TUGAS

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 4

TUGAS TURORIAL 2

KODE : PDGK 4205


MATA KULIAH : PEMBELAJARAN TERPADU SD
PROGRAM STUDI PGSD MASUKAN SARJANA (119)

NAMA NIM KELAS : FITRA YANTI ZALNI


NAMA DOSEN : 856436598
:1A
: YULIANTO, S.Pd, MPd

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Mata Pelajaran : 1. Pendidikan Kewarganegaraan


2. Matematika
3. Bahasa Indonesia
Tema : Lingkungan
Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar
Kelas/Semester : 3 (tiga)/ 1
Alokasi waktu : 1 x pertemuan (2x35 menit)

A. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR

Mata Pelajaran Kompetensi Dasar dan Indikator


1. Pendidikan Kewarganegaraan a. Mengamalkan maksa sumpah pemuda
b. Pendidikan Kewarganegaraan
Mengamalkan makna satu nusa, satu bangsa,
dan satu bahasa.
2. Matematika a. Melakukan operasi hitung bilangan
sampai tiga agka.
b. membilang secara urut bilangan sampai
tiga angka (ratusan) pada garis bilangan.
3. Bahasa Indonesia
a. Memberikan tanggapan dan saran
sederhana terhadap suatu masalah dengan
menggunakan kalimat yang runtut dan
pilihan kata yang tepat.
b. Membuat kalimat dengan memperhatikan
ejaan dan tanda baca dari isi bacaan yang
telah dibaca.

B. TUJUAN PEMBELAJARAN
Setelah melaksanakan pembelajaran ini siswa dapat:
1. Mengetahui makna nusantara.
2. Menjelaskan makna satu nusa, satu bangsa, dan satu bahasa.
3. Mengurutkan bilangan ratusan pada garis bilangan.
4. Membuat kalimat dengan memperhatikan ejaan dan tanda baca berdasarkan bacaan yang
telah dibaca.
 Karakter siswa yang diharapkan :
Religius, Disiplin, Cinta tanah air, Kreatif , Tanggung jawab, Mandiri, Semangat.

I. Materi Pokok
1. Pendidikan Kewarganegaraan
 Nusantara berasal dari kata “nusa” dan “antara” yang artinya: satu kesatuan wilayah (Negara)
diantara pulau-pulau.
 makna satu nusa, satu bangsa dan satu bahasa.
 Satu nusa memiliki makna bahwa setiap orang harus merasa memiliki satu tanah air yang sama,
yaitu tanah air Indonesia.
 Satu bangsa memiliki makna walaupun kita berasal dari suku yang berbeda, tetapi kita tetap satu
bangsa, yaitu bangsa Indonesia.
 Satu bahasa memiliki makna bahwa untuk mewujudkan persatuan bangsa kita harus
menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan.

2. Matematika
Mengulang secara urut. urutkan bilangan-bilangan di bawah ini dari yang terkecil sampai yang terbesar 136,
138, 133, 132, 131, 134, 135, 137, 139, 140, 142, 141
131, 132,133,134, 135, 136, 137, 138, 139, 140, 141, 142

3. Bahasa Indonesia
Menuliskan beberapa kalimat dengan memperhatikan ejaan dan tanda baca berdasarkan bacaan yang
berjudul “Menyelamtkan Lingkungan”

II. Metode dan Setrategi Pembelajaran


Ceramah, Kerja kelompok (Coopertive Learning), Tanya Jawab, Diskusi, Unjuk kerja, Penugasan.
III. Skenario Pembelajaran
1. Kegiatan Awal (10 Menit)
a. Persiapan:
1) Siswa diajak berdoa bersama – sama.
2) Presensi kehadiran siswa.
3) Siswa dikondisikan dalam situasi belajar yang kondusif.
b. Sebagai apersepsi siswa diajak menyanyikan lagu “Satu Nusa Satu Bangsa”
c. Guru mengaitkan materi dan menyampaikanya secara lisan dan tertulis tentang materi yang akan
dipelajari beserta kemampuan yang harus dicapai.

