Anda di halaman 1dari 8

NAMA : MILLENNIA RILLYS R.

KELAS : XI IPA 2
NO. : 27

TUGAS RESUME BUKU


1. Judul : RANGKING 1st BUKAN SEGALANYA
Bekal Memantik Sukses Sesungguhnya
Penulis : Bambang Wahyudiono
Penerbit : Raih Asa Sukses
Tempat Terbit : Jakarta
Tahun Terbit : 2012
Cetakan ke : 1
Tebal Buku : iv + 188 halaman
Harga : Rp. 30.000
Editor : Andriansyah
Disain Sampul : Yudi Haryanto
Ukuran Buku : p 20cm, l 14cm

Kalau orang mengatakan tugas utama mahasiswa kuliah, saya masih bisa sependapat. Tapi saya
tidak setuju bila dikatakan prestasi akademik yang tinggi otomatis menjadikan karier seseorang di
tempat kerja kelak tinggi juga. Prestasi mahasiswa adalah prestasi akademik atau hard skills. Prestasi
sebenarnya bukan saat di kelas, prestasi atau sukses itu setelah tamat kuliah. Dunia karier!. Baik
sebagai karyawan atau wirausaha.
Sukses dunia karier tidak ditentukan ranking satu, cumlaude atau prestasi akademik, tapi 90%
ditentukan oleh soft skills. Keterampilan-keterampilan yang justru minimal diajarkan di sekolah atau
perguruan tinggi. Ada banyak cara yang bisa untuk memperoleh sukses. Orang sukses ada yang
dengan cara alami atau ada juga dengan cara lain. Buku ini hanya bercerita tentang bagaimana
sukses dengan cara yang bisa dipelajari melalui proses kematangan diri dan kematangan
berorganisasi.
Kematangan tidak bisa diasah dari kegiatan menghafal pelajaran. Kematangan hanya bisa diperoleh
dengan praktik-praktik nyata terutama di luar kelas, di kehidupan sosial, berorganisasi dan
sebagainya.

Untuk bisa menjadi manajer tidak cukup hanya mahir kemampuan teknis. Manajer harus punya
kemampuan leadership, kerjasama yang baik, komunikasi dan kemampuan memengaruhi orang lain
atau influencing people.
Buku ini memuat enam bagian yang menyatu, dari kenyataan yang ada hingga tips how to mengatasi
berbagai persoalan untuk dapat lolos ke tangga prestasi. Tentu saja karyawan atau pun wirausaha
yang sukses. Banyak kisah nyata dan pendapat para ahli di bidangnya yang diulas dan dikritisi dalam
buku ini termasuk apa yang menjadi budaya di negeri ini. Semuanya untuk mencari tahu dan
membuktikan apa kunci mereka yang sukses.
Selagi mahasiswa atau pelajar banyak sekali kesempatan yang bisa diasah semenjak dini. Dunia ini
anomali bagi yang tidak mampu dengan rahasia hard skills dan softskills. Keduanya harus dikuasi
secara berimbang bagi mereka yang ingin sukses. Kuliah hanya bagian kecil dari proses menuju
sukses, namun jalan masih sangat berliku untuk meraih segalanya.
Bagian kedua dimulai dengan ulasan kenapa ranking 1 bukan segalanya : pemimpin tidak mesti
ranking satu, sukses karier meski bukan bidangnya, faktor soft skills dan hard skills, sistem
pendidikan belum maksimal. Ranking satu tapi soft skills rendah identik dengan ketidaksuksesan.
Bagian tiga membahas bagaimana menentukan jalur karier : menghalau hambatan diri, bila keliru
memilih tempat kerja, menetapkan pilihan berkarier, meningkatkan kompetensi berkarier, memilih
Sekolah Menengah Kejuruan, hingga jawaban sanggupkah saya berwirausaha.
Tuntutan dunia kerja dimuat di bagian empat. Dimulai tips bagaimana proses dan lolos seleksi kerja,
tuntutan kompetensi profesi, referensi kerja, leadership dan team work, dan bagaimana penilaian
prestasi dunia kerja dilakukan. Bagian ini diakhiri dengan bagaimana menjadi pribadi berpengaruh
dan ragam tuntutan seorang wirausaha.
Sebelum bagian enam penutup, disajikan bagaimana seharusnya yang merupakan inti how to buku
ini yaitu bagian lima. Bagian diawali dengan mengubah paradigma, mengasah soft skills sewaktu
sekolah atau kuliah, developt soft skills sebelum pensiun dari karyawan, menyadari kesalahan
berpikir, berpikir positif, sukses modal spiritual, belajar terus tanpa henti. Selama hayat masih
dikandung badan.
Pada bagian akhir ada statement, apa pun risiko jalan hidup yang terjadi menjadi sukses atau tidak.
Sisi positif seorang ranking satu seharusnya menjadikan hidup yang tidak gampang menyerah, tidak
gampang frustasi dengan himpitan karier, daya mampu menghindari sikap hidup tidak produktif,
malas dan tidak bertanggungjawab. Satu lagi yang sangat berarti bagi seorang yang pernah meraih
ranking satu, yaitu melekatnya budaya malu pada diri. Malu bila tidak dapat berbuat terbaik
dibandingkan dengan orang lain atau malu bila dianggap tidak berprestasi oleh yang menilai diri kita.
Apa pun, sukses itu relatif lantaran dinilai oleh makhluk Tuhan juga. Sukses itu setelah kehidupan
kini berakhir. Babak baru dengan modal terbaik yang tergoreskan oleh kiprah diri kita sendiri.

2. Judul buku : Remaja Membangun Kepribadian


Penulis : Anna Windyartini S
Tahun terbit : 2008
Penerbit : Penerbit Nobel Edumedia,
Jl. Rawagelam III No. 4
Kawasan Industri Pulogading, Jakarta Timur.
Tebal buku : ix + 79 halaman

Pada bab pertama (Berbagai Jenis Keceradasan dalam Diri Manusia),


Menjelaskan tentang berbagai jenis kecerdasan dalam diri manusia, dan cara-cara yang dapat
ditempuh untuk mengembangkan intelegesi tersebut. Dalam pembahasan ini diambil dari beberapa
sumber yang cukup terpercaya, yaitu ahli-ahli Internasional yang professional di bidang intelegensi,
diantaranya Howard Gardner yang merupakan psikolog dari Amerika Serikat yang mengemukakan
sepuluh macam intelgensi berdasarkan penelitiannya yaitu Linguistic Intelligence/ Kecerdasan
Linguistik, Logical-Mathematical Intelligence/ kecerdasan logis-Matematis, Musical Intelligence/
Kecerdasan Musikal, Bodily-Kinesthetic Intelligence/ Kecerdasan tubuh-kinestetik, spatial
Intelligence/kecerdasan spasial, Interpersonal Intelligence/kecerdasan Interpersonal, Intrapersonal
Intelligence/kecerdasan Intrapersonal, Naturalist Intelligence/ Kecerdasan Naturalis, Spiritual
Intelligence/ Kecerdasan spiritual, dan Existencial Intelligence/Intelegensi eksistensial. Tidak hanya
itu, pada bab pertama juga dijelaskan cara-cara ampuh untuk mengembangkan potensi/tingkat
intelegensi seorang manusia yang didukung dari hasil pengamatan dan penelitan ahli.
Ø Pada bab kedua (Memanfaatkan Berbagai intelegensi)
Dijelaskan bahwa setiap orang memiliki potensi masing-masing dan tidak ada orang yang tidak
memiliki potensi sehingga perlu mengembangkan potensi itu. Tidak hanya itu, dalam buku ini dalam
bab ini dibahas tentang visi dan misi yang harus ada dalam setiap diri manusia agar dapat
mengembangkan potensinya. Selain itu, juga membahas tentang managemen dan cara untuk belajar
dan mengembangkan potensi diri sesuai dengan kebutuhan/potensi masing-masing sehingga
semuanya dilalui dengan cemerlang.
Ø Pada bab ketiga (Study is Beautiful)
tidak begitu banyak yang dibahas dalam bab ini namun cukup meyakinkan kita bahwa belajar itu
adalah sesuatu yang indah dan menyenangkan sehingga timbu motivasi serta semangat untuk
belajar.
Ø Pada bab terakhir/keempat (Berbagai Kisah Tentang Belajar)
Pada bab ini, pembahasannya mengenai pengalaman belajar dari kebanyakan orang dan juga kisah-
kisah unik, menarik, dan menggugah seputar perjalanan belajar seseorang yang diceritakan secara
terbuka oleh orang-orang yang telah mengalaminya. Cerita-cerita yang diangkat benar-benar
menggugah dan memotivasi untuk terus belajar.
Karakter Isi Buku

3. judul buku: Fiksi Lotus - Kumpulan Cerita Pendek Klasik Dunia. Vol.1
Penerjemah : Maggie Tiojakin
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Cetakan : I, April 2012
Tebal : 184 hlm

Seorang pria membeli ramuan di tengah malam buta untuk menaklukkan hati sang kekasih...
John Collier

Dua orang musuh bebuyutan terjerembab di malam pekat, menunggu nasib menentukan siapa di
antara mereka yang akan selamat... Saki

Seorang prajurit menemukan namanya dicetak di atas koran dan tak sabar mengumumkannya ke
semua orang... Anton Chekhov

Sang Kaisar sekarat, ia mengutus seorang kurir untuk mengantarkan pesan penting... Franz Kafka

Dua orang pelayan berdebat tentang fungsi sebuah kafe... Ernest Hemingway

Dan cerita pendek klasik lainnya terangkum di sini. Bermula dengan situs sederhana, Fiksi Lotus
menghadirkan koleksi cerita pendek klasik dunia. Sastra klasik tidak selalu njelimet contohnya yang
satu ini justru mudah dinikmati dan membawa saya untuk merenungi makna yang tersirat dalam
cerita tersebut.
Keempat belas cerita yang telah dipilih untuk dihadirkan dalam volume perdana ini merupakan
karya-karya besar sejumlah penulis ternama seperti Dorothy Parker, O. Henry, Naguib Mahfouz, dan
masih banyak lainnya.

4. JUDUL BUKU :Teknik Seni Bermain Gitar


PENGARANG :Famoya
PENERBIT :Terbit Terang Surabaya
TAHUN TERBIT :1999
UKURAN DIMENSI BUKU :20 x 14 cm
TEBAL BUKU :80 halaman

Gitar merupakan sebuah alat musik yang sangat populer dengan “Gitaris” sebagai sebutan
untuk pemain gitar. Getar nurani menjadi seorang gitaris muncul alami yang menciptakan kreasi
meluap tak kenal waktu, yang mungkin sejenis akademi hanya sebatas formalitas belaka, akan tetapi
nurani darah seni lebih memotivasi yang dicita – citakan.

Gitar adalah alat musik dengan bentuk yang sering disamakan dengan body wanita dan
menghasilkan melodi yang indah dengan cara memetik senarnya. Bentuk body gitar mempengaruhi
baik dan tidaknya suara gitar. Dalam bermain gitar tidak hanya berpedoman teori nada minor dan
mayor, melainkan dengan ketajaman feeling dan menyetem senar gitar. Selain itu untuk
menghasilkan melodi yang indah tidak bisa asal petik, tapi menggunakan nada dasar pada accord
dan menentukan kunci nada. Kunci nada dalam sebuah lagu harus sesuai dengan kemampuan suara
penyanyi. Dengan demikian lantunan lagu dapat dinikmati dengan indah.

TEKNIK SENI BERMAIN GITAR ini merupakan buku yang menarik. Itu terletak pada bab Body Gitar
yang menjelaskan cara memilih gitar dan bab Acord dan Kunci Nada yang memberikan sugesti
bahwa tanpa melihat accord nada tertentu, mendengar suaranya saja akan mampu membedakan
jenis nada.

Saat mencerna maksud dari isi yang dibahas, buku ini menggunakan bahasa gaul yang mudah
dimengerti. Selain itu, Penggunaan EYD sudah cermat.

Setelah dibaca, ternyata buku ini memiliki keunggulan tersendiri yaitu sampul buku yang bagus dan
gambarnya sesuai dengan isi buku ini sehingga menarik perhatian untuk dibeli. Selain itu, buku ini
juga menyertakan gambar kunci nada serta tabel accord agar para pemula dapat memahami cara
bermain gitar. Buku ini juga menyertakan daftar lagu yang tergolong mudah untuk dipelajari dalam
bermain gitar bagi seorang pemula.

Saran saya setelah membaca buku ini anda diharapkan dapat mempelajari teknik bermain gitar
dengan baik dan benar serta memanfaatkan kemampuan anda sebagai modal untuk mencari uang.

5. Judul Novel : “Pacaran Bolehkah Dalam Islam?”


Nama Penulis: Muhammad Syafi’ie el-Bantanie
Penerbit : Elex Media Komputindo
Harga : Rp. 35.000,00-
Tebal Buku : 140 Hlm

Sebagai Seorang muslim kita telah berjanji bahwa shalat, ibadah, hidup dan mati kita hanya
untuk Allah Swt. Karena itu, suatu keniscayaan menempatkan kecintaan yang hakiki hanya kepada
Allah Swt.
Tidak jarang kita menemukan banyak hambatan dan godaan dalam menelusuri dan mencari cinta
yang hakiki. Hal ini dikarenakan begitu banyak kepentingan yang da dalam diri kita. Untuk itulah,
Allah memberi pahalayang besar bagi siapa saja yang memberikan cintanya hanya kepadanya.
Sementara, kecintaan kepada yang lain dijadikan sebagai sarana peningkat kecintaan kepada-Nya.
Karena demikianlah kita diperintahkan untuk saling mecintai atas dasar Ilahi.
Cinta Kepada Rasulullah saw., kita mewujudkan dengan mengikuti sunah – sunahnya, membaca
shalawat baginya, dan meeruskan perjuangan dakwahnya. Cinta kepada para ulama kita wujudkan
dengansenang bergaul dengannya, menimba ilmu darinya dan mendengarkan nasihat – nasihatnya.
Cinta kepada orang tua kita wujudkan dengan berbakti kepadanya, membahagiakannya, dan selalu
mendoakannya.
Cinta kepada kaum dhu’afa kita wujudkan dengan membantu meringankan beban hidupnya. Cinta
kepada sesama muslim khususnya dan manusia umumnya kita wujudkandengan sesalu berbuat
kebaikan dan menebar manfaat di manapun kita berpijak.
“Dan diantara manusia ada orang yang menyembah tuhan selain allah sebagai tandingan, yang
mereka cintai seperti mencintai allah. Adapun orang orang yang beriman sangat besar cintanya
kepada Allah. Sekiranya orang orang yang berbuat zalim itu melihat, ketika mereka melihat siksa
(pada hari kiamat), bahwa kekuatan itu semuanya milik Allah, bahwa Allah sangat berat siksa-nya
(niscaya akan menyesal)” .(QS. Al-Baqarah [2]: 165).

6. Judul Buku : Biasa Bercerita


Penulis : Nana Tedja
Penerbit : Erlangga
Tahun Terbit : 2007
Ukuran : 17,5 × 11 cm ; 176 halaman
Harga : Rp. 28.500,-
No ISBN : (13) 978-979-015-257-1

Alam buku kumpulan cerpen yang berjudul “Biasa Bercerita” ini terdiri dari Sembilan cerpen.
Cerpen pertama adalah “Ayah Durhaka”, cerpen ini mengisahkan seorang ayah yang mempunyai
watak keras dan suka menganiaya keluarganya sendiri, bahkan pacar dari anaknyapun dibunuh
hanya karena suatu perbedaan keinginan. Yang kedua “Buku Biru” di sini menceritakan seorang anak
bernama Dito yang menemukan diary ibunya dan ternyata buku tersebut merupakan rahasia di
masa lalunya dan sebagai jawaban untuk Dito atas semua masalahnya yang sedang terjadi. Cerpen
yang ketiga “Lilin-lilin Kecil” cerpen ini menceritakan sorang bidadari- bidadari kecil yang dijadikan
pelacur oleh orang tuanya sendiri, selain itu perangkat desa juga terlibat dalam kasus ini.
Selanjutnya, “Para Pembantu” ini menceritakan seorang majikan yang mempunyai berbagai
pembantu yang aneh dan lucu. Kemudian “Keyakinan Wage” penderitaan yang tak kunjung usai
mengakibatkan wage membunuh orang lain, istrinya dan dirinya sendiri demi keyakinan wage yang
tak terwujud untuk membangun kembali keluarganya. Yang keenam “karma Sudra” merupakan
cerpen yang mengisahkan cinta buta membawa celaka. Yang ketujuh “Hadiah Ultah Untuk Papa”
menceritakan kasih yang tak sampai, hingga suatu hari Ladya lebih memilih bunuh diri sebagai
hadiah untuk ayahnya yang tidak pernah mengerti dan saying kepada Ladya. Delapan “Cerita Dokter
Ardi” mengisahkan tentang dampak perselingkuhan dan kekerasan pak Ardi terhadap keluarganya.
Dan yang terakhir adalah “Si Cantik Medeline” mengisahkan tentang hilangnya keterpurukan
Medeline saat bertemu dengan sang pujaan hati.
Dari Sembilan cerpen tersebut bagi saya yang paling bagus adalah Hadiah Ultah Untuk Papa karena
disini cerianya menharukan dan kita seolah-olah berada dalam cerita tersebut, selain itu dari cerpen
tersebut dapat dicari berbagai unsur instrinsik dengan mudah. Sebagai contoh amanat dari cerpen
tersebut adalah intinya kita harus menyayangi semua orang dan jangan sampai kita membedakan
satu sama lain yang mengakibatkan mental seseorang jatuh dan bunuh diri.
Buku tersebut sebagian besar menceritakan tentang percintaan yang berisi tentang berbagai macam
masalah cinta baik didalam keluarga maupun terhadap orang lain. Itulah mengapa saya memilih
judul konflik cinta.
Penulis dari cerpen ini adalah Nana Tedja. Nana lahir di Yogyakarta, 28 September 1971. Dari sejak
duduk di bangku SMP (1984), Nana suka menulis untuk majalah dinding sekolah. Dan dia mulai
serius menulis sejak tahun 2001, saat bekerja sebagai penulis skenario sinetron tetap di
PT.TRIWARSANA Jakarta. Selain itu, dia juga bekerja sebagai penulis freelance di beberapa rumah
produksi di Jakarta, antara lain yaitu di Milenium Visitama, dengan Kisah-Kisah Misteri (KISMIS)
tayangan RCTI, dan Multivision Plus. Tahun 2003, Nana memutuskan unutk kembali ke Jogja yaitu
bekerja sebagai penulis skenario sinetron tetap dilakoninya secara freelance. Dia banyak menulis
cerita pendek yang dimuat di harian lokal Kedaulatan Rakyat. Nana aktif menyutradarai beberapa
pentas monolog, membaca puisi, dan sampai hari ini masih aktif menullis novel, naskah teater, sajak
dan puisi. Nana yang sempat mengenyam pendidikan politik di Filiphina, berpendidikan terakhir di
Universitas Atma Jaya Jogja. Kini dia tinggal di jogja bersama suaminya, Daniel Barito, dan putra-
putrinya, Michael Tico Majanateja (3 tahun), Nadja Madamungga (21 tahun). Kegiatan yang lain
adalah aktif melukis dan berpameran lukisan baik tunggal maupun bersama, di dalam dan di luar
negeri, sejak tahun 1996 sampai sekarang. Terhitung mulai tahun 2004, mengelola dan mendirikan
galeri seni nirlaba yaitu “Galeri Biasa” di Jogja.
Nana terinspirasi membuat cerpen saat dia merantau mencari ilmu seperti di Filipina, Singapura dan
Yogyakarta, jadi bagi para pembaca berinspirasilah untuk membuat sesuatu karya baru dimanapun
berada.

7. Judul Buku : Mama Berhati Emas


Pengarang : Widya Suwarna
Penerbit : PT. Penerbitan Sarana Bobo
Kota tempat terbit : Jakarta
Tebal : 7mm
Harga : Rp. 12.000,.

Buku kumpulan cerpen Bobo yang dibukukan memuat banyak kisah menarik didalamnya.
Terbagi dari beberapa seri kumpulan cerpen. Terdiri dari 13 cerpen pilihan yang banyak
mengandung nilai-nilai norma dalam keluarga maupun dalam masyarakat. Yang salah satu
cerpennya yang berjudul Mama Berhati Emas. Cerita sederhana tetapi hikmah yang dapat diambil
sangatlah berarti.

Menceritakan tentang seorang anak bernama Sinta yang memiliki ibu dengan sifat dan penampilan
yang berbeda dengan ibu teman-temannya yang selalu rapi, mengenakan sepatu hak tinggi,
menggunakan lipstick, dan pergi ke salon. Sedangkan ibunya berambut sebahu yang suka
mengenakan kemeja dan celana panjang, berpenampilan seperti laki-laki. Sinta sempat berfikir apa
yang bisa ia banggakan dari ibunya itu yang setiap hari mengayuh sepedanya untuk bekerja di pasar.
Namun dibalik semua itu barulah ia sadar bahwa ibunya memilki hati seperti emas. Hati yang tidak
dimiliki oleh ibu teman-temannya. Sebuah kebanggaan yang tidak dapat dimiliki oleh setiap orang.
Kebanggaan tidaklah selalu memiliki sesuatu yang berharga, tetapi memiliki sesuatu yang tidak
dapat mudah dimiliki setiap orang.

Disajikan dalam bahasa yang mudah dipahami, terutama oleh anak-anak dan yang dilengkapi dengan
ilustrasi menarik. Sehingga penyampaian dari isi cerita tersebut dapat terserap dengan cepat oleh
pembaca. Pembagian antar cerpen yang satu dengan cerpen yang lainnya tersusun dengan rapih,
sehingga mempermudah dalam membacanya dan mencari cerpen secara acak. Mengandung banyak
amanat dan hikmah yang dapat kita ambil di dalamnya. Namun problematika yang ditampilkan
masih tergolong cukup sederhana, yang biasanya dialami oleh anak SD. Salah satu cerpennya ada
yang menceritakan tentang kehidupan anak dari orang kaya, yang sekiranya dapat membuat iri
anak-anak dengan kehidupannya yang sederhana. Seperti kita ketahui buku ini dapat dibaca oleh
siapa pun. Identitas buku kurang lengkap, seperti tidak adanya tahun diterbitkannya buku tersebut.
Sehingga sulit untuk dianalisis.
8. Judul : Laskar Pelangi
Penulis : Andrea Hirata
Penerbit : Bentang
Kota Terbit : Yogyakarta
TahunTerbit : 2007
Tebal Buku : 533 halm. Termasuk juga tentang Penulis.

