Anda di halaman 1dari 34

LAPORAN PRAKTIKUM BIOKIMIA PROTEIN

BLOK BIOMEDIK

Nama : Arya Di
Adhi Yoga
Susun Wikrama
Oleh : Jaya
Nim : 018.06.0031
Kelas/Sesi : B/1
Kelompok : III
Dosen : Ana Andriana, S.Si.,M.Sc
: Musyarrafah, S.Si.,M.Sc

LABORATORIUM BIOKIMIA
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS ISLAM AL-AZHAR
MATARAM
2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas
rahmat-Nya dan dengan kemampuan yang kami miliki, penyusunan makalah
Praktikum Biomedik Uji Protein dapat diselesaikan tepat pada waktunya.
Makalah ini membahas mengenai hasil Praktikum Biomedik Uji Protein.
Penyusunan makalah ini tidak akan berjalan lancar tanpa bantuan dari berbagai
pihak, maka dari itu dalam kesempatan ini kami mengucapkan terimakasih
kepada:
1. Ana Andriana, S.Si.,M.Sc Sebagai dosen pembimbing yang senantiasa
memberikan saran serta bimbingan dalam pelaksanaan Praktikum.
2. Musyarrafah, S.Si.,M.Sc Sebagai dosen pembimbing yang senantiasa
memberikan saran serta bimbingan dalam pelaksanaan Praktikum.
3. Sumber literatur dan jurnal ilmiah yang relevan sebagai referensi kami
dalam berdiskusi.
4. Keluarga yang kami cintai yang senantiasa memberikan dorongan dan
motivasi.
Mengingat pengetahuan dan pengalaman kami yang terbatas untuk menyusun
makalah ini, maka kritik dan saran yang membangun dari semua pihak sangat
diharapkan demi kesempurnaan makalah ini. Kami berharap semoga makalah ini
dapat bermanfaat bagi kita semua.

Mataram, 16 November 2021

Penyusun

2
DAFTAR ISI

Halaman Judul
KATA PENGANTAR.............................................................................................2
DAFTAR ISI............................................................................................................3
DAFTAR GAMBAR...............................................................................................5
DAFTAR TABEL....................................................................................................6
BAB I.......................................................................................................................7
1.1 Latar Belakang...............................................................................................7
1.2 Tujuan Praktikum...........................................................................................8
1.3 Tujuan Praktikum...........................................................................................8
BAB II......................................................................................................................9
2.1.Definisi Karbohidrat.......................................................................................9
2.2.Klasifikasi Karbohidrat................................................................................10
2.3.Jenis Uji Terhadap Karbohidrat...................................................................12
BAB III..................................................................................................................15
3.1 Alat dan Bahan.............................................................................................15
3.1.1 Alat dan bahan.......................................................................................15
3.2 Cara Kerja....................................................................................................15
3.2.1 Uji Molisch............................................................................................15
3.2.2 Uji Seliwanoff........................................................................................16
3.2.3 Uji Benedict...........................................................................................16
3.2.4 Uji Amilum dengan Iodium...................................................................16
BAB IV..................................................................................................................18
4.1 Hasil.............................................................................................................18
4.1.1 Uji Molisch............................................................................................18
4.1.2 Uji Seliwanoff........................................................................................19
4.1.3 Uji Benedict...........................................................................................20
4.1.4 Uji Amilum dengan Iodium...................................................................21

3
4.2 Pembahasan..................................................................................................22
4.2.1 Uji Molisch............................................................................................22
4.2.2 Uji Seliwanoff........................................................................................24
4.2.3 Uji Benedict...........................................................................................25
4.2.4 Uji Amilum dengan Iodium...................................................................28
BAB V...................................................................................................................30
5.1 Kesimpulan...................................................................................................30
5.2 Saran.............................................................................................................30
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................31

4
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Monosakarida (Sopiah, L. 2018)...........................................................10


Gambar 2 Disakarida (Azhar, M. 2016)................................................................11
Gambar 3 Oligoskarida (Azhar, M. 2016).............................................................12
Gambar 4 Struktur Polisakarida (Azhar, M. 2016)................................................12
Gambar 5 Hasil Uji Molisch..................................................................................18
Gambar 6 Hasil Uji Seliwanoff..............................................................................19
Gambar 7 Hasil Uji Benedict.................................................................................21
Gambar 8 Hasil Uji Amilum dengan Iodium sebelum ditambah NaOH...............21
Gambar 9 Hasil Uji Amilum dengan Iodium setelah ditambah NaOH.................22
Gambar 10 Reaksi yang terjadi pada Uji Molisch.................................................24
Gambar 11 Hasil reaksi Uji Seliwanoff.................................................................25
Gambar 12 Hasil reaksi pada Uji Benedict............................................................27
Gambar 13 Hasil reaksi pada Uji Amilum dengan Iodine.....................................29

