Anda di halaman 1dari 25

LAPORAN INDIVIDU

KULIAH KERJA NYATA – PENGABDIAN PADA MASYARAKAT

“DESA, KALA TATWA: AUSADHINING BUMI”

KELURAHAN PEGUYANGAN KANGIN, KECAMATAN DENPASAR UTARA,

KOTA DENPASAR

Disusun Oleh :

NI KADEK JULIANTARI

1802013214

VII A Manajemen Sore

Kelompok : 60

Fakultas Ekonomi Bisnis Pariwisata

Universitas Hindu Indonesia

Denpasar

2021

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur dipanjatkan kehadapan Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat dan rahmat-

Nya penulis dapat menyelesaikan laporan KKN (Kuliah Kerja Nyata) dengan tema “Desa Kala

Tattwa “Ausadhining Bhumi “. Kuliah Kerja Nyata – Pengabdian Pada Masyarakat Tematik

COVID-19 Desa Peguyangan Kangin Denpasar Utara dengan lancar. Laporan ini disusun

untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam menyelesaikan perkuliahan Kuliah Kerja Nyata

(KKN). Laporan KKN ini sebagai bentuk pertanggungjawaban tertulis dari pelaksanaan

program kerja selama KKN di Desa Peguyangan Kangin dari tanggal 26 Agustus 2021 sampai

tanggal 30 September 2021. Selama penyusunan laporan ini, penulis mendapat bimbingan,

arahan serta dukungan, dari berbagai pihak sehingga penyusunan laporan ini berjalan dengan

lancar. Pada kesempatan ini, penulis ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-

besarnya kepada :

1. Panitia Pelaksana Kegiatan KKN-PPM Universitas Hindu Indonesia Denpasar yang

telah banyak membantu, terutama dalam pembekalan dan arahan sebelum mengikuti

KKN

2. Ni Wayan Yuni Astuti,S.Pd.,M.Pd selaku Dosen Pembimbing yang telah banyak

memberikan bimbingan, masukan dan koreksi selama melaksanakan kegiatan KKN di

Desa Peguyangan Kangin Denpasar Utara

3. Seluruh masyarakat di Desa Peguyangan yang telah banyak membantu dalam proses

pelaksanaan program kerja . Semua pihak yang turut membantu dalam penyelesaian

kegiatan dan laporan KKN

4. Bapak I Wayan Susila selaku Kepala Desa Peguyangan dan Staf Kantor Desa

Peguyangan yang telah menerima dan memberikan bimbingan kepada penulis selama

melaksanakan KKN di Desa Peguyangan

i
Dengan keterbatasan ilmu yang penulis miliki, penulis menyadari bahwa laporan ini

masih jauh dari kata sempurna, oleh sebab itu penulis mengharapkan adanya koreksi,

kritik, dan saran yang bersifat membangun dari berbagai pihak sebagai bahan masukan

bagi penulis. Semoga laporan ini bermanfaat bagi pembaca. Terimakasih.

Denpasar 1 Oktober 2021

Ni Kadek Juliantari

ii
DAFTAR ISI

Kata pengantar ................................................................................................................... i

Daftar isi........................................................................................................................... iii

Lembar pengesahan ......................................................................................................... iv

BAB I Pendahuluan

1.1 Latar belakang ...................................................................................................... 1

1.2 Tujuan ................................................................................................................... 3

1.3 Manfaat ................................................................................................................ 3

BAB II Pelaksanaan Kegiatan

2.1 Awalan ................................................................................................................. 5

2.2 Inti ........................................................................................................................ 5

2.3 Hasil ..................................................................................................................... 6

BAB III Penutup

3.1 Evaluasi ................................................................................................................. 9

3.2 Saran .................................................................................................................... 9

Lampiran 1 program kerja ................................................................................................ 8

Lampiran 2 daftar hadir .................................................................................................. 11

Lampiran 3 surat-menyurat ............................................................................................. 14

Lampiran 4 foto pelaksanaan program kerja ................................................................. 17

iii
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN INI TELAH DIPERIKSA

PADA TANGGAL ………………

Kelurahan Desa Paguyangan Kangin Dosen Pembimbing

I Wayan Susila Ni Wayan Yuni Astuti,S.Pd.,M.Pd

iv
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

KKN (Kuliah Kerja Nyata) merupakan salah satu perwujudan dari Tri Dharma

Perguruan Tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat.Kegiatan KKN ini merupakan

kegiatan intrakurkuler yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa Universitas Hindu

Indonesia Denpasar. Selain sebagai media sosialisasi dan pengabdian masyarakat dalam

bentuk formal akademis serta setitik peran mahasiswa sebagai pendorong dalam

memperlancar jalannnya proses pembangunan masyarakat, juga sebagai wahana untuk

mahasiswa agar bisa mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu yang dipelajari untuk

kemudian disosialisasikan manfaatnya kepada masyarakat.

