Anda di halaman 1dari 4

NAMA : NURUL FALAH HIDAYAH

NO ABSEN : 23

LOKAL/ SEMESTER : A7/6

MATA PELAJARAN : EVLAUASI PENDIDIKAN

DOSEN : KHAIRUNNISA, S.Pd.I, M.Pd.I

A. PENDAHLUAN

Penyusun rencana evaluasi hasil belajar dapat digambarkan sebagai pembuatan


penetapan tentang nilai,untuk tujuan tertentu, baik berupa gagasan, pekerjaan, solusi,
metode, materi dan lain lain yang melibatkan penggunaan ukuran seperti halnya untuk
menilai tingkat suatu tertentu itu akurat, efektif, hemat, atau memuasakan, ketentuan itu
baik yang kwantitatif atau kwalitatif.dengan demikian maka evaluasi merupakan kegiatan
yang sangat penting dalam pengajaran tanpa evaluasi, kita tidak bisa mengetahui seberapa
jauh keberhasilan siswa dan tanpa evaluasi pula kita tidak akan ada perubahan menjadi
lebih baik dan kegiatan ini merupakan salah satu dari empat tugas pokok seorang
guru,keempat tugas pokok guru tersebut adalah merencanakan, melaksanakan, menilai
keberhasilan pengajaran dan memberi bimbingan.

B. PEMBAHASAN

perencanaan adalah proses dasar yang digunakan untuk memilih tujuan dan
menentukan cakupan pencapaiannya. Menurutnya, merencanakan berarti mengupayakan
penggunaan sumber daya manusia, sumber daya alam, dan sumberdaya lainnya untuk
mencapai tujuan Pengertian evaluasi1 adalah: sebuah istilah pembuatan penetapan tentang
nilai yangmenunjukkan sebuah rentang segala prosedur yang sistematis, yang digunakan
untukmemperoleh informasi umum mengenai belajar siswa dan pembelajaran yang telah
dilakukan oleh guru, baik menggunakan penelitian data dengan cara ( pengamatan,
penganalisaan data, penilaian penampilan atau proyek ) dan pembentukan nilai serta
pertimbangan mengenai kemajuan belajar siswa untuk menentukan ketetapan
keputusanalternative mengenai belajar siswa baik kwalitatif maupun kwantitatif sehingga
dapatmengetahui mutu dan evektivitas atau nilai suatu program pembelajaran yang telah
dilakukan atau penentu keputusan terhadap langkah pembelajaran yang akan datang.

1
Asep jihad M.pd. Drs.,abdul haris M.Sc. Dr. ,evaluasi pembelajaran (yogya karta ,mmulti pressindocet.II
2008)

1
MACAM-MACAM ASPEK PENILAIAN PEMBELAJARAN

Sebelum melakukan penilaian kita hendaknya mengetahui apa yang harus kita nilai.
Penilaian sendiri memiliki makna sebagai upaya atau tindakan untuk mengetahui sejauh
mana tujuan yang telah ditetapkan telah tercapai. Dengan kata lain penilaian memiliki
fungsi sebagai alat untuk mengetahui keberhasilan proses dan hasil belajar siswa. Proses
adalah kegiatan yang dilakukan oleh siswa dalam mencapai tujuan pembelajaran,
sedangkan hasil belajar adalah kemampuan yang dimiliki oleh siswa setelah melalui proses
pembelajaran (pengalaman belajar). 2

1. Menurut Horward Kingsley


membagi tiga macam hasil belajar yakni:
a. keterampilan dan kebiasaan,
b. pengetahuan dan pepengertia
c. sikap dan cita-cita.
2. Sedangkan Gagne
membagi lima kategori hasil belajar yakni:
a. Informasi Verbal,
b. Keterampilan Intelektual,
c. Strategikognitif,
d. Sikap, Dan
e. Keterampilan motoris.

Namun dalam sistem pendidikan nasional menggunakan klasifikasi hasil belajar dari
Benjamin S. Bloom yang lebih dikenal dengan Taksonomi Bloom yang secara garis
besar membaginya menjadi tiga ranah yakni kognitif, afektif dan psikomotoris.

prosedur adalah suatu tata cara kerja atau kegiatan untuk menyelesaikan pekerjaan
dengan tujuan tertentu dan memiliki pola kerja yang sistematis.bahwa seorang evaluator
dalam melakukan kegiatan evaluasi harus mengikuti prosedur-prosedur yang digariskan.
Tujuannya adalah agar evaluasi yang diberikan sesuai dengan kebutuhan, sistematis,
efisien dan dapat dipertanggung jawabkan. Diantara prosedur tersebut adalah; perencanaan
evaluasi, monitoring pelaksanaan evaluasi, pengolahan data dan analisis, pelaporan hasil
evaluasi, dan pemanfaatan hasil evaluasi.