5
DAFTAR TABEL

Tabel 1Hasil pengamatan Uji Molisch..................................................................18


Tabel 2 Hasil pengamatan Uji Seliwanoff.............................................................19
Tabel 3 Hasil pengamatan Uji Benedict................................................................20
Tabel 4 Penafsiran Hasil Uji Benedict...................................................................20
Tabel 5 Hasil pengamatan Uji Amilum dengan Iodium........................................21

6
BAB I
PENDAHULUAN
I.1 Latar Belakang
Biokimia adalah salah satu ilmu yang mempelajari tentang peranan
berbagai molekul dalam reaksi kimia dan proses yang berlangsung dalam
makhluk hidup. Jangkauan ilmu Biokimia sangat luas sesuai dengan
kehidupan itu sendiri. Tidak hanya mempelajari proses yang berlangsung
dalam tubuh manusia, ilmu Biokimia juga mempelajari berbagai proses
pada organisme mulai dari yang sederhana sampai yang kompleks atau
satu ilmu dasar yang wajib dikuasai oleh mahasiswa kedokteran, biokimia
sendiri adalah ilmu yang mempelajari senyawa kimia dan reaksi kimia
yang terdapat di dalam tubuh manusia. Biokimia sendiri juga mempelajari
tentang stuktur dan fungsi komponen seluller seperti protein, karbohidrat,
lipid, dan biomolekul lainnya. Karbohidrat, protein, dan lipid memiliki
peran masing-masing yang sangat penting di dalam tubuh manusia (Dewi,
U. M. 2019).
Protein merupakan salah satu unsur terpenting penyusun makhluk
hidup. Seperti halnya unsur lainnya seperti karbohidrat, protein juga
memiliki sifat dan fungsi. Sifat-sifat dan fungsi protein ditentukan oleh
jenis dan urutan asam amino. Beberapa fungsi utama protein dalam
organisme kehidupan antara lain:
1. Sebagai bahan penyusun selaput sel dan dinding sel
2. Jaringan pengikat
3. Pembentuk membran sel
4. Mengangkut molekul-molekul lain (hemoglobin)
5. Sebagai zat antibodi.
Di dalam kehidupan, protein memegang peranan yang penting
pula. Proses kimia dalam tubuh dapat berlangsung dengan baik karena
adanya enzim, suatu protein yang berfungsi sebagai biokatalisator. Kita
dapat memperoleh protein dari bahan makanan yang banyak mengandung

7
protein, misalnya pada hewan terkandung protein hewani, sedangkan pada
tumbuhan terkandung protein nabati. Protein merupakan polipeptida
berbobot molekul tinggi yang terdapat secara alami. Polipeptida yang
memiliki hanya asam amino saja digolongkan sebagai protein
sederhana. Protein terkonjugasi mengandung komponen bukan asam
amino yang dikenal sebagai gugus prostetik disamping kerangka utama
asam amino.
Dalam ilmu Kimia, pencampuran atau penambahan suatu senyawa
dengan senyawa yang lain dikatakan bereaksi bila menunjukkan adanya
tanda terjadinya reaksi, yaitu: adanya perubahan warna, timbul gas, bau,
perubahan suhu, dan adanya endapan. Pencampuran yang tidak disertai
dengan tanda demikian, dikatakan tidak terjadi reaksi kimia. Ada beberapa
reaksi khas dari protein yang menunjukkan efek/tanda terjadinya reaksi
kimia, yang berbeda-beda antara pereaksiyang satu dengan pereaksi yang
lainnya. Pada pengujian biokimia protein terdapat tiga antara lain, uji
biuret, uji pengendapan logam, dan uji ninhydrin.
Untuk membuktikan kebenaran teori tersebut maka dianggap
penting melakukan percobaan ini.
.

I.2 Tujuan Praktikum


I.2.1 Untuk mengetahui metode pemeriksaan biokimia protein.

