Anda di halaman 1dari 34

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XI / I

Pertemuan ke : 1 s.d 5

Alokasi waktu : 10 x 45 menit ( 5 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI
Memproses perjalanan bisnis
II. KOMPETENSI DASAR
Mendiskripsikan perjalanan bisnis
III. INDIKATOR
a. Indikator
1. Mendiskripsikan pengertian perjalanan bisnis.
2. Mengkonfirmasikan tujuan, macam, manfaat perjalanan baik dalam negeri/luar negeri.
3. Mempersiapkan tata cara pelaksanaan perjalanan bisnis.
4. Mempersiapkan rencana perjalanan bisnis.
5. Persiapan dokumen perjalanan bisnis.
6. Persiapan transportasi dan akomodasi.
b. Nilai-nilai Karakter
- Jujur, disiplin, kerja keras, mandiri, tanggung jawab.
IV. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah diberi informasi siswa dapat mendiskripsikan pengertian perjalanan bisnis.
2. Setelah diberi informasi siswa dapat mengkonfirmasikan manfaat, tujuan, macam, perjalanan baik
dalam negeri /luar negeri
3. Setelah diberi informasi siswa dapat mempersiapkan tata cara pelaksanaan perjalanan bisnis.
4. Setelah diberi contoh siswa dapat mempersiapkan rencana perjalanan bisnis.
5. Setelah diberi contoh siswa dapat mempersiapkan dokumen perjalanan.
6. Setelah diberi contoh siswa dapat mempersiapkan transportasi dan Akomodasi.

V.MATERI PEMBELAJARAN

1. Pengertian perjalanan bisnis


a. Arti perjalanan Bisnis
Perjalanan bisnis adalah perjalanan ke suatu tempat kerja yang ditentukan oleh perusahaan.
2. Manfaat, tujuan, macam perjalanan bisnis
a. Manfaat perjalanan Bisnis
1. Mempererat hubungan antar kolega dan pelanggan
2. Memperkenalkan produk baru dari suatu perusahaan
3. Memperluas daerah pemasaran
4. Memperbanyak jumlah kolega dan pelanggan
b. Tujuan perjalanan Bisnis dan kebutuhannya
1. Mengadakan kerja sama dengan perusahaan lain
2. Mengikuti kegiatan seminar / lokakarya
3. Mengikuti rapat kerja
4. Melaksanakan studi banding
5. Perjalanan dinas yang berkaitan dengan pertemuan bisnis
c. Macam – macam perjalanan Bisnis
1. Perjalanan Bisnis dalam Negeri
a. Perjalanan Bisnis antar kota dalam Satu propinsi
b. Perjalanan Bisnis antar propinsi
c. Perjalanan Bisnis luar negeri atau perjalanan antar negara
2. Perjalanan bisnis luar negeri atau perjalanan antar negara
3. Tata Cara Pelaksanaan Perjalanan Bisnis
a. In Hause Traveling Departement ( Divisi Perjalanan )
Yaitu bagian di perusahaan yg khusus menangani dokumen perjalanan bisnis pada suatu perusahaan
dan bertanggung jawab mulai dari persiapan dokumen sampai dengan mengurus keuangan selama
perjalanan bisnis .
b. Travel Biro (Biro Perjalanan yaitu bagian perusahaan menggunakan jasa biro perjalanan untuk
mempersiapkan perjalanan pimpinan karena lebih praktis dan tidak merepotkan perusahaan.
c. Administrasi kantor/ sekretaris Yaitu sekretaris yang mempersiapkan segala sesuatu yang
berhubungan dengan perjalanan bisnis pimpinan.
4. Persiapan Rencana perjalanan bisnis
Dalam merencanakan perjalanan bisnis sekretaris/administrasi kantor harus segera mengumpulkan
informasi perjalanan secara lengkap mengenai peraturan di perusahaan tersebut . Informasi yang
diperlukan antara lain :
a. Siapa yang bertanggung jawab dalam perjalanan bisnis.
b. Tujuan utama perjalanan bisnis pimpinan.
c. Waktu /jadwal perjalanan
d. Prosedur transportasi dan hotel
e. Jumlah uang perjalanan
f. Cara pemesanan tentang tiket pesawat dan hotel
5. Mempersiapkan dokumen perjalanan
Dokumen perjalanan bisnis adalah suatu bukti tertulis atau tercetak yang dapat memberikan keterangan
bagi pimpinan ketika melakukan perjalanan bisnis. Dokumen perjalanan dapat dikelompokkan menjadi
2 macam yaitu :
a. Dokumen internal adalah dokumen yang diterbitkan oleh perusahaan atau intansi yang
bersangkutan . Dokumen internal antara lain : surat tugas dan surat peritah perjalanan dinas
(SPPD)
b. Dokumen eksternal adalah dokumen yang dikeluarkan oleh instansi terkait dan digunakan untuk
perjalanan bisnis. Jenis dokumen eksternal meliputi : passport, visa, surat keterangan fiskal, exit
permit, yellow card, ticket transportasi,voucher penginapan.
6. Mempersiapkan Transportasi dan Akomodasi
a. Persiapan transportasi
Dalam perjalanan bisnis seorang administrasi kantor/sekretaris harus mampu menyusun rencana
transportasi yang akan dipakai yang didasarkan prinsip efisiensi dan efektifitas namun sesuai dengan
keinginan pimpinan baik menggunakan transportasi darat, laut, dan udara. Biasanya untuk
perjalanan bisnis jarak dekat menggunakan transportasi darat seperti mobil, bus, dan kereta api,
sedangkan untuk perjalanan bisnis keluar kota menggunakan pesawat terbang .
b. Persiapan akomodasi biasanya berhubungan dengan tempat penginapan selama pimpinan
melakukan pertemuan bisnis. Umumnya perjalanan bisnis memerlukan reservasi untuk hotel.
Seorang sekretaris harus mengetahui hotel apa yang diinginkan pimpinan dan mencari informasi
tentang hotel yang digunakan oleh pimpinan menginap. Sebaiknya memilih hotel Yang dekat dengan
lokasi pertemuan .Hal-hal yang harus diperhatikan dalam persiapan akomodasi yaitu pemesanan
kamar, chek In, chek out, cara pembayaran.

VI.METODE PEMBELAJARAN

1. Model : Model Pembelajaran Langsung ( MPL ) model pembelajaran kooperatif (MPK)


2. Metode : Ceramah, diskusi, penugasan , demontrasi.

VII.LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

A. Pertemuan 1
Kegiatan awal (5 menit )
- Menjelaskan tujuan pembelajaran meliputi penguasaan materi dan penanaman karakter
- Pemberian motivasi tentang pentingnya belajar memperosesperjalanan bisnis
Kegiatan inti ( 80 menit)
- Membagi siswa menjadi 4 kelompok
- Setiap kelompok membaca literatur dari modul
- Siswa mendiskusikan arti, manfaat, tujuan , macam perjalanan bisnis
- Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusinya secara bergantian.
- Setiap kelompok menyimpulkan hasil diskusi.
Kegiatan akhir( 5 menit )
- Post test untuk menggugah kembali ingatan materi yang telah dipelajari.
- Menyimak tugas berikutnya
B. Pertemuan 2 dan 3
Kegiatan awal ( 10 menit)
- Guru menanyakan materi pelajaran yang lalu
- Menyimak topik dan tujuan yang akan dipelajari
Kegiatan inti ( 160 menit )
- Guru menyajikan gambaran sekilas materi pelajaran yang lalu
- Menyiapkan tata cara pelaksanaan perjalanan bisnis, dan mempersiapkan rencana perjalanan.
- Menunjuk salah seorang siswa mendemontrasikan tata cara pelaksanaan perjalanan bisnis, dan
mempersiapkan rencana perjalanan bisnis.
- Seluruh siswa memperhatikan dan menganalisa dan tiap siswa mengemukakan hasil analisa.
- Guru membuat kesimpulan .
Kegiatan akhir ( 10 menit )
- Post test mengevaluasi dengan mengerjakan soal.
- Menyimak tugas berikutnya.
C. Pertemuan 4 dan 5
Kegiatan awal ( 10 menit )
- Guru memberikan pertanyaan materi yang lalu
- Menyimak topic yang akan dipelajari

Kegiatan inti ( 160 menit )


- Guru menyajikan gambaran sekilas materi pelajaran yang lalu
- Menyiapkan dokumen perjalanan, dan transportasi dan Akomodasi.
- Menunjuk salah seorang siswa mendemontrasikan menyiapkan dokumen perjalanan, dan
transportasi /Akomodasi.
- Seluruh siswa memperhatikan dan menganalisa dan tiap siswa mengemukakan hasil analisa.
- Guru membuat kesimpulan.

