Anda di halaman 1dari 111

PROPOSAL

TUGAS AKHIR TEKNIK ARSITEKTUR


DESAIN MASJID AGUNG DI KABUPATEN SIGI

Diajukan Sebagai
Usulan Proposal Tugas Akhir Program S1
Teknik Arsitektur

Disusun Oleh :
ALDI PRIMA PUTRA
Stb. F221 17 091

Dibimbing Oleh :

Dr.Ir.Fuad Zubaidi,S.T.,M.Sc
NIP. 19751225 200501 1 001

PROGRAM STUDI S1 ARSITEKTUR

JURUSAN ARSITEKTUR FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS TADULAKO

2021
REKOMENDASI
PROPOSAL TUGAS AKHIR TEKNIK ARSITEKTUR

DESAIN MASJID AGUNG DI KABUPATEN SIGI

Oleh :

ALDI PRIMA PUTRA


Stb. F221 17 091

Palu, April 2021

Menyetujui,

Pembimbing

Dr.Ir.Fuad Zubaidi,S.T.,M.Sc
NIP. 19751225 200501 1 001

Palu, April 2021


Mengetahui,
Ketua Prodi S1 Arsitektur

Dr. Ir. Muhammad Bakri., S.T.,M.T


NIP. 19740818 200312 1 002

i
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Puji dan syukur kami panjatkan atas kehadirat Allah SWT. Karena berkat dan
Rahmatnya sehingga penulis dapat menyelesaikan dan mengajukan Proposal Tugas Akhir
dengan judul “Desain Masjid Agung Di Kabupaten Sigi” dimana hasil Proposal Tugas Akhir
ini di ajukan sebagai salah satu syarat untuk terlaksananya Tugas Akhir penulis.

Penulis menyadari bahwa Penulisan Proposal ini masih jauh dari kata sempurna,
oleh karena itu, Penulis Sangat mengharapkan Kritik serta Saran demi kesempurnaan
tulisan ini.

Penulis berharap semoga proposal ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan
pengembangan keilmuan arsitektur kedepannya dan bagi para Mahasiswa Arsitektur
Universitas Tadulako.

Wassalamualaikum Wr. Wb

Palu, April 2021

Aldi Prima Putra


F221 17 091

ii
DAFTAR ISI

REKOMENDASI.........................................................................................................................i
KATA PENGANTAR..................................................................................................................ii
DAFTAR ISI..............................................................................................................................iii
DAFTAR GAMBAR...................................................................................................................v
DAFTAR TABEL.......................................................................................................................vi
A. PENDAHULUAN..................................................................................................................1
1. Latar Belakang...........................................................................................................................1
2. Rumusan Masalah.....................................................................................................................6
3. Tujuan dan Sasaran...................................................................................................................7
a. Tujuan.................................................................................................................................7
b. Sasaran................................................................................................................................8
4. Manfaat.....................................................................................................................................8
5. Lingkup Pembahasan.................................................................................................................8
B. TINJAUAN PUSTAKA...........................................................................................................9
1.Tinjauan Masjid..........................................................................................................................9
a.Pengertian Masjid................................................................................................................9
b.Fungsi dan Peran Masjid....................................................................................................10
c. Klasifikasi Standar dan Peraturan Bangunan fasilitas Umum dan Bangunan Masjid.........12
d.Komponen Masjid..............................................................................................................24
e.Tinjauan Arsitektur............................................................................................................25
f. Modul Dasar Masjid...........................................................................................................26
g. Penelitian Terdahulu..........................................................................................................28
2.Tema Penelitian.......................................................................................................................29
a.Pengertian.........................................................................................................................30
b.Karakteristik Hybrid...........................................................................................................32
3. Studi Banding..........................................................................................................................34
a.Masjid Agung Jawa Tengah, Semarang..............................................................................34
b.Masjid Agung Islamic Center Rokan Hulu..........................................................................37

iii
C. METODE PENELITIAN.......................................................................................................42
1. Lokasi Penelitian.....................................................................................................................42
2. Metode Penelitian..................................................................................................................43
3. Jenis dan Sumber Data Penelitian..........................................................................................44
4. Teknik Pengumpulan Data Penelitian.....................................................................................44
5. Teknik Pengolahan dan Analisis Data.....................................................................................47
4.Alur Penelitian..........................................................................................................................48
SCHEDULE.............................................................................................................................49
DAFTAR PUSTAKA.................................................................................................................50

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Data Pemeluk Agama Islam Kabupaten Sigi.........................................................3


Gambar 2. Data Pemeluk Agama Islam Kabupaten Sigi.........................................................3
Gambar 3. data Masjid dan Mushalla Provinsi Sulawesi Tengah...........................................4
Gambar 4. Rekap Layanan Agama dan Rumah Ibadah Terdampak Bencana.........................6
Gambar 5. Percampuran konsep Hibrid...............................................................................30
Gambar 6. Percampuran konsep Hibrid...............................................................................31
Gambar 7. Penggabungan Tipe 1..........................................................................................31
Gambar 8. Penggabungan Tipe 2..........................................................................................32
Gambar 9. Ruang antara dalam Penggabungan...................................................................32
Gambar 10. Halaman Masjid Agung Jawa Tengah...............................................................34
Gambar 11. Tampak Depan Masjid Agung...........................................................................35
Gambar 12. Kaligrafi Kalimat Syahadat................................................................................36
Gambar 13. Pemandangan masjid dari Atas Menara Al-Husna...........................................37
Gambar 14. Masjid Agung Islamci Center.............................................................................37
Gambar 15. Masjid Agung Islamci Center.............................................................................38
Gambar 16. Masjid Agung Islamci Center.............................................................................39
Gambar 17. Masjid Agung Islamci Center.............................................................................39
Gambar 18. Bagan Kerangka Berpikir Penelitian..................................................................48

v
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Penelitian Terdahulu Sebagai Acuan Penelitian


Tabel 2. Matrix Perbandingan Antara Masjid Agung Jawa Tengah & Masjid Agung Islami
Tabel 3. Jenis dan Sumber Data

vi
BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Kabupaten Sigi adalah sebuah kabupaten di Provinsi Sulawesi Tengah, Indonesia.
Ibu kotanya adalah Bora yang berada di Kecematan Sigi Biromaru. Kabupaten sigi yang
terbentuk berdasarkan undang-undang No.27 Tahun 2008 tentang pembentukan
Kabupaten Sigi pada tanggal 21 Juli 2008 merupakan hasil pemekaran wilayah kabupaten
Donggala. Wilayah administrative Kabupaten Sigi terdiri dari 15 kecamatan, 176 desa dan
1 UPT. Sejak tahun 2013 terjadi pemekaran wilayah desa sebanyak 20 desa di Kabupaten
Sigi. Selain itu, wilayah administrasi setingkat kelurahan juga belum terbentuk di wilayah
kabupaten ini.

Proses dan masuk berkembangnya Islam ke Indonesia tidak hanya memberikan


pengaruh pada kehidupan sosial budaya masyarakat di Indonesia namun juga
mempengaruhi gaya arsitektur bangunan di Indonesia terutama arsitektur masjid.
Berbicara tentang Arsitektur Islam di Indonesia sangat erat hubungannya dengan
Arsitektur Masjid karena merupakan bangunan yang sangat mencirikan kebudayaan Islam
di Indonesia. Banyak masjid yang diagungkan di Indonesia tetap mempertahankan bentuk
asalnya yang menyerupai (misalnya) candi Hindu/Buddha. selanjutnya arsitektur mesjid
lebih banyak mengadopsi bentuk dari Timur Tengah, seperti atap kubah dan ornament.

Ditinjau dari masa pembangunannya, masjid sangat dipengaruhi pada budaya yang
masuk pada daerah tertentu sehingga. Antar daerah satu dengan yang lainnya juga
terdapat perbedaan bentuk. Hal ini juga dipengaruhi oleh kondisi lingkungan dan budaya
setempat. Misalnya masjid di pulau Jawa, memiliki bentuk yang hampir sama dengan
candi Hindu – Budha. Hal ini karena terjadi akulturasi budaya antara budaya setempat
dengan budaya luar. Perlunya Arsitektur hibrid karna Secara etimologis Hibrid merupakan
1
penggabungan beberapa aspek yang berbeda, tentunya dalam bidang Arsitektural.
Pendekatan konsep hybrid merupakan konsep penggabungan beberapa aspek arsitektural
yang berbeda/bertentangan karena adanya kompleksitas pada suatu proyek. Hybrid di sini
berperan sebagai penggabung, penyatu ataupun pencampuran dari perbedaan yang ada
pada objek. Baik itu perbedaan mengenai aspek-aspek keterkaitan objek dengan
lingkungannya maupun dengan aspek Arsitekturalnya secara umum.

Perkembangan keragaman desain masjid di Indonesia banyak dipengaruhi oleh


tipologi gaya arsitektur Timur Tengah untuk memperkuat ciri keislaman pada
arsitekturnya. Akan tetapi, terdapat hal yang berbeda dalam desain bangunan Masjid
Istiqlal. Desain bangunan masjid ini menggunakan gaya arsitektur Eropa yang dipadukan
dengan gaya arsitektur Timur Tengah.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia definisi Masjid adalah rumah atau
bangunan tempat bersembahyang orang Islam. Secara etimologis, Masjid berasal dari
Bahasa Arab yaitu sajada yasjudu-suju dan masjidan bermakna sebagai tempat para
hambah yang beriman bersujud melakukan ibadah, berupa shalat wajid, shalat Sunnah
dan lainnya Kepada Allah SWT. Sementara dalam makna terminologinya Masjid adalah
tempat para hamba melakukan segala aktivitas, baik yang bersifat vertikal maupun secara
horizontal, dalam kerangka beribadah kepada Allah SWT.

Perkembangan masjid pada masa sekarang ini yang begitu pesat dapat dilihat
dikota-kota sampai ke pelosok-pelosok desa. Masjid mudah dijumpai dimana saja, baik
diterminal, tempat rekreasi dan dilembaga-lembaga Pendidikan. Keadaan yang demikian
disatu sisi tentu membuat hati begitu senang dan bahagia karena orang-orang mulai sadar
akan pentingnya shalat. Mereka membuat masjid diberbagai tempat dengan harapan agar
mempermudah proses ibadah yang akan dikerjakan. Kehadiran masjid-masjid disekitar

2
mereka sedikit banyak akan membantu karena tidak perlu waktu lama untuk mendatangi
masjid dan shalat berjamaah didalam bangunan masjid.

Gambar 1. Data Pemeluk Agama Islam Kabupaten Sigi

Sumber : https://sigikab.bps.go.id

Data pemeluk agama Islam di kabupaten sigi menurut sumber Badan Pusat
Statistik (BPS) kabupaten Sigi mengalami peningkatan Pada Tahun 2015 sebanyak 147 851
Jiwa, pada tahun 2016 sebanyak 149 597 jiwa, pada tahun 2017 sebanyak 151 128 jiwa,
pada tahun 2018 sebanyak 152 659 jiwa dan pada tahun 2019 sebanyak 154 190 jiwa.

Dari data pemeluk agama islam di kabupaten sigi dapat di simpulkan semakin
meningkatnya pertumbuhan penduduk pemeluk agama islam di kabupaten sigi dari tahun
ke tahun, sehingga menimbulkan pertambahan tempat peribadatan umat Islam dan untuk
menunjangan kegiatan beribadah umat Islam yang berada di Kabupaten Sigi. Berdasarkan
data dan fatka yang telah dijelaskan maka perlu diciptakan desain masjid di Kabupaten sigi
yang dapat menampung aktifitas ibadah pengguna serta desain masjid yang dapat
menambah motivasi pengguna dalam hal kenyamanan dan kedamaian dalam beribadah.

3
Gambar 2. Data Pemeluk Agama Islam Kabupaten Sigi

Sumber : https://sigikab.bps.go.id
Data pemeluk agama Islam di kabupaten sigi menurut sumber Badan Pusat
Statistik (BPS) kabupaten Sigi mulai dari penduduk beragama islam yang paling terbanyak
di kabupaten sigi yaitu Kec.Sigi Biromaru 41.277 jiwa umat muslim, Kec.Marawola 22.372
jiwa umat muslim, Kec.Dolo 19.899 jiwa umat muslim, Kec.Dolo Selatan 14.265 jiwa umat
islam, Kec.Palolo 13.232 jiwa umat islam. 5 kecamatan yang merupakan kecamatan yang
mempunyai penduduk umat islam terbanyak di Kabupaten Sigi. Data Pemeluk agama
Islam di Kabupaten Sigi dapat di gunakan untuk tata letak dan pembangunan masjid.

4
Gambar 3. data Masjid dan Mushalla Provinsi Sulawesi Tengah

Sumber : https://sulteng.kemenag.go.id/

Data Masjid dan Mushalla Provinsi Sulawesi Tengah Sumber kementrian agama
sulawesi tengah, Kabupaten Sigi mempunyai 10 majid besar, 132 masjid jami, 1 bersejarah
masjid, 41 masjid publik. Menurut data survei melalui internet daya tampung jamaah
masjid di Kabupaten Sigi yaitu masjid besar daya tampung rata-rata 2.500 jamaah, masjid
jami daya tampung rata-rata 500 jamaah, masjid publik daya tampung rata-rata 40
jamaah. Bila di jumlahkan masjid besar 10 x 2.500 = 25.000 jamaah, masjid jami 132 x 500
= 66.000 jamaah, masjid publik 41 x 40 = 1640 jamaah, jumlah total daya tampung jamaah
masjid di Kabupaten Sigi adalah 92.640 jamaah. Jika di hitung daya tampung jamaah
masjid dan banyak penduduk umat islam yang berada di Kabupaten Sigi yaitu 92.640 –
154.190 = 61.550 jamaah yang belum bisa melaksanakan ibadah, karna daya tampung
masjid tidak mengcukupi.

5
Dari data yang di jelaskan masih banyak jamaah yang belum bisa melaksanakan
ibadah, maka perlu di bangun bangunan masjid Agung di Kabupaten Sigi, untuk
menunjang kegiatan ibadah dan kegiatan lainnya di masjid Agung di Kabupten Sigi. Alasan
mengapa memilih masjid Agung yaitu :

a. Dari data masjid dan Mushalla provinsi sulawesi tengah sumber kementerian
agama sulawesi tengah, belum tardapatnya sebuah bangunan masjid agung di
kabupaten sigi
b. Dari data pemeluk agama islam di kabupaten sigi menurut sumber Badan Pusat
Statistik (BPS) kabupaten Sigi pemeluk agama islam mengalami peningkatan
tiap tahunnya, sehingga di ciptakannya desain masjid Agung di Kabupaten Sigi
c. Alasan tidak memilih masjid Raya untuk wilayah kabupaten sigi karna masih
banyak kabupaten/kota yang berada di provinsi sulawesi tengah dengan
jumlah penduduk pemeluk agama Islam terbanyak di Provinsi sulawesi tengah,
jadi yang cocok di bangun masjid di wilayah kabupaten sigi yaitu Masjid Agung.

Peristiwa bencana gempa bumi di Palu dan sekitarnya pada tanggal 28 September
2018 telah mengakibatkan kerusakan terhadap Fasilitas keagamaan, termasuk 25 KUA, 15
mushola, 240 masjid, 310 gereja kristen, 7 gereja katolik, 43 pura, dan 4 vihara mengalami
kerusakan.

6
Gambar 4. Rekap Layanan Agama dan Rumah Ibadah Terdampak Bencana
Sumber : Bappenas Didasarkan pada Kementerian Agama, Novembver 2018

Menurut data dari sumber bappenas didasarkan pada kementerian agama bahwa
setelah pasca bencana gempa bumi yang melanda Kabupaten Sigi, terdapat 69 Bangunan
masjid yang mengalami kerusakan pasca bencana tersebut. Bila dijumlahkan dengan
persen maka, jumlah bangunan masjid yang terdampak bencana di Kabupaten Sigi adalah
69/184 x 100 % = 37 % bangunan masjid yang terdampak bencana.

