Anda di halaman 1dari 2

Kasus Tutorial Keperawatan Keluarga I

Keluarga Tuan S (Jawa) usia 39 tahun tinggal bersama Ny F istri (Sumatra) usia 35 tahun memiliki 2
orang anak, anak laki-laki FR berusia 10 tahun dan anak perempuan YA berusia 5 tahun. Telah
dikunjungi oleh perawat keluarga dalam Catatan folder Central Keperawaatan, Keluarga memiliki
stress marital, kesulitan ekomomi keluarga, anak yang sering membantah orang tua dan membolos
sekolah dan sering terjadi penyakit infeksi pernafasan akut pada anak YA dan Anak AN dan Anak RB
adalah bukan anak kandung Ny F, tetapi mereka hasil pernikahan Tuan S dengan Istri sebelumnya (Ny
R- 37 tahun ), Anak AN-13 tahun dan Anak RB 11 tahun dan tinggal bersama Ny R hanya pada saat
libur sekolah, masalah yang dihadapi keluarga saat ini disebabakan oleh tidak terpenuhinya tugas
perkembangan keluarga Tn S yang sering dialami pada jenis keluarga ini. Keluarga in memang
terhubung oleh ikatan darah dan perkawinan, namun struktur keluarga Tn S cukup unik dalam pola
komunikasi, struktur kekuatan, struktur peran dan nilai keluarga. Perawat keluarga akan melakukan
pengkajian mendalam membuat genogram, menentukan fungsi keluarga, stress dan koping keluarga
dengan melakukan pengkajian lengkap akan membantu perawat keluarga memberikan asuhan
keperawatan keluarga dengan optimal

STEP TUTORIAL

1. Klasifikasi istilah yang belum diketahui dalam kasus dan mencari istilah yang belum diketahui
2. Mendifiniskan masalah berdasarkan kasus dari padangan terhadap skenario dalam bentuk
pertanyaan?
3. Mendiskusikan masalah yang telah diidentifikasi dalam step 2 dengan jawapan singkat dari
tertanyaan pada step 2 berdasarkan pengetahuan dasar mahasiswa tanpa referensi.
4. Analisis masalah, review step 2 dan 3 dengan diskusi interaktif membuat peta konsep yang
berisi kesimpulan keseluruhan. (buat bahagan atau skema)
5. Merumuskan learning objective berdasarkan kesepakatan kelompok dengan persetujuan dosen
tutor. Minimal tujuan khusus harus dicapai.
6. Self study, mahasiswa belajar mandiri dengan mencari sumber berdasarkan tujuan belajar yang
sudah disepakati kelompok
7. Hasil Reporting berdasarkan Lerning Objective :

Kasus Tutorial Keperawatan Keluarga II

Dalam kunjungan perawat keluarga berikutnya, perawat menemukan informasi baru Keluarga Tuan S
(Jawa) usia 39 tahun tinggal bersama istri Ny F (Komering) usia 35 tahun memiliki 2 orang anak
pernikahan saat ini dan 2 orang anak pernikahan sebelumnya, anak pertama berusia 10 tahun dan anak
ke dua 5 tahun, dan anak dengan Istri sebelumnya (Ny R- 37 tahun ), Anak AN-13 tahun dan Anak RB
11 tahun. Pekerjaan Tn S adalah buruh bangunan pabrik dan jarang berkerja karena sudah 3 tahun
menderita penyakit TBC Paru-paru, telah berobat ke rumah sakit paru-paru dan mendapatkan
pengobatan selama 1 tahun, namun pengobatan yang dilakukan tidak sampai tuntas, paket obat TBC
yang didapatkan dari rumah sakit sering tidak dihabiskan, BB saat ini 50 Kg, BB 1 tahun yang lalu
57Kg, TB 155 cm. Pada pemeriksaan auskultasi didapatkan bunyi ronchi (+), pernafasan vasikuler,
TD,100/60 mmhg, Nadi 65 x/menit, Respirasi 25x/menit. suhu 37,5 oC. Tn S mengeluh batuk darah dan
sering berulang dan tidak dapat tidur saat malam hari, tuan S mengatakan memiliki riwayat merokok
dari usia SMP. kondisi rumah tidak terawat dengan baik, lembab, ventilasi udara yang tidak pernah
dibuka, perabotan rumah berantakan dan rumah kotor, peralatan makan digunakan bersama-sama. Saat
wawancara terlihat istri dan anak usia 5 tahun batuk-batuk. istri bekerja sebagai buruh setrika pakaian
dan ibu rumah tangga. Pendidikan terakhir istri dan suami adalah lulusan SMP, kerabat suami (kakak)
tinggal sebelah rumah dan sering membatu keluarga saat ada masalah.
STEP TUTORIAL

1. Klasifikasi istilah yang belum diketahui dalam kasus dan mencari istilah yang belum diketahui
2. Mendifiniskan masalah berdasarkan kasus dari padangan terhadap skenario dalam bentuk
pertanyaan?
3. Mendiskusikan masalah yang telah diidentifikasi dalam step 2 dengan jawapan singkat dari
tertanyaan pada step 2 berdasarkan pengetahuan dasar mahasiswa tanpa referensi.
4. Analisis masalah, review step 2 dan 3 dengan diskusi interaktif membuat peta konsep yang
berisi kesimpulan keseluruhan. (buat bahagan atau skema)
5. Merumuskan learning objective berdasarkan kesepakatan kelompok dengan persetujuan dosen
tutor. Minimal tujuan khusus harus dicapai.
6. Self study, mahasiswa belajar mandiri dengan mencari sumber berdasarkan tujuan belajar yang
sudah disepakati kelompok
7. Hasil Reporting berdasarkan Lerning Objective : Asuhan keperawatan keluarga

Anda mungkin juga menyukai