Kegiatan akhir ( 10 menit )


- Post test mengevaluasi dengan mengerjakan soal
- Menyimak tugas berikutnya.
VIII. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN
a. ALAT PEMBELAJARAN
-Contoh-contoh Biro perjalanan
- Contoh departemen yang mengatur perjalanan
- Contoh alat transportasi/Akomodasi
-Contoh dokumen perjalanan

b. SUMBER/BAHAN PEMBELAJARAN
- Buku Adm Perkantoran
- Buku Memproses perjalanan bisnis
- Modul Memproses perjalanan bisnis

IX. PENILAIAN

JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN

Tes tulis Uraian Soal, kunci jawaban, pedoman penilaian


SOAL

1. Jelaskan arti perjalanan bisnis


2. Sebutkan manfaat perjalanan
3. Jelaskan bagaimana mempersiapkan tata cara pelaksanaan perjalanan bisnis
4. Jelaskan bagaimana mempersiapkan rencana perjalanan bisnis
5. Sebutkan dokumen perjalanan luar negeri
6. Sebutkan alat transportasi dan Akomodasi

KUNCI JAWABAN

1. Perjalanan bisnis adalah pergi ke suatu tempat yang ditentukan oleh perusahaan
2. Manfaat perjalanan adalah
a. Mempererat antar kolega atau pelanggan
b. Memperkenalkan produk baru bagi perusahaan
c. Memperluas daerah pemasaran
d. Menambah kolega dan pelanggan
3. Mempersiapkan tata cara pelaksanaan perjalanan bisnis
a. In hause travelling department yaitu menangani perjalanan mulai dari persiapan dokumen,
mengurus tiket, hotel sampai dengan keuangan.
b. Travel Biro yaitu biro perjalanan untuk mempersiapkan perjalanan pimpinan karena lebih praktis
dan tidak merepotkan perusahaan.
c. Administrasi kantor / sekretaris yaitu mempersiapkan semua dokumen pimpinan mulai mengurus
paspor, visa , tiket, dan hotel yang disukai pimpinan.
4. Mempersiapkan rencana perjalanan bisnis.
a. Sekretaris harus mengetahui siapa yang bertanggung jawab dalam perjalanan
b. Sekretaris harus mengetahui tujuan utama perjalanan bisnis pumpinan
c. Waktu/jadwal perjalanan
d. Prosedur tentang transportasi dan hotel
e. Jumlah uang perjalanan
f. Cara pemesanan tentang tiket pesawat dan hotel
5. Dokumen perjalanan Luar negeri :
- Paspor, visa, yellow card, fiscal , tiket transportasi, exit permit, voucher penginapan
6. Alat transportasi dan Akomodasi :
- Bis, kapal, pesawat terbang, travel dll dan untuk akomodasi sekretaris dapat menghubungi biro
perjalanan, atau mengurus sendiri ke tempat yang ditentukan

PEDOMAN PENILAIAN

Soal No 1 --------------- > nilai 10

No 2 --------------- > nilai 20

No 3 --------------- > nilai 20

No 4 -------------- > nilai 20

No 5 --------------- > nilai 20

No 6 ………………..> nilai 10

Jumlah ---------- > 100


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XI / I

Pertemuan ke : 6 s.d 9

Alokasi waktu : 8 x 45 menit ( 4 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI
Memproses perjalanan Bisnis
II. KOMPETENSI DASAR
Mendiskripsikan perjalanan bisnis
III. INDIKATOR
a. Indikator
1. Persiapan keuangan untuk perjalanan
2. Menyusun rencana perjalanan
3. Menguraikan pokok dari hubungan dan nama yang perlu dihubungi
4. Meyusun surat tugas/ SPPD
b. Nilai-nilai karakter
- Jujur, disiplin, kerja keras, mandiri, tanggung jawab.
IV. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah diberi contoh siswa dapat mempersiapkan keuangan untuk perjalanan
2. Setelah diberi contoh siswa dapat menyusun rencana perjalanan bisnis
3. Setelah diberi informasi siswa dapat menguraikan pokok dari hubungan dan nama-nama yang perlu
dihubungi.
4. Setelah diberi contoh siswa dapat menyusun surat tugas/SPPD

V. MATERI PEMBELAJARAN
1. Persiapan keuangan
Perencanaan keuangan merupakan perencanaan yang wajib dipersiapkan dalam mengatur perjalanan
bisnis. Dengan perencanaan keuangan kita dapat memerinci dan menganggarkan jumlah uang /biaya
yang diperlukan dalam kegiatan perjalanan. Biaya itu meliputi : biaya transportasi pulang pergi, biaya
transportasi lokal, biaya akomodasi, biaya acara kegiatan, uang saku, uang lunsum, biaya lainnya. Untuk
membayar biaya yang dikeluarkan pimpinan maka kantor/perusahaan memberikan alat pembayaran
untuk menunjang pelunasan biaya tersebut. Alat pembayaran tersebut berupa uang tunai yang
digunakan apabila pimpinan menghendaki selama dalam perjalanan. Oleh sebab itu seorang sekretaris
perlu harus mengetahui mata uang negarayang dituju. Untuk menjaga keamanan pimpinan dalam hal
penyimpanan uang tunai dapat digunakan alat pembayaran non tunai.
2. Menyusun rencana perjalanan
Dalam mengatur perjalanan bisnis seorang sekretaris harus membuat rencana yang terdiri kolom sbb :
hari/tanggal, waktu brkt/tiba , tujuan , akomodasi, transportasi, janji temu, catatan .
RENCANA PERJALANAN BISNIS
……………………………………………………..
TANGGAL :………………S/D……………………….
TGL WAKTU TUJUAN AKOMO TRANSPORTASI JANJI TEMU CATATAN
BRKT TIBA DASI WAKTU TEMPAT
3. Pokok dari hubungan dan nama yang perlu dihubungi
a. Kantor /perusahaan yang akan dikunjungi
b. Pimpinan yang akan dikunjungi
c. Biro perjalanan
d. Hotel
e. KBRI
f. Kantor imigrasi
4. Contoh surat tugas dan SPPD
IKATAN SEKRETARIS INDONESIA
Member of the Assosiatin and Admiistrative Profesional in
Asia Pasific Affiate of the International Association of Administrative Profesional

ISI
SURAT TUGAS
No. 022V/13/C-2010
Yang bertanda tangan dibawah ini, Kepala Sekolah Menengah Kejuruan (bdang Keahlian bisnis dan
Manajemen ) Negeri 7 Kota Surakarta , dengan ini memberikan tugas kepada :
Nama : Dra. Finna
NIP : 131260412
Jabatan : Guru

Untuk melaksanakan tugas mengikuti penataran Assessor sekretaris, yang dilaksanakan pada :
Hari : Kamis
Tanggal : 2 maret 2010
Waktu : Check in hari Rabu
Tanggal 2 maret 2010
Tempat : Wisma Sapta Graha
Jln. Pemuda No 33
Semarang

Demikian surat tugas ini dibuat, harap Saudara dapat melaksanakan tugas tugas sebagaimana mestinya.

Surakarta, 1 maret 2010


Yang diberi tugas Kepala SMK Negeri Surakarta

Dra, Finna Drs. Sugondo

------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

CONTOH SPPD

DEPARTEMEN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA


DIREKTORAT JENDRAL PIUTANG DAN LELANG NEGARA
`KANTOR WILAYAH IV BANDUNG

Jalan Asia Afrika No. 114 Bandung – 45261 Tilp : 4238534-4230129 Pes 161

SURAT PERINTAH PERJALANAN BISNIS


No : SPPD – 151/WPL-04/2010

1.Pejabat berwenang yang member perintah Kepala Kanwil IV DJPLN Bandung


2 . a.Nama ,pangkat, dan golongan menurut ……… a. Agus setiawan -0600909856 Pengatur (IIa)
b.Jabatan b. Pelaksana
c.Gaji pokok c. -
d.Tingkat menurut peraturan perjalanan dinas d. DN II-
3.Maksud perjalanan bisnis Melaksanakan surat tugas NO : st?wpl.04/2010

4.Alat angkutan yan dipergunakan Kendaraan Umum


5.a. Tempat berangkat a. Bandung
b. Tempat tujuan b. Ciater subang

6.a. Lamanya perjalanan dinas a. 2 (dua) hari


b. tanggal berangkat b. 14 Agusuts 2010
c. tanggal harus kembali c. 15 Agustus 2010

7.Pengikut Nama : Umur Hubungan Keluarga


a. a.
b. b.
c. c.

8.Pembebanan Anggaran a. Direktorat Jendral Piutang dan lelang


a.Instansi Negara Wilayah Bandung
b. b.M.A.524111 tahun 2010
9. Keterangan lain-lain

5. METODE PEMBELAJARAN
1. Model : Model pembelajaran langsung ( MPL) dan demontration
2. Metode : Demontrasi,diskusi, Tanya jawab, penugasan/praktek

VII.LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

A. Pertemuan 6
Kegiatan awal ( 5 menit )
- Memberikan pertanyaan materi pembelajaran minggu yang lalu
- Menyimak topic yang akan dipelajari
Kegiatan inti ( 80 menit )
- Guru menyajikan sekilas gambaran materi yang dipelajari
- Menyiapkan materi laporan keuangan
- Menunjuk salah seorang siswa menyiapkan laporan keuangan
- Setiap siswa memperhatikan dan menganalisa dan mengemukakan hasil analisa
- Guru membuat kesimpulan.
Kegiatan akhir ( 5 menit )
- Post test dengan mengerjakan soal tertulis.
- Menyimak tugas berikutnya
B. Pertemuan 7
Kegiatan awal ( 5 menit )
- Memberikan pertanyaan materi pembelajaran minggu yang lalu
- Memberi motivasi tentang pentingnya mempelajari pengaturan perjalanan bisnis
Kegiatan inti ( 80 menit )
- Menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa.
- Mendemontrasikan contoh rencana perjalanan bisnis.
- Membimbing pelatihan menyusun rencana perjalanan bisnis
- Mengecek pemahaman dan memberikan umpan balik
- Memberikan kesempatan menyusun rencana perjalanan bisnis.
Kegiatan akhir ( 5 menit)
- Post test mengerjakan soal praktek menyusun rencana perjalanan bisnis.
- Menyimak tugas berikut
C. Pertemuan 8
Kegiatan awal ( 5 menit )
- Menanyakan tugas minggu yang lalu
Kegiatan inti ( 80 menit )
- Membagi siswa menjadi 4 kelompok
- Setiap kelompok membaca literature dari modul
- Siswa mendiskusikan persiapan pokok masalah yang perlu dihubungi
- Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusinya secara bergantian
- Setiap kelompok menyimpuilkan hasil diskusinya.
Kegiatan akhir ( 5 menit )
- Post test mengerjakan soal tertulis
- Menyimak tugas berikutnya
D. Pertemuan 9
Kegiatan awal ( 5 menit)
- Menanyakan materi pelajaran yang lalu
- Mentyimak topic yang akan dipelajari
Kegiatan inti ( 80 menit )
- Menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
- Medemontrasikan cara menyusun surat tugas dan SPPD
- Membimbing pelatihan menyusun surat tugas dan SPPD
- Mengecek pemahaman dan memberikan umpan balik
- Memberikan kesempatan untuk latihan menyusun surat tugas dan SPPD
Kegiatan akhir ( 5 menit)
- Mengerjakan soal praktek (soal terlampir)
- Menyimak tugas berikutnya.

VIII . ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN


a. ALAT/BAHAN PEMBELAJARAN
- Contoh surat tugas dan SPPD , dan rencana perjalanan bisnis
- ATK
- Soal-soal
b. SUMBER PEMBELAJARAN
- Buku memproses perjalanan bisnis
- Modul
c. PENILAIAN
JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN

Tes praktek Uraian Soal,kuncijawaban,


pedoman penilaian

SOAL

1. Jelaskan cara mempersiapkan laporan keuangan.


2. Susunlah rencana perjalanan dengan kolom sbb : Tgl, waktu brkt/tiba, tujuan, akomodasi,
transpotasi,janji temu, catatan.
Drs. Gatot Widodo Date : 13 januari 2007
Dir. Modern Office equipment
Jln. Basuki rahmat no 20
Surabaya/
MEMO
Kepada : Sri Putri
Dari : Gatot Widodo
Hal : Perjalanan Bisnis
Rabu 15 januari 2007 berangkat pukul 07.00 tiba pukul 13.00 ke Jakarta dengan pesawat Garuda 50 F
memenuhi undangan Bp Ir .Lesmana Dir. Modern Office Equipment Jakarta, pameran produk baru alat &
mesin perkantoran bertempat di loby hotel Indonesia, jln Thamrin 15 jakarta. Kamis 17 januari 2007
pukul 00.00 – 01.30 undangan Mr. Jozef Lorenz, acara Malam Tahun Baru bersama direksi Modern Office
Equipment ltd, se Indonesia, bertempat di Pondok Samudra Seafood Market Restorant, Hotel Horizon
Jakarta.
Jumat pukul 7.00 berangkat ke Bandung dengan pesawat garuda pukul 10.00 – 15.00 menghadiri rapat
pimpinan Modern Office Equipment TK Regional di pimpin oleh Mr. Jozef Lorenz , bertempat di
Malanglang meeting room, Bandung Giri Gahana. Melaporkan kegiatan dan hasil penjualan th 2007 serta
menyampaikan rencana perluasan Daerah pemasaran & target penjualan th 2007. Di Bandung menginap
di Savoi Homan Bidakara , jln Asia Afrika No 120 Bandung. Sabtu 21 januari 2007 berangkat pukul 09.00
dengan garuda kembali bersama ibu ke Surabaya.

3. Jelaskan pokok dari hubungan dan nama yang perlu dihubungi


4. Susunlah surat tugas dan SPPD
KUNCI JAWABAN
Kunci jawaban Terlampir)

Pedoman penilaian

Soal No 1 -------. > 25 No 3 -------> 25

No 2 -------- > 25 No 4 --------> 25 jumlah 100


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XII / 2

Pertemuan ke : 1 s.d 6

Alokasi waktu : 12 x 45 menit ( 6 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI
Memproses perjalanan bisnis

II. KOMPETENSI DASAR

Membuat laporan perjalanan bisnis

III. INDIKATOR

a. Indikator
1. Mendiskripsikan pengertian laporan perjalanan bisnis
2. Mengidentifikasi fungsi, bentuk, macam laporan
3. Mengidentifikasi pedoman penyusunan laporan
4. Menyusun laporan hasil perjalanan dan laporan pembiayaan perjalanan bisnis
5. Memeriksa dan mengkonfirmasi cara pembayaran
6. Membuat pengaturan pembayaran secara kredit

b. Nilai-nilai karakter
Jujur, disiplin, kerja keras, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, bersahabat,tanggung jawab.

IV. TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Setelah diberi informasi siswa dapat mendiskripsikan pengertian laporan perjalanan bisnis
2. Setelah diskusi siswa dapat mengidentifikasi fungsi , bentuk, macam laporan
3. Setelah diskusi siswa dapat mengidentifikasi pedoman penyusunan laporan
4. Setelah diberi informasi siswa dapat menyusun laporan hasil dan laporan pembiayaan
perjalanan bisnis.
5. Setelah ditunjukkan siswa dapat memeriksa dan mengkonfirmasikan cara pembayaran .
6. Setelah diberi contoh siswa dapat membuat pengaturan pembayaran secara kredit

V. MATERI PEMBELAJARAN

1. Laporan perjalanan adalah laporan yang berisi tentang biaya yang dikeluarkan dan hasil –hasil
dari pertemuan yang dilakukan oleh pimpinan
2. a. fungsi laporan adalah untuk menyampaikan informasi, alat pertaggung jawaban, bahan
penentu kebijakan, alat membina kerja sama, alat memperluas ide.
b. Bentuk laporan adalah berbentuk surat yaitu laporan dalam bentuk surat yang
terdiri dari 1 hal s.d 5 hal, dan berbentuk naskah .
c. Macam laporan yaitu :
1. Ditinjau dari isi dan maksudnya : laporan informatif, laporan rekomendasi, laporan
analisis dan laporan pertanggung jawaban.
2. Ditinjau dari bentuk : laporan berbentuk surat dan berbentuk naskah
3. Ditinjau dari sifat : laporan biasa dan laporan penting
4. Ditinjau dari penyampaian : laporan lisan, visual, tulisan
5. Ditinjau dari waktu : laporan rutin dan berkala
3. Pedoman penyusunan laporan
Laporan disusun secara sempurna tidak boleh ada hal yang diabaikan , apabila diperlukan
untuk memperkuat kesimpulan. Laporan yang baik tidak boleh memasukkan hal yang
menyimpang atau mengandung prasangka. Berikut pedoman penulisan laporan :
a. Pengetikan isi laporan diantaranya : pengaturan halaman dengan cara jarak baris,
indent, penempatan huruf besar dan kecil , pengaturan antar huruf, pemberian garis
bawah .
b. Pengaturan jarak baris yaitu : menggunakan jarak baris 1x2 atau 1x3 tergantung
panjang ,sifat , dan maksud laporan.
c. Pengaturan inden yaitu : Setiap alenia baru dapat diketik dengan tepat atau
memberikan inden 5 – 10 spasi.
d. Pengetikan judul laporan : dibuat menarik karena judul laporan ditempatkan di halaman
pertama yang langsung dilihat oleh pembaca.
e. Pengetikan bab dan sub bab : dapat menggunakan berbagai cara yaitu : huruf besar,
huruf besar kecil, garis bawah, dan nomor.
4. Menyusun laporan hasil dan pembiayaan perjalanan bisnis
a. Laporan hasil perjalanan adalah laporan yang disusun sekretaris tentang apa saja yang
dilakukan pimpinan selama perjalanan bisnis. Inti dari laporan ini berkaitan dengan
tujuan dilaksanakan perjalanan bisnis seperti berapa lama perjalanan tersebut
dilakukan , kapan berangkat, dan kapan tiba kembali.

b. Laporan pembiayaan perjalanan adalah menyusun laporan keuangan yang telah


dikeluarkan untuk membiayai perjalanan pimpinan. Langkahnya sbb : mengumpulkan
bukti-2 pengeluaran, mengelompokkan bukti tersebut, menjumlah secara keseluruhan .

5. Memeriksa dan mengkonfirmasi kan cara pembayaran yaitu : Setelah selesai membuat
laporan perjalanan baik hasil maupun pembiayaan perjalanan sekretaris memeriksa
laporan nya mengkonfirmasikan kepada pimpinan bagaimana cara pembayaran dan
barulah menghubungi kasir untuk mempertanggung jawabkan keuangan dan meminta
tanda tangan .
6. Pengaturan pembayaran secara kredit yaitu dengan cara sekretaris menghubungi kasir
dan meminta selembar check untuk diuangkan ke bank secara kredit.
VI. METODE PEMBELAJARAN

1. Model : Model pembelajaran langsung (MPL) model pembelajaran kooperatif (MPK) ,


demonstration.
2. Metode : ceramah, Tanya jawab, diskusi, demontrasi, penugasan.
6. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
A. Pertemuan 1 dan 2
Kegiatan awal ( 10 menit)
- Menjelaskan tujuan pembelajaran meliputi penguasaan materi dan penanaman karakter
- Pemberian motivasi pentingnya bejalar membuat laporan perjalanan bisnis
Kegiatan inti ( 160 menit )
- Memberi informasi tentang arti laporan perjalanan bisnis
- Membagi siswa menjadi 4 kelompok
- Setiap kelompok membaca literatur dari modul
- Siswa mendiskusikan fungsi, bentuk, macam laporan dan pedoman penyusunan laporan
- Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusinya secar a bergantian
- Setiap kelompok menyimpulkan hasil diskusi
Kegiatan akhir ( 5 menit)
- Post test untuk menggugah kembali ingatan materi yang telah dipelajari
- Menyimak tugas berikutnya.
B. Pertemuan 3 dan 4
Kegiatan awal (10 menit)
- Guru menanyakan materi pelajaran yan lalu
- Menyimak topic dan tujuan yang akan dipelajari
Kegiatan inti ( 160 menit )
- Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
- Mendemontrasikan cara membuat hasil perjalanan dan pembiayaan perjalanan bisnis
- Siswa latihan menyusun laporan hasil dan pembiayaan perjalanan bisnis
Guru membimbing pelatihan membuat laporan perjalanan dan mengecek pemahaman dan
member I umpan balik , serta memberi kesempatan latihan.
Kegiatan akhir ( 10 menit)
- Tes praktek membuat laporan hasil dan pembiayaan perjalanan (soal terlampir)
- Menyimak tugas berikutnya.

