Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH PKWU

Perencanaan Makanan dan


Minuman Hewani

ANGGOTA;
1. Deef Gulam Rafsanjani
2. Farinda Dwi Rahma
3. Gilang Mahardika
4. Muhammad Gadi Rafanda
5. Rodho Resmon Julvadrin
6. Tamara Tussadiah
7. Vintanny Veshandylla

SMA Negeri 1 Sungailiat

Periode 2018/2019
Kata Pengantar
Segala Puji dan Syukur kami panjatkan kepada Tuhan
YME yang telah memberikan rahmat dan kemudahan
sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini. Tanpa
pertolonganNya tentunya kami tidak sanggup untuk
menyelesaikan makalah ini dengan baik. Kami
menyadari nahwa makalah ini masih jauh dari kata
sempurna dan masih banyak terdapat kesalahan dalam
makalah ini. Untuk itu, kami menggharapkan kritik dan
saran dari para pembaca untuk makalah ini, supaya
kedepannya kami dapat memperbaik penulisan dalam
makalah ini. Apabila terdapat kesalahan pada makalah
ini kami mengucapkan maaf yang sebesar besarnnya.
Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua
pihak yang membantu kami dalam pembuatan makalah
ini. Demikian yang dapat kami sampaikan semoga
makalah ini dapat bermanfaat bagi para pembaca dan
orang lainnya.

Sungailiat, 24 Januari 2019


Daftar Isi
Kata Pengantar...................................................
Daftar isi.............................................................
BAB 1: Pendahuluan..........................................
a. Latar Belakang...................................
b. Rumusan Masalah..............................
c. Tujuan Makalah.................................
d. Manfaat Makalah...............................
BAB 2 : Pembahasan.........................................
- Alat Pembuatan Bitterballen.............
- Bahan Pembuatan Bitterballen..........
- Cara Pembuatan Bitterballen.............
- Alat Pembuatan Es Jagung Hawai.....
- Bahan Pembuatan Es Jagung Hawai..
- Cara Pembuatan Es Jagung Hawai.....
BAB 3: Penutup...................................................
- Kesimpulan.........................................
- Saran.....................................................
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Makanan internasional adalah makanan yang diterima


dan diketahui serta dinikmati oleh seluruh dunia.
Makanan internasional berarti juga makanan makanan
yang berasal dari suatu negara tetapi sudah dikenal dan
dinikmati masyarakat dunia. Para wirausahawan
menngunakan peluang kerja ini sebagai bisnis yang
menjanjikan. Hal ini dikarenakan makanan
internasional banyak dinikmati dan diminati. Biasanya
wirausahawan akan menambahkan fariasi dalam
makanan yang di jualnya agar lebih menarik dimata
pembeli. Bitterballen salah satunya, makanan ini berasal
dari negara kincir angin, Belanda. Makanan ini
berbentuk bola bola kecil yang digoreng dengan isian
ayam dan keju yang dicampur ke dalam adonan tepung
terigu dan susu. Kami memilih makanan ini karena
makanan ini praktis untuk di buat, juga sedap rasanya
serta yg terpenting adalah cocok bagi lidah orang
Indonesia. Kami juga akan membuat es jagung hawai
yang cocok disajikan bersama bitterballen tersebut.
B. Rumusan Masalah
- Apa saja alat yang digunakan untuk
membuat Bitterballen?
- Apa saja bahan yang diperlukan untuk
membuat Bitterballen?
- Bagaimana cara membuat Bitterballen?
- Apa saja alat yang digunakan untuk
membuat Es Jagung Hawai?
- Apa saja bahan yang diperlukan untuk
membuat Es Jagung Hawai?
- Bagaimana cara membuat Es Jagung Hawai?
C. Tujuan Makalah
Untuk memberi informasi kepada pembaca
bagimana cara membuat Bitterballen dan Es
Jagung Hawai
D. Manfaat Makalah
Agar para pembaca mengetahui bagaimana
cara membuat makanan internasional yaitu
Bitterballen dan Es Jagung Hawai dengan tepat
dan benar.
PEMBAHASAN
A. Alat pembuatan Bitterbalen.
- Sendok
- Baskom
- Penggorengan/ wajan
- Spatula
- Tirisan
- Pisau
- Talenan
B. Bahan pembuatan Bitterbalen
- Tepung segitiga biru
- Ayam suir
- Keju parut
- Air
- Susu
- Mayones
- Sambal
- Garam
- Tepung roti
- Minyak
- Bawang bombai
- Telur
C. Cara pembuatan
- Masukan tepung, air, susu, dan sedikit garam lalu aduk
sampai rata dan kalis
- Setelah itu, ambil sedikit demi sedikit adonan lalu isi
dengan campuran ayam, keju, dan bawang bombai yang
ditambah sedikit garam dan bentuk seperti bola bola
kecil.
- Setelah berbentuk bola bola kecil rendam ke dalam telur
yang telah dikocok kocok, dan lumuri dengan tepung
roti
- Goreng bitterballen di minyak yang telah dipanas kan
ke dalam api sedang
- Angkat dan tiriskan, bitterballen siap disajikan.
D. Alat pembuatan Es Jagung Hawai
- Wadah
- Pengaduk
- Gelas
E. Bahan pembuatan Es Jagung Hawai
- Santan
- Air
- Vanili
- Jagung pipil
- Gula pasir
- Agar Agar Putih
- Garam
- Susu kental manis
F. Cara pembuatan Es Jagung Hawai
- Buat agar agar terlebih dahulu lalu dipotong dadu
- Rebus jagung lalu masukan vanili, angkat lalu tiriskan
- Blender jagung dan saring
- Masukkan santan, gula, vanili, dan garam
- Masukkan jagung yg sudah disaring dan susu kental
manis ke dalam panci dan masak hingga mendidih
- Masukkan potongan agar agar ke dalam panci lalu
tunggu hingga dingin
- Sajikan dengan es batu
PENUTUP
a. Kesimpulan
Begitulah tata cara untuk membuat Bitterballesn dan Es
Jagung Hawai. Ketepatan dalam membuat sesuatu
penting apalagi untuk dipasarkan atau dijual. Kami
harap makalah ini dapat membantu orang lain dan
terkhusus para pembaca agar dapat membuat
Bitterballen dan Es Jagung Hawai dengan benar.

b. Saran
Kami sadar makalah ini masih jauh dari kata sempurna.
Kami meminta maaf yg sebesar besarnya jika ada
kesalahan dalam makalah ini. Kami pula meminta saran
dan kritikan dari pembaca sekalian agar kami dapat
memperbaiiki kesalahan kesalahan yang ada dalam
makalah ini dan tidak terjadi lagi pada tugas tugas
berikutnya
Atas perhatian para pembaca kami ucapkan terimakasih
yang sebesar besarnya.

Anda mungkin juga menyukai