Anda di halaman 1dari 1

STATEMENT OF PURPOSE

Nama saya Savirra Satriadi. Saya telah menempuh Pendidikan Sarjana Fakultas Hukum
selama 3,5 Tahun di Sekolah Tinggi Hukum Bandung. Selama saya mempelajari Ilmu Hukum
saya sangat tertarik untuk terus belajar segala hal tentang hukum baik dari sisi materi maupun
metodologi ilmu hukum sampai saya dapat memahami hukum secara komprehensif terutama
konsentrasi hukum bisnis hal tersebut sesuai dengan cita-cita saya yaitu menjadi Tenaga Pendidik
(Dosen). Upaya yang saya lakukan dalam peningkatan kualitas diri untuk menunjang cita-cita saya
tersebut salah satunya dengan cara melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi seperti
studi program Magister Hukum Unpad pada konsentrasi Hukum Bisnis.
Saya lulus Strata 1 pada 25 Februari 2021 dengan IPK 4.00 Predikat Dengan Pujian sebagai
mahasiswa terbaik yang memperoleh nilai tertinggi dan salah satu yang tercepat dengan
menyelesaikan masa studi 3,5 Tahun di Sekolah Tinggi Hukum Bandung. Setelah lulus saya
menjadi asisten dosen di Sekolah Tinggi Hukum Bandung untuk membantu proses belajar
mengajar daring yaitu menyiapkan bahan powerpoint sesuai dengan silabus, menyiapkan absen
sampai dengan membantu dosen untuk menyiapkan soal untuk kuis. Saya manfaatkan semaksimal
mungkin untuk mendapatkan wawasan seluas-luasnya dan menunjang karir saya untuk bisa
menjadi tenaga Pendidik (Dosen).
Saya mengikuti Program Magister Hukum di Universitas Padjadjaran pada konsentrasi
Hukum Bisnis, saya berharap dapat mengasah kemampuan saya dan memperdalam pengetahuan
di bidang hukum khususnya hukum bisnis dan akan melanjutkan penelitian skripsi saya yang
membahas mengenai hukum bisnis secara lebih komprehensif. Selain itu saya juga berharap dapat
mengasah potensi dan meningkatkan kualitas diri menjadi seorang yang lebih profesional dan
dapat mengaplikasikan ilmu-ilmu yang saya dapat nanti di bidang hukum bisnis .
Demikian Statement Of Purpose ini saya tulis besar harapan saya untuk diberi kesempatan
untuk mewujudkannya pada Program Magister Ilmu Hukum Universitas Padjadjaran.

Bandung, 1 Mei 2021

Savirra Satriadi

Anda mungkin juga menyukai