Anda di halaman 1dari 24

BUKU PANDUAN

PRAKTIKUM SURVEILANS

PROGRAM STUDI S1 KESEHATAN MASYARAKAT


FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS ANDALAS
PADANG, 2019
Tim Penyusun :

1. Ade Suzana Eka Putri, SKM., M.Comm Helath Sc, PhD


2. Vivi Triana, SKM., MPH
3. Yudi Pradipta, SKM, MPH

i
KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan syukur kehadirat Allah SWT atas rahmat dan karunia-

Nya maka ”Buku Panduan Praktikum Surveilans” dapat diselesaikan. Tujuan

pembuatan buku ini adalah memberikan informasi tentang pengelolaan praktikum

surveilans bagi mahasiswa, dosen dan pembimbing lapangan. Buku Panduan

Praktikum Surveilans FKM Unand Edisi 2017 berisi tujuan, tempat, persiapan dan

pelaksanaan serta pembuatan laporan praktik. Selanjutnya buku ini akan menjadi

pedoman pelaksanaan prktikum bagi mahasiswa peminatan epidemiologi, Prodi S1

Kesehatan Masyarakat, FKM Unand.

Semoga buku ini bisa bermanfaat bagi mahasiswa, dosen dan pembimbing

lapangan.

Penyusun

DAFTAR ISI

ii
KATA PENGANTAR...................................................................................................ii

DAFTAR ISI...............................................................................................................iii

DAFTAR LAMPIRAN.................................................................................................v

BAB 1 : PENDAHULUAN..........................................................................................7

1.1 Latar Belakang....................................................................................................7

1.2 Deskripsi Singkat Mata Kuliah...........................................................................7

1.3 Tujuan Pembelajaran..........................................................................................8

1.4 Materi Pembelajaran...........................................................................................9

1.5 Manfaat...............................................................................................................9

1.5.1 Bagi mahasiswa...........................................................................................9

1.5.2 Bagi instansi lokasi praktikum...................................................................10

1.5.3 Bagi FKM Unand......................................................................................10

1.6 Tata Tertib.........................................................................................................10

1.7 Waktu dan tempat..............................................................................................11

1.8 Jenis dan Lamanya Kegiatan............................................................................11

BAB 2 : PESERTA DAN PEMBIMBING.................................................................13

2.1 Peserta...............................................................................................................13

2.2 Pembimbing......................................................................................................13

2.2.1 Susunan pembimbing praktikum...............................................................13

2.2.2 Pembimbing lapangan...............................................................................14

2.2.3 Pembimbing akademik..............................................................................14

2.3 Tugas Mahasiswa dan Peran Pembimbing.......................................................14

iii
2.3.1 Tugas mahasiswa.......................................................................................14

2.3.2 Tugas FKM Unand....................................................................................14

2.3.3 Tugas lahan Praktik....................................................................................15

2.3.4 Tugas pembimbing lapangan.....................................................................15

2.3.5 Tugas pembimbing akademik....................................................................15

BAB 3 : PERSIAPAN DAN PELAKSANAAN........................................................16

3.1 Persiapan...........................................................................................................16

3.2 Petunjuk pelaksanaan........................................................................................16

BAB 4 : PEMANATAU DAN PENILAIAN..............................................................18

4.1 Pemantauan.......................................................................................................18

4.2 Penilaian...........................................................................................................19

BAB 5 : PEDOMAN PENULISAN...........................................................................21

5.1 Sistematikan Penulisan Laporan.......................................................................21

5.2 Prosedur penyerahan laporan............................................................................22

iv
v
BAB 1 : PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pendidikan perguruan tinggi diharapkan mampu menghasilkan sumber daya

manusia yang mengisi posisi menajerial menengah sampai puncak dengan bekal

pembelajaran yang telah didapatkan di perguruan tinggi. Kenyataan di lapangan

sering kali menunjukkan bahwa lulusan perguruan tinggi (fresh graduate) belum

mampu secara optimal mengaplikasikan pengetahuan yang didapatkan ke dunia

kerja. Hal ini disebabkan karena adanya kesenjangan antara teori yang diperoleh

dengan kenyataan di lapangan yang lebih kompleks.

Untuk melengkapi kemampuan mahasiswa dengan pengalaman praktis di

lapangan, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas menyelenggarakan

mata kuliah Praktikum Surveilans bagi mahasiswa Prodi S-1 Kesehatan Masyarakat

peminatan epidemilogi. Praktikum   Surveilans   merupakan   mata   kuliah   wajib

peminatan   bagi   mahasiswa   Program   Studi   S1   Kesehatan   Masyarakat  yang

mengambil peminatan epidemiologi. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah wajib

peminatan yang dikembangkan oleh Bagian Epidemiologi dan Biostatistik, Fakultas

Kesehatan Masyarakat, Universitas Andalas dan merupakan lanjutan dari Surveilans

Kesehatan Masyarakat yang telah didapatkan pada semester tiga.

