Anda di halaman 1dari 4

Judul Skripsi : Studi Sistem Proteksi Overspeed pada PLTG UNIT III

KERAMASAN
Mata Kuliah : Generator, Sistem Proteksi

I. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Pengamanan pada tiap – tiap peralatan listrik perlu mendapatkan perhatian
dengan seksama untuk menjamin keberlangsungan pelayanan terhadap konsumen.
Maka daripada itu, dibuatlah proteksi untuk menghindari adanya gangguan pada
bagian penggerak mula generator turbin gas maupun gangguan pada generator itu
sendiri. Gangguan pada turbin dapat mengakibatkan terganggunya generator,
demikian pula sebaliknya.
1.2. Tujuan
Menganalisa sistem proteksi generator turbin gas akibat overspeed pada
PLTG Unit III Keramasan.
1.3. Perumusan Masalah
Permasalahan yang akan dibahas dalam laporan akhir ini adalah
mengetahui cara rele kecepatan lebih yang bekerja pada PLTG Unit III
Keramasan.
1.4. Pembatasan Masalah
Untuk menghindari luasnya permasalah dalam pembahasan tugas akhir ini
maka penulis membatasi permasalahan, yaitu:
1. Peninjauan hanya pada PLTG Unit III Keramasan yang memakai rele
kecepatan lebih secara elektrik
2. Pembahasan hanya pada rele kecepatan lebih pada penggerak mula dan
rele kecepatan lebih pada generator
3. Rele kecepatan lebih secara mekanik diabaikan
1.5. Metodologi Penelitian
Sesuai dengan permasalahan yang dianalisa dalam tugas akhir ini penulis
menggunakan beberapa metode, yaitu:
1. Metode Eksperimen
Usaha yang dilakukan untuk mengumpulkan informasi dengan
melakukan penyetelan kecepatan 110% dari kecepatan nominalnya dan
frekuensinya disetting 10% dari frekuensi normal.
2. Metode Analisa
Setelah melakukan pengukuran, dilakukan analisa untuk menentukan
nilai beban yang boleh dilepas pada setiap skala kenaikan frekuensi
dengan cara:
𝛥𝑓
ΔP = ⌊𝑑 𝑓0⌋P0

Dimana: d = Karakteristik daya beban = 2


Δf = Perubahan frekuensi
f0 = Frekuensi normal
P0 = Daya
1.6. Sistematika Penulisan
Pada penulisan tugas akhir ini, pembahasan masalah disusun dalam
beberapa bab, yaitu:
BAB I Pendahuluan
Membahas Latar Belakang Permasalahan, Tujuan, Perumusan Masalah,
Pembatasan Masalah, Metodologi Penelitian, dan Sistematika Penulisan.
BAB II Tinjauan Pustaka
Membahas Sistem Pembangkitan (Generator), PLTG, dan Sistem Proteksi
dalam Tenaga Listrik.
BAB III Studi Gangguan pada Generator Turbin Gas
Membahas tentang Gangguan Kecepatan Lebih (Overspeed).
BAB IV Perhitungan dan Analisa
Menghitung dan Menganalisa Sistem Proteksi Generator Turbin Gas
terhadap Gangguan Overspeed
BAB V Kesimpulan dan Saran
II. TINJAUAN PUSTAKA
1.1.Sistem Pembangkitan Generator
Dalam pembangkitan tenaga listrik digunakan mesin listrik yang disebut
generator. Secara fisik generator dibagi dalam dua bagian, yaitu:
1. Bagian yang diam (stator)
2. Bagian yang berputar (rotor)
Pada generatot biasanya lilitan armaturnya terdapat pada stator dan lilitan
medannya pada rotor. Tegangan yang menginduksi kumparan jangkar stator
adalah sebesar: E0 – c.n.ø
𝑛.𝑝
Dan frekuensi sebesar: 𝑓 = 120
120.𝑓
Dan putarannya: 𝑛= 𝑝

Dimana: c = konstanta
n = kecepatan
p = jumlah lilitan
ø = fluks
Sedangkan daya generator dinyatakan dengan: P=τ.ω
Dimana: τ = torka mekanik generator (N/m)
Ω = kecepatan rotor (rad/det)
2.2. PLTG
PLTG merupakan mesin dengan proses pembakaran dalam (internal
combustion). Bahan bakar yang digunakan dapat berupa minyak atau gas alam
yang dibakar dalam ruang pembakar (combustor). Udara yang memasuki
kompresor setelah mengalami tekanan bersama – sama dengan bahan bakar yang
disemprotkan keruang pembakar untuk melakukan pembakaran.
2.3. Sistem Proteksi
Fungsi rele adalah untuk melindungi peralatan terhadap gangguan yang
terjadi dalam sistem, dan mempercepat tercapainya stabilitas sistem. Agar sistem
proteksi dapat bekerja dengan baik maka persyaratan dasar untuk rele proteksi
adalah:
1. Kecepatan kerja
2. Selektivitas
3. Sensitivitas
4. Keandalan
BAB III METODE DALAM PELAKSANAAN

Mulai

Studi Literatur

Pengumpulan dan Pengolahan

Kesimpulan dan Saran

III. KEPUSTAKAAN
Diktat. 1983. Pada PLTG Unit III Keramasan, Alstom Atlantique dan
Generator Electric.
Zuhal. 1993. Dasar Teknik Tenaga Listrik dan Elektronika Daya, PT.
Gramedia Pustaka Umum, Jakarta.
Esterlita, Yulia. 2002. Evaluasi Relay Kecepatan Lebih, Jurusan Teknik Elektro
Fakultas Teknik Unsri.

IV. LAMPIRAN

Data penggerak mula: Data generator:


Merk : Alsthom Atlantique Merk : Alsthom Atlantique
Type : T 199 Type : T 174 - 160
No Seri : 5341 P Mark II No Seri : 411719
Daya : 24.500 kW Daya : 21.350 kW
Putaran : 5100 rpm Putaran : 3000 rpm
Bahan Bakar : Natural Gas Tegangan : 1100 Volt
Faktor Daya : 0,8
Arus : 140 A
KVA : 26.688
Eksitasi : 189 V, 314 A

Anda mungkin juga menyukai