Anda di halaman 1dari 3

Critical Journal Report

“ IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU


PADA KELAS VB SD NEGERI TEGALREJO 1
YOGYAKARTA”

ROUDOH NUR JANNAH HARAHAP


1151111054
C Reguler 2015

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN


UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2017
REVIEW JURNAL

Judul IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU


PADA KELAS VB SD NEGERI TEGALREJO 1
YOGYAKARTA
Jurnal Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Download https://www.google.com/journal.student.uny.ac.id.

Volume dan Halaman Volume 9 dan 10 halaman

Tahun 2016

Penulis Hendra Jati Puspita

Reviewer Roudoh Nur Jannah Harahap

Tanggal 7 Mei 2017

Tujuan Penelitian Untuk mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan, dan


penilaian pembelajaran tematik terpadu di SD Negeri Tegalrejo
1 Yogyakarta

Subjek Penelitian Guru kelas, siswa kelas VB, dan kepala sekolah SD Negeri
Tegalrejo 1 Yogyakarta
Assesment Data Observasi, wawancara, dan dokumentasi

Metode penelitian Deskriptif kualitatif

Langkah Penelitian 1. Reduksi data yaitu bertujuan untuk menajamkan,


menggolongkan, mengarahkan, membuang yang tidak
perlu, dan mengorganisasi data dengan cara sedemikian
rupa hingga kesimpulan-kesimpulan finalnya dapat ditarik
dan diverifikasi.
2. Display data (penyajian data) yaitu salah satu kegiatan
dalam pembuatan laporan hasil penelitian yang telah
dilakukan agar dapat dipahami dan dianalisis sesuai dengan
tujuan yang diinginkan.
3. Penarikan kesimpulan yaitu sangat berguna dalam
merangkum hasil akhir suatu penelitian.

Hasil Penelitian Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan tematik


terpadu yang dilakukan guru sudah memuat kriteria minimal
perencanaan pembelajaran. Pelaksanaan pembelajaran tematik
terpadu sudah memunculkan karakteristik pembelajaran
tematik terpadu, diantaranya menggunakan pemanduan mata
pelajaran Kompetensi Dasar (KD) mata pelajaran, setiap KD
memiliki materi tersendiri. Pada kegiatan pembelajaran yang
dilaksanakan guru, pendekatan saintifik sudah dilaksanakan.
Kekuatan Penelitian Penelitian ini memiliki kekuatan di mana hasil dari penelitian
ini yang menunjukkan guru telah mampu melaksanakan
pembelajaran dengan menggunakan pendekatan multidisipliner,
yang berarti penelitian tentang implementasi pembelajaran
tematik terpadu di kelas sudah mencapai kriteria minimal
pendidikan.

Kelemahan Penelitian Kelemahan dari penelitian ialah hal yang banyak dilakukan
guru dalam mengajar adalah membaca, serta mengamati
gambar yang ditayangkan lewat LCD Proyektor. Tetap saja
hanya terfokus dengan salah satu indera saja, kurang bervariasi
menggunakan indera lainnya. Sebaiknya, dalam pembelajaran
yang dilakukan guru, siswa tidak hanya menggunakan satu
indera (mata) dalam kegiatan mengamati, namun juga
menggunakan indera lainnya.

Kesimpulan Perencanaan tematik terpadu yang dilakukan guru sudah


memuat kriteria minimal perencanaan pembelajaran, yakni
memuat a) tujuan pembelajaran, b) materipembelajaran, c)
metode pembelajaran, d) sumber belajar, dan e) penilaian.

Anda mungkin juga menyukai