Anda di halaman 1dari 11

Pengertian

Menurut Departemen Tenaga Kerja dalam bukunya yang berjudul Training Material K3
Bidang Penanggulangan Kebakaran ( 1996 ), Hydrant adalah suatu sistem pemadam kebakaran
tetap yang menggunakan media pemadaman air bertekanan yang dialirkan melalui pipa – pipa dan
selang kebakaran.
Hydrant adalah sebuah sistem pemadam kebakaran tetap yang menggunakan media alat
atau terminal penghubung untuk bantuan darurat saat terjadi kebakaran. Hydrant merupakan
koneksi berupa alat yang terdapat di atas tanah yang menyediakan akses pasokan air untuk tujuan
memadamkan kebakaran. Biasanya perlindungan api aktif ini disediakan di sebagaian wilayah
perkotaan, pinggiran kota, dan pedesaan yang memiliki ketersediaan (pasokan) air yang cukup dan
memungkinkan petugas pemadam kebakaran untuk menggunakan pasokan air tersebut untuk
memadamkan kebakaran.

Jenis – Jenis
1. Hydrant halaman

Hydrant halaman atau disebut dengan hydrant pilar adalah suatu sistem pencegahan
kebakaran yang membutuhkan pasokan air dan dipasang di luar bangunan. Hydrant
halaman biasanya digunakan oleh mobil pemadaman kebakaran untuk mengambil air jika
kekurangan dalam tangki mobil. Jadi hydrant pilar ini diletakkan di sepanjang jalan akses
mobil kebakaran.
Terdapat dua macam hydrant halaman yaitu:
a. Hydrant Barel – Basah
Dalam desain hydrant bertekanan dengan tipa barel basah, hydrant dihubungkan
langsung ke sumber air bertekanan. Bagian atas atau barel dari hydrant selalu diisi
dengan air, dan tiap-tiap saluran memiliki katup tersendiri dengaan batang yang
menjorok ke sisi.
b. Hydrant Barel – Kering
Dalam desain hydrant bertekanan dengan tipe barel kering, hydrant dipisahkan dari
sumber air bertekanan oleh katup utama di bagian bawah hydrant di bawah tanah.
Bagian atas tetap kering sampai katup utama dibuka dengan menggunakan alat
tertentu. Tidak terdapat katup di saluran tempat keluiarnya air. Hydrant dengan tipe
barel kering biasanya digunakan pada saat musim dingin dimana suhu tubuh bisa
turun di bawah 0℃. Hal ini dilakukan untuk mencegah hydrant dari pembekuan. Di
daerah pedesaan dimana sistem air perkotaan tidak tersedia, hydrant kering
digunakan untuk memasok air untuk keperluan pemadaman kebakaran. Hydrant
kering dapat dianalogikan sebagai instalasi keran, yang terdiri dari pipa dan keran
atau katup yang dipasang secara permanen dimana salah satu dari ujung pipa
tersebut terletak di bawah permukaan air danau atau kolam.
2. Hydrant gedung

Hydrant gedung atau biasa disebut dengan adalah suatu sistem pencegah kebakaran
yang menggunakan pasokan air dan dipasang di dalam bangunan atau gedung. Hydrant
box biasanya dipasang menempel di dinding dan menggunakan pipa tegak (stand pipe)
untuk menghubungkan dengan pipa dalam tanah khusus kebakaran. Hydrant gedung
merupakan sistem proteksi kebakaran yang dipasang di dalam bangunan, dimana sistem
dan peralatannya disediakan oleh pemilik atau pengelola bangunan.
a. Hydrant klas I : Menggunakan selang berdiameter 2.5” dimana penggunaannya
diperuntukan untuk tenaga pemadam kebakaran dan orang-orang terlatih.
b. Hydrant klas II : Menggunakan selang berdiameter 1.5” dimana penggunaannya
diperuntukan untuk penghuni gedung dan orang-orang belum terlatih.
c. Hydrant klas III : Menggunakan selang berdiameter 2.5” dan 1.5” dimana
penggunaannya diperuntukan untuk semua orang berdasarkan kesesuaian ketika
bencana kebakaran terjadi.
3. Hydrant kota

Hydrant kota merupakan sistem proteksi kebakaran, dimana hydrant dipasang di


sepanjang jalan sebagai prasarana kota dan kebutuhan sumber air yang dipasok/disediakan
oleh PDAM setempat. Dalam hal ini yang harus di perhatikan adalah tempat-tempat yang
rawan kebakaran, sehingga bisa langsung diatasi jika sudah ada alat-alat pendukung.
4. Sumur air

Sumur air juga terkadang diklasifikasikan sebagai hydrant kebakaran jika memiliki
volume air dan tekanan yang cukup dan memenuhi standar.

