Anda di halaman 1dari 1

Ini Asal Usul Nasi Kuning 23 April 2019 20:24     Nasi Kuning GenPI.

co –

Nasi kuning biasanya dihidangkan pada berbagai acara syukuran. Makanan tradisional ini sangat
terkenal hingga ke penjuru Indonesia, namun belum banyak orang yang mengetahui mengenai asal
usul dari nasi kuning tersebut.  Rupanya, nasi kuning berasal dari dataran Jawa. Warna kuning yang
tercipta karena menggunakan rempah kunyit pada nasi pun memiliki makna khusus bagi
masyarakat setempat yaitu kekayaan. Baca juga: Hidangan Bumbu Bacem, Sudah Pernah Coba
Ini? Biasanya, makanan khas ini juga disajikan dengan dibentuk segitiga sama kaki atau yang
disebut tumpeng.  Nasi tersebut diletakan dalam sebuah nampan yang terbuat dari anyaman
bambu. Dilengkapi dengan berbagai lauk lainnya, seperti ayam, telur, lalab, dan masih banyak lagi.
Tak hanya di Jawa, kini nasi kuning ini sudah meluas hingga keseluruh Indonesia, karena cukup
mudah juga dalam proses pembuatannya. Seperti di Bali masyarakat setempat mempercayai bahwa
nasi kuning sebagai simbolis kepercayaan dan keyakinan yang kerap dihadirkan pada acara
kuningan.  Reporter : Asahi Asry Larasati Redaktur : Cahaya

Baca kuy...

"Ini Asal Usul Nasi Kuning",

https://www.genpi.co/travel/9649/ini-asal-usul-nasi-kuning

Download aplikasi GenPI.co untuk konten menarik lainnya

https://play.google.com/store/apps/details?id=co.genpi.genpi

Anda mungkin juga menyukai