Anda di halaman 1dari 4

LOG BOOK PRAKTIK KEPERAWATAN KRITIS INTENSIF II

RSUD ULIN BANJARMASIN

Hari/tanggal : Senin, 19 April 2021


Ruangan : ICCU
Tindakan Keperawatan / prosedur : Perawatan dan Pemantauan CVC
Prosedur

A. Deskripsi Tindakan
Suatu tindakan perawatan kateter vena sentral dan pengukuran tekanan darah di
atrium kanan atau vena kava dengan menggunakan kateter vena. Tekanan vena sentral
diukur dalam cmH2O dengan menggunakan manometer air atau dalam mmHg dengan
memakai tranduser tekanan. CVP dapat digunakan untuk memperkirakan tekanan pada
atrium kanan, yang mana secara tidak langsung menggambarkan beban awal (preload)
jantung kanan dan tekanan venntrikel kanan pada akhir diastole. Pengukuran tekanan
vena sentral memberikan informasi penting mengenai keadaan fungsi system
kardiovaskuler pasien, kecukupan volume vaskuler, dan juga keberhasilan terapi yang
diberikan (Pittman et all, 2004). Adapun indikasi pengukuran CVP yaitu :

1) Kegagalan sirkulasi akut


2) Antisipasi transfusi darah massif untuk terapi penggantian cairan
3) Penggantian cairan yang hati‐hati pada pasien dengan gangguan jantung
4) Curiga adanya tamponade
5) Respon terhadap obat vasoaktif intravena (IV)

B. Identitas Pasien
1. Nama pasien : Ny. I
2. Diagnosa medis : Post Craniotomy Evakuasi
3. Data focus :
Ny. I usia 49 tahun dengan diagnose Post craniotomy evakuasi. Pada saat pengkajian
keadaan umum pasien lemah dan pasien mengalami penurunan kesadaran dengan
tingkat kesadaran Ramsay 5 dan pasien tampak terpasang ventilator mode CPAP
yang terhubung ke trakesotomi, drain dikepala, NGT, infus triway dengan syringe
pump pada tangan kanan dan CVC pada vena subklavia kiri dan DC. Berdasarkan
hasil pemeriksaan TTV menunjukkan TD: 90/54 mmHg, RR: 22x/menit, N:
101x/menit, Temp: 36,30C, SPO2: 100%. Maka pasien di lakukan pengukuran CVP

4. Rencana keperawatan
Melakukan pengukuran dan pemantauan CVP
5. Tindakan Keperawatan
Pengukuran dan pemantauan CPV
6. Diagnosis Keperawatan
Resiko ketidakseimbangan volume cairan
7. Algoritma Tindakan

Post op craniotomy evakuasi

Hemodinamik tidak stabil

Memerlukan pemantauan
hemodinamik yang ketat

Pemantauan hemodinamik
berkala (setiap 8 jam)

C. Tujuan Tindakan
1. Evaluasi perkembangan pasien
2. Mendapatkan data objektif

D. Penatalaksanaan
1. Tahap Pra tindakan
a. Persiapan alat
1) Sarung tangan
2) Set infus
3) Triway
4) Standar infus
5) Penggaris/manometer
6) Plester
b. Persiapan pasien
1) Jelaskan tujuan dan langkah prosedur kepada pasien / keluarga.
2) Posisikan pasien head up 30
c. Persiapan Lingkungan
Menjaga privasi pasien dengan memasang sampiran
2. Tahap Tindakan
a. Cuci tangan.
b. Memberikan salam dan menyapa nama pasien.
c. Menjelaskan tujuan dan prosedur pelaksanaan.
d. Menanyakan persetujuan dan kesiapan pasien.
e. Menjaga privacy.
f. Bersihkan area lumen CVC jika terdapat kotoran dengan tisu basah atau kapas
alkohol.
g. Posisikan pasien telentang, tentukan titik nol dengan membuat garis setinggi
atrium kanan yaitu garis mid axillaris daerah intercosta 4/5 atau kurang lebih 5
cm di bawah sternum, kemudian samakan garis atrium kanan dengan titik nol
pada manometer dengan water ring.
h. Isi manometer dengan cairan NaCl 0,9 % kemudian buka three way stopcock ke
pasien.
i. Nilai CVP diambil pada keadaan cairan dalam manometer stabil, sambil
memperhatikan fluktuasi cairan manometer.
j. Perhatikan undulasi. Undulasi fluktuasi cairan dalam manometer dipengaruhi
irama pernapasan.
k. Perubahan nilai CVP harus diinterpretasikan sesuai dengan gambaran klinis
pasien.
l. Melepas handscoon dan mencuci tangan serta mendokumentasikan tindakan
3. Tahap Pasca Tindakan
a. Evaluasi pasien
Kaji TTV pasien
TTV :
TD = 100/70 mmHg
N = 99x/menit
T = 36,5C
RR = 22x/menit
SpO2 = 100%
b. Evaluasi tindakan
Hasil pemeriksaan didapatkan nilai CVP 9 cmH2O

Mengetahui Banjarmasin, 19 April


Pembimbing Klinik Mahasiswa

Maulana Ridha Saputra, S.Kep.NS Nur Aprilisa Wulandari


NIP.19901008 201402 1 001 NIM.P07120217074

Daftar Pustaka

Pittman J. Ping J. Bark J. Arterial and Central Venous Pressure Monitoring. Int Anesthesiol
Clin. 2004;42(1):13-30.

Reems M, Aumann M. Central Venous Pressure: Principles, Measurement, and


Interpretation. Compendium : Continuing Education for Vetenarians. 2012:1-10

Anda mungkin juga menyukai