Anda di halaman 1dari 11

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : MTs Munir Ismail


Kelas / Semester : VII/2
Materi : Pemanasan Global dan Dampaknya bagi Ekosistem
Sub Materi : Pemanasan Global
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan (2 x 40 menit)

A. Kompetensi Inti (KI)


KI-1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI-2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli
(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
KI-3 : Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa
ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena
dan kejadian tampak mata.
KI-4 : Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi,dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di
sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.9 Memahami perubahan 3.9.1 Menjelaskan pengertian pemanasan global
iklim dan dampaknya 3.9.2 Menyebutkan penyebab pemanasan global
bagi ekosistem 3.9.3 Menganalisis dampak pemanasan global bagi ekosistem
3.9.4 Mengaitkan aktifitas manusia terhadap pemanasan global
3.9.5 Menyebutkan upaya-upaya untuk mengurangi pemanasan
global
4.9 Membuat tulisan 4.9.1 Mempresentasikan upaya yang telah dan akan dilakukan
tentang gagasan untuk mengurangi pemanasan global
adaptasi/penanggulang
an masalah perubahan
iklim

C. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah mengamati tayangan video dan membaca materi pemanasan global, peserta
didik dapat menjelaskan pengertian pemanasan global dengan benar
2. Setelah mengamati tayangan video dan membaca materi pemanasan global, peserta
didik dapat menyebutkan faktor-faktor penyebab pemanasan global dengan benar
3. Melalui LKPD 2, peserta didik dapat menganalisis dampak pemanasan global bagi
ekosistem dengan benar
4. Melalui LKPD 2, peserta didik dapat mengaitkan dampak aktifitas manusia terhadap
pemanasan global
5. Melalui LKPD 2, peserta didik dapat menyebutkan upaya untuk mengurangi pemanasan
global dengan benar
6. Melalui presentasi mandiri, peserta didik dapat mengungkapkan kegiatan yang takan
dan telah dilakukan untuk mengurangi pemanasan global dengan benar dan percaya diri

D. Materi Pembelajaran
Materi pembelajaran mengikuti alur berikut ini:

Mengemukakan
Upaya
Perubahan Iklim penaggulangan
Peubahan Iklim
Melalui Poster

Pemanasan Global

Efek Rumah
Kaca

a. Materi Reguler
Fakta
 Suhu udara rata-rata permukaan bumi naik lebih dari 100 tahun lalu meningkat 0,6 OC
 Mencairnya es di kutub utara
 Musnahnya beberapa spesies yang makin meluas
Konsep
 Pemanasan global
Prosedural
 Proses pemanasan global
b. Materi Remidi
Materi Remidi sama dengan materi reguler. Materi ini diberikan kepada siswa yang
belum mencapai KKM. Materi yang diberikan disesuaikan dengan bagian materi yang
belum dikuasai oleh siswa pada indikator-indikator pencapaian kompetensi tertentu.
c. Materi Pengayaan
Siswa diberikan sebuah artikel yang berjudul Surat Terbuka dari Akademisi kepada
Pemimpin Dunia Menjelang Konferensi Iklim di Paris 2015
Pertanyaan: Apa yang akan kalian lakukan setelah membaca artikel ini?

