Anda di halaman 1dari 3

LOG BOOK PRAKTIK KEPERAWATAN KRITIS INTENSIF II

PERAWATAN CVP

Hari, Tanggal : 24 Maret 2021

Ruangan : ICCU

Tindakan Keperawatan/prosedur : Pengukuran CVP

A. Deskripsi Tindakan
Pengukuran tekanan di vena cava superior ataupun vena cava inferior dan dapat
memeberikan gambaran tidak langsung mengenai tekanan atrium kanan.
B. Identitas Pasien
1. Nama Pasien : Tn. T
2. Diagnosa Medis : P.O Laparotomy Explorasi + Ileustomi a/i Tistel
Entercutan + Pemasangan CVP
3. Recana Keperawatan : mengkaji status cairan intravaskuler pasien
4. Tindakan Keperawatan : Pengukuran CVP
5. Diagnosa Keperawatan : Nyeri akut
6. Algoritma Tindakan :

Menghitung jumlah cariran dalam tubuh pasien

Cairan terkontrol

C. Tujuan Tindakan
1. Mengetahui tekanan vena sentralis
2. Untuk mengetahui banyaknya jumlah cairan dalam tubuh pasien
3. Untuk mengakaji status cairan intravaskuler pasien
D. Pelaksanaan
1. Tahap pra tindakan
a. Persiapan alat :
1. Skala pengukur
2. Selang penghubung (manometer line)
3. Standar infus
4. Three way stopcock
5. Set infus

b. Persiapan pasien
1. Lakukan tindakan dengan 5S (salam, sapa, seyum, sopan dan santun)
2. Lakukan perkenalan diri dan identifikasi pasien
3. Jelaskan tujuan yang akan dilakukan
4. Jelaskan prosedur pelaksanaan
c. Persiapan lingkungan
1. Jaga privasi pasien dengan memasang sketsel/sampiran
2. Ciptakan lingkungan yang aman dan nyaman

2. Tahap tindakan
a. Memberi penjelasan kepada pasien
b. Mengatur posisi pasien
c. Lavelling, yaitu mensejajarkan letak jantung (atrium kanan) dengan skala
pengukuran atau transduser
d. Letak jantung dapat ditentukan dengan cara membuat garis pertemuan antara
sela iga ke empat (ICS IV) dengan garis pertengahan aksila
e. Menentukan nilai CVP dengan memperhatikan undulasi pada manometer dan
nilai dibaca pada akhir ekspirasi
f. Membereskan alat
g. Memberitahu pasien bahwa tindakan telah selesai
3. Tahap pasca tindakan
a. Dokumentasi tindakan
b. Evaluasi hasil tindakan dan respon pasien

Mengetahui Banjarmasin, 24 Maret 2021


Pembimbing Klinik Mahasiswa

Maulana Ridha S, S.Kep, Ners Indah Fitria Lestari

Anda mungkin juga menyukai