Anda di halaman 1dari 2

NAMA : M.

PETIR ABDILLAH MARANTHA


KELAS : TLM 2A
NIM : 2013453042

K3 DAN PATIENT SAFETY

1.Jelaskan definisi dari higiene


Hygiene adalah ilmu yang berurusan dengan masalah kesehatan dan berbagai upaya untuk
mempertahankan atau meningkatkan kesehatan. Hygiene juga mencakup perawatan diri ketepatan
sikap tubuh. Upaya kebersihan termasuk kebutuhan untuk melindungi pekerja yang terlibat dalam
pengolahan makanan untuk mencegah mereka dari sakit dan penyakit yang umumnya terjadi. Secara
umum, hygiene adalah aktivitas seseorang atau individu dan sanitasi adalah faktor lingkungan
seseorang atau individu.

Pengertian Hygiene Menurut Para Ahli


Untuk lebih memahami apa itu arti hygiene, kita bisa merujuk pada pendapat berbagai ahli. Menurut
para ahli hygiene adalah sebagai berikut:

1. Menurut Brownell
Menurut Brownell, memahami hygiene adalah cara bagi orang untuk memelihara dan menjaga
kesehatannya.

2. Menurut Gosh
Menurut gosh, hygiene adalah ilmu di bidang kesehatan yang mencakup semua faktor yang
mendorong tercapainya kehidupan yang sehat, baik bagi individu maupun masyarakat.

3. Menurut Prescott
Prescott percaya bahwa konsep kebersihan dibagi menjadi dua aspek, yaitu “Personal Hygiene”
individu dan lingkungan “Environment”.

2. Jelaskan ruang lingkup higiene


Ruang lingkup higiene terbagi dua yaitu:

1. Personal Hygiene atau kebersihan perorangan adalah suatu usaha untuk memelihara


kebersihan dan kesehatan seseorang untuk kesejahteraan fisik dan psikis.
2. Hygiene Makanan dan Minuman adalah suatu usaha untuk menjaga dan
memelihara kebersihan makanan dan minuman yang dikonsumsi oleh manusia.

3.Jelaskan contoh tindakan personal higiene di laboratorium


1.Menggunakan alat pelindung diri(APD) saat melakukan penelitian,contohnya sarung tangan
atau handskun,masker,jas laboraturium,alas kaki tertutup.
2.Tidak makan atau minum di dalam laboraturium.
3.Tidak meletakkan zat zat berbahaya di sembarang tempat.
4.Tidak memegang alat yang menggunakan arus listrik saat tangan basah.
5.Mencuci tangan dengan menggunakan antiseptik sesering mungkin,setelah bekerja dan
sebelum.
6.Mensterilkan ose atau alat-alat yang digunakan setelah selesai.
7.Tidak memakai perhiasan atau melepas perhiasan karena akan menimbulkan kontaminasi
mikrobiologis secara tidak langsung atau kontaminasi fisik.

4.Jelaskan tujuan persoal higiene


Tujuan personal hygiene adalah untuk mempertahankan kebersihan dan dapat melatih hidup
sehat/bersih dengan memperbaiki gambaran atau persepsi terhadap kesehatan dan kebersihan
serta menciptakan penampilan yang sesuai dengan kebutuhan kesehatan

5.jelaskan  contoh higiene umum di laboraturium


1.Dilarang merokok (karena rokok dapat bereaksi dengan bahan kimia yang mudah terbakar,
rokok dapat terkontaminasi mikroba yang terdapat dalam sampel pemeriksaan, dan dapat
mengganggu kenyamanan pasien maupun petugas laboratorium lainnya).
2.Setelah melakukan pemeriksaan, meja praktikum dibersihkan menggunakan desinfektan
(kreolin)
3.Menggunakan inkas ketika melakukan pemeriksaan bakteriologi, agar mencegah percikan
dorplet.
4.Meletakan sampel pada tempatnya, sehingga tidak membahayakan petugas laboratorium.
5.Menyimpan reagen-reagen yang berpotensi bahaya bagi kesehatan maupun keamanan
laboratorium.

Anda mungkin juga menyukai