1.2 Rumusan Masalah

Data masjid dan Mushalla provinsi sulawesi tengah sumber kementerian agama
sulawesi tengah, belum tardapatnya sebuah bangunan masjid agung di kabupaten sigi,
data pemeluk agama islam di kabupaten sigi menurut sumber Badan Pusat Statistik (BPS)
kabupaten Sigi pemeluk agama islam mengalami peningkatan tiap tahunnya, sehingga di
ciptakannya desain masjid Agung di Kabupaten Sigi, jadi yang cocok di bangun masjid di
wilayah kabupaten sigi yaitu Masjid Agung karna masjid agung di kelolah oleh pemerintah
kabupaten/kota dan Menurut data dari sumber bappenas didasarkan pada kementerian
agama bahwa setelah pasca bencana gempa bumi yang melanda Kabupaten Sigi, terdapat
69 Bangunan masjid atau sekitar 37% bangunan masjid di Kabupaten Sigi yang mengalami
kerusakan pasca bencana tersebut.
Banyak masjid yang diagungkan di Indonesia tetap mempertahankan bentuk
asalnya yang menyerupai (misalnya) candi Hindu/Buddha. Selanjutnya arsitektur mesjid
lebih banyak mengadopsi bentuk dari Timur Tengah, seperti atap kubah dan ornament.
Antar daerah satu dengan yang lainnya juga terdapat perbedaan bentuk. Hal ini juga
dipengaruhi oleh kondisi lingkungan dan budaya setempat. Misalnya masjid di pulau Jawa,
memiliki bentuk yang hampir sama dengan candi Hindu – Budha. Perlunya Arsitektur
hibrid karna Secara etimologis Hibrid merupakan penggabungan beberapa aspek yang

7
berbeda, tentunya dalam bidang Arsitektural. Hibrid di sini berperan sebagai penggabung,
penyatu ataupun pencampuran dari perbedaan yang ada pada objek.

Berdasarkan uraian diatas maka permasalahan yang dapat dirumuskan yaitu


bagaimana desain masjid agung di Kabupaten Sigi yang tahan terhadap gempa dengan
konsep Arsitektur Hibrid.

1.3 Tujuan dan Sasaran


1.3.1 Tujuan
Masjid sangat dipengaruhi pada budaya yang masuk pada daerah tertentu
sehingga. Antar daerah satu dengan yang lainnya juga terdapat perbedaan bentuk.
Hal ini juga dipengaruhi oleh kondisi lingkungan dan budaya setempat. Misalnya
masjid di pulau Jawa, memiliki bentuk yang hampir sama dengan candi Hindu –
Budha. Hal ini karena terjadi akulturasi budaya antara budaya setempat dengan
budaya luar. Perlunya Arsitektur hibrid karna Secara etimologis Hibrid merupakan
penggabungan beberapa aspek yang berbeda, tentunya dalam bidang Arsitektural.
Hibrid di sini berperan sebagai penggabung, penyatu ataupun pencampuran dari
perbedaan yang ada pada objek.
Tujuan penelitian ini yaitu mendesain fisik bangunan masjid agung Kabupten
Sigi yang tahan terhadap gempa dengan konsep arsitektur hibrid.

1.3.2 Sasaran
Sasaran penelitian ini yaitu mendesain fisik bangunan masjid agung yang
tahan terhadap gempa dengan konsep arsitektur hibrid dan untuk menunjang
kegiatan-kegiatan peribadatan yang dilaksanakan pada masjid agung sekaligus
menjadikan masjid agung ini sebagai wisata religi.

8
1.4 Manfaat
Dengan adanya desain masjid agung di Kabupaten sigi yang memberikan daya tarik
tersendiri bagi masyarakat kabupaten sigi maupun masyarakat luar kabupaten sigi dalam
melaksanakan ibadah dan Memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu Teknik
khususnya dibidang arsitektur yang dapat berguna bagi penelitian yang sejenis pada masa
yang akan datang.

1.5 Lingkup Pembahasan


Pembahasan ini lebih mengarah kepada mendesain fisik bangunan masjid agung
yang tahan terhadap gempa dengan konsep arsitektur hibrid .

Pengertian hibrid sendiri secara etimologis berarti metode perancangan dengan


menggabungkan atau menyilangkan dua atau lebih dari dua aspek yang saling bertolak
belakang namun saling bersinggungan atau mendukung suatu sistem tertentu. Hibrid di
sini berperan sebagai penggabung, penyatu ataupun pencampuran dari perbedaan yang
ada pada objek. (Menurut Artadi, 2013)

9
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Tinjauan Masjid
Masjid di zaman Rasulullah SAW mempunyai banyak fungsi. Itulah sebabnya
Rasulullah SAW membangun masjid terlebih dahulu dan dari masjidlah kemudian
memancar cahaya Islam, menyebar ke seluruh cakrawala dunia. Masjid menjadi symbol
persatuan umat Islam. Selama sekitar 700 tahun sejak Nabi mendirikan masjid pertama,
fungsi masjid masih kokoh dan original sebagai pusat peribadatan dan peradaban yang
mencerdaskan dan mensejahterakan umat manusia. Lewat masjid Rasulullah SAW
membangun kultur masyarakat baru yang lebih dinamis dan progressif.

Rasulullah saw dalam haditsnya pernah bersabda, "Dimana saja engkau


berada, jika waktu shalat tiba, dirikanlah shalat karena di situ pun masjid" (HR
Muslim). Dari penafsiran hadits di atas, secara tersirat dapat disimpulkan bahwa
seluruh muka bumi adalah masjid. Artinya orang yang mendirikan shalat dimana saja
di muka bumi ini dinyatakan sah shalatnya, kecuali di tempat-tempat yang
ditetapkan agama terlarang seperti tempat yang mengandung na’jis atau cela.

2.1.1 Pengertian Masjid


Masjid adalah rumah tempat ibadah umat Muslim. Yang secara etimologis
berasal dari kata sajada dimana Sajada berarti Sujud atau Tunduk. Kata masjid
sendiri berakar dari bahasa arab. Kata masgid di temukan dalam sebuah inskripsi
dari abad ke 5 sebelum masehi. Kata masgi ini berarti “tiang suci” atau “tempat
sembahan” berarti tempat sujud dan masjid yang berukuran kecil juga disebut
musholla, langgar atau surau.
Pengertian masjid Menurut etimologi, terminologi dan pandangan sejarah
sebagai berikut :
10
 Masjid dalam pengertian etimologi (bahasa) adalah sebagai tempat untuk
melaksanakan sujud kepada Allah SWT. Dimana tempat itu tidak dibatasi oleh
ruang atau suatu bangunan khusus melainkan seluruh jasad raya yang
dipergunakan sebagai tempat sujud disebut masjid.
 Masjid menurut terminologi yaitu tempat yang digunakan untuk menjalankan
shalat, melaksanakan sujud, dan dalam artian lain sebagai tempat melakukan
aktivitas yang mengandung kepatuhan dan tempat berkumpulnya jamaah
dengan tujuan menjalin solidaritas dan mempererat tali ukhwah islamiyah.
 Pengertian masjid menurut pandangan sejarah atau kalau kembali kepada
pendirian masjid pada masa Rasulullah SAW maka, selain untuk melakukan
sujud dan shalat, baik shalat fardhu, shalat jum’at dan shalat sunnah juga
sebagai tempat membina umat, dan pusat kegiatan dakwah islamiyah atau
dengan kata lain sebagai sarana kegiatan ubudiyah dan sarana untuk kegiatan
muamalah.

Dari berbagai pengertian tentang pengertian masjid di atas maka menurut


penulis simpulkan masjid yaitu tempat sujud dan tempat melakukan ibadah shalat,
yakni shalat fardhu, shalat jum’at, dan shalat-shalat sunnah lainnya, selain itu juga
sebagai tempat membina umat dan untuk syiar Islam atau secara singkat yaitu sebagai
sarana berbagai kegiatan yang menyangkut hablum minallah (Hubungan manusia
dengan Allah) dan hablum minannas (Hubungan manusia dengan manusia lainnya).

2.1.2 Fungsi dan Peran Masjid


Masjid memiliki fungsi dan peran yang dominan dalam kehidupan umat Islam,
menjelaskan beberapa fungsi dan peran masjid di zaman sekarang dari beberapa sumber
diantaranya :

11
 Sebagai tempat beribadah Sesuai dengan namanya Masjid adalah tempat sujud, maka
fungsi utamanya adalah sebagai tempat ibadah shalat. Sebagaimana diketahui bahwa
makna ibadah di dalam Islam adalah luas menyangkut segala aktivitas kehidupan yang
ditujukan untuk memperoleh ridla Allah, maka fungsi Masjid disamping sebagai
tempat shalat juga sebagai tempat beribadah secara luas sesuai dengan ajaran Islam.
 Sebagai tempat menuntut ilmu Masjid berfungsi sebagai tempat untuk belajar
mengajar, khususnya ilmu agama yang merupakan fardlu‘ain bagi umat Islam.
Disamping itu juga ilmu-ilmu lain, baik ilmu alam, sosial, humaniora, keterampilan dan
lain sebagainya dapat diajarkan di Masjid.
 Sebagai tempat pembinaan jama’ah Dengan adanya umat Islam di sekitarnya, Masjid
berperan dalam mengkoordinir mereka guna menyatukan potensi dan kepemimpinan
umat. Selanjutnya umat yang terkoordinir secara rapi dalam organisasi Ta’mir Masjid
dibina keimanan, ketaqwaan, ukhuwah imaniyah dan da’wah islamiyahnya. Sehingga
Masjid menjadi basis umat Islam yang kokoh.
 Sebagai pusat da’wah dan kebudayaan Islam Masjid merupakan jantung kehidupan
umat Islam yang selalu berdenyut untuk menyebarluaskan da’wah islamiyah dan
budaya islami. Di Masjid pula direncanakan, diorganisasi, dikaji, dilaksanakan dan
dikembangkan da’wah dan kebudayaan Islam yang menyahuti kebutuhan masyarakat.
Karena itu Masjid, berperan sebagai sentra aktivitas da’wah dan kebudayaan.
 Sebagai pusat kaderisasi umat Sebagai tempat pembinaan jama’ah dan kepemimpinan
umat, Masjid memerlukan aktivis yang berjuang menegakkan Islam secara istiqamah
dan berkesinambungan. Patah tumbuh hilang berganti. Karena itu pembinaan kader
perlu dipersiapkan dan dipusatkan di Masjid sejak mereka masih kecil sampai dewasa.
Di antaranya dengan Taman Pendidikan Al Quraan (TPA), Remaja Masjid maupun
Ta’mir Masjid beserta kegiatannya.

12
Suryo AB (AlTasamuh-2003) mengatakan Di era kebangkitan umat saat ini. fungsi
dan peran masjid mulai diperhitungkan. Setidaknya ada empat fungsi dan peran masjid
dalam memanajemen potensi umat, 4 fungsi dan peran masjid sebagai berikut :

 Pusat Pendidikan dan Pelatihan. Saat ini sumber daya manusia menjadi salah satu ikon
penting dari proses peletakan batu pertama pembangunan umat. Proses menuju
kearah pemberdayaan umat dimulai dengan pendidikan dan pemberian pelatihan-
pelatihan.
 Pusat Perekonomian Umat. Koperasi dikenal sebagai soko guru perekonomian
Indonesia. Namun dalam kenyataannya justru koperasi menjadi barang yang tidak
laku. Terlepas dari berbagai macam alasan mengenai koperasi, tak ada salahnya bila
masjid mengambil alih peran sebagai koperasi yang membawa dampak positif bagi
umat dilingkungannya.
 Pusat Penjaringan Potensi Umat. Masjid dengan jamaah yang selalu hadir sekedar
untuk menggugurkan kewajibannya terhadap Tuhan bisa saja mencapai puluhan,
ratusan, bahkan ribuan orangjumlah-nya.

2.1.3 Klasifikasi Standar dan Peraturan Bangunan fasilitas Umum dan Bangunan Masjid
1. Berdasarkan surat Direktoral jendral Bimas Islam, Direktorat Urusan Agama
No.I/DI/1972 tanggal 8 Januari 1972, masjid dapat digolongkan menurut letak dan
lingkungannya sebagai berikut :
a. Majid yang letaknya berada pada jalan Protokol
b. Masjid yang letaknya berada di kampus dan Asrama-asrama
c. Masjid yang letaknya didaerah pemusatan industri
d. Masjid yang letaknya di daerah baru atau daerah Transmigrasi

13
e. Masjid yang letaknya di daerah suku terasing atau daerah perbatasan dengan
Negara tetangga.
f. Masjid yang letaknya di daerah minus tetapi umatnya banyak (daerah masyarakat
ekonomi lemah).

3 Peraturan Daerah Kota Palu Nomor 6 Tahun 2011 Tentang bangunan Gedung
a. Persyaratan kelengkapan Prasarana dan sarana
Pasal 44
a). Setiap bangunan harus memiliki sarana dan prasarana bangunan yang
mencukupi agar dapat terselenggaranya fungsi bangunan sebagai fungsi
keamanan dan keselamatan yang telah ditetapkan
b). Setiap bangunan umum dan bangunan bertingkat sedang dan tinggi harus
memiliki kelengkapan sarana dan prasarana bangunan yang memadai meliputi :
a. Sarana pencegahan dan penanggulangan terhadap bahaya kebakaran
b. Sarana perparkiran
c. Sarana transportasi vetikal (tangga, escalator atau lift)
d. Sarana tata udara
e. Fasilitas bagi penyandang cacat
f. Fasilitas bagi balita, anak-anak, dan lanjut usia
g. Toilet umum
h. Musholla
i. Tempat sampah
j. Sarana penyelamatan
K. Sarana penangkal petir
L. Instalasi air bersih dan air kotor
M. Sarana tangga darurat dan kelengkapan penyelamatan dari bencana lainnya

14
N. Ruang bagi perokok
O. Sarana komunikasi

b. Persyaratan kenyamanan
Pasal 45
1). Setiap bangunan yang dibangun harus mempertimbangkan faktor kenyamanan
dan kesehatan bagi pengguna/penghuni yang berada di dalam dan di sekitar
bangunan
2). Perencanaan bangunan harus memperhatikan :
a). Sirkulasi udara segar didalam bangunan dan meminimalkan jumlah
penggunaan Air Condition (AC) dalam ruangan
b). Jumlah sinar/penerangan yang cukup sesuai dengan fungsi ruangnya
c). Tingkat kebisingan yang dapat diterima
d). Kenyamanan dan kemudahan hubungan antar ruang
3). Setiap bangunan harus menyediakan ruang terbuka hijau
4). Setiap bangunan harus menyiapkan prasarana keamanan dan keselamatan jika
terjadi bencana

4 Keputusan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Nomor DJ.II/802 Tahun


2014 Tentang Standar Pembinaan Manajemen Masjid
1. Pengertian Umum
a). Standar Pembinaan manajemen masjid adalah Batasan atau parameter
kualifikasi pembinaan dan pengelolaan manajemen masjid berdasarkan tipologi
dan perkembangannya, ditinjau dari aspek idarah (manajemen), imarah
(kegiatan memakmurkan), dan riayah (pemeliharaan dan pengadaan fasilitas)

15
b). Masjid adalah bangunan tempat ibadah umat Islam yang dipergunakan untuk
shalat rawatib (lima waktu) dan Shalat jum’at
c). Idarah adalah kegiatan pengelolaan yang menyangkut perencanaan,
perorganisasian, pengadministrasian, keuangan, pengawasan dan pelaporan
d). Imarah adalah kegiatan memakmurkan masjid seperti peribadatan,
Pendidikan, kegiatan sosial dan peringatan hari besar Islam
e). Ri’ayah adalah kegiatan pemeliharaan bangunan, peralatan, lingkungan,
kebersihan, keindahan dan keamanan masjid termasuk penentuan arah kiblat.

2. Tujuan dan Ruang Lingkup


Standar pembinaan manajemen masjid bertujuan untuk memberikan
pedoman tentang pembinaan dan pengelolaan masjid dibidang idarah, imarah dan
riayah kepada aparatur pembina kemasjidan maupun pengurus masjid dalam
rangka meningkatkan kualitas pembinaan dan bimbingan untuk terwujudnya
kemakmuran masjid dan kehidupan umat Islam yang moderat, rukun dan toleran
baik dipusat, provinsi, kabupaten/kota, maupun kecematan dan desa.

3. Adapun masjid di klasifikasi berdasarkan kapasitasnya, klasifikasi tersebut dapat


dibagi sebagai berikut :
a. Langgar atau mushalla
I. Mushalla adalah masjid kecil yang terletak di kawasan permukiman maupun
publik untuk memfasilitasi masyarakat melaksanakan ibadah dengan kriteria
sebagai beribuk :
 Berada dikawasan tertentu seperti pemukiman setingkat RT, Kantor,
perusahaan, pabrik, kampus, sekolah, rumah sakit, hotel, bandar udara,
pelabuhan, terminal bus, stasiun, mall, restoran dan tempat umum lainnya.

16
 Dibangun/dibiayai oleh Pemerintahan/Instansi, perusahaan atau swadaya
masyarakat
 Bangunannya tersendiri ataupun berupa ruangan khusus pada
bangunan/gedung yang diperuntukan untuk ibadah
 Berfungsi sebagai umumnya masjid, yakni sebagai tempat shalat berjamaah
masyarakat dan untuk pembinaan keislaman, akhlak dan tradisi keilmuan
 Pengurusan ditetapkan dan dilantik oleh jamaah atau pimpinan perusahaan,
instansi yang sesuai dengan otoritas kerjannya
 Mushallah dilingkungan masyarakat menjadi bagian dari pembinaan
masyarakat disekitarnya.
II. Standar Idarah :
 Organisasi dan kepengurusan masjid dilantik dan ditetapkan oleh kepala
instansi, kepala perusahaan atau tokoh masyarakat atas usulan dari jamaah
 Struktur organisasi dan pengurusan merupakan masyarakat atau karyawan
sebagai penanggung jawabnya
 Memiliki minimal 1 orang imam
 Memiliki sertifikat arah kiblat yang dikeluarkan oleh kementerian agama
setempat
 Menyediakan kotak amal dan kotak saran
III. Standar Imarah :
 Menyelenggarakan peribadatan : shalat fardhu lima waktu, shalat tarawih bagi
mushalla dilingkungan masyarakat
 Selain waktu-waktu shalat, dianjurkan membuka fasilitas masjid 24 jam setiap
hari jika memungkinkan
 Meyelenggarkan kegiatan dakwah islam seperti kajian keislaman setelah shalat
dzuhur atau ashar, peringatan hari besar islam, tablig akbar.

17
 Menyelenggarakan kegiatan pemberdayaan sosial keagamaan seperti fakir,
miskin dan yatim, menghimpun hewan qurban dan menyalurkan kepada yang
berhak

IV.Standar Ri’ayah :
 Memiliki ruang shalat yang dapat menampung 20 orang jamaah, lengkap
dengan garis-garis shaft
 Menyediakan alat shalat wanita (mukenah) bersih
 Memiliki tempat wudhu minimal 5 kran, tempat buang air kecil minimal 2 unit
dan MCK bersih minimak sebanyak 1 unit

b. Masjid di tempat publik


I. Masjid di tempat publik adalah masjid yang terletak dikawasan publik untuk
memfasilitasi masyarakat dalam melaksanakan ibadah, dengan kriteria sebagai
berikut :
 Berada dikawasan tertentu seperti kantor perusahaan, pabrik, perbankan,
kampus, sekolah/madrasah/pondok pesantren, rumah sakit, hotel, bandar
udara, pelabuhan, terminal bus, stasiun kereta api, mall/plaza, pasar
tradisional, SPBU, rest area, dan tempat umum lainnya.
 Dibangun/dibiayai oleh pemerintah/perusahaan/instansi terkait/biaya dari
pihak swasta/masyarakat
 Diusahakan merupakan bangunan tersendiri terpisah dari bangunan utama
atau ruangan khusus yang memang diperuntukan untuk ibadah
 Memiliki ruang ganti/ruang khusu bagi khatib, imam yang memadai
II. Standar Idarah :

18
 Organisasi dan kepengurusan masjid ditetapkan dan dilantik oleh kepala
instansi atau yang mewakili
 Struktur oraganisasi dan pengurusan merupakan reprentative dari
perwakilan manajemen dan keryawan/dosen atau mahasiswa
 Melakukan rapat/musyawarah kerja minimal sekali dalam setahun
 Memiliki minimal 1 orang imam, 1 orang muazin
III. Standar Imarah :
 Menyelenggarakan pribadatan : Shalat fardhu lima waktu, shalat jum’at,
shalat tarawih/shalat idul fitri/shalat idul adha bila memungkinkan
 Selain waktu-waktu shalat, dianjurkan membuka fasilitas masjid 24 jam
setiah hari jika memungkinkan
 Menyelanggarakan kegiatan pemberdayaan sosial keagamaan seperti
santunan fakir, miskin, dhuafa dan yatim, menghimpun hewan qurban dan
menyalurkan kepada yang berhak, dll
IV.Standar Ri’ayah :
 Memiliki rungan sholat yang dapat menampung minimak 100 jamaah
 Memiliki tempat wudhu minimal 10 kran, toilet bersih minimum 5 unit dan
MCK sebanyak minimum 5 unit
 Menyediakan alat shalat wanita (mukenah) bersih

c. Masjid Jami
I. Masjid jami adalah masjid yang terletak dipusat pemukiman di wilayah
pedesaan/kelurahan dengan kriteria sebagai berikut :
 Berada di pusat pedesaan/Kelurahan/Pemukiman warga, dibiayai oleh
Pemerintah Desa/Kelurahan atau swadaya masyarakat
 Menjadi pusat kegiatan keagamaan Pemerintah Desa/Kelurahan dan warga

19
 Menjadi pembina masjid, mushalla dan majelis taklim yang ada diwilayah
Desa/Keluarahan dan warga
II. Standar Idarah
 Organisasi dan Kepengurusan masjid di tetapkan dan dilantik oleh
pemerintah daerah setingkat keluarahan/desa untuk waktu 3 tahun
 Strutkru organisasi dan pengurusan merupakan representative dari
perwakilan, mushalla, majelis taklim dan tokoh masyarakat
 Melakukan rapat rutin minimal sekali dalam sebulan
 Memiliki 1 orang imam, memiliki minimal 2 orang muadzin dan memiliki
minimal 4 orang khatib
III. Standar Imarah
 Menyelenggarakan Peribadatan : Shalat fardhu lima waktu, Shalat jum’at,
shalat tarawih dan shalat sunnah yang insidental seperti shalat gerhana
 Membuka ruang utama shalat pada waktu-waktu shalat
 Menyelenggarakan shalat idul fitri dan idul adha yang dihadiri oleh
lurah/kepala desa/RW dan masyarakat umum
 Menyelenggarakan kegiatan dakwah islam seperti majelis taklim, kuliah
dhuha, kultum sehabis shalat, peringatan maulid, isra mi’raj, tahun baru
islam dan tablig akbar
 Menyelenggarakan kegiatan pendidikan khusus non formal seperti madrasah
diniyah, TPQ, majelis taklim, PKBM(pusat kegiatan belajar masyarakat) dan
kursus-kursus yang dibutuhkan jamaah
IV.Standar Ri’ayah
 Memiliki ruang sholat yang dapat menampung 1.000 jamaah
 Menyediakan alat sholat wanita (mukenah) bersih minimal 10 unit
 Memiliki tempat wudhu 20 kran dan MCK sebanyak 5 unit

20
 Memiliki ruang imam dan muadzin

d. Masjid Besar
I. Masjid besar adalah masjid yang berada di kecamatan dan ditetapkan oleh
Pemerintah dearah setingkat camat atas rekomendasi kepala KUA kecamatan
sebagai masjid besar, menjadi pusat kegiatan sosial yang hadir oleh camat,
penjabar dan tokoh masyarakat tingkat kecamatan dengan kriteria sebagai
berikut:
 Dibiayai atau disubsidi oleh pemerintah Kecamatan atau organisasi
kemasyarakatan dan yayasan
 Menjadi pusat kegiatan keagamaan Pemerintah Kecematan
 Menjadi pembina masjid-masjid yang ada diwilayah Kecamatan
II. Standar Idarah :
 Organisasi dan kepengurusan masjid ditetapkan dan dilantik oleh
pemerintah daerah setingkat camat
 Struktur organisasi dan pengurusan representative dari perwakilan
pemerintah, organisasi islam dan perwakilan masyarakat
 Merumuskan program jangka pendek, menengah dan panjang
 Memiliki imam besar dan 2 orang imam ditetapkan oleh camat
 Memiliki muadzin minimal 2 orang
III. Standar Imarah :
 Menyelenggarakan peribadatan : shalat fardhu lima waktu, shalat jum’at,
shalat tarawih dan shalat sunnah
 Membuka ruang shalat pada waktu-waktu shalat
 Menyelenggarakan shalat Idul Fitri dan Idul Adha
 Menyelenggarakan kegiatan dakwah islam

21
 Menyelenggarakan kegiatan pendidikan
 Menyelenggarakan kegiatan pemberdayaan sosial keagamaan
IV.Standar Ri’ayah :
 Memiliki ruang shalat yang dapat menampung 5.000 jamaah, lengkap dengan
garis-garis shaf
 Menyediakan alat shalat wanita (mukenah) bersih minimal 30 unit
 Memiliki tempat wudhu sebanyak 50 kran dan MCK sebanyak 20 unit
 Memiliki sarana jalan untuk penyandang cacat
 Memiliki ruang kantor sekretariat
 Memiliki ruang imam dan muadzin

e. Masjid Agung
I. Masjid agung adalah masjid yang terletak di ibu kota pemerintahan
kabupaten/kota yang ditetapkan oleh bupati/walikota atas rekomendasi kepala
kantor kementerian agama kabupaten/kota, menjadi pusat kegiatan sosial
keagamaan yang dihadiri oleh pejabat pemerintahan kabupaten.kota dengan
kreteria sebagai berikut :
 Dibiayai oleh pemerintah kabupaten/kota dan swadaya masyarakat muslim
 Menjadi pusat kegiatan keagamaan pemerintahan kabupaten/kota atau
masyarakat muslim dalam wilayah kabupaten/kota
 Menjadi pembina masjid-masjid yang ada di wilayah kabupaten/kota
 Kepengurusan masjid di tetapkan oleh bupati/wali kota atas rekomendasi
kepala kantor kementerian agama kabupaten/kota
 Menjadi contoh rujukan masjid yang ideal dalam wilayah kabupaten/kota
II. Standar Idarah :

22
 Organisasi dan kepengurusan masjid ditetapkan dan dilantik oleh
walikota/bupati
 Struktur organisasi dan pengurusan merupakan representative dari
perwakilan pemerintah, organisasi Islam dan perwakilan masyarakat
 Memiliki uraian kerja dari struktur kepengurusan dan menempatkan personil
pengurusan sesuai dengan kompetensinya pada uraian kerja
 Menunjuk pelaksana harian untuk menjalankan roda organisasi
kepengurusan dan pelayanan terhadap segala aktivitas masjid
III. Standar Imarah :
 Menyelegarakan peribadatan dengan baik : shalat fardhu lima waktu, shalat
jumat, shalat tarawih dan shalat sunnah yang incidental seperti sholat
gerhana
 Menampung perbedaan pendapat dan mengambil titik tengah
 Membuka ruang utama shalat pada waktu-waktu shalat
 Menyelenggarakan shalat idul fitri dan idul adha yang dihadiri oleh
bupati/walikota, pejabat kab/kota dan masyarakat umum
 Menentukan tema materi Khutbah
 Menyiapkan khatib dab cadangan khatib yang berkepribadian shaleh
 Menyelenggarakan kegiatan dakwah Islam
IV. Standar Ri’ayah :
 Memiliki ruang sholat yang dapat menampung 8.000 jamaah
 Menyediakan alat sholat wanita (mukenah)
 Memiliki minimal 2 ruang tamu khusus(VIP)
 Memiliki ruang serbaguna (aula) dengan kapasitas minimal 300 tempat
duduk
 Memiliki tempat wudhu yang terpisah untuk pria dan wanita

23
 Memiliki sound sistem dengan kapasitas 5.000 MW
 Memiliki sarana listrik yang mencukupi dan genset
 Memiliki sarana jalan untuk penyandang cacat
 Memiliki ruang kantor secretariat yang dapat menampung aktivitas
pengurus
 Memiliki ruang imam dan muadzin
 Memiliki ruang perpustakaan yang baik
 Memiliki ruang perkantoran yang dapat menunjang pemakmuran masjid
 Memiliki halaman parkiran yang luas
III. Masjid Raya
I. Masjid Raya adalah masjid yang berada di Ibukota Provinsi, ditetapkan oleh
Gubernur atas rekomendasi kepala kantor wilayah kementerian agama
provinsi sebagai masjid raya dan menjadi pusat kegiatan keagamaan tingkat
pemerintahan provinsi dengan kriteria :
 Dibiayai oleh pemerintah provinsi melalui APBD dan dana masyarakat
 Berfungsi sebagai pembina masjid Agung yang ada diwilayah provinsi
 Kepengurusan ditetapkan oleh provinsi
 Memiliki fasilitas/bangunan penunjang seperti kantor, bank syariah, toko,
aula, poliklinik, sekolah
 Memiliki nilai budaya, arsitektur nasional dan memiliki potensi sebagai
tempat tujuan wisata
 Memiliki nilai sejarah kebangsaan
II. Standar Idarah
 Organisasi dan kepengurusan masjid ditetapkan dan dilantik oleh
gubernur atau yang mewakilinya

24
 Struktur organisasi dan pengurus merupakan representative dari
pemerintah, organisasi islam dan perwakilan masyarakat
 Menunjuk pelaksana harian untuk menjalankan roda organisasi
kepengurusan dan pelayanan terhadap segala aktivitas masjid
 Merumuskan program jangka pendek, menengah dan panjang
 Memiliki imam besar, 3 orang imam dan 3 orang muazin
III. Standar Imarah
 Menyelenggarakan peribadatan : shalat fardhu lima waktu, shalat jumat,
shalat sunnah
 Membuka ruang shalat pada waktu-waktu shalat
 Menyelenggarakan shalat Idul Fitri dan Idul Adha
 Menyelenggarakan kegiatan dakwah Islam
 Menyelenggarkan kegiatan pendidikan baik formal seperti PAUD maupun
pendidikan non formal seperti madrasah diniyah, TPQ, PKBM (Pusat
Kegiatan Belajar Masyarakat) dan kursus-kursus
 Menyelenggarakan kegiatan pemberdayaan sosial dan ekonomi
 Menyelenggarakan kegiatan pemberdaya sosial keagamaan
 Menyelenggarakan pembinaan pemuda/remaja masjid
 Menyiarkan khutbah dan ceramah melalui internet (streaming dan
youtube)
IV. Standar Ri’ayah
 Memiliki ruang shalat yang dapat menampung 10.000 jamaah, lengkap
dengan garis shaf, bersih dan nyaman
 Menyediakan alat shalat wanita (mukenah) bersih minimal 100 unit
 Memiliki ruang serbaguna (Aula) dengan kapasitas minimal 500 tempat
duduk

25
 Memiliki tempat wudhu yang terpisah untuk pria dan untuk wanita
sebanyak 300 kran, tempat buang air kecil sebanyak 150 unit dan MCK
sebanyak 100 unit
 Memiliki sarana jalan untuk penyandang cacat
 Memiliki ruang imam dan muadzin
 Memiliki ruang perkantoran yang dapat menunjang pemakmuran masjid
 Memiliki halaman parkir yang luas

2.1.4 Komponen Masjid


Komponen utama dari masjid adalah sebagai berikut :
a. Ruang untuk sholat bersama
b. Mimbar yaitu tempat duduk untuk memberikan ceramah agar lebih mudah terlihat
oleh jamaah
c. Mihrab yaitu semacam ruang yang relatif kecil masuk kedalam dinding sebagai
tanda arah kiblat. Berdasarkan “PEDOMAN PENENTUAN ARAH KIBLAT”. Proyek
pembinaan badan peradilan agama departemen agama 1895, arah kiblat untuk
kota palu adalah 21⸰50’(292⸰-293⸰) dari arah utara, biasanya Mimbar
berdampingan disebelah kanan Mihrab.
d. Tempat Wudhu yaitu semacam tempat untuk bersuci atau biasa disebut berwudhu
e. Minaret atau Menara sebagai elemen yang berfungsi sebagai menara untuk
menyerukan azan
f. Dikka sebagai elemen pelengkap yang berbentuk seperti panggung atau tangga,
biasanya letaknya ditengah ruang sholat atau diluar masjid. Namun sebagian besar
masjid di Indonesia elemen ini tidak dibuat.

2.1.5 Tinjauan Arsitektur


Ketika awal perkembangan peradabannya, Islam lebih berkonsentrasi pada
26
pengaturan perilaku dibanding membuat bentuk lambang-lambang. Nabi
Muhammad saw ketika diangkat sebagai rasul, tidak dibekali cetak biru bangunan
masjid atau gambar benda-benda perlambang dan sejenisnya. Inilah agaknya salah
satu faktor yang menyebabkan lambang menempati posisi sebagai atribut sekunder
dalam kebudayaan Islam. Akan tetapi, ketika kebudayaan Islam mulai menyusun
bentuknya, seirama dengan itu sejumlah lambang mulai diposisikan, baik yang
orisinal maupun yang berasal dari bentuk pinjaman. Bentuk-bentuk lengkung, kubah,
menjadi bagian dari corak Islam, ketika Islam telah menjadi pewaris sah dari budaya
agung: Byzantium, Mesir, Persia, dan India. Mihrab yang berasal dari tradisi Koptik,
minaret dan kubah yang berasal dari Persia dan Byzantium, menyatu dengan
lambang-lambang dekorasi floral, geometrik, kaligrafi dan muqarnas yang orisinal,
menciptakan susunan kode kultural bagi arsitektur masjid, istana, turbah, maupun
tempat-tempat umum seperti pasar, pemondokan, dalam skala ruang kota. Menurut
Arkoun justru akibat sekunder kebudayaan Islam inilah, yang oleh momuntum
sejarah dalam konteks sosiokultural telah digubah secara fisik menjadi unsur yang
sangat dominan posisinya di dalam memberi kesan kesatuan wilayah Islam (Arkoun,
1983).
Yang luar biasa dari kebudayaan Islam adalah ketika dengan berani
mengadopsi sejumlah atribut kebudayaan dari wilayah yang dikuasainya tanpa harus
keluar dari esensi budayanya sendiri. Walaupun beberapa ulama meragukan
kebolehan akan hal tersebut, namun sepanjang hal tersebut tidak bertentangan
dengan prinsip akidah umat muslim, maka hal tersebut dapat dianggap sah. Terlebih
apabila hal tersebut masih masuk dalam ranah muamalah, maka hal tersebut boleh
dilakukan selama tidak ada perintah yang melarangnya.
Selain itu, terdapat hubungan antara keberadaan sebuah komponen
arsitektural masjid dengan fungsi dari sebuah masjid. Masjid dengan fungsi yang

27
berbeda dapat mempunyai bentuk dan fasilitas yang berbeda. Hal ini dikarenakan
tidak adanya aturan baku mengenai bentuk dari bangunan masjid.
Lebih jauh, berikut dijabarkan beberapa komponen arsitektural yang biasa ada
dan terdapat dalam masjid berdasarkan fungsinya, ditelaah dari sisi akidah maupun
sisi kemanfaatannya.