1.2 Deskripsi Singkat Mata Kuliah


Masalah kesehatan masyarakat sangat bervariasi. Beberapa faktor yang

menyebabkannya adalah perubahan iklim, pola hidup, lingkungan, dan sebagainya.

Untuk menanggulangi masalah kesehatan yang beragam di populasi dengan tepat,


7

maka program penanggulangan perlu dirancang berdasarkan data yang akurat. Selain

itu, petugas kesehatan masyarakat dituntut untuk mampu untuk dapat memprediksi

masalah kesehatan masyarakat yang akan terjadi di masa datang. Surveilans

epidemiologi adalah kegiatan pengumpulan data masalah kesehatan masyarakat terus

menerus, melakukan analisis data, interpretasi hingga disseminasi data. Mata kuliah

ini merupakan praktikum dari surveilans kesehatan masyarakat yang telah didapat

oleh mahasiswa sebelumnya. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah wajib

peminatan epidemiologi dan biostatistik, mahasiswa Prodi S1 Kesehatan Masyarakat,

FKM Unand.

1.3 Tujuan Pembelajaran


1.1.1 Tujuan Umum

1. Mahasiswa mampu menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik


2. Mahasiswa mampu memahami konsep dan teori untuk melakukan kajian dan

analisis
3. Mahasiswa mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur
4. Mahasiswa mampu mengambil   keputusan   secara   tepat   dalam   konteks

penyelesaian   masalah   di   bidang   keahliannya,   berdasarkan   hasil   analisis

informasi dan data
5. Mahasiswa mampu memelihara  dan mengembangkan  jaringan kerja  dengan

pembimbing, kolega, sejawat baik di dalam maupun di luar lembaganya
6. Mahasiswa mampu menguasai   dan   mengimplementasikan   teori   dan   konsep

epidemiologi dalam memecahkan masalah kesehatan masyarakat

1.1.2 Tujuan Khusus

Setelah melaksanakan praktikum ini diharapkan mahasiswa:


1. Mampu menjelaskan surveilans wajib yang dilakukan oleh puskesmas di

Indonesia
2. Mampu melakukan pengumpulan data surveilans di puskesmas
3. Mampu menganalisa data surveilans di puskesmas
4. Mampu menyajikan hasil analisa data surveilans di puskesmas
8

5. Mampu menginterpretasikan hasil analisa data surveilans di puskesmas


6. Mampu menjelaskan cara disseminasi data surveilans di puskesmas
7. Mampu menjelaskan penyelidikan epidemiologi dan tata laksana kasus

1.4 Materi Pembelajaran

1. Jenis surveilans wajib yang dilakukan di puskesmas di Indonesia.

2. Sumber daya pelaksanaan surveilans

3. Sumber data surveilans, cara pengumpulan data surveilans

4. Alur pengumpulan data surveilans di puskesmas

5. Metode analisa deskriptif untuk data surveilans

6. Penyajian hasil analisis data surveilans

7. Disseminasi hasil surveilans

8. Penyelidikan epidemiologi dan tata laksana kasus

1.5 Manfaat
1.5.1 Bagi mahasiswa
1. Mendapatkan pengalaman dan keterampilan mengenai kegiatan surveilans di

lokasi praktikum
2. Terpapar dengan kondisi, pengalaman dan alur kerja petugas surveilans di

lokasi praktikum
3. Mendapatkan pengalaman menggunakan metode analisis surveilans

epidemiologi

1.5.2 Bagi instansi lokasi praktikum


1. Memanfaatkan tenaga terdidik dalam membantu pengolahan dan pembahasan

suatu masalah kesehatan


2. Menciptakan kerjasama yang saling meguntungkan dan bermanfaat antara

lokasi praktikum dengan FKM Unand


9

1.5.3 Bagi FKM Unand


1. Laporan praktikum dapat menjadi salah satu audit internal kualitas pengajar

di FKM Unand
2. Memperkenalkan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas ke

lokasi praktikum
3. Mendapatkan masukan bagi pengembangan FKM
4. Terbinanya jaringan kerjasama dengan instansi tempat praktikum dalam

upaya meningkatkan keterkaitan dan kesepadanan antara substansi akademik

dengan pengetahuan dan keterampilan sumberdaya manusia yang dibutuhkan

dalam pembangunan kesehatan masyarakat.

