Anda di halaman 1dari 9

STANDAR KOMUNIKASI KASIR

Confidential - Do not duplicate or distribute without written permission | @Alfamart 2019


Standar Komunikasi Area Kasir 1 Pembuka

1. Ucapkan Salam
Personil toko mengucapkan salam “Selamat
Pagi/Siang/Sore/Malam”
2. Sebut Nama
Sebut nama dengan jelas “Dengan saya Indah”
3. Konfirmasi Kartu Ponta
 Konfirmasi kepemilikan Kartu Ponta, “Ada member
Pontanya?”
 Jika Konsumen mempunyai kartu ponta, Scan kartu
ponta di Aplikasi POS
 Jika Konsumen sudah memiliki kartu ponta namun
tidak dibawa, bisa menggunakan NOMOR HP
KONSUMEN. “Jika Bapak / Ibu tidak
membawa kartu ponta, bisa menyebutkan
nomor HP yang terdaftar di PONTA”

Alfamart Corporate University All Rights Reserved. @Alfamart 2019


?
Bagaimana Jika Konsumen

Tidak Memiliki
KARTU PONTA
 Penawaran Pendaftaran Member Ponta
 Tawarkan untuk pendaftaran member kartu
Ponta.
“Sekalian kami bantu untuk pendaftaran
menjadi member Bu/Pak ? Gratis”
 Buka Aplikasi Register Member Ponta, dan
minta kepada konsumen untuk menyebutkan data
yang dibutuhkan.
 Arahkan konsumen untuk mendaftar sendiri
lewat web www.ponta.co.id atau via aplikasi
ponta yang bisa konsumen download di google
play atau app store, Jika konsumen terburu-buru.

Alfamart Corporate University All Rights Reserved. @Alfamart 2019


Standar Komunikasi Area Kasir 1 Pembuka

4. Ajakan Mengurangi Kantong Plastik (Go Green)


 “Bapak / Ibu, Alfamart saat ini sedang menjalankan
program pemerintah dalam rangka menggurangi
sampah plastik”
 Tanyakan pada konsumen apakah membawa kantong
belanja sendiri “Mohon maaf, apakah Bapak / Ibu
membawa kantong belanja sendiri ?” *Jika tidak
tawarkan untuk membeli kantong belanja Alfamart
 Penawaran kantong belanja Alfamart “atau barang
kali Bapak / Ibu mau beli kantong belanja Alfamart
seharga Rp.3.500,- ? *Jika tidak tanyakan apakah
berkenan membayar kantong plastic Alfamart
 Atau menggunakan kantong plastik Alfamart dan
berkenan membayar senilai Rp. 200,- ? ”

Alfamart Corporate University All Rights Reserved. @Alfamart 2019


Standar Komunikasi Area Kasir 2 Transaksi

Jika konsumen menolak “Baik Bapak / Ibu untuk kali ini


Alfamart akan memberikan secara gratis, namun
selanjutkan mohon Bapak / Ibu membawa kantong
belanja sendiri”

5. Konfirmasi produk sensitif rasa & ukuran (jika ada)


“Pak/Bu, susu Dancow-nya yang 400 gram rasa madu,
expired-nya Juli 2019 ya”
6. Penawaran Program Promosi dan Fokus Porduk (PDM,
Tebus Murah, Voucher, Dll)
 “Sekalian minuman tehnya sedang promo Pak/Bu”
 “Mau ditambah lagi belanjanya senilai 6 Ribu Pak/Bu
supaya bisa tebus murah item ini hanya Rp. 5 Ribu ?”
 “Pulsa dan atau paket datanya mau diisi berapa
Pak/Bu ?
7. Informasi nominal total belanja
“Total belanjanya Rp. 56.000 ya Pak/Bu”

Alfamart Corporate University All Rights Reserved. @Alfamart 2019


Standar Komunikasi Area Kasir 2 Transaksi

8. Informasi Hemat Special, Hadiah, dan Harga


setelah potongan
Sebut dan jelaskan besar potongan harga yang didapat
konsumen serta terdapat pada jenis produk apa kemudian
sebutkan nominal setelah potongan.
“Ada Hemat Special Rp. 3.200 ya dari Detergent-nya
karena Bapak / Ibu beli 2 pcs, jadi total belanjanya Rp.
52.800”
9. Konfirmasi jenis pembayaran
 “Pembayarannya mau menggunakan tunai atau
non tunai Pak/Bu ?”
 Tawarkan konsumen untuk menggunakan point ponta
“Pak/Bu Rp. 800 nya mau menggunakan point
ponta ?”
Alfamart Corporate University All Rights Reserved. @Alfamart 2019
Standar Komunikasi Area Kasir 2 Transaksi

10. Konfirmasi nominal uang dari konsumen


“Uangnya Rp. 55.000 ya Pak/Bu, saya terima”
11. Nominal kembalian konsumen
Sebutkan nominal kembalian konsumen “Jadi
Kembaliannya Rp. 2.200 ya Pak/Bu”
12. Menawarkan Donasi
“Pak/Bu, apakah Rp. 200 boleh didonasikan? Saat ini
Alfamart sedang ada program donasi sedekah laziznu”
13. Berikan uang kembalian konsumen dengan urutan

yang benar.

Alfamart Corporate University All Rights Reserved. @Alfamart 2019


Standar Komunikasi Area Kasir 3 Penutup

14. Terima kasih


Ucapkan “Terima kasih, senang melayani
Anda”

15.Undang untuk datang kembali


Undanglah konsumen dengan ucapkan
“Silakan Datang Kembali”

Alfamart Corporate University All Rights Reserved. @Alfamart 2019


Thank You!
PT. SUMBER ALFARIA TRIJAYA Tbk.
Alfa Tower,
Jl. Jalur Sutera barat kav 7-9
Tangerang 15143,
Indonesia
t +62 21 808 21 555 (hunting)
www.alfamartku.com

Alfamart Corporate University Product Knowledge All Rights Reserved. @Alfamart 2015

Anda mungkin juga menyukai