Laskar Pelangi adalah novel karya Andrea Hirata. Novel ini bercerita tentang semangat juang
dari anak-anak di desa Gantung untuk mengubah nasib mereka melalu sekolah. Novel ini
berceritakan tentang persahabat 10 orang anak yang bersekolah di SD Muhammadiyah Belitong.
Sekolah itu hampir saja dibubarkan oleh Depdikbud jika siswa yang mendaftar di sekolah itu tidak
mencapai 10 orang. Saat itu baru ada 9 orang yang mendaftar di sekolah itu. Ketika, Pak Harfan ingin
membacakan pidato untuk menutup sekolahnya. Tiba-tiba datanglah Harun dan Ibunya. Sehingga
sekolah itu tidak jadi ditutup.Saat itulah cerita mereka dimulai. Mereka semua mulai bersahabat
dengan baik. Banyak momen yang menkajubkan pada novel ini mulai dari Lintang yang mengayuh
sepedanya dengan jarak 80 km/jam, Mahar dengan bakat seninya, kisah cinta Ikal, dll.Mereka diberi
julukan “Laskar Pelangi” oleh bu Muslimah karena mereka sangat menyukai pelangi. Dari waktu ke
waktu banyak prestasi yang mereka dapatkan mulai dari acara cerdas cermat, lomba karnaval 17
Agustus. Namun, kisah ini berakhir dengan putusnya sekolah Lintang karna Ayahnya meninggal.
Sehingga, memaksa Lintas untuk putus sekolah dan mengurus adiknya. Putusnya sekolah Lintang
membuat Bu Muslimah dan teman-temannya terpukul. Dan beberapa tahun selanjutnya, dilanjutkan
dengan Ikal yang mengejar cita-citanya di luar pulau Belitong dan banyak anak-anak “Laskar Pelangi”
lainnys yang dapat meraih cita-citanya.

9. Judul Buku : Cinta Brontosaurus


Pengarang : Raditya Dika
Genre : Komedi, Percintaan
Penerbit : Gagas Media
Tahun Terbit : 2006
Tebal Buku : 160 Halaman
Harga Buku : ± Rp 20.000.00

Novel Cinta Brontosaurus ini menceritakan tentang kisah sehari-harinya seorang penulis buku
yang bernama Raditya Dika yang lahir pada tanggal 28 desember 1984, novel ini dimulai dengan kisah
cinta Raditya Dika saat duduk di bangku SD.

Ketika duduk di bangku SD, Raditya Dika menyukai seorang anak perempuan di kelasnya yang
bernama Lia. Ia memutuskan menulis surat cinta pada gadis pujaannya itu. Agar terlihat keren, ia
berencana menulis surat tersebut dalam bahasa Inggris. Ia bermaksud mengatakan "Aku
memikirkanmu setiap malam" dalam bahasa Inggris. Sial, ia hanya tahu bunyinya, tak tahu bagaimana
cara menulisnya.

"I thing of you every..." dengan sok tahu ia mulai menulis. Tapi bagaimana menulis 'Night'?
Untunglah pada saat itu ada tayangan Masked Rayder Knight. Aha! Langsung ia berpikir pastilah itu
cara menulis 'Night'. Tanpa pikir panjang ia melanjutkan menulis "I thing of you every knight".
Untung tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak. Ternyata Sang Pujaan Hati pernah tinggal di
Amerika. Bukannya menanggapi cinta Dika, dalam surat balasannya Lia malah mengkritik kata-kata
yang salah dalam surat cinta Dika. Jadilah surat Dika bagai karangan yang sedang dikoreksi oleh guru
bahasa Inggris. Lebih parah lagi karena ternyata Lia sudah mempunyai pacar. Cinta pertama Dika pun
berakhir tragis.
Cerita di atas hanya salah satu dari beberapa cerita dalam buku "Cinta Brontosaurus". Dalam
buku keduanya setelah "Kambing Jantan, Catatan Harian Pelajar Bodoh" ini, Raditya Dika bercerita
tentang pengalaman hidupnya yang sebagian besar bertema cinta, dari kisah cintanya ketika SD hingga
kisah cinta antara kucing kampung dan kucing persia. Dengan menggunakan sudut pandang orang
pertama, buku ini menjadi menarik karena dibumbui dengan pikiran-pikiran konyol Dika. Sifatnya yang
humoris dan keahliannya mengolah kata membuat Dika mampu mengemas cerita yang sebenarnya
tragis menjadi kocak. Jika kebanyakan orang berusaha melupakan dan menyembunyikan kejadian
yang memalukan, Dika malah dengan blak-blakan menceritakannya, mulai dari sarung yang melorot,
menghadapi anak yang super bandel di Australia, hingga adegan film 'porno'. Tak hanya itu, Dika juga
merelakan ke'abnormal'an para anggota keluarganya diekspos.

10. Judul Buku : 5 CM


Penulis : Donny Dhirgantoro
Penerbit : PT.Grasindo
Tahun terbit : November 2007
Tebal Buku : 381 halaman

Buku 5cm ini menceritakan tentang persahabatan lima orang anak manusia yang bernama
Arial, Riani, Zafran, Ian, dan Genta. Dimana mereka memiliki obsesi dan impian masing-masing. Arial
adalah sosok yang paling ganteng diantara mereka, berbadan tinggi besar. Arial selalu tampak rapi
dan sporty. Riani adalah sosok wanita berkacamata, cantik, dan cerdas. Ia mempunyai cita-cita bekerja
di salah satu stasiun TV. Zafran seorang picisan yang berbadan kurus, anak band, orang yang apa
adanya dan kocak. Ian memiliki postur tubuh yang tidak ideal, penggila bola, dan penggemar Happy
Salma. Yang terakhir adalah Genta. Genta selalu dianggap sebagai “the leader” oleh teman-temannya,
berbadan agak besar dengan rambut agak lurus berjambul, berkacamata, aktivis kampus, dan teman
yang easy going.
Lima sahabat ini telah menjalin persahabatan selama tujuh tahun. Suatu ketika mereka jenuh akan
aktivitas yang selalu mereka lakukan bersama. Terbesit ide untuk tidak saling berkomunikasi dan
bertemu satu sama lain selama tiga bulan. Ide tersebut pun disepakati. Selama tiga bulan berpisah
itulah terjadi banyak hal yang membuat hati mereka lebih kaya dari sebelumnya. Pertemuan setelah
tiga bulan yang penuh dengan rasa kangen akhirnya terjadi dan dirayakan dengan sebuah perjalanan.
Dalam perjalanan tersebut mereka menemukan arti manusia sesungguhnya.
Perubahannya itu mulai dari pendidikan, karir, idealisme, dan tentunya love life. Semuanya terkuak
dalam sebuah perjalanan ‘reuni’ mereka mendaki gunung tertinggi di Pulau Jawa, Mahameru. Dan di
sanalah cerita bergulir, bukan hanya seonggok daging yang dapat berbicara, berjalan, dan punya
nama. Mereka pun pada akhirnya dapat menggapai cita-cita yang mereka impikan sejak dulu.
Setengah dari buku 5 cm. bercerita tentang keseharian lima sahabat ini, dari sifat-sifat mereka yang
berbeda satu dengan yang lain sampai dengan perilaku dan aktifitas mereka yang penuh canda tawa,
diselingi cerita tentang permasalahan antar-sahabat. Setengahnya lagi, buku ini menuliskan
petualangan kelima sahabat dalam mendaki gunung Semeru.
”…Biarkan keyakinan kamu, 5 centimeter menggantung mengambang di depan kamu. Dan…sehabis
itu yang kamu perlu cuma kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya, tangan yang akan berbuat
lebih banyak dari biasanya, mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya, leher yang akan lebih
sering melihat ke atas. Lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja, hati yang akan bekerja lebih
keras dari biasanya serta mulut yang akan selalu berdoa…percaya pada 5 centimeter di depan kening
kamu”

Anda mungkin juga menyukai