1.6 Tata Tertib


Hal-hal yang harus diperhatikan dan dipatuhi oleh mahasiswa selama

praktikum lapangan seperti berikut ini:

a. Pakaian
1. Atasan kemeja putih dan bawahan celana panjang warna hitam (bagi lai-laki)

dan rok warna hitam (bagi perempuan) dan menggunakan jaket almamater.
2. Atau pakaian seragam peminatan.
3. Sepatu berwarna hitam, tertutup
4. Memakai jilbab
Secara umum agar diperhatikan: berpakaian sopan, tidak memakai sandal,

tidak memakai celana/ rok jeans, tidak memakai pakaian kaos.


b. Perilaku
Selama di lingkungan praktik peserta harus disiplin dan berperilaku sopan santun
c. Kehadiran
Selama praktik peserta harus mengisi daftar hadir (kehadiran) yang dibuat oleh

institusi tempat praktik atau fakultas.


10

1.7 Waktu dan tempat


Praktikum dilaksanakan selama satu semester di puskesmas yang dilakukan

setiap hari Sabtu termasuk kegiatan madiri di kampus untuk penyelesaian laporan.

Mahasiswa juga bisa menyesuaikan jadwal untuk ke lapangan bersama pembimbing

lapangan apabila diperlukan di hari lain, seperti apabila ada kasus dan penyedilikan

epidemiologi. Praktikum surveilans dilaksanakan di puskesmas di Kota Padang.

1.8 Jenis dan Lamanya Kegiatan


Jenis kegiatan yang dilaksanakan serta waktu yang diperlukan untuk

masing-masing kegiatan seperti tabel berikut ini.

Tabel PENDAHULUAN.1 Rincian Kegiatan


Minggu
No. Rincian Kegiatan
ke-
1 Pengenalan mata kuliah dan perizinan praktek 1
2 Mengidentifikasi surveilans wajib yang 2
dilakukan di puskesmas
3 Mengidentifikasi sumber-sumber data 3
surveilans
4 Mengidentifikasi strategi pengumpulan data 4-5
surveilans
5 Melakukan penyelidikan epidemilogi, 6-7
identifikasi suspek, sweeping, dll
(menyesuaikan dengan keadaan di puskesmas
selama praktikum)
5 Mengidentifikasi alur pengumpulan data 8
11

Minggu
No. Rincian Kegiatan
ke-
surveilans di puskesmas
6 Melakukan analisis deskriptif untuk data 9-10
surveilans
8 Menyajikan hasil analisis data surveilans. 11-12
9 Melakukan interpretasi hasil analisa data 13
surveilans.
10 Penulisan laporan praktikum, dipresentasikan 14
di puskesmas sebelum ujian
BAB 2 : PESERTA DAN PEMBIMBING

2.1 Peserta
Peserta Praktikum Surveilans adalah mahasiswa semester VI (reguler) atau

semester IV (transfer DIII) peminatan Epidemiologi Prodi S1 Kesehatan Masyarakat

yang telah mengikuti mata kuliah dasar epidemiologi, biostatistik deskriptif dan

inferensial, dan surveilans kesehatan masyarakat. Mahasiswa dibagi menjadi

beberapa kelompok dengan jumlah anggota setiap kelompok tidak lebih dari 5 orang

mahasiswa.

2.2 Pembimbing
2.2.1 Susunan pembimbing praktikum
Susunan dan personalia pembimbing praktik setiap tahunnya mengikuti

nama-nama dosen pengampu mata kuliah yang ditetapkan dengan SK Dekan FKM

Unand. Komposisi pelaksana pembimbing praktikum mahasiswa FKM Unand terdiri

atas:

1. Pembimbing akademik (dosen pengampu mata kuliah):


a. Ade Suzana Eka Putri, SKM., M.Comm Helath Sc, PhD
b. Vivi Triana, SKM., MPH
c. Yudi Pradipta, SKM, MPH

2. Pembimbing lapangan :

Pembimbing lapangan adalah seorang staf surveilans yang ditunjuk oleh

pimpinan institusi tempat prakrik untuk memberikan bimbingan teknis

bagi mahasiswa yang sedang kerja praktik.


13

2.3 Peran Mahasiswa, Program Studi, Instansi, Pembimbing Lapangan, dan


Pembimbing Akademik

2.3.1 Peran mahasiswa


1. Melaksanakan praktikum di instansi yang telah ditentukan
2. Hadir dan mengisi daftar hadir sebanyak jumlah pertemuan yang disyaratkan.

