Anda di halaman 1dari 5

DESKRIPSI DAN PENUGASAN BIDANG

OPEN RECRUITMENT KEPALA DIVISI DAN SEKRETARIS / BENDAHARA


BIDANG KEORGANISASIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA
MAHASISWA
BEM UNIVERSITAS DIPONEGORO 2021

1. DESKRIPSI SINGKAT BIDANG


Bidang Keorganisasian dan Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa (KPSDM) adalah
bidang yang bertanggung jawab atas pembentukan, pembinaan dan pengkaryaan akan
pengembangan kualitas kader di Undip, dimana harapannya mampu menjawab akan
tantangan dan kebutuhan di masa mendatang. Maka dari itu Bidang KPSDM BEM Undip
2021 memiliki mimpi untuk menjadi katalisator akan pengembangan diri mahasiswa yang
berkelanjutan, mampu beradaptasi serta mewadahi semua kebutuhan pengembangan
mahasiswa, bergerak sinergis antar stakeholder terkait serta menjadi support system untuk
mencapai cita cita lulusan Undip yang COMPLETE berlandaskan Tri Dharma Perguruan
tinggi demi terwujudnya SDM Indonesia bermutu dan berdaya saing.

2. DESKRIPSI DIVISI BIDANG


Bidang ini memiliki tiga divisi sebagai berikut:
A. Kurikulum, Kebijakan, dan Kajian Kaderisasi
Mengelaborasi secara garis besar konsep kaderisasi yang nantinya akan
dimanifestasikan dalam produk seperti buku biru, kajian, buku saku kaderisasi, dsb.
B. Sinergitas dan Informasi
Mensinergiskan setiap pemangku kebijakan terutama PSDM Fakultas melalui jalinan
komunikasi yang baik dan rutin, serta optimalisasi media kreatif sebagai sarana
pencerdasan dan penyerapan aspirasi publik.
C. Project Manajement
Mengelola perencanaan event kaderisasi sebagai bentuk pengejewantahan nilai-nilai
dan esensi yang hendak dibawa, serta bertanggung jawab terhadap upgrade kemampuan
internal bidang maupun SDM yang terlibat dalam kepanitiaan melalui event.
3. KUALIFIKASI :
- KUALIFIKASI DIVISI KURIKULUM, KEBIJAKAN, DAN KAJIAN
KADERISASI
A. Melakukan pengawalan akan pengimplementasian rencana strategis kaderisasi
mahasiswa Undip 2021-2025 dengan stakeholder terkait
B. Memberikan analisis permasalahan dalam kebijakan kaderisasi melalui kajian
komprehensif
C. Merumuskan konsep SOP dan Juklak Juknis Kaderisasi Online berkoordinasi
dengan fakultas dan sekolah disesuaikan dengan kebutuhan
D. Merivisi Buku Panduan Kaderisasi dengan monitoring dan evaluasi akan
keberjalanan dalam beberapa waktu belakang , serta membekali materi akan
kebutuhan Soft Skill masa depan
E. Membuat bentuk evaluasi dan rekomendasi keberjalanan kaderisasi dalam
bentuk buku jejak kaderisasi
- KUALIFIKASI DIVISI SINERGITAS DAN INFORMASI
A. Menjalin hubungan baik dengan pihak terkait terutama KPSDM Fakultas dan
Sekolah
B. Mengawal dan menjalin komunikasi serta membantu akan kebutuhan
organisasi dan pengembangan potensi kader PSDKU
C. Melaksanakan fungsi controlling dengan berbasis data survey empiris
D. Optimalisasi peran Supervisi kepada fakultas sebagai penyalur informasi dan
kebutuhan.
E. Mewadahi dan membuka akses pencerdasan akan Isu dan Kebijakan
Pengembangan Kader kepada seluruh mahasiswa Undip
F. Database kaderisasi sebagai bentuk pemantauan dan pengawalan akan kualitas
kaderisasi sejak pembentukan hingga pengkaryaan
- KUALIFIKASI DIVISI PROJECT MANAGEMENT
A. Manajamen perencanaan event dengan penyusunan timeline dan sistematika
open recruitment panitia.
B. Mewadahi akan media pencerdasan dan Self Improvement rutin yang didasarkan
akan kebutuhan pengembangan masa depan, dalam bentuk modernisasi
pengembangan potensi diri
C. Mewadahi event pelatihan dan mentoring akan pengembangan potensi kader

4. PENUGASAN CALON KEPALA DIVISI :


- PENUGASAN DIVISI KURIKULUM, KEBIJAKAN, DAN KAJIAN
KADERISASI
a. Menurut Anda apakah kaderisasi yang sekarang berada di Undip masih relevan atau
perlu sebuah perubahan? Jika iya, sekiranya perubahan apa yang perlu dilakukan?
b. Apakah tahun ini anda akan mengejar terkait legalisasi Renstra dan Buku Biru?
Alasanya?
c. Bagaimana cara anda mengawali keberjalanan Renstra dengan kondisi Fakultas sudah
mempunyai pedoman masing-masing dan legal?
d. Apakah anda memiliki rencana untuk merevisi buku biru? alasannya?
e. Bagaimana cara anda mengawali buku saku kaderisasi ?
f. Diluar dari pertanyaan diatas, pa yang ingin anda ubah dari divisi
Kurikulum,kebijakan dan kajian kaderisasi ?

- PENUGASAN DIVISI SINERGITAS DAN INFORMASI


a. BEM Undip sebagai kolaborator memiliki tanggung jawab akan sinkronisasi dan
penyelarasan arah gerak kaderisasi yang ada di Undip. Lalu, bagaimana pandangan
anda akan KPSDM BEM Undip dalam ranah koordinasi dengan stakeholder
kaderisasi terkait? apakah dirasa cukup? alasannya
b. Bagaimana pandangan anda akan keberjalanaan supervise dan controlling ke
fakultas? apakah dirasa cukup baik? alasannya
c. Menurut anda poin2 apa aja yang dirasa perlu dimasukan dan SOP Supervisi dan
Controlling ? Jelaskan secara detail
d. Bagaimana cara anda membranding OBSESI ? Topik apa yang akan diangkat ?
e. Bagaimana pandangan anda akan kegiatan Roadshow yang dilakukan tahun2
sebelumnya? Perubahan apa yang anda lakukan untuk pelaksanannya ? bagaimana
strategi anda untuk memfollow up hasil kegiatannya ?
f. Bagaimana pandangan anda akan kondisi kaderisasi PSDKU saat ini ? apakah dirasa
sudah cukup baik? Strategi apa yang anda lakukan untuk memfasilitasi terkait dengan
perkembangan kaderisasi PSDKU ?
g. Diluar dari pertanyaan diatas, apa yang ingin anda ubah di divisi Sinergitas dan
Informasi ?

- PENUGASAN DIVISI PROJECT MANAGEMENT


a. Strategi apa yang anda lakukan dalam kepanitian Dipspeak? Lalu bagaimana cara
anda membrandingnya ke mahasiswa undip?
b. Jelaskan secara general terkait teknis pelaksanaan Dipspeak yang akan anda bawa
c. Bagaimana cara anda me-maintance kader lulusan dipspeak? strategi apa yang anda
lakukan dalam sertifikasi dan pemetaan pengkaryaanya nanti?
d. Strategi apa yang anda lakukan dalam kegiatan Diklatpus? Siapa yang menjadi
sasaran dalam kegiatan ini ? alasannya?
e. Jelaskan secara general terkait teknis pelaksanaan Diklatpus yang akan anda bawa
f. Strategi apa yang anda lakukan dalam kepanitian ODM ? Lalu bagaimana cara anda
membrandingnya ke mahasiswa undip?
g. Inovasi apa yang akan anda bawa dalam kegiatan ODM tahun ini (baik dalam segi
konten/pembicara/konsep acara/dsb)
h. Strategi apa yang akan anda lakukan dalam membranding Dipsrovement ?
i. Jelaskan secara detail teknis yang akan anda lakukan dalam Dipsrovment (Konten,
actor, timeline,dll?
j. Diluar dari pertanyaan diatas, apa yang ingin anda ubah di divisi Project
Management?

NOTES :
Hasil penugasan tersebut dibuat dalam dua bentuk : 
1. Sesuai format dalam file penugasan
2. Dibuat video yang berisi penjelasan penugasan bidang terkait, dibuat se-kreatif mungkin
dengan memperlihatkan wajah peserta dalam durasi maksimal satu menit dengan caption
sama dengan twibbon.
(Dibuat dalam satu postingan yang sama dengan twibbon lalu video penjelasan penugasan,
slide 1 : twibbon, slide 2 : video)

Jika ada yang hendak ditanyakan/didiskusikan sangat terbuka untuk dihubungi:


Zai (Wa : 0822 8258 4517)
Shafira (Id line ; melaniashafira)

Anda mungkin juga menyukai