2.1.6 Modul Dasar Masjid


Di negara-negara yang berpenduduknya banyak menganut agama Islam, maka
masjid haruslah dibangun. Masjid yang kecil jarang terdapat menara dan dimasjid yang
besar selalu terdapat menara masjid. Bila ke menara masjid biasanya menggunakan
tangga atau lift dan disanalah akan dikumandangkan azan untuk setiap sholat lima
waktu.
Untuk denah masjid, sejak awal dibangunnya sebuah mesjid denah yang ada
berbentuk segi empat. Hal ini dilakukan secara logis sesuai kebutuhan shaf-shaf dalam
shalat berjamaah. Bentuk persegi akan membuat akan membuat ruang-ruang yang
terbentuk dapat dimanfaatkan seluruhnya, sedangkan bentuk denah berbentuk sudut-
sudut tertentu (lancip) akan membuat ruangan banyak yang terbuang. Ini berarti,
berlebihan-lebihan atau mubazir. Arah kiblat yang tidak tepat juga dapat
mengakibatkan ruang-ruang terbuang percuma, sehingga dalam perencanaan sebuah
masjid hal ini harus benar-benar diperhatikan.
Denah segi empat, dapat berarti bujur sangkar atau empat persegi panjang.
Bentuk bujur sangkar membuat arah kiblat menjadi lemah karena bentuk cenderung
memusat itu akan menimbulkan kesan ke atas yang kuat, paradoks dengan arak kiblat
yang semestinya ditekankan. Bentuk empat persegi panjang pun ada dua jenis yaitu :
a. Panjangnya searah dengan arah kiblat atau tegak lurus arah kiblat

28
Untuk denah segi empat yang sisi penjangnya searah dengan arah kiblat, para
jamaah dapat dengan mudah melihat khatib (pemberi khotbah). Namun akan
terjadi shaf yang relatif banyak kebelakang. Ini melemahkan sifat kesamaan
(demokrasi) dalam islam.
b. Segi empat yang sisi panjangnya tegak lurus arah kiblat atau sisi terpendeknya
searah dengan arah kiblat
Bentuk ini shaf yang terjadi tidaklah banyak, walupun jamaah agak sulit
melihat khatib pada waktu khotbah. Namun dengan sedikit menyerong, jamaah
dapat melihat khatib dab hal ini tidak ada larangnya dalam Islam.
Ruang shalat arahnya mengikuti suatu ruang yang lebih kecil untuk satu orang
yang berukuran 0.85m2 (± 0.65 m x 1.30 m). Ruang itu merupakan ruang persegi
panjang yang arahnya berkiblat ke Mekkah. Tempat sujud (mihrab) berada di dekat
ruang keluar, disamping mimbar yang biasa digunakan untuk khotbah shalat Jum’at.
Dalam melaksanakan shalat, tempat pria dan wanita terpisah, begitu pula dengan
tempat pengambilan air widhu. (Neufert, Ernst.1991)
Pembagian denah untuk ruang shalat bagi wanita biasanya ditempatkan
dibelakang. Dengan pembatas biasanya berupa tirai ataupun dinding kerawang yang
transparan. Beberapa masjid ada juga yang menempatkan wanita di lantai atas, yang
membuat semacam balkon sehingga wanita masih dapat melihat imam. Sesunggunya
dalam islam, wanita tidak wajib pergi shalat ke masjid. Pergi shalat ke masjid bagi
wanita hanyalah suatu perbuatan baik atau amal shaleh. Bahkan ada hadist
meriwayatkan bahwa shalat dirumah bagi wanita lebih besar pahalanya dari pada
shalat di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi. Karena itu luas area shalat untuk wanita
juga relatif lebih kecil daripada area shalat untuk laki-laki.
(Http://zulfikri.wordpress.com)

29
2.2 Penelitian Terdahulu
Tabel 1. Penelitian terdahulu sebagai acuan penelitian

Nama Penulis Judul


Redesain Masjid Agung Darussalam Palu dengan Penerapan
Konsep Green Architecture

Rumusan Masalah
Bagaimana wujud redesain Masjid Agung Darussalam Palu
Ridha Amalia
dengan penerapan konsep Green Architecture
Stb.F221 08 006

Tujuan
Untuk membuat konsep desain dan menghasilkan wujud
redesain Masjid Agung Darussalam Palu yang ramah lingkungan
dengan penerapan konsep Green Architecture

Nama Penulis Judul


Masjid Agung Dikota Parigi

Rumusan Masalah
Dwi Akbar
Bagaimana desain Masjid agung sebagai setral serana
Ranjani
Peribadatan, Pendidikan dan sosial bagi umat Islam di Kota
Stb.F221 12 048
Parigi

Tujuan
Untuk merumuskan konsep rancangan dan desain Masjid Agung
di Kota Parigi dengan menggunakan konsep Arsitektur Islami

30
Sumber : Perbandingan Penelitian Sejenis

2.3 Tema Penelitian


Konsep Hibrid merupakan salah satu metode perancangan dalam sebuah karya
Arsitektur yang muncul di era Post Modern. Secara etimologis Hibrid merupakan
penggabungan beberapa aspek yang berbeda, tentunya dalam bidang Arsitektural.
Pendekatan konsep hybrid merupakan konsep penggabungan beberapa aspek
arsitektural yang berbeda/bertentangan karena adanya kompleksitas pada suatu
proyek. Hybrid di sini berperan sebagai penggabung, penyatu ataupun pencampuran
dari perbedaan yang ada pada objek. Baik itu perbedaan mengenai aspek-aspek
keterkaitan objek dengan lingkungannya maupun dengan aspek Arsitekturalnya secara
umum.

2.3.1 Pengertian
Konsep Hybrid adalah metode untuk melakukan perancangan pada proyek
arsitektural. Konsep ini muncul pada era Post Modern. Pengertian hybrid sendiri
secara etimologis berarti metode perancangan dengan menggabungkan atau
menyilangkan dua atau lebih dari dua aspek yang saling bertolak belakang namun
saling bersinggungan atau mendukung suatu sistem tertentu. Pada konsep hybrid
ada beberapa cara menggabungkan aspek – aspek tersebut, sebagai berikut :
(Artadi,2013)

1. Percampuran
Melalui gambar alur percampuran pada konsep hybrid dibawah
menjelaskan bahwa konsep hybrid merupakan percampuran dua atau lebih
aspek yang saling kontra namun akan bersinggungan dan bersinergi satu sama
lain. Metode pada kosep hybrid dalam konteks arsitektur merupakan gabungan

31
dari metode dekonstruksi yaitu bagian dissprograming. Dissprograming
merupakan studi atau pengkonsepkan suatu karya arsitektur yang berbeda
dengan umumnya atau dengan hal yang telah ada. Melalui percampuran akan
tercipta produk baru yang menjadi ciri khas dari suatu karya arsitektur
tersebut.

Gambar 5. Percampuran konsep Hibrid

Sumber : Artadi, 2013


2. Persilangan
Persilangan pada metode Hibrid ini dapat didukung dengan metode
penggabungan lainnya yaitu metode dekonstruksi program ‘crossprograming’.

Gambar 6. Percampuran konsep Hibrid

Sumber : Artadi, 2013


3. Penggabungan

32
Hibrid di sini berperan sebagai penggabung, penyatu ataupun
pencampuran dari perbedaan yang ada pada objek. Baik itu perbedaan
mengenai aspek-aspek keterkaitan objek dengan lingkungannya maupun
dengan aspek Arsitekturalnya secara umum.

Ada 2 tipe hasil cara penggabungan yang dapat dijelaskan melalui gambar di
bawah sebagai berikut:

Gambar 7. Penggabungan Tipe 1

Sumber : Artadi, 2013

Melalui gambar diatas menjelaskan bahwa penggabunggan adari


elemen atau aspek A dan aspek B. Kedua aspek jika digabungkan akan
berinteraksi saling mengkontaminasi atau bersinergi dimana aspek yang akan
terlihat atau terasa adalah aspek yang lebih dominan. Dapat dikatakan jika
aspek A lebih dominanan maka pengaruh aspek B akan lebih sedikit. Sebaliknya
jika aspek B lebih dominan maka pengaruh aspek a pada sebuah karya akan
lebih sedikit atau kurang terlihat. Namun kedua aspek saling bersinggungan.

Gambar 8. Penggabungan Tipe 2

33
Sumber : Artadi, 2013

Untuk menegahi penggabungan dua aspek yang demikian maka


dibutuhkan ruang antara sebagai penengah. Sehingga ruang penengah dapat
menjadi elemen yang menciptakan sinergi antara kedua aspek menjadi lebih
baik. Aspek yang bersinggungan menjadi dapat berjalan dengan fungsinya
tanpa merugikan atau meninterfensi aspek lainnya. Maka penggabungan yang
terjadi akan menghasilkan produk seperti padda gambar dibawah ini :

Gambar 9. Ruang antara dalam Penggabungan

Sumber : Artadi, 2013

2.3.2 Karakteristik Hybrid

Metode Hibrid dilakukan melalui tahapan-tahapan quotation, manipulasi


elemen dan unifikasi atau penggabungan. Metode ini memiliki kesamaan berfikir
dengan metode ‘both and’ versi Venturi yang meliputi tatanan, fragmentasi dan
infleksi dan juktaposisi atau superimposisi. Metode Hibrid berpikir dari elemen atau
bagian menuju keseluruhan. Sebaliknya pada metode ‘both and’, berpikir dilakukan
dari keseluruhan menuju elemen atau bagian.

Tahapan metode Hibrid adalah sebagai berikut :

1. Eklektik atau quotation

34
Ekletik merupakan tahap pecarian elemen arsitektur yang umum atau ideal
dari suatu penerapan baik berupa bentuk, tatanan, massa. Pada tahap ini
dibutuh referensi – referensi dari studi karya yang telah ada. Setelah melakukan
analisis dari karya yang telah ada lalu masuk ke proses pendataan elemen dasar
yang membentuk karya tersebut menjadi kajian teori. Dapat dikatakan dari
pengabungan hal – hal umum akan menciptakan keunikan khas bagi karya baru
yang akan dibuat.

2. Manipulasi dan modifikasi


Merupakan tahap merubah atau menciptakan inovasi baru dari prinsip
umum atau ideal yang telah ada. Ada beberapa cara melakukan tahap ini sebagai
berikut; Reduksi yaitu dengan mengurangi bagian yang dirasa kurang penting;
Repetisi pengulangan elemen khas yang dirasa perlu diulang kembali dalam
bagian lain; Distorsi Bentuk merupakan cara merubah bentuk yang umum
dengan cara di dipuntir, dicembungkan, dicekungkan atau diganti bentuk
geometrinya; Disorientasi merupakan arah hadap atau orienasi suatu elemen
arsitektur; Disposisi merupakan perubahan posisi yang tidak semestinya atau
pada umumnya atau tidak sesuai dengan referensi yang ada; Dilokasi merupakan
perubahan yng dilakukan dari penempatan suatu elemen arsitektur pada
umumnya.

3. Penggabungan (kombinasi atau unifikasi)

Penggabungan atau penyatuan beberapa elemen yang telah dimanipulasi


atau dimodifikasi ke dalam desain yang telah ditetapkan ordernya.

35
2.4 Studi Banding
Studi banding merupakan salah satu tahapan dalam proses perancangan yang
harus dilalui sebelum sebuah objek arsitektur mulai dirancang. Studi banding terbagi
menjadi dua, studi banding objek untuk mempelajari bangunan dengan fungsi sejenis dan
studi banding tema untuk mempelajari bangunan dengan tema sejenis. Dalam
perancangan masjid ini, studi banding objek dilakukan pada masjid yang telah dibangun
ataupun dirancang sebelumnya dengan tujuan untuk mengetahui kelebihan dan
kekurangan arsitektural dalam masjid tersebut. Studi banding tema sendiri dilakukan
untuk menemukan penerapan dari prinsip-prinsip dasar tema Arsitektur modern pada
sebuah bangunan masjid yang sudah diintegrasikan dengan wawasan keIslaman. Hasil dari
kedua studi banding tersebut disimpulkan yang kemudian menjadi acuan dalam
perancangan masjid ini.

Studi Banding Objek


2.4.1 Masjid Agung Jawa Tengah, Semarang

Gambar 10. Halaman Masjid Agung Jawa Tengah

Sumber : https://majt.or.id/
Masjid Agung Jawa Tengah terletak di Jl. Gajahraya, Kelurahan Sambirejo,
Kecamatan Gayamsari (dulu masuk Kecamatan Pedurungan), Kota Semarang.
36
Luas areal tanahnya saja spektakuler : 10 Hektare. Luas Bangunan Induk atau
Bangunan Utama untuk Shalat : 7.669m2 . Bangunan Utama terdiri dua lantai, lantai satu
untuk jamaah pria, lantai dua untuk jamaah perempuan. Kapasitas ruang utama
diperkirakan bisa menampung 6.000 orang jamaah. Di dalam bangunan induk dilengkapi
dengan empat buah Minaret masing-masing tingginya 62 meter. Salah satu Minaret
dilengkapi dengan lift yaitu Minaret bagian Depan (Timur) Kanan. Kubah utama berbentuk
setengah lingkaran dari cor beton dengan garis tengah 20 meter.

Gambar 11. Tampak Depan Masjid Agung

Sumber : https://majt.or.id/

Gaya arsitektur masjid, merupakan perpaduan antara Jawa, Timur Tengah (Arab
Saudi) dan Yunani. Gaya Timur Tengah terlihat dari Kubah dan empat minaretnya. Gaya
Jawa terlihat dari bentuk tajugan di atap  di bawah kubah utama. Sedang gaya Yunani
terlihat pada 25 pilar-pilar Kolasium dipandu dengan kaligrafi Arab yang sangat indah.

Filosofi perancangan Masjid Agung Jawa Tengah merupakan perwujudan dan


kesinambungan historis perkembangan agama Islam di Tanah Air. Filosofi ini
diterjemahkan dalam Candrasengkala yang dirangkai dalam kalimat “Sucining Guna
Gapuraning Gusti” yang berarti Tahun Jawa 1943 atau Tahun Masehi 2001 adalah tahun
dimulainya realisasi dari gagasan pembangunan Masjid Agung Jawa Tengah.

37
Candrasengkala ini terwujud menjadi ekspresi jatidiri Masjid Agung yang megah dan
indah, perpaduan unsur budaya universal maupun lokal dalam kebudayaan Islam.

Gambar 12. Kaligrafi Kalimat Syahadat

Sumber : https://majt.or.id/

Berikutnya, memasuki plasa Masjid. Pada plasa ini terdapat Banner yang


dinamakan Gerbang Al-Qanathir yang artinya “Megah dan Bernilai”. Tiang pada Gerbang
Al-Qanathir ini berjumlah 25 buah merupakan simbolisasi dari 25 rosul Allah sebagai
pembimbing umat. Pada Banner Gerbang ini bertuliskan kaligrafi kalimat Syahadat Tauhid
“Asyhadu Alla Illa Ha Illallah´ dan Syahadat Rasul “Asyhadu anna Muhammadar
Rosulullah”. Sedang pada bidang datar tertulis huruf pegon berbunyi “Sucining Guna
Gapuraning Gusti”. 

Plasa masjid seluas 7500 meter persegi ini merupakan perluasan ruang sholat yang
dapat menampung kurang lebih 10.000 jamaah. Dilengkapi dengan 6 payung raksasa yang
bisa membuka dan menutup secara otomatis seperti yang ada di masjid Nabawi di
Madinah. Konon di dunia hanya ada dua masjid yang dilengkapi dengan payung elektrik
semacam ini. Tinggi tiang payung elektrik masing-masing 20 meter sedangkan bentangan
(jari-jari) masing-masing 14 meter.

