat jika sedang musiman yaitu
buah durian, jadi jika tidak ada, maka kami tidak memproduksi varian
rasa tersebut.

8.

Berapa banyak pia yang reject selama proses pembuatan?

Pia yang reject saat proses pembuatan hanya sedikit, itu hanya karena
sedikit gosong dan jatuh. Tetapi semua itu masih bisa diminimalisir.

9.

Bagimana tanggapan bapak mengenai daya saing terhadap produk


papapia?

Setiap produk memiliki ciri khas masing-masing. Jadi kami sama


sekali tidak merasa tersaingi, karena kami selalu mempertahankan cita
rasa dari produk kami, serta tetap konsisten.

10. Apakah terganggu dengan adanya produk-produk lain yang dijual di


outlet papapia ini?

Tidak, karena setiap usaha tidak dapat berdiri sendiri. Dengan adanya
produk lain, outlet papapia ini menjadi ramai. Karena konsumen tidak
hanya disuguhkan produk pia saja.

11. Apakah ada ancaman dari pihak luar mengenai bisnis PapaPia ini?

Ancaman saat ini tidak ada, namun sebentar lagi kita akan memasuki
pasar bebas, dimana kita tahu bahwa itu adalah ancaman bukan hanya
untuk produk kami, namu juga untuk usaha lain. Kita memang
berkesempatan ke bersaing bersama produk luar negeri, namun
keterbatasan bahasa sering kali menjadi kendala utama. Selain itu
banyak perubahan ketetapan pemerintah yang juga turut mengganggu
usaha kita diantaranya kenaikan nilai rupian dan bahan bakar minyak
yang akan menaikkan seluruh harga dan menaikkan biaya transportasi
kami dalam distribusi.

12. Apa harapan kedepannya untuk usaha bapak?

Saat ini kami sedang merencanakan untuk membuka cabang, selain itu
jika usaha papaia ini terus berkembang, tidak menutup kemungkinan
untuk tidak hanya menjual produk pia.

1.2

Analisis SWOT
1.2.1 Strengths (Kekuatan)
1.

Memiliki varian rasa


Tersedia 6 variasi isi pia diantaranya, kacang hijau, keju,
coklat, kacang merah, durian dan talas. Hal ni dapat
dijadikan kekuatan dalam usahanya, karena mampu
menyuguhkan menu variasi isi yang berbeda dengan usaha
pia lainnya yang biasanya hanya tersedia dengan isi rasa
kacang hijau dan coklat.

2.

Ukuran bakpia lebih besar

Ukuran pia PapaPia ini berbeda dengan pia lainnya


karena ukurannya yang lebih besar dengan diameter
5cm. Sedangkan pia yang sering beredar ukurannya 3 cm.

3.

Tekstur kulit bakpia kering dan lembut


Untuk tekstur pia PapaPia ini jauh lebih kering. Tekstur
kulit pianya hampir seperti tekstur kue nastar kering dan
lembut. Kulit pia ini juga tidak terkesan berlapis-lapis
seperti pia pada umumnya.

4.

Isi bakpia lebih padat


Hal yang mampu membedakan pia PapaPia dengan
yang lainnya adalah tekstur isi bakpia yang lebih padat.
Tidak mudah hancur ketika terbelah. Tampak rapi
memadat ketika pia terpotong.

5.

Memanfaat media sosial dan kerja sama dengan mitra lain


sebagai pemasaran produk.
Dalam sistem pemasaran maupun

memperkenalkan

produk PapaPia ke masyarakat telah memanfaatkan


media sosial seperti BBM (Pin 21C7D43S) Twitter
(@PapaPiaID) dan mudah terakses di layanan pencarian
Google.
6.

Terdapat bahan baku yang di import


Dalam pengolahan isi varian bakpia yang beraneka ragam,
terdapat salah satu varian yang bahannya di import dari
luar negeri. Hal ini menujukkan bahwa untuk menjaga
kualiatas mutu bakpia yang baik hingga diperlukan bahan
yang import.

7.

Memiliki pekerja yang cukup banyak.