I.3 Tujuan Praktikum


I.3.1 Agar mahasiswa kedokteran memahami metode pengujian biokimia
protein

8
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1. Definisi Protein


Protein(asal kata protos dari bahasa Yunani yang berarti "yang
paling utama") adalah Struktur. Protein merupakan senyawa organik
kompleks yang tersusun atas makromolekul yang tinggi. Protein terdiri
dari rantai-rantai Panjang asam amino yang rantai-rantai panjang asam
amino yang dihubungkan oleh ikatan peptida dan sebagian besar tersusun
dari unsur-unsur karbon (50-55%), hydrogen (6-7,3%), oksigen (19-24)
dan nitrogen (13-19%) (Andriana, A., & Musyarrafah. 2021).
Protein, seperti halnya suatu molekul DNA, merupakan polimer
yang linear dan tidak bercabang. Subunit protein monomeriknya disebut
asam amino dan polimer yang dihasilkan atau polipeptidanya,
jarang yang panjangnya melebihi 2000 unit. Struktur protein bersifat
hirarki, yaitu protein disusun setahap demi setahap dan setiap tingkatan
tergantung dari tahapan dibawahnya. Unit dasar penyusun struktur protein
adalah asam amino. Dengan katalain protein tersusun atas asam-asam
amino yang saling berikatan.
Suatu asam amino-α terdiri atas:
1. Atom C α. Disebut α karena bersebelahan dengan gugus
karboksil (asam).
2. Atom H yang terikat pada atom C α.
3. Gugus karboksil yang terikat pada atom C α.
4. Gugus amino yang terikat pada atom C α.
5. Gugus R yang juga terikat pada atom C α.

9
Gambar 1 Asam amino α
2.2. Klasifikasi Protein
Struktur protein dapat dilihat sebagai hirarki, yaitu berupa struktur
primer (tingkat satu), sekunder (tingkat dua), tersier (tingkat tiga), dan
kuartener (tingkat empat):
a. Struktur Primer
Struktur primer protein merupakan urutan asam amino
penyusun protein yang dihubungkan melaluiikatan peptida
(amida). Frederick Sanger merupakan ilmuwan yang berjasa
dengan temuan metode penentuan deret asam amino pada protein,
dengan penggunaan beberapa enzim protease yang mengiris ikatan
antara asam amino tertentu, menjadi fragmen peptida yang lebih
pendek untuk dipisahkan lebih lanjut dengan bantuan kertas
kromatografik. Urutan asam amino menentukan fungsi protein,
pada tahun 1957, Vernon Ingram menemukan bahwa translokasi
asam amino akan mengubah fungsi protein, dan lebih lanjut
memicu mutasi genetik.

b. Struktur Sekunder
Struktur sekunder protein adalah struktur tiga dimensi lokal
dari berbagai rangkaian asam amino pada protein yang distabilkan
oleh ikatan hidrogen. Berbagai bentuk struktur sekunder misalnya
ialah sebagai berikut:

10
1. alpha helix (α-helix, "puntiran-alfa"), berupa pilinan
rantai asam-asam amino berbentuk seperti spiral;

2. beta-sheet (β-sheet, "lempeng-beta"), berupa lembaran-


lembaran lebar yang tersusun dari sejumlah rantai asam
amino yang saling terikat melalui ikatan hidrogen atau
ikatan tiol (S-H);

3. beta-turn, (β-turn, "lekukan-beta"); dan o gamma-turn,


(γ-turn, "lekukan-gamma").

c. Oligosakarida
truktur tersier yang merupakan gabungan dari aneka ragam
dari struktur sekunder. Struktur tersier biasanya berupa gumpalan.
Beberapa molekul protein dapat berinteraksi secara fisik tanpa
ikatan kovalen membentuk oligomer yang stabil (misalnya dimer,
trimer, atau kuartomer) dan membentuk struktur kuartener.

d. Poliskarida
Polisakarida merupakan senyawa polimer yang terdiri dari
ratusan bahkan ribuan molekul monosakarida. Polisakarida
merupakan polimer yang terbentuk di alam. Ada tiga jenis
polisakarida yang paling banyak ditemukan, yaitu selulosa, pati
(starch), dan glikogen.

Gambar 2 Struktur Polisakarida (Azhar, M. 2016).

