Anda di halaman 1dari 8

Berikut Resep dan Cara Membuat Kue Bolu Gulung Lembut :

Resep Kue Bolu Gulung Lembut :


Tepung terigu 100 gr
• Gula pasir halus 150 gr
• Vermipan 1 sdt
• Telor 3 butir
• Ovalet 1 sdt
• Baking powder 1 sdt
• Vanili ½ sdt
• Rhum 1 sdt
• Susu kental manis 2 sdt
• Garam secukupnya
• Selai (rasa sesuai selera), siap beli secukupnya

Langkah - langkah cara membuat Kue Bolu Gulung Lembut :

1. Telur, gula, vermipan, ovalet, baking powder, dikocok sampai mengembang.


2. Tuang susu kental manis dan rhum, teruskan mengaduk (pakai mixer) hingga mengembang.
3. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit diaduk kembali supaya tepung merata (pelan-pelan).
4. Tuang ke dalam loyang yang sudah diolesi margarine dan tepung terigu.
5. Kukus selama 20 menit hingga matang.
6. Olesi selai pada atas adonan roti.
7. Angkat, gulung selagi masih panas.

cake gulung pelangi, rainbow roll cake.

image: tabloidwanitaindonesia.net

Bahan-Bahan
* 8 kuning telur
* 2 putih telur
* 100 gram gula pasir
* 80 gram tepung terigu
* 25 gram maizena
* 50 gram mentega cair
* Garam secukupnya
* Pewarna makanan merah, orange, kuning, hijau, biru, ungu.

Cara Membuat
1). Kocok telur bersama gula pasir sampai kental.
2). Tambahkan tepung terigu yang diayak bersama maizena. Aduk rata.
3). Tuangkan mentega cair dan garam. Aduk sampai rata.
4). Bagi adonan menjadi 6 bagian. Masing-masing beri warna merah, orange, kuning, hijau,
biru dan ungu.
5). Siapkan cetakan kue ukuran 22 x 22 x 2 cm. Cetakan ini biasanya untuk kue kering. Alasi
cetakan dengan kertas roti (baking paper) dan olesi mentega.
6). Masukkan tiap adonan ke dalam plastik segitiga (piping bag). Bagi 6 sama rata pada
loyang dan semprot setiap warna mulai dari warna ungu, biru, hijau, kuning, oranye dan
merah hingga loyang penuh.
7). Oven sampai matang. Setelah matang, keluarkan dari cetakan, dinginkan. Kupas kertas
yang menjadi alas roti.
8). Letakkan kue terbalik pada kertas roti berukuran lebih besar. Olesi cream cheese frosting
dan gulung sambil dipadatkan. Setelah itu iris dan cake gulung pelangi siap disajikan.

Resep Kue Bolu Marmer

Bahan :
- 150 gram tepung terigu 
- 150 gram mentega
- 100 gram gula pasir
- 3 butir telur (putih dan kuningnya)
- 5 butir kuning telur
- 1 sendok teh ovalet
- 1 sendok teh baking powder
- 1/2 sendok teh garam halus
- 1/2 sendok teh pasta coklat
- 1/2 sendok makan coklat bubuk

Cara Membuat :

 Campur tepung terigu dengan baking powder, lalu aduk hingga rata, kemudian
sisihkan.
 Kocok mentega, gula pasir dan garam hingga lembut dan ringan.
 Di tempat terpusah, kocok telur hingga mengembang, kemudian tambahkan ovalet,
lalu kocok hingga adonan mengembang kaku.
 Tuang kocokan telur ke dalam kocokan margarin, lalu aduk hingga rata, kemudian
tambahkan campuran tepung terigu, aduk dengan mixer kecepatan sedang, hingga
adonan tercampur rata.
 Ambil 2 sendok sayur adonan, setelah itu masukkan pasta coklat dan coklat bubuk,
kemudian aduk hingga rata.
 Siapkan loyang yang telah diolesi mentega sebelumnya, lalu tuang adonan cake
hingga separuh dari tinggi loyang, setelah itu ratakan. Tuang adonan coklat pada
bagian tengah adonan, lalu tutup atas adonan tersebut dengan adonan putih hingga
loyang hampir penuh. 
 Ambil garpu, aduk secara memutar pada adonan tersebut, agar adonan coklat di
bagian tengah teraduk dan membentuk motif marmer.
 Panggang adonan ke dalam oven dengan suhu 180 derajat celcius selama 40 menit
atau hingga cake matang, kemudian angkat.
 Keluarkan cake dari loyang, dan potong-potong sesuai selera.
 Bolu marmer siap untuk dihidangkan.
Bahan Bolu Gulung Coklat Keju:
tepung terigu 50 gr
gula pasir 40 gr
garam 1/4 sdt 
emulsifier 1/2 sdt 
telur 2 btr 
santan kental 50 ml 
cokelat  pasta secukupnya

Bahan fla Bolu Gulung:

tepung maizena 2 sdm 


santan encer 150 ml
gula pasir 40 gr 
garam 1/4 sdt 
keju parut

Cara membuat bolu gulung Lembut:

 Kocok gula pasir, emusifier garam dan  telur sampai mengembang kemudian
masukkan  tepung terigu sambil diaduk secara pelan sedikit demi sedikit
 tambahkan santan kental aduk kembali sampai rata.
 Ambil 1 sendok makan adonan campurkan dengan pasta coklat untuk membuat motif
kue bolu.
 Tuangkan adonan kedalam loyang kotak ukutan 22x22x4 cm yang sudah dialasi
kertas roti 
 Masukan campuran pasta coklat kemudian buat motif yang kreative.
 Kukus adonan kue bolu gulung sampai matang kurang lebih 10 menit tutup dengan air
jangan sampai air menetes ke adonan. Angkat dan dinginkan.
 Membuat fla bolu : tepung maizena, santan cair, gula pasir dan garam jadi satu, masak
menggunakan api kecil aduk terus sampai kental dan mendidih, angkat kemudian
letakan diatas kue bolu dan ratakan. Taburkan keju parut diatasnya kemudian gulung
dengan perlahan jangan sampai patah dan padatkan.
 Agar lebih mantap Simpan kue bolu ke dalam lemari es hingga fla beku. Potong kue
bolu gulung sesuai selera anda, siap disajikan.
Oia sebagai tambahan saat mengocok adonan kue tidak perlu menggunakan mixer, cukup
dikocok biasa menggunakan sendok kayu. Kue Bolu gulung kukus tidak bertahab terlalu
lama, biasanya 2 sampai 3 hari jika tidak dimasukan pendingin. Namun tidak usah kawatir
karena dijamin bolu gulung yang anda buat akan habis kurang dari sehari karena rasanya
yang enak dan mantap

Resep Kue Bolu Keju

Bahan :
- 8 butir kuning telur
- 4 butir putih telur
- 200 gram tepung terigu
- 125 gram mentega, cairkan
- 100 gram gula kastor
- 100 gram keju parut
- 6 lembar keju kraft
- 4 buah cherry

Cream :
- 75 gram whipped cream
- 50 gram mentega putih
- 50 cc air dingin

Cara Membuat Cream :


Mixer semua bahan cream dengan kecepatan tinggi

Cara Membuat :

 Kocok telur dan gula hingga mengembang, kemudian masukkan mentega cair dan
gula hingga mengembang. Aduk rata hingga bahan tercampur dan mengembang.
 Setelah itu tuang kedalam loyang, dan masukkan ke dalam oven dengan api sedang.
 Setelah kue bolu berwarna kecoklatan, angkat dan dinginkan. 
 Belah kue bolu menjadi 2 bagian, letakkan keju lembaran ke dalamnya, tutup kue
bolu dan olesi dengan cream dan taburi dengan keju parut.
 Setelah itu hias dengan cherry merah diatasnya.
 Kue bolu keju siap untuk dihidangkan.

Resep Kue Bolu Coklat


 
Bahan :
- 1/4 kg mentega
- 3/8 kg gula halus
- 3 1/2 ons tepung terigu
- 1/2 coklat bubuk
- 1/2 sendok makan ovalet
- 5 sendok makan susu bubuk putih
- 12 butir telur
- 2 bungkus vanili kecil

Cara Membuat :

 Pisahkan telur (kuning dan putih) pada tempat yang berbeda, putih telur bisa
ditempatkan di dalam mangkok, sedangkan kuning telur bisa tetap berada di dalam
cangkang telur.
 Masukkan mentega, gula halus, vanili dan ovalet ke dalam baskom, kemudian mixcer
dengan kecepatan tinggin selama 10 menit atau hingga adonan mengembang.
 Setelah mengembang, campurlah adonan tersebut dengan kuning telur yang
dimasukkan satu persatu ke dalam baskom ( adonan harus tetap di mixcer terus
menerus selama kuning telur dimasukkan ) selama 10 menit.
 Setelah selesai, kemudian masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit ke dalam
adonan, aduk hingga rata.
 Masukkan susu bubuk sedikit demi sedikit ke dalam adonan, aduk hingga rata.
 Masukkan coklat bubuk sedikit demi sedikit ke dalam adonan, aduk hingga rata. 
 Mixcer putih telur yang telah dipisahkan sebelumnya selama 5 menit, kemudian
masukkan putih telur yang telah di mixcer ke dalam adonan, lalu di mixcer lagi
selama 10 menit hingga adonan rata dan mengembang. 
 Setelah selesai, masukkan adonan tersebut ke dalam loyang, kemudian panggang
dalam oven selama kurang lebih 40 menit dengan suhu 25 derajat celcius.
 Angkat dan dinginkan, kue bolu coklat siap untuk dihidangkan.
Resep Cara Membuat Kue Lapis Surabaya Istimewa

Bahan Kue Kuning:


10 kuning telur ayam
100 g gula pasir
1/2 sdt vanili bubuk
50 g tepung terigu
125 g mentega, kocok lembut

Kue Cokelat:
10 kuning telur ayam
125 g gula pasir
1/4 sdt vanili bubuk
35 g tepung terigu
15 g cokelat bubuk
125 g mentega, kocok lembut

Cara membuat:
Siapkan 3 buah loyang 22x22x4 cm, alasi kertas roti. Semir margarin.
Kue Kuning: Kocok telur, gula, dan vanili hingga kental dan putih.
Masukkan tepung terigu, aduk rata.
Tambahkan mentega kocok, aduk rata.
Tuangi adonan ke dalam loyang. Ratakan.
Panggang dalam oven panas 180 C (rak atas) selama 15-20 menit hingga matang.
Angkat, balikkan, kupas kertasnya. Dinginkan.
Buat lagi 1 resep kue kuning dengan cara yang sama. Sisihkan.
Kue Cokelat: Buat kue cokelat dengan cara yang sama dengan kue kuning.
Ambil 1 buah kue kuning, olesi dengan selai strawberry. Taruh kue cokelat di atasnya. Tekan
hingga lekat. Olesi atasnya dengan selai strawberry, tumpuk dengan kue kuning lagi. Tekan
hingga melekat.

Anda mungkin juga menyukai