Anda di halaman 1dari 14

PELAPISAN SOSIAL

Definisi Pelapisan Masyarakat


 Masyarakat terbentuk dari individu-individu.
 Individu-individu yang terdiri dari berbagai latar
belakang akan membentuk suatu masyarakat
heterogen yang terdiri dari kelompok-kelompok
sosial
 Dengan adanya atau terjadinya kelompok sosial ini
maka terbentuklah suatu pelapisan masyarakat
atau terbentuklah masyarakat yang berstrata.
Pembedaan penduduk atau masyarakat ke
dalam kelas-kelas secara bertingkat yang
didasarkan pada ketidakseimbangan dalam
pembagian hak dan kewajiban serta tanggung
jawab nilai-nilai sosial dan pengaruhnya di
antara anggota masyarakat (PITIRIM A
SOROKIN)
Menurut Pitirim Menurut Theodorson,
A.Sorokin,

berarti jenjang status dan


perbedaan penduduk peranan yang relatif
atau masyarakat ke permanen yang terdapat
dalam kelas-kelas yang didalam sistem sosial
tersusun secara (dari kelompok kecil
bertingkat (hierarchies). sampai ke masyarakat) di
dlm hal pembedaan hak,
pengaruh dan kekuasaan.
Terjadinya Pelapisan Sosial
1. Terjadi dengan sendirinya
Adapun orang-orang yang menduduki
lapisan tertentu dibentuk bukan
berdasarkan atas kesengajaan yang disusun
sebelumnya oleh masyarakat itu, tetapi
berjalan secara alamiah dengan sendirinya,
pengakuan-pengakuan terhadap kekuasaan
dan wewenang tumbuh dengan sendirinya.
 Oleh karena sifatnya yang tanpa disengaja
inilah maka bentuk lapisan dan dasar dari
pada pelapisan itu bervariasi menurut
tempat, waktu dan kebudayaan masyarakat
di mana sistem itu berlaku.
 Pada pelapisan yang terjadi dengan
sendirinya, maka kedudukan seseorang pada
sesuatu strata atau pelapisan adalah secara
otomatis.
2. Terjadi dengan disengaja
Sistem pelapisan yang disusun dengan
sengaja ditujukan untuk mengejar tujuan
bersama.
Di dlm sistem pelapisan ini ditentukan
secara jelas dan tegas, adanya wewenang
dan kekuasaan yang diberikan kepada
seseorang.
Pembedaan Sistem Pelapisan
Menurut Sifatnya
1. Sistem pelapisan masyarakat yang tertutup.
Didlm sistem ini permindahan anggota masyarakat
ke lapisan yang lain baik ke atas maupun ke bawah
tidak mungkin terjadi, kecuali ada hal-hal yang
istimewa.
Satu-satunya jalan untuk masuk ke dalam suatu
lapisan adalah karena kelahiran.
Dapat ditemui di India, yang masyarakatnya
mengenal sistem kasta.
2. Sistem Pelapisan Masyarakat yang Terbuka.
Didlm sistem ini, setiap anggota masyarakat memiliki
kesempatan untuk jatuh ke lapisan yang ada
dibawahnya atau naik ke lapisan yang diatasnya.
Di Indonesia, setiap orang di beri kesempatan untuk
menduduki segala jabatan bila ada kesempatan dan
kemapuan untuk itu.
Setiap orang juga dapat turun dari jabatannya bila
dia tidak mampu mempertahankannya.
Dasar-dasar Pembentukan Pelapisan Sosial
 Ukuran kekayaan
Kekayaan (materi atau kebendaan) dapat dijadikan
ukuran penempatan anggota masyarakat ke dalam
lapisan-lapisan sosial yang ada.
barang siapa memiliki kekayaan paling banyak
maka ia akan termasuk lapisan teratas
barang siapa tidak mempunyai kekayaan akan
digolongkan ke dalam lapisan yang rendah
Dasar-dasar Pembentukan Pelapisan Sosial

 Ukuran kekuasaan dan wewenang


Seseorang yang mempunyai kekuasaan atau
wewenang paling besar akan menempati lapisan
teratas dalam sistem pelapisan sosial dalam
masyarakat yang bersangkutan.
Dasar-dasar Pembentukan Pelapisan Sosial
 Ukuran kehormatan
Orang-orang yang disegani atau dihormati akan
menempati lapisan atas dari sistem pelapisan sosial
masyarakatnya.
Ukuran kehormatan ini sangat terasa pada
masyarakat tradisional, biasanya mereka sangat
menghormati orang-orang yang banyak jasanya
kepada masyarakat, para orang tua ataupun orang-
orang yang berprilaku dan berbudi luhur.
 Ukuran ilmu pengetahuan
Seseorang yang paling menguasai ilmu
pengetahuan akan menempati lapisan tinggi dalam
sistem pelapisan sosial masyarakat yang
bersangkutan
Penguasaan ilmu pengetahuan ini biasanya terdapat
dalam gelar-gelar akademik (kesarjanaan), atau
profesi yang disandang oleh seseorang, misalnya
dokter, insinyur, doktorandus, doktor ataupun gelar
profesional seperti profesor.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai