Anda di halaman 1dari 8

Pengalaman Belajar Matematika Selama Belajar di SMAN 1 Bantarujeg

Tugas Portofolio

Disusun untuk Memenuhi Tugas dari Bapak Darohkim, S.Pd., M.M. Pd


Selaku Guru Matematika kelas XII

Disusun Oleh:
NADIA ZULFA AMELIA (XII MIPA 2)

SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 BANTARUJEG


Alamat: Jalan Siliwangi Nomor 55 Bantarujeg - Majalengka 45464
2020
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatu

Puji Syukur saya panjatkan kepada dzat illahi rabbi yang senantiasa memberikan nikmatnya baik

berupa nikmat iman maupun nikmat islam. Shalawat beserta salam semoga tercurah limpahkan

kepada sangkekasih Allah, manusia yang Mulia yakin Nabi Muhammad Shallalahu ‘Alaihi

Wassalam.

Ditengah pandemi corona yang sedang melanda dunia termasuk Indonesia, saya berdo’a untuk

kesehatan Bapak Darohkim sekeluarga agar senantiasa sehat dan dijauhkan dari segala bahaya.

Aamiin.

Meskipun wabah corona masih menjadi topik utama pembicaraan di dunia, tugas sekolah

haruslah tetap dikerjakan karena sebuah kewajiban. Maka dari itu, saya menyusun portofolio ini

dengan penuh kejujuran.

Akhir kata, semoga portofolio ini dapat bermanfaat, khusunya bagi penulis umumnya bagi

pembaca.

Wadowetan, 10 April 2020

Penyusun,
1. Materi pada pelajaran Matematika yang paling disukai?

Jawaban: Materi yang paling saya sukai dalam pelajaran matematika

adalah materi tentang statistika. Saya menyukai statistika karena saya

suka dalam penganalisisan data serta perhitungannya tidak begitu sulit.

Dan inetegral, saya menyukai pelajaran ini karena pelajaran ini cukup

menantang. Karena sebuah tantangan itulah saya terus belajar dan

memahami hingga rasa suka itu timbul begitu saja


2. Metode pembelajaran yang mudah dipahami?

Jawaban: Metode pembelajaran yangmudah dipahami yaitu materi

telebih dahulu, disertai memberikan contoh soal. Guru tidak perlu

menjelaskan materi itu, cukup bertanya bagian mana yang tidak

dipahami, lalu menjelaskan sedikit. Setelah itu, guru memberikan

quisioner mengenai seputar materi dan memberikan kesempatan kepada

murid untuk menyetor hasil pekerjaan mereka. Guru dapat memberikan

nilai, sehingga para murid yang lain akan berlomba-lomba untuk

mengisi soal dan mendapat nilai.

3. Metode pembelajaran yang tidak disukai

Jawaban: Metode yang tidak saya sukai adalah metode penjelasan.

Dimana guru hanya menjelaskan tanpa ada interaksi dengan murid.

Selain itu, metode pembelajaran yang langsung memberikan soal tanpa

pemahaman materi terlebih dahulu membat saya kurang memahi materi

tersebut.
4. Teman yang membuat memahami dalam belajar matematika?

Jawaban: Tidak ada. Karena jika ada mtaeri yang kurang saya pahami,

saya lebih suka memahaminya sendiri atau bertanya langsung kepada

guru.
5. Model guru yang anda sukai

Jawaban: Bu Virda Ayu Purwanti dan Bu Tuti Ella Maryati


6. Pengalaman dalam proses belajar matematika yang berkesan?

Jawaban: Proses belajar matematika yang paling berkesan adalah pada

saat berlomba-lomba bersama teman-teman yang lain dalam mengisi

soal dan menyetorkannya kepada guru. Apalagi jika kita menjadi murid

pertama yang mendapat nilai, rasanya itu bangga sekali terhadap dri

sendiri. Dan juga ketika saya memahami salah satu materi, lalu ada

teman yang belum paham, saya senang sekali memberi tahu mereka

tentang materi yang saya ketahui.

Selain itu, proses pembelajaran yang paling berkesan adalah ketika guru

membagi pengalaman atau sharing terlebih dahulu sebelum memulai

pembelajaran. Sehingga ilmu matematika di dapat ditambah ilmu yang

dapat diambil dalam pengalaman guru tersebut.


Namun yang paling berkesan dari semua itu, adalah semua guru

matematika yang mengajar dengan sabar. Yang terus mencoba mmebuat

saya dan teman teman memahami pembelajaran tersebut.

Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai