Anda di halaman 1dari 11

E.

Identitas Buku Yang Diriview

1. Judul : Pertumbuhan Dan Perkembangan Peserta Didik


2. ISBN : 978 – 623 – 7256 – 84 - 7

3. Penulis : Mesta Limbong


4. Penerbit : UKI Press
5. Kota Terbit : Jakarta
6. Tahun : September 2020
Terbit

RINGKASAN ISI BUKU

BAB I
Pertumbuhan – Perkembangan Peserta Didik

Peserta didik merupakan individu yang memiliki banyak potensi dalam dirinya, potensi itu
berupa kemampuan bersosialisasi terhadap lingkungan, mempunyai akal pikiran, nalar, cipta
dan karsa yang ada pada setiap pribadi masing-masing. Maka dari itu perlu nya proses
perkembangan individu untuk memperkuat mental nya secara optimal. Dalam
mengembangkan potensi peserta didik diperlukan pelaksanaan dukungan dalam kapasitas
aspek fisik serta emosi. Aspek ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan yang dimiliki
individu.

Pertumbuhan fisik pada anak dilihat dengan perubahan penampilan tubuh seorang anak,
bertambahnya tahun maka akan bertamabah usia anak yang menyebabkan perubahan atau
perbedaan fisik pada anak. Bertambahnya perubahan fisik, seorang anak akan lebih banyak
bergerak dengan menunjukkan keterampilan motorik. Contoh nya anak sudah pandai belajar
mewarnai, berenang, dan bermain. Perkembangan fisik seorang anak juga dipengaruhi oleh
konsumsi sehari-hari yang berisi nutrisi serta gizi yang membuat fisik seorang anak
bertumbuh dengan optimal.

Dalam perkembangan anak sangat berpengaruh dengan kebiasaan dan sikap-sikap nya, maka
dari itu diperlukan bantuan dari lingkungan seorang anak yang terutama adalah orang tua dan
guru serta orang dewasa yang berada di lingkungan peserta didik. Pola-pola pembentukan
pengalaman harus dipelajari dengan minat apa saja yang bisa dilakukan seorang anak
BAB II

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan – Perkembangan Peserta Didik

faktor-faktor perkembangan anak berpengaruh dengan lingkungan , contoh nya komunikasi.


Peserta didik akan memperhatikan cara kita berbahasa, mimik wajah saat berbicara, serta
gerakan tubuh saat kita menjelaskan sesuatu. Peserta didik akan mencontoh cara
berkomunikasi sesuai dengan lingkungan nya. Dengan tumbuh kembang nya diharuskan
kepekaan dari orang tua , sehingga anak terhindar dari hal-hal negatif yang dicontoh dari
lingkungan nya diluar rumah, seperti sekolah.

Faktor Internal dalam proses perkembangan anak lainnya adalah kecerdasan, untuk
mengetahui kecerdasan seorang peserta didik perlu dilakukannya observasi dan tes secara
berencana di setiap bulannya. Dengan ini dapat mengetahui perkembangan kecerdasan anak
sampai mana kemampuan pengetahuannya. Kecerdasan individu sangat perlu bimbingan
dalam mengembangkan potensi kerja otak, dengan ada nya laporan guru atau psikolog dapat
membuat informasi kebutuhan peserta didik.

BAB III

Teori Perkembangan Kognitif

Perkembangan kognitif merupakan sistem saraf otak anak yang bekerja sesuai tahap dan
bagiannya. Masing-masing bagian otak mempunyai peran, terdapat 3 bagian-bagian pada otak
yaitu otak depan, otak tengah, dan otak belakang. Dengan kata lain otak selalu mengikuti dan
beradaptasi dengan manusia itu sendiri. Hubungannya dengan peserta didik ketika individu
belum bisa berbicara tetapi ingin mengutarakan bahasa maka otak mengikuti proses nya
dengan mengekspresikan contoh nya dalam bentuk emosi,nangis,serta tertawa. Maka dari ini
pembimbing bertugas untuk memahami apa yang peserta didik inginkan untuk mencegah
emosional pada otak

BAB IV
Perkembangan Sosial Peserta Didik

Perkembang sosial anak dipengaruhi oleh lingkungan baik itu dirumah maupun diluar, jika
hubungan anak erat dengan orang tua dan keluarga maka terbentuknya jiwa sosialisasi anak
untuk dapat berkomunikasi dengan orang lain. Orang tua sangat berperan atas Kondisi sosio-
emosional anak dengan melatih melakukan interaksi. Cara yang dilakukan orang tua untuk
membentuk anak dengan berinteraksi adalah dengan melatih sejak usia dini, sedangkan guru
berperan membantu melengkapi kesulitan sosial atau sulit beradaptasi di lingkungan sekolah
peserta anak didik. rumah dan sekolah adalah tempat anak bergantung dalam menemukan jati
diri nya untuk masa-masa berikutnya
BAB V
Perkembangan Karakter Moral

moral sangat berhubungan dengan karakter dan perilaku, sehingga sangat penting untuk
memperbaiki moral siswa yang bermasalah atas kenakalan yang dibuat. Peserta didik harus
dapat mengetahui apa yang boleh dan tidak dalam berprilaku. Relasi sosial dengan
lingkungan mampu melakukan kewajiban sesuai dengan norma-norma yang berlaku di
masyarakat sehingga peserta didik mampu menginternalisasikan nilai-nilai kehidupan yang di
cerminkan. Moral setiap indidvidu sangat dipengaruhi oleh adanya interaksi dengan
lingkungan . Peserta didik yang mempunyai moral rendah bukan karena perilaku anak
tersebut buruk, hanya saja peserta didik belum paham secara utuh mengenai pemahaman
nilai-nilai etika hidup yang perlu di perhatikan

BAB VI
Permasalahan pada Masa Perkembangan

Permasalahan pada masa Perkembangan sering terjadi karena masalah kesehatan.


Penyebab utama nya berkurang nya nutrisi dan gizi yang dikonsumsi oleh individu,
sehingga kekurangan gizi dan nutrisi berdampak bagi pertumbuhan peserta didik.
Permasalahan peserta didik berkaitan dengan motivasi belajar yang rendah sehingga
berdampak pada dirinya , tidak ada nya dukungan dari orangtua, guru, dan orang
dewasa dalam perkembangan motivasi anak tersebut. Untuk itu dibutuhkan empati
oleh professionalisme dalam melaksanakan perkembangan seorang anak. Dengan
adanya pemahaman tentang dasar-dasar perkembangan umum dan khusus tersebut
para pendidik diharapkan untuk dapat lebih cermat dalam mengenali permasalahan-
permasalahan anak,
PEMBAHASAN

A.Pembahasan Isi Buku

Buku Perkembangan Peserta Didik ini membahas permasalahan serta pengembangan peserta didik. Pada tahapan
dalam perkembangan, masa kanak-kanak merupakan suatu periode yang sangat penting dan unik yang meletakkan
suatu landasan penting bagi tahun-tahun orang dewasa atau masa selanjutnya. Pada usia ini, setiap anak mengikuti
pola perkembangan yang berbeda antara satu dengan yang lain, anak- anak belajar dari pengalamannya menghadapi
manusia dan benda-benda serta lingkungan sekitarnya. Peserta didik memerlukan motivasi dalam perkembangan-
Nya, Motivasi yang ditimbulkan dari sejak usia awal akan memberikan hasil yang berbeda pada anak dalam
menguasai sesuatu. Dorongan yang bersifat membangun daya fikir dan daya cipta anak, akan membuat anak
termotivasi untuk melakukan yang lebih baik lagi. Pemberian kesempatan pada anakpun dalam mengeksplorasi
sesuatu merupakan salah satu cara dalam memotivasi anak belajar.

KEKURANGAN DAN KELEBIHAN BUKU

A. Kekurangan Buku Utama

Buku ini menuliskan isi yang kurang nyambung dengan judul sub bab, didalam buku ini menuliskan daftar
pustaka per bab yang membuat pembaca sedikit terganggu saat akan membaca bab selanjutnya, penulis menaruh
daftar grafik terlalu jauh sehingga sedikit pembaca yang mengetahui isi dari grafik tersebut, isi dari buku terlalu
simple sehingga membuat pembaca tidak terlalu tertarik membaca buku dengan jangka waktu yang lama.

B. Kelebihan Buku Utama

Pada sampul depan buku terlihat sangat menarik dengan beberapa foto nyata pada buku serta font yang
digunakan pada buku sangat cocok sehingga nyaman untuk dibaca oleh pembaca, buku ini menggunakan bahasa
yang sangat mudah dipahami oleh pembaca. Buku ini menjelaskan sangat jelas pada sub-sub bahasan setiap bab,
banyak keterangan yang menjelaskan beserta contoh nyata. Penjelasan sangat lengkap dengan tambahan gambar
figure dan jelas.
PENUTUP

A. KESIMPULAN

Buku ini dapat dijadikan sebagai acuan bagi kalangan mahasiswa dalam belajar psikologi perkembangan
peserta didik. Karena buku ini menjelaskan apa saja yang konsep permasalahan dan perkembangan yang
ada pada individu. Didalamnya , sangat penting kita sebagai pembimbing dalam membantu pendidik dalam
menghadapi fenomena permasalahan yang terjadi di lingkungan yang semakin banyak terjadi dan beragam
permasalahannya. Sekalipun umumnya permasalahan tersebut bersifat wajar dalam konteks perkembangan
anak, beberapa cukup serius sehingga memerlukan pertolongan spesialis. Pada kasus-kasus yang ditemukan,
informasi pengelolaan perilaku sangat penting untuk pengembangan aspek-aspek
perkembangan pada anak.

DAFTAR PUSTAKA

Limbong,Mesta.2020.Pertumbuhan Perkembangan Peserta Didik . Jakarta: UKI Press.


16
17

Anda mungkin juga menyukai