Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PENDIDIKAN

Satuan Pendidikan : SD Negeri III Jatimulyo


Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan
Kelas/ Semester : IV / 2
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit ( 1x pertemuan)
Hari / Tanggal :

I Standar Kompetensi
1 Mengenal sistem pemerintahan tingkat pusat.

II. Kompetensi Dasar


2.1 Mengenal lembaga – lembaga negara dalam susunan pemarintahan tingkat pusat
seperti MPR, DPR, Presiden , MA, BPK, dll.

III. Indikator
1. Menjelaskan tugas, wewenang, dan tanggung jawab MPR
2. Menjelaskan tugas, wewenang dan tanggung jawab DPR

IV. Tujuan Pembelajaran


1.Siswa dapat menjelaskan tugas dan wewenang Presiden Republik Indonesia.
2.Siswa dapat menjelaskan tugas dan wewenang masing-masing lembaga yudikatif
yang ada di Indonesia.
V. Materi Pokok
Lembaga - lembaga pemerintahan tingkat pusat.

VI. Kegiatan Pembelajaran

Pengorganisasian
No Langkah Pembelajaran
Siswa Waktu
1. Pra Kegiatan klasikal 5 menit
Kegiatan rutin : Salam, do’a, absen
a. Kegiatan Awal 10 Menit
 Apersepsi : “ Anak – anak Apa saja yang klasikal 5 menit
termasuk lembaga negara itu ?
Apakah singkatan dari MA?”
 Menjelaskan tujuan pembelajaran.
 Memfasilitasi dan memotivasi siswa untuk klasikal 2 menit
mengingat kembali tentang lembaga negara klasikal 3 menit
tingkat pusat.

b. Kegiatan Inti 45 menit


* Penjelasan singkat tentang kegiatan yang Klasikal 2 menit
akan dilaksanakan hari ini.

* Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok kelompok 3 menit


* Dengan diskusi siswa mengerjakan LK kelompok 15 menit
Kelompok tentang tugas dan wewenang dan
Presiden dan lembaga yudikatif di Indonesia.
* Wakil kelompok melaporkan hasil kerjanya, kelompok 10 menit
kelompok lain menanggapi.
* Dengan bimbingan guru, siswa Klasikal 5 menit
menyimpulkan hasil diskusi.
* Siswa mengerjakan LK Individu tentang Individu 10 menit
tugas dan wewenang Presiden dan lembaga
yudikatif di Indonesia.
Masing-masing siswa menyerahkan hasil Individu 5 menit
kerjanya kepada guru untuk diteliti
kebenaran pekerjaannya.

c. Kegiatan akhir 5 menit

Repleksi materi :
“ Anak – naka dari kegiatan pembelajaran hari Klasikal 3 menit
ini, ada beberapa hal yang perlu ditingkatkan,
misalnya kerja sama, keaktifan dalam
kelompok dst. “
Tindak lajut berupa pesan moral agar siswa klasikal 2 menit
melengkapi pengetahuan dengan cara banyak
membaca dan mendengarkan informasi dari
media massa.

VII. Metode
- Tanya jawab
- Diskusi
- Pemberian Tugas

VIII. Media / Alat dan Sumber Pembelajaran


 Media / Alat : - Gambar – gambar ( gedung pemerintahan)

 Sumber belajar : - Buku PKn Kelas IV


- Buku Referensi (UUD 1945)
- Majalah, surat kabar, dll
- Pengalaman siswa
- Lingkungan siswa
IX. Penilaian
a. Prosedur : Proses dan produk
b. Jenis Penilaian : Non Tes
c. Teknik Penilaian : Perbuatan
d. Bentuk penilaian : Kerja Kelompok dan individu
e. Alat penilaian : LK, Rubrik Penilaian proses Kerja Kelompok ,Hasil kerja
individu

Jatimulyo, ………………..2010

Mengetahui
Guru Kelas
Kepala Sekolah

SUNARTO, S.Pd DIDIT HARDIANTO


NIP. 19580805 198010 1 003 NIP. 130 580 794
LEMBAR KERJA KELOMPOK

Pelajari bersama pasal-pasal berikut!

