Anda di halaman 1dari 1

KASUS ACS

Tanggal MRS dan Pengkajian : 22 Juli 2021 jam 11.00 WIB

Tn G usia 56 tahun, dibawa ke Instalasi Gawat Darurat RSU Muhammadiyah Ponorogo


dengan keluhan nyeri dada sebelah kiri. Dari aloanamnesis didapatkan keterangan bahwa
kurang lebih 1 jam sebelum masuk IGD klien mengeluh sakit dada yang memberat, nyeri
dirasakan di dada sebelah kiri yang menjalar ke punggung. Klien mengeluh tidak nyaman di
dada, panas di dada kiri, namun tidak bisa menunjukkan lokasi ketidaknyamanannya.
Klien awalnya mengeluh pusing dan pandangan gelap kemudian tidak sadarkan diri sejak 7
jam SMRS yang terjadi tiba-tiba saat dia pulang dari bekerja. Lalu oleh keluarga langsung di
bawa ke IGD RSUM. Hasil diagnosis klien mengalami PJK STEMI Inferior disertai
Hipotensi. Pasien tidak ada keluhan saat aktifitas.
Pemeriksaan fisik keadaan umum tampak sakit berat, kesadaran CM, TD: 86/50 mmHg. N:
59x/menit teraba lemah.
Hasil EKG: STEMI
Program terapi: infus RL 500 cc/24 jam (7 tpm), Inj furosemide 1x40 mg, Inj pumpicel 1x40
mg, Inj arixtra 1x2,5 mg. Peroral; ISDN 3x5 mg, ASA 1x80 mg, CPG 1x75 mg.

Keterangan:
1. Masalah keperawatan yang diangkat harus lebih dari 1 masalah (semakin banyak semakin
baik).
2. Rencana tindakan keperawatan yang dituliskan berdasarkan SDKI, SLKI, SIKI
3. Buatlah asuhan keperawatan pada pasien tersebut dengan baik dan sistematis. lengkapi
data yang belum ada. Selamat mengerjakan.......

Anda mungkin juga menyukai