38
Gambar 13. Pemandangan masjid dari Atas Menara Al-Husna

Sumber : https://majt.or.id/

Daya tarik yaitu Menara AL-HUSNA (Al-Husna Tower). Tingginya 99 meter ittibak


pada angka Al-Asmaul Husna. Bagian dasar menara terdapat Studio Radio DAIS
(Dakwah Islam). Lantai 2 dan 3 untuk Museum Kebudayaan Islam. Di lantai 18 terdapat
kafe muslim yang bisa berputar 360 derajat. Sambil menikmati hidangan dan lagu-lagu
Islami, di kafe ini bisa menikmati indahnya kota Semarang. Lantai 19 untuk menara
pandang. Dilengkapi dengan 5 teropong yang bisa melihat pemandangan Kota
Semarang. Pada awal Ramadhan 1427 H, untuk kali pertama dipakai  Rukyatul Hilal
dari Tim Rukyah Jawa Tengah menggunakan teropong canggih dari BOSCA.

2.4.2 Masjid Agung Islamic Center Rokan Hulu

39
Gambar 14. Masjid Agung Islamci Center

Sumber : http://mamicrohul.or.id/
Pembangunan Masjid Agung Islamci Center (MAMIC) Rokan Hulu dimulai pada
Tahun 2008, dan diresmikan penggunaannya pada hari Jumat Tanggal 25 Syaban 1431 H,
bertepatan dengan 06 Agustus 2010.

Masjid Agung Islamci Center (MAMIC) Rokan Hulu didirikan diatas lahan seluas 22
hektar dengan luas bangunan 15.800 meter persegi dan berdaya tampung mencapai
15.000 hingga 20.000 jemaah. Pembangunannya di danai dengan dana dari APBD
Kabupaten Rokan Hulu, menghabiskan setidaknya 400 milyar Rupiah.

Gambar 15. Masjid Agung Islamci Center

Sumber : http://mamicrohul.or.id/

Fitur utama bangunan masjid ini terdiri bangunan utama masjid dan bangunan
plaza yang dikelilingi oleh arcade. Arsitektur masjid mengadopsi bangunan masjid modern
bergaya arabia dengan kubah besar berdiameter 25 meter di atap bangunan utama di apit
empat menara di setiap sudut bangunan masjid masing masing setinggi 66.66 meter

40
ditambah dengan satu menara utama setinggi 99 meter yang terpisah dari bangunan
utama masjid.

Gambar 16. Masjid Agung Islamci Center

Sumber : http://mamicrohul.or.id/

Akses ke bangunan utama masjid ini terdiri dari 9 pintu masing masing 3 pintu di
tiga sisi bangunan masjid, kesemua pintu tersebut diberi nama terdiri dari, Pintu utama di
sebelah timur diberi nama Pintu Babussalam di apit oleh pintu Khodijah di sebelah kanan
dan pintu Aisyah disebelah kirinya.

Aktifitas dimasjid

41
Gambar 17.Masjid Agung Islamci Center

Sumber : http://mamicrohul.or.id/

Kegiatan Masjid Agung Madani Islamic Centre Rokan Hulu adalah Sholat Fardu
Lima waktu secara berjamaah, terutama waktu Zuhur dan Ashar, dimana seluruh Pegawai
yang berjumlah hampir 3000 orang diwajibkan Sholat berjamaah ke-Masjid ini. Kegiatan
lainnya adalah ceramah Agama yang dilaksanakan rutin setiap malam Kamis dengan
materi dan penceramah yang sudah ditetapkan

Disamping kegiatan tersebut Masjid Agung Islamic Centre Rokan Hulu juga
menyelenggarakan buka puasa setiap hari Senin dan Kamis, I’tikaf bersama sekali dalam
sebulan serta kegiatan peringatan hari besar Islam, terkhusus bulan Ramadhan disediakan
baik sahur atau berbuka untuk 500 orang setiap harinya. (R. Taher).

Masjid Agung ini selain menjadi tempat beribadah juga menjadi salah satu tempat
wisata religi di kabupaten Rokan Hulu dengan salah satu fitur menariknya adalah
memandang kota Pasir Pagaraian dari ketinggian menara Masjid ini yang memang
dibangun menjulang hingga 99 meter.

Tabel 2. Matrix Perbandingan Antara Masjid Agung Jawa Tengah dan Masjid Agung Islamic
Standar Masjid Agung Jawa Masjid Agung
Tengah Islamic Center
Dibiayai oleh Pemerintah Kabupaten/Kota  
Menjadi Pusat Kegiatan Keagamaan  
Pemerintahan Kabupaten/Kota
Contoh Rujukan Masjid Ideal dalam Wilayah  
Kabupaten/kota
Memiliki Fasilitas Penunjang Poliklinik, Aula Poliklinik, Aula
Organisasi kepengurusan dan pelayanan  
terhadap setiap aktivitas di masjid
42
Kantor Kesekretariatan  
Memiliki Imam Besar dan 3 orang imam  
Rawatib
Memiliki Muadzin 2 orang  
Menyelanggarakan Kegiatan Dakwah Islam  
Kegiatan Pendidikan TPA/Madrasah TPA/Madrasah
Menyelenggarakan Kegiatan sosial dan Koperasi Koperasi
ekonomi
Pemberdayaan Sosial Keagamaan Zakat,Infaq,Shodaqoh Zakat,Infaq,Shoda
qoh dan wakaf
Menampung 8.000 jamaah 10.000 15.000 – 20.000
Menyediakan Alat Sholat Wanita (Mukenah)  
Ruang Serbaguna (aula)  
Memiliki Sound Sistem dengan Kapasitas  
5.000 MW
Memiliki Sarana Jalan Untuk Penyandang - -
cacat
Sarana Listrik yang Mencukupi dan Genset  
Memiliki Ruang Imam dan Muadzin  
Perpustakaan yang baik - 
Tempat Wudhu Terpisah untuk Pria dan  
Wanita
Halaman Parkiran yang Luas  
Tempat Penitipan Alas Kaki  
Memiliki Sarana bermain dan Olahraga - -

Sumber : Analisa Penulis, 2021

43
BAB III

METODE PENELITIAN
3.1 Alur Penelitian

Gambar 18. Bagan Kerangka Berpikir Penelitian


44
Sumber : Analisis Penulis 2021

3.2 Lokasi Penelitian


Lokasi yang dipilih merupakan lokasi yang dapat mewakili ruang lingkup serta
tujuan penelitian, olehnya penelitian ini mengambil lokasi di Kabupaten Sigi. Kabupaten
Sigi merupakan Kabupaten yang berada Provinsi Sulawesi Tengah. Ibu Kota Kabupaten Sigi
adalah Bora yang berada di Kecamatan Sigi Biromaru. Kabupaten ini dibentuk berdasarkan
Undang-undang Nomor 27 Tahun 2008 yang merupakan pemekaran dari Kabupaten
Donggala.

Kabupaten Sigi terletak di sebelah selatan Lembah Palu. Wilayah Geografisnya


terbentang pada koordinat 0⸰ 52’16″ LS Sehingga 2⸰ 03’ 21″ LS dan 119⸰ 38’ 45″ Bujur
Timur. Luas wilayah daratan Sigi adalah 5.196,02 km2 atau sekitar 7,64 Persen total luas
daratan Sulawesi Tengah. Berdasarkan letak geografisnya, Sigi menjadi satu-satunya
kabupaten di Sulawesi Tengah yang tidak memiliki garis pantai.

Batas-batas administrasi Kabupaten Sigi adalah sebagai berikut :

a). Utara berbatasan dengan Kabupaten Donggala dan Kota Palu


b). Selatan berbatasan dengan Provinsi Sulawesi Selatan
c). Barat berbatasan dengan Kabupaten Donggala dan Provinsi Sulawesi Barat
d). Timur berbatasan dengan Kabupaten Parigi Moutong dan Kabupaten Poso

Wilayah Kabupaten SIgi terdiri dari 15 kecamatan, 176 desa dan 1 UPT. Pembagian
Wilayah Menurut Kecamatan di kabupaten Sigi :

1. Kinovaro luas wilayah = 1,35 %


2. Pipikoro luas wilayah = 18,40 %
3. Kulawi Selatan luas wilayah = 8,05 %
4. Kulawi luas wilayah = 20,28 %
5. Lindu luas wilayah = 10,62 %
45
6. Nokilalaki luas wilayah = 1,45 %
7. Palolo luas wilayah = 12,05 %
8. Gumbasa luas wilayah = 3,40 %
9. Dolo Selatan luas wilayah = 11,25 %
10. Dolo Barat luas wilayah = 2,16 %
11. Tanambulava luas wilayah = 1,08 %
12. Dolo luas wilayah = 0,69 %
13. Sigi Biromaru luas wilayah = 5,57 %
14. Marawola luas wilayah = 0,74 %
15. Marawola Barat luas wilayah = 2,90 %

Kabupaten Sigi merupakan wilayah dengan kawasan pegunungan dan perbukitan,


dengan ketinggian wilayah umumnya berada antara 60 meter sampai 700 meter di atas
permukaan laut. Tingkat kemiringan tanah/lereng antara datar sampai sangat
curam.Kondisi topografis tersebut mempengaruhi wilayah permukiman desa dimana dari
176 desa sebagian besar berada di daerah dataran dan pegunungan.

Suhu udara di suatu wilayah antara lain ditentukan oleh tinggi rendahnya wilayah
tersebut dari permukaan laut dan jaraknya dari pantai. Dengan kondisi wilayah yang
berada tepat di garis khatulistiwa, menjadikan wilayah Kabupaten Sigi memiliki suhu udara
yang cukup panas.

3.3 Metode Penelitian


Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis perencangan
dimana data yang dikumpulkan berupa penjelasan-penjelasan, gmbar-gambar dari survei
lokasi penelitian, studi literatur, peraturan terkait, serta dokumen yang terkait dengan
penelitian. Setelah itu data yang telah dikumpulkan kemudian disusun dan diklasifikasi
berdasarkan jenisnya lalu dilakukan analisis dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif,
selanjutnya hasil analisis tersebut dijadikan dasar untuk menarik kesimpulan dalam
merumuskan konsep acuan perancangan.

46
3.4 Jenis dan Sumber Data Penelitian
Sumber data dalam penelitian adalah subjek dari mana data diperoleh. Adapun
jenis dan sumber data yang digunakan sebagi berikut :

3.4.1 Data Primer


Data primer merupakan data yang dikumpul atau diperoleh langsung dari
sumbernya atau sumber data pertama dimana sebuah data dihasilkan atau survey
lapangan dan wawancara langsung.
1). Makro berupa kondisi eksisting tapak terpilih untuk bangunan masjid Agung
meliputi bata-batas tapak, luas tapak, kondisi vegetasi, kondisi tanah topografi,
view, orientasi matahari dan angin, potensi lingkung tapak, kebisingan pada tapak
dan sirkulasi atau akses tapak.
2). Mikro meliputi kebutuhan dan aktivitas pengguna, pengelola, Kebutuhan ruang,
besaran ruang, hubungan ruang pada desain masjid agung di Kabupaten Sigi.
3.4.2 Data Sekunder
Data sekunder merupakan informasi data-data yang berasal dari dokumen-
dokumen atau bahan-bahan tambahan yang berasal dari buku-buku, artikel, internet,
majalah, jurnal, hasil penelitian sejenis, sumber dari arsip, dokumen resmi yang
berkaitan dengan pokok pembahasan.
Data sekunder nantinya akan menjadi bahan perbandingan dengan data
primer, yang nantinya akan mendapatkan sebuah kesimpulan mengenai kesamaan
karakter desain masjid yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuannya.

3.5 Teknik Pengumpulan Data Penelitian


Dalam rangka memecahkan masalah yang terjadi pada penelitian ini diperlukan
data yang terdapat dilapangan. Sesuai dengan metode yang digunakan dalam kegiatan
penelitian ini, maka Teknik pengumpulan data yang akan digunakan adalah :

3.5.1 Teknik Pengamatan (Observasi)


47
Teknik pengamatan digunakan untuk mengamati secara langsung kondisi site
dilokasi perencanaan yaitu : Batas-batas tapak, luas tapak, kondisi tanah, topografi,
kondisi vegetasi, potensi lingkungan tapak, orientasi tapak, view, orientasi matahari
dan angin, sirkulasi dan kebisingan. Survey awal penelitian ini melakukan pengamatan
pada lokasi penelitian. Alat dan bahan yang dibutuhkan selama proses observasi,
yaitu : kamera, meteran, alat ukur digital dan alat tulis
3.5.2 Teknik Wawancara
Teknik wawancara digunakan untuk melengkapi data yang dikumpulkan oleh
peneliti dengan mewawancarai secara langsung dengan sejumlah informan dan
sumber. Wawancara tidak terstruktur harus diawali dengan observasi lapangan. Alat
dan bahan yang dibutuhkan selama proses wawancara yaitu : kamera, camcorder dan
alat tulis.
3.5.3 Teknik Dokumentasi
Teknik dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan dan mendapatkan
gambar visual dari kondisi eksisting site perencanaan dan infrastruktur yang tersedia
dikawasan ataupun dokumentasi yang lain yang dibutuhkan selama penelitian. Alat
dan bahan yang dibutuhkan selama proses dokumentasi yaitu : kamera dan camcorder
3.5.4 Studi pustaka
Studi Pustaka digunakan untuk mencari dan mengumpulkan data melalui
sumber literatur yang dikumpulkan sebagai acuan yang ada hubungannya dengan
unsur estetis. Adapun data-data yang didapatkan melalui studi kepustakaan
bersumber dari buku-buku ilmiah, literatur tugas akhir, dokumen pemerintah,
internet, artikel dan lain sebagainya.

Tabel 3. Jenis dan Sumber data

48
Jenis Data yang Dibutuhkan Teknik Sumber
Data Pengumpulan Data Data
Data 1. Data lokasi : Letak lokasi , batas Observasi, Studi lokasi/
Primer lokasi dokumntasi dan tempat
2. Data pelaku aktifitas : Pelaku, jenis wawancara
aktifitas, sarana prasarana yang
dibutuhkan Observasi,
3. Data tapak (Site) : Sirkulasi tapak, dokumntasi dan Studi Kasus
vegetasi pada tapak, sarana wawancara
prasarana pada tapak Observasi,
4. Data eksisting : ukuran lahan, dokumntasi dan
kapasitas, material, fasilitas wawancara
penunjang masjid yang ada dan
kondisinya, dsb
5. Potensi dan masalah
Data 1. Data mengenai masjid : Definisi Studi Pustaka Buku atau
Sekunde masjid, fungsi masjid, klasifikasi literatur
r bangunan masjid (berdasarkan yang terkait,
letak dan lingkungan dan skripsi
kapasitasnya), komponen masjid, mahasiswa/I
tinjauan arsitektur, modul dasar Studi Pustaka Teknik
masjid dan penelitian terdahulu Arsitektur
2. Data mengenai konsep Arsitektur Untad
Hibrid : Definisi Arsitektur Hibrid, Data-data
cara menggabungkan aspek-aspek, Studi Pustaka yang
karakteristik Hibrid Studi Pustaka diperoleh
3. Studi banding melalui
49
4. Gambaran umum kota palu (letak internet
astronomi, kondisi iklim, dsb)
Sumber : Analisa penulis, 2021

3.6 Teknik Pengolahan dan Analisis Data


Untuk mencapai tujuan penelitian, maka dilakukan pengolahan dan analisis data
dengan cara sebagai berikut :

3.6.1 Pengeditan
Pada tahan ini dilakukan pengecekan/pemeriksaan kelengkapan dan
kebenaran data-data yang telah diperoleh baik dari hasil observasi, wawancara, dan
Teknik dokumentasi
3.6.2 Reduksi data
Pada tahan ini dilakukan penyisihan terhadap data-data yang dianggap urang
berkaitan dengan penelitian. Sehingga data yang tersisa dapat dibuat/disusun dalam
bentuk yang lebih sederhana
3.6.3 Pengelompokan data
Pada tahap ini data primer dan data sekunder diklasifikasikan kemudian data
tersebut dianalisis secara komparatif untuk mengetahui fungsi data lebih lanjut
apakah sebagai pendukung konsep atau sebagai penjabaran konsep
4.6.4 Analisis data
Pada tahap ini dilakukan penguraian dan pengkajian data dan informasi yang
telah diperoleh kemudian disusun sebagai data yang relevan untuk memecahkan
permasalahan berdasarkan teori-teori yang diuraikan dalam kajian pustaka sehingga
diperoleh konsep-konsep perancangan.

50
BAB IV

Hasil dan Pembahasan


4.1 Judul dan Pengertian Objek
Desain Masjid Agung dengan Konsep Pendekatan Arsitektur Hibrid di Kabupaten Sigi

Desain : Kerangka bentuk, rancangan

Masjid : Rumah Tempat Ibadah Umat Muslim

Agung : Salah satu Klasifikasi Standar pembinaan Manajemen Masjid

Arsitektur : Seni dan Ilmu merancang serta membuat konstruksi bangunan

Hibrid : Konsep penggabungan beberapa aspek arsitektural yang


berperan sebagai penggabung, penyatu ataupun pencampuran
dari perbedaan yang ada pada objek.

Kabupaten : Daerah permukiman yang terdiri atas bangunan rumah yang


merupakan kesatuan tempat tinggal dari berbagai lapisan
masyarakat.

Sigi : Lokasi dimana objek akan dibangun, Kabupaten yang berada di


Provinsi Sulawesi Tengah.

Dengan mengambil penjelasan kata per kata hasil terjemahan bebas dari
“Desain Masjid Agung dengan konsep pendekatan Arsitektur Hibrid di Kabupaten Sigi”
adalah suatu kerangka bentuk rancangan rumah tempat ibadah umat Muslim Standar
pembinaan manajemen masjid dengan seni dan ilmu merancang serta membuat
konstruksi bangunan yang mengarah pada penggabungan beberapa aspek arsitektural
yang berperan sebagai penggabungan, penyatu ataupun pencampuran yang letaknya
berada di Kabupaten Sigi.
51
4.2 Gambaran Umum Kabupaten Sigi
4.2.1 Letak Administrasi

Wilayah Kabupaten Sigi


Sumber : BPS Kabupaten Sigi Dalam Angka 2019

Kabupaten Sigi terletak di sebelah selatan Lembah Palu. Wilayah


Geografisnya terbentang pada koordinat 0⸰ 52’16″ LS Sehingga 2⸰ 03’ 21″ LS dan
119⸰ 38’ 45″ Bujur Timur. Luas wilayah daratan Sigi adalah 5.196,02 km2 atau sekitar
7,64 Persen total luas daratan Sulawesi Tengah.

52
Batas-batas administrasi Kabupaten Sigi adalah sebagai berikut :

a). Utara berbatasan dengan Kabupaten Donggala dan Kota Palu


b). Selatan berbatasan dengan Provinsi Sulawesi Selatan
c). Barat berbatasan dengan Kabupaten Donggala dan Provinsi Sulawesi Barat
d). Timur berbatasan dengan Kabupaten Parigi Moutong dan Kabupaten Poso

IV.2.2 Kependudukan
Penduduk Kabupaten Sigi berdasarkan proyeksi penduduk tahun 2019
sebanyak 239.421 jiwa yang terdiri dari atas 122.700 jiwa penduduk laki-laki dan
116.721 jiwa penduduk perempuan. Berdasarkan agama yang dianut, pada proyeksi
tahun 2019 diketahui sekitar 154.190 penduduk Pemeluk Agama Islam, 82.759
pemeluk Agama Kristen Protestan, 2.077 pemeluk Agama Katolik, 245 pemeluk
Agama Hindu dan 150 pemeluk Agama Budha. Apabila dihitung melalui persenan
maka pemeluk Agama Islam sekitar 64.40%, Pemeluk Agama Kristen Protestan
37.49%, pemeluk Agama Katolik 0.86%, pemeluk Agama Hindu 0.10% dan pemeluk
Agama Budha 0.06%.
Tabel 4. Jumlah Manurut Kecamatan dan Agama yang Dianut di Kabupaten Sigi
Tahun 2019

Agama
Kecamatan
Islam Protestan Katolik Hindu Budha
(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1. Pipikoro 51 8.665 0 0 0
2. Kulawi Selatan 1.899 7.537 0 0 0
3. Kulawi 3.365 12.393 48 0 0
4. Lindu 966 4.242 46 0 0
5. Nokilalaki 2.197 4.065 0 0 0
6. Palolo 13.232 17.111 46 31 23

53
7. Gumbasa 7.187 5.594 230 0 0
8. Dolo Selatan 14.265 1.818 0 0 0
9. Dolo Barat 11.646 2.348 14 0 0
10. Tanambulava 8.540 184 49 0 0
11. Dolo 19.899 3.001 0 26 0
12. Sigi Biromaru 41.277 4.619 2.644 102 67
13. Marawola 22.372 838 0 86 60
14. Marawola Barat 128 6.969 0 0 0
15. Kinovaro 7..166 3.375 0 0 0
Kabupaten Sigi 154.190 82.759 2.077 245 150
Sumber : Situs Resmi BPS Kabupaten Sigi Dalam Angka 2020

IV.2.3 Arah Kiblat


Sebelum arah kiblat dipindahkan kembali ke Kakbah, Nabi sering
menengadahkan wajahnya ke arah langit. Nabi sangat berharap agar Allah segera
memindahkan kiblat dari Baitulmakdis ke Kakbah, maka turunlah ayat ini. Kami
melihat wajahmu, wahai Nabi Muhammad, sering menengadah ke langit. Kami Maha
Mengerti tentang keinginanmu, oleh karena itu akan Kami palingkan engkau ke
kiblat yang engkau senangi. Maka hadapkanlah wajahmu ke arah Masjidilharam. Dan
di mana saja engkau berada, wahai pengikut Nabi Muhammad, hadapkanlah
wajahmu ke arah itu. Arah kiblat merupakan hal yang wajib dalam
mempertimbangkan orientasi bangunan masjid, dikarenakan dalam melakukan
ibadah shalat umat Islam diwajibkan menghadap arah Ka’bah yang terdapat pada
Masjid Haram yaitu di Makkah (QS. Al-Baqarah ayat 144).
Arah kiblat untuk daerah-daerah di Indonesia yaitu ke arah Barat- Barat
laut. Tepatnya arah kiblat pada Kabupaten Sigi yaitu 291,85⁰ N. Arah Utara adalah 0⁰
(nol) derajat, Timur 90⁰, Selatan 180⁰, Barat 270⁰. Jadi 291,85 sama dengan 291,85 –
270 = 21,85⁰ ke kanan dari arah barat lurus.

54
IV.2.4 Modul Dasar Masjid
Untuk denah masjid, sejak awal dibangunnya sebuah mesjid denah yang ada
berbentuk segi empat. Hal ini dilakukan secara logis sesuai kebutuhan shaf-shaf
dalam shalat berjamaah. Bentuk persegi akan membuat akan membuat ruang-ruang
yang terbentuk dapat dimanfaatkan seluruhnya.
Ruang shalat arahnya mengikuti suatu ruang yang lebih kecil untuk satu
orang yang berukuran 0.85m2 (± 0.65 m x 1.30 m). Ruang itu merupakan ruang
persegi panjang yang arahnya berkiblat ke Mekkah.

4.3 Gambaran Umum Sarana Peribadatan Umat Islam di Kabupaten Sigi


Tercatat hingga tahun 2019 jumlah fasilitas peribadatan berupa Masjid dan Mushola
masing-masing 276 buah dan 66 buah yang tersebar di masing-masing Kecamatan.
Untuk lebih jelasnya mengenai jumlah sarana ibadah umat Islam di Kabupaten Sigi
dapat dilihat pada tabel berikut :
Tabel 5. Jumlah Sarana Tempat Peribadatan Umat Islam Menurut Kecamatan di
Kabupaten Sigi Tahun 2019

Kecamatan Masjid Mushola


1. Pipikoro - -
2. Kulawi Selatan 6 2
3. Kulawi 7 7
4. Lindu 3 3
5. Nokilalaki 9 -
6. Palolo 49 8
7. Gumbasa 14 7
8. Dolo Selatan 25 7
9. Dolo Barat 19 5
10. Tanambulava 14 6
11. Dolo 23 5
12. Sigi Biromaru 65 10
13. Marawola 18 4
55
14. Marawola Barat - -
15. Kinovaro 14 2
Kabupaten Sigi 276 66
Sumber : Situs Resmi BPS Kabupaten Sigi Dalam Angka 2020

4.4 Dasar Pemilihan Tapak


Lokasi masjid agung berada di Kabupaten Sigi, maka langkah selanjutnya yaitu
penilaian tapak (site). Pemilihan site menjadikan prioritas utama dalam penempatan
masjid sebagai fasilitas umum yang terletak tengah Kota/Kabupaten agar mampu
menarik masyarakat untuk berkunjung dan menggunakan dengan mempertimbangkan
aksesibilitas yang ada pada tapak.
Terdapat dua Alternatif tapak dalam perancangan Masjid Agung di Kabupaten
Sigi, keduanya berada pada Kecamatan Sigi Biromaru dengan posisi lahan yang
berbeda.
4.4.1 Alternatif 1

Lokasi Rencana Tapak


56
Sumber : Google Earth, 2021

Tapak Alternatif 1, Tapak Ini berada di Jalan Bupati, Kelurahan Bora,


Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah. Tapak
berbentuk persegi empat yang memiliki luas lahannya 4.20 Ha. Tapak ini berada di
dalam kawasan pariwisata dan disekitarnya di kelilingi oleh area Kantor dan
permukiman warga dengan kepadatan rendah. Kontur tapak relatif datar dan
berada pada jalur kolektor primer yang menghubungkan kecamatan dengan
daerah sekitarnya.

4.4.2 Alternatif 2

Lokasi Rencana Tapak


Sumber : Google Earth, 2021

Tapak Alternatif 2, tapak ini berada di Jalan Guru Tua, Kelurahan


Kalukubula, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah.

57
Tapak berbentuk persegi empat yang memiliki luas lahannya 2.70 Ha. Tapak ini
berada di dalam kawasan permukiman warga dengan kepadatan sedang, di
sekitarnya di kelilingi oleh rumah-rumah warga. Kontur tapak relatif datar dan
berada pada jalur arteri primer yang menghubungan Kabupaten dengan daerah
sekitarnya.
Berikut Analisa pemilihan lokasi tapak yang sesuai dengan kriteria :
Tabel 6. Penilaian Tapak

Alternatif 1 Alternatif 2
No Kriteria
(Bora) (Kalukubula)
1 Kemudahan Pencapaian Tapak 3 5
2 Nilai Strategis Tapak 3 5
3 Posisi Tapak 2 4
4 Lingkungan Sekitar Tapak 3 4
5 Luasan Tapak 4 3
6 Jaringan Utilitas 3 4
7 Kesesuaian RTRW Kabupaten Sigi 4 4
8 Kawasan Aman Bencana 4 4
Jumlah 26 33

Keterangan
Sangat Baik = 5 Baik = 4 Cukup Baik = 3 Kurang baik = 2
Sangat Kurang = 1
Sumber : Analisis Penulis, 2021
Berdasarkan Analisis pemilihan tapak diperoleh tapak pada alternatif 2
lebih memenuhi kriteria lokasi tapak bagi Masjid Agung di Kabupaten Sigi. Tapak
alternatif 2 berada di Jalan Guru Tua, Kelurahan Kalukubula, Kecamatan Sigi
Biromaru, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah.

58
Peta Lokasi Site Terpilih
Sumber : Google Earth dimofifikasi penulis, 2021

4.5 Kondisi Eksisting Tapak


Tapak berada di Jalan Guru Tua, Kelurahan Kalukubula, Kecamatan Sigi
Biromaru, Kabupaten Sigi, dengan luas lahan ±2.70 Ha.

Eksisting Tapak
Sumber : Penulis, 2021

Keterangan :

59
1. Jalan Guru Tua : Kec.Sigi Biromaru dan Berbatasan dengan Kota Palu
2. Jalan Guru Tua : Kec.Sigi Biromaru dan Berbatasan dengan Kec.Dolo
3. Jalan Lando : Kecamatan Sigi Biromaru
4. Jalan Pendidikan : Kecamatan Marawola
5. Jalan Pendidikan : Jembatan Kasubi, Jembatan penghubung antara Kec.
Marawola dan Kec.Sigi Biromaru

4.6 Analisis Tapak

Menurut (De Chiara at al., 1989) pada bukunya “Standar Perencanaan Tapak”,
Perencanaan tapak merupakan sebuah perencanaan dan desain tapak (site) melalui
analisis karakteristik fisik dan non fisik Kota/Kabupaten untuk membentuk suatu desain
kawasan fungsional tertentu pada suatu kota/Kabupaten.

Dalam melakukan perencanaan tapak diperlukan sebuah tahapan analisis agar


dapat mengeluarkan suatu rancangan desain tapak yang sesuai. Sehingga desain tapak
menjadi aplikatif karena telah mempertimbangkan kondisi eksisting dari lokasi tapak.
Rencana tapak yang baik harus mempertimbangkan tiga dimensi, sehingga dapat
dituangkan dalam gambar aksonometri yang menjelaskan ketinggian bangunan lokasi
(Catanese & Snyder, 1979) analisis tapak berisikan pertimbangan dari tiga faktor utama,
yaitu :

a. Konteks Spasial
Mempertimbangkan keadaan tapak yang bersifat natural (iklim, topografi,
vegetasi, dll) dan buatan (bangunan yang berada pada tapak (site).
b. Konteks Perilaku

60
Mempertimbangkan kecenderungan aktifitas sosial dan ekonomi serta sirkulasi
pada tapak dan sekitarnya, dengan peraturan publik yang mempengaruhi
perencanaan
c. Konteks Persepsi
Mempertimbangkan keadaan visual yang mempengaruhi kegunaan ruang dan
persepsi terhadap tapak.
Ketiga Konteks tersebut akan digunakan sebagai faktor utama untuk membuat
analisis tapak Masjid Agung di Kabupaten Sigi.

4.6.1 Iklim
Sebagai Pertimbangan, kondisi iklim regional yang diambil dari situs Stasiun
Meteorologi Mutiara Palu pada tahun 2020, kondisi Iklim di Kabupaten Sigi
Sebagai Berikut :
Tabel.7 Temperatur, Kecepatan Angin dan Arah angin terbanyak

Temperature Kecepatan Angin Arah Angin


No Bulan
(⁰C) (Knots) Terbanyak
1 Januari 28,8 4 Utara
2 Februari 29,4 5 Utara
3 Maret 28,2 5 Utara
4 April 28,5 4 Utara
5 Mei 28,7 4 Utara
6 Juni 27,3 3 Timur luat
7 Juli 26,7 3 Timur laut
8 Agustus 27,4 3 Timur
9 September 27,1 3 Utara
10 Oktober 27,8 3 Tenggara
11 November 28,0 3 Timur
12 Desember 28,4 3 Utara
Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021

61
Edara Matahari rata-rata pada posisi, Matahari Terbit pada pukul 06.05
WITA Posisi Azi/Alt 85.05⁰/-0.39⁰ dan Matahari Terbenam pada pukul 18.06
WITA posisi Azi/Alt -85.05⁰/-0.33⁰

Edara Matahari rata-rata


Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021
Peredaran Jalur matahari pada area tapak selama 12 bulan pada tahun
2020 yang menunjukan bahwa sudut azimuth akan mengarah ke Utara terhadap
timur-barat.

62
Pergerakan Arah Angin rata-rata
Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021
Menunjukan kecepatan rata-rata 4 knots dan menunjukan pergerakan
arah angin rata-rata yang dominan bergerak dari arah Utara ke Selatan.

4.6.2 Topografi

Pergerakan Arah Angin rata-rata


Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021

63
Kemiringan lahan pada tapak ini termasuk dalam kategori kawasan
dataran rendah dengan ketinggian antara 0 - 65 m diatas permukaan laut.
Secara keseluruhan keadaan topografi tapak tidak berkontur dan posisi tapak
lebih rendah dari jalan perlu adanya penimbunan untuk meratakan antara tapak
dan jalan, tapak diolah secara maksimal dan tidak dirubah secara signifikan.

4.6.3 Vegetasi

Pergerakan Arah Angin rata-rata


Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021

Pada tapak ini terdapat beberapa jenis pepohonan. Sebagian besar tapak
ditumbuhi oleh semak-semak belukar dan rumput liar

4.6.4 Akses Pencapaian dan Sirkulasi Tapak

64
Pergerakan Arah Angin rata-rata
Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021

Pada tahap ini diperlukan untuk mengetahui dan mengurangi arah


terbesar pemakaian serta pengguna bangunan datang ke tapak (Edy Darmawan,
2014). Hasil analisis pencapaian ini dipakai untuk menentukan letak pintu
gerbang dan titik tangkap ke arah bangunan.
A. Akses Pencapaian Tapak
Akses pencapaian pada tapak bisa di akses dari tiga (3) arah yaitu :
1. Merupakan akses dari jalan Lando yang berada di arah Utara tapak
2. Merupakan akses dari jalan Guru Tua yang berada di arah Barat tapak
3. Merupakan akses dari jalan setapak yang belum ada nama jalan yang
berada di arah Timur dan Selatan tapak
B. Sirkulasi Tapak
Tapak terletak pada kawasan yang berkembang dan dikawatirkan
nantinya akan menimbulkan masalah kemacetan, oleh sebab itu diperlukan
perhatian terhadap sistem pengaturan sirkulasi kendaraan dalam desain
65
sehingga tidak menambah kepadatan yang akan menimbulkan kemacetan.
Dalam desain sirkulasi kendaraan pada pintu utama (Entrance) ke dalam
tapak akan dipisahkan dengan sirkulasi kendaraan keluar. Hal ini
berdasarkan pertimbangan atas tapak yang masih terbuka dan untuk
memberikan ruang yang cukup terhadap sirkulasi kendaraan keluar – masuk
tapak.

4.6.5 Kebisingan

Pergerakan Arah Angin rata-rata


Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021

Kebisingan kuat merupakan jalan penghubung antara kecamatan di


Kabupaten Sigi, sehingga kebisingan dari kendaraan yang lalu lalang sangat kuat
dan tingkat kebisingan ini sangat berpengaruh pada tapak, apalagi bangunan
berfungsi sebagai tempat peribadatan sudah tentu kebisingan harus di redam,

66
upayah pengendalian dan langkah yang harus di tempuh dalam meredam
kebisingan tersebut adalah dengan menanam vegetasi sebagai peredam
kebisingan dan mengatur jarak antara sumber kebisingan dan bangunan masjid.

4.6.6 View dari Tapak ke Luar

Pergerakan Arah Angin rata-rata


Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021

Arah pandang keluar tapak terbaik yaitu mengarah ke kiblat dengan


View Jembatan Kasubi dan Sungai.
4.6.7 Utilitas
Jaringan utilitas yang tersedia di tapak yaitu saluran drainase dan jaringan listrik
A. Drainase

67
Pergerakan Arah Angin rata-rata
Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021

Tapak ini memiliki drainase yang kurang baik dan cukup baik, kondisi nya
sebagai berikut :
1. Kondisi drainase di jalan guru tua, kurang baik karna banyak sampah di
dalam drainase tersebut
2. Kondisi drainase di jalan lando, cukup baik karna masih berfungsi tetapi
terdapat sampah di dalam drainase tersebut

B. Listrik

68
Pergerakan Arah Angin rata-rata
Sumber : Stasiun Meteorologi Mutiara Palu, 2021

Tapak ini memiliki sumber jaringan listrik dari PLN, sehingga


memudahkan aktivitas pada malam hari dan alat-alat listrik yang digunakan
untuk menunjang kegiatan ibadah.

4.7 Program Ruang


Berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Nomor
DJ.II/802 Tahun 2014 Tentang Standar Pembinaan Manajemen Masjid, klasifikasi
Masjid Agung Sebagai Berikut :
I. Masjid Agung
Masjid agung adalah masjid yang terletak di ibu kota pemerintahan
kabupaten/kota yang ditetapkan oleh bupati/walikota atas rekomendasi kepala
kantor kementerian agama kabupaten/kota, menjadi pusat kegiatan sosial
keagamaan yang dihadiri oleh pejabat pemerintahan kabupaten.kota dengan
kreteria sebagai berikut :
 Dibiayai oleh pemerintah kabupaten/kota dan swadaya masyarakat muslim
69
 Menjadi pusat kegiatan keagamaan pemerintahan kabupaten/kota atau
masyarakat muslim dalam wilayah kabupaten/kota
 Menjadi pembina masjid-masjid yang ada di wilayah kabupaten/kota
 Kepengurusan masjid di tetapkan oleh bupati/wali kota atas rekomendasi
kepala kantor kementerian agama kabupaten/kota
 Menjadi contoh rujukan masjid yang ideal dalam wilayah kabupaten/kota
II. Standar Idarah :
 Organisasi dan kepengurusan masjid ditetapkan dan dilantik oleh
walikota/bupati
 Struktur organisasi dan pengurusan merupakan representative dari
perwakilan pemerintah, organisasi Islam dan perwakilan masyarakat
 Memiliki uraian kerja dari struktur kepengurusan dan menempatkan
personil pengurusan sesuai dengan kompetensinya pada uraian kerja
 Menunjuk pelaksana harian untuk menjalankan roda organisasi
kepengurusan dan pelayanan terhadap segala aktivitas masjid
III. Standar Imarah :
 Menyelegarakan peribadatan dengan baik : shalat fardhu lima waktu,
shalat jumat, shalat tarawih dan shalat sunnah yang incidental seperti
sholat gerhana
 Menampung perbedaan pendapat dan mengambil titik tengah
 Membuka ruang utama shalat pada waktu-waktu shalat
 Menyelenggarakan shalat idul fitri dan idul adha yang dihadiri oleh
bupati/walikota, pejabat kab/kota dan masyarakat umum
 Menentukan tema materi Khutbah
 Menyiapkan khatib dab cadangan khatib yang berkepribadian shaleh
 Menyelenggarakan kegiatan dakwah Islam

70
IV. Standar Ri’ayah :
 Memiliki ruang sholat yang dapat menampung 8.000 jamaah
 Menyediakan alat sholat wanita (mukenah)
 Memiliki minimal 2 ruang tamu khusus(VIP)
 Memiliki ruang serbaguna (aula) dengan kapasitas minimal 300 tempat
duduk
 Memiliki tempat wudhu yang terpisah untuk pria dan wanita
 Memiliki sound sistem dengan kapasitas 5.000 MW
 Memiliki sarana listrik yang mencukupi dan genset
 Memiliki sarana jalan untuk penyandang cacat
 Memiliki ruang kantor secretariat yang dapat menampung aktivitas
pengurus
 Memiliki ruang imam dan muadzin
 Memiliki ruang perpustakaan yang baik
 Memiliki ruang perkantoran yang dapat menunjang pemakmuran masjid
 Memiliki halaman parkiran yang luas

Berdasarkan Klasifikasi bangunan Masjid Agung diatas kapasitas objek


nantinya mengacu pada klasifikasi tersebut. Dengan kapasitas 8.000 jamaah
dan masjid ini menjadi ikon masjid di Kabupaten Sigi.

4.7.1 Analisis Kebutuhan Ruang dan Aktifitas Pengguna

71
Struktur Organisasi Masjid
Sumber : Penulis, 2021

Tabel 8. Pengguna Masjid


JEMAAH
1. Santri
2. Pria

3. Wanita

PEGAWAI SARA
1. Penasehat
2. Ketua
3. Wakil Ketua
4. Sekretaris
5. Bendahara
6. Humas
7. Syiar dan Dakwah
8. Pembinaan
9. Operasional dan Perawatan

72
Sumber : Penulis, 2021
1. Jamaah Masjid Pria

Alur Aktifitas Jamaah Masjid Pria


Sumber : Penulis, 2021

2. Jamaah Masjid Wanita

Alur Aktifitas Jamaah Masjid Wanita


Sumber : Penulis, 2021

3. Jamaah Masjid Santri ( Taman Pengajian Anak )

73
Alur Aktifitas Jamaah Masjid Santri Taman Pengajian Anak
Sumber : Penulis, 2021

4. Jamaah Masjid Santri ( PAUD )

Alur Aktifitas Jamaah Masjid Santri PAUD


Sumber : Penulis, 2021

5. Jamaah Masjid Pendamping Santri dan Masyarakat Umum

Alur Aktifitas Jamaah Masjid Pendamping Santri


74
Sumber : Penulis, 2021

6. Pegawai Sara

Alur Aktifitas Pegawai Sara Masjid


Sumber : Penulis, 2021

7. Utilitas

Alur Aktifitas Utilitas yang ada di Masjid


Sumber : Penulis, 2021

75
4.7.2 Analisis Kebutuhan Ruang
Penentuan ruang dari objek ini dapat di ketahui melalui analisa aktifitas pelaku,
Berikut tabel kebutuhan ruang berdasarkan Aktifitas pelaku :
Tabel 9. Analisis Kebutuhan Ruang

No Pengguna Aktifitas Ruang


1 Jemaah Datang Halaman
Masjid Pria Parkir Parkiran
Penitipan Barang Tempat Penitipan Barang
Wudhu Tempat Wudhu Pria
Masuk Masjid Entrance Pria
Sholat Ruang Utama Ibadah Pria
Majelis Ceramah yang terdiri :
Majelis Dzikir 1.Mihrab
Musyawarah Agama 2.Mimbar
Kajian 3.Ruang Sholat
Membaca Perpustakaan
Bersantai Makan/Minum Ruang Terbuka Hijau
Sampah Tempat Sampah
Buang Air Kecil/Besar Toilet / WC Pria
Parkir Parkiran
Keluar Halaman
2 Jemaah Datang Halaman
Masjid Parkir Parkiran
Wanita Penitipan Barang Tempat Penitipan Barang
Wudhu Tempat Wudhu Wanita

76
Masuk Masjid Entrance Wanita
Sholat
Majelis Ceramah
Majelis Dzikir Ruang Utama Ibadah
Musyawarah Agama Wanita
Kajian
Membaca
Bersantai Makan/Minum Perpustakaan
Sampah Ruang Terbuka Hijau
Buang Air Kecil/Besar Tempat Sampah
Parkir Toilet / WC Wanita
Keluar Parkiran
Halaman
3 Jamaah Datang Halaman
Masjid Parkir Parkiran
santri Menyimpan Tas Ruang Locker
Pengajian Wudhu Tempat Wudhu
Anak Sholat Area Sholat
Belajar Mengaji Tempat Mengaji
Bermain Taman Bermain
Bersantai Makan/Minum Ruang Terbuka Hijau
Sampah Tempat Sampah
Buang Air Kecil/Besar Toilet/WC
Parkir Parkiran
Keluar Halaman
4 Jamaah Datang Halaman
Masjid Parkir Parkiran
77
santri PAUD Belajar Ruang Belajar
Bermain Taman Bermain PAUD
Bersantai Makan/Minum Ruang Makan Untuk PAUD
Sampah Tempat Sampah
Buang Air Kecil/Besar Toilet/WC
Parkir Parkiran
Keluar Halaman
5 Jamaah Datang Halaman
Masjid Parkir Parkiran
Pendamping Mengantar Anak Ruang Belajar
Santri dan Menunggu Anak Ruang Terbuka Hijau
Masyarakat Membaca Perpustakaan
Umum Bersantai Makan/Minum Ruang Makan
Sampah Tempat Sampah
Buang Air Kecil/Besar Toilet/WC
Parkir Parkiran
Keluar Halaman
6 Pegawai Datang Halaman
Sara Parkir Parkiran
Masuk Ruang Masing- Ruang Penasehat
Masing Ruang Ketua
Ruang Wakil Ketua
Ruang Sekretaris
Ruang Bendahara
Ruang Humas
Ruang Dakwah
Ruang Pembinaan
78
Ruang Perawatan
Buang Air Kecil/Besar Toilet/WC
Parkir Parkiran
Keluar Halaman
7 Utilitas Datang Halaman
Parkir Parkiran
Masuk Ruang Masing- Sound System
Masing Listrik
Keamanan
Gudang
Buang Air Kecil/Besar Toilet/WC
Parkir Parkiran
Keluar Halaman
Sumber : Penulis, 2021
4.7.3 Analisis Besaran Ruang
Analisis besaran ruang merupakan analisis yang membahas tentang Sirkulasi,
dimensi dan besaran ruang. Pada bagian 4.7 Program Ruang tentang klasifikasi
masjid agung dapat menampung 8.000 Jamaah, Sehingga dapat menentukan
luasan masing-masing ruang yang sesuai dengan kapasitas dan pelaku aktifitas
yang sesuai dengan standar masing-masing.

RUANG IBADAH
No Ruang Standar Perhitungan
1 Entrance/Hall Ruang Gerak orang Kapasitas diambil dari 50%
= 0.62 M² kapasitas bangunan sekitar
( Neufert Architectural 4.000 jamaah
Data )
= 4.000 x 0.62 M²
79
= 2480 M²
2 Ruang Sholat Postur Orang sholat Kapasitas Jamaah 8.000
Utama = 1.30 M x 0.65 M
= 0.85 M²/Orang = 8.000 x 0.85 M²
( Neufert Architectural = 6800 M²
Data )
3 Ruang Mihrab Mihrab kapasitas 1 orang
Mihrab = 1.50 M x 1.30 M = 1 x 1.95 M²
= 1.95 M²/Orang = 1.95 M²
Mimbar Mimbar Kapasitas 1 orang
= 1.60 M x 1.00 M = 1 x 1.60 M²
= 1.60 M²/Orang = 1.60 M²
Lemari Lemari Kapasitas 5 unit
= 1.00 M x 0.60 M = 5 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 3.00 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Jumlah Keseluruhan :
= 1.95 M²+1.60 M²+3.00 M²
= 6.55 M²
Flow Sirkulasi 30 %
= 6.55 M² + 1.97 M²
= 8.52 M²
4 Lemari Alat Lemari Lemari Kapasitas 3 unit
Sholat = 1.00 M x 0.60 M
Wanita = 0.60 M² = 3 x 0.60 M²
(Mukenah) ( Architecture Data = 1.80 M²
Neufert )

80
5 Locker Lemari Locker 3 Kas 4.000 Kotak di pintu masuk
Barang = 0.60 M x 0.60 M = 4.000 : 3 orang
Jamaah = 0.36 M²/3 Orang = 1334 orang
( Locker.com )
Kapasitas 1334 orang di
pintu masuk
= 1334 orang x 0.36 M²
= 480.24 M²
Total Luasan Ruang Ibadah 9.770,56 M²

RUANG PENGAJIAN ANAK


No Ruang Standar Perhitungan
1 Menyimpan Lemari Locker 3 Kas 100 Kotak
Tas = 0.60 M x 0.60 M = 100 : 3 orang
= 0.36 M²/3 Orang = 34 orang
( Locker.com )
Kapasitas 34 orang
= 34 orang x 0.36 M²
= 12,24 M²
2 Ruang Posisi duduk orang Kapasitas 50 orang
Mengaji = 0.60 M x 0.60 M = 50 x 0.36 M²
= 0.36 M²/Orang = 18 M²
Alas Al-Qur’an
= 0.40 M x 0.20 M = 50 x 0.08 M²
= 0.08 M² = 4 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan

81
= 18 M² + 4 M²
= 22 M²
3 Toilet/WC Toilet (Closet+Ruang Toilet (Closet + Ruang Gerak)
Gerak) 2 Unit
= 1.20 M x 0.90 M = 2 x 1.08 M²
= 1.08 M² = 2.16 M²
( Time Saver Standards )
Total Luasan Ruang Pengajian Anak 36.41 M²

RUANG PAUD
No Ruang Standar Perhitungan
1 Ruang Ruang Kelas Kapasitas 20 orang
Belajar = 2.00 M x 2.20 M = 20 x 4.40 M²
= 4.40 M²/orang = 88 M²
( Neufert Architectural
Data )
2 Ruang Pengelola Kapasitas 5 orang
Pengelola = 2.00 x 1.70 = 5 x 3.60 M²
= 3.60 M²/orang = 18.00 M²
(New Metric Handbook)
3 Toilet/WC Toilet (Closet+Ruang Toilet (Closet + Ruang Gerak)
Gerak) 2 Unit
= 1.20 M x 0.90 M = 2 x 1.08 M²
= 1.08 M² = 2.16 M²
( Time Saver Standards )
4 Gudang Gudang Kapasitas 1 orang
= 3.00 M x 2.00 M = 1 x 6.00 M²
= 6.00 M² = 6.00 M²

82
( Asumsi Penulis )
Total Luasan Ruang PAUD 114.16 M²

RUANG PEGAWAI SARA


No Ruang Standar Perhitungan
1 Ruang Imam Standar ruang gerak Kapasitas 3 orang
orang = 3 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 4.32 M²
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan
= 4.32 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 7.42 M²

3 Ruangan Imam
= 3 x 7.42 M²
= 22.26 M²

83
Flow Sirkulasi 30 %
= 22.26 M² + 6.68 M²
= 28,94 M²
2 Ruang Standar ruang gerak Kapasitas 3 orang
Muadzin orang = 3 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 4.32 M²
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan
= 4.32 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 7.42 M²

Flow Sirkulasi 30 %
= 7.42 M² + 2.23 M²
= 9.65 M²
3 Ruang Standar ruang gerak Kapasitas 7 orang
Penasehat orang = 7 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 10.08 M²
84
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan
= 10.08 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 13.18 M²

Flow Sirkulasi 30 %
= 13.18 M² + 3.95 M²
= 17.13 M²
4 Ruang Ketua Standar ruang gerak Kapasitas 5 orang
orang = 5 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 7.20 M²
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²

85
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan
= 7.20 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 10.30 M²

Flow Sirkulasi 30 %
= 10.30 M² + 3.09 M²
= 13.39 M²
5 Ruang Wakil Standar ruang gerak Kapasitas 3 orang
Ketua orang = 3 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 4.32 M²
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural

86
Data ) Total Keseluruhan
= 4.32 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 7.42 M²

Flow Sirkulasi 30 %
= 7.42 M² + 2.23 M²
= 9.65 M²
6 Ruang Standar ruang gerak Kapasitas 3 orang
Sekretaris orang = 3 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 4.32 M²
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan
= 4.32 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 7.42 M²

