Anda di halaman 1dari 5

“SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PADA PT SAMSUNG ”

Tugas ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Sistem Informasi Manajemen
Dosen Pengampu : Nurul Arifin, S.E.Sy.,M. E

Nama : Iffan Fathurrahman Yusyahadi


NIM : 1209230102
Kelas : MKS 3F

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG


Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
Jurusan Manajemen Keuangan Syari’ah
Jalan A.H. Nasution No. 105, Cipadung, Cibiru, Kota Bandung, Jawa Barat 40614
Nomor Telpon : 022)7800525, E-Mail : info@uinsgd.ac.id, Instagram : @uinbandungofficial
A. Sistem Informasi Manajemen

Sistem Informasi Manajemen adalah suatu sistem yang digunakan untuk mengolah serta
mengorganisasikan data dan informasi yang memiliki manfaat dan berguna untuk
mendukung pelaksanaan tugas atau kinerja dalam suatu organisasi. Definisi lain
mneyebutkan bahwa Sistem Informasi Manajemen merupakan suatu sistem yang digunakan
oleh suatu organisasi maupun perusahaan untuk mengelola semua transaksi yang
mendukung fungsi manajemen. Sedangkan menurut James.  A.F. Stoner James. Sistem
Informasi Manajemen merupakan metode formal yang menyediakan berbagai informasi
yang tepat waktu, dapat dipercaya bagi pihak manajemen. Informasi ini digunakan untuk
mendukung proses pengambilan keputusan dalam kegiatan perencanaan, pengawasan dan
fungsi operasi sebuah organisasi yang lebih efektif.

B. PT Samsung

Samsung Group adalah sebuah konglomerat multinasional yang berkantor pusat


di Samsung Town, Seoul, Korea Selatan. Perusahaan ini memiliki sejumlah anak usaha yang
mayoritas berbisnis dengan merek Samsung, dan perusahaan ini merupakan chaebol terbesar
di Korea Selatan.

Samsung adalah salah satu penyedia terbesar di dunia teknologi. Dimulai sebagai
perusahaan perdagangan ekspor berbagai produk dari Korea Selatan ke Beijing, Cina.
Didirikan oleh LeeByung-chul pada tahun 1938, Samsung secara bertahap berkembang
menjadi korporasimultinasional yang sekarang ini.

Samsung mulai bangkit sebagai perusahaan internasional pada 1990-an. cabang


konstruksiSamsung mendapatkan kontrak untuk membangun satu dari dua Petronas Towers
di Malaysia,Taipei 101 di Taiwan dan Khalifa Burj di Uni Emirat Arab. Pada tahun 1993.,
Lee Kun-heemenjual sepuluh anak perusahaan Samsung Group, dirampingkan perusahaan,
dan operasi lainnya bergabung untuk berkonsentrasi pada tiga industri yaitu elektronik,
teknik, dan bahan kimia. Padatahun 1996, Grup Samsung membeli kembali Sungkyunkwan
University foundation.

Page 1 of 4
Samsung memiliki pengaruh kuat pada perkembangan ekonomi, politik, media, dan
budaya di Korea Selatan, serta menjadi pendukung utama di balik "Keajaiban di Sungai
Han” Anak usaha Samsung memproduksi sekitar seperlima dari total ekspor Korea Selatan.
Pendapatan Samsung pun setara dengan 17% PDB Korea Selatan yang sebesar $1.082
milyar.

C. Penerapan teknologi pada PT Samsung

Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi banyak digunakan untuk usaha ini
sampai saat ini. Kebutuhan efisiensi waktu dan biaya menerapkan teknologi informasi dalam
lingkungan kerja. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi menyebabkan perubahan
pada kebiasaan kerja. Misalnya penerapan Enterprice Resource Planning (ERP) seperti yang
dilakukan oleh PT Samsung Group.