Pasal 4 (1) Presiden Republik Indonesia memegang kekuasaan pemerintahan


menurut Undang-Undang Dasar.
Pasal 5 (1) Presiden berhak mengajukan rancangan Undang-Undang kepada Dewan
Perwakilan Rakyat.
(2) Presiden menetapkan peraturan pemerintah untuk menjalankan Undang-
Undang sebagaimana mestinya.
Pasal 10 Presiden memegang kekuasaan yang tertinggi atas Angkatan Darat, Laut
dan Udara.
Pasal 11 (1) Presiden dengan persetujuan DPR menyatakan perang, membuat
perdamaian dan perjanjian dengan negara lain.

Pasal-pasal berapakah di bawah ini?

Presiden mengangkat duta dan konsul.


Presiden memberi grasi, danrehabilitasi dengan memperhatikan pertimbangan MA.
Presiden memberi amnesty dan abolisi dengan mempehatikan pertimbangan DPR.
Presiden memberi gelar, tanda jasa dan lain-lain tanda kehormatan yang diatur
dengan Undang-Undang.

LEMBAR KERJA INDIVIDU

Jawablah pertanyaan di bawah ini!


a. 1) Kekuasaan eksekutif tertinggi berada ditangan ...............................
2) Presiden dalam menjalankan tugasnya dibantu oleh seorang ..........
3) Para menteri dipilih, diangkat dan ................ oleh presiden.
4) Presiden memegang kekuasaan tewrtinggi atas angkatan darat, laut
dan .......................
5) Menyatakan perang, membuat perjanjian dan perdakaian dengan negara lain
dengan persetujuan ........................
b. 1) Lembaga yang memiliki wewenang mengawasi pelaksanaan UU disebut ............
2) Badan yang melaksanakan kekuasaan kehakiman tertinggi adalah .......................
3) Hakim Agung diangkat oleh presiden atas usulan ...............................
4) Apabila ada UU yang tidak disukai, tidak adil atau merugikan masyarakat dapat
diadukan ke ............................................
5) Calon Hakim Agung diusulkan oleh KY kepada DPR dan ditetapkan oleh ............
RUBRIK PENILAIAN PROSES KERJA KELOMPOK

Tanggung
No Nama Kerjasama Sikap Jml skor Nilai
jawab

Pedoman Penilaian
1. tanggung jawab skor 30
2. kerjasama skor 30
3. sikap skor 30

Jumlah skor maksimal 90

Jumlah skor perolehan


Nilai Akhir = Skor Maksimal X 100

RANGKUMAN MATERI

A. Lembaga Eksekutif
Lembaga eksekutif ialah lembaga yang mempunyai kewenangan kekuasaan
pemerintahan. Kekuasaan eksekutif tertinggi berada ditangan presiden yang dibantu
oleh seorang wakil presiden beserta para menteri (anggota kabinet).
Para menteri dalam kabinet dipilih, diangkat dan diberhentikan oleh presiden. Presiden
memiliki kekuasaan tugas dan wewenang selaku kepala negara sekaligus kepala
pemerintahan.
B. Lemabga Yudikatif
Lembaga yudikatif ialah lembaga yang mempunyai kewenangan mengawasi
pelaksanaan Undang-Undang.
Lembaga yudikatif yang ada di Indonesia adalah : Mahkamah Agung, Mahkamah
Konstitusi, dan Komisi Yudisial.
MA (Mahkamah Agung) adalah badan peradilan tertinggi dalam rangka menegakkan
hukum dan Undang-Undang.
MK(Mahkamah Konstitusi) adalah lembaga yang melakukan kekuasaan untuk
menyelesaikan tuntutan masyarakat yang berkaitan dengan pelaksanaan suatu peraturan
atau Undang-undang yang tidak disukai, dianggap tidak adil atau merugikan
masyarakat.
KY ( Komisi Yudisial) adalah lembaga negara yang bersifat mandiri berwenang
mengusulkan pengangkatan Hakim Agung kepada DPR, juga berwenang menegakkan
kehormatan, keluhuran martabat serta perilaku hakim.

Anda mungkin juga menyukai