2. Kegiatan Inti (50 Menit)


a. Eksplorasi
1) Siswa diminta memperhatikan peta Indonesia pada papan tulis.
2) Siswa dibimbing mencari informasi tentang makna satu nusa, satu bangsa, dan satu
bahasa, pada halaman 5, buku PKn kelas 3 SD.
3) Siswa dibimbing membilang secara urut pada garis bilangan dengan memperhatikan
jumlah pulau besar yang ada di Indonesia.
4) Siswa diajak membaca bacaan “Menyelamatkan Lingkungan” pada buku Bahasa
Indonesia hal 16.
b. Elaborasi
1) Secara berkelompok siswa berdiskusi menyelesaikan tugas yang telah disiapkan oleh guru
untuk menunjukkan rasa bangga menjadi anak Indonesia.
2) Secara bergantian wakil dari tiap kelompok maju kedepan untuk mempresentasikan
hasil pekerjaanya.
3) Siswa secara bergantian diminta maju kedepan berdasarkan no absen (genap / ganjil)
untuk membilang secara urut pada garis bilangan.
4) Siswa mengerjakan latihan soal tes formatif.

c. konfirmasi
1) Siswa diajak membahas latihan soal yang telah dikerjakan serta penegasan materi
pembelajaran.
2) Guru memberikan konfirmasi terhadap hasil eksplorasi dan elaborasi yang dilakukan siswa.

3. Kegiatan Penutup (10 Menit)


a. Siswa dibimbing menarik kesimpulan dari materi yang telah dipelajari.
b. Guru memotivasi siswa untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
c. melakukan penilaian dan refleksi terhadap kegiatan yangsudah dilaksanakan.
d. merencanakan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk pembelajaran remedi, program
pengayaan, layanan konseling atau pemberian tugas.

IV. Sumber, Alat dan Media Pembelajaran


1. Sumber Pembelajaran
a. Pendidikan Kewarganegaraan kelas 3 SD, Prayoga Bestari, Aneka Ilmu tahun 2008 (BSE),
halaman 5.
b. Matematika untuk kelas 3 SD, Nur Fajariyah, PT Aneka Ilmu tahun 2008 (BSE), halaman 3.
c. Tangkas Berbahsa Indonesia untuk kelas 3 SD, Muhammad Jaruki, PT Remaja Rosdakarya
Bandung, Tahun 2006, halaman 16.

2. Alat dan Media Pembelajaran


a. Teks lagu “Satu Nusa Satu Bangsa”.
b. Peta Indonesia
c. Garis bilangan.

V. PENILAIAN
1. Prosedur Penilaian
a. Penilaian awal (pre test), untuk melihat kemampuan awal siswa.
b. Penilaian Proses, untuk melihat kerjasama siswa.
c. Penilaian Akhir ( post test), untuk mengukur kemampuan siswa setelah pembelajaran

2. Jenis dan Bentuk Test


a. Tes lisan, dilakukan sebelum pembelajaran melalui tanya jawab.
b. Test Kinerja (Performance Test), dilakukan pada saat pembelajaran berlangsung, melalui
kerja kelompok dan diskusi.
c. Tes Tertulis bentuk uraian, dilakukan pada akhir pembelajaran.
3. Alat Penilaian
a. Lembar kinerja siswa, terlampir.
b. Lembar penilaian kinerja siswa, terlampir
c. Lembar soal, terlampir.
d. Kunci jawaban, terlampir.
e. Pedoman penilaian, terlampir.
f. Lembar soal perbaikan dan pengayaan, terlampir

4. Tindak Lanjut
Guru melakukan perbaikan kepada siswa yang mendapat nilai kurang dari KKM, dan mengadakan
pengayaan kapada siswa yang memenuhi standar KKM.

Kabun, 24 April 2021


Mengetahui
Tutor Mahasiswa

YULIANTO, S.Pd, MPd FITRA YANTI ZALNI


NIM : 856436598

Anda mungkin juga menyukai