87
Flow Sirkulasi 30 %
= 7.42 M² + 2.23 M²
= 9.65 M²
7 Ruang Standar ruang gerak Kapasitas 3 orang
Bendahara orang = 3 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 4.32 M²
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan
= 4.32 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 7.42 M²

Flow Sirkulasi 30 %
= 7.42 M² + 2.23 M²
= 9.65 M²
8 Ruang Standar ruang gerak Kapasitas 3 orang
Humas orang = 3 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 4.32 M²
88
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan
= 4.32 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 7.42 M²

Flow Sirkulasi 30 %
= 7.42 M² + 2.23 M²
= 9.65 M²
9 Ruang Standar ruang gerak Kapasitas 3 orang
Pembinaan orang = 3 x 1.44 M²
= 1.44 M² = 4.32 M²
( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²

89
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural
Data ) Total Keseluruhan
= 4.32 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 7.42 M²

Flow Sirkulasi 30 %
= 7.42 M² + 2.23 M²
= 9.65 M²
10 Ruang Standar ruang gerak Kapasitas 3 orang
Perawatan orang = 3 x 1.44 M²
dan = 1.44 M² = 4.32 M²
Operasional ( Studi Gerak )
Meja + Kursi Kerja Meja + Kursi Kerja 1 Unit
= 2.10 M² = 1 x 2.10 M² = 2.10 M²
Lemari Lemari 1 Unit
= 1.00 M x 0.60 M = 1 x 0.60 M²
= 0.60 M² = 0.60 M²
Kursi Kursi 2 Unit
= 0.50 M x 0.40 M = 2 x 0.20 M²
= 0.20 M² = 0.40 M²
( Neufert Architectural

90
Data ) Total Keseluruhan
= 4.32 M² + 2.10 M² + 0.60
M² + 0.40 M²
= 7.42 M²

Flow Sirkulasi 30 %
= 7.42 M² + 2.23 M²
= 9.65 M²
11 Toilet/WC Toilet (Closet+Ruang Toilet (Closet + Ruang Gerak)
Gerak) 1 Unit
= 1.20 M x 0.90 M = 1 x 1.08 M²
= 1.08 M² = 1.08 M²
( Time Saver Standards )
Total Luasan Ruang Pegawai Sara 128.09 M²

RUANG UTILITAS
No Ruang Standar Perhitungan
1 Sound Sound System Kapasitas 2 orang
System = 3.00 M x 3.00 M = 2 x 9.00 M²
= 9.00 M² = 18.00 M²
( Asumsi Penulis ) Flow Sirkulasi 30 %
= 18.00 M² + 5.40 M²
= 13.40 M²
2 Listrik Listrik Kapasitas 2 orang
= 3.00 M x 3.00 M = 2 x 9.00 M²
= 9.00 M² = 18.00 M²
( Asumsi Penulis ) Flow Sirkulasi 30 %
= 18.00 M² + 5.40 M²
91
= 13.40 M²
3 Keamanan Keamanan Kapasitas 2 orang
= 4.00 M x 4.00 M = 2 x 16.00 M²
= 16.00 M² = 34.00 M²
( Asumsi Penulis ) Flow Sirkulasi 30 %
= 34.00 M² + 10.20 M²
= 44.00 M²
4 Gudang Gudang Kapasitas 2 orang
= 4.00 M x 3.00 M = 2 x 12.00 M²
= 12.00 M² = 24.00 M²
( Asumsi Penulis ) Flow Sirkulasi 30 %
= 24.00 M² + 7.20 M²
= 31.20 M²
5 Toilet/WC Toilet (Closet+Ruang Toilet (Closet + Ruang Gerak)
Gerak) 1 Unit
= 1.20 M x 0.90 M = 1 x 1.08 M²
= 1.08 M² = 1.08 M²
( Time Saver Standards )
Total Luasan Ruang Utilitas 103.08 M²

RUANG PENUNJANG
No Ruang Standar Perhitungan
1 Tempat 30 orang/kran Asumsi 70%
Wudhu ( Design Criteria for Jamaah Pria
Mosque and Islamic = 5.600
Center)
1.00 M/orang Asumsi 30%
( Studi Gerak ) Jamaah Wanita
92
= 2.400

Tempat Wudhu Pria


= 5.600 : 30
= 186,6 = 187 kran

Tempat Wudhu Pria


= 2.400 : 30
= 80 kran

Total Luas Tempat Wudhu


= 187 M² + 80 M²
= 267 M²
2 Perpustakaan Lemari Rak Buku Kapasitas 40 rak
= 2.00 M x 0.40 M = 40 x 0.80 M²
= 0.80 M² = 32.00 M²
Ruang Baca Kapasitas 40 orang
1 set = 1 Meja + 4 Kursi 40/4 = 10 Set
= 2.50 M²/set = 10 x 2.5 M²
( Neufert Architectural = 25.00 M²
Data )
Total Keseluruhan
= 32.00 M² + 25.00 M²
= 57.00 M²

Flow Sirkulasi 30%

93
= 57.00 M² + 17.10 M²
= 74.10 M²
3 Ruang Kantin Area Makan Kapasitas 100 orang
Standar ruang gerak = 100 x 1.44 M²
orang = 144.00 M²
= 1.44 M²
( Studi Gerak )
Meja Persegi 100 : 4 = 25 Meja
1 set = 1 Meja + 4 Kursi = 25 x 2.50 M²
= 2.50 M²/set = 62.50 M²
( Neufert Architectural
Data )

Area Kasir Kapasitas 2 orang


Standar ruang gerak = 2 x 1.44 M²
orang = 2.88 M²
= 1.44 M²
( Studi Gerak )
Meja + Kursi = 2.88 M² x 0.82 M²
= 0.82 M² = 3.70 M²
Dapur Standar Untuk Pantry 1 Unit
100-200 hidangan = 1 x 30.00 M²
= 30.00 M² = 30.00 M²
Toilet/WC
Closet + Space Toilet/WC 2 Unit
= 1.20 M x 0.90 M = 2 x 1.08 M²

94
= 1.08 M² = 2.16 M²
( Neufert Architectural
Data )
Gudang Makanan Gudang Makanan
= 4.00 M x 3.00 M = 4.00 M x 3.00 M
= 12.00 M² = 12.00 M²
( Asumsi Penulis )
Total Keseluruhan
= 144.00 M² + 62.50 M² +
2.88 M² + 3.70 M² + 30.00
M² + 2.16 M² + 12.00 M²
= 257.24 M²

Flow Sirkulasi 30%


= 257.24 M² + 77.17 M²
= 334.41 M²
4 Ruang Standar ruang gerak Kapasitas 800 orang
Serbaguna orang = 800 x 1.44 M²
(Aula) = 1.44 M²/orang = 1152.00 M²
( Studi Gerak ) Stage Kapasitas 20 orang
Stage = 20 x 2.14 M²
= 2.14 M²/orang = 42.80 M²
Ruang Persiapan Kapasitas 20 orang
= 1.90 M²/orang = 20 x 1.90 M²
Kamar Ganti = 38.00 M²
= 1.20 M²/orang Kapasitas 10 orang

95
( Neufert Architectural = 10 x 1.20 M²
Data ) = 12.00 M²

Total Keseluruhan
= 1152.00 M² + 42.80 M² +
38.00 M² + 12.00 M²
= 1244.80 M²

Flow Sirkulasi 30%


= 1244.80 M² + 373,44 M²
= 1618.24 M²
5 Anjungan Ukuran ATM ATM 2 Unit
Tunai = 2.00 M x 1.50 M = 2 x 3.00 M²
Mandiri = 3.00 M² = 6.00 M²
(ATM) ( Asumsi Penulis )
6 Toilet/WC 1 Toilet/ 240 orang Pria Asumsi 70%
Tempat 1 Toilet/ 120 orang Jamaah Pria
Wudhu wanita = 5.600 : 240
( Design Criteria for = 23.3 = 24 Toilet
Mosque and Islamic
Center) Toilet/WC Pria
Toilet/WC = 24 x 1.08 M²
Closet + Space = 25.92 M²
= 1.20 M x 0.90 M
= 1.08 M² Asumsi 30%
( Neufert Architectural Jamaah Wanita
Data ) = 2.400 : 120 = 20 Toilet
96
Toilet/WC Wanita
= 20 x 1.08 M²
= 21.06 M²

Total Keseluruhan
= 25.92 M² + 21.06 M²
= 46.98 M²

Flow Sirkulasi 30%


= 46.98 M² + 14.09 M²
= 61.07 M²
Total Luasan Ruang Penunjang 2.561,46 M²

PARKIRAN
No Ruang Standar Perhitungan
1 1 Ruang Standar Kapasitas Jamaah 8.000
Parkir 10% dari Jumlah orang orang
( Design Criteria for = 8.000 x 10%
Mosque and Islamic = 800 Orang
Center)
2 Parkir Motor Standar Asumsi Pengguna 70%
= 2.20 M x 0.7 M = 70% x 800 orang
= 1.54 M²/Motor = 560 orang
( Neufert Architectural = 560 orang x 1.54 M²
Data ) = 862.40 M²
3 Parkir Mobil Standar Asumsi Pengguna 20%
= 4.70 M x 1.75 M = 20% x 800 orang
97
= 8.22 M²/Mobil = 160 orang
( Neufert Architectural = 160 orang x 8.22 M²
Data ) = 1.315,80 M²
4 Parkir Bus Standar Asumsi Pengguna 10%
= 2.5 M x 12.00 M = 10% x 800 orang
= 30.00 M²/Bus = 80 orang
( Neufert Architectural = 80 orang x 30.00 M²
Data ) = 120.00 M²
Total Luasan Parkiran 2.298,20 M²

Rekapitulasi Besaran Ruang Masjid Agung


No Ruang Luas
1 Total Luasan Ruang Ibadah 9.770,56 M²
2 Total Luasan Ruang Pengajian Anak 36.41 M²
3 Total Luasan Ruang PAUD 114.16 M²
4 Total Luasan Ruang Pegawai Sara 128.09 M²
5 Total Luasan Ruang Utilitas 103.08 M²
6 Total Luasan Ruang Penunjang 2.561,46 M²
7 Total Luasan Parkiran 2.298,20 M²
Total Keseluruhan 15.011,96 M²

Dari perhitungan besaran ruang yang telah dilakukan di peroleh


besaran ruang adalah 15.011,96 M². Berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah
(RTRW) Kabupaten Sigi, Kawasan untuk Pembangunan bangunan Keagamaan
luasan yakni sebagai berikut :
1. Koefisien Dasar Bangunan (KDB) = 50%
2. Koefisien Dasar Hijau (KDH) = 30% Minimal

98
Luasan Tapak 2.70 Ha atau 27.000,00 M². untuk menentukan luasan
tidak terbangun atau Koefisien Dasar Hijau (KDH) yang di perlukan sebesar 40%
dengan Perhitungan sebagai berikut :

Luasan tidak terbangun = Luas Tapak x KDH

= 27.000,00 M² x 40%

= 10.800,00 M²

Jadi Luasan tidak terbangun pada Masjid Agung ini adalah 10.800,00 M²

Halaman Masjid Agung = (Luas Terbangun + Luas tidak terbangun) – Luas Tapak

= (15.011,96 M² + 10.800,00 M²) – 27.000,00 M²

= 25.811,96 M² - 27.000,00 M²

= 1.188,04 M²

LUASAN MASJID AGUNG


No Nama Besaran
1 Luasan Terbangun 15.011,96 M²
2 Luasan Halaman Masjid 1.188,04 M²
3 Luasan Tidak Terbangun 10.800,00 M²
Luasan Masjid Agung 27.000,00 M²

Jadi, luasan Tapak sesuai dengan hitungan Luasan Masjid Agung adalah
27.000,00 M² atau 2.70 Ha

4.7.4 Analisis Hubungan Ruang

99
Hubungan Ruang
Sumber : Penulis, 2021

4.7.5 Analisis Struktur


Struktur bangunan adalah bagian dari sebuah sistem bangunan yang bekerja
untuk menyalurkan beban yang diakibatkan oleh adanya bangunan di atas
tanah. Fungsi struktur yaitu untuk memberikan kekuatan dan kekakuan yang
diperlukan untuk mencegah sebuah bangunan mengalami keruntuhan. Struktur
merupakan bagian bangunan yang menyalurkan beban-beban. Beban tersebut
disalurkan ke bagian bawah tanah bangunan.
A. Struktur Atas (Upper Structure)
1. Balok dan Kolom
Struktur yang dibentuk dengan cara meletakkan elemen kaku
horizontal di atas elemen kaku vertikal. Elemen horizontal (balok)
100
memikul beban yang bekerja secara transversal dari panjangnya dan
menyalurkan beban tersebut ke elemen vertikal (kolom) yang
menumpunya. Kolom dibebani secara aksial oleh beban dan akan
menyelurkan beban tersebut ke tanah
2. Struktur Kubah
Kubah merupakan bentuk struktur berlengkung ganda. Bentuk
kubah dapat dipandang sebagai bentuk lengkung. Umumnya dibentuk
dari material kaku seperti beton bertulang, bata atau baja. Struktur
bentuk kubah dapat juga dibuat dari elemen-elemen garis, kaku dengan
pola berulang.
3. Struktur Plat Lipat
Struktur plat lipat adalah bentuk yang terjadi pada lipatan bidang-
bidang datar dimana kekakuan dan kekuatan
4. Strutktur Rangka
B. Struktur Bawah (Sub Structure)
4.7.6 Analisis Bentuk

101
SCHEDULE

DAFTAR PUSTAKA
Website

e-journal.uajy.ac.id/ (2020, November). TA413475. Diakses pada tanggal 19 November


2020 dari https://e-journal.uajy.ac.id/8458/5/TA413475.pdf

kbbi.web.id.(2020, 10 November). Masjid. Diakses pada tanggal 10 November 2020 dari


https://kbbi.web.id/masjid

Majt.or.id. (2021, Maret). Profil Bahasa Indonesia. Diakses pada tanggal 21 Maret 2021
dari https://majt.or.id/profil-bahasa-indonesia/

102
Mamicrohul.or.id. ( 2021, Maret). Profil Masjid Agung Islamic Center Rokan Hulu. Diakses
pada tanggal 23 Maret 2021 dari http://mamicrohul.or.id/
Palukota.go.id (2021,Januari). Letak geografis. Diakses pada tanggal 12 Januari 2021 dari
https://palukota.go.id/letak-geografis/

Sulteng.kemenag.go.id. (2021, Maret). Halaman detail agama islam. Diakses pada tanggal
03 Maret 2021 dari https://sulteng.kemenag.go.id/halaman/detail/agama-islam

Sulteng.kemenag.go.id. (2021, Maret). Halaman detail rumah ibadah dan umat. Diakses
pada tanggal 03 Maret 2021 dari https://sulteng.kemenag.go.id/halaman/detail/rumah-
ibadah-dan-umat

Simpbg.pu.go.id. (2020, November). Home download perda. Diakses pada tanggal 19


November 2020 dari https://simpbg.pu.go.id/home/download/perda/390

Zulfikri.wordpress.com. (2021, April). Konsep Dasar Masjid. Diakses pada tanggal 23 Maret
2021 dari Http://zulfikri.wordpress.com

Buku

Berdasarkan surat Direktoral jendral Bimas Islam, Direktorat Urusan Agama No.I/DI/1972
tanggal 8 Januari 1972, Tentang Masjid dapat digolongkan menurut letak dan
lingkungannya. Kementerian Agama, Jakarta.

Catanese, A. J & Snyder, J. C. (1979). Introduction to urban planning. McGraw-Hill New


York.

Kabupaten Sigi. Kabupaten Sigi dalam Angka 2019. Badan Pusat Statistik Kabupaten Sigi

103
Kabupaten Sigi. Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Sigi 2019. Badan
Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah

Kementerian RI. 2014. Direktur Jendral Bimbingan Masyarakat Islam Nomor DJ.II/802,
2014. Tentang Standar Pembinaan Manajemen Masjid, Kementerian Agama, Jakarta

Neufert, Ernst. 1991. Data Arsitek Edisi 33 Jilid 2, Erlangga, Jakarta

Peraturan Daerah Kota Palu Nomor 6 Tahun 2011 Tentang bangunan Gedung, Pemerintah
Provinsi Sulawesi Tengah, Palu.

Tulisan

Amalia, Ridha, 2015. Redesain Masjid Agung Darussalam Palu dengan Penerapan Konsep
Green Architecture, Jurnal Arsitektur Universitas Tadulako, Di Publikasikan, Palu : Jurusan
Arsitektur, Universitas Tadulako.

Artadi, 2013. Pendekatan Aristektur Hibrid, Bentang, Yogyakarta.

Ranjani, Dwi Akbar, 2019. Masjid Agung Dikota Parigi, Jurnal Arsitektur Universitas
Tadulako, Di Publikasikan, Palu : Jurusan Arsitektur, Universitas Tadulako.

104

Anda mungkin juga menyukai