C. Pertemuan 5 dan 6
Kegiatan awal ( 10 menit)
- Guru menanyakan tugas minggu yang lalu
Kegiatan inti ( 160 menit )
- Guru menyajikan sekilas materi pelajaran yang akan dipelajari
- Menyiapkan soal yang akan diperiksa dan mengkonfirmasikan pembayaran dan pengaturan
pembayaran secara kredit
- Menunjuk salah seorang siswa memeriksa dan mengkonfirmasikan pembayaran dan pengaturan
pembayaran secara kredit.
- Guru memberikan kesimpulan
Kegiatan akhir ( 10menit )
- Post test mengerjakan soal tertulis
- Menyimak tugas berikunya

7. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN


a. ALAT/BAHAN PEMBELAJARAN
Contoh laporan perjalanan bisnis
ATK
Soal-soal
b. SUMBER PEMBELAJARAN
Buku memproses perjalanan bisnis
Modul
C. PENILAIAN

JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN


Tes tulis/praktek Uraian Soal,kunci jawaban, pedoman
penilaian.

SOAL

1. Jelaskan pengertian laporan perjalanan


2. Coba identifikasi kan fungsi, bentuk, macam laporan
3. Coba identifikasi pedoman penyusunan laporan
4. Susunlah laporan hasil perjalanan bisnis
a. Pimpinan anda Bapak Ir Afrizal direktur PT Mitra Teknikindo melakukan perjalanan selama 3 hari
mulai tgl 7, 8, 9 januari 2010 di Cirebon . Adapun tujuan dilakukan perjalanan bisnis yaitu
melakukan kerja sama bisnis tambak udang. Jangka waktu kerja sama usaha 5 tahun. Kerja sama
dengan mitra usaha asal Cirebon dengan sdri Gita kurniawan , SE . Pembagian modal investasi yan
disetor kepada PT Teknikindo sebesar Rp 200.000,00 dan system bagi hasil. Laporan ini dibuat
oleh sekretaris yaitu Anindya.
b. Susunlah laporan pembiayaan perjalanan bisnis
Pimpinan anda Bapak Ir Afrizal telah melakukan perjalanan selama 3 hari yaitu mulai tgl 7, 8, 9 di
kota Cirebon . Adapun pengeluarannya sbb :
1. Pembelian tiket PP tgl 6 januari 2010 sebesar Rp 2000.000,00
2. Biaya kamar hotel Grand di Cirebon tgl 7 januari 2010 untuk 4 orang sebesar Rp 3500.000,00
3. Biaya makan dan minum untuk rapat tgl 8 januari 2010 sebesar Rp 4000.000,00
4. Biaya entertainment/menjamu mitra bisnis tgl 9 januari 2010 sebesar Rp 1500.000,00
5. Biaya makan dimcafe shop tgl 10 januari 2010 sebesar Rp 2.500.000,00

Laporan ini dibuat oleh sekretaris yaitu Rahmi Erindya

5,Coba periksa laporan ini dan konfirmasikan kepada pimpinan anda


6. Buatlah pengaturan pembayaran secara kredit

KUNCI JAWABAN

Kunci jawaban ( terlampir)

Pedoman penilaian

Soal No 1 ------- 10 No 3 ----- 20 No 5 ---- 10

No 2--------- 20 No 4 ----- 30 No 6 ---- 10 jumlah 100


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : X/2

Pertemuan ke : 1 s.d 6

Alokasi waktu : 12 x 45 menit ( 6 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI
Mengelola pertemuan / rapat
II. KOMPETENSI DASAR
Membuat catatan hasil pertemuan / rapat
III. INDIKATOR
a. Indikator
1. Mendiskripsikan arti notula, fungsi notula, macam notula
2. Mengidentifikasi isi notula
3. Mengidentifikasi tugas notulis, syarat notulis, hak notulis
4. Membuat notula
b. Nilai-nilai karakter
- Jujur, kerja keras, mandiri, tanggung jawab, bersahabat
IV. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah diberi informasi siswa dapat mendiskripsikan pengertian notula, fungsi notula, macam notula
2. Setelah diberi informasi siswa dapat mengidentifikasi isi notula
3. Melalui diskusi siswa dapat mengidentifikasi tugas notulis, syarat notulis, hak notulis
4. Setelah diberi contoh siswa dapat membuat notula
V. MATERI PEMBELAJARAN
1. Pengertian Notula , fungsi notula, macam notula.
a. Suatu catatan singkat tentang pembicaraan dalam rapat
b. Fungsi notula adalah sebagai bahan bukti, sumber informasi, landasan pertemuan berikutnya, alat
pengingat dan sebagai bukti sejarah.
c. Macam notula adalah notula harafiah dan notula rangkuman
2. Isi Notula adalah
a. Judul notula beserta nama organisasi
b. Hari , tanggal, tempat dan waktu dimulai dan berakhirnya
c. Sifat rapat misalnya rutin , tahunan, luar biasa
d. Pemimpin dan notulis
e. Nama peserta, baik yang hadir maupun yang tidak hadir
f. Susunan acara, ringkasan jalannya rapat hasil rapat
g. Hal lain yang ikut dibicarakan , catatan khusus
h. Nama dan tanda tangan, notulis, pengesahan pimpinan rapat
3. Tugas notulis, syarat notulis, hak notulis adalah
a. Tugas notulis adalah menilai informasi, merumuskan hal yang dibicarakan, menyimpulkan hasil
rapat secara sistematis, kronologis dan logis.
b. Syarat notulis adalah mampu melakukan dua hal sekaligus, mampu menulis hal yang penting,
mampu berkonsentrasi, memahami bahasa teknis, mengetahui kebutuhan pembaca,
Mampu menulis cepat, menguasai metode pengolahan data.
c. Hak-hak notulis adalah berhak menerima dokumen, menyusun notula secara rapi, notulis berhak
menerima rangkuman, duduk disamping ketua, notulis berhak mendapat kebebasan dari tugas lain,
setelah selesai pembahasan satu acara notulis berhak diberi kesempatan berbicara.
4. Contoh notula
PT DUNIA GEMILANG JAYA
Jln. Raya pasar minggu Kav 15 jakarta selatan
Tilp (021) 7998888 Faks (021) 7997777

RAPAT INOVASI PRODUK


Jakarta, 11 Februari 2009
Tempat : Meeting room 202
Waktu : 09.00
Pimpinan : Ir. Budiono Utomo
Sekretaris : Salsabila Puteri
Peserta : 4 orang
Hadir : 4 orang (Daftar hadir terlampir)
Tidak hadir : -

Agenda rapat :
1. Pembukaan
2. Pengarahan dari Direktur Utama
3. Pembahasan dan Tanya jawab
4. Penutup

Risalah rapat :
1. Pembukaan
Rapat dibuka tepat pukul 09.00
2. Pengarahan Direktur Utama, Bapak Ir. Budi Utomo
a. Berdasarkan hasil rapat bagian pemasaran tiga hari yang lalu, bahwa telah terjadi
penurunan omzetpenjualan sebesar 40% selama 6 bulan kedua di tahun 2008.
b. Hal ini merupakan penurunan yang cukup tinggi yang pernah dialami oleh PT DUNIA
Gemilang Jaya selama 5 tahunterakhir.
c. Penyebab utama dari penurunan tersebut adalah semakin banyaknya persaingan yang
menjual Produk yang sama dengan harga yang lebih murah, walaupun kualitas belum ter
jamin.
d. Memaksimalkan segaqla upaya , agar penjualan kembali mwningkat.
3. Pembahasan dan Tanya jawab
a. Ibu Ita, Manajer Pemasaran mengusulkan untuk merubah atau memperbaharui kemasan
dengan bentuk yang lebih indah dan menggunakan warna yang lebih menarik.
b. Bapak Dodi, Manajer Produksi mengusulkan , agar volume dalam kemasan ditambah bonus
sebanyak 10 %,
c. Bapak Indra, Manajer Keuangan menginformasikan bahwa dana inovasi produk sudah
disiapkan sesuai dengan rencana anggarantahun 2009.
d. Ibu Sita, Manajer Promosi, mengusulkan untuk melakukan berbagai macam promosi ,
sehingga produk lebih dikenal oleh masyarakat misalnya : pembagian sampel gratis dan
promosi khusus untuk hari Sabtu dan Minggu.

