Anda di halaman 1dari 1

Nama : Reni

NPM : 240210180025
Kelompok : 63
Prodi : Teknologi Pangan

Cinta di Dalam Gelas


Ikal, seorang bujang keturunan Melayu asli yang bekerja sebagai pelayan di warung kopi
Usah Kau Kenang Lagi milik pamannya. Ikal sangat mencintai kopi, hingga ia membuat sebuah
Catatan Besar Peminum Kopi berisi semua data pelanggan warung kopi, mulai dari komposisi
yang mereka inginkan. Di warung inilah Ikal belajar banyak tentang kehidupan orang Melayu.
Pamannya yang sering mengomentari anggota pemerintahan, hingga para pria Melayu yang
tidak pernah sekalipun absen meminum secangkir cairan hitam pekat.
Maryamah,seorang wanita putus sekolah yang memiliki semangat belajar tinggi dan
berkorban segala hal untuk adik-adiknya. Ketertarikannya dengan bahasa inggris membuat ia
rela mengikuti kursus bahasa inggris yang berada di kota. Hidupnya yang disibukkan dengan
pekerjaannya, membuat Enong dilangkahi oleh adik-adiknya yang menikah lebih dulu. Hingga
akhirnya Maryamah dengan terpaksa menerima lamaran dari Matarom, demi kebahagiaan ibunya
Namun, sejak awal pernikahan Maryamah diperlakukan tak sepantasnya oleh Matarom.
Pernikahan mereka pun berakhir dengan perceraian. Di dalam hatinya,ia menyimpan dendam
kepada Makarom. Ia ingin mengalahkan sang mantan suami dalam pertandingan catur di
kampungnya. Makarom sendiri terkenal akan kehebatannya saat bermain catur, bahkan ia adalah
juara bertahan dari kompetisi catur di kampung ini. Enong pun bercerita kepada Ikal, sahabat
masa kecil yang selalu sedia membantu. Selain Ikal juga ada beberapa penduduk kampung yang
mendukung, Detektif M Nur-seorang penyelidik yang dikagumi,Selamot-wanita muda yang
mengalami perceraian karena suaminya ternyata sudah punya istri,Preman Cebol-seorang ketua
geng preman yang disegani,Giok Nio-wanita keturunan Tiong Hoa yang selalu ingin
memperjuangkan hak wanita dan Ninochka Stronovsky pecatur wanita bergelar grandmaster
dunia.
Kelompok mereka dinamakan Di Timoer Matahari, mereka melakukan berbagai
penyelidikan terhadap lawan main Maryamah. Merangkum pola dan ciri permainan mereka
melalui kopi yang mereka minum.Pola-pola inilah yang mereka kirimkan ke grandmaster
Ninochka untuk dipelajari.Setelah dipelajari,Ninochka akan mengirimkan berbagai trik untuk
Maryamah pelajari.Maryamah semakin hari semakin giat belajar dibantu Alvin,keponakan Ikal
yang juga hobi bermain catur.
Hingga akhirnya, ia berhasil melangkah ke babak final.Di babak ini Maryamah akan
berhadapan langsung dengan mantan suaminya,Matarom. Pria itu ingin menggunakan papan
catur perak miliknya yang dianggap membawa keberuntungan. Dibabak ini juga pertama kali
Ninochka hadir secara langsung. Pertandingan selesai dengan senyum dibibir Maryamah dan raut
malu diwajah Matarom. Maryamah adalah pemenang wanita pertama pertandingan catur dan
juga pelopor bagi wanita lainnya untuk ikut serta ditahun-tahun berikutnya.Ia juga berhasil
menjuarai pertandingan catur selama tiga tahun berturut-turut dan setelah itu dikenal dengan
nama Maryamah Karpov.

Anda mungkin juga menyukai