1. Perencanaan Evaluasi.

Perencanaan evaluasi dimaksudkan agar hasil yang diperoleh dari evaluasi


dapat lebih maksimal. Perencanaan ini penting bahkan mempengaruhi prosedur
evaluasi secara menyeluruh. Perencanaan evaluasi dilakukan untuk memfasilitasi
pengumpulan data, sehingga memungkinkan membuat pernyataan yang valid tentang

2
Nana Sudjana, penilaian hasil proses belajar mengajar, Bandung: Remaja rosdakarya,201,Hal 22

2
pengaruh sebuah efek atau yang muncul di luar program, praktik, atau kebijakan yang
di teliti. Kegunaan dari perencanaan evaluasi adalah : (1) perencanaan evaluasi
membantu untuk mengetahui apakah standar dalam menyatakan sikap atau perilaku
telah mencapai sasaran atau tidak, jika demikian sasaran akan dinyatakan ambigu dan
akan kesulitan merancang tes untuk mengukur prestasi siswa; (2) perencanaan
evaluasi adalah proses awal yang dipersiapkan untuk mengumpulkan informasi yang
tersedia; (3) rencana evaluasi menyediakan waktu yang cukup untuk mendesain tes.

2. Pelaksanaan Evaluasi.

Pelaksanaan evaluasi artinya bagaimana cara melaksanakan suatu evaluasi


sesuai dengan perencanaan evaluasi. Dengan kata lain tujuan evaluasi, model dan jenis
evaluasi, objek evaluasi, instrumen evaluasi, sumber data, semuanya sudah
dipersiapkan pada tahap perencanaan evaluasi yang pelaksanaannya bergantung pada
jenis evaluasi yang digunakan.

3. Monitoring Pelaksanaan Evaluasi.

Monitoring dilakukan untuk melihat apakah pelaksanaan evaluasi pembelajaran


telah sesuai dengan perencanaan evaluasi yang telah ditetapkan atau belum, dengan
tujuan untuk mencegah hal-hal negatif dan meningkatkan efisiensi pelaksanaan
evaluasi.

4. Pengolahan Data.

Mengolah data berarti mengubah wujud data yang sudah dikumpulkan menjadi
sebuah sajian data yang menarik dan bermakna. Data hasil evaluasi yang berbentuk
kualitatif diolah dan dianalisis secara kualitatif, sedangkan data hasil evaluasi yang
berbentuk kuantitatif diolah dan dianalisis dengan bantuan statistika deskriptif
maupun statistika inferensial.

5. Pelaporan Hasil Evaluasi.

Laporan kemajuan belajar peserta didik merupakan sarana komunikasi antara


sekolah, peserta didik dan orang tua dalam upaya mengembangkan dan menjaga
hubungan kerja sama yang harmonis, oleh karena itu ada beberapa hal yang perlu
diperhatikan (1) konsisten dengan pelaksanaan nilai di sekolah; (2) memuat perincian
hasil belajar peserta didik beradasarkan kriteria yang telah ditentukan dan dikaitkan
dengan penilaian yang bermanfaat bagi perkembangan peserta didik; (3) menjamin
orang tua akan informasi permasalahan peserta didik dalam belajar; (4) mengandung
berbagai cara dan strategi berkomunikasi; (5) memberikan informasi yang benar,
jelas, komprehensif dan akurat.

3
6. Penggunaan Hasil Evaluasi.

Salah satu pengguanan hasil evaluasi adalah laporan. Laporan yang


dimaksudkan untuk memberikan feedback kepada semua pihak yang terlibat dalam
pembelajaran, baik secara langsung maupun tidak langsung. 3

C. KESIMPULAN

Evaluasi adalah kegiatan untuk mengumpulkan informasi tentang bekerjanya sesuatu,


yang selanjutnya informasi tersebut digunakan untuk menentukan alternatif yang terlihat
dalam mengambil sebuah keputusan Langkah-langkah perencanaan evaluasi Merumuskan
tujuan evaluasi Menetapkan aspek-aspek yang harus dinilai Menentukan metode evaluasi
yang akan dipergunakanMemilih atau menyusun alat-alat evaluasi yang akan digunakan
Menentukan kriteria yang akan digunakan.

DAFTAR PUSTAKA

(1)Asep jihad M.pd. Drs.,abdul haris M.Sc. Dr. ,evaluasi pembelajaran (yogya karta ,mmulti
pressindocet.II2008)

(2) Nana Sudjana, penilaian hasil proses belajar mengajar, Bandung: Remaja
rosdakarya,201,Hal 22
(3) Zainal Arifin, Evaluasi Pembelajaran. Bandung. hal. 88

3
Zainal Arifin, Evaluasi Pembelajaran. Bandung. hal. 88

Anda mungkin juga menyukai