5. Stand pipe

Standpipes adalah koneksi untuk firehouse dalam bangunan dan memiliki fungsi
yang sama layaknya hydrant kebakaran, namun dalam struktur yang lebih besar.
Komponen
1. Tempat Penyimpanan Air (Reservoir)

Reservoir memiliki fungsi sebagai penyedia pasokan air untuk instalasi fire hydrant.
Reservoir harus bisa menyediakan untuk penggunaan hydrant minimal selama 30 menit.
Sebaiknya bangun satu tandon air khusus untuk fire hydrant untuk menghindari risiko
kegagalan sistem. Jangan gunakan tandon air bersih untuk kebutuhan pokok gedung
bersamaan dengan pasokan air hydrant. Tentu hal tersebut akan membuat fungsi fire
hydrant tidak maksimal.
2. Ruang Pompa (Pump Room)
Ruang pompa merupakan sebuah ruang atau bangunan yang berisi mesin utama
instalasi hydrant yaitu pompa hydrant dan panel pengendali sistem hydrant.Di dalam
ruang pompa terdapat:
a) Pompa hydrant

Pompa hydrant berfungsi memindahkan air dari reservoir ke sistem distribusi hydrant.
Pompa hydrant ada 3 yaitu:
• Jockey pump hydrant
Pengertian jockey pump hydrant adalah pompa yang berfungsi sebagai penggerak
awal ketika stop value terbuka. Jockey pump ini juga berfungsi sebagai pendorong
dan penggerak awal saat tekanan air pada instalasi pipa hydrant pentuk penstabil
tekanan air pada instalasi pipa jenis wet riser system. Cara kerja jockey pump
adalah bekerja berdasarkan tekanan dalam pipa hydrant yang dikontrol oleh
pressure switch.
• Electric pump hydrant
Electric pump hydrant adalah pompa yang berfungsi sebagai pendorong lanjutan
apabila tekanan air yang dipompa oleh jockey pump tidak mampu lagi mensuplai
air yang cukup ke dalam unit instalasi pipa hydrant. Cara kerja pompa utama juga
sama dengan jockey pump, yaitu dikontrol oleh pressure switch tetapi dengan
tekanan yang berbeda.
• Diesel pump hydrant
Diesel pump hydrant adalah pompa pendorong terakhir yang digunakan pada
instalasi fire hydrant system apabila jockey pump dan electric pump berhenti
bekerja untuk mensuplai air. Ketika kebakaran pada gedung terlalu besar maka
kondisi ini menyebabkan aliran air yang dipompa menuju sistem hydrant dan sistem
sprinkler hanya akan terpompa oleh diesel pump. Hal ini disebabkan karena pompa
sebelumnya tidak akan mungkin bisa aktif akibat dari aliran listrik yang pasti selalu
dipadamkan. Cara kerja diesel pump hydrant dapat aktif secara otomatis
berdasarkan tekanan yang dibaca oleh pressure switch. Starting diesel pump juga
dikontrol oleh panel kontrol. Perbedaan pompa ini dari pompa sebelumnya adalah
apabila jocley pump dan electric pump menggunakan listrik untuk dapat bekerja,
lain halnya dengan diesel pump. Karena diesel pump ini digerakkan oleh tenaga
mesin diesel, yang mana mesin diesel menggunakan bahan bakar sendiri untuk
dapat bekerja.
b) Panel kontrol

Panel kontrol berfungsi mengatur dan mengendalikan system kerja


pompa hydrant agar dapat bekerja sesuai fungsinya. Prinsip kerja
pompa hydrant berdasarkan pada tekanan yang ada pada instalasi pipa. Di sinilah panel
kontrol pompa hydrant berfungsi, panel mengatur dan menetapkan tekanan pada
pompa hydrant yang didapat dari pressure switch.
c) Header

Pipa header adalah pipa penghubung utama yang memiliki ukuran lebih besar daripada
pipa lainnya. Pipa header berfungsi menyambungkan distribusi air dari pipa
pengeluaran (discharge) pompa hydrant ke jaringan sistem distribusi hydrant.
d) Suction (pipa hisap)
Suction (pipa hisap) adalah instalasi perpipaan yang menghubungkan air dari
reservoir menuju ke pompa. Instalasi suction terdiri dari:
 Foot valve
 Gate valve
 Y strainer
 Flexible joint
e) Pressure tank

Pressure tank berfungsi mejaga tekanan dari pompa hydrant agar selalu stabil dan
membuang udara yang terjebak dalam instalasi
3. Sistem distribusi

Sistem distribusi hydrant berkaitan dengan sistem perpipaan untuk menghubungkan


sumber air dari reservoir hingga ke titik selang hydrant. Dalam perancangan sistem
distribusi hydrant yang sering digunakan yaitu sistem jaringan interkoneksi tertutup,
contohnya sistem ring atau looping
a) Sistem perpipaan
Sistem pipa hydrant terdiri dari beberapa komponen pipa dengan diameter yang
berbeda-beda. Pipa tersebut mendistribusikan air bertekanan untuk memadamkan api.
Berikut jenis pipa hydrant, yaitu:
 Sistem pipa utama (primary feeders) berukuran diameter 8-16 inch.
 Pipa kedua (secondary feeders) berukuran diameter 6-12 inch.
 Pipa cabang memiliki diameter 4.5-6 inch.
b) Hydrant box

Fire hydrant box merupakan box yang digunakan untuk menyimpan fire hydrant
equipment (alat pemadam kebakaran). Fire hydrant box dibuat khusus oleh para
produsen yang bergerak dalam bidang di fire hydrant equipment untuk menjaga alat
pemadam kebakaran tersimpan dengan baik.
Sehingga pada saat pemadam kebakaran (fire brigade) membutuhkan alat pemadam
api, mereka tahu letak posisinya sehingga tidak membutukan waktu yang tidak terlalu
lama ketika mempersiapkan pemadam api untuk memadamkan kebakaran. Karena alat
pemadam api ini sangat penting tentunya untuk penempatannya tidak asal sembarang
tempat untuk penyimpanannya.
Dengan fire hydrant box tentunya memberi manfaat dan sangat membantu para tim
pemadam kebakaran untuk mempersiapkan peralatan pemadam kebakaran dan
memudahkan menemukan lokasi peralatan pemadam kebakaran. Disamping hal tersebut
dengan menggunakan fire hydrant box ruang simpan fire extinguisher lebih rapi dilihat
dan indah. Jenis – jenis hydrant box:
 Indoor hydrant box.
Sesuai dengan namanya, indoor hydrant box adalah sebuah hydrant yang
dipasang di dalam sebuah ruangan. Hal ini untuk mencegah terjadinya kebakaran
yang terjadi di dalam ruangan. Untuk indoor hydrant box ini ada dua tipe, yaitu
hydrant box tipe A1 dan hydrant box tipe A2 dan tipe B.
i. Hydrant box tipe A1.
Kegunaan dari hydrant box tipe A1 adalah sebagai tempat untuk
menyimpan fire hydrant equipment. Sementara untuk ukurannya, tipe
hydrant box ini berukuran 66 x 52 x 15 cm. Dengan ukuran seperti itu,
hydrant box ini bisa menampung Hydrant Equipment sebagai berikut :
- 1 roll Fire Hose PU Type
- Size 1, 5 ” x 20 meter
- Coupling Machino
- 1 pc Hose Nozzle Size 1, 5 “
- 1 pc Hydrant Valve 1, 5″

ii. Hydrant Box Tipe A2


Hydrant Box Tipe A2 memiliki kegunaan yang sama dengan Hydrant
Box Tipe A1 akan tetapi Hydrant Box Tipe A2 ini memiliki dimensi
100 x 80 x 18 cm
iii. Hydrant Box Tipe B
Hydrant Box Tipe B memiliki kegunaan yang sama dengan Hydrant
Box Tipe A1 akan tetapi Hydrant Box Tipe B ini Memiliki dimensi 125
x 75 x 18 cm

 Outdoor Hydrant Box


Istilah yang lainnya dari outdoor hydrant box ini adalah hydrant box tipe C
(95x66x20cm). ini adalah sebuah tempat penyimpanan peralatan pemadam
kebakaran yang diletakan di luar ruangan. Dengan begitu maka semua peralatan
pemadam kebakaran akan aman dari perubahan cuaca sehingga alat-alat tersebut
menjadi awet dan siap digunakan kapan saja diperlukan.
c) Siamese Connection
dSiamese Connection atau disebut juga splitter merupakan sebuah fitting pipa
dalam instalasi fire hydrant. Alat ini memungkinkan bagi petugas pemadam kebakaran
untuk memasang dua fire hose ke dalam satu pipa instalasi. Pada umumnya alat yang
satu ini dipasang di bagian luar bangunan. Bisa di luar pusat perbelanjaan, gudang,
pabrik, rumah sakit, dan beberapa gedung fasilitas umum yang lainnya.
Fungsi utama dari siamese connection adalah sebagai alat untuk menyuplai air dari
mobil pemadam kebakaran. Ini penting karena untuk mengantisipasi jika suatu saat air
yang ada di dalam reservoir habis sehingga meskipun air di tandon habis para pemadam
kebakaran tetap bisa mendapatkan air yang cukup banyak untuk memadamkan api
melalui sistem sprinkler yang sudah ada atau juga melalui box hydrant indoor yang ada
di dalam gedung tersebut.
Fungsi lain dari siamese connection atau splitter adalah untuk mengantisipasi jika
suatu saat kerja dari pompa fire hydrant yang ada tidak bisa berfungsi secara maksimal.
Karena tidak selamanya semua alat yang ada dalam sistem fire hydrant ini akan bisa
berjalan dengan baik. Untuk itu agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan maka
dipasanglah alat siamese connection ini.

d) Selang Hydrant
Selang hydrant ialah alat yang digunakan untuk mengalirkan air yang bersifat
flexible. Selang fire Hydrant tersedia dalam beberapa jenis sebagai berikut :
 Selang Kanvas
Selang jenis ini terbuat dari kanvas yang berkualitas tinggi. Sehingga, bahan
ini menjadi lebih tahan terhadap cuaca yang ekstrim, kerusakan, dan kebocoran
ketika digunakan. Pada umumnya, selang ini tahan terhadap air selama
tekanannya masih 13 bar. Jadi, bisa dibilang bahwa selang ini cocok sekali untuk
semua kondisi cuaca yang tidak tentu, misalnya saja seperti di Indonesia. Untuk
ukuran panjang selang hydrant adalah sebesar 20 sampai dengan 30 meter, dengan
ukuran 1.5 inch, 2.5 inch, dan 3 inch.
 Selang Polyester
Selang ini sering dipakai oleh pihak petugas pemadam kebakaran yang ada di
Indonesia. Bahan utamanya adalah menggunakan polyester staple dan juga
polyester filaments. Sehingga, selang ini lebih tahan lama digunakan dan sangat
handal untuk memadamkan api. Jadi, ketahanan selang ini sama seperti selang
kanvas, yaitu mencapai 13 bar. Selanjutnya untuk kebutuhan yang lebih lanjut,
Anda bisa menambahkan coupling, misalnya saja seperti instantaneous, machine,
dan storz coupling untuk memadamkan api kebakaran.
 Selang berbentuk Red Rubber
Selang ini mempunyai ciri khas yang unik dari yang lain. Karnea warnanya
yang merah cerah, sehingga membuatnya berbeda dari yang lainnya. Yang mana
umumnya warnanya adalah putih. Material yang dipakai untuk membuat selang
pemadam kebakaran ini berasal dari karet yang berkualitas tinggi. Sehingga, alat
ini cocok sekali dipakai untuk perusahaan. Sedangkan untuk ukuran umum
panjang selang hydrant adalah sebesar 1.5 sampai dengan 5 inch. Sedangkan
untuk panjangnya adalah sebesar 20 meter sampai dengan 30 meter.

e) Nozzle
Fire Nozzle merupakan pengarah air yang memiliki tekanan yang dipasang di ujung
selang pemadam kebakaran. Adapun berbagai ukuran dan bentuk Nozzle. Setiap
penggunaan Nozzle harus disesuaikan dengan jenis api yang akan dipadamkan pada
suatu area. Tetapi semua jenis nozzle memiliki kemampuan yang sama yaitu dapat
menutp katup penutup ( shut off ) yang berguna untuk mengontrol air yang keluar. Ada
berbagai jenis Fire Nozzle seperti :
 Tipe Jet ( Smooth Bore )
 Tipe Spray ( Fog Nozzle )
 Tipe Foam Educator
 Tipe Master Stream
 Tipe Specialty
 Tipe Deluge Guns ( Flood Nozzle )

Jenis – Jenis

Anda mungkin juga menyukai