Kesimpulan :
a. Kemasan akan diubah dengan bentuk dan warna yang lebih menarik.
b. Selama 3 bulan, volume kemasan ditambah bonus sebanyak 10 %.
c. Melakukan promosi khusus di supermarket tertentu untuk sabtu dan minggu.
4. Penutup
Rapat ditutup tepat pukul 11.30 WIB

Mengetahui, Jakarta, 11 February 2009


Pimpinan Sekretaris

Ir. Budiono Utomo Salsabilan Puteri


VI. METODE PEMBELAJARAN
1. Model : Model pembelajaran langsung (MPL) model pembelajaran kooperatif(MPK), demontration
2. Metode : Ceramah, demontrasi , Tanya jawab, diskusi, penugasan

VII. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN


A. Pertemuan 1 dan 2
Kegiatan awal ( 10 menit )
- Menyimak topic dan tujuan yang akan dipelajari
- Pre test
Kegiatan inti ( 160 menit )
- Guru menyampaikan sekilas tentang materi yang akan dipelajari
- Menyiapkan arti notula, fungsi, macam , dan isi notula
- Menunjuk salah seorang siswa untuk mendemontrasikan arti, fungsi, macam dan isi notula.
- Seluruh siswa memperhatikan dan menganalisa dan tiap siswa mengemukakan hasil analisa.
- Guru membuat kesimpulan.

Kegiatan akhir ( 10 menit)


- Test tertulis
- Menyimak tugas berikutnya

B. Pertemuan 3 dan 4
Kegiatan awal ( 10 menit )
- Pre test dengan menanyakan materi yang lalu
- Menyimak topic dan tujuan yang akan dicapai
Kegiatan inti ( 160 menit )
- Membagi siswa menjadi 4 kelompok
- Setiap kelompok membaca modul
- Siswa mendiskusikan tentang isi notula, syarat-2 notulis, hak-2 notulis,
- Tiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi secara bergantian
- Setiap kelompok menyimpulkan hasil diskusi
Kegiatan akhir ( 10 menit)
- Post test dengan tes tertulis untuk mengingat materi yang telah dipelajari
- Menyimak tugas berikutnya

C. Pertemuan 5 dan 6
Kegiatan awal ( 10 menit )
- Menanyakan tugas minggu lalu
- Menanyakan materi yang lalu
Kegiatan inti ( 160 )
- Menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
- Mendemontrasikan contoh notula
- Mengecek pemahaman dan memberikan umpan balik
- Memberi kesempatan membuat notula
Kegiatan akhir ( 10 menit )
- Tes praktek membuat notula
- Menyimak tugas berikutnya.

VIII. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN


a. Alat pembelajaran
-Contoh notula
-ATK
b. Sumber/ Bahan Pembelajaran
-Buku memproses perjalanan bisnis
-Modul memproses perjalanan bisnis
-Soal-soal

c. PENILAIAN
JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN
Tes tulis / praktek Uraian Soal, kunci jawaban, pedoman
penilaian
SOAL:
1. Jelaskan arti notula, fungsi dan macam notula
2. Coba identifikasikan isi notula
3. Coba identifikasikan tugas notula, syarat notulis, hak-2 notulis
4. Buatlah sebuah notula rapat dengan data dibawah ini :
Petunjuk :
a. Rapat dilaksanakan pada hari ini, pukul 09.00 s.d selesai
b. Rapat dipimpin oleh Bapak Ir. Irwansyah, M.Si
c. Peserta rapat adalah para kepala cabang, yaitu :
- Dwi astuti, pemasaran wilayah Jabodetabek
-Surya Agung, pemasaran wilayah Bandung
-Edi Purnama , pemasaran wilayah Sumedang
-Firman , pemasaran wilayah Banten
d. Sifat rapat tertutup

Ketua rapat : Mengucapkan selamat pagi kepada semua peserta rapat dan menjelaskan bahwa omzet
produk kita mengalami penurunan.
Dwi Astuti : Berpendapat bahwa menurunnya omzet penjualan kita disebabkan semakin banyaknya
Saingan produk yang sejenis.
Surya Agung : Setuju dengan pendapat sdr Dwi Astuti . Kita harus selalu mningkatkan produk kita dan
Harga yang ditawarkan jangan terlalu tinggi, sehingga kurang terjangkau masyarakat.
Sari Dewi : Selama ini kita belum mencoba pemasaran door to door tetapi hanya melalui system
agen .
Firman : Kalau saya mengusulkan dibentuk tim yang melakukan riset pasar untuk mendapat
Data yang akurat tentang mutu dan harga produk kita disbanding dengan produk
Sejenis
Ketua rapat : Saudara sekalian , terima kasih atas usulan, dan masukan , saran yang diberikan
Kesimpulannya rapat hari ini adalah sbb :
- Untuk meningkatkan omzet penjualan kita perlu riset pasar
- Memperhatikan dan meningkatkan produk
- Pemasaran dengan cara door to door dan melayani pembayaran dan pembelian
System kredit.

KUNCI JAWABAN

Kunci jawaban (terlampir)

PEDOMAN PENILAIAN

Soal No 1 ----- 10 Soal No 2 --- 20


Soal No 3 ---- 20 Soal No 4  50 jumlah 100
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : X/2

Pertemuan ke : 1 s/d 4

Alokasi waktu : 8 x 45 menit ( 4 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI
Mengelola pertemuan / rapat
II. KOMPETENSI DASAR
Mendistribusikan hasil pertemuan / rapat
III. INDIKATOR
a. Indikator
1. Menghasilkan pertemuan yang benar
2. Mendistribusikan hasil pertemuan
b. Nilai-nilai karakter
Jujur, disiplin, kerja keras, bersahabat, tanggung jawab.
IV. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah diberi contoh siswa dapat menghasilkan dokumen pertemuan yang benar
2. Setelah diberi informasi siswa dapat mendistribusikan hasil pertemuan
V. MATERI PEMBELAJARAN
1. Contoh hasil dokumen pertemuan yang benar
Notulen
Rapat Pemilihan calon ketua Departemen
Bahasa dan Sastra Indonesia FKSS IKIP malang 1995

l. Hari/tanggal : selasa
Tanggal : 28 juli 1995
Jam : 10 - 12.30
Tempat : Ruang P – 8
ll. Ketua : Ketua Departemen
Sekretaris : Sekretaris Departemen
Hadir :
Tidak hadir :
( lihat Daftar Hadir)

III. Acara : 1. Pembukaan


2.Penjelasan tentang tata cara pemilihan ketuaDepartemen
3.Pemilihan Calon Ketua Departemen
4.Tanya jawab dan lain-lain
5.Penutup
IV. Risalah pembicaraan :
Acara ke -1 : 1. Jam 10.00 rapat dibuka oleh Sekretaris Departemen
2.Sekretaris membacakan para dosen yang hadir/tidak hadir
3.Sekretaris membacakan jadwal pemilihan pembantu Dekan
Acara ke-2 : 1. Syarat-syarat calon pejabat Departemen
2.Pemilihan
3.Prosedur pencalonan
4. Prosedur pertimbangan
5. Prosedur Penetapan
Acara ke-3 : Pemilihan Calon Ketua Departemen
1.Berdasarkan SK Rektor IKIP Malang No Sp 222/R/1995, pasal 2, ada 3 orang
Dosen yang dapat dicalonkan yaitu :
1. Prof. S. Umar Wirasno
2. Drs. Imam Hanafi
3. Dra . Anis Aminudin

Acara ke-4 : Tanya jawab dan lain-lain


1. Drs. Imam Syafii menanyakan prosedur pertimbangan dan penetapan
Ketua Departemen.
2. Pejabat lama tetap menjalankan tugasnya sampai dikeluarkannya SK
Pengangkatan pejabat yang baru.

Acara ke-5 : Penutup


Tepat pada jam 12.30 rapat ditutup oleh ketua dengan ucapan terima
Kasih.

Mengetahui dan mengesahkan Malang, 28 juli 1995


Ketua, Sekretaris,

Drs. SUJANTO Drs. SOEDJITO


Nip : 130122406 Nip : 130078312

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

2.Mendistribusikan hasil pertemuan

Hasil pertemuan /rapat yang telah diperbanyak lalu didistribusikan kepada para peserta rapat yang
hadir maupun tidak hadir . Adapun cara mendistribusikan hasil pertemuan dikelompokkan sbb :
a. Intern
Cara pendistribusiannya dibagikan langsung kepada pihak yang memerlukan dengan menggunakan
buku Ekspedisi intern sebagai bukti bahwa ybs telah menerima hasil petemuan.
b. Ekstern
Cara pendistribusiannya dengan menggunakan alat bantu berupa mesin :
1. Faksimile
Adalah alat komunikasi yang digunakan untuk mengirim dan menerima berita dan gambar melalui
telephoto ke berbagai tempat dealam waktu yang relative singkat.
2. E-mail
Adalah pengiriman hasil pertemuan dengan melalui E-mail.
3. Pos
Adalah pengiriman hasil pertemuan yang dikirimkan kedalam amplop dengan dilampiri surat
pengantar.

VI.METODE PEMBELAJARAN

1. Model : Model pembelajaran langsung (MPL) model pembelajaran kooperatif (MPK),demontration


2. Metode : Ceramah, tanya jawab, demontrasi, penugasan.

VII.LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

A. Pertemuan 1 dan 2
Kegiatan awal ( 10 Menit )
-Menjelaskan tujuan pembelajaran meliputi penguasaan materi dan penanaman karakter
-Pemberian motivasi tentang pentingnya belajar pertemuan /rapat
Kegiatan inti ( 160 menit )

-Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa


-Mendemontrasikan cara menyusun hasil pertemuan yang benar
- Siswa latihan menyusun notula (hasil pertemuan yang benar)
-Guru membimbing pelatihan menyusun notula (hasil pertemuan yang benar dan mengecek
Pemahaman dan member i umpan balik dan member i kesempatan latihan.

Kegiatan akhir ( 10 menit )


- Post tes mengerjakan soal praktek
- Menyimak tugas berikutnya

B. Pertemuan 3 dan 4

Kegiatan awal ( 10 menit )


Pre test dengan mengertjakan soal
Kegiatan inti ( 160 menit )
-Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
-Mendemontrasikan cara pengiriman hasil pertemuan secara intern dan ekstern
-Siswa latihan mengirim hasil pertemuan secara intern dan ekstern
-Guru membimbing pelatihan dan mengirim hasil pertemuan dan mengecek pemahaman dan memberi
umpan balik member kesempatan latihan
Kegiatan akhir ( 10 menit )
-Post test mengerjakan soal tertulis
-Menyimak tugas berikutnya

VIII.ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN


a. ALAT/BAHAN PEMBELAJARAN
- Contoh notula yang benar
- ATK
- Soal-soal
b. SUMBER PEMBELAJARAN
- Buku mengelola pertemuan
- Modul
c. PENILAIAN
JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN
Tes praktek Uraian Soal, kunci jawaban ,pedoman
penilaian

SOAL :
1. Buatlah notula (hasil pertemuan yang benar ) dengan data dibawah ini :
Saudara bekerja di Prima prudensia Building Company , jl Gatot Subroto Kav. 56 jakarta Pusat.
Perusahaan tempat saudara bekerja bergerak dalam bidang pengelolaan gedung dan perkantoran . Salah
satu gedung yang dikelola adalah Mulya sentosa Building dengan alamat yang sama. Pada hari ini tempat
saudara bekerja mengadakan rapat yang merundingkan dampak krisis terhadap tingkat hunian Gedung.
Rapat dihadiri oleh Bapak Dominic Noval , SE (Direktur Utama) ,Ritaa Rusli ( Kabag Pemasaran), Rudi
permana (Kabag Keuangan), Sit Adriani (Kabag perawatan) Yunus sentosa (Public Relation), Sugondo
raharjo ( Kabag Personalia), dan Saudara sendiri sebagai staff bagian Pemasaran . Rapat dipimpin oleh
Direktur Utama dengan moderator Sita Andini. Rapat dimulai pukul : 08.00 – 13.00 WIB. Pembicaraan
rapat karang sendiri.
2. Coba kamu distribusikan hasil pertemuan (notula ) tersebut secara Intern dan Ekstern.
KUNCI JAWABAN
(Kunci jawaban terlampir)

PEDOMAN PENILAIAN

Soal No 1 ---------- 50 Soal No 2 ------- 50 jumlah = 100


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : X/2

Pertemuan ke : 1 s.d 5

Alokasi waktu : 10 x 45 menit ( 5 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI

Mengelola perjalanan bisnis

II. KOMPETENSI DASAR

Mendistribusikan hasil pertemuan/rapat

III. INDIKATOR
a. Indikator
1. Memberi informasi kepada staff lain mengenai hasil pertemuan
2. Membuat jadwal kerja dari hasil pertemuan
b. Nilai-nilai karakter
Jujur, disiplin, bersahabat, tanggung jawab.
IV.TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah diberi informasi siswa dapat member informasi kepada staff mengenai hasil pertemuan
2. Setelah diberi contoh siswa dapat membuat jadwal kerja dari hasil pertemuan

V. MATERI PEMBELAJARAN

1. Memberi informasi kepada staff mengenai hasil pertemuan


Biasanya ketika rapat berlangsung sekretaris selaku notulis mencatat jalannya rapat. Setelah selesai
rapat sekretaris memproses hasil pertemuan tersebut mengetik dengan mesin tik atau computer/
lapto Hasil ketikan tersebut diperbanyak dengan menggunakan mesin pengganda dan selanjutnya
dibagikan kepada staff dengan menggunakan buku Ekspedisi Intern.

2. Membuat jadwal kerja dari hasil pertemuan.


Contoh jadwal kerja hasil pertemuan

NO KEGIATAN PENANGGUNG TGL PELAKSANAAN


JAWAB
1. Mengirim notula bagi peserta yang berhalangan hadir Sunarto/Bagian 3 maret 2013
Ekspedisi
2. Mengirim kartu ucapan terima kasih bagi peserta / Stela/resepsionis 3-4 maret 2013
tamu khusus
3.Membuat laporan pertanggung jawaban keuangan Donita/ sekretaris 4-5 maret 2013
4. Surat pemberitahuan kepada manajer produksi agar Donita / sekretaris 4-5 maret 2013
perubahan rencana produksi hasil keputusan rapat
dikirim ke kantor pusat tgl 17 april 2013

VI. METODE PEMBELAJARAN


1. Model : Model Pembelajaran langsung (MPL) dan model Pembelajaran kooperatif (MPK)
2. Metode : ceramah, Tanya jawab, demontrasi, penugasan

VII. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

A. Pertemuan 1 dan 2
Kegiatan awal (10 menit)
-Guru menanyakan materi pembelajaran yang lalu
-Menyimak topic dan tujuan yang akan dipelajari

Kegiatan inti ( 160 menit )


-Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
-Mendemontrasikan cara member i informasi kepada staff lain mengenai hasil pertemuan
-Siswa latihan cara member informasi kepada staff lain mengenai hasil pertemuan
-Guru mmbimbing pelatihan cara member infomasi kepada staff lain mengenai hasil pertemjuan
dan mengecek pemahaman dan member umpan balik member kesempatan latihan.

Kegiatan akhir ( 10 menit )


Tes praktek menyusun notula (hasil pertemuan yang benar)

B. Pertemuan 3 s.d 5
Kegiatan awal ( 10 menit )
-Pre test dengan menanyakan materi pembelajaran yang lalu

Kegiatan inti ( 250 menit)


-Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
-Mendemontrasikan cara membuat jadwal kerja dari hasil pertemuan
-Siswa latihan membuat jadwal kerja dari hasil pertemuan
-Guru membimbing pelatihan membuat jadwal kerja dari hasil pertemuan dan mengecek pemahaman
Dan member umpan balik member I kesempatan latihan.

Kegiatan akhir ( 10 menit )


-Pos test dengan mengerjakan soal praktek
-Menyimak tugas berikutnya.

VIII.ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN


a. ALAT/BAHAN PEMBELAJARAN
- Contoh jadwal kerja
- ATK
- Soal-soal
b. SUMBER Pembelajaran
- Mengelola pertemuan /rapat
- Modul
c. PENILAIAN

JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN


Tes praktek Uraian Soal. Kunci jawaban, pedoman penilaian.

SOAL
1. Jelaskan bagaimana cara member informasi kepada staff lain mengenai hasil pertemuan
2. Buatlah jadwal kerja dari hasil pertemuan

KUNCI JAWABAN
Kunci jawaban ( Terlampir)

PEDOMAN PENILAIAN

Soal No 1 ------ 50 Soal No 2 ----- 50 jumlah 100


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XI / 2

Pertemuan ke : 1 s.d 3

Alokasi waktu : 6 x 45 menit (3 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI :
Memproses perjalanan bisnis
II. KOMPETENSI DASAR :
Melaksanakan penanganan perjalanan bisnis
III. INDIKATOR :
a. Indikator
1. Mendiskripsikan daftar perjalanan bisnis
2. Mengidentifikasi kegunaan daftar perjalanan bisnis
b. Nilai – nilai karakter
Jujur , disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, tanggung jawab.
IV. TUJUAN PEMBELAJARAN :
1. Melalui diskusi siswa dapat mendiskripsikan daftar perjalanan bisnis
2. Melalui diskusi siswa dapat mengidentifikasi kegunaan daftar perjalanan bisnis
V. MATERI PEMBELAJARAN :
1. Daftar perjalanan bisnis aadalah sebuah rencana kegiatan yang akan dilakukan selama
perjalanan bisnis yang merupak an kombinasi antara daftar perjalanan dan janji temu
2. Kegunaan daftar perjalanan :
a. Untuk pimpinan sebagai pedoman dalam melakukan perjalanan bisnis.
b. Untuk wakil pimpinan sebagai petunjuk berapa lama menggantikan pimpinan
c. Untuk administrasi kantor/sekretaris sebagai pedoman dalam menangani administrasi
pimpinan selama pimpinan tidak ditempat.
VI. METODE PEMBELAJARAN :
1. Model pembelajaran : Model pembelajaran langsung (MPL) model pembelajaran kooperatif,
(MPK)
2. Metode : Ceramah, diskusi, penugasan , Tanya jawab
VII. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN :
A. Pertemuan 1 :
Kegiatan awal (5 menit)
- Guru menanyakan materi pelajaran yang lalu
- Menyimak topik dan tujuan yang akan dipelajari
Kegiatan inti ( 80 menit ) :
-Membagi siswa menjadi 4 kelompok
-Setiap kelompok membaca literatur dari modul
-Siswa mendiskusikan arti daftar perjalanan bisnis
-Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusi secara bergantian
-Setiap kelompok menyimpulkan hasil dskusi.
Kegiatan akhir ( 5 menit ) :
-Pos test mengevaluasi dengan mengerjakan soal
-Menyimak tugas berikutnya.
B. Pertemuan 2 dan 3 :
Kegiatan awal ( 10 menit )
-Menanyakan tugas minggu lalu
-Memberi motivasi tentang pentingnya mempelajari memproses perjalanan bisnis
Kegiatan inti ( 160 menit ) :
-Guru menyajikan gambaran sekilas materi pelajaran yang lalu
-Mengidentifikasi kegunaan perjalanan bisnis
-Menunjuk salah seorang siswa mendemontrasikan kegunaan perjalanan bisnis
-Seluruh siswa memperhatikan dan menganalisa dan tiap siswa mengemukakan hasil analisa.
Kegiatan akhir ( 10 menit ) :
- Post tes dengan mengerjakan soal
VIII. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN :
a. ALAT / BAHAN PEMBELAJARAN :
-Soal , ATK

b. SUMBER PEMBELAJARAN :
-Buku perjalanan bisnis
-Modul

IX. PENILAIAN :

JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN


Tes tulis Uraian Soal , kunci jwaban, pedoman penilaian

SOAL

1.Jelaskan arti daftar perjalanan


2.Coba identifikasi kegunaan daftar perjalanan

KUNCI JAWABAN
1.Daftar perjalanan bisnis adalah sebuah rencana kegiatan yang akan dilakukan selama perjalanan bisnis, yang
merupakan kombinasi antara daftar perjalanan dan janji temu/pertemuan.

2.Kegunaan daftarn perjalanan


a. Untuk pimpinan sebagai pedoman dalam melakukan perjalanan bisnis.
b. Untuk wakil pimpinan sebagai petunjuk berapa lama menggantikan pimpinan.
c. Untuk administrasi/sekretaris sebagai pedoman dalam menangani administrasi pimpinan selama pimpinan
tidak ditempat.

PEDOMAN PENILAIAN

Soal No 1 ------ 50 Soal No 2 ----- 50


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XI / 2

Pertemuan ke : 1 s/d 4

Alokasi waktu : 8 x 45 menit ( 4 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI :
Memproses perjalanan bisnis
II. KOMPETENSI DASAR :
Melaksanakan penanganan perjalanan bisnis
III. INDIKATOR :
a. Indikator
1. Mempersiapkan daftar perjalanan bisnis
b. Nilai-nilai karakter
- Jujur , disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, tanggung jawab.
IV. TUJUAN PEMBELAJARAN :
1. Melalui diskusi siswa dapat mempersiapkan daftar perjalanan bisnis
V. MATERI PEMBELAJARAN :
1. Pada umumnya daftar perjalanan memuat hal-hal yang terdiri : waktu berangkat, tempat tujuan
perjalanan bisnis, jangka waktu perjalanan bisnis, jenis transportasi, tujuan perjalanan, kapan
Mempersiapkan daftar perjalanan
selesai/tiba kembali. Oleh sebab itu sekretaris harus membuat lembaran daftar perjalanan rangkap 4 ,
lembar ke-1 diserahkan pimpinan, lembar ke-2 untuk wakil pimpinan, lembar ke-3 untuk manajer/staff,
lembar ke-4 untuk arsip. Apabila ada perubahan administrasi kantor harus segera merubahnya dan
memberitahukan kepada semua pemegang daftar prjalanan bisnis. Hal hal yang terdapat dalam daftar
perjalanan bisnis antara lain :
a. Waktu keberangkatan
b Tempat tujuan perjalanan bisnis
c. Jangka waktu perjalanan bisnis
d. Jenis transportasi yang dipakai
e. Tujuan perjalanan bisnis
f. Kapan selesai/tiba kembali
VI. METODE PEMBELAJARAN :
1. Model pembelajaran : Model pembelajaran langsung (MPL) model pembelajaran kooperatif(MPK)
2. Metode : Ceramah, diskusi, penugasan , Tanya jawab

VII. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN :

A. Pertemuan 1 dan 2 :
Kegiatan awal ( 10 menit)
- Guru menanyakan materi pelajaran yang lalu
- Menyimak topik dan tujuan yang akan dipelajari

Kegiatan inti ( 160 menit ) :


-Membagi siswa menjadi 4 kelompok secara acak
-Guru memberikan soal mempersiapkan perjalanan bisnis
-Siswa melakukan diskusi secara bersama-sama
-Mempresentasikan/membacakan hasil kelompok
-Guru membuat kesimpilan bersama
Kegiatan akhir ( 10 menit ) :
-Pos test mengevaluasi dengan mengerjakan soal
-Menyimak tugas berikutnya.

Pertemuan 3 dan 4 :
Kegiatan awal ( 10 menit )
-Menanyakan tugas minggu lalu
-Memberi motivasi tentang pentingnya mempelajari memproses perjalanan bisnis

Kegiatan inti ( 160 menit ) :


-Membagi siswa menjadi 4 kelompok secara acak
-Guru memberikan soal Hal-hal yang terdapat dalam perjalanan
-Siswa melakukan diskusi secara bersama-sama
-Mempresentasikan/membacakan hasil kelompok
-Guru membuat kesimpulan bersama

Kegiatan akhir ( 10 menit ) :


- Post tes dengan mengerjakan soal
-Menyimaktugasberikutnya

VIII. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN :

a. ALAT / BAHAN PEMBELAJARAN :


-Soal , ATK
b. SUMBER PEMBELAJARAN :
-Buku perjalanan bisnis
-Modul

IX. PENILAIAN :

JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN


Tes tulis Uraian Soal , kunci jwaban, pedoman penilaian

SOAL :

1. a. Bagaimana cara mempersiapkan perjalanan bisnis


b. Sebutkan hal-hal yang terdapat dalam daftar perjalanan

KUNCI JAWABAN (Terlampir)


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XI / 2

Pertemuan ke : 1 s/d 5

Alokasi waktu : 10 x 45 menit ( 5 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI :
Memproses perjalanan bisnis

II. KOMPETENSI DASAR :


Melaksanakan penanganan perjalanan bisnis

III. INDIKATOR :

c. Indikator
1. Membuat daftar perjalanan bisnis

d. Nilai-nilai karakter
- Jujur , disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, tanggung jawab.

IV. TUJUAN PEMBELAJARAN :

1. Setelah diberi contoh siswa dapat membuat daftar perjalanan bisnis (pola pemerintah)
2. Setelah diberi contoh siswa dapat membuat daftar perjalanan bisnis (pola perusahaan)

V. MATERI PEMBELAJARAN :
1. Membuat Daftar perjalanan bisnis
Contoh Daftar perjalanan bisnis( pola perusahaan swasta )

Daftar perjalanan Bisnis Bapak kepala KPMS kabupaten Sukabumi


Hari, Senin , tanggal 3 April 2008

No Waktu Kegiatan Keterangan


1. 07.00 Berangkat dari rumah Jalan veteran No 116 Cisaat
2. 08.00 Berangkat bersama Bupati jampang kulon Dokumen STNK ,SPPD, KTP.
3. 10.00 Tiba dikantor jampang kulon
4. 10.00 - 12.00 Pengarahan dari bupati Sukabumi Ruang serba guna
5. 12.20 - 13.30 Sholat berjamaah

Sukabumi, 2 April 2008


Kepala Bag TU

Drs. Sumitro

Contoh Datfar perjalanan bisnis ( pola Pemerintah )

DAFTAR PERJALANAN BISNIS


Nama :……………………..
Tujuan :……………………….
Waktu :……………………….
No Waktu brkt Tempat Jenis Acara Lama Tiba kembali
Hari/tgl pukul tujuan transpotasi perjalnan Waktu Transpotasi Nama
stasiun
1. Jakarta 14.00 Bandara Mobil Perjln 1 jam
2-4-13 kantor dinas
2. 16.00 Surabaya Lion Air IT Perjln 1 jam 17.00 Surabaya Juanda
075 dinas 10 menit
3. 18.00 Hotel Mobil Check 30 menit
Perdana cabang in
4. Surabaya 07.00 Kantor Mobil 40 menit
5-4-13 cabang cabang
5. 08.00 Rapat
kerja
6. 16.00 Hotel Mobil istirahat 30 menit
cabang
7. 16.00 Jakarta Batavia Air 1 jam Sukarno
JP 770 10 menit Hatta

VI. METODE PEMBELAJARAN :


1. Model pembelajaran : Model pembelajaran langsung (MPL)
2. Metode pembelajaran : ceramah, Tanya jawab, demontrasi , penugasan

VII.LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN :

A. Pertemuan 1 dan 2 :
Kegiatan awal ( 10 menit )
- Menanyakan tugas minggu lalu
Kegiatan inti ( 160 menit ) :
- Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
- Mendemontrasikan cara membuat daftar perjalanan bisnis (pola pemerintah )
- Siswa latihan membuat daftar perjalanan bisnis ( pola pemerintah )
- Guru membimbing pelatihan membuat daftar perjalanan dan mengecek pemahaman dan member
- umpan balik, member kesempatan latihan berikutnya.
Kegiatan akhir (10 menit ) :
- Post test dengan mengerjakan soal
- Menyimank tugas berikutnya.
B. Pertemuan 3 s.d. 5
Kegiatan awal ( 10 menit ) :
- Menanyakan tugas minggu lalu
Kegiatan inti ( 250 menit ) :
- Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
- Mendemontrasikan cara membuat daftar perjalanan bisnis (pola perusahaan )
- Siswa latihan membuat daftar perjalanan bisnis ( pola perusahaan )
- Guru membimbing pelatihan mmbuat daftar perjalanan dan mengecek pemahaman dan member
- umpan balik, member kesempatan latihan berikutnya.
Kegiatan akhir (10 menit ) :
- Post test dengan mengerjakan soal
- Menyimank tugas berikutnya.

VIII. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN :

a. ALAT /BAHAN PEMBELAJARAN :


- Contoh Daftar perjalanan
- ATK
- Soal-soal
b. SUMBER PEMBELAJARAN :
- Buku memproses perjalanan bisnis
- Modul
c. PENILAIAN :
JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN
Tes teori dan praktek Uraian Soal, kunci jawaban, pedoman
penilaian.