11
2.3. Jenis Uji Terhadap Karbohidrat
a. Uji Molisch
Uji Molisch merupakan uji yang paling umum digunakan
untuk semua bentuk karbohidrat baik dalam bentuk bebas maupun
yang terikat. Dasar dari reaksi ini adalah senyawa furfural
terbentuk dari daya dehidrasi asam pekat terhadap karbohidrat.
Reaksi ini tidak bersifat spesifik untuk kaebohidrat tetapi berguna
untuk analisis. Hasil negative pada uji Molisch menunjukkan tidak
adanya kandungan karbohidrat (Andriana, A., & Musyarrafah.
2021).
b. Uji Seliwanoff
Uji ini sering digunakan untuk identifikasi fruktosa di
laboraotium. Umumnya reaksi pada uji ini spesifik untuk ketosa.
Dasar dari reaksi ini adalah pembentukkan 4-hidroksimetil furfural
yang bereaksi dengan resorsinol (1.3-hidroksi benzena)
membentuk suatu senyawa berwarna merah. Pembentukkan 4-
hidrosimetil furfural lebih cepat pada ketohekosa jika direaksikan
dengan HCL setengah pekat. Glukosa maupun karbohidrat lain
dapat memeberikan warna yang sama dengan pemanasan lebih
lama maupun dengan jumlah yang banyak (Andriana, A., &
Musyarrafah. 2021).
Pada percobaan scliwanoff, fruktosa akan bereaksi cepat
dengan membentuk warna merah. Zat-zat lain juga akan bereaksi
seperti fruktosa apabila pemanasan dilakukan lebih lama. Prinsip
reaksinya berdasarkan atas pembentukan 4- hidroksi metal fulfural
yang membentuk senyawa berwarna ungu dengan adanya
resolsinol (1,3 –dihidroksi benzena). Reaksi positif menunjukan
adanya warna merah (Andriana, A., & Musyarrafah. 2021).
c. Uji Benedict
Uji benedict digunakan untuk mengidentifikasi adanya
gugus gula pereduksi pada karbohidrat. Gugus gula pereduksi yang

12
dimaksud adalah gugus aldehid dan ketok dalam keadaan bebas.
Dasar dari reaksi pad uji ini yaitu reduksi larutan tembaga alkalis
oleh gula yang memiliki gugus aldehid dan keton bebas
membentuk kuprooksida (Cu20) yang berwarna merah bata
(Andriana, A., & Musyarrafah. 2021).
d. Uji Amilum dengan Iodium
Uji ini merupakan uji spesifik untuk polisakarida yaitu
amilum maupun dekstrin. Amilum dan dekstrin jika direaksiskan
dengan iodium akan membentuk kompleks iod di amilum pafa
permukaan dan menampakkan warna biru atau merah anggur
(Andriana, A., & Musyarrafah. 2021).

13
BAB III
METODOLOGI
I.4 Alat dan Bahan
I.4.1 Alat dan bahan
1. Gelas ukur
2. Pipet tetes
3. Rak tabung reaksi
4. Penjepit tabung reaksi
5. Pembakar spirtus
6. Stopwatch
7. Larutan glukosa
8. Larutan sukrosa
9. Larutan fruktosa
10. Larutan maltosa
11. Larutan amilum/pati
12. Pereaksi molish
13. Larutan H2SO4
14. Pereaksi seliwanoff
15. Pereaksi benedict
16. Larutan pati atau amylum
17. Larutan lugol
18. Larutan NaOH
I.5 Cara Kerja
I.5.1 Uji Molisch
1. Siapkan 3 buah tabung reaksi yang bersih dan kering
2. Masukan masing-masing 2 ml larutan yang akan di uji ke
dalam 3 tabung reaksi tersebut secara berturut-turut
menggunakan pipet Pasteur bersih kemudian beri label

14
3. Tambahnkan pereaksi Molisch ( alfa-naftol 5% dalam alcohol)
sebanyak 3 tetes ke dalam masing-masing tabung
menggunakan pipet bersih kemudian dikocok perlahan
4. Alirkan 1 ml H2SO4 pekat melalui dinding tabung yang
dimiringkan, terlihat bahwa aam sulfat berada pada lapisan
bawah. Reaksi positif bila terbentuk cincin berwarna ungu pada
bidang atas kedua cairan.

I.5.2 Uji Seliwanoff


1. Siapkan 3 buah tabung reaksi bersih dan kering
2. Tambahkan 2,5 ml pereaksi seliwanoff ke dalam masing-
masiing tabung
3. Tambahkan 1 ml larutan sampel ke dalam tabung secara
berturut-turut kemudian beri label
4. Didihkan semua tabung di atas api selama 30 detik
5. Hasil positif apabila timbul warna merah setelah beberapa
detail.
I.5.3 Uji Benedict
1. Siapkan tabung reaksi bersih dan kering
2. Masukkan 2,5 ml larutan pereaksi benedict ke dalam masing-
masing tabung
3. Tambahkan 1 ml larutan yang akan diperiksa (masing-masing
diberi label)
4. Didihkan semua tabung tersebut diatas api selama 2 menit atau
dalam penangas air selama 5 menit
5. Perhatikan warna yang terbentuk. Warna hijau kuning/merah
bata menunjukkan hasil positif
I.5.4 Uji Amilum dengan Iodium
1. Siapkan tabung rekasi bersih dan kering
2. Masukkan 1 ml larutan amilum ke dalam tabung reaksi tersebut

15
3. Tambahkan 1 tetes larutan lugol (1 gr iodium dan 2 gr KI
dalam 100 ml aquadesr)
4. Perhatikan warna biru yang terbentuk kemudian tambahkan
beberapa tetes NaOH 10% lalu amati apa yang terjadi.