E. Model, Pendekatan dan Metode Pembelajaran


1. Model : Discovery Learning - TPACK
2. Pendekatan : Pendekatan saintifik
3. Metode : Ceramah, pengamatan, dan penugasan
F. Media, Bahan, Sumber Belajar
1. Media dan Sumber Belajar
a. LKPD 2 : Pemanasan Global
b. Video : Gegara Pemanasan Global, Es di Kutub Utara Terus Mencair
sumber : https://www.youtube.com/watch?v=7-EzAKUC5RM
Video : Net 12: Tanda Pemanasan Global
Sumber : https://www.youtube.com/watch?v=ZkE064fc6LY&t=59s
Video : Bisakah Kita Menghentikan Pemanasan Global?
Sumber : https://www.youtube.com/watch?v=qtibq5NRUmE
Video : Cara mudah mencegah global warming!
Sumber : https://www.youtube.com/results?search_query=cara+mencegah+global+warming
c. Bahan Ajar : disusun oleh guru
d. Media : PPT pemanasan Global
2. Bahan
a. Kertas dan alat tulis
b. Spidol dan papan tulis
c. Komputer dan LCD Proyektor
d. Telepon genggam
G. Langkah-langkah Pembelajaran
Sintak Alokasi
Kegiatan Discovery Deskripsi Kegiatan
Waktu
Learning
Pendahuluan 1. Guru bersama peserta didik saling memberi 10 Menit
dan menjawab salam serta menyampaikan
kabarnya masing-masing (Religiusitas)
2. Kehadiran peserta didik diperiksa dengan
melakukan presensi oleh guru
3. Kelas dilanjutkan dengan berdo’a. Doa
dipimpin oleh ketua kelas (Religiusitas)
4. Peserta didik menyiapkan diri agar siap untuk
belajar serta memeriksa kerapihan diri dan
meja belajarnya (Integritas)
5. Peserta didik menyimak apersepsi dari guru
tentang efek rumah kaca (4C-Komunikasi)
6. Peserta didik bertanya jawab dengan guru
berkaitan dengan materi sebelumnya (4C-
Kolabirasi)
Pertanyaan dari guru:
“Anak-anak kalian pasti masih ingat apa itu
efek rumah kaca, coba jelaskan?”
“Adakah kaitan efek rumah kaca dengan
materi pemanasan global yang akan kita
bahas?”
Peserta didik menyimak apersepsi dengan
mengingat kembali tentang polusi udara (4C-
Komunikasi)
Sintak Alokasi
Kegiatan Discovery Deskripsi Kegiatan
Waktu
Learning
7. Peserta didik menyimak penjelasan guru
tentang semua kegiatan yang akan dilakukan
dan tujuan kegiatan belajar serta motivasi yang
disampaikan guru (4C-Komunikasi)
Kegiatan Stimulation 1. Peserta didik mengamati tayangan tentang 60 menit
Inti (Pemberian mencairnya es di kutub (Critical Thinking and
rangsangan) Problem Formulation-4C)
2. Peserta didik mendengarkan penjelasan guru
tentang pemanasan global
Problem 1. Guru mengajukan pertanyaan: (4C-
Statement Komunikasi)
(Pertanyaan/ “Apa yang terjadi pada ekosistem apabila
Identifikasi) pemanasan global terus terjadi?”
“Bisakah manusia menghentikan pemanasan
global?”
2. Peserta didik mengajukan hipotesis mengenai
pemanasan global
Data Collection Peserta didik mempelajari materi pemanasan
(Pengumpulan global melalui bahan ajar dan video yang
Data) ditayangkan guru (4C-Komunikasi)
Data 1. Peserta didik menjawab pertanyaan pada
Processing LKPD 2 dan membuat kesimpulan terkait
(Pengolahan aktifitas yang telah dilakukan
Data) 2. Peserta didik menuliskan upaya-upaya untuk
mengurangi pemanasan global
3. Peserta didik menuliskan aktifitas yang telah
dan akan dilakukan untuk mengurangi
pemanasan global
4. Peserta didik mempresentasikan aktifitas yang
telah dan akan dilakukan untuk mengurangi
pemanasan global
Verification 1. Peserta didik membandingkan hasil
(Pembuktian) pekerjaannya dengan penjelasan dari guru dan
video
2. Peserta didik bersama guru membahas materi
yang telah dipelajari melalui LKPD 2
3. Peserta didik diberikan penguatan dengan
memberikan jawaban yang benar
Generalization 1. Peserta didik bersama guru menyimpulkan
(Menarik hasil pembelajaran pada pertemuan ini
kesimpulan) 2. Peserta didik diberi kesempatan bertanya bagi
peserta didik yang masih merasa bingung dan
Sintak Alokasi
Kegiatan Discovery Deskripsi Kegiatan
Waktu
Learning
kurang mengerti terkait materi.
Penutup 1. Guru menyampaikan dan memberikan 10 menit
penghargaan kepada peserta didik yang belajar
baik
2. Guru memotivasi siswa yang kurang aktif
dalam belajar
3. Guru meminta siswa menyelesaikan evaluasi di
bahan ajar
4. Sebelum pelajaran ditutup guru meminta
peserta didik melakukan refleksi kesimpulan
kegiatan hari ini.
Kegiatan refleksi berikut ini:
Apa yang telah kamu pelajari hari ini?
Apa yang paling kalian sukai dari
pembelajaran hari ini?
Apa yang belum kaian pahami pada
pembelajaran hari ini?
5. Peserta didik bersama guru menyimpulkan
pembelajaran yang telah dilakukan
6. Guru menyampaikan materi pertemuan
berikutnya yaitu: Perubahan Iklim
7. Kegiatan belajar ditutup mengucapkan
Alhamdulillah bersama-sama