Bila mahasiswa tidak hadir, maka wajib mengganti di hari lain sejumlah hari

izin, kecuali dengan alasan lain seperti sakit berat.


3. Membuat laporan dan diserahkan ke FKM Unand dan instansi tempat

praktikum
4. Dalam menjalankan praktikum harus memenuhi segala ketentuan yang

berlaku di tempat praktik.

2.3.2 Peran program studi


1. Bersama mahasiswa mempersiapkan administrasi lokasi praktik
2. Memberikan konsultasi untuk menyelesaikan masalah praktikum
3. Menyediakan daftar kehadiran bagi mahasiswa praktikum

2.3.3 Peran instansi


1. Menetapkan 1 (satu) orang petugas surveilans sebagai pembimbing lapangan

untuk mahasiswa praktikum


2. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk melaksanakan tugas

dengan sebaik-baiknya sesuai dengan ketentuan yang berlaku pada lahan

praktik tersebut
3. Menyediakan fasilitas yang berhubungan dengan kegiatan praktik

2.3.4 Peran pembimbing lapangan

1. Memberikan bimbingan dan pengarahan sesuai dengan capaian pembelajaran

per pertemuan
2. Menyediakan waktu konsultasi bagi mahasiswa praktikum mengenai kondisi

dan permasalahan di lapangan


3. Membimbing dan mengarahkan mahasiswa dalam pemecahan masalah di

lapangan
14

4. Memberikan bimbingan teknis pelaksanaan praktikum


5. Memberikan penilaian atas aktifitas mahasiswa selama dilahan praktik

2.3.5 Peran pembimbing akademik


1. Memberikan waktu konsultasi bagi mahasiswa praktikum mengenai proses

penulisan laporan praktik secara teknis dan substansi


2. Memberikan penilaian prestasi akademis dalam penyusunan laporan praktik.
BAB 3 : PERSIAPAN DAN PELAKSANAAN

Pada bagian ini akan dijelaskan mengenai kegiatan pada tahap persiapan dan

pelaksanaan. Petunjuk pelaksanaannya seperti uraian berikut.

3.1 Persiapan
Kegiatan pada tahap persiapan sebagai berikut:

1. Pembuatan buku pedoman praktik


2. Penyusunan kerangka acuan praktik
3. Pembuatan dokumen administrasi praktik
4. Penjajakan kesediaan lahan praktik
5. Pembuatan surat ke lokasi praktik
6. Daftar calon pembimbing materi dan lapangan

3.2 Petunjuk pelaksanaan


Petunjuk pelaksanaan praktikum sebagai berikut:

1. Setiap minggu praktikum surveilans memiliki satu materi dan tujuan

pembelajaran yang harus dicapai oleh mahasiswa


2. Setiap minggu, setiap kelompok mahasiswa harus membuat perencanaan

(planning) yang akan dilaksanakan pada minggu berikutnya


3. Rencana kegiatan yang dibuat bertujuan untuk mencapai materi pada minggu

berikutnya
4. Rencana kegiatan dibuat bersama dengan pembimbing lapangan, ditanda tangani

oleh pembimbing lapangan dan didokumentasikan di log book.

5. Untuk menguasai materi setiap minggu, dapat direncanakan kegiatan berupa

diskusi dengan pembimbing lapangan, pengumpulan data sekunder di

puskesmas, pengumpulan data langsung ke lapangan, atau ikut serta dalam

kegiatan surveilans ke lapangan bersama dengan pembimbing lapangan.


6. Setiap kegiatan yang dilaksanakan dan hasilnya didokumentasikan di log book

dan ditanda tangani oleh pembimbing lapangan.


7. Setiap kelompok membuat satu laporan akhir dengan format seperti yang

dijelaskan pada bab berikut.


16

8. Penyerahan laporan
Laporan disampaikan paling lambat satu minggu setelah hari terakhir praktikum.
BAB 4 : PENILAIAN

4.1 Penilaian Lapangan

Penilaian lapangan dilakukan oleh pembimbing lapangan. Aspek yang

dinilai pada penilaian lapangan mencakup:

1. Pemahaman

Mencakup kemampuan menjelaskan   materi   dengan   sistematis   dan   mampu

mengambil inisiatif terhadap saran yang diberikan.

2. Tanggung jawab

Mencakup kemampuan melakukan atau memperbaiki sesuatu sesuai saran yang

diberikan dengan usaha maksimal dan melebihi ekspektasi pembimbing tanpa harus

diingatkan dalam setiap tugas yang diberikan.

