Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

STRATEGI KAMPANYE POLITIK PASANGAN NOMOR URUT


02 BOBBY NASUTION - AULIA RACHMAN PADA
PILKADA MEDAN TAHUN 2020

Oleh :

Dida Dianella Inzani (2030702115)

PRODI ILMU POLITIK


FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG
TAHUN AJARAN 2021/2022
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR......................................................................
DAFTAR ISI..................................................................................
BAB I PENDAHULUAN.................................................................
1. Latar Belakang............................................................................
2. Rumusan Masalah......................................................................
3. Tujuan.........................................................................................
BAB II PEMBAHASAN .................................................................
1. STRATEGI KAMPANYE POLITIK PASANGAN NOMOR URUT 02 BOBBY
NASUTION - AULIA RACHMAN PADA PILKADA MEDAN 2020.....................
BAB III PENUTUP.........................................................................
1. Kesimpulan.................................................................................
DAFTAR PUSTAKA......................................................................
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya ucapkan kepada Allah SWT, yang telah memberikan rahmat
dan karunia-Nya sehingga Makalah strategi kampanye politik pasangan nomor urut 02
bobby nasution - aulia rachman pada pilkada medan tahun 2020 ini dapat diselesaikan
dengan baik. Tidak lupa shalawat dan salam semoga terlimpahkan kepada Nabi besar
kita Nabi Muhammad SAW, keluarganya, sahabatnya, dan kepada kita selaku
umatnya. Makalah ini saya buat untuk melengkapi tugas mata kuliah Komunikasi
Politik.
Saya menyadari pentingnya akan sumber bacaan dan referensi internet yang
telah membantu dalam memberikan informasi yang akan menjadi bahan makalah.
Mohon maaf jika di dalam makalah ini terdapat banyak kesalahan dan kekurangan,
karena kesempurnaan hanya milik Yang Maha Kuasa yaitu Allah SWT, dan
kekurangan pasti milik kita sebagai manusia. Semoga Makalah ini dapat bermanfaat
bagi kita semua yang membaca.

Palembang, 20 Mei 2022

Penyusun
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kampanye politik adalah wadah para kandidat mengeksplorasi berbagai


langkah terencana dan sistematis guna mencapai tujuan yang diinginkan. Strategi
komunikasi yang tepat dalam kampanye politik akan mengantarkan kandidat meraih
kemenangan dalam sebuah perhelatan pemlihan calon legislatif.

Sebagai sebuah wilayah yang dihuni oleh beragam etnis, baik etnis pribumi
maupun suku bangsa lain,tentunya dibutuhkan langkah yang tepat dalam menyusun
sebuah pesan politik terkait penyelenggaraan pilkada di Medan. Masyarakat Kota
Medan merupakan masyarakat multietnis. Data dari hasil sensus penduduk tahun
2010 menemukan bahwa terdapat 5 etnis dengan populasi besar di Kota Medan, yaitu
etnis Jawa sebanyak 33,19%, etnis Toba 17,12%, etnis Angkola Mandailing 10,16%,
etnis China 9,47% dan etnis Minangkabau 7,83%. Sementara itu, etnis Melayu yang
merupakan etnis asli Kota Medan berada pada peringkat ke enam dengan jumlah
penduduk 5,76%. Keragaman etnis di Kota Medan memperlihatkan adanya perbedaan
bahasa sehari-hari sebagai bagian dari bentuk interaksi yang terbangun. Komunikator
politik harus mampu meyakinkan pemilih dengan kemampuannya dalam
menyampaikan pesan dan menunjukkan integritas dirinya. Oleh karena itu,
komunikator politik harus mampu menyampaikan pesannya dengan pendekatan
persuasif, yang salah satunya menggunakan pendekatan kesukuan,

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas maka rumusan masalah yang akan dibahas adalah
1. Bagaimana Strategi Kampanye Politik yang dilakukan pasangan Bobby Nasution
dan Aulia Rachman dalam pilkada medan tahun 2020.

