Anda di halaman 1dari 1

Sejarah Takhayul

Sejarah kepercayaan manusia yang sudah ribuan tahun didalamnya tercatat beberapa
perkembangan sistem kepercayaan kepada yang gaib, yaitu dinamisme, animisme, politeisme,
henoteisme. Kepercayaan dinamisme dan animisme dianggap sebagai awal dari kepercayaan
umat manusia sampai sekarang dan dipercayai masih ada dalam masyarakat. Walaupun
kepercayaan itu tidak seperti masyarakat primitif, fenomena dan praktiknya masih menyerupai,
seperti meminta pertolongan kepada dukun dan memakai sesuatu yang dianggap dapat
menghindari bahaya.
Takhayul di Jepang berakar dari budaya, sejarah jepang, dan rakyat Jepang itu sendiri.
Beberapa takhayul yang umum di Jepang telah diimpor dari budaya lain. Sebagian besar
takhayul Jepang berkaitan dengan bahasa. Angka dan benda yang memiliki nama yang homofon
untuk kata-kata seperti “kematian” dan “penderitaan” biasanya dianggap sial.
Sejarah Hantu (Youkai)
Kata youkai mulai sering dipakai dan terkenal sejak zaman Edo (1603-1868), saat para
sastrawan tertarik untuk menceritakan karya sastra yang bertema youkai. Terutama sejak
Toriyama Sekien, salah satu sastrawan zaman Edo, mencoba menciptakan youkai berdasarkan
dongeng, legenda, dan juga imajinasi dalam karyanya.

Sumber
Mauliana. 2018. Takhayul dalam Perspektif Masyarakat. Skripsi : Fakultas Ushuluddin dan
Filsafat UIN Ar-Raniry
https://repository.usu.ac.id

Anda mungkin juga menyukai