Jumlah karyawan di usaha PapaPia ini sebanyak 16
orang. Pemilik usaha ini yaitu Pak Bayu turut andil dalam
pengelolaan usaha bakpia ini dan turut pula mengajarkan
dan membimbing para karyawannya untuk disiplin,

bertanggungjawab, ulet dan pekerja keras. Sehingga


sumber daya manusia disini sangat mendukung dalam
kesuksesan usaha PapaPia

8.

Produksi sudah cukup banyak


Dalam sekali produksi kue pia, PapaPia mampu
membuat 400 box/hari dengan variasi yag sudah berbeda.
Setiap box tersebut berisikan 12 butir pia.

9.

Produk cukup tahan lama

10. Bebas pengawet


11. Pengolahan higenis

1.2.2 Weaknesses (Kelemahan)


1.

Terdapat usaha sejenis

2.

Bahan baku sulit di dapat

3.

Pemilik usaha tidak memiliki latar belakang dan


pengalaman di bidang pangan

1.2.3 Opportunity (Peluang)

1.2.4

1.

Memberikan harga yang lebih kompetitif.

2.

Memberikan rasa yang enak dan unik.

3.

Memberikan jaminan kualitas yang bagus.

4.

Salah satu produk oleh-oleh kota Bogor

5.

Adanya pengakuan terhadap merk

6.

Terkenal di masyarakat

7.

Tempat strategis

Threats (Ancaman)
1.

Adanya sistem pasar bebas

2.

Tersedianya produk olahan dari industri lain

3.

Kenaikan nilai rupiah dan BBM

4.

1.3

Perubahan ketetetapan pajak

Strategi

Faktor Internal

(S) Strengths (Kekuatan)

(W) Weaknesses
(Kelemahan)

Faktor Eksternal

S-O
Melakukan

inovasi Menetapkan

(O) Opportunities

bentuk, ukuran

(Kesempatan) :

penampilan
harga

W-O
dan
dengan

murah

pemasok

bahan baku yang mampu


memenuhi

kebutuhan

serta

bahan produksi dan tetap

kualitas yang semakin

mempertahankan kualitas

baik.

produknya.

S-T

W-T

Disanggupkan kepada Mempertahankan ciri khas


(T) Threats

seluruh

(Ancaman) :

untuk

karyawan
mampu

berbahasa asing dalam


menghadapi
pasar bebas.

sistem

produk dari kompetitor


yang lain.

II.

2.1

KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan
Usaha kue PapaPia milik Pak Bayu memiliki berbagai keunggulan
karakteristik yang mampu menjadikannya kekuatan dalam melanjutkan
usaha PapaPia tersebut. Dalam usahanya, banyak pula ditemukan halhal yang tidak diingginkan dan gangguan dalam produksi, diantaranya
ketersediaan bahan baku, adanya perubahan ketentuan pemerintah dan
adanya pesaing produk sejenis. Hal yang cukup penting dalam
kesuksesan produk PapaPia ini berupa adanya peluang usaha
khususnya di Bogor yang belum ada produk kue Pia yang berkualitas.

2.2

Saran
Untuk menjadikan usaha PapaPia ini semakin sukses, perlu
diadakannya strategi-strategi yang mampu meminimalisir kelemahan
usaha PapaPia baik dari segi produknya mapun sistem usahanya selain
itu mengendalikan ancaman dari pihak luar sehingga meningkatkan
kekuatan usaha dan memperluas peluang usaha agar semakin
berkembang dengan citra yang baik di seluruh masyarakat.

LAMPIRAN

Gambar 2. Pemilik Usaha PapaPia


Gambar 1. Ruko Usaha PapaPia
Bogor

Gambar 3. Pengolahan PapaPia

Gambar 4. Pengolahan PapaPia

Gambar 5. Kemasan PapaPia

Gambar 6. PapaPia Rasa Keju

Gambar 7. PapaPia Rasa Coklat

Gambar 8. PapaPia Rasa Kacang Hijau

Gambar 9. PapaPia Rasa Durian

Gambar 10. PapaPia Kacang Merah

Anda mungkin juga menyukai