C. Tujuan
Tujuan yang ingin dicapai dalam Makalah ini yaitu untuk mengetahui apa saja strategi
kampanye politik yang dilakukan pasangan Bobby Nasution dan Aulia Rachman
dalam pilkada tahun 2020.
BAB II
PEMBAHASAN

1. STRATEGI KAMPANYE POLITIK PASANGAN NOMOR URUT 02 BOBBY


NASUTION - AULIA RACHMAN PADA PILKADA MEDAN 2020

Memasuki tahun 2020, Indonesia menyelenggarakan pemilihan kepala daerah


(pilkada) langsung secara serentak. Sebanyak 270 pilkada digelar, terutama juga di
Medan, Selama waktu kampanye politik berlangsung Bobby - Aulia pasangan nomor
urut 02 ini menggunakan metode blusukan ke daerah yang mempunyai masalah
-masalah lingkungan seperti banjir dan jalan berlubang yang tak pernah usai di kota
Medan. Ia menyampaikan, dengan langsung menemui dan berkomunikasi dengan
masyarakat, maka dirinya bersama Aulia Rachman, akan lebih cepat dalam
mengeksekusi program utama untuk menyelesaikan persoalan masyarakat. Menurut
Bobby, dengan anggaran Pemkot Medan senilai Rp6 triliun per tahun, mampu
menyelesaikan masalah di Kota Medan. Jika anggaran tersebut tidak dikorupsi, ia
menilai persoalan banjir di ibu kota Sumatera Utara itu bisa selesai dalam dua tahun.
"Kalau anggaran itu tidak dikorupsi, pasti bisa dalam dua tahun selesaikan masalah.
Itu sudah saya lihat anggarannya dan sudah kami pelajari. Saya yakin kita bisa
selesaikan masalah demi masalah," katanya saat kampanye di Jalan Jati Tiga,
Kelurahan Teladan Timur, Kecamatan Medan Kota, 9 Oktober 2020, ia juga
menjanjikan bakal berkantor di kawasan Medan Utara bila terpilih menjadi wali kota.
Bobby menyatakan langkah itu dijanjikannya demi mempercepat penanganan masalah
di kawasan Medan Utara.

Selain itu Bobby-Aulia juga mengadakan kampanye virtual agar dapat


terhubung dengan berbagai komunitas di medan, metode ini adalah pilihan terbaik
yang dilakukan saat Pandemi Covid-19. Selama waktu kampanye berlangsung ia juga
menjanjikan kebijakan dengan membangun program Medan Maju ada 5 program
prioritas utama yakni menangani banjir, kesehatan, infrastruktur, dan penataan
heritage untuk segera dituntaskan guna memberikan ketenangan dan kenyaman bagi
masyarakat. Ia juga mempunyai strategi untuk memperkuat UMKM di Medan, Seperti
halnya platform e-commerce lainnya dalam mendukung UMKM timses nya membuat
aplikasi kolabin.id guna memudahkan pendataan UMKM sehingga dapat ditreatment
sesuai pasarnya. Melalui metode blusukan dan kampanye virtual ini Bobby-Aulia
memperoleh 393.327 suara, dan dilantik menjadi Walikota dan Wakil Walikota
Medan sejak 26 Febuari 2021.

BAB III
PENUTUP

A. KESIMPULAN

Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian sebelumnya bahwa Pasangan


Nomor urut 02 Bobby Nasution - Aulia Rachman yang terpilih dalam pilkada
Walikota - Wakil Walikota Medan tahun 2020 strategi yang dipakai dalam kampanye
mereka ialah dengan menggunakan model kampanye door to door secara langsung
dari satu rumah ke rumah lain, lebih cepat dalam mengeksekusi program utama untuk
menyelesaikan persoalan masyarakat.
DAFTAR PUSTAKA

Akhyar A. (2021). Pengaruh Relasi Budaya dalam Pesan dan Saluran Politik terhadap
Sikap Pemilih: Studi Kasus di Pilkada Kota Medan Tahun 2020. Jurnal
Penelitian Komunikasi dan Pembangunan, 2-21.

Anda mungkin juga menyukai