16
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
I.6 Hasil
I.6.1 Uji Molisch
Tabel 1Hasil pengamatan Uji Molisch

Sampel Hasil Keterangan


Larutan glukosa + Terdapat cincin berwarna ungu
Larutan sukrosa + Terdapat cincin berwarna ungu
Larutan fruktosa + Terdapat cincin berwarna ungu
Larutan maltosa + Terdapat cincin berwarna ungu
Larutan amilum/pati + Terdapat cincin berwarna ungu

Gambar 3 Hasil Uji Molisch

17
I.6.2 Uji Seliwanoff
Tabel 2 Hasil pengamatan Uji Seliwanoff

Sampel Hasil Keterangan


Tidak ada perubahan warna
Larutan glukosa -
menjadi merah
Tidak ada perubahan warna
Larutan sukrosa -
menjadi merah
Terdapat perubahan warna
Larutan fruktosa +
menjadi merah
Tidak ada perubahan warna
Larutan maltosa -
menjadi merah
Tidak ada perubahan warna
Larutan amilum/pati -
menjadi merah

Gambar 4 Hasil Uji Seliwanoff

18
I.6.3 Uji Benedict
Tabel 3 Hasil pengamatan Uji Benedict

Sampel Hasil Keterangan Kadar


Terdapat perubahan
Larutan glukosa ++++ >2,0%
warna menjadi merah
Terdapat perubahan
Larutan sukrosa - warna menjadi biru 0%
jernih
Terdapat perubahan
Larutan fruktosa ++++ >2,0%
warna menjadi merah
Terdapat perubahan
Larutan maltosa +++ 1,0-2,0%
warna menjadi jingga
Terdapat perubahan
Larutan amilum/pati - warna menjadi biru 0%
jernih

Tabel 4 Penafsiran Hasil Uji Benedict

Warna Penilaian Kadar


Biru jernih Negatif 0
Hijau/kuning hijau + <0,5%
Kuning/kuning ++ 0,5- 1,0%
kehijauan
Jingga +++ 1,0- 2,0%
Merah ++++ >2,0%

19
Gambar 5 Hasil Uji Benedict

I.6.4 Uji Amilum dengan Iodium


Tabel 5 Hasil pengamatan Uji Amilum dengan Iodium

Sampel Hasil Gambar

Terjadi perubahan
Pati + Lugol
warna menjadi biru tua

Gambar 6 Hasil Uji


Amilum dengan Iodium
sebelum ditambah
NaOH

20
Terjadi perubahan
Ditambahkan NaOH menjadi tak berwarna
(bening)

Gambar 7 Hasil Uji


Amilum dengan Iodium
setelah ditambah NaOH

I.7 Pembahasan
I.7.1 Uji Molisch
Uji molisch dilakukan untuk membuktikan karbohidrat
secara kualitatif. Pada uji tersebut digunakan enam sampel yakni
larutan karbohidrat 1% jenis glukosa, galaktosa, fruktosa, laktosa,
sukrosa, dan amilum. Awalnya larutan karbohidrat tersebut
dimasukkan kedalam tabung reaksi yang berbeda-beda dan
masing-masing kemudian ditetesi dengan reagen molisch (Andi
Wahyudi, M., Liliasari, M., & Supriyanti., F. T. 2020).
Selanjutnya diberikan larutan asam sulfat pekat melalui
dinding tabungsecara perlahan. Pemberian larutan H2SO4 pekat
tersebut bertujuan agar polisakarida terurai menjadi monosakarida
sehingga dengan demikian mempercepat terjadinya respon berupa
perubahan warna (terbentuk cincin) pada sampel-sampel yang
diujikan. Selain itu, pemberian H2SO4 pekat melalui dinding
tabung pekat secara perlahan bertujuan untuk menghindari
terjadinya eksplosif atau ledakan. Dalam tabel 1 hasil pengamatan
dapat diamati bahwa terbentuk cincin berwarna ungu pada glukosa,
amilum, maltosa, fruktosa, dan sukrosa. Jadi hasil dari praktikum

21
ini dikatan berhasil karena terbentuk cincin berwana ungu pada
glukosa, amilum, maltosa, fruktosa, dan sukrosa.
Hal diatas terjadi karena pereaksi molisch terdiri dari α-
naftol dalam alkohol yang akan bereaksi dengan furfural
membentuk senyawa kompleks berwarna ungu yang disebabkan
oleh daya dehidrasi asam sulfat pekat terhadap karbohidrat dan
akan membentuk cincin berwarna ungu pada larutan glukosa,
fruktosa, sukrosa, laktosa, maltosa, arabinosa, dan pati. Hal ini
menunjukkan bahwa uji molisch sangat spesifik untuk
membuktikan adanya karbohidrat. Tujuan ditambahkannya asam
sulfat pekat adalah untuk menghidrolisis ikatan pada sakarida agar
menghasilkan furfural. Hasil reaksi yang positif menunjukkan
bahwa larutan yang diuji mengandung karbohidrat, sedangkan hasil
reaksi yang negatif menunjukkan bahwa larutan yang diuji tidak
mengandung karbohidrat. Terbentuknya cincin ungu menyatakan
reaksi positif, pada percobaan yang memberikan reaksi positif
adalah glukosa, sukrosa, maltosa, arabinosa, dan amilum. Dalam
hasil percobaan, hampir seluruhnya larutan karbohidrat yang
direaksikan dengan asam sulfat pekat memebentuk larutan menjadi
dua lapisan dan pada bidang batas kedua lapisan tersebut akan
terbentuk cincin ungu yang disebut kwnoid (Andi Wahyudi, M.,
Liliasari, M., & Supriyanti., F. T. 2020).

Gambar 8 Reaksi yang terjadi pada Uji Molisch

22
I.7.2 Uji Seliwanoff
Uji saliwanoff bertujuan untuk membuktikan adanya ketosa
(gugus keton padakarbohidrat) yang dilihat dari perubahan warna
menjadi merah. Prinsip dari uji saliwanoff adalah mencampurkan
larutan karbohidrat 1% (glukosa, maltosa, fruktosa, laktosa,
sukrosa,dan amilum) dengan reagen saliwanoff, yang kemudian
dipanaskan selama 1 menit. Berdasarkan data hasil pengamatan
pada tabel 2, setelah dipanaskan dalam penangas air mendidih
seluruh larutan karbohidrat yang diujikan selain fruktosa, tidak
menunjukkan perubahan warna (tetap bening) sedangkan larutan
fruktosa menghasilkan warna merah. Hal tersebut sesuai dengan
teori bahwa fruktosa dengan saliwanoff akan menghasilkan warna
larutan yang spesifik yakni warna merah yang mengidentifikasikan
adanya kandungan ketosa dalam karbohidrat jenis monosakarida
itu. HCl yang terkandung dalam pereaksi Seliwanoff ini
mendehidrasi fruktosa menghasilkan hidroksi furfural sehingga
furfural mengalami kondensasi setelah penambahan resorsinol
membentuk larutan yang berwarna merah (RAHMAYANTI.
2016).
Di dalam uji Seliwanoff ada pembentukan 4-
hidroksimetilfurfural yang terjadi pada reaksi antara fruktosa,
sukrosa, galaktosa, glukosa, dan arabinosa yang mendasari uji
seliwanof. Fruktosa merupakan ketosa, dan sukrosa terbentuk atas
glukosa dan fruktosa, sehingga reaksi dengan pereaksi Seliwanof
akan menghasilkan senyawa berwarna jingga. Warna jingga yang
muncul disebabkan oleh senyawa kompleks. Dalam percobaan
yang dilakukan sukrosa dan fruktosa memberikan warna merah
jingga, sedangkan pada galaktosa, glukosa, dan arabinosa
memberikan warna jingga pucat. Hidroksimetilfurfural yang
mengalami kondensasi akan membentuk senyawa kompleks (Andi
Wahyudi, M., Liliasari, M., & Supriyanti., F. T. 2020).

23
Gambar 9 Hasil reaksi Uji Seliwanoff

I.7.3 Uji Benedict


Uji benedict bertujuan untuk mengetahui adanya gula
pereduksi dalam suatu larutan dengan indikator yaitu adanya
perubahan warna menjadi jingga kecoklatan. Akan tetapi tidak
selamanya warna larutan atau endapan yang terbentuk berwarna
jingga kecoklatan, hal ini bergantung pada konsentrasi atau kadar
gula reduksi yang dikandung oleh tiap-tiap larutan uji. Seperti yang
dapat diamati melalui tabel hasil pengamatan 3 glukosa dan
fruktosa yang termasuk gula pereduksi masing-masing
memberikan respon warna kehijauan dan orange. Warna tersebut
terbentuk karena adanya hasil reduksi ion Cu2+ menjadi ion Cu+
oleh suatu gugus aldehid atau keton bebas yang terkandung dalam
gula reduksi yang berlangsung dalam suasana alkalis (basa). Sifat
basa tersebut dikarenakan adanya senyawa natrium karbonat.
Selain itu, amilum dan sukrosa seharusnya bukan merupakan gula
pereduksi, justru sebaliknya maltosa yang seharusnya merupakan
gula pereduksi. Sukrosa tidak memiliki gugus aldehid dan keton
bebas karena terbentuk dari glukosa yang mengikat gugus aldehid
dan fruktosa yang mengikat gugus keton sehingga sukar dapat ion
Cu2+ menjadi ion Cu+ sedangkan amilum terdiri atas dua macam
polisakarida yang keduanya polimer dari glukosa, di mana glukosa
ini mengikat gugus aldehid sehingga sukar mereduksi ionCu2+.
Namun pada pemanasan yang cukup lama dapat dihasilkan

24
endapan merah bata pada disakarida dan polisakarida sebab
memerlukan waktu untuk mengubah gugus-gugusnya menjadi
lebih sederhana terlebih dahulu (Fitri, A. S., & Fitriana, Y. A.
2020).
Pada uji Benedict larutan tembaga alkalis akan direduksi
oleh gula yang mempunyai gugus aldehid atau keton bebas dengan
membentuk kuproksida yang berwarna. Gula pereduksi beraksi
dengan pereaksi menghasilkan endapan merah bata (Cu2O). Pada
gula pereduksi terdapat gugus aldehid dan OH laktol. OH laktol
adalah OH yang terikat pada atom C pertama yang menentukan
karbohidrat sebagai gula pereduksi atau bukan. Sekalipun aldosa
atau ketosa berada dalam bentuk sikliknya, namun bentuk ini
berada dalam kesetimbangannya dengan sejumlah kecil aldehida
atau keton rantai terbuka, sehingga gugus aldehida atau keton ini
dapat mereduksi berbagai macam reduktor. Hasil uji positif
ditunjukkan oleh galaktosa, glukosa, maltosa, dan arabinosa,
sedangkan untuk karbohidrat jenis fruktosa, sukrosa dan pati
menunjukkan hasil negatif. Fruktosa memberikan hasil yang
negatif yang seharusnya memberikan hasil positif, karena fruktosa
bukanlah gula pereduksi. Tetapi memiliki gugus α-hidroksi keton,
maka fruktosa akan berubah menjadi glukosa dan manosa dalam
suasana basa serta memberikan hasil positif dengan pereaksi
benedict. Sedangkan sukrosa tersusun oleh glukosa dan fruktosa,
namun atom karbon anomerik keduanya saling terikat, sehingga
pada setiap unit monosakarida tidak lagi terdapat gugus aldehida
atau keton yang dapat bermutarotasi menjadi rantai terbuka, hal ini
menyebabkan sukrosa tak dapat mereduksi pereaksi Benedict
(Andi Wahyudi, M., Liliasari, M., & Supriyanti., F. T. 2020).

25
Gambar 10 Hasil reaksi pada Uji Benedict

26
I.7.4 Uji Amilum dengan Iodium
Pada tabel 4 hasil pengamatan didapatkan hasil warna ungu
keruh sebelum ditambahkan NaOH sedangkan setelah ditambahkan
NaOH menjadi bening.
Pati jika direaksikan dengan Iodium akan menghasilkan
senyawa kompleks yang berwarna biru/ungu. Iodine akan berada di
bagian tengah polimer amilosa yang berbentuk heliks. Akan tetapi
struktur atatu ikatan antara iodium dengan pati belum diketahui
dengan pasti. Intensitas warna biru yang terjadi tergantung para
panjang unit polimer amilosa. Lalu dengan penambahan larutan
NaOH akan menyebabkan hidrolisis pada amilum sehingga
menghasilkan warna bening. Di dalam amilum sendiri terdiri dari
dua macam amilum yaitu amilosa yang tidak larut dalam air dingin
dan amilopektin yang larut dalam air dingin. Ketika amilum
dilarutkan dalam air, amilosa akan membentuk micelles yaitu
molekul-molekul yang bergerombol dan tidak kasat mata karena
hanya pada tingkat molekuler (Roosdianap.Sc., A. S. 2021).
Micelles ini dapat mengikat I2 yang terkandung dalam
reagen iodium dan memberikan warna biru khas pada larutan yang
diuji. Warna biru khas yang ditimbulkan sebagai hasil dari reaksi
positif, juga akan hilang jika larutan yang telah positif dalam
pengujian iod ditambah dengan NaOH. Ion Na+ yang bersifat
alkalis akan mengikat iodium sehingga warna biru khas akan
memudar dan hilang.