Kuliah Kerja Nyata mempunyai empat kelompok sasaran, yaitu mahasiswa,

masyarakat, Pemerintah Daerah dan Perguruan Tinggi. KKN bagi mahasiswa diharapkan

dapat menjadi suatu pengalaman belajar yang baru untuk menambah pengetahuan,

kemampuan dan kesadaran hidup bermasyarakat.Bagi masyarakat dan Pemerintah

Daerah adalah untuk memperoleh bantuan pikiran, tenaga serta IPTEK dalam

merencanakan dan melaksanakan pembangunan.Bagi Perguruan Tinggi adalah untuk

memperoleh umpan balik sebagai hasil pengintegrasian mahasiswa dalam masyarakat,

sehingga kurikulum perguruan tinggi dapat disesuaikan dengan kondisi masyarakat.

Desa Peguyangan kangin terdiri dari 11 banjar salah satunya tempat KKN

berlangsung di br. Cengkilung .Mahasiswa KKN UNHI Kelompok 60 ini melaksanakan

kegiatan KKN dalam jangka waktu ± 1 Bulan (30 hari), yang berlokasi di Banjar

Cengkilung Kelurahan Desa Paguyangan Kangin, Kecamatan Denpasar Utara, Kota

1
Denpasar dan telah membuat program dan kerja sebagai bentuk pengabdian pada

masyarakat. Adapun bidang garapan program kerja Kuliah Kerja Nyata meliputi Bidang

Agama, Adat-istiadat, Seni dan Budaya, Bidang Pendidikan, Bidang Pembangunan dan

Lingkungan Hidup, Bidang Kesehatan serta Bidang Ekonomi.

Selama pandemi berlangsung, masyarakat Desa Peguyangan kangin juga kurang

diedukasi tentang pengaruh virus COVID-19 terhadap imun tubuh. Masih banyak

masyarakat yang keluar rumah tidak menggunakan masker sesuai anjuran pemerintah.

Masyarakat yang tidak menggunakan masker menyatakan bahwa dirinya menjadi ribet

dan susah bernafas karena menggunakan masker. Ini tentu pernyataan yang sangat keliru

dan salah, mengingat penggunaan masker malah bertujuan untuk melindungi dan

menghindari diri dari virus selama kita beraktifitas di luar rumah.

Kurangnya edukasi tentang COVID-19 juga terlihat pada prilaku masyarakat Desa

Peguyangan yang enggan mencuci tangan setelah beraktifitas di luar ruangan.

Penggunaan handsanitizer juga minim dilakukan karena kurang tersedianya barang

tersebut ditempat umum. Salah satu pencegahan penyebaran virus COVID-19 adalah

dengan menjaga kebersihan lingkungan. Namun masyarakat Desa peguyangan kangin

juga masih minim melakukan hal tersebut. Terutama jika masuk dalam perumahan masih

sedikit pengetahuan tentang mencuci tangan, atau pun menjaga kesehatan.

Pada awal pandemi di Desa Peguyangan banyak masyarakat yang sudah melakukan

kegiatan menjaga kebugaran tubuh. Namun menjaga kebugaran tubuh kurang

dilakukan oleh anak – anak, padahal yang rentan terkena virus adalah anak – anak yang

berusia dibawah 12 tahun. Selama pandemi di awal tahun ini juga membuat anak - anak

sekolahan melakukan pembelajaran daring. Bukan termasuk hal yang efisien

melakukan pembelajaran daring dengan anak – anak terutama yang masih sekolah dasar

2
karena mereka malah memanfaatkan gadget untuk hal yang bukan termasuk

pembelajaran seperti bermain game online. Selain kurang bermanfaat, hal tersebut

membuat boros dalam penggunaan kuota gagdet. Berdasarkan permasalahan tersebut,

maka penulis telah membuat beberapa proker dan menulisnya dalam laporan ini dengan

judul “DESA, KALA TATWA: AUSADHINING BUMI” KULIAH KERJA NYATA

– PENGABDIAN PADA MASYARAKAT DESA PEGUYANGAN KANGIN.

1.2 Tujuan

Berdasarkan latar belakang tersebut, maka tujuan dari adanya KKN-PPM

UNHI Desa Peguyangan Kangin adalah sebagai berikut.;

1. Untuk mengetahui pentingnya promosi digital dalam pengembangan

UMKM di Desa Peguyangan kangin selama pandemi covid-19.

2. Untuk mengetahui pentingnya pola hidup sehat kepada anak-anak

mengenai cara mencuci tangan yang benar dan Edukasi 5 M guna

pencegahan covid-19

3. Untuk melestarikan budaya Bahasa dan sastra bali dengan cara

memperkenalkan lebih dalam mengenai nyurat aksara bali untuk anak-anak.

1.3 Manfaat

Adapun manfaat yang didapatkan dari kegiatan KKN – PPM Desa Peguyangan

Kangin Tahun 2021 adalah sebagai berikut :

1. Bagi Masyarakat

a. Membantu masyarakat dalam mempromosikan dan mengenalkan barang

dagangannya secara online sehingga masyarakat memperoleh keuntungan.

b. Membantu masyarakat dan anak-anak dalam mengurangi rantai penyebaran

virus COVID-19.

3
c. Membantu melestarikan budaya bali, dan memperkenalkan aksara bali lebih

luas di lingkungan masyarakat.

2. Bagi Mahasiswa

a. Mahasiswa dapat mengamalkan ilmu yang pernah di dapatkan di

perkuliahan serta berinteraksi secara langsung di dalam masyarakat.

b. Mahasiswa dapat membantu dan meningkatkan kesehatan masyarakat

mulai dari pola hidup sehat.

4
BAB II

PELAKSANAAN KEGIATAN

2.1 Awalan

Kegiatan KKN – PPM Universitas Hindu Indonesia tahun 2021 yang penulis

lakukan bertempat di Desa Peguyangan. Sebelum KKN dimulai, peserta KKN

melakukan pembekalan yang dipimpin oleh panitia KKN yang dilakukan secara daring

pada tanggal 18 Agustus 2021. Pada tanggal 25 Agustus 2021, penulis bersama rekan

rekan KKN Desa Peguyangan Kangin lainnya datang berkunjung ke kantor desa

membawa surat pengantar dari kampus sebagai tanda bukti bahwa adanya KKN UNHI

di Desa Peguyangan Kangin. KKN Desa Peguyangan Kangin terdapat 10 peserta KKN

dan semua anggota kelompok 60 bersama-sama KKN di Desa Peguyangan Kangin.

Pada tanggal 26 Agustus 2021, KKN – PPM resmi dibuka. Pada tanggal tersebut

penulis dan rekan lainnya melakukan serah terima mahasiswa KKN di Kantor Desa

Peguyangan Kangin dengan Kepala Desa Bapak I Wayan Susila.

Adapun beberapa program kerja yang penulis ajukan yaitu promosi digital

UMKM di Desa Peguyangan kangin, Edukasi 5 M guna pencegahan covid-19, dan

kegiatan mengajar akasara bali.

2.2 Inti

1. Program Kerja Pertama (Promosi Digital UMKM)

Program kerja pertama yang dilaksanakan penulis adalah Promosi Digital

UMKM di Desa Peguyangan Kangin melalui akun Instagram penulis. Tujuan dari

program kerja pertama adalah untuk pengembangan UMKM yang terdampak COVID-

19. Kegiatan ini dilaksanakan pada:

Hari / tanggal : Rabu 1 september 2021 s/d 27 September 2021

Lokasi : akun instagram penulis

5
Kegiatan awal yang dilakukan adalah pada tanggal 30 Agustus 2021 penulis

mencari data UMKM yang akan dipromosikan mulai dari persimpangan jalan sampai

pedagang rumahan. Jenis UMKM yang dipromosikan juga berupa pedagang pakaian,

pedagang upakara, dan pedagang makanan rumahan. Manfaat dari program kerja

pertama yang penulis jalankan yaitu produk UMKM Desa Peguyangan semakin dikenal

dan membantu masyarakat memperoleh keuntungan karena produk telah dipromosikan

secara digital pada masa pandemi COVID-19.

2. Program Kerja Kedua (Edukasi 5 M guna pencegahan covid-19)

Program kerja kedua yang dilaksankan oleh penulis yaitu Edukasi 5 M guna

pencegahan covid-19 serta pentingnya penerapan pola hidup sehat pada anak-anak.

Tujuan dari program kerja kedua adalah untuk membantu dalam pengurangan dan

pencegahan penyebaran virus COVID-19 dengan mengajari anak-anak pola hidup

sehat. Kegiatan ini dilaksanakan pada:

Hari/ tanggal : Minggu 12 September 2021

Pukul : 08.00 s/d 15.00

Lokasi : Br Cengkilung Desa Peguyangan Kangin.

Kegiatan awal yang dilakukan oleh penulis adalah mendatangi kerumah warga

setempat di Br Cengkilung Desa Peguyangan Kangin. Sebelumnya penulis sudah

menyiapkan beberapa perlengkapan seperti poster edukasi 5 M yang akan di tempelkan

di tempat cuci tangan atau ditempelkan ditempat yang paling sering dilihat dan jelas,

tujuannya agar anak- anak selalu ingat tentang pentingnya menjaga kesehatan dari sejak

dini , edukasi 5 M yaitu memakai masker , mencuci tangan dengan sabun, menjaga

jarak minimal 1,5 meter , menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilitas. Manfaat dari

6
program kerja kedua yang dijalankan adalah untuk meminimalisir terjadinya

penyebaran virus COVID-19 pada lingkungan paling kecil yaitu keluarga.

3. Program kerja ketiga ( mengajar aksara bali.)

Program kerja ketiga yang dilaksankan oleh penulis yaitu kegiatan mengajar

aksara bali. Tujuan dari program kerja ketiga adalah untuk memotivasi anak-anak dan

juga orang tua untuk tetap melestarikan budaya bali dengan belajar menulis aksara bali.

Sehingga anak-anak memiliki waktu yang efektif untuk belajar dari pada bermain.

Hari/ tanggal : Senin 20 September 2021

Pukul : 08.00 s/d 17.00

Lokasi : Br Cengkilung Desa Peguyangan Kangin.

Kegiatan awal yang dilakukan oleh penulis adalah mengumpulkan anak-anak

mulai dari sd, smp, dan sma untuk ikut serta dalam pembelajaran aksara bali, kemudian

mengajak anak-anak untuk pengenalan tulisan aksara bali satu persatu, mulai dari cara

membaca hingga bagaimana penulisan yang benar . Manfaat dari program kerja ketiga

yang dijalankan adalah menanamkan sejak dini budaya bali, yang harus tetap

dilestarikan keberadaannya, dan dapat diperkenalkan ke masyarakat luas.

2.3 Hasil

Setelah dilaksanakan program kerja ini, dapat penulis laporkan bahwa KKN –

PPM Desa Peguyangan telah berjalan sesuai yang diharapkan. Masyarakat yang

awalnya belum terbiasa untuk menerapkan pola hidup sehat ,seperti mencuci tangan,

menggunakan handsanitezer, masyarakat yang awalnya masih risih menggunakan

masker menjadi lebih teredukasi dan selalu menggunakan masker saat bepergian, dan

masyrakat dan juga anak-anak mulai terbiasa untuk menjaga jarak. Begitu juga untuk

7
anak-anak yang mulai mempelajari dan melestarikan budaya bali melalui penulisan

aksara bali yang sangat bermanfaat untuk pengetahuan anak-anak saat ini walaupun

terhalang pandemic covid-19 anak- anak tetap bisa belajar dari rumah menganai

penulisan aksara bali. Dengan adanya promosi digital di Instragram, UMKM Desa

Peguyangan mendapat perhatian lebih dari masyarakat luas dan pendapatan pedagang

menjadi meningkat.

8
BAB III

PENUTUP

3.1 Evaluasi

Selama masa awal pandemi sampai sekarang, masyarakat masih belum terbiasa

dengan kondisi yang ada. Padahal, masyarakat sudah tau tentang dampak dan bahaya

COVID-19 tetapi masih banyak yang merasa tidak peduli dengan itu. Masyarakat masih

enggan menggunakan masker karena merasa risih ataupun malas mencuci tangan

setelah beraktifitas karena merasa bukan kebiasannya dan juga sering lupa dengan

menjaga jarak dengan orang disekitarnya. Dengan pelaksanaan program kerja selama

KKN berlangsung, masyarakat yang awalnya kurang peduli menjadi lebih mengerti dan

lebih paham tentang pentingnya penggunaan masker dan juga penerapan pola hidup

sehat sejak dini.

3.2 Saran

Adapun saran yang dapat penulis sampaikan kepada beberapa pihak adalah sebagai

berikut :

1. Untuk Masyarakat

Kebiasaan masyarakat menjadi penentu apakah virus pandemi masih akan

berlanjut atau tidak. Selalu menggunakan masker saat berpergian dan selalu

mencuci tangan setelah beraktifitas dan juga tidak lupa dengan menjaga jarak

disekitar kita, yang nantinya akan membantu mengurangi penyebaran virus. Selain

itu, selalu menjaga kebersihan lingkungan dan menjaga kebugaran tubuh juga

dapat membantu mengurangi penyebaran virus COVID-19.

2. Untuk Mahasiswa KKN Berikutnya

9
Pelaksanaan suatu program kerja pasti memerlukan perencanaan yang matang agar

semua yang ingin dicapai dapat tercapai dengan efektif dan efisien. Oleh karena

itu, selalu melakukan perencanaan dengan cara berkoordinasi dengan pihak yang

terlibat terkait pelaksanaan program kerja.

10
LAMPIRAN 1. PROGRAM KERJA

Program kerja pertama

Nama program kerja : Promosi digital UMKM

Tujuan : pengembangan UMKM Desa Peguyangan

Manfaat : a. Membantu masyarakat yang terkena dampak

COVID-19 dalam memasarkan produknya sehingga

mampu memperoleh keuntungan.

b. Mempromosikan produk yang kurang terkenal hingga

mampu dilirik dipasaran.

c. Memperkenalkan produk UMKM Desa Peguyangan

di social media terutama Instagram.

Metode : Promosi di Instagram

Lokasi : Akun Instagram @Juliantari_kd

Waktu : 01 September s/d 27 September 2021

Sasaran : Pengguna social media Instagram

Petugas Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPM Desa Peguyangan Kangin

Peralatan : Gadget

11
Program kerja kedua

Nama program : Edukasi 5 M guna pencegahan covid-19

Tujuan : Pengurangan dan Pencegahan penyebaran virus covid-

19

Manfaat : a. Meminimalisir terjadinya penyebaran virus covid-19

pada lingkungan kecil yaitu keluarga

b. Masyarakat menjadi teredukasi tentang pentingnya

penggunaan masker, menggunakan handsanitizer dan

menjaga jarak

Metode : Edukasi

Lokasi : Br. Cengkilung Desa Peguyangan Kangin

Waktu : 12 September 2021

Sasaran : Masyarakat

Petugas pelaksana : Mahasiswa KKN-PPM Desa Peguyangan Kangin

Peralatan : Poster 3 M

Program Kerja Ketiga

Nama program : Kegiatan mengajar aksara bali.

Tujuan : Memotivasi anak- anak untuk tetpa melestarikan

budaya bali dengan belajar menulis aksara bali.

12
Manfaat : Dapat Menanamkan sejak dini budaya bali, yang harus

tetap dilestarikan keberadaannya, dan dapat

diperkenalkan ke masyarakat luas.

Metode : Pembelajaran

Lokasi : Br Cengkilung Desa Peguyangan Kangin

Waktu : Senin 20 September 2021

Sasaran : Anak-anak

Petugas pelaksana : Mahasiswa KKN-PPM UNHI

Peralatan : Buku Aksara bali

13
LAMPIRAN 2 . DAFTAR HADIR

NO Hari/ Tanggal Program Kerja Lokasi Ttd

1 Rabu, 1 September 2021 Promosi Digital UMKM Akun Instagram

2 Minggu, 12 September Edukasi 5 M Br. Cengkilung

2021 pencegahan cocid-19 Desa Peguyangan

Kangin

3 Senin, 20 September 2021 Pembelajaran aksara Br. Cengkilung

bali Desa Peguyangan

Kangin

14
LAMPIRAN 3. SURAT – MENYURAT

15
16
LAMPIRAN 4. FOTO PELAKSANAAN PROGRAM KERJA

Gambar 1. Promosi Digital UMKM Gambar 2. Promosi Digital UMKM

Gambar 3. Survey UMKM

17
Gambar 4. Survey UMKM Gambar 5. Survey UMKM
yang akan di promosikan digital yang akan di promosikan digital

Gambar 6. Edukasi 5 M pencegahan covid-19 Gambar 7. Edukasi 5 M pencegahan covid-19

18
Gambar 8. Edukasi 5 M pencegahan covid-19 Gambar 9. Edukasi 5 M pencegahan covid-19

Gambar 10. Kegiatan mengajar aksara bali Gambar 11. Kegiatan mengajar aksara bali

Gambar 12. Kegiatan mengajar aksara bali Gambar 13. Kegiatan mengajar aksara bali

19
Gambar 14. Penutupan KKN UNHI Gambar 14. Penutupan KKN UNHI
Di kantor Desa Peguyangan Kangin Di kantor Desa Peguyangan Kangin

20

Anda mungkin juga menyukai