Anda di halaman 1dari 3

Nama : Zulfa Rizqiyah

Nim : A220180070

Kelas : 8B

Tugas Pertemuan 5 Instrument Pendukung Keselamatan Jalan

A. Pengertian, Tujuan, Jenis, dan Persyaratan Rambu


1. Pengertian rambu
Rambu adalah salah satu alat perlengkapan jalan yang memuat huruf, angka,
lambang, kalimat yang digunakan untuk memberikan petunjuk bagi pengguna jalan
berupa peringatan, larangan dan perintah.
Menurut UU No. 22 tahun 2009 rambu adalah bagian perlengkapan jalan yang
berupa angka, lambang, kalimat, huruf yang berfungsi sebagai peringatan, larangan,
perintah atau petunjuk bagi pengguna jalan.
2. Tujuan rambu
Alat untuk mengendalikan lalu lintas, untuk meningkatkan keamanan dan
kelancaran pada sistem jalan maka perlu dipasang rambu lalu lintas yang dapat
menyampaikan informasi berupa perintah, larangan, peringatan, dan petunjuk kepada
pemakai jalan
3. Jenis Informasi Rambu
Ada tiga jenis informasi yang digunakan yaitu meliputi: bersifat perintah dan
larangan yang harus dipatuhi, peringatan terhadap suatu bahaya, petunjuk berupa arah,
identifikasi tempat, dan fasilitas-fasilitas.
4. Persyaratan Rambu
Suatu rambu menjadi efektif maka harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:
memenuhi suatu kebutuhan tertentu, dapat terlihat dengan jelas, memaksakan perhatian
B. Pengertian dan Fungsi APILL
1. Pengertian APILL
APILL adalah lampu yang mengendalikan arus lalu lintas yang terpasang
dipersimpangan jalan, tempat penyeberangan pejalan kaki (zebra cross), dan tempat arus
lalu lintas lainnya. Menurut UU No. 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan,
APILL adalah perangkat elektronik yang menggunakan isyarat lampu yang dapat
dilengkapi dengan isyarat bunyi untuk mengatur lalu lintas orang dan atau kendaraan di
persimpangan atau pada ruas jalan.
2. Fungsi APILL
sebagai pengatur lalu lintas yang ditempatkan pada setiap perempatan atau pertigaan
jalan raya. Lampu berwarna merah maka kendaraan diwajibkan berhenti, sedangkan saat
lampu hijau kendaraan yang melewati perempatan atau pertigaan dan atau tempat yang
ada lampu lalu lintas maka dipersilakan untuk lewat, jika saat lampu berwarna kuning
harus berhati-hati
C. Alat Pengendali dan Pengaman Jalan
Alat pengendali jalan terbagi atas dua yaitu Alat pembatas kecepatan kendaraan yaitu
meliputi: Alatpembatas kecepatan kendaraan, alat pembatas tinggi dan lebar kendaraan. Alat
pengaman pemakai jalan yaitu meliputi: pagar pengaman jalan, cermin tikungan, delineator,
pulaupulau lalu lintas, dan pita penggaduh.
D. Fasilitas Pendukung
Fasilitas merupakan suatu sarana yang dapat digunakan untuk umum maupun
perorangan. Fasilitas bersifat umum seperti untuk pejalan kaki, parkir pinggir jalan, halte,
tempat istirahat dan penerangan jalan.
E. Alat Pengendali Pemakaian Jalan
1. Alat pembatas kecepatan kendaraan
Kelengkapan tambahan pada jalan yang berfungsi untuk membuat pengemudi
kendaraan bermotor mengurangi kecepatan kendaraannya
2. Alat pembatas tinggi dan lebar kendaraan
Kelengkapan tambahan pada jalan yang berfungsi untuk membataskan
tinggi dan lebar kendaraan beserta muatanya memasuki suatu ruas jalan tertentu.
F. Alat Pengaman Pemakai Jalan
1. Pagar pengaman jalan, berfungsi sebagai pencegah pertama kali bagi kendaraan bermotor
yang tidak dapat dikendalikan lagi agar tidak keluar jalur lalu lintas.
2. Cermin tikungan, berfungsi sebagai alat untuk menambah jarak pandang pengemudi
kendaraan bermotor.
3. Delinator, berfungsi sebagai pengarah dan peringatan bagi pengemudi pada waktu
malam hari bahwa di sisi kiri atau kanan delinator adalah daerah bahaya.
4. Pulau-pulau lalu lintas, adalah bagian jalan yang tidak dapat dilalui oleh kendaraan
bermotor.
5. Pita penggaduh, berfungsi untuk membuatpengemudi lebih meningkatkan
kewaspadaan.

Anda mungkin juga menyukai