3. Ketelitian

Mencakup kemampuan Penulisan  laporan  sangat   runtut,   jelas   dan  detil   dengan

sedikit kesalahan minor.

4. Kejujuran

Mencakup kemampuan Melakukan pengumpulan data sendiri, membuat laporan

sendiri dan megutip ide orang lain dengan melakukan parafrase dengan sitasi yang

baik.

5. Kesantunan

Mencakup kemampuan berkomunikasi   dengan   pembimbing,   staf   lain   di

puskesmas, serta lingkungan dengan baik
18

4.2 Penilaian Ujian

Penilaian ujian diberikan oleh pembimbing lapangan dan pembimbing akademik

yang hadir saat ujian. Aspek yang dinilai mencakup:

1. Pengorganisasian presentasi

Informasi yang dipresentasikan menarik, dengan urutan yang logik, tepat waktu dan

alur   presentasi   mudah  dipahami,   tampilan  grafis   menarik  dan  menggunakan  teks

yang sederhana, melakukan kontak mata dengan audien

2. Penulisan

Penulisan   sesuai   format,   menggunaan   kepustakaan   yang   relevan   dan   terbaru,

kemampuan narasi dan interpretasi hasil baik

3. Hasil, pembahasan dan penarikan kesimpulan

Interpretasi hasil baik, komprehensif, kesimpulan dibuat dengan sistematis

4. Kemampuan menjawab pertanyaan

Menjawab pertanyaan dengan tepat disertai dengan elaborasi yang lebih luas dalam

sistem kesehatan

5. Kontribusi

Kontribusi   pada   praktikum   sangat   baik   dibuktikan   dengan   besarnya   usaha   yang

dilakukan pada pengumpulan dan analisis data, serta ditulis di laporan

4.3 Penilaian Akhir


19

Penilaian akhir dihitung dengan formula:


= (30% x nilai pembimbing lapangan) + (60% x rata-rata nilai ujian)
BAB 5 : PEDOMAN PENULISAN

5.1 Sistematikan Penulisan Laporan

Sub judul pada laporan akhir dapat bervariasi sesuai dengan kondisi di lokasi
praktikum. Namun item minimal yang harus ada pada laporan adalah:

Sampul Luar
Sampul Dalam
Nama-nama Mahasiswa & No .BP
Lembar Persetujuan
Lembar Pengesahan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Daftar Tabel
Daftar Gambar
BAB I PENDAHULUAN
1. Latar belakang
2. Tujuan
3. Manfaat
BAB II ANALISIS SITUASI PELAKSANAAN SURVEILANS DI ….
1. Puskesmas
2. Bagian surveilans kesehatan masyarakat
BAB III SURVEILANS …. (CONTOH: DBD) DI …..
1. Pengumpulan Data
2. Analisis Data
3. Interpretasi
BAB IV PEMBAHASAN
1. Keterbatasan pelaksanaan praktikum
2. Pembahasan pengumpulan dan analisis data

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN


1. Kesimpulan
2. Saran
Daftar Pustaka
Lampiran

5.2 Prosedur penyerahan laporan


1. Mahasiswa membuat laporan
21

2. Laporan tersebut dikonsultasikan ke pembimbing lapangan, untuk dikoreksi.

Bila tidak ada perbaikan, maka pembimbing lapangan memberikan tanda tangan

pada lembar persetujuan yang berarti laporan itu sudah tidak ada perbaikan.

Pembimbing lapangan mengoreksi tentang kebenaran data.


3. Laporan tersebut digandakan dan dijilid plastik warna ungu, satu rangkap untuk

puskesmas dan satu rangkap untuk dosen pengampu.

LAMPIRAN I

LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Praktikum Surveilans mahasiswa peminatan Epidemiologi dan Biostatistik

Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas:

Kelompok :

Nama-nama mahasiswa :

Tempat praktik :
22

Dari tanggal : …… ………sampai tanggal………… 2019

Mengetahui,

Penanggung Jawab Mata Kuliah Pembimbing Lapangan

…………………………………… ………………………………

NIP. ………………………………. NIP. …………………………..

LAMPIRAN II

LEMBAR PERSETUJUAN

Laporan praktikum Epidemiologi lapangan mahasiswa peminatan Epidemiologi dan

Biostatistik Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas:

Kelompok :

Nama-nama mahasiswa :

Tempat praktik :
23

Dari tanggal : …… ………sampai tanggal………… 2019

Mengetahui,

Penanggung Jawab Mata Kuliah Pembimbing Lapangan

…………………………………… ………………………………

NIP. ………………………………. NIP. …………………………..

Anda mungkin juga menyukai