27
Gambar 11 Hasil reaksi pada Uji Amilum dengan Iodine

28
BAB II
PENUTUP
II.1 Kesimpulan
Dari praktikum ini dapat disimpulkan bahwa, karbohidrat dapat
diuji baik secara kualitatif maupun kuantitatif. Uji karbohidrat secara
kualitatif dilakukan dengan metode uji molisch, uji benedict untuk
menentukan gula pereduksi, uji iodine untuk membedakan karbohidrat
polisakarida dengan respon warna yang spesifik untuk jenis polisakarida
tertentu, serta uji seliwanoff untuk menguji adanya ketosa (gugus keton
pada karbohidrat). Semua karbohidrat umunya menunjukkan respon positif
pada uji molisch. Sukrosa bukan merupakan gula pereduksi. Galaktosa,
glukosa dan fruktosa termasuk golongan monosakarida, sedangkan
maltosa dan sukrosa termasuk golongan disakarida. Pada uji iodine
amilum menunjukkan warna biru keunguan sebelum ditambahkan NaOH
dan setelah ditambahkan NaOH akan berubah menjadi tak berwarna
(bening). Selain itu, fruktosa dan sukrosa termasuk gula ketosa.
II.2 Saran
Saat melakukan praktikum biokimia di laboratorium ada beberapa
pengujian yang tidak sesuai dengan teori, banyak hal yang mengakibatkan
hasil praktikum dengan teori yang ada, salah satunya karena human error.
Untuk mendapatkan hasil praktikum yang sesuai dengan teori ada baiknya
kita mengikuti step by step dengan teliti dan menggunakan alat-alat yang
bersih.

29
DAFTAR PUSTAKA

Andi Wahyudi, M., Liliasari, M., & Supriyanti., F. T. (2020). Biomolekul Dalam
Konteks Kentang: Bahan ajar Biokimia. Media Sains Indonesia.

Andriana, A., & Musyarrafah. (2021). Buku Panduan Praktikum Biokimia Blok
Biomedik. Fakultas Kedokteran UNIZAR.

Azhar, M. (2016). BIOMOLEKUL SEL Karbohidrat, Protein, dan Enzim (1st


ed.). UNP Press Padang.

Dewi, U. M. (2019). Pengembangan Penuntun Biokimia Terintegrasi Discovery


Learning Untuk Mahasiswa Program Studi Agroteknologi Di Universitas
Medan Area [Doctoral dissertation]. https://www.google.com/url?
sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=&ved=2ahUKEwi9xOaR3pb0Ah
U87DgGHUpIDDwQFnoECBQQAQ&url=http%3A%2F
%2Fdigilib.unimed.ac.id%2F39965%2F9%2F9.%2520NIM.
%25208176141011%2520CHAPTER
%2520I.pdf&usg=AOvVaw0LBQWosKgmmk0RPX-IEQi

Fitri, A. S., & Fitriana, Y. A. (2020). Analisis Senyawa Kimia pada Karbohidrat.
Sainteks, 17(1), 45. https://doi.org/10.30595/sainteks.v17i1.8536

Melinda, A. (2016). Praktikum Uji Karbohidrat [Doctoral dissertation].


https://www.scribd.com/doc/313580876/Laporan-praktikum-karbohidrat

RAHMAYANTI. (2016). ANALISIS SIFAT KARBOHIDRAT [Doctoral


dissertation].

Roosdianap.Sc., A. S. (2021). Biokimia Bahan Alam: Analisis Dan Fungsi. Media

30
Nusa Creative (MNC Publishing).

Sopiah, L. (2018). Uji Karbohidrat [Doctoral dissertation].


https://www.google.com/url?
sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=&ved=2ahUKEwjamZTZ2Jb0Ah
VdOysKHa-nA6QQFnoECBQQAQ&url=http%3A%2F
%2Fdigilib.uinsgd.ac.id
%2F18584%2F4%2F4_bab1.pdf&usg=AOvVaw2nl5SDjcIfK33Xet-5ZBW

31
32
33
34

Anda mungkin juga menyukai