SOAL

1. Buatlah daftar perjalanan bisnis


a. Pola pemerintah
b. Pola perusahaan

NOTA DINAS
Untuk : Drs Disarona
Bagian : staff Administrasi
Dari : Direktus/Pimpinan
Tanggal : 4 januari 2010
Subyek : Pembuatan Jadwal Perjalanan Bisnis Pimpinan

Segera dibuatkan Jdwal perjalanan bisnis saya ke Bandar Lampung selama 2 hari dalam rangka
kunjungan kerja, yang akan dimulai pada tanggal 25 januari 2010 dengan perincian sbb :
a. Kunjungan kerja ke PT Pan Asia Corp di jln. KH. Agus Salim No 88A, Tanjung Karang Bandar Lampung
pada tanggal 25 januari 2009, mulai pukul 14.00 – 17.30 WIB.
b. Pertemuan kedua dengan Direksi PT Pan Asia Corp pada tanggal 25 januari 2010 malam hari pukul
20.00 – 22.00 WIB. Di salah satu rumah makan di jalan kartini Tanjung karang.
c. Rencara penginapan di Hotel Mawar , jln Jend Sudirman no 56B Tanjung Karang Bandar Lampung
d. Berangkat dari Jakarta hari Senin , 25 januari 2010 pukul 06.00 pagi dengan menggunakan mobil
kantor , kijang Inova No B. 8471 UA.
e. Rencana pulang kembali ke Jakarta tanggal 26 januari 2010 pukul 10.00 WIB.

KUNCI JAWABAN

Kunci jawaban (Terlampir)

PEDOMAN PENILAIAN

Soal No 1 a. 50 dan b 50
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XI / 2

Pertemuan ke : 1 s.d 4

Alokasi waktu : 8 x 45 menit ( 4 x pertemuan )

I. STANDAR KOMPETENSI :
Memproses perjalanan bisnis
II. KOMPETENSI DASAR :
Melaksanakan penanganan perjalanan bisnis
III. INDIKATOR :
a. Indikator
1. Mempersiapkan kelengkapan perjalanan bisnis
2. Menyusun surat tugas
3. Menyusun SPPD
b. Nilai-nilai Karakter
Jujur, disiplin, kerja keras, mandiri, tanggung jawab
IV. TUJUAN PEMBELAJARAN :
1. Melalui diskusi siswa dapat mempersiapkan kelengkapan perjalanan bisnis
2. Setelah diberi contoh siswa dapat menyusun surat tugas
3. Setelah diberi contoh siswa dapat menyusun SPPD
V. MATERI PEMBELAJARAN :
1. Mempersiapkan kelengkapan perjalanan bisnis
a. Surat tugas dan SPPD g. jadwal perjalanan
b. Paspor h. Petunjuk Akomodasi
c. Visa i. Voucher perjalanan
d. Asuransi j. Jadwal bisnis
e. Yellow card k. Agenda pertemuan
f. Rencana perjalanan l. Daftar nama yang akan dikunjungi
2. Contoh surat tugas
PEMERINTAH KABUPATEN SUKABUMI
KANTOR PENANGGULANGAN MASALAH SOSIAL
Jalan Raya K.H.A. Sanusi No 14
SUKABUMI
----------------------------------------------------------------------------------------------------------

SURAT TUGAS
Nomor : 800/1232. A. Adm

Berdasarkan surat dari Sekretariat Daerah Kabupaten Sukabumi No 005/1239.C/Adm/2008,


tanggal 3 Maret 2008 perihal kegiatan kunjungan kerja Bupati Sukabumi, maka dengan ini kami
menugaskan kepada :
Nama : Drs. H. Nana Supriyanta, MM.
NIP : 480053476
Panhkat/Golongan : Pembina/IV/a
Jabatan : Kepala kantor Penanggulangan Masalah social
Alamat : Jl. K.H. A. Sanusi No 14 Sukabumi

Untuk mendampingi Bupati pada kegiatan Kunjungan kerja Bupati Sukabumi ke wilayah
Kecamatan Jampangkulon pada tanggal 3 April 2008.

Dikeluarkan di : Sukabumi
Pada tanggal : 31 maret 2008
KPMS KAB SUKABUMI
KEPALA,

Drs. H. Nana Supriyatna, MM


NIP : 480053476

3. Contoh SPPD

PEMERINTAH PROVINSI DKI JAKARTA


Jln. Medan Merdeka Selatan No 8
JAKARTA PUSAT
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
SURAT PERINTAH PERJALANAN DINAS
Nomor :

1. Pejabat yang membri perintah


2. Nama NIP (nomor induk Pegawai) yan
diperintahkan mengadakanperjalanan Dinas
3. Jabatan, pangkat, dan golongan dari pegawai yang
diperintahkan
4. Perjalanan Dinas yang diperintahkan
a. Dari
b. Ke
c. Transportasi menggunakan
5. Perjalanan dinas yang direncanakan
a. Selama
b. Dari tanggal
c. Sampai dengan tanggal
6. Maksud mengadakan perjalanan dinas
7. Perhitungan biaya perjalanan
a. Atas beban
b. Pasal Anggaran
8. Keterangan

VI. METODE PEMBELAJARAN :


1. Model : Model pemblajaran langsung( MPL)
2. Metode : Ceramah, diskusi, demontrasi , penugasan
VII. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN :

A. Pertemuan 1 :
Kegiatan awal ( 5 menit ) :
- Menanyakan tugas minggu lalu
Kegiatan inti ( 80 menit ) :
- Guru membagi siswa menjadi 4 kelompok secara acak
- Guru memberikan soal mempersiapkan kelengkapan perjalanan bisnis
- Siswa mendiskusikan soal yang telah dibagikan secara bersama
- Siawa mempresentasikan hasil diskusi kelompok
- Guru membuat kesimpulan bersama
Kegiatan akhir ( 5 menit ) :
- Post test dengan mengerjakan soal
- Menyimank tugas berikutnya

B. Pertemuan 2 dan 3 :
Kegiatan awal ( 10 menit )
-Guru menanyakan materi pelajaran minggu lalu
- Menyimak topic dan tujuan yang akan dipelajari
- Kegiatan inti (160 menit )
-Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
-Mendemontrasikan cara menyusun surat tugas
-Siswa latihan menyusun surat tugas
-Guru membimbing pelatihan menyusun surat tugas dan mengecek pemahaman dan member
umpan balikmemberi kesempatan latihan berikutnya.
Kegiatan akhir ( 10 menit ) :
-Tes praktik menyusun surat tugas

C. Pertemuan 4 :
Kegiatan awal ( 5 menit ) :
-Guru menanyakan materi pelajaran yang lalu
-Menyimak topic dan tujuan yang akan dipelajari
Kegiatan inti ( 80 menit ) :
-Guru menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa
-Medemontrasikan cara menyusun SPPD
-Siswa latihan menyusun SPPD
-Guru membimbing pelatihan menusun SPPD dan mengecek pemahaman dan member umpan
Balik member kesempatan latihan berikutnya.
Kegiatan akhir ( 5 menit ) :
-Test praktek menyusun SPPD

VIII. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN :


a. ALAT/BAHAN PEMBELAJARAN :
-Contoh surat tugas
-Contoh SPPD
-ATK
b. SUMBER PEMBELAJARAN :
-Buku mengelola perjalanan bisnis
-Modul

b. PENILAIAN :

JENIS PENILAIAN BENTUK PENILAIAN INSTRUMEN PENILAIAN


Tes tulis dan praktek Uraian Soal, kunci jawaban, dan
pedoman penilaian

SOAL :
1. Coba diskusikan cara mempersiapkan kelengkapan perjalanan bisnis
2. Susunlah surat tugas dengan data dibawah ini :
Kepala SMKN 7 Surakarta member tugas berdasarkan surat tugas No 022V/13/C-2010
memberikan tugas kepada Dra. Finna , Jabatan Guru untuk melaksanakan tugas mengikuti
Penataan Assessor Sekretaris yang dilaksanakan pada hari kamis tanggal 2 maret 2010 s.d
selesai . Waktu chek in hari Rabu tanggal 2 maret 2010. Tempat Wisma Sapta Graha , jln
Pemuda no 103 Semarang.
3. Dari data diatas buatlah SPPD

KUNCI JAWABAN
Kunci jawaban (terlampir)

PEDOMAN PENILAIAN
Soal No 1 ----- 20 Soal No 2 ---- 30 Soal No 3 --- 50
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XII / I

Pertemuan ke :

Alokasi waktu :

c. STANDAR KOMPETENSI
d. KOMPETENSI DASAR
e. INDIKATOR

f. TUJUAN PEMBELAJARAN
g. MATERI PEMBELAJARAN
h. METODE PEMBELAJARAN

VII.LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

i. Pertemuan 1 dan 2
Kegiatan awal
Kegiatan inti
Kegiatan akhir
j. Pertemuan 3 dan 4
Kegiatan awal
Kegiatan inti
Kegiatan akhir
k. Pertemuan 5 dan 6
Kegiatan awal
Kegiatan inti
Kegiatan akhir
l. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN
m. PENILAIAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMKN I JOMBANG

Mata Pelajaran : Kompetensi Kejuruan

Kelas/ semester : XII / I

Pertemuan ke :

Alokasi waktu :

n. STANDAR KOMPETENSI
o. KOMPETENSI DASAR
p. INDIKATOR

q. TUJUAN PEMBELAJARAN
r. MATERI PEMBELAJARAN
s. METODE PEMBELAJARAN

VII.LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

t. Pertemuan 1 dan 2
Kegiatan awal
Kegiatan inti
Kegiatan akhir
u. Pertemuan 3 dan 4
Kegiatan awal
Kegiatan inti
Kegiatan akhir
v. Pertemuan 5 dan 6
Kegiatan awal
Kegiatan inti
Kegiatan akhir
w. ALAT/SUMBER /BAHAN PEMBELAJARAN
x. PENILAIAN

Anda mungkin juga menyukai