Perubahan yang dialami oleh PT Samsung Group setelah menggunakan teknologi IT


adalah sebagai berikut :

1. Yang tadinya manual menjadi otomatis, dan hal ini mengurangi biaya untuk tenaga
kerjanya, biaya untuk kertas, alat tulis, dll.
2. Waktu mengerjakan yang lebih cepat dengan adanya IT. Sebab dengan IT ini akan
memperbendek rantai birokrasi, yang tadinya selesai dalam 1 minggu dengan IT
hanya butuh waktu 1 hari. Apabila waktu tadi kita konversikan ke biaya maka akan
mendapatkan penghematan sekian rupiah.
3. Pengambilan keputusan yang lebih cepat, karena dengan IT maka data yang
dibutuhkan dapat diperoleh dengan cepat. Hal ini tentu saja akan menjadikan
perusahaan menjadi lebih kompetitif. Sebab dampaknya akan sangat besar bisa jadi
karena pengambilan keputusan yang lambat sebuah perusahaan akan kehilangan
banyak order.
4. Dengan penerapan teknologi IT kita akan dapat menghemat baiaya promosi dan
pemasaran, karena promosi lewat web site akan sangat murah dan konsumen dapat
melihat profil perusahaan dari mana saja diseluruh dunia.
5. Dengan IT maka sistem akan dapat terintegrasi disemua kantor atau perusahaan
sehingga hal ini akan dapat meningkatkan kecepatan dalam merespon sesuatu dan

Page 2 of 4
pihak manajemen akan dengan cepat mengetahui kondisi perusahaannya tanpa harus
berkunjung ke kantor cabang yang jauh dan memakan biaya transportasi.

D. Aplikasi yang dipakai oleh PT Samsung

Aplikasi Sistem Informasi Manajemen yang digunakan oleh Perusahaan PT


Samsung Electronics Indonesia (SEIN) adalah Samsung Electronics Enterprise Portal
atau biasa disebut SEEP. Seluruh karyawan mempunyai akses untuk mendapat data-data
yang dibutuhkan di portal ini. akses tersebut berupa email resmi dari PT SEIN yang
dapat dipakai untuk log in ke dalam portal untuk memperoleh atau memberikan
informasi terbaru mengenai data perusahaan.

Sistem yang digunakan oleh PT Samsung Electronics Indonesia ini adalah Global
Digital Logistic System (GDLS) yang digunakan untuk mengendalikan invertori milik
perusahaan. Yang dimana fungsi dari GLDC ini adalah sebagai berikut .

1. Mendapat informasi mengenai persediaan barang yang tersedia


2. Mengetahui pengiriman barang dari pusat ke cabang atau sebaliknya
3. Membuat jadwal - jadwal pengiriman barang meliputi tujuan, rute perjalanan,
dan no.Truk yang digunakan
4. Mengetahui nilai barang yang telah dikirim / diterima termasuk biaya tambahan
lainnya
5. Mengetahui adanya pengembalian barang yang dikarenakan tidak laku atau
barang rusak.
Beberapa fungsi dan tujuan dari Subsistem GLDC
 Stock (Digunakan untuk mengetahui status penerimaan barang dan perhitungan
fisik persediaan barang di gudang).
 Delivery (Digunakan Untuk membuat jadwal pengiriman barang,
mengalokasikan truk yang digunakan, mengetahui status pengiriman, mengetahui
pengiriman barang yang tertunda atau terlambat dan konfirmasi pengiriman).
 Cost (Digunakan untuk me-manage berbagai faktor pengiriman yang terdiri dari
biaya-biaya lain, tujuan pengiriman, kondisi barang, tarif dan untuk mengetahui
apabila terjadi kekeliruan dalam pengiriman).

Page 3 of 4
DAFTAR PUSTAKA

(DOC) Sejarah Perusahaan PT SAMSUNG | Nandawan Nizardy - Academia.edu , 9 Oktober


2021 , 10.12
Samsung - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas, 9 Oktober 2020 11.05

Page 4 of 4

Anda mungkin juga menyukai