H. Penilaian
Teknik Keterangan
NO Jenis Penilaian Bentuk Instrumen
Penilaian Rubrik Penlaian
1. Sikap Spiritual Observasi Jurnal Lampiran 1
2. Sikap Sosial Observasi Lembar observasi Lampiran 2
3. Presentasi Observasi Lembar observasi Lampiran 3
6. Pengetahuan Tes tulis LKPD dan tes PG Lampiran 4

I. Pengayaan
Peserta Didik yang telah memenuhi standar ketuntasan, maka dapat diberi program
pengayaan. Peserta didik diberikan artikel berikut ini dan menjawab pertanyaan.

Surat Terbuka dari Akademisi kepada Pemimpin Dunia


Menjelang Konferensi Iklim di Paris 2015
Beberapa hal menjadi masalah etika yang besar seperti sisi kebenaran dalam
sejarah, sehingga menjadi sebuah penanda dari karakter moral bagi generasi yang
akan datang. Pemanasan global merupakan masalah yang begitu penting. Masyarakat
adat dan negara-negara berkembang paling tidak mampu beradaptasi dan yang paling
rentan terhadap dampak dari pemanasan global tersebut. Pada konferensi iklim yang
diselenggarakan oleh PBB (Perserikatan Bangsa-bangsa) di Paris, para pemimpin dunia
dari negara industri bertanggung jawab besar terhadap konsekuensi dari emisi karbon
kita saat ini dan masa lalu.
Namun hal itu tampaknya tidak mungkin, jika masyarakat internasional akan
mendapatkan mandat dalam pengurangan gas rumah kaca yang diperlukan untuk
memberikan kita dua-pertiga kesempatan dalam membatasi pemanasan global hingga 2
derajat Celsius di atas level praindustri. Pada saat ini, bahkan jika negara-negara
tidak memenuhi janji pada pertemuan tersebut untuk mengurangi emisi karbon, maka
kami akan tetap berada di jalur untuk mencapai 3 derajat Celsius pada akhir abad ini.
Hal ini sangatlah mengejutkan, mengingat bahwa setiap pengorbanan dalam
keterlibatan untuk melakukan pengurangan yang jauh dibayangi oleh sebuah bencana.
Akan tetapi, kita akan menghadapi meningkatkanya kepunahan spesies dan hilangnya
ekosistem, meningkatnya gelombang panas, meningkatnya curah hujan, meningkatnya
jumlah kematian dan penyakit, meningkatnya pengungsi, perlambatan dalam
pengurangan kemiskinan, ketahanan pangan yang berkurang, dan lebih banyak konflik
yang diperburuk oleh faktor-faktor ini. Mengingat hal ini sebagai sebuah pertaruhan
yang begitu tinggi, maka para pemimpin kita seharusnya mengerahkan dan
memobilisasi masyarakat di semua tingkatan, untuk membatasi pemanasan global yang
tidak lebih dari 1,50C.
Kita yang bertanda tangan ini, para akademisi, peneliti dan ilmuwan dari seluruh
dunia mengakui situasi lingkungan kita yang amat serius dan ini merupakan tanggung
jawab kami yang berhutang kepada masyarakat kita, generasi mendatang, dan kepada
sesama. Kami akan berusaha untuk memenuhi tanggung jawab kami dalam upaya
pendidikan dan usaha komunikatif. Kami menyerukan kepada para pemimpin dunia kita
untuk melakukan apa yang diperlukan untuk mencegah bencana perubahan iklim.
Dengan berada dalam situasi yang sangat penting, kami juga menyerukan kepada
sesama masyarakat dunia untuk menahan para pemimpin mereka bertanggung jawab
dan penuh semangat untuk mengatasi pemanasan global.

Pertanyaan
Apa yang akan kalian lakukan setelah membaca artikel ini?

J. Remidial
Materi remidial sesuai dengan materi reguler tetapi disesuaikan dengan ketidaktuntasan
peserta didik

Malang, 06 Oktober 2021


Mengetahui,
Kepala Madrasah Guru IPA

Drs. Su’udi Anzil Azza Isma


Lampiran 1: Penilaian Sikap Spiritual
Aspek penilaian sikap spiritual antara lain:
1. Mengucapkan salam saat masuk kelas
2. Mengucapkan bismillah sebelum melakukan kegiatan
3. Tertib dalam berdoa sebelum dan sesudah belajar
4. Mengucapkan kalimat dzikir setiap ada peristiwa tertentu

Teknik Penilaian: Jurnal

No Tanggal Nama Catatan +/- Tidak


Perilaku Lanjut
Lampiran 2: Penilaian Sikap Sosial
No Aspek yang dinilai 4 3 2 1
1. Disiplin dalam mengikuti proses pembelajaran
2. Jujur dalam pada saat pembelajaran

Rubrik Penilaian Sikap Sosial


No Aspek yang Nilai Indikator penilaian
dinilai
1. Disiplin 4  Datang tepat waktu
 Mengumpulkan tugas sesuai waktu yang titentukan
 Mengerjakan tugas sesuai instruksi
 Mematuhi peraturan sekolah dan kelas
3  Hanya 3 kriteria yang terpenuhi
2  Hanya 2 kriteria yang terpenuhi
1  Hanya 1 kriteria yang terpenuhi
3. Jujur 4  Tidak menyontek dalam mengerjakan tugas
 Tidak menyalin karya orang lain
 Dapat mengakui kesalahan
 Mengerjakan evaluasi tanpa melihat jawaban teman
3  Hanya 3 kriteria yang terpenuhi
2  Hanya 2 kriteria yang terpenuhi
1  Hanya 1 kriteria yang terpenuhi

Petunjuk Penskoran :
Perhitungan skor akhir menggunakan rumus:
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ
𝑥 100 = 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑎𝑘ℎ𝑖𝑟
8
Lampiran 3: Penilaian Presentasi
No Aspek yang dinilai 4 3 2 1
1. Kesesuaian dengan perintah presentasi
2. Tata bahasa dalam menyampaikan presentasi
3. Santun dalam menyampaikan presentasi
4. Percaya diri dalam pada saat pembelajaran

No Aspek yang Nilai Indikator penilaian


dinilai
2. Kesesuian 4 Jika bahan presentasi sesuai, benar, dan lengkap
dengan 3 Jika bahan presentasi sesuai dan benar, tetapi kurang lengkap
perintah 2 Jika bahan presentasi kurang sesuai dan kurang lengkap
presentasi
1 Jika bahan presentasi tidak sesuai
3. Tata bahasa 4 Jika presentasi menggunakan bahasa Indonesia baku dan mudah
dipahami
3 Jika presentasi menggunakan bahasa Indonesia yang kurang baku
tetapi mudah dipahami
2 Jika presentasi menggunakan bahasa Indonesia yang kurang baku dan
sulit dipahami
1 Jika presentasi menggunakan bahasa Indonesia yang tidak baku dan
sulit dipahami
3. Santun 4 Jika presentasi dilakukan dengan santun dan serius
3 Jika presentasi dilakukan dengan santun tetapi kurang serius
2 Jika presentasi kurang santun dan kurang serius
1 Jika presentasi tidak serius
4. Percaya diri 4 Jika presentasi dilakukan dengan sikap percaya diri
3 Jika presentasi dilakukan dengan kurang percaya diri
2 Jika presentasi dilakukan dengan tidak percaya diri pada bagian
tertentu
1 Jika presentasi dilakukan dengan tidak percaya diri secara konsisten

Petunjuk Penskoran :
Perhitungan skor akhir menggunakan rumus:
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ
𝑥 100 = 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑎𝑘ℎ𝑖𝑟
16
Lampiran 4: Penilaian Pengetahuan
1. Penilaian Pengetahuan
Jawaban
No Indikator Soal Soal Skor
benar
1. Peserta didik dapat Pemanasan global adalah.... C 1
menjelaskan pengertian A. Proses peningkatan suhu
pemanasan global dengan sebagian tempat di bumi
benar B. Proses pemanasan bumi karena
saat musim panas
C. Proses peningkatan suhu rata-
rata atmosfer, laut, dan daratan
bumi
D. Proses dimana suhu udara
bumi meningkat sepanjang
tahun
2. Peserta didik dapat Perhatikan beberapa peristiwa A 1
menyebutkan dampak berikut!
pemanasan global dengan (1) Mencairnya es di kutub
benar (2) Terjadinya perubahan iklim
(3) Suhu lingkungan menjadi
sejuk
(4) Berkurangnya flora dan
fauna
(5) Banyaknya tumbuhan baru
Dampak dari pemanasan global
ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1, 2, dan 4
B. 2, 3, dan 5
C. 2, 3, dan 4
D. 3, 4, dan 5
3 Peserta didik dapat Komponen pada penggunaan alat B 1
menganalisis komponen transportasi yang menyebabkan
kendaran yang terjadinya peningkatan suhu udara
menyebabkan pemanasan adalah ….
global A. pembakaran yang terjadi
didalam mesin tidak sempurna
B. emisi CO2 dari bahan bakar
transportasi
C. banyaknya penggunaan
transportasi
D. energi yang dihasilkan dari
proses pemanasan
4 Peserta didik dapat Meningkatnya jumlah kendaraan D 1
menyebutkan cara bermotor mengakibatkan naiknya
penanggulangan suhu udara di daerah perkotaan
pemanasan global yang dapat mengganggu proses
pernafasan makhluk hidup. Gas
buangan dari kendaraan tersebut
bersifat sebagai gas rumah kaca dan
racun bagi tubuh . Salah satu
alternatif untuk mengatasi masalah
tersebut yang paling tepat adalah
….
A. membuat saringan CO2
ditempat tempat tertentu
B. membuat alat deteksi CO2
pada kendaraan bermotor
C. memberi penyuluhan tentang
kesehatan lingkungan
D. menggalakkan kegiatan
penghijauan di kota besar

5 Peserta didik dapat Pemanasan global juga berdampak A 1


menjelaskan dampak serius terhadap ekologi. Salah satu
pemanasan global pada contoh dampak pemanasan global
ekosistem di bidang ekologi adalah ….
A. perubahan habitat beruang laut
B. penipisan lapisan ozon
C. mencainya es dan gletser
D. perubahan pola cuaca

Total skor 5

Petunjuk Penskoran :
Perhitungan skor akhir menggunakan rumus:
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ
𝑥 100 = 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑎𝑘ℎ𝑖